• Tidak ada hasil yang ditemukan

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) SIKLUS

H. KEGIATAN PEMBELAJARAN Pertemuan

Kegiatan DESKRIPSI KEGIATAN

Pendahuluan 1. Guru mengawali pembelajaran dengan

memberikan salam dan menanyakan kabar siswa 2. Guru memeriksa kehadiran siswa

3. Guru mengkondisikan siswa untuk siap mengikuti kegiatan pembelajaran

4. Guru melakukan apersepsi dengan bertanya:

 Siapa yang pernah melihat kapal selam? Misalnya di acara televisi

 Nah, apakah orang yang berada di dalam kapal selam dapat melihat apa yang ada di permukaan laut?

 Ada yang tau alat apa yang digunakan dalam kapal selam tersebut untuk melihat apa yang ada di permukaan laut?

5. Guru menyampaikan topik pembelajaran pada hari ini dan beberapa pertemuan kedepan, yaitu

penerapan sifat-sifat cahaya dalam suatu model 6. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran 7. Guru memotivasi siswa agar semangat dalam

mengikuti kegiatan pembelajaran 8. Guru membagi siswa menjadi beberapa

kelompok, 1 kelompok terdiri dari 4-5 anak 9. Guru membagikan nomor kepada siswa

(Numbering)

Kegiatan Inti Kegiatan I

Eksplorasi

penerapan sifat-sifat cahaya dalam suatu model 2. Guru membagikan lembar kerja siswa kepada

setiap kelompok (Questioning)

3. Guru menunjukkan alat percobaan kepada siswa yang berupa alat peraga kaleidoskop sederhana 4. Siswa diminta memprediksikan apa yang akan

terjadi jika guru melihat kelas dari bawah jendela menggunakan periskop (Head Together and Answering)

5. Guru memberikan petunjuk kepada siswa untuk melakukan percobaan

6. Guru membagikan alat dan bahan percobaan kepada setiap kelompok

Elaborasi

1. Guru meminta siswa untuk merangkai alat percobaan

2. Guru meminta siswa untuk melakukan percobaan 3. Siswa melakukan percobaan bersama

kelompoknya masing-masing

4. Guru membimbing siswa apabila ada siswa yang mengalami kesulitan dalam melakukan percobaan 5. Siswa melakukan pengamatan terhadap

percobaannya

6. Siswa mendiskusikan dan membuat kesimpulan hasil percobaan mereka bersama kelompoknya masing-masing (Head Together and Answering) 7. Setiap kelompok mempresentasikan hasil

pengamatan terhadap percobaan mereka,

kelompok lain menanggapi (Head Together and Answering)

Konfirmasi

1. Guru menanggapi hasil presentasi masing-masing kelompok

2. Guru mengkaitkan percobaan siswa dengan materi pelajaran

3. Guru membimbing siswa untuk mengambil kesimpulan bahwa periskop merupakan salah satu alat yang menerapkan sifat cahaya, yaitu

pemantulan cahaya. Cara kerja periskop yaitu bayangan yang berada di dalam kelas ditangkap oleh cermin yg berada di atas, lalu dipantulkan kembali ke cermin yang berada di bawah, kemudian bayangan itu ditangkap oleh mata. Kegiatan II

Eksplorasi

1. Guru membagikan lembar kerja siswa kepada setiap kelompok (Questioning)

2. Guru menunjukkan alat percobaan kepada siswa yang berupa kaleidoskop

3. Siswa diminta memprediksikan apa yang akan terjadi dengan jumlah potongan kertas warna- warni yang terlihat oleh guru, jika guru mengetuk kaleidoskop tersebut (Head Together and Answering)

4. Guru memberikan petunjuk kepada siswa untuk melakukan percobaan

5. Guru memberikan alat dan percobaan kepada setiap kelompok

Elaborasi

2. Siswa melakukan percobaan bersama kelompoknya masing-masing

3. Guru membimbing siswa apabila ada siswa yang mengalami kesulitan dalam melakukan percobaan 4. Siswa melakukan pengamatan terhadap

percobaannya

5. Siswa mendiskusikan dan membuat kesimpulan hasil percobaan mereka bersama kelompoknya masing-masing (Head Together and Answering) 6. Setiap kelompok mempresentasikan hasil

pengamatan terhadap percobaan mereka,

kelompok lain menanggapi (Head Together and Answering)

Konfirmasi

1. Guru menanggapi hasil presentasi masing-masing kelompok

2. Guru mengkaitkan percobaan siswa dengan materi pelajaran

3. Guru membimbing siswa untuk mengambil kesimpulan bahwa pada kaleidoskop menerapkan pemantulan cahaya. Potongan kertas di dalam kaleidoskop terlihat lebih banyak karena potongan kertas tersebut mengalami pemantulan berkali-kali oleh sisi dalam kaleidoskop yang berupa kertas mengkilap

Kegiatan Akhir

1. Guru bertanya mengenai kesulitan siswa selama proses pembelajaran

2. Guru mengaitkan pembelajaran yang telah dipelajari dengan kehidupan sehari-hari, melalui tanya jawab

3. Guru menambahkan materi yang belum diketahui siswa

4. Guru bersama siswa membuat kesimpulan dan rangkuman dari pembelajaran hari ini

5. Guru menginformasikan topik pembelajaran pada pertemuan selanjutnya

Pertemuan II

Kegiatan DESKRIPSI KEGIATAN

Pendahuluan

1. Guru mengawali pembelajaran dengan

memberikan salam dan menanyakan kabar siswa 2. Guru memeriksa kehadiran siswa

3. Guru mengkondisikan siswa untuk siap mengikuti kegiatan pembelajaran

4. Guru melakukan apersepsi dengan bertanya:

 Siapa yang pernah diajak ibunya atau bapaknya pergi ke tukang jam?

 Nah, alat apakah yang digunakan tukang jam tersebut untuk melihat bagian-bagian mesin jam yang kecil?

5. Guru menyampaikan topik pembelajaran pada hari ini, yaitu penerapan sifat-sifat cahaya dalam suatu model

6. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran 7. Guru memotivasi siswa agar semangat dalam

mengikuti kegiatan pembelajaran 8. Guru membagi siswa menjadi beberapa

kelompok, 1 kelompok terdiri dari 4-5 anak 9. Guru membagikan nomor kepada siswa

(Numbering)

Kegiatan Inti Kegiatan I

Eksplorasi

1. Guru membagikan lembar kerja siswa kepada setiap kelompok (Questioning)

2. Guru menunjukkan alat percobaan kepada siswa yang berupa alat peraga lup sederhana

3. Siswa diminta memprediksikan apa yang akan terjadi jika guru melihat kelas dari bawah jendela menggunakan alat peraga lup sederhana

tersebut(Head Together and Answering) 4. Guru memberikan petunjuk kepada siswa untuk

melakukan percobaan

5. Guru membagikan alat dan bahan percobaan kepada setiap kelompok

Elaborasi

1. Guru meminta siswa untuk merangkai alat percobaan

2. Guru meminta siswa untuk melakukan percobaan 3. Siswa melakukan percobaan bersama

kelompoknya masing-masing

4. Guru membimbing siswa apabila ada siswa yang mengalami kesulitan dalam melakukan percobaan 5. Siswa melakukan pengamatan terhadap

percobaannya

6. Siswa mendiskusikan dan membuat kesimpulan hasil percobaan mereka bersama kelompoknya masing-masing (Head Together and Answering) 7. Setiap kelompok mempresentasikan hasil

kelompok lain menanggapi (Head Together and Answering)

Konfirmasi

1. Guru menanggapi hasil presentasi masing-masing kelompok

2. Guru mengkaitkan percobaan siswa dengan materi pelajaran

3. Guru membimbing siswa untuk mengambil

kesimpulan bahwa pada alat peraga lup sederhana, tetesan air berfungsi sebagai pengganti lensa cembung. Dengan menggunakan lensa cembung, bayangan akan terlihat lebih besar

Kegiatan Akhir

1. Guru bertanya mengenai kesulitan siswa selama proses pembelajaran

2. Guru mengaitkan pembelajaran yang telah dipelajari dengan kehidupan sehari-hari, melalui tanya jawab

3. Guru menambahkan materi yang belum diketahui siswa

4. Guru bersama siswa membuat kesimpulan dan rangkuman dari pembelajaran hari ini

5. Guru memberikan soal evaluasi kepada siswa 6. Guru menginformasikan topik pembelajaran pada

pertemuan selanjutnya

I. PENILAIAN

1. Jenis/Teknik Penilaian

Penilaian Pengetahuan : Lembar kerja siswa dan soal pilihan ganda 2. Instrumen Penilaian (Terlampir)

Instrumen Penilaian

1. Penilaian Pengetahuan - Lembar Kerja Siswa

Kriteria Skor

Jawaban benar 3

Jawaban mendekati benar 2

Jawaban salah 1

Tidak ada jawaban 0

nilai = 𝑆𝑘𝑜𝑟𝑦𝑎𝑛𝑔𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ

𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ𝑠𝑘𝑜𝑟𝑚𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙 x 100 - Evaluasi Pilihan Ganda

nilai =𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ𝑏𝑒𝑛𝑎𝑟 𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ𝑠𝑜𝑎𝑙 x 100

LAMPIRAN 4

Dokumen terkait