• Tidak ada hasil yang ditemukan

KESIMPULAN DAN SARAN

Berdasarkan uraian-uraian yang telah penulis kemukakan pada bab-bab sebelumnya, maka pada bab ini penulis mengambil beberapa kesimpulan dari hasil penelitian lapangan yang telah penulis lakukan selama ini, serta memberikan saran sebagai langkah terakhir dalam penulisan hasil penelitian.

6.1. Kesimpulan

Berdasarkan pembahasan penulis dapat mengambil kesimpulan sebagai berikut :

1. Rumah Sakit Dr.Pirngadi Medan memiliki pelayanan bagi pasien yang menggunakan program layanan jamkesmas dalam penelitian ini studi tentang pelayanan pasien rawat inap. Pasien mendapatkan ruangan kelas III dengan fasilitas kamar yang nyaman, layak dan memenuhi standart serta pelayanan stand by 24 jam. Hal tersebut merupakan salah satu faktor yang dapat membantu kesembuhan pasien dengan cepat.

2. Pihak Rumah Sakit Dr.Pirngadi Medan juga memberikan fasilitas perobatan yang sesuai dengan kebutuhan pasien. Yaitu perawatan dan obat-obatan yang sesuai dengan penyakit yang diderita pasien. Bagi pasien dengan penyakit yang cukup serius pihak Rumah Sakit Dr.Pirngadi Medan juga memberikan perawatan USG secara berkala serta kemoteraphi, hal itu diberikan kepada pasien dengan program jamkesmas secara gratis.

3. Kualitas pelayanan oleh Rumah Sakit Dr.Pirngadi Medan sudah cukup memuaskan. Hal tersebut terlihat dari pernyataan pasien yang merasa puas dan sangat dihargai selama dirawat di Rumah Sakit Dr.Pirngadi Medan, terutama pelayanan program jamkesmas khusus pasien rawat inap.

4. Ketegasan pimpinan Rumah Sakit dalam memimpin struktur organisasi juga menjadi pendukung meningkatkan kualitas pelayanan pada pasien khususnya pasien-pasien yang kurang mampu.

6.2. Saran

Ada beberapa hal yang dapat diambil dari penelitian ini yang dapat menjadi masukan pada tempat penelitian.Oleh karena itu penulis memberikan saran-saran sebagai berikut, dan semoga bermanfaat untuk berbagai pihak.

1. Bagi para staff pegawai dirumah sakit Pirngadi Medan disarankan agar menjalankan prosedur pelayanan publik dengan lebih meningkatkan keramah tamahan terutama bagi masyarakat umum.

2. Disarankan bagi para dokter-dokter muda untuk lebih meningkatkan keberanian dan kemampuan selama belajar dirumah sakit Pirngadi Medan dalam memberikan pelayanan untuk pasien.

DAFTAR PUSTAKA

Azwar, Azrul 1996 Penghantar Administrasi Kesehatan Edisi Ketiga, binarupaaksara

Boediono, B. 2003. Pelayanan Prima Perpajakan, Jakarta : PT RinekaCipta Daviddow, William H. &Bro Uttal. 1989 Total Custumer Service. New York :

Harper & Row Publisher

Gaspersz, V. 2002.Total Quality Management.Jakarta: PT. Gramedia Gulo. 2005. Metodologi Penelitian .Jakarta: Gramedia

Hardiyansyah, M.Si. 2011. Kualitas pelayanan Publik. Yogyakarta: Gava Media Hope dan Muhleman.1997. Service Operation Management:Strategy Design and

Delivery. Printice Hall

Ibrahim, Amin 2008.Teori dan Konsep Pelayanan Publik. Bandung: Mandar Maju

Kurniawan, Agung. 2005. Transparansi Pelayanan Publik.Yogyakarta: Pembaharuan

Kotler, Philip. 1997. Dasar-Dasar Pemasaran Edisi Sembilan : Jilid satu Jakarta: PT Indeks

Lukman.1999, Management Kualitas Pelayanan.Jakarta: STIA-LAN prees Muninjaya, A.A. Gde (2004), Management Kesehatan. Jakarta: EGC edisi kedua Moenir, 2006, Management Pelayanan Umum di Indonesia. Indonesia, Bumi

Aksara

Napitupulu, Paimin, 2007. Pelayanan Publik dan Custumer Satisfaction, Bandung: Alumni

Nawawi, H. Haradi, 2003.Metode Penelitian Bidang Sosial. Yogyakarta: Gadjah Mada

Sinambela, Lijanpoltak, dkk. 2006. Reformasi Pelayanan Publik, Teori Kebijakan dan Implementasi. Jakarta: Bumi Aksara

Singarimbun, 1999, Metode Penelitian Survei, EdisiRevisi, Jakarta: PT Pustaka. LP3ES

Suyanto, Bagong. 2005. Metode Penelitian Sosial: Berbagai Alternatif Pendidikan. Jakarta: Prenada Media

Suparno, J. 2006. Pengukuran Tingkat Kepuasan Pelanggan Untuk Menaikan Pnangsa Pasar Cetakan III. PT. Jakarta: Rineka Cipta

Tjiptono, Fandy. 1995. Management Jasa. Yogyakarta: Andi

Tjuptono, Fandy dan Gregrius C.2005.Quality and Stisfication , and Offset: Yogyakarta

Yamit, B.2005. Management Kualitas Produk dan Jasa.Yogyakarta: Ekosiana Zeithaml, Valarie A., A. Parasuraman Leonard L. Berry. 1990. Delivering Quality

Service. New York: The Free Prees Referensi Lain

UU NO.25 Tahun 2009 Tetang Pelayanan Publik UU NO.23 Tahun1992 Tentang Kesehatan UU Kesehatan NO. 36 Tahun 2009

Pasal 1 ayat 4 UU NO.25/2009

SK Nomor 1241/MENKES/SK/XI/2004, Tentang Penugasan Kesehatan Bagi Masyarakat Miskin

Data Depkes RI, 2010

Profil RSU Daerah Dr. Pingadi Kota Medan Tahun 2011

DAFTAR WAWANCARA UNTUK INFROMAN UTAMA

1. Apakah Bapak / Ibu Mengetahui Pengertian Jamkesmas ?

2. Menurut Bapak / Ibu Apakah Program Jamkesmas Khususnya Rawat Inap Sudah Mempunyai Proses dan Persyaratan yang Sesuai ?

3. Apakah Bapak / Ibu Dalam Menggunakan Program Layanan Jamkesmas Khususnya Untuk Rawat Inap Mengalami Kesulitan Dalam Administrasi Oleh Pihak Rumah Sakit ?

4. Fasilitas Apa Saja Yang Telah Bapak / Ibu Terima Dari Pihak Rumah Sakit Dengan Menggunakan Program Jamkesmas Ini, Khususnya Untuk Rawat Inap ?

5. Menurut Bapak / Ibu Apakah Fasilitas yang Diterima Terima Tersebut Sudah Memenuhi Standart Kelayakan Membatu Proses Penyembuhan Pasien ?

6. Apakah Bapak / Ibu Mendukung Program Layanan Jamksesmas Yang Diberikan Oleh Pemerintahan ?

7. Menurut Bapak / Ibu Apakah Pihak Rumah Sakit Pirngadi Memiliki Upaya Untuk Meningkatkan Kualitas Pelayanan Bagi Pasien Rawat Inap Khususnya Yang Menggunakan Jamksesmas ?

8. Menurut Bapak / Ibu Bagaimana Kualitas Pelayanan Program Jamkesmas Khususnya Pasien Rawat Inap Yang Anda Terima Dari Rumah Sakit Pirngadi ?

DAFTAR WAWANCARA

UNTUK INFORMAN KUNCI DAN INFORMAN TAMBAHAN

1. Menurut Bapak / Ibu Apakah Yang Dimaksud Dengan Program Pelayanan Jamkesmas ?

2. Apakah Pihak Rumah Sakit Pirngadi Memiliki Program Layanan Jamkesmasn Kepada Pasien Yang Membutuhkan ?

3. Apakah Program Layanan Jamkesmas Tersebut Dapat Dipergunakan Bagi Pasien Rawat Inap Dan Bagaimana Prosesnya ?

4. Selama Proses Pemberian Program Jamkesmas, Apakah Pihak Rumah Sakit Pirngadi Pernah Mendapatkan Keluhan Dari Para Pasien ?

5. Fasilitas Apa Saja Yang Diberikan Rumah Sakit Pirngadi Kepada Pasien Rawat Inap Khususnya Yang Menggunakan Program Jamkesmas ?

6. Apakah Pihak Rumah Sakit Pirngadi Pada Dasarnya Mendukung Program Pelayanan Jamkesmas Bagi Pasien Yang Membutuhkan ? 7. Apakah Pihak Rumah Sakit Pirngadi Memiliki Upaya Untuk

Meningkatkan Kualitas Pelayanan Program Jamkesmas Khususnya Bagi Pasien Rawat Inap?

8. Menurut Pihak Rumah Sakit Pirngadi, Bagaimana Kualitas Pelayanan Jamkesmas Khususnya Bagi Pasien Rawat Inap Yang Telah Diberikan Oleh Pihak Rumah Sakit ?

Dokumen terkait