• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV GAMBARAN UMUM

A. Gambaran Umum Desa Umbulharjo Cangkringan

Desa Umbulharjo adalah salah satu desa di Kecamatan Cangkringan yang berbatasan:

Sebelah utara : Kehutanan/Gunung Merapi Sebelah timur : Desa Kepuharjo

Sebelah selatan : Desa Wukirsari

Sebelah barat : Desa Hargobinangun Kecamatan Pakem Luas wilayah Desa Umbulharjo 826 ha yang terdiri dari:

a. Tanah pertanian : 9,39 ha. b. Tanah tegal dan pekarangan : 627,461 ha. c. Tanah bangunan dan halaman : 46,839 ha. d. Tanah yang lain (jalan, sungai) : 142,31 ha.

Jarak desa Umbulharjo dari Kecamatan Cangkringan adalah 8 km. Jarak tempuh dari Kabupaten Sleman adalah 17 km. Jarak tempuh dari Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta adalah 26 km.

Ketinggian tanah dari permukaan air laut antara 600 - 900 m. Desa Umbulharjo memiliki curah hujan kurang lebih 1.060 mm/tahun dan suhu udara rata-rata kurang lebih 29oC. Jenis tanah yang ada di Desa Umbulharjo yaitu tanah berpasir. Tanah berpasir di Desa Umbulharjo

berasal dari semburan lava atau lahar dari Gunung Merapi.

Pemerintah Desa Umbulharjo juga memiliki perangkat desa yang bertugas melayani masyarakat sekitar. Adapun daftar perangkat Desa Umbulharjo sebagai berikut:

Tabel IV.1

Daftar Perangkat Desa Umbulharjo

No Nama Jabatan

Bejo Mulyo S.Pd Kepala Desa

Endri Sekretaris Desa

Sriyono Ka.Ur Pemerintahan

Sugeng Sunarto Ka. Ur Pembangunan

Misman, S.Ag Ka. Ur Permasyarakatan

Suranto Ka. Ur Keuangan

Paidi,Rn Ka. Ur Pelayanan Umum

Suryadi Ka. Ur Perencanaan

Haryono Staf

10 Dalimin Staf

11 Wagimin Staf

12 Ramijo Dukuh 1. Pelemsari/Kinahrejo

13 Subagyo Dukuh 2. Pangukrejo

14 Surono Dukuh 3. Gondang

15 M.Yusuf Dukuh 4. Gambretan

16 Marjomiyono Dukuh 5. Balong

17 Sunarto Dukuh 6. Plosorejo

18 Samidi Dukuh 7. Karanggeneng

19 Sarmin Dukuh 8. Plosokerep

20 Rejo Mulyono Dukuh 9. Pentingsari

Sumber : Laporan penyelenggaraan pemerintah Desa Umbulharjo

Desa Umbulharjo Cangkringan dipimpin oleh Bapak Bejo Mulyo S.Pd yang didukung oleh beberapa staf yang bekerja di pemerintahan Desa Umbulharjo dalam melayani masyarakat. Desa Umbulharjo memiliki sembilan dusun yang dipimpin oleh sembilan orang dukuh. Dukuh-dukuh

tersebut memimpin pedukuhan masing - masing dalam melayani masyarakat.

2. Keadaan Penduduk Desa Umbulharjo

Data monografi Desa Umbulharjo menunjukkan bahwa ada banyak sektor yang menjadi mata pencaharian pokok masyarakat,yaitu seperti berikut:

a. Keadaan penduduk menurut mata pencaharian

Desa Umbulharjo merupakan daerah yang memiliki kandungan tanah berpasir yang cukup banyak. Volume pasir yang ada di Desa Umbulharjo berasal dari lahar atau lava dari letusan Gunung Merapi pada tahun 2010. Pasir kiriman dari Gunung Merapi dimanfaatkan oleh masyarakat dan menjadi salah satu mata pencaharian bagi masyarakat setempat yaitu menambang pasir. Tanah di wilayah Desa Umbulharjo juga sangat subur dan sesuai untuk ditanami tanaman, seperti Akasia, Jati, Mahoni, Sengon, Pinus, bambu (Apus, Petung, Wulung) dan berbagai tanaman keras lainnya. Selain ditanami tanaman keras tanah-tanah di daerah Desa Umbulharjo juga sangat mudah ditumbuhi rumput dan ilalang.

Selain sebagai penambang pasir, masyarakat Desa Umbulharjo juga memelihara hewan ternak seperti sapi dan kambing. Makanan utama hewan ternak adalah rumput. Tumbuhnya rumput dan ilalang dapat mendukung usaha ternak masyarakat setempat. Hampir setiap keluarga memiliki sapi.

Sapi yang dipelihara oleh masyarakat adalah sapi perah. Masyarakat mendapatkan penghasilan dengan menjual susu sapi perah yang diperas setiap harinya.

Pasca erupsi Gunung Merapi pada bulan oktober tahun 2010 masyarakat setempat yang kehilangan mata pencaharian mulai mencari nafkah di obyek wisata Lava Tour. Jenis pekerjaan baru meliputi pedagang oleh-oleh, guide, Penyewaan motor trail, dan menjadi sopir jeep. Berikut keadaan penduduk Desa Umbulharjo menurut mata pencaharian.

Tabel IV.2

Data Ketenagakerjaan Desa Umbulharjo Cangkringan Tahun 2009-2014

No Penduduk menurut pekerjaan Jumlah Pencari kerja/ penganggur 664

Penduduk bekerja menurut sektornya - PNS - Pegawai Swasta - TNI/POLRI - Wiraswasta - Pensiunan - Petani 45 205 7 135 46 902 Jumlah 1.102

Sumber: data monografi Desa Umbulharjo tahun 2009

Dari data di atas, diketahui bahwa sebagian besar masyarakat desa Umbulharjo bekerja sebagai petani. Selain menjadi petani masyarakat juga berprofesi menjadi penambang pasir. pada tahun 2010 setiap satu truk pasir dihargai Rp300.000,00. Selain menjual pasir dan batu di sungai, masyarakat yang memiliki sapi perah menjual susu mereka

dengan harga Rp4.000,00 per liter. Biasanya setiap KK memiliki pendapatan per bulan sekitar Rp500.000,00. Pendapatan masyarakat relatif tidak stabil karena penjualan pasir dan susu tidak selalu sama setiap harinya.

b. Sarana dan Prasarana di Desa Umbulharjo 1) Sarana Jalan

Sarana jalan merupakan salah satu pendukung dalam menghubungkan wilayah desa Umbulharjo dengan wilayah lainnya seperti Desa Kepuharjo, Desa Hargobinangun dan Desa Wukirsari. Jalan yang berada di Desa Umbulharjo cukup baik dan beraspal sehingga mampu mendukung perekonomian masyarakat sekitar. Beberapa jalan ada yang belum diaspal karena berada dekat hutan atau sungai seperti Sungai Kuning dan Sungai Opak. Namun ada juga yang rusak diakibatkan oleh truk yang melewati jalan untuk mengambil pasir ke penambang pasir yang berada di sungai.

2) Sarana Jembatan

Jembatan merupakan sarana yang penting bagi masyarakat Desa Umbulharjo dalam memperlancar kegiatan perekonomian dengan masyarakat wilayah lainnya. Desa Umbulharjo terletak di antara dua sungai yaitu Sungai Kuning dan Sungai Opak. Jembatan selain menjadi penghubung dengan Daerah Pakem dan Kepuharjo

menjadi daya tarik bagi wisatawan karena pada saat melewati Sungai Kuning dan Opak. Wisatawan dapat menikmati pemandangan Gunung Merapi pada saat melewati Sungai Kuning dan Sungai Opak.

3) Sarana Telekomunikasi

Sarana telekomunikasi di Desa Umbulharjo masih terbatas. Mayoritas masyarakat menggunakan telepon genggam daripada memasang telepon di rumah. Disamping biaya yang mahal dengan telepon, di wilayah Desa Umbulharjo belum banyak masyarakat yang memasang antena tranmisi sebagai penunjang alat komunikasi. Berikut tabel sarana komunikasi yang ada di Desa Umbulharjo:

Tabel IV.3

Tabel sarana komunikasi Desa Umbulharjo tahun 2009-2014

No Jenis alat Komunikasi Jumlah Kondisi

1 Telepon/HP 1.547 Baik

2 Pos/Surat - -

3 Pengeras Suara/Lainnya 24 Baik

Sumber : monografi Desa Umbulharjo 2009-2014

B. Gambaran Obyek Wisata Lava Tour

Dokumen terkait