3.1. Pengertian
Administrasi merupakan suatu proses pencatatan atau inventarisasi fasilitas dan aktivitas laboratorium, supaya semua fasilitas dan aktivitas laboratorium dapat terorganisir dengan sistematis. Administrasi ini selanjutnya akan dilakukan menggunakan format administrasi tiap komponen. Administrasi Laboratorium Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Kadiri meliputi komponen (1) Administrasi Umum (2) Administrasi Ketua Laboratorium (3) Administrasi Teknisi (4) administrasi Peralatan Laboratorium.
3.2. Administrasi Umum
Administrasi Umum Laboratorium Teknik Sipil Universitas Kadiri menerapkan rincian:
1. Rencana Kerja Laboratorium.
2. Matrik Rencana Implementasi Kegiatan Laboratorium.
3. Kalender kegiatan (awal semester, tengah semester, akhir semester dan tahun akademik).
4. SOP (Standar Operasional Prosedur) Penggunaan Laboratorium, Penggunaan dan Peminjaman Alat, Penggunaan Bahan Habis Pakai, Perawatan dan Perbaikan Alat. 5. Kegiatan surat menyurat.
6. Tata tertib. 7. Rapat-rapat.
3.3. Rencana Kerja Laboratorium
Rencana Kerja Laboratorium adalah rancangan keseluruhan kegiatan laboratorium yang akan dilaksanakan dalam satu tahun kuliah. Dalam Rencana Kerja dirancang jenis program, jenis kegiatan, sasaran, biaya serta target yang diharapkan dalam tahun kuliah yang bersangkutan.
Bidang garapan rencana kerja meliputi : Bidang Umum (kebersihan, ketertiban, keamanan, rapat, kekeluargaan dan sebagainya (Format Kode M.1.P.U), Bidang Kurikulum dan Silabus (kesesuaian materi praktikum untuk mendukung persyaratan minimum yang dituntut oleh kurikulum silabus) (Format Kode M.1.P.KS), Bidang Sarana dan Prasarana (pengadaan, pemeliharaan sarana dan prasarana; Format Kode M.1.P.SP), Bidang Kerja Sama (pelatihan/bimbingan teknik, penelitian, seminar dan lain-lain; Format Kode M.1.P.KSM) dan Bidang lain-Lain (Monitoring dan evaluasi Pelaksanaan Program termasuk Pelaksanaan Audit dan Laporan Pokok Keuangan Laboratorium; Format Kode M.1.P.DLL).
LABORATORIUM JURUSAN TEKNIK SIPIL FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS KADIRI
RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUN 2021
Format Kode M.1.P.U
INDIKATOR DAN TOLOK UKUR KINERJA BIDANG UMUM
INDIKATOR TOLOK UKUR KINERJA TARGET KINERJA
Capaian Program Kerja
Pelaksanaan Program sesuai dengan
kalender kegiatan, aman, tertib, dan lancar 12 bulan
Masukan Jumlah Dana 3.420.000
Keluaran Pelaksanaan Inventarisasi Peralatan
Praktikum 8 bulan
Kegiatan Rapat-Rapat 4 kali Kebersihan 2 tong sampah
Ketertiban tidak ada pengaduan Keamanan tidak ada kegaduhan
Kekeluargaan 1 kegiatan
Format Kode M.1.P.KS
INDIKATOR DAN TOLOK UKUR KINERJA BIDANG KURIKULUM DAN SILABUS
INDIKATOR TOLOK UKUR KINERJA TARGET KINERJA
Capaian Program Kerja
Pelaksanaan Praktikum sesuai dengan
kalender kegiatan, aman, tertib, dan lancar 12 bulan
Masukan Jumlah Dana 3.800.000
Keluaran Jumlah Pelaksanaan Praktikum sesuai
kalender akademik 4 kegiatan Pengembangan materi praktikum 2 jenis Revisi Buku Pedoman Praktikum 2 jenis
Work Shop 1 kali
Format Kode M.1.P.SP
INDIKATOR DAN TOLOK UKUR KINERJA BIDANG SARANA DAN PRASARANA
INDIKATOR TOLOK UKUR KINERJA TARGET KINERJA
Capaian Program Kerja
Menjamin Pelaksanaan Praktikum tidak
terkendala Kerusakan Peralatan dan Bahan 12 bulan
Masukan Jumlah Dana 2,700,000
Keluaran Perencanaan kebutuhan alat dan bahan 1 buku Perencanaan Terencana Perbaikan dan
Perawatan Peralatan 1 buku Pengadaan Alat dan bahan 2 jenis
Format Kode M.1.P.KSM
INDIKATOR DAN TOLOK UKUR KINERJA BIDANG KERJA SAMA
INDIKATOR TOLOK UKUR KINERJA TARGET KINERJA
Capaian Program Kerja
Memiliki Jaringan Kerja Sama dengan
pihak ketiga 12 bulan
Masukan Jumlah Dana 4,500,000
Keluaran Perencanaan Rencana Strategis Anggaran
dan Bisnis 1 buku
Audiensi 3 Institusi
Profil Laboratorium 1 buku
Pelatihan 2 kegiatan
Kampus Universitas Kadiri, 1 Januari 2021 Laboratorium Teknik Sipil
Ketua,
AGATA IWAN C., ST. MT. NIK. 200408005
3.3. Matrik Rencana Implementasi Kegiatan Laboratorium
Agar kegiatan laboratorium dapat mencapai sasaran secara optimal maka diperlukan Matrik Rencana Implementasi Kegiatan Laboratorium yang meliputi kegiatan-kegiatan rutin, mingguan, bulanan, semesteran dan tahunan.
3.4. Kalender Kegiatan Laboratorium
Kalender Kegiatan Laboratorium adalah rancangan pengendalian jenis kegiatan laboratorium dan waktu penyelenggaraan sepanjang semester.
3.5. SOP (Standard Operating Procedure)
SOP (Standard Operating Procedure) adalah satu paket proses kerja dengan langkah-langkah yang distandarkan dan harus diikuti agar tujuan proses pembelajaran di laboratorium dapat tercapai.
Pentingnya SOP adalah sebagai upaya mewujudkan proses pelaksanaan kegiatan, agar efektif, efisien dan ekonomis. Penyelenggaraan proses kerja dapat berjalan dengan pasti, berbagai bentuk penyimpangan dapat dihindari, atau jika terjadi penyimpangan maka dapat ditelusuri dan ditemukan penyebabnya.
Dengan kata lain, prosedur operasional standar/ Standard Operating Procedure (SOP) digunakan untuk memberi jejak arsip dan keseragaman tindakan operasional. Dua fungsi dasar SOP yang menjadi fungsi esensial yaitu :
1. Sebagai rujukan knowledge base bagi kegiatan operasional laboratorium yang senantiasa diperbarui berdasarkan keputusan auditor “jaminan mutu”.
2. Sebagai arsip pelacakan kegiatan operasional, penilaian, dan perbaikan.
SOP akan menjadi bukti otentik bagi alur pekerjaan yang memerlukan arsip karena SOP memiliki formulir kerja, berita acara pelaksanaan praktikum, berita acara kunjungan onsite layanan, bukti pengadaan peralatan, dll. Dengan adanya audit jaminan mutu berkala secara internal dan eksternal sebagai penilaian, perbaikan-perbaikan untuk penyempurnaan harus dilakukan.
3.5.1. SOP Penggunaan Laboratorium, A. Tujuan :
Memberikan panduan proses penggunaan laboratorium untuk keperluan layanan praktikum, penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan jasa/analisis oleh para pengguna.
B. Ruang Lingkup
Layanan laboratorium untuk program regular dan non reguler, perguruan tinggi di luar Universitas Kadiri, dan masyarakat.
C. Definisi
pelayanan berupa penggunaan tempat, peralatan, bahan habis pakai, dan kepakaran untuk keperluan praktikum, penelitian/ pengabdian kepada masyarakat, dan jasa/analisis.
D. Prosedur D.1. Umum
D.1.1. Calon pengguna mengajukan permohonan layanan pemakaian laboratorium kepada kepala laboratorium
D.1.2. Layanan laboratorium dapat dilakukan oleh setiap dosen yang berkompeten dengan jenis layanan tersebut dan berkoordinasi dengan kepala laboratorium. D.1.3. Pengguna layanan laboratorium memenuhi dan mematuhi semua tata tertib yang
ada di Laboratorium
3.5.2. Layanan Laboratorium untuk Praktikum
A. Koordinator Laboratorium berkoordinasi dengan kepala laboratorium tentang jadwal praktikum.
B. Mahasiwa mendaftarkan diri sebagai peserta praktikum (Form A1. Syarat- syarat pendaftaran peserta praktikum dan Form A.2. Surat Pernyataan Mentaati Tata Tertib Penggunaan Laboratorium)
C. Kepala Laboratorium menerbitkan Form A.3. yaitu Surat Izin Penggunaan Fasilitas Laboratorium
D. Kepala laboratorium memberi tugas kepada Kordinator Praktikum untuk mencatat dan menyiapkan kebutuhan praktikum.
E. Kordinator Praktikum membuat Berita Acara Pelaksanaan Praktikum (Form. A.4.)
F. Dosen pembimbing dibantu dengan Kordinator Praktikum membimbing peserta praktikum untuk menyusun laporan praktikum. (Form. A.5.)
G. Kepala laboratorium menyampaikan laporan kepada Ketua Jurusan setelah akhir semester. (Form. A.6.)
3.5.3. Layanan Laboratorium untuk Penelitian.
A. Para pengguna layanan mengajukan permohonan izin penggunaan laboratorium yang diketahui Ketua Jurusan disertai usul penelitiannya kepada Kepala Laboratorium (Surat Permohonan Izin Penggunaan Fasilitas Laboratorium), mengisi Form.
B. Pengguna menandatangani surat kesediaan mentaati tata tertib penggunaan laboratorium (Tata Tertib).
C. Kepala laboratorium memberikan izin penggunaan laboratorium (Surat Izin Penelitian).
D. Pengguna dapat meminjam/menggunakan alat dan yang sejenis ke laboratorium bersangkutan, sedangkan bahan habis pakai disediakan sendiri oleh pengguna tersebut.
E. Pengguna harus sudah memahami cara pakai, prosedur peralatan yang akan dipakai dan jika perlu bekerja bersama dengan Teknisi atau kepala laboratorium. F. Pengguna memberitahukan kepada kepala laboratorium untuk pekerjaan yang
membutuhkan waktu di luar jam kerja.
G. Pengguna yang memerlukan bantuan dari teknisi selama jam kerja untuk melaksanakan penelitiannya, maka pengguna tersebut meminta izin kepada kepala laboratorium. Apabila keperluan tersebut di luar jam kerja, pengguna tersebut harus membayar jasa Teknisi tersebut (dianggap lembur).
H. Pengguna yang mendapat sumber dana harus membayar jasa pelayanan laboratorium (sewa alat) kepada laboratorium melalui kepala laboratorium sesuai dengan peraturan yang berlaku.
I. Pengguna harus memperbaiki/mengganti peralatan yang rusak sesuai dengan spesifikasinya, dibuat Berita Acara.
J. Pengguna yang membawa peralatan, komputer, dan yang sejenis yang berkaitan dengan penelitiannya di laboratorium meminta izin tertulis kepada ketua jurusan /kepala laboratorium.
3.5.4. Layanan Laboratorium untuk Pengabdian kepada Masyarakat dan lain- lain.
A. Para pengguna layanan mengajukan permohonan yang diketahui ketua jurusan/pimpinan kepada kepala laboratorium (Surat Permohonan Izin Penggunaan Fasilitas Laboratorium) (untuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat, disertai usul pengabdiannya).
B. Pengguna menandatangani surat kesediaan mentaati tata tertib penggunaan laboratorium (Tata Tertib).
C. Kepala laboratorium memberikan izin penggunaan laboratorium (Surat Izin Lain-Lain).
D. Pengguna dapat meminjam/menggunakan alat dan yang sejenis ke laboratorium bersangkutan, sedangkan bahan habis pakai disediakan sendiri oleh pengguna tersebut.
E. Pengguna harus sudah memahami cara pakai, prosedur peralatan yang akan dipakai dan jika perlu bekerja bersama dengan Teknisi atau kepala laboratorium. F. Pengguna memberitahukan kepada kepala laboratorium untuk pekerjaan yang
membutuhkan waktu di luar jam kerja.
G. Pengguna yang memerlukan bantuan Teknisi selama jam kerja untuk melaksanakan penelitiannya, maka pengguna tersebut meminta izin kepada kepala laboratorium. Apabila keperluan tersebut di luar jam kerja, pengguna tersebut harus membayar jasa Teknisi tersebut (dianggap lembur).
H. Pengguna yang mendapat sumber dana harus membayar jasa pelayanan laboratorium (sewa alat) kepada laboratorium melalui kepala laboratorium sesuai dengan peraturan yang berlaku.
I. Pengguna harus memperbaiki/mengganti peralatan yang rusak sesuai dengan spesifikasinya. Dibuatkan Berita Acara.
J. Pengguna yang membawa peralatan, komputer, dan yang sejenis yang berkaitan dengan penelitiannya di laboratorium meminta izin tertulis kepada ketua jurusan /kepala laboratorium.
3.5.5. SOP Penggunaan dan Peminjaman Alat A. Tujuan
Memberikan panduan proses penggunaan dan peminjaman peralatan laboratorium untuk keperluan layanan praktikum, penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan jasa/analisis oleh para pengguna.
B. Ruang Lingkup
Layanan laboratorium untuk program reguler, perguruan tinggi di luar Universitas Kadiri, dan masyarakat.
C. Definisi
pelayanan berupa penggunaan dan peminjaman peralatan, untuk keperluan praktikum, penelitian/ pengabdian kepada masyarakat, dan jasa/analisis.
D. Prosedur
D.1. Calon pengguna mengajukan permohonan penggunaan dan peminjaman peralatan laboratorium kepada kepala laboratorium Form. D.1.
D.2. Layanan laboratorium dapat dilakukan oleh setiap dosen yang berkompeten dengan jenis layanan tersebut dan berkoordinasi dengan kepala laboratorium. D.3. Pengguna layanan laboratorium memenuhi dan mematuhi semua tata tertib yang
BAB IV
ADMINISTRASI PERALATAN
4.1 Administrasi Peralatan Laboratorium
Peralatan mencakup semua barang yang diperlukan, baik barang bergerak maupun barang yang tidak bergerak sebagai sarana pendukung pelaksanaan kegiatan laboratorium Barang bergerak dibagi menjadi dua kelompok:
1. Barang habis pakai meliputi semua barang yang susut volumenya pada waktu dipergunakan dan dalam jangka waktu tertentu barang tersebut susut sampai habis atau tidak berfungsi lagi serta tidak perlu diinventarisasikan.
2. Barang tak habis pakai meliputi semua barang yang dapat dipakai berulang- ulang, tidak susut volumenya atau masa kegunaannya dalam jangka waktu yang panjang dan memerlukan perawatan agar selalu siap pakai
Barang tidak bergerak yaitu perlengkapan yang tidak berpindah-pindah antara lain berupa tanah dan bangunan.
Dalam administrasi peralatan laboratorium diatur semua kegiatan mulai dari perencanaan kebutuhan sampai penghapusannya, yang dapat dipertanggungjawabkan secara administrasi dan teknik berdasarkan peraturan yang berlaku.
Adapun administrasi peralatan laboratorium dapat diperinci dalam beberapa kegiatan yaitu:
1. Perencanaan (perencanaan kebutuhan dan biaya) 2. Pengadaan
3. Penyimpanan dan penyaluran 4. Pemeliharaan
5. Penginventarisasian dan penghapusan
4.2. Perencanaan
Hal-hal yang diperlukan dalam penyusunan perencanaan peralatan laboratorium adalah :
1. Mengikuti pedoman ( standar) jenis, kualitas dan kuantitas peralatan yang diperlukan laboratorium
3. Menyediakan dan menggunakan peralatan dalam kegiatan operasi 4. Menyimpan dan memelihara peralatan
5. Menghapus peralatan menurut peraturan yang berlaku 6. Mengikuti prosedur pengelolaan peralatan
7. Mengumpulkan dan mengolah data peralatan
4.3. Perencanaan Pengadaan
Perencanaan pengadaan meliputi :
1. Perencanaan barang habis pakai, direncanakan dengan urutan sebagai berikut : a. Menyusun daftar peralatan/bahan yang sesuai dengan kebutuhan dari
rencana kerja laboratorium setiap bulan
b. Menyusun perkiraan biaya yang diperlukan untuk pengadaan alat/bahan tersebut tiap bulan
c. Menyusun rencana pengadaan alat/bahan menjadi rencana semesteran dan kemudian menjadi rencana tahunan
2. Perencanaan barang tak habis pakai, direncanakan dengan urutan sebagai berikut: a. Menganalisis dan menyusun peralatan/bahan yang sesuai dengan rencana kegiatan laboratorium serta memperhatikan peralatan yang masih ada dan masih dapat dipakai
b. Memperkirakan biaya peralatan yang direncanakan dengan memperhatikan standar yang telah ditentukan
c. Menetapkan skala prioritas menurut dana yang tersedia, urgensi kebutuhan dan menyusun rencana pengadaan tahunan.
4.4. Penyimpanan
Penyimpanan meliputi: menerima, menyimpan dan mengeluarkan alat/bahan di/dari gudang. Dalam penyimpanan, perlu mendapat perhatian dari segi administrasi dan segi fisik.
Segi administrasi yaitu hal-hal yang menyangkut prosedur dan tata kerja, instrument administratif, pertanggungjawaban, pengawasan dan pemeliharaan.
Segi fisik menyangkut hal-hal yang berkaitan dengan tempat penyimpanan (gudang, lemari, filling cabinet) serta sarana pemeliharaan (pemadam kebakaran, obat anti hama dan sebagainya).
Teknisi dapat bertugas sebagai Kepala Gudang, berwenang menyelenggarakan kegiatan yang meliputi penerimaan, penyimpanan, pengeluaran atau penyerahan perlengkapan dari dalam gudang atau tempat lain yang berfungsi sebagai ruang penyimpanan.
Instrumen administrasi yang diperlukan oleh seorang yang menangani gudang adalah:
1. Berita Acara Serah Terima Barang 2. Buku Penerimaan
3. Kartu Barang
4. Buku Persediaan (stock) 5. Buku Pengeluaran Barang
Kegiatan Pengawasan yang sistematis akan mencegah sedini mungkin terjadinya hambatan/penyimpangan dalam pelaksanaan di lapangan. Manfaat lain adalah untuk mengetahui secara langsung persediaan barang yang ada, efektivitas penyimpanan, penyaluran dan penggunaan yang tepat.
Kartu Barang akan menunjukan posisi barang disimpan, Nama barang, Nomor Kode, Nomor Kode Barang Pengganti, Persediaan Minimum, Persediaan maksimum dan keterangan lainnya yang terkait dengan barang tersebut.
4.5. Pemeliharaan
Pemeliharaan merupakan kegiatan terus-menerus untuk mengusahakan peralatan tetap dalam keadaan baik atau siap pakai. Menurut kurun waktu pemeliharaan dibedakan dalam :
a. Pemeliharaan sehari-hari
b. Pemeliharaaan berkala dilakukan dalam jangka waktu tertentu
4.6. Inventarisasi Laboratorium wajib:
a. Mencatat semua alat/bahan inventarisnya di dalam Buku Induk Barang Inventaris dan Buku Golongan Barang Inventaris
b. Buku Induk Barang Inventaris merupakan tempat pencatatan semua barang inventaris laboratorium yang bersangkutan menurut tanggal penerimaan. Catatan: alat/bahan habis pakai tidak perlu dicatat di dalam Buku Induk Barang Inventaris, tetapi diadministrasikan tersendiri pada buku catatan barang non inventaris. c. Buku Golongan Barang Inventaris, merupakan tempat pencatatan barang
inventaris menurut golongan barang yang telah ditentukan (daftar golongan). Data Golongan Barang Inventaris diambil dari Buku Induk Barang Inventaris. Banyaknya jenis buku pembantu ini ditentukan berdasarkan golongan barang yang ada di laboratorium masing-masing.
d. Membuat Laporan Semesteran mutasi barang inventaris . Daftar laporan semesteran mutasi barang inventaris merupakan daftar tempat mencatat jumlah bertambah atau berkurangnya barang inventaris sebagai akibat mutasi yang terjadi dalam semester yang bersangkutan.
LABORATORIUM TEKNIK SIPIL
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS KADIRI
Jl. Selomangleng No. 01 Kediri, email : [email protected] LAMPIRAN
MATRIK RENCANA IMPLEMENTASI KEGIATAN LABORATORIUM TAHUN 2021 LABORATORIUM TEKNIK SIPIL UNIVERSITAS KADIRI
LABORATORIUM TEKNIK SIPIL
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS KADIRI
Jl. Selomangleng No. 01 Kediri, email : [email protected] FORM. A1
SYARAT-SYARAT PENDAFTARAN PESERTA PRAKTIKUM
1. Telah Menyelesaikan/Lulus Mata Kuliah Prasyarat. 2. Telah Melakukan KRS Praktikum Terkait.
3. Melakukan Pelunasan Pembayaran Kegiatan Praktikum.
4. Mendaftarkan diri sebagai peserta praktikum, dengan menunjukan bukti point 2 dan 3 kepada Panitia Pendaftaran Praktikum.
5. Membentuk kelompok yang beranggotakan 6 peserta praktikum. 6. Siap mentaati tata tertib sebelum dan sesudah pelaksanaan praktikum. LEMBAR PENDAFTARAN
Alamat Email : ... Nama Mahasiswa : ... NIM : ... No Telp/HP/Whatsapp : ... Jenis Praktikum : 1. Pemetaan Peta Topografi
2. Mekanika Fluida 3. Hidrolika
4. Mekanika Tanah (geoteknis) 5. Struktur Beton
6. Perancangan Perkerasan Jalan Raya
Dinyatakan sebagai peserta Praktikum ... Semester Ganjil/Genap Tahun Perkuliahan 20.../20..., dengan bukti sebagai berikut: *) Form upload bukti KRS & Pelunasan Pembayaran Kegiatan Praktikum:
https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSdWEqDhId7ZZfOWrU3I3fcmwZk-IvRxqpYoOlbSsK4nx0cpDA/viewform
Kampus Universitas Kadiri, ... Panitia Pendaftaran Praktikum
LABORATORIUM TEKNIK SIPIL
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS KADIRI
Jl. Selomangleng No. 01 Kediri, email : [email protected] FORM. A2.
SURAT PERNYATAAN TAAT TATA TERTIB
Yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : ... NIM : ... Praktikum : ... Alamat : ... No. Telp/HP/Whatsapp : ...
Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa saya :
1. Siap mentaati Tata Tertib selama mengikuti kegiatan Praktikum.
2. Apabila terjadi hal-hal yang menyebabkan kerusakan/hilang dari fasilitas laboratorium dan lain-lainnya sebagai akibat kelalaian saya, maka saya siap mempertanggungjawabkan sesuai aturan yang berlaku dan menyatakan kesiapan dalam bentuk Berita Acara Kejadian.
Demikian Surat Pernyataan ini dibuat, tanpa ada tekanan dari pihak manapun, untuk dapat dipergunakan mengikuti kegiatan praktikum di Laboratorium Teknik Sipil Universitas Kadiri.
Universitas Kadiri, ..., ..., 20....
Mengetahui, Yang Menyatakan,
Kordinator Praktikum Peserta Praktikum
LABORATORIUM TEKNIK SIPIL
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS KADIRI
Jl. Selomangleng No. 01 Kediri, email : [email protected] Perihal : Tata Tertib
Lamp : ...
TATA TERTIB LABORATORIUM
I. PESERTA WAJIB
1. Mendaftarkan diri sebagai peserta praktikum
2. Mendapat Izin sebagai pengguna laboratorium dari Ka. Lab. 3. Mengisi Pernyataan Mentaati Tata Tertib Laboratorium
4. Mengenakan tanda peserta praktikum yang telah disiapkan oleh Teknisi 5. Memiliki Buku Panduan Praktikum
6. Hadir 15 menit sebelum praktikum dimulai
7. Peserta praktikum harus menandatangani daftar hadir sebelum dan sesudah praktikum dilaksanakan.
8. Bila sesuatu hal berhalangan hadir, peserta wajib melaporkan diri kepada Ka. Lab, untuk menyampaikan alasan ketidak hadirannya, ketidak hadiran tanpa sepengetahuan yang berwenang, maka peserta dianggap gugur.
9. Peserta boleh meninggalkan tempat praktikum hanya atas seijin Ka.Lab/Teknisi/Instruktur
10. Berlaku sopan, bertanggung jawab, berinisiatif dan kreatif terhadap tugas-tugas yang diberikan selama praktikum
11. Tas dan barang lainnya yang tidak dibutuhkan dalam kegiatan praktikum agar diletakkan di tempat yang telah disediakan.
12. Menjaga kebersihan laboratorium
13. Mentaati peraturan dalam menggunakan alat dan bahan yang dipakai dalam praktikum. Merusak peralatan akibat kelalaian, peserta wajib mengganti, memperbaiki dan sebagainya sebagaimana perintah Ka.Lab dan dinyatakan dalam Berita Acara kejadian.
14. Setelah selesai praktikum, pengguna wajib melapor dan mengembalikan semua fasilitas laboratorium yang digunakan kepada Teknisi dalam keadaan baik.
LABORATORIUM TEKNIK SIPIL
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS KADIRI
Jl. Selomangleng No. 01 Kediri, email : [email protected] II. PESERTA DILARANG
1. Dalam pengaruh minuman keras dan narkoba
2. Merokok, mengobrol, membuat kegaduhan, ribut, mengacau selama praktikum
3. Pindah kelompok, kecuali atas persetujuan Ka. Lab. 4. Melakukan jenis kegiatan lain tanpa seijin Ka. Lab.
5. Membawa fasilitas laboratorium dalam bentuk apapun keluar dari laboratorium, tanpa izin tertulis dari Ka. Lab.
III. SANKSI-SANKSI
Pelanggaran-pelanggaran atas tata tertib selama praktikum dan pembuatan laporan akan dikenakan sanksi sebagai berikut :
No JENIS SANKSI KRITERIA
1 Peringatan secara lisan/teguran.. A
2 Peringatan secara tertulis B
3 Pengurangan Nilai Praktikum C
4 Tidak Lulus Praktikum D
5 Dikeluarkan sebagai mahasiswa Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Kadiri
E (pelangaran berat/pidana)
LABORATORIUM TEKNIK SIPIL
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS KADIRI
Jl. Selomangleng No. 01 Kediri, email : [email protected] FORM. A3.
SURAT IZIN PENGGUNAAN LABORATORIUM TEKNIK SIPIL Nomor : ...
Tanggal : ...
Yang bertanda tangan di bawah ini : Nama : Agata Iwan C., ST. MT.
Jabatan : Kepala Laboratorium Teknik Sipil NIK : 200408005
Memberikan izin penggunaan Laboratorium Teknik Sipil untuk Praktikum Semester Ganjil/Genap Tahun Kuliah 20……/20...
Demikian Surat Izin ini dibuat, untuk dapat dipergunakan sebagai mana mestinya.
Kampus Universitas Kadiri, 1 Januari 2021 Ketua Laboratorium Teknik Sipil
Agata Iwan C., ST. MT. NIK. 200408005
LABORATORIUM TEKNIK SIPIL
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS KADIRI
Jl. Selomangleng No. 01 Kediri, email : [email protected] FORM. A4.
BERITA ACARA PELAKSANAAN PRAKTIKUM
Pada hari ini, ……… tanggal …………. bulan ………… tahun, bertempat di Laboratorium Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Kadiri, kami yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : ………
Jabatan : Kordinator Praktikum ...
NIK : ……….
Telah dilaksanakan Praktikum Sesuai dengan Surat Izin Penggunaan Laboratorium ……….., Nomor, ………, Tanggal, ………., dengan hasil terlampir.
Demikian Berita Acara Pelaksanaan Praktikum ……ini dibuat dengan sebenarnya untuk dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Kampus Universitas Kadiri,….,……. 20….. Kordinator Praktikum ...
LABORATORIUM TEKNIK SIPIL
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS KADIRI
Jl. Selomangleng No. 01 Kediri, email : [email protected] Lampiran Form. A4.
Berita Acara Pelaksanaan Praktikum ... Nomor : ... Tanggal : ... Kelompok : ... 1. ... NIM : ... 2. ... NIM : ... 3. ... NIM : ... 4. ... NIM : ... 5. ... NIM : ... 6. ... NIM : ... Dosen Pembimbing : ...
LABORATORIUM TEKNIK SIPIL
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS KADIRI
Jl. Selomangleng No. 01 Kediri,
email : [email protected], Cp : 082143150419.
PEMINJAMAN ALAT KEGIATAN PRAKTIKUM
NAMA KETUA KELOMPOK : ... NIM KETUA KELOMPOK : ... JENIS PRAKTIKUM : ...
No Jenis Alat Keterangan Jumlah Ceklist Alat
Keluar Masuk
Catatan : ... ... ...
Kepala Laboratorium Teknik Sipil
Universitas Kadiri Praktikum ... Ketua Kelompok
... NIM,...
LLP 1
Agata Iwan C., ST., MT. NIK. 200408005
LABORATORIUM TEKNIK SIPIL
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS KADIRI
Jl. Selomangleng No. 01 Kediri,
email : [email protected], Cp : 082143150419.
PENILAIAN
KEGIATAN PRAKTIKUM
a. Daftar Hadir
Kriteria : A = 30 Menit sebelum Waktu kesepakatan dimulainya kegiatan. B = Waktu kesepakatan dimulainya kegiatan.
C = 30 Menit sesudah Waktu kesepakatan dimulainya kegiatan.
D = Telat lebih dari 30 Menit sesudah Waktu kesepakatan. E = Tidak mengikuti kegiatan.
Catatan :
...
...
...
No Nama Nim WAKTU Nilai Ttd Paraf
Aslab Mulai Selesai
Total Nilai
LLP 2
Kepala Laboratorium Teknik Sipil Universitas Kadiri
Agata Iwan C., ST., MT. NIK. 200408005
LABORATORIUM TEKNIK SIPIL
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS KADIRI
Jl. Selomangleng No. 01 Kediri,
email : [email protected], Cp : 082143150419.
PENILAIAN
KEGIATAN PRAKTIKUM
b. Penilaian Sikap
No Nama Nim Nilai Ttd Paraf
Aslab 1 2 3 4 5 *
Total Nilai
Nilai : 1 = Penyerapan materi = I
2 = Kerlancaran pelaksanaan prosedur = I
3 = Komunikasi anggota kelompok = I
4 = Ketepatan waktu = I
5 = Disiplin dan tanggung jawab = I
Kriteria : A = I I I I I B = I I I I C = I I I D = I E = NB* : Average Catatan :
...
...
...
Kepala Laboratorium Teknik Sipil Universitas KadiriLLP 3
Agata Iwan C., ST., MT. NIK. 200408005
LABORATORIUM TEKNIK SIPIL
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS KADIRI
Jl. Selomangleng No. 01 Kediri, email : [email protected] FORM. A5.
PENULISAN LAPORAN PRAKTIKUM 4.1. Umum
a. Laporan Praktikum dikerjakan secara berkelompok. b. Mengikuti Pedoman Penulisan Laporan Praktikum.
c. Laporan dianggap sah setelah mendapat persetujuan pengesahan dari dosen pembimbing dan Ka. Lab.