• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

2.5 Modul-Modul SIMRS

Untuk memudahkan mengelolah data di rumah sakit, diperlukan modul-modul sistem rumah sakit, yaitu:10,18

1. Modul Pendaftaran dan penerimaan

Modul Pendaftaran dan penerimaan adalah modul yang digunakan untuk proses pendaftaran pasien setiap kali pasien datang ke Rumah Sakit/Klinik. Modul pendaftaran dan penerimaan, memuat: pendaftaran pasien, ruangan yang tersedia,

data pasien, data dokter, pemesanan tempat, pencatatan pasien pindah ruang, pencatatan pasien keluar/meninggal, dan mencetak laporan

2. Modul Pencatatan Medik

Modul pencatatan medik adalah modul yang berfungsi untuk mencatat semua data medik pasien, menyimpan dan juga memudahkan pencarian kembali data rekam medik. Modul pencatatan medik, memuat: rekaman riwayat data medik pasien, pencarian dokumen data medik, data medik pasien, dan mencetak laporan.

3. Modul Pelayanan Gawat Darurat

Modul pelayanan gawat darurat adalah modul yang sangat bermanfaat pada kasus yang mana pasien membutuhkan jasa medis darurat dimana poliklinik sedang tutup atau pasien dari dokter atau RS lain mendapat rujukan untuk rawat inap, oleh karena hal tersebut setiap IGD RS selalu menyediakan pelayanan 24 jam untuk kasus-kasus seperti ini. Modul pelayanan gawat darurat, memuat: rekaman data medik terakhir seorang pasien, memasukkan data, indentitas pasien, tindakan yang diambil, buku pintar tentang tindakan yang harus diambil untuk suatu penyakit/cedera, dan mencetak laporan

4. Modul Pelayanan Rawat Jalan

Modul pelayanan rawat jalan adalah modul yang digunakan untuk menyedia-kan informasi mengenai data mengenai rekam medik pasien, proses pembayaran dan perhitungan honor dokter/jasa medik. Modul pelayanan rawat jalan, memuat: reka-man data medik terakhir seorang pasien dan memasukkan data (Indentitas pasien, apotek, laboratorium, diagnostik, fisioterapi, rawat inap, dan diagnosis/tindakan yang diambil)

5. Modul Pelayanan Rawat Inap

Modul pelayanan rawat inap adalah modul yang berfungsi untuk memberikan data mengenai jumlah kamar dan kelas kamar yang tersedia, dan biaya pelayanan tersebut disesuaikan dengan kelas kamar yang dipilih oleh pasien. Modul pelayan rawat inap, memuat: rekaman data medik terakhir seorang pasien dan memasukkan data (indentitas pasien, apotek, laboratorium, diagnostik, fisioterapi, diagnosis/ tindakan yang diambil, dan resume)

6. Modul Akuntansi Pasien

Modul akutansi pasien adalah modul yang berfungsi untuk memberikan data mengenai semua transaksi pasien yang disesuaikan dengan tindakan yang diberikan kepada pasien. Modul akutansi pasien, memuat: penyimpanan transaksi harian pasien (biaya laboratorium, biaya rontgen, biaya obat-obatan, biaya dokter, biaya operasi, dan biaya lain-lain) dan memperbaharui (up-date) deposit, memproses pembayaran, memberi warning bila uang deposit perlu ditambah, rekening pasien, pasien yang perlu menambah deposit, pasien masuk, dan pasien keluar/meninggal. Didalam skripsi ini modul akutansi pasien tergolong kedalam modul keuangan.

7. Modul Akuntansi Umum

Modul akuntasi umum adalah modul yang berfungsi untuk memberikan data mengenai data keuangan rumah sakit, yang memuat: data transaksi secara interaktif, memperbaharui saldo buku besar, dan menolak setiap transaksi yang tidak seimbang, mencetak laporan keuangan (mutasi buku besar, ringkasan buku besar, ikhtisar sisa hasil usaha, dan neraca). Didalam skripsi ini modul akutansi pasien tergolong kedalam modul keuangan.

8. Modul Sistem Piutang

Modul sistem piutang adalah modul yang berfungsi untuk memantau segala jenis piutang, dan proses pembayaran yang memuat: piutang pasien dan piutang perusahaan langganan, memproses pembayaran, piutang pasien, piutang perusahaan langganan, mencetak (kuitansi, data piutang pasien, data piutang perusahaan langganan, usia piutang dan rekapitulasi pembayaran). Didalam skripsi ini modul akutansi pasien tergolong kedalam modul keuangan.

9. Modul Sistem Utang

Modul sistem utang adalah modul yang berfungsi untuk memantau hutang rumah sakit, yang memuat: hutang rumah sakit (hutang jangka pendek dan hutang jangka panjang), jatuh tempo dan buku pembantu hutang. Didalam skripsi ini modul akutansi pasien tergolong kedalam modul keuangan.

10. Modul Penggajian

Modul penggajian adalah modul yang berfungsi memberikan data mengenai jumlah pegawai dan gaji masing-masing pegawai, yang memuat: nama pegawai, status keluarga, dan golongan pegawai. Didalam skripsi ini modul akutansi pasien tergolong kedalam modul keuangan.

11. Modul Apotek

Modul apotek merupakan modul dengan fungsi pelayanan farmasi termasuk racikan dan produksi apotek, yang memuat: kebutuhan barang, permintaan pembelian, penawaran, order pembelian, penerimaan barang, retur pembelian dan penjualan, biaya perolehan, penolakan barang, penerimaan expenses, hutang jasa, penjualan barang, update mutasi piutang, mutasi pemakaian dan pemindahan barang, data stok barang, dan cetak kartu persediaan.

12. Modul Laboratorium

Modul laboratorium yang berfungsi untuk memberikan data mengenai standar pemeriksaan laboratorium, data pemeriksaan laboratorium, kode test dan nilai nor-mal, mencetak buku besar pemeriksaan, mencetak kertas kerja, data kegiatan harian, menerbitkan rekap pemeriksaan laboratorium, menerbitkan rekap pendapatan lab, menerbitkan rekap kunjungan per jenis tarif pasien, menerbitkan rekap kunjungan per kelas tarif pasien, menerbitkan laporan buku harian kegiatan, menerbitkan laporan harian pendapatan, menerbitkan laporan bulanan kegiatan.

13. Modul Radiologi

Modul radiologi adalah modul yang berfungsi untuk membantu memberikan data berupa purchasing, receipt order, data film, label amplop, data filter film, laporan inventory film, laporan hasil pemeriksaan, hasil pemeriksaan, data kegiatan harian, menerbitkan rekap pemeriksaan radiologi, menerbitkan rekap pendapat lab, menerbitkan rekap kunjungan per jenis tarif pasien, menerbitkan rekap kunjungan per kelas tarif pasien, menerbitkan laporan buku harian kegiatan menerbitkan laporan harian pendapatan, dan menerbitkan laporan bulanan kegiatan.

Gambar 1. Contoh Modul Pendaftaran Pasien

Dokumen terkait