• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB VI HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

6.1 Karakteristik Responden Penelitian

Karakteristik responden penelitian ini di deskriptifkan berdasarkan jenis kelamin, usia, pendidikan terakhir dan pekerjaan. Pengambilan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menyebarkan questioner kepada 100 orang responden dengan tujuan memberikan informasi. Informasi ini telah mewakili populasi konsumen perumahan Marien Garden dalam memberikan persepsi yang sesuai dengan kebijakan pemasaran yang dilakukan oleh Perumahan Marien Garden guna meningkatkan penjualan perumahan. Seluruh data dari responden di peroleh melalui kuesioner yang disebarkan.

6.1.1. Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin

Karakteristik responden berdasarkan jenis kelamin pada konsumen di perumahaan Marien Garden dapat dilihat pada Tabel dibawah ini:

Tabel 6.1 Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Kelamin

NO JENIS KELAMIN JUMLAH (%) (ORANG) 1 Laki-laki 39 76.47 2 Perempuan 12 23.53 Jumlah 51 100

Sumber: Hasil Penelitian, 2013 (data diolah)

Pada Tabel 6.1 mayoritas responden paling banyak berjenis kelamin laki- laki sebanyak 76,47% sedangkan responden perempuan sebanyak 23,53%. Hal ini menunjukkan bahwa laki-laki yang lebih berperan dalam mengetahui kebijakan

pemasaran yang dilakukan perusahaan dan juga mayoritas laki-laki yang banyak menempati perumahaan Marien Garden serta mencari informasi secara akurat tentang perumahan sesuai dengan kebutuhan responden.

6.1.2. Karakteristik Responden Berdasarkan Usia

Karakteristik responden berdasarkan usia pada konsumen di perumahaan Marien Garden dapat dilihat pada Tabel 6.2:

Tabel 6.2 Karakteristik berdasarkan Usia

No USIA (TAHUN) JUMLAH (ORANG) (%) 1 < 25 7 7.00 2 25-30 10 10.00 3 31-35 35 35.00 4 36-40 32 32.00 5 41-45 10 10.00 6 > 45 6 6.00 Total 100 100

Sumber: Hasil Penelitian, 2013 (data diolah)

Berdasarkan data pada tabel 6.2 dapat dilihat bahwa dari 100 responden yang banyak melakukan pembelian berusia 31-35 sebesar 35% dan berusia 36-40 tahun 32 %. Dari data yang diperoleh tersebut maka dapat kita lihat bahwa usia dari responden merupakan umur yang produktif. Pada usia 31-35 tahun biasanya responden sudah ingin memiliki rumah baru dari hasil jerih payahnya dengan tujuan menginventasikan perumahaan tersebut untuk tabungan jangka panjang, sehingga responden lebih teliti dengan menganalisa kebijakan pemasaran yang dilakukan perusahaan dan usia tersebut responden sudah memiliki wawasan yang lebih luas dalam menetapkan keputusan pembeliaan perumahaan marien garden .

6.1.3. Karakteristik Responden Berdasarkan Pendidikan

Karakteristik responden berdasarkan pendidikan pada konsumen di perumahaan Marien Garden dapat dilihat pada Tabel 6.3:

Tabel 6.3 Karakteristik Responden Berdasarkan Pendidikan

No TINGKAT PENDIDIKAN JUMLAH (%)

(ORANG) 1 SLTP 17 17.00 3 SLTA 22 22.00 2 D3 25 25.00 4 Strata 1 (S1) 36 36.00 Jumlah 100 100

Sumber: Hasil Penelitian, 2013 (data diolah)

Berdasarkan Tabel 6.3 dapat dilihat dari 100 responden yang paling banyak adalah yang berpendidikan Sarjana (S1) sebesar 36%, dan berpendidikan D3 sebesar 25% sedangkan sisanya SLTA ke bawah. Hal ini menunjukkan bahwa responden memiliki tingkat pendidikan yang sangat baik sehingga responden sudah mempunyai pengetahuan dan wawasan yang baik untuk membuat keputusan dalam membeli di Perumahaan Marien Garden. Biasanya tingkat pendidikan yang tinggi, memberikan manfaat dalam menganalisa dan menilai perumahaan Marien Garden layak atau tidak dihuni sesuai dengan kemampuan pendidikan yang diperoleh.

6.1.4. Karakteristik Responden Berdasarkan Pekerjaan

Karakteristik responden berdasarkan pekerjaan pada konsumen di perumahaan Marien Garden dapat dilihat pada Tabel 6.4

Tabel 6.4 Karakteristik Responden Berdasarkan Pekerjaan No PEKERJA JUMLAH (%) (ORANG) 1 Mahasiswa 3 3.00

2 Pegawai Negeri Sipil 12 12.00

3 Pegawai Swasta 32 32.00

4 Wiraswasta 25 25.00

5 Ibu Rumah Tangga 23 23.00

6 Lainnya... 5 5.00

Jumlah 100 100

Sumber: Hasil Penelitian, 2013 (data diolah)

Pada Tabel 6.4 menunjukkan bahwa konsumen yang membeli pada Perumahaan Marien Garden berdasarkan pekerjaan yang paling banyak adalah Pegawai Swasta. Gambaran ini menunjukkan bahwa pegawai swasta lebih banyak berperan dalam membeli Perumahaan Marien Garden. Biasanya pegawai swasta yang membeli perumahan marien garden adalah pegawai yang telah memiliki gaji yang tinggi maksudnya pegawai tersebut sudah dapat menyisihkan sebagian dari penghasilannya untuk membeli rumah tersebut. Rata-rata pegawai swasta sudah memikirkan kebutuhan untuk masa depan sebagai investasi.

6.2 Penjelasan Responden atas Variabel

Dalam penelitian ini yang merupakan variabel bebas (independent variabel) adalah perilaku konsumen terdiri dari pengalaman membeli, peran keluarga, promosi di media massa dan pemasaran langsung dan yang merupakan variabel terikat adalah kebijakan pemasaran. Analisis deskriptif jawaban responden ini dilakukan dengan menggunakan analisis deskriptif statistik pada sofware SPSS 2.0 dengan tujuan untuk mengetahui distribusi frekuensi jawaban responden terhadap variabel independen (X). Penjelasan variabel independen ini terhadap pernyataan atas kuesioner yang

disebarkan terdiri dari atas pertanyaan terhadap pengalaman membeli, peran keluarga, pemasaran langsung dan promosi di media massa.

Berikut ini adalah penjelasan responden atas pernyataan terhadap kuesioner variabel independen

6.2.1. Penjelasan Responden variabel Perilaku Konsumen

Tabel 6.5 Penjelasan Responden atas Perilaku Konsumen

Item Pernyataan Sangat

Setuju Setuju Kurang Setuju Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju Total % % % % % %

Konsumen membeli perumahaan Marien Garden dengan melihat keberadaan lingkungan sosial

19 59 8 14 0 100

Lokasi yang stategis sebagai pengalaman konsumen dalam membeli perumahaan Marien Garden

20 60 11 9 0 100

Pengalaman membeli

mempengaruhi konsumen dalam memutuskan membeli perumahaan Marien Garden

20 51 18 11 0 100

Manfaat dari pengalaman membeli memberikan manfaat untuk menilai kualitas perumahaan yang dibangun

19 47 21 13 0 100

Konsumen mengevaluasi tata letak bangunan perumahaan Marien Garden sebelum membeli

23 42 18 17 0 100

Dalam mengevaluasi perumahaan Marien Garden, sebagian dari bangunan kurang sempurna

23 27 40 10 0 100

Dalam mengevaluasi perumahaan Marien Garden, Konsumen menyesuaikan harga yang ditawarkan

19 57 16 9 0 100

Perumahaan Marien Garden yang ditawarkan setelah di evaluasi sudah sesuai dengan harga jual

4 72 17 7 0 100

Peran keluarga mempengaruhi konsumen dalam memutuskan membeli perumahaan Marien Garden

Peran keluarga sangat bermanfaat dalam menilai perumahaan Marien Garden

18 54 12 16 0 100

Peran keluarga sangat penting buat konsumen dalam membeli

perumahan Marien Garden

15 51 25 9 0 100

Peran keluarga memberikan keuntungan buat konsumen

20 59 10 11 0 100 Peran keluarga memberikan

kepastian buat konsumen dalam membeli perumahan Marien Garden

4 64 22 10 0 100

Informasi yang diperoleh dari keluarga membantu konsumen dalam membeli perumahan Marien Garden

8 71 10 11 0 100

Informasi yang disampaikan keluarga sangat akurat terhadap perumahaan

16 51 25 8 0 100

Informasi yang disampaikan keluarga menjadi bahan

pertimbangan konsumen dalam membeli rumah

20 61 14 5 0 100

Informasi yang didapat sangat bermanfaat bagi konsumen membeli perumahaan Marien Garden

32 41 21 6 0 100

Perumahan Marien Garden memasarkan produk secara langsung kepada konsumen

23 40 27 10 0 100

Perumahan Marien Garden mengikuti pameran perumahan

15 48 22 15 0 100

Perumahan Marien Garden

menjalin hubungan jangka panjang kepada konsumen

15 48 20 17 0 100

Perumahaan Marien Garden menayangkan iklan yang menarik

25 52 15 8 0 100

Iklan perumahaan Marien Garden didesain dengan menarik

25 46 26 3 0 100 Iklan yang menarik membuat

konsumen untuk memutuskan perumahaan Marien Garden

20 49 22 9 0 100

Iklan yang menarik membuat konsumen membeli di perumahaan Marien Garden

20 50 24 6 0 100

Perumahaan Marien Garden menayangkan iklan produk terbaru

Perumahaan Marien Garden memberikan informasi secara up todate terhadap produk yang ditawarkan

34 35 22 9 0 100

Dengan informasi yang up todate membuat konsumen lebih banyak membeli produk di perumahaan Marien Garden .

33 47 11 9 0 100

Informasi yang up todate sangat memberikan manfaat buat konsumen dalam membeli perumahaan Marien Garden

20 43 26 11 0 100

Sumber: Hasil Penelitian, 2013 (data diolah)

Pada Tabel 6.5 dapat diketahui mayoritas yang menjawab setuju dan sangat setuju dari seluruh pernyataan responden adalah Informasi yang diperoleh dari keluarga membantu konsumen dalam membeli. Hal ini terlihat dari jawaban responden yang menjawab sangat setuju sebanyak 7% dan setuju sebanyak 73% sedangkan Responden yang menyatakan kurang setuju sebanyak 10% dan tidak setuju sebanyak 10 orang 10%.

Secara umum mayoritas responden dari hasil pernyataan yang menjawab setuju dengan rata-rata menjawab setuju sebanyak 54%, responden yang menjawab sangat setuju rata-rata sebanyak 19% sedangkan responden yang menjawab kurang setuju rata-rata sebanyak 17% dan tidak setuju rata-rata sebanyak 9%.

6.2.2. Penjelasan Responden variabel Kebijakan Pemasaran Tabel 6.6 Penjelasan Responden atas Kebijakan Pemasaran

Item Pernyataan Sangat Setuju Setuju Kurang Setuju Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju Total % % % % % %

Produk yang ditawarkan Perumahaan Marien Garden sesuai dengan harapan pembeli 14 66 19 1 0 100 Perumahaan Marien Garden memberikan keuntungan buat konsumen 24 72 1 3 0 100 Perumahaan Marien Garden yang dipasarkan memberi manfaat terhadap konsumen

22 51 18 9 0 100

Manfaat membeli perumahaan Marien Garden dapat memberikan kepuasan buat konsumen

29 54 8 9 0 100

Kualitas produk

dipasarkan selalu dijaga dengan baik untuk

memberikan kepuasan bagi konsumen

12 75 9 4 0 100

Kualitas produk yang ditawarkan sudah sesuai dengan keinginan konsumen

19 60 16 5 0 100

Konsumen berminat membeli setelah produk yang ditawarkan memberikan daya tarik

11 76 8 5 0 100

Konsumen merasa puas terhadap perumahaan Marien Garden karena perusahaan selalu

memberikan yang terbaik buat konsumen

22 60 13 5 0 100

Sumber: Hasil Penelitian, 2013 (data diolah)

Pada Tabel 6.6 dapat diketahui mayoritas yang menjawab setuju dan sangat setuju dari seluruh pernyataan responden adalah dalam mengevaluasi produk,

konsumen menyesuaikan dengan harga produk. Hal ini terlihat dari jawaban responden yang menjawab sangat setuju sebanyak 11% dan setuju sebanyak 76% sedangkan Responden yang menyatakan kurang setuju sebanyak 8% dan tidak setuju sebanyak 5%.

Secara umum mayoritas responden dari hasil pernyataan yang menjawab setuju dengan rata-rata menjawab setuju sebanyak 64%, responden yang menjawab sangat setuju rata-rata sebanyak 19% sedangkan responen yang menjawab kurang setuju rata-rata sebanyak 12% dan tidak setuju rata-rata sebanyak 5%.

6.3 Uji Asumsi Klasik

Pengujian asumsi klasik digunakan untuk mengetahui model regresi linear berganda dapat digunakan atau tidak. Apabila uji ini terpenuhi maka alat uji dimaksud dapat dipergunakan untuk menguji model yang terdiri dari :

6.3.1 Uji Normalitas

Uji normalitas dilakukan untuk mengetahui sebuah regresi telah berdistribusi normal atau tidak berdistribusi normal dapat dilihat pada analisis grafik. Pada diagram pencar hasil olah data SPSS dengan dasar pengambilan keputusan yakni jika data menyebar disekitar garis diagonal dan mengikuti arah garis diagonal, maka model regresi memenuhi asumsi normalitas. Hasil pengujian normalitas dapat dilihat pada Gambar 6.1 :

Gambar 6.1 Diagram Pencar Hasil SPSS

Sumber: Hasil Penelitian, 2013 (data diolah)

Pada Gambar 6.1 dapat dilihat data menyebar disekitar garis diagonal dan ini menunjukkan bahwa data berdistribusi normal.

6.3.2 Uji Multikolonieritas

Uji multikolonieritas digunakan untuk mengetahui korelasi antar variabel independen. Dan ini dapat dilihat dari Variance Inflation Factor (VIF) dengan catatan apabila VIF > 10 maka diduga mempunyai persoalan multikolinieritas, dan apabila VIF < 10 maka tidak terjadi multikolinieritas. Berdasarkan hasil pengolahan SPSS dilihat pada Tabel 6.7:

Tabel 6.7 Hasil Uji Multikolinieritas

Model Collinearity Statistics Tolerance VIF 1 PengalamanMembe li .335 2.985 PeranKeluarga .621 1.611 Pemasaranlangsung .410 3.440 Promosi .379 2.641 Sumber: Hasil Penelitian, 2013 (data diolah)

Pada Tabel 6.7 hasil variabel pengalaman membeli, peran keluarga/kawan, pemasaran langsung dan promosi nilai VIF lebih kecil dari 10 dan nilai tolerance mendekati 1. Hal ini menunjukkan pengalaman membeli, peran keluarga/kawan, pemasaran langsung dan promosi tidak terjadi gejala multikolonieritas.

6.3.3 Uji Heteroskedastisitas

Uji Heteroskedastisitas bertujuan untuk mengetahui dalam sebuah regressi terjadi kesamaan varians residual, jika varians pengamatan tetap maka disebut homokedasitas, dan jika berbeda disebut heteroskedastisitas, dan model yang baik tentunya tidak terjadi heteroskedastisitas. Dari hasil pengolahan dengan menggunakan SPSS hasil pengolahan data penelitian untuk scatter plot dengan

Regression Studentized Residual dapat dilihat pada gambar 6.2:

Gambar 6.2. Uji Heteroskedastisitas

Sumber: Hasil Penelitian, 2013 (data diolah)

Pada Gambar 6.2. terlihat titik yang menyebar dan tidak membentuk pola- pola tertentu yang tersebar diatas angka 0 pada sumbu Regression Studentized

sehingga model regressi layak dipakai untuk memprediksi Kebijakan pemasaran berdasarkan variabel pengalaman membeli, peran keluarga/kawan, pemasaran langsung dan promosi di media.

Dokumen terkait