• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB II PT. PERKEBUNAN NUSANTARA II (PERSERO) MEDAN

C. Job Description

Job description merupakan pelaksanaan tugas-tugas, wewenang, dan tanggung jawab setiap kepala bagian yang dilakukan berdasarkan pembagian tugas dari masing-masing bagian. Berikut ini penulis akan menjelaskan struktur organisasi pada PTP. Nusantara II (Persero) Medan yang akan disajikan dalam daftar lampiran (Lampiran 1). Adapun yang akan dijelaskan adalah tugas utama, serta tanggung jawab masing-masing bagian sebagai berikut:

1. Direktur Utama a. Tugas Utama

Di bawah ini adalah tugas utama dari Direktur Utama:

1) Melaksanakan fungsi–fungsi manajemen sebagai kepala pimpinan perusahaan.

2) Sebagai pengendali perusahaan dalam mencapai tujuan perusahaan yaitu memperoleh laba sebesar-besarnya.

3) Sebagai pemimpin dalam kegiatan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).

4) Sebagai pengendali kegiatan promosi, mutasi karyawan. 5) Menjalin kerjasama antar stakeholders.

b. Tanggung Jawab

Selain tugas dan wewenang, Direktur Utama juga mempunyai tanggung jawab sebagai berikut :

1. Dewan Direksi harus bertanggung jawab terhadap kegiatan operasional perusahaan.

2. Dewan Direksi bertanggung jawab kepada dewan komisaris.

3. Mempertanggungjawabkan keputusan yang telah dibuat dalam rapat RUPS.

4. Dewan Direksi bertanggung jawab terhada dewan komisaris. 5. Dewan Direksi bertanggung jawab terhadap seluruh kegiatannya.

2. Direktur Produksi a. Tugas Utama

Di bawah ini merupakan tugas utama dari Direktur Produksi :

1. Merumuskan serta menetapkan kebijakan strategis dan operasional bidang tanaman, teknik, pengolahan mutu dan lingkungan sesuai dengan rencana untuk pencapaian.

2. Mengevaluasi dan menyempurnakan sistem kerja (proses bisnis) bidang produksi.

3. Mengendalikan biaya produksi serta investasi sarana/pra sarana produksi pada tingkat yang efektif dan efisien.

4. Melaksanakan sistim penilaian kerja bagi Sumber Daya Manusia (SDM) dibidang produksi.

b. Tanggung Jawab

Selain memiliki tugas utama dan wewenang, Direktur Produksi Perusahaan juga mempunyai tanggung jawab :

1. Mewakili perusahaan baik di dalam maupun diluar Pengadilan serta melakukan yang berhubungan dengan tanaman, teknik, pengolahan, mutu dan lingkungan.

13

2. Menandatangani Dokumen dan Surat-Surat Berharga, surat-surat keputusan.

3. Menjalin koordinasi untuk dan atas pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnya dengan pejabat dan instansi terkait lainnya.

4. Membimbing,membina dan mengembangkan karyawan bawahannya.

3. Direktur Pemasaran dan RENBANG a. Tugas Utama

Berikut ini adalah tugas utama dari Direktur Pemasaran dan Renbang: 1. Merumuskan serta menetapkan kebijakan strategis dan operasional

bidang Pemasaran produk, perencanaan dan pengkajian. 2. Mengendalikan sistem persediaan hasil produk.

3. Mengembangkan dan membina hubungan baik dengan mitra bisnis serta mitra aliansi.

b. Tanggung Jawab

Berikut ini merupakan tanggung jawab dari Direktur Pemasaran dan Renbang:

1. Menjalin koordinasi untuk dan atas tugas dan tanggung jawabnya dengan pejabat dan instansi terkait.

2. Menilai prestasi kerja Kepala Bagian yang merupakan bawahannya langsung, serta mengevaluasi hasil penilaian prestasi kerja Kepala urusan yang diajukan oleh Kepala Bagian bawahannya.

3. Menginformasi kebutuhan pasar secara berkesinambungan kepada Direksi,

4. Direktur Keuangan a. Tugas Utama

Di bawah ini merupakan tugas utama Direktur Keuangan:

1. Merumuskan serta menetapkan kebijakan strategis dan operasional bidang Akuntansi dan Pembiayaan sesuai dengan rencana.

2. Merencanakan, melaksanakan dan mengendalikan penggunaan anggaran yang telah disediakan untuk Direktorat Keuangan.

3. Mewujudkan sistem informasi manajemen yang transparan dan akuntabel serta tepat waktu.

b. Tanggung Jawab

Adapun tanggung jawab dari Direktur Keuangan adalah :

1. Menilai prestasi kerja Kepala Bagian Akuntansi dan Teknologi Informasi, Kepala Bagian Pembiayaan, dan Kepala Bagian Pengadaan. 2. Menetapkan sistem sarana dan prasarana informasi melalui teknologi

informasi yang ter-integrasi berbasis Data Base.

5. Direktur SDM/UMUM a. Tugas Utama

Berikut ini merupakan tugas utama Direktur SDM/UMUM:

1. Merumuskan serta menetapkan kebijakan strategis dan Operasional Bidang Sumber Daya Manusia, Umum, Hukum, Pertanahan, Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3).

15

2. Mengkaji kelayakan usaha dan membina usaha kecil dan koperasi, serta menyalurkan dana PKBL, terutama di wilayah kerja/sekitar kebun-kebun PTP Nusantara II.

3. Melaksanakan dan mengevaluasi program peningkatan Quality of Life karyawan PTP Nusantara II.

b. Tanggung Jawab

Berikut ini merupakan tanggung jawab dari Direktur SDM/UMUM: 1. Menandatangani Dokumen dan Surat-surat Berharga, surat lainnya

yang berhubungan dengan Bidang Sekretariat, Sumber Daya Manusia, Umum, Hukum dan Pertanahan.

2. Menilai prestasi kerja Manajer dan Kepala Unit bersama Direktur Produksi.

6. Kepala Bagian Sekretariat a. Tugas Utama

Berikut merupakan tugas utama dari kepala bagian Sekretariat:

1. Membuat Rencana Kerja Anggaran (RKAP) dan Rencana Kerja Operasional (RKO) bagiannya.

2. Membuat jadwal dan Agenda Rapat.

3. Menghadiri Rapat Direksi dan membuat Berita Acara/Risalah rapat serta proses pengesahannya.

4. Menyelenggarakan kegiatan ketata usahaan dan tugas-tugas protokoler Direksi, menyiapkan penyajian dan sambutan Direksi.

b. Tanggung Jawab

Berikut merupakan tanggung jawab dari kepala bagian Sekretariat: 1. Menjaga kerahasiaan perusahaan.

2. Melaksanakan standar sistem manajemen yang berlaku.

3. Menyimpan dan mengamankan seluruh dokumen yang bersifat Penting dan Rahasia.

7. Kepala Bagian Satuan Pengawasan Intern a. Tugas Utama

Dibawah ini merupakan tugas utama dari kepala bagian Satuan Pengawasan Intern:

1. Mengusulkan Rencana Kerja Anggaran Perusahaan (RKAP) dan Rencana Kerja Operasional (RKO) bagiannya.

2. Mengajukan perubahan SE dan SI kepada Direkksi jika dianggap sudah tidak layak lagi untuk dilaksanakan.

3. Membuat laporan keapada Direktur Utama tentang pelaksanaan tugas bagian serta memberikan saran-saran perbaikan sistem dan prosedur. b. Tanggung Jawab

Berikut ini adalah tanggung jawab dari kepala bagian Satuan Pengawasan Intern:

1. Menyusun kebijakan pengawasan audit (audit policy), Program Kerja Pengawasan Tahunan (PKTP), program pemeriksaan, evaluasi hasil pemeriksaan, laporan triwulan dan laporan tahunan bagian satuan pengawasan intern .

17

2. Mempelajari peraturan dan perundangan-undangan yang dikeluarkan pemerintah/instansi yang terkait untuk tujuan peningkatan efektifitas pengawasan.

8. Kepala Bagian Perencanaan dan Pengkajian a. Tugas Utama

Adapun tugas utama dari kepala bagian Perencanaan dan Pengkajian adalah sebagai berikut:

1. Menyusun Rencana dan Strategi perusahaan jangka lima tahun (RJP Lima Tahun).

2. Membuat profil perusahaan dan norma-norma kerja komoditi PTP Nusantara II (persero).

3. Membuat laporan hasil pekerjaan Bagian Perencanaan dan Pengkajian dan memeberikan informasi kepada Direksi.

b. Tanggung Jawab

Berikut ini merupakan tanggung jawab dari kepala bagian Perencanaan dan Pengkajian:

1. Melaksanakan standar sistem manajemen yang berlaku. 2. Menjamin kelancaran dan hasil kerja di bidangnya.

3. Menyimpan dan mengamankan seluruh dokumen yang bersifat Penting dan Rahasia.

9. Kepala Bagian Tanaman a. Tugas Utama

Berikut ini adalah tugas utama dari kepala bagian Tanaman:

1. Menyusun Rencana dan Strategi bidang Tanaman jangka lima tahun (RJP Lima Tahun).

2. Mengevaluasi RKAP/RKO bidang Tanaman Kelapa Sawit, Karet,Tebu dan Tembakau.

3. Memonitor dan mengevaluasi pelaksanaan/hasil-hasil kerja pemeliharaan dan bidang produksi Tanaman.

b. Tanggung Jawab

Berikut ini adalah tanggung jawab dari kepala bagian Tanaman :

1. Membuat dan mengevaluasi Harga Perkiraan Sendiri (HPS), Rencana Kerja dan Syarat-syarat (RKS) urusan Tanaman Tahunan dan Tanaman Semusim.

2. Membuat laporan kepada Direksi tentang pelaksanaan tugas bagian setia bulan serta memberikan saran-saran perbaikan sistem dan prosedur.

10.Kepala Bagian Pengembangan a. Tugas Utama

Berikut ini adalah tugas utama dari kepala bagian Pengembangan :

1. Membuat Rencana dan strategi perusahaan Bagian Pengembangan jangka lima tahun (RJP Lima Tahun).

19

2. Mengevaluasi RKAP dan RKO bidang Pengembangan Usaha dan Areal,Wilayah Papua dan Kebun Barumun.

3. Melaksanakan tugas khusus yang berkaitan dengan Bagian Pengembangan yang diberikan oleh Direksi.

b. Tanggung Jawab

Berikut ini adalah tanggung jawab dari kepala bagian Pengembangan, yaitu:

1. Membuat program kerja,mengendalikan Program Kerja dari Program Pengembangan Usaha, Perluasan areal dan usaha lainnya.

2. Melaksanakan standar sistem manajemen yang berlaku.

11.Kepala Bagian Pembiayaan a. Tugas Utama

Berikut ini merupakan tugas utama dari kepala bagian Pembiayaan:

1. Meneliti, dan memproses permintaan PPAB, DPBB, Daftar Permintaan Uang (DPU) Distrik/Bagian/Kebun/Rumah Sakit/unit tanaman tahunan dan tanaman semusim.

2. Mengatur sumber dan penggunaan dana untuk operasional perusahaan yang berpedoman kepada RKAP Perusahaan.

3. Memberikan usul dan saran kepada Direksi tentang kondisi keuangan perusahaan.

b. Tanggung Jawab

Berikut ini merupakan yang termasuk dalam tanggung jawab dari Kepala Bagian Pembiayaan :

1. Melaksanakan fungsi Budgeting Control baik untuk pengeluaran-pengeluaran investasi maupun eksploitasi.

2. Melaksanakan proses pembayaran sesuai prosedur yang berlaku.

12.Kepala Bagian Akuntansi a. Tugas Utama

Berikut ini merupakan tugas utama dari kepala bagian Akuntansi: 1. Otorisasi Permintaan Pembayaran (PP).

2. Melaksanakan kegiatan administrasi aktiva dan investasi. 3. Membuat laporan administrasi hasil setiap bulannya. b. Tanggung Jawab

Berikut ini merupakan yang termasuk dalam tanggung jawab dari kepala Akuntansi:

1. Mengawasi dan memerikasi semua dokumen transaksi aktiva, pasiva perusahaan beserta kelengkapannya.

2. Mengawasi pencatatan dan akurasi perhitungan angka-angka dalam dokumen transaksi.

13.Kepala Bagian Pengadaan a. Tugas Utama

Berikut ini merupakan tugas utama dari kepala bagian Pengadaan :

1. Memberikan Bimbingan dan Konsultasi kepada Bagian, Distrik, kebun, dan unit perihal pelaksanaan kebijakan di bidang pengadaan barang.

21

2. Menyelenggarakan proses pengadaan barang dan jasa yang penyelenggaraannya sesuai dengan prosedur dan peraturan yang berlaku.

b. Tanggung Jawab

Berikut ini merupakan yang termasuk dalam tanggung jawab dari Kepala Pengadaan:

1. Melaporkan kepada Direksi mengenai realisasi Pelelangan yang telah dilaksanakan oleh Bagian Pengadaan setiap bulan.

2. Mengevalusi survey kepuasan pengguna barang/jasa dan pemasok.

14.Kepala Bagian Pemasaran a. Tugas Utama

Berikut ini merupakan tugas utama dari kepala bagian pemasaran: 1. Memonitor mutu komoditi/produk yang akan dipasarkan.

2. Merencanakan promosi dan mencari pasar yang menguntungkan perusahaan yang mengacu kepada peraturan yang berlaku.

3. Mencari terobosan untuk menciptakan pasar baru bagi komoditi perusahaan.

b. Tanggung Jawab

Berikut ini merupakan yang termasuk dalam tanggung jawab dari Kepala Pemasaran :

1. Melaksanakan tata kelola perusahaan yang baik. 2. Menjamin kelancaran dan hasil kerja dibidangnya. 3. Melaksanakan standar sistem manajemen yang berlaku.

15.Kepala Bagian SDM a. Tugas Utama

Berikut ini merupakan tugas utama dari kepala bagian SDM:

1. Menyusun dan mengevaluasi struktur organisasi perusahaan dan unit kerja serta job description .

2. Memonitor gaji, asuransi, sumbangan kemalangan antar PTPN. 3. Membuat administrasi pensiunan.

b. Tanggung Jawab

Berikut ini merupakan yang termasuk dalam tanggung jawab dari kepala bagian SDM:

1. Mengawasi kinerja bagian SDM.

2. Memeriksa peralatan keselamatan kesehatan kerja (K3) di kebun/pabrik/unit.

16.Kepala Bagian UMUM a. Tugas Utama

Berikut ini merupakan tugas utama dari kepala bagian UMUM:

1. Melakukan usaha-usaha pemulihan terhadap pinjaman kurang lancar, diragukan dan macet.

2. Menyampaikan laporan pelaksanaan Program Kemitraan dan Bina Lingkungan kepada Menteri BUMN.

b. Tanggung Jawab

Berikut ini merupakan yang termasuk dalam tanggung jawab dari kepala bagian UMUM:

23

1. Monitoring dan evaluasi kinerja Bagian Umum dan PKBL.

2. Mengevaluasi dan menyusun norma-norma kerja dalam bidang Investasi dan Eksploitasi di Bagian Umum.

17.Kepala Bagian Hukum Pertanahan a. Tugas Utama

Berikut ini merupakan tugas utama dari kepala bagian Hukum Pertanahan: 1. Mengurus dan menyelesaikan permasalahan/kasus hukum yang terkait

dengan kepentingan perusahaan.

2. Mengkoordinir kegiatan-kegiatan yang terkait dalam bidang Pertanahan/Keagrariaan.

b. Tanggung Jawab

Berikut ini merupakan yang termasuk dalam tanggung jawab dari kepala bagian Hukum Pertanahan:

1. Menjamin kelancaran dan hasil kerja dibidangnya. 2. Melaksankan standar sistem manajemenn yang berlaku.

18.Kepala Bagian Teknik dan Pengolahan Tanaman Semusim a. Tugas Utama

Berikut ini merupakan tugas utama dari kepala bagian Teknik dan Pengolahan Tanaman Semusim:

1. Menyususn program kegiatan dan kebutuhan anggaran Bagian Teknik Pengolahan Tanmana Semusim.

2. Mengurus izin dan pemakaian ABT / APU.

b. Tanggung Jawab

Berikut ini merupakan yang termasuk dalam tanggung jawab dari kepala bagian Teknik dan Pengolahan Tanaman Semusim:

1. Menjamin kelancaran dan hasil kerja dibidangnya. 2. Melaksanakan standar sistem manajemen yang berlaku.

19.Kepala Bagian Pengolahan Tanaman Tahunan a. Tugas Utama

Berikut ini merupakan tugas utama dari kepala bagian Pengolahan Tanaman Tahunan:

1. Memeriksa permintaan peralatan/bahan-bahan laboraturium dan bahan-bahan pembantu proses pengolahan yang diajukan melalui DPBB. 2. Memeriksa mutu air untuk kebutuhan pabrik.

b. Tanggung Jawab

Berikut ini merupakan yang termasuk dalam tanggung jawab dari kepala bagian Pengolahan Tanaman Tahunan:

1. Melaksanakan konsultasi teknis dengan Distrik/unit usaha. 2. Menjamin kelancaran dan hasil kerja urusannya.

Dokumen terkait