• Tidak ada hasil yang ditemukan

Jaringan

Dalam dokumen PC Notebook. Panduan pengguna (Halaman 25-36)

Menggunakan perangkat nirkabel

Teknologi nirkabel mentransfer data melalui gelombang radio, bukan melalui kabel. Komputer mungkin dilengkapi satu atau beberapa perangkat nirkabel berikut ini:

● Perangkat WLAN (jaringan area lokal nirkabel)—Menghubungkan komputer ke jaringan area lokal nirkabel (biasanya disebut dengan jaringan Wi-Fi, LAN nirkabel, atau WLAN) di kantor perusahaan, rumah Anda, dan tempat-tempat publik seperti bandara, restoran, kedai kopi, hotel, dan universitas. Dalam WLAN, tiap perangkat nirkabel bergerak akan berkomunikasi dengan perute nirkabel atau titik akses nirkabel.

● Perangkat Bluetooth (hanya model tertentu)—Membangun sebuah PAN (jaringan area pribadi) untuk menyambung ke perangkat berkemampuan Bluetooth lainnya, seperti komputer, telepon, printer, headset, pengeras suara, dan kamera. Dalam PAN, setiap perangkat akan

berkomunikasi langsung dengan perangkat lain, dan perangkat-perangkat itu harus relatif berdekatan - biasanya dalam jarak 10 meter (kira-kira 33 kaki) satu sama lain.

Komputer dengan perangkat WLAN mendukung satu atau beberapa standar industri IEEE berikut:

● 802.11b, standar pertama yang populer, mendukung kecepatan data hingga 11 Mbps dan beroperasi pada frekuensi 2,4 GHz.

● 802.11g mendukung kecepatan data hingga 54 Mbps dan beroperasi pada frekuensi 2,4 GHz.

Perangkat WLAN 802.11g kompatibel dengan perangkat 802.11b tipe sebelumnya, sehingga perangkat-perangkat itu dapat beroperasi pada jaringan yang sama.

● 802.11a mendukung kecepatan data hingga 54 Mbps dan beroperasi pada frekuensi 5 GHz.

CATATAN: 802.11a tidak kompatibel dengan 802.11b dan 802.11g.

● 802.11n mendukung kecepatan data hingga 450 Mbps dan dapat beroperasi pada frekuensi 2,4 GHz atau 5 GHz, membuatnya kompatibel dengan 802.11a, b, dan g versi sebelumnya.

Untuk informasi lebih lanjut tentang teknologi nirkabel, lihat informasi dan tautan situs web yang terdapat dalam Bantuan dan Dukungan.

Menggunakan perangkat nirkabel 15

Mengenal ikon status jaringan dan nirkabel

Ikon Nama Keterangan

Nirkabel (tersambung) Mengenali lokasi lampu nirkabel dan tombol aksi nirkabel (f12) pada komputer. Juga mengidentifikasi perangkat lunak HP Wireless Assistant pada komputer dan menunjukkan bahwa satu atau beberapa perangkat nirkabel menyala.

Nirkabel (terputus) Mengenali perangkat lunak HP Wireless Assistant pada komputer dan menunjukkan bahwa semua perangkat nirkabel tidak menyala.

Jaringan kabel (tersambung) Menunjukkan satu atau beberapa driver jaringan terinstal dan satu atau beberapa perangkat jaringan tersambung ke jaringan berkabel.

Jaringan kabel (nonaktif/

terputus)

Menunjukkan satu atau beberapa driver jaringan terinstal, namun tidak ada perangkat jaringan yang tersambung (atau semua perangkat jaringan dinonaktifkan dalam Panel Kontrol Windows®).

Jaringan (tersambung) Menunjukkan satu atau beberapa driver jaringan terinstal dan satu atau beberapa perangkat jaringan tersambung ke jaringan nirkabel.

Jaringan (terputus) Menunjukkan satu atau beberapa driver jaringan terinstal dan tersedia sambungan nirkabel, namun tidak ada perangkat jaringan yang tersambung ke jaringan nirkabel.

Jaringan (nonaktif/terputus) Menunjukkan satu atau beberapa driver jaringan terinstal, namun tidak ada sambungan nirkabel yang tersedia (atau semua perangkat jaringan nirkabel dinonaktifkan melalui tombol tindakan nirkabel (f12) atau HP Wireless Assistant).

Menggunakan kontrol nirkabel

Anda dapat mengontrol perangkat nirkabel dalam komputer menggunakan fitur-fitur berikut:

● Tombol aksi nirkabel (f12)

● Perangkat lunak HP Wireless Assistant

● Kontrol sistem operasi

Menggunakan tombol tindakan nirkabel

Komputer ini memiliki tombol tindakan nirkabel (f12), satu atau beberapa perangkat nirkabel, dan satu lampu nirkabel. Semua perangkat nirkabel pada komputer Anda diaktifkan dari pabriknya, sehingga lampu nirkabel akan menyala (putih) bila Anda menghidupkan komputer.

Lampu nirkabel menunjukkan keseluruhan kondisi daya perangkat nirkabel, bukan status masing-masing perangkat. Jika lampu nirkabel menyala (putih), sedikitnya satu perangkat nirkabel menyala.

Jika lampu nirkabel lembayung, semua perangkat nirkabel mati.

Karena perangkat nirkabel diaktifkan di pabrik, Anda dapat menggunakan tombol tindakan nirkabel (f12) untuk menghidupkan atau mematikan semua perangkat nirkabel secara bersamaan. Masing-masing perangkat nirkabel dapat dikontrol melalui HP Wireless Assistant.

16 Bab 2 Jaringan

Menggunakan HP Wireless Assistant

Perangkat nirkabel dapat dihidupkan atau dimatikan menggunakan HP Wireless Assistant. Jika perangkat nirkabel dinonaktifkan melalui Setup Utility, perangkat tersebut harus diaktifkan kembali di Setup Utility sebelum dapat diaktifkan atau dinonaktifkan menggunakan Wireless Assistant.

CATATAN: Mengaktifkan atau menyalakan perangkat nirkabel tidak otomatis menghubungkan komputer ke jaringan atau ke perangkat berkemampuan Bluetooth.

Untuk melihat kondisi perangkat nirkabel, klik ikon Show hidden icons [Tampilkan ikon

tersembunyi], sebuah panah di sebelah kiri area notifikasi, kemudian posisikan penunjuk tetikus di atas ikon nirkabel.

Jika ikon nirkabel tidak ditampilkan pada bidang pemberitahuan, lakukan langkah-langkah berikut untuk mengubah properti Wireless Assistant:

1. Pilih Start [Mulai] > Control Panel [Panel Kontrol] > Hardware and Sound [Perangkat Keras dan Suara] > Windows Mobility Center.

2. Klik ikon nirkabel pada ubin Wireless Assistant yang terletak di baris bawah Windows® Mobility Center. Wireless Assistant akan terbuka.

3. Klik Properties [Properti].

4. Centang kotak di sebelah HP Wireless Assistant icon in notification area [Ikon HP Wireless Assistant dalam bidang pemberitahuan].

5. Klik Apply [Terapkan].

6. Klik Close [Tutup].

Untuk informasi lebih lanjut, lihat Bantuan perangkat lunak Wireless Assistant:

1. Buka Wireless Assistant dengan mengklik ikon nirkabel dalam Windows Mobility Center.

2. Klik tombol Help [Bantuan].

Menggunakan kontrol sistem operasi

Beberapa sistem operasi juga menawarkan suatu cara mengelola perangkat nirkabel terintegrasi dan sambungan nirkabel. Misalnya, Windows menyediakan Jaringan dan Pusat Berbagi yang

memungkinkan Anda mengonfigurasi koneksi atau jaringan, menyambung ke jaringan, mengelola jaringan nirkabel, serta mendiagnosis dan memperbaiki masalah jaringan.

Untuk mengakses Network and Sharing Center [Pusat Berbagi dan Jaringan], pilih Start [Mulai] >

Control Panel [Panel Kontrol] > Network and Internet [Jaringan dan Internet] > Network and Sharing Center [Pusat Berbagi dan Jaringan].

Untuk informasi lebih lanjut, pilih Start [Mulai] > Help and Support [Bantuan dan Dukungan].

Menggunakan perangkat nirkabel 17

Menggunakan WLAN

Dengan perangkat WLAN, Anda dapat mengakses WLAN (jaringan area lokal nirkabel) yang dibuat antara perangkat dan aksesori lain yang tersambung melalui router atau jalur akses nirkabel.

CATATAN: Istilah router nirkabel dan jalur akses nirkabel seringkali digunakan secara bergantian.

● WLAN skala luas, seperti WLAN perusahaan atau umum, biasanya menggunakan jalur akses nirkabel yang dapat mengakomodasi komputer dan aksesori dalam jumlah besar dan dapat membedakan fungsi penting jaringan.

● WLAN skala rumah atau kantor kecil biasanya menggunakan router nirkabel yang

memungkinkan beberapa komputer berkabel serta nirkabel berbagi sambungan Internet, printer, dan file tanpa memerlukan unit perangkat keras atau perangkat lunak tambahan.

Untuk menggunakan perangkat WLAN pada komputer, Anda harus menyambung ke infrastruktur WLAN (tersedia melalui penyedia layanan atau jaringan publik atau pun perusahaan).

Mengonfigurasi WLAN

Untuk mengonfigurasi WLAN dan menyambung ke Internet, Anda memerlukan perangkat berikut:

Modem broadband (DSL atau kabel) (1) dan layanan Internet kecepatan tinggi yang dibeli dari ISP (penyedia layanan Internet)

Router nirkabel (dijual terpisah) (2)

Komputer nirkabel (3)

Ilustrasi di bawah ini menunjukkan contoh instalasi jaringan nirkabel yang dihubungkan ke Internet.

Saat jaringan semakin kuat, komputer nirkabel dan berkabel lainnya dapat disambungkan ke jaringan untuk mengakses Internet.

Untuk bantuan mengonfigurasi WLAN, lihat informasi yang disediakan oleh pabrik perute atau ISP Anda.

18 Bab 2 Jaringan

Melindungi WLAN

Karena standar WLAN dirancang hanya dengan kemampuan keamanan terbatas (pada dasarnya mencegah kebocoran data biasa, bukan bentuk serangan yang lebih kuat), perlu dipahami bahwa WLAN rentan terhadap kelemahan keamanan yang sudah diketahui dan dicatat dengan baik.

WLAN di tempat umum atau “hotspot”, misalnya kedai kopi dan bandara, mungkin tidak dilengkapi keamanan apapun. Berbagai teknologi baru dikembangkan oleh produsen nirkabel dan penyedia layanan hotspot untuk menjadikan lingkungan umum lebih aman dan anonim. Jika khawatir dengan keamanan komputer di hotspot, batasi aktivitas jaringan Anda hanya untuk email yang tidak terlalu penting dan surfing dasar di Internet.

Bila Anda mengkonfigurasi WLAN atau mengakses WLAN yang ada, aktifkan selalu fitur keamanan untuk melindungi jaringan dari akses tidak sah. Tingkat keamanan umum adalah WPA (Wi-Fi Protected Access) Pribadi dan WEP (Wired Equivalent Privacy). Karena sinyal radio nirkabel berada di luar jaringan, perangkat WLAN lain dapat menangkap sinyal yang tidak terlindungi dan

menyambung ke jaringan Anda (tanpa diundang) atau mengambil informasi yang dikirim melalui jaringan tersebut. Namun, Anda dapat mengambil tindakan pencegahan untuk melindungi WLAN:

Gunakan pemancar nirkabel dengan keamanan internal

Berbagai stasiun dasar, gateway, atau router nirkabel memberikan fitur keamanan internal seperti firewall dan protokol keamanan nirkabel. Dengan pemancar nirkabel yang benar, Anda dapat melindungi jaringan dari risiko keamanan nirkabel paling umum.

Bekerja dengan perlindungan firewall

Firewall adalah penghalang untuk memeriksa data dan permintaan data yang dikirimkan ke jaringan, lalu membuang item yang mencurigakan. Firewall tersedia dalam berbagai variasi perangkat lunak dan perangkat keras. Beberapa jaringan menggunakan kombinasi kedua jenis tersebut.

Menggunakan enkripsi nirkabel

Berbagai protokol enkripsi canggih tersedia untuk WLAN. Temukan solusi yang paling sesuai untuk keamanan jaringan Anda:

WEP (Wired Equivalent Privacy) adalah protokol keamanan nirkabel yang mengkodekan atau mengenkripsi semua data jaringan sebelum dikirim menggunakan kunci WEP.

Biasanya, Anda dapat mengizinkan jaringan menetapkan kunci WEP. Cara lainnya, Anda dapat membuat kunci sendiri, membuat kunci lain, atau menggunakan pilihan lanjutan lainnya. Tanpa kunci yang benar, pengguna lain tidak akan dapat menggunakan WLAN.

WPA (Wi-Fi Protected Access), sama seperti WEP, yakni menggunakan pengaturan keamanan untuk mengenkripsi dan mendekripsi data yang dikirim melalui jaringan. Namun, berbeda dengan WEP yang menggunakan satu kode keamanan statis untuk enkripsi, WPA menggunakan “protokol integritas kode sementara” (TKIP) untuk secara dinamis membuat kode baru pada setiap paket serta kumpulan kode lainnya pada masing-masing komputer di jaringan.

Menggunakan WLAN 19

Menyambung ke WLAN

Untuk menyambung ke WLAN, ikuti langkah-langkah berikut:

1. Pastikan perangkat WLAN telah aktif. Jika telah aktif, lampu nirkabel menyala putih. Jika lampu nirkabel menyala kuning, tekan tombol tindakan nirkabel (f12).

2. Klik ikon jaringan dalam bidang pemberitahuan, di ujung kanan baris tugas.

3. Pilih WLAN dari dalam daftar.

4. Klik Connect [Sambung].

Jika jaringan adalah WLAN yang didukung keamanan, Anda akan diminta memasukkan kunci keamanan jaringan yang merupakan kode keamanan. Masukkan kode, lalu klik OK untuk menyelesaikan sambungan.

CATATAN: Jika tidak ada WLAN yang tampil, Anda di luar jangkauan perute nirkabel atau titik akses.

CATATAN: Jika Anda tidak melihat jaringan untuk Anda menyambung, klik Open Network and Sharing Center [Buka Jaringan dan Pusat Bagi-Pakai], kemudian klik Set up a new connection or network [Konfigurasikan jaringan atau koneksi baru]. Daftar pilihan akan ditampilkan. Anda dapat memilih untuk mencari secara manual dan menyambung ke jaringan atau membuat koneksi jaringan baru.

Setelah koneksi terbangun, arahkan penunjuk tetikus ke atas ikon jaringan pada area notifikasi, di ujung kanan bilah tugas, untuk memverifikasi nama dan status sambungan.

CATATAN: Jangkauan fungsi (seberapa jauh daya tempuh sinyal nirkabel Anda) tergantung pada implementasi WLAN, produsen perute, dan interferensi dari perangkat elektronik lain atau media struktural seperti tembok dan lantai.

Informasi lebih lanjut tentang penggunaan WLAN tersedia melalui sumber daya berikut:

● Informasi dari ISP dan panduan pengguna tercakup dengan perute nirkabel dan peralatan WLAN lainnya

● Informasi dan tautan situs web tersedia dalam Bantuan dan Dukungan

Untuk daftar WLAN publik di sekitar Anda, hubungi ISP atau telusuri web. Situs web yang

menampilkan daftar WLAN publik mencakup Lokasi Nirkabel Cisco Internet Mobile Office, Hotspotlist, dan Geektools. Periksa dengan masing-masing lokasi WLAN publik untuk informasi ketentuan biaya dan koneksi.

Roaming ke jaringan lain

Bila Anda memindahkan komputer ke dalam jangkauan WLAN lain, Windows akan berupaya

menyambung ke jaringan tersebut. Jika upaya tersebut berhasil, komputer Anda akan disambungkan secara otomatis ke jaringan baru. Jika Windows tidak mengenali jaringan baru, ikuti prosedur yang sama yang digunakan sebelumnya untuk menyambung ke WLAN.

20 Bab 2 Jaringan

Menggunakan perangkat nirkabel Bluetooth (hanya model tertentu)

Perangkat Bluetooth menyediakan komunikasi nirkabel jarak pendek untuk menggantikan sambungan kabel fisik yang biasanya menyambungkan perangkat elektronik sebagai berikut:

● Komputer (desktop, notebook, PDA)

● Telepon (ponsel, telepon nirkabel, telepon pintar)

● Perangkat olahgambar (printer, kamera)

● Perangkat audio (headset, speaker)

Perangkat Bluetooth menyediakan kemampuan peer-to-peer yang memungkinkan Anda membuat PAN (jaringan area pribadi) pada perangkat Bluetooth. Untuk informasi tentang cara mengkonfigurasi dan menggunakan perangkat Bluetooth, lihat Help [Bantuan] perangkat lunak Bluetooth.

Bluetooth dan ICS (Internet Connection Sharing)

HP tidak menyarankan Anda mengkonfigurasi salah satu komputer dengan Bluetooth sebagai host dan menggunakannya sebagai gateway agar komputer lain dapat tersambung ke Internet. Bila dua komputer atau lebih tersambung melalui Bluetooth, dan ICS (Internet Connection Sharing) telah diaktifkan pada salah satu komputer, komputer lainnya mungkin tidak dapat tersambung ke Internet melalui jaringan Bluetooth.

Keunggulan Bluetooth terdapat pada kemampuan mensinkronisasi informasi yang ditransfer antara komputer dan perangkat nirkabel, termasuk ponsel, printer, kamera, dan PDA. Ketidakmampuan untuk terus menyambung dua komputer atau lebih agar dapat berbagi Internet melalui Bluetooth adalah keterbatasan Bluetooth dan sistem operasi Windows.

Menggunakan perangkat nirkabel Bluetooth (hanya model tertentu) 21

Mengatasi masalah koneksi nirkabel

Beberapa kemungkinan penyebab masalah koneksi nirkabel mencakup hal berikut:

● Konfigurasi jaringan (SSID atau keamanan) telah berubah.

● Perangkat nirkabel tidak terpasang dengan benar atau telah dinonaktifkan.

● Perangkat nirkabel atau perangkat keras perute tidak dapat berfungsi.

● Perangkat nirkabel mengalami gangguan dari perangkat lain.

CATATAN: Perangkat jejaring nirkabel hanya tercakup dengan model komputer tertentu. Jika jejaring nirkabel tidak tertera dalam daftar fitur di bagian samping paket komputer asli, Anda dapat menambahkan kemampuan jejaring nirkabel ke komputer dengan membeli perangkat jejaring nirkabel.

Sebelum menjalankan langkah Anda untuk seluruh rangkaian solusi yang mungkin atas masalah koneksi jaringan, pastikan driver perangkat sudah terpasang untuk semua perangkat nirkabel.

Gunakan prosedur dalam bab ini untuk mendiagnosis dan memperbaiki komputer yang tidak mau menyambung ke jaringan yang ingin Anda gunakan.

Tidak dapat menyambung ke WLAN

Jika Anda memiliki masalah penyambungan ke WLAN, pastikan perangkat WLAN terpadu terpasang dengan benar pada komputer Anda:

CATATAN: Windows dilengkapi dengan fitur Kontrol Akun Pengguna untuk meningkatkan keamanan komputer. Anda mungkin akan diminta mengkonfirmasi atau memasukkan sandi untuk tugas seperti menginstal perangkat lunak, menjalankan utilitas, atau mengubah pengaturan Windows. Untuk informasi lebih lanjut, lihat Bantuan dan Dukungan.

1. Pilih Mulai > Panel Kontrol > Sistem dan Keamanan.

2. Dalam bidang Sistem, klik Pengelola Peranti.

3. Klik panah di sebelah Network adapters [Adaptor jaringan] untuk menguraikan daftarnya dan menampilkan semua adaptor.

4. Kenali perangkat WLAN dari daftar adaptor Jaringan. Daftar perangkat WLAN dapat mencakup istilah wireless (nirkabel), wireless LAN (LAN nirkabel), WLAN, Wi-Fi, atau 802.11.

Jika perangkat WLAN tidak ada dalam daftar, komputer mungkin tidak dilengkapi perangkat WLAN terintegrasi atau driver untuk perangkat WLAN tidak diinstal dengan benar.

Untuk informasi lebih lanjut tentang cara mengatasi masalah WLAN, kunjungi link situs Web yang terdapat dalam Bantuan dan Dukungan.

22 Bab 2 Jaringan

Tidak dapat menyambung ke jaringan nirkabel yang diinginkan

Windows dapat secara otomatis memperbaiki koneksi WLAN yang rusak:

● Jika tidak ada ikon jaringan yang muncul pada area notifikasi, di ujung kanan bilah tugas, klik kanan ikon jaringan, kemudian klik Troubleshoot problems [Atasi masalah].

Windows akan mengeset ulang perangkat jaringan Anda dan berusaha menyambung kembali ke salah satu jaringan yang dikehendaki.

● Jika tidak ada ikon jaringan yang muncul pada area notifikasi, ikuti langkah-langkah berikut:

1. Pilih Mulai > Panel Kontrol > Jaringan dan Internet > Jaringan dan Pusat Berbagi.

2. Klik Atasi masalah, lalu pilih jaringan yang akan diperbaiki.

Ikon jaringan tidak tampil

Jika ikon jaringan tidak tampil pada area notifikasi setelah Anda mengonfigurasi WLAN, driver perangkat lunak mungkin hilang atau rusak. Pesan kesalahan Windows “Peranti tidak Ditemukan”

juga dapat ditampilkan. Driver harus diinstal ulang.

Dapatkan driver dan perangkat lunak perangkat WLAN versi terbaru untuk komputer dari situs Web HP di http://www.hp.com. Jika perangkat WLAN yang Anda gunakan dibeli terpisah, kunjungi situs Web produsennya untuk mendapatkan perangkat lunak terbaru.

Untuk mendapatkan perangkat lunak perangkat WLAN versi terbaru untuk komputer Anda, ikuti langkah-langkah berikut:

1. Buka browser Web, lalu kunjungi http://www.hp.com/support.

2. Pilih negara/kawasan Anda.

3. Klik pilihan download perangkat lunak dan driver, lalu masukkan nomor model komputer ke dalam kotak pencarian.

4. Tekan enter, lalu ikuti petunjuk pada layar.

CATATAN: Jika perangkat WLAN yang Anda gunakan dibeli terpisah, kunjungi situs Web produsennya untuk mendapatkan perangkat lunak terbaru.

Kode keamanan jaringan terbaru tidak tersedia

Jika Anda diminta untuk memberikan kunci jaringan atau nama (SSID) saat menyambung ke WLAN, jaringan tersebut diproteksi keamanan. Anda harus memiliki kode terkini untuk membuat koneksi pada jaringan berpengaman. SSID dan kunci jaringan adalah kode alfanumerik yang Anda masukkan ke dalam komputer untuk mengidentifikasi komputer Anda pada jaringan.

● Untuk jaringan yang dihubungkan ke perute nirkabel pribadi, pelajari panduan pengguna perute untuk petunjuk tentang mengeset kode yang sama pada perute dan perangkat WLAN.

● Untuk jaringan privat, seperti jaringan di dalam kantor atau di ruang obrolan Internet untuk publik, hubungi administrator jaringan untuk memperoleh kode-kode yang dimaksud, kemudian masukkan kode-kode itu bila diminta.

Jaringan tertentu mengubah SSID atau kunci jaringan yang digunakan pada perute atau titik akses jaringan-jaringan itu secara rutin untuk meningkatkan keamanan. Karena itu Anda harus mengubah kode bersangkutan pada komputer Anda.

Mengatasi masalah koneksi nirkabel 23

Jika Anda diberi kunci jaringan nirkabel yang baru dan SSID untuk sebuah jaringan, dan jika Anda telah tersambung sebelumnya ke jaringan itu, ikuti langkah-langkah berikut untuk menyambung ke jaringan:

1. Pilih Mulai > Panel Kontrol > Jaringan dan Internet > Jaringan dan Pusat Berbagi.

2. Pada panel kiri, klik Manage wireless networks [Kelola jaringan nirkabel].

Sebuah daftar menunjukkan WLAN yang tersedia akan ditampilkan. Jika Anda berada di sebuah area hotspot di mana beberapa WLAN dalam keadaan aktif maka beberapa yang aktif itu akan ditampilkan.

3. Pilih salah satu jaringan dalam daftar, klik kanan jaringan itu, lalu klik Properties [Properti].

CATATAN: Jika jaringan yang Anda inginkan tidak berada dalam daftar, pastikan dengan administrator jaringan untuk memastikan perute atau titik akses dapat beroperasi.

4. Klik tab Security [Keamanan] lalu masukkan data enkripsi nirkabel yang benar ke dalam kotak Network security key [Kunci keamanan jaringan].

5. Klik OK untuk menyimpan pengaturan ini.

Sambungan WLAN sangat lemah

Jika koneksinya sangat lemah, atau jika komputer Anda tidak dapat membuat koneksi ke WLAN, minimalkan gangguan dari perangkat lain, sebagai berikut:

● Dekatkan komputer Anda ke perute nirkabel atau titik akses.

● Lepas sambungan perangkat seperti microwave, telepon nirkabel, atau ponsel untuk sementara agar dapat memastikan bahwa perangkat nirkabel lain tidak mengganggu.

Jika koneksinya tidak mau membaik, paksakan perangkat untuk mengeset ulang semua nilai koneksi:

1. Pilih Mulai > Panel Kontrol > Jaringan dan Internet > Jaringan dan Pusat Berbagi.

2. Pada panel kiri, klik Manage wireless networks [Kelola jaringan nirkabel].

Sebuah daftar menunjukkan WLAN yang tersedia akan ditampilkan. Jika Anda berada di sebuah area hotspot di mana beberapa WLAN dalam keadaan aktif maka beberapa yang aktif itu akan ditampilkan.

3. Klik kanan jaringan, lalu klik Hapus.

Tidak dapat menyambung ke router nirkabel

Jika Anda mencoba menyambung ke router nirkabel, namun tidak berhasil, atur ulang router nirkabel dengan melepas daya dari router selama 10 hingga 15 detik.

Jika komputer masih tidak dapat membangun koneksi ke WLAN, inisiasi ulang perute nirkabel. Untuk informasi detail, lihat petunjuk produsen nirkabel.

24 Bab 2 Jaringan

Menyambung ke jaringan area lokal

Menyambung ke LAN (jaringan area lokal) memerlukan kabel jaringan RJ-45 8 pin (dijual terpisah).

Jika kabel jaringan dilengkapi sirkuit peredam bising (1) yang mencegah interferensi dari penerimaan gelombang TV dan radio, sambungkan ujung kabel sirkuit (2) ke komputer.

Untuk menyambung kabel jaringan:

1. Sambungkan kabel jaringan ke soket jaringan (1) di komputer.

2. Hubungkan ujung lain kabel ke soket dinding jaringan (2).

PERINGATAN! Untuk mengurangi risiko sengatan listrik, kebakaran, atau kerusakan peralatan, jangan sambungkan modem atau kabel telepon ke soket RJ-45 (jaringan).

Menyambung ke jaringan area lokal 25

Dalam dokumen PC Notebook. Panduan pengguna (Halaman 25-36)

Dokumen terkait