• Tidak ada hasil yang ditemukan

ANALISIS SKL, SI, KI, KD DAN KAJIAN TEMA-TEMA IPS

4. Kompetensi Dasar (KD)

a. Pengertian KD

KD pada Kurikulum 2013 SMP/MTs berisi kemampuan dan muatan pembelajaran untuk mata pelajaran pada SMP/MTs yang mengacu pada KI. KD dirumuskan untuk mencapai KI. Rumusan KD dikembangkan dengan memperhatikan karakteristik dan kemampuan peserta didik, dan kekhasan masing-masing mata pelajaran. KD untuk Mata Pelajaran Pendidikan Agama dan Budi Pekerti dan Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan meliputi empat kelompok sesuai dengan pengelompokan KI sebagai berikut :

a. Kelompok 1: kelompok KD sikap spiritual dalam rangka menjabarkan KI-1;

b. Kelompok 2: kelompok KD sikap sosial dalam rangka menjabarkan KI-2;

c. Kelompok 3: kelompok KD pengetahuan dalam rangka menjabarkan KI-3; dan

d. Kelompok 4: kelompok KD keterampilan dalam rangka menjabarkan KI-4.

Adapun untuk mata pelajaran selain Mata Pelajaran Pendidikan Agama dan Budi Pekerti dan Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, kompetensi dasar yang dikembangkan terdiri atas dua kelompok yaitu kelompok kompetensi dasar pengetahuan dalam rangka menjabarkan KI-3 dan kelompok kompetensi dasar keterampilan dalam

rangka menjabarkan KI-4. Kompetensi-kompetensi dasar tersebut kemudian dikembangkan ke dalam silabus.

Berikut merupakan KI dan KD yang ada di kelas VII sesuai dengan Permendikbud No. 37 Tahun 2018 tentang Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar Pelajaran pada Kurikulum 2013 Pendidikan Dasar dan Menengah yang dibahas dalam pelatihan ini.

Tabel 6. Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar kelas VII

Kompetensi Inti 3 (KI 3) Kompetensi Inti 4 (KI 4)

3. Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata

4. Mencoba, mengolah, dan

menyajikan dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,

merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

Kompetensi Dasar Kompetensi Dasar

3.1 ** Memahami konsep ruang (lokasi, distribusi, potensi, iklim, bentuk muka bumi, geologis, flora, dan fauna) dan interaksi antarruang di Indonesia serta pengaruhnya terhadap

kehidupan manusia dalam aspek ekonomi, sosial, budaya, dan pendidikan

4.1 Menjelaskan konsep ruang (lokasi, distribusi, potensi, iklim, bentuk muka bumi, geologis, flora dan fauna) dan interaksi

antarruang di Indonesia serta pengaruhnya terhadap kehidupan manusia Indonesia dalam aspek ekonomi, sosial, budaya, dan pendidikan

3.2 Mengidentifikasi interaksi sosial dalam ruang dan pengaruhnya terhadap kehidupan sosial, ekonomi, dan budaya dalam nilai dan norma serta kelembagaan sosial budaya.

4.2 Menyajikan hasil identifikasi tentang interaksi sosial dalam ruang dan pengaruhnya terhadap kehidupan sosial, ekonomi, dan budaya dalam nilai dan norma serta kelembagaan sosial budaya.

3.3 Memahami konsep interaksi antara manusia dengan ruang sehingga menghasilkan berbagai kegiatan ekonomi (produksi, distribusi, konsumsi,

permintaan, dan penawaran)

4.3 Menjelaskan hasil analisis tentang konsep interaksi antara manusia dengan ruang sehingga

menghasilkan berbagai kegiatan ekonomi (produksi, distribusi, konsumsi, permintaan, dan

dan interaksi antarruang untuk keberlangsungan kehidupan ekonomi, sosial, dan budaya Indonesia.

penawaran) dan interaksi antarruang untuk

keberlangsungan kehidupan ekonomi, sosial, dan budaya Indonesia

3.4 Memahami kronologi perubahan, dan kesinambungan dalam kehidupan bangsa Indonesia pada aspek politik, sosial, budaya, geografis, dan

pendidikan sejak masa praaksara sampai masa Hindu-Buddha dan Islam

4.4 Menguraikan kronologi

perubahan, dan kesinambungan dalam kehidupan bangsa

Indonesia pada aspek politik, sosial, budaya, geografis, dan pendidikan sejak masa praaksara sampai masa Hindu- Buddha dan Islam.

** Ket : KD yang dibahas dalam pembelajaran ini

b. Pemetaan Materi Esensial yang ada pada Kompetensi Dasar

Ruang lingkup materi dapat dilihat pada Permendikbud No. 21 Tahun 2016 tentang Standar Isi Pendidikan Dasar dan Menengah maupun pada Silabus IPS SMP 2017.

Tabel 7. Ruang Lingkup Materi IPS

Tingkat

Kompetensi Kompetensi Lingkup Materi

Tingkat Pendidikan Menengah (Kelas VII-IX)

Memahami aspek

keruangan dan konektivitas antar ruang dan waktu

dalam lingkup regional dan nasional pada perubahan dan keberlanjutan kehidupan masyarakat Indonesia pada zaman praaksara sampai zamanpergerakan kebangsaan

Manusia, tempat, dan lingkungan

Keruangan dan konektivitas Antar ruang dan waktu dalam lingkupregional keruangan dan

konektivitas antar ruang dan waktu dalam lingkup nasional.

Memahami jenis, fungsi, dan peran kelembagaan dinamika interaksi sosial dalam mendukung keberlanjutan kehidupan masyarakat.

Keberlanjutan, perubahan dan waktu

Aspek geografis, ekonomi, budaya, pendidikan dan Politik

Zaman praaksara,

zaman Hindu Buddha dan zaman Islam. Zaman penjajahan dan zaman

pergerakan kebangsaan. Mengemukakan pendapat mengenai

masalah sosial

masyarakat Indonesia dalam lingkup regional dan nasional, serta mampu memecahkan masalah

Sistem sosial dan budaya

Jenis, fungsi dan peran kelembagaan sosial, budaya ekonomi, dan politik. Dinamika interaksi

Tingkat

Kompetensi Kompetensi Lingkup Materi

sosial sederhana melalui dinamika interaksi sosial dilingkungan sekitarnya.

manusia dengan

lingkungan alam, sosial, budaya, dan ekonomi.

Memahami aspek keruangan dan konektivitas antar ruang dan waktu dalam mewujudkan kesatuan wilayah Nusantara yang mencakup perubahan dan keberlanjutan kehidupan masyarakat Indonesia pada zaman pergerakan kemerdekaan sampai masa kini.

Manusia, tempat, dan Lingkungan

Keruangan dan konektivitas

antar ruang dan waktu dalam mewujudkan kesatuan wilayah Nusantara.

Memahami manfaat kelembagaan dan landasan dinamika interaksi sosial dalam mendukung keberlanjutan kehidupan masyarakat.

Keberlanjutan,perubahan, dan waktu

 Aspek geografis, ekonomi, budaya, pendidikan dan politik.

 Zaman pergerakan kemerdekaan dan masa kini.

Mengemukakan pendapat mengenai masalah sosial masyarakat Indonesia dalam mewujudkan

kesatuan wilayah Nusantara, serta mampu mengatasi masalah sosial di lingkungan sekitarnya melalui alternatif tindakan nyata sebagai bentuk partisipasi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara

Sistem sosial dan budaya.

 Manfaat kelembagaan

sosial,budaya, ekonomi, dan politik.  Landasan dinamika interaksi manusia

dengan lingkungan alam, sosial, budaya, dan ekonomi.

Setelah mencermati lingkup materi sesuai Permendikbud No 21 Tahun 2016, mari belajar menganalisis lingkup materi yang sesuai KD. KD mata pelajaran IPS terdiri dari empat kajian yaitu Geografi, Ekonomi, Sosiologi dan Sejarah. Misalnya KD yang digunakan adalah KD Kelas VII pada 3.1 : 3.1 ** Memahami konsep ruang (lokasi, distribusi, potensi, iklim,

bentuk muka bumi, geologis, flora, dan fauna) dan interaksi antarruang di Indonesia serta pengaruhnya terhadap kehidupan manusia dalam aspek ekonomi, sosial, budaya, dan pendidikan

Materi Essensial yang ada:

1) Konsep Geografi : lokasi, distribusi, potensi, iklim, bentuk muka bumi, kondisi geologis, flora dan fauna

2) Konsep Sosiologi : interaksi sosial, sistem sosial dan budaya, keterhubungan

3) Konsep Ekonomi : produksi, distribusi, konsumsi

4) Konsep Sejarah : peristiwa, waktu, perubahan dan keberlanjutan