• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV GAMBARAN UMUM SEKOLAH

E. Organisasi Sekolah SMK N 1 Depok

Gambar 4.1

Struktur Organisasi Sekolah SMK N 1 Depok

Tugas Kepala Sekolah, Guru, dan Karyawan adalah sebagai berikut: 1. Kepala Sekolah.

Tugas Kepala Sekolah SMK N 1 Depok: a Merencanakan program kerja sekolah

KOMITE SEKOLAH WAKA KESISWAAAN WAKA KURIKULUM WMM

KEPALA SEKOLAH

Pembina OSIS LAB

WAKA SARANA PRASARANA SDM Operasional Kurikulum MR WAKA HUMAS Operasional Praktik Kerja Industri Perpustakaan KEUANGAN TATA USAHA Unit Produksi PROGRAM KEAHLIAN

AAkuntansi, Ad. Perkantoran, dan Penjualan

GURU, BK, WALI KELAS

PERSERTA DIKLAT

b Merencanakan RAPBS

c Mengkoordinir perencanaan dan pelaksanaan RIPS d Mengkoordinir kegiatan UNAS

e Mengawasi dan membina pengelolaan PBM

f Mengkoordinir kegiatan kerjasama dengan dunia kerja, unit produksi, pemasaran dan penelusuran tamatan

g Merencanakan dan membina pengembangan karier dan profesi staf h Mengkoordinir pelaksanaan bimbingan kejuruan

i Merencanakan pengembangan, pendayagunaan dan pemeliharaan sarana dan prasarana

j Menyelenggarakan administrasi sekolah k Mengkoordinir pengembangan kurikulum l Mengevaluasi program kegiatan kerja sekolah m Membuat laporan berkala dan insidentil

n Melaksanakan kebijakan Direktorat Dikmenjur o Mewakili bidang Dikmenjur dalam hal-hal tertentu. 2. Wakil Kepala Sekolah Urusan Kurikulum

a. Memahami kurikulum dan Juklaknya dan mendiskusikan pelaksanaannya secara kontinyu

b. Menyusun program pengajaran (mingguan, bulanan, semesteran, tahunan) dan mengkoordinasikan pelaksanaannya

d. Mengkoordinir kegiatan proses belajar mengajar termasuk pembagian tugas guru, jadwal pelajaran, evaluasi belajar dsb

e. Mengkoordinasikan persiapan dan pelaksanaan ulangan, Ebta/Ebtanas, Uji Profesi dan sebagainya

f. Menyusun kriteria kenaikan kelas dan persyaratan kelulusan bersama Kepala Rumpun Program Studi

g. Mengarahkan penyusunan SATPEL

h. Menggali materi-materi untuk muatan lokal i. Mengajar 12 jam

j. Menyusun laporan.

3. Wakil Kepala Sekolah Urusan Hubungan Masyarakat

a. Menyusun program kerja hubungan industri setiap program studi b. Mengkoordinasikan pembuatan peta dunia kerja/industri yang relevan

di Kotamadya/Kabupaten/Wilayahnya

c. Mempromosikan hubungan kerja dan pembinaannya dengan dunia kerja

d. Merencanakan program PKL dan program magang dan mengkoordinir pelaksanaannya

e. Mengkoordinir “guru tamu” dari dunia kerja untuk mengajar di sekolah

f. Mengkoordinir program magang bagi guru di dunia kerja g. Mengajar 12 jam

4. Wakil Kepala Sekolah Urusan Kesiswaan

a. Menyusun program kerja pembinaan siswa (bulanan, semesteran, tahunan) dan mengkoordinir pelaksanaannya

b. Menyusun program kerja 5K-7K dan mengkoordinir pelaksanaannya c. Mengkoordinasikan pelaksanaan pemilihan pengurus OSIS

d. Membimbing dan mengawasi kegiatan OSIS e. Membina kepengurusan OSIS

f. Mengkoordinir pelaksanaan pemilihan calon siswa teladan, penerimaan beasiswa dan paskibraka

g. Mengkoordinir perencanaan dan pelaksanaan kegiatan luar sekolah h. Mengawasi dan mengevaluasi pelaksanaan pembinaan siswa i. Mengajar sebanyak 12 jam

j. Membuat laporan berkala dan insidentil.

5. Wakil Kepala Sekolah Urusan Sarana dan Prasarana

a. Menyusun program kerja pemanfaatan, pemeliharaan dan perawatan sarana dan prasarana (bulanan, semesteran dan tahunan)

b. Mengkoordinasikan penyusunan kebutuhan sarana/prasarana c. Mengkoordinasikan pelaksanaan inventarisasi sarana dan prasarana d. Mengkoordinasikan pelaksanaan pengadaan bahan praktek serta

perlengkapan sekolah

e. Mengkoordinasikan pemeliharaan, perbaikan, pengembangan dan penghapusan sarana

g. Mengevaluasi penggunaan sarana dan prasarana h. Mengajar 12 jam

i. Membuat laporan berkala dan insidentil. 6. Kepala Jurusan

a. Membuat program kerja rumpun (mingguan, bulanan, semesteran) b. Mendalami dan memasyarakatkan kurikulum sesuai rumpunnya c. Mengkoordinasikan penggunaan ruang praktek

d. Membantu kepala sekolah dalam peningkatan profesi guru sesuai dengan rumpunnya

e. Mengkoordinir tugas guru sejenis dalam rumpunnya

f. Supervisi dan evaluasi PBM dan tugas lain dalam rumpunnya

g. Mengatur urusan administrasi meliputi catatan kemajuan siswa, data guru, inventaris sekolah dan rumpunnya

h. Membantu wakil kepala sekolah bidang hubungan industri i. Mendorong pelaksanaan bimbingan kejuruan dan rumpunnya j. Mengajar 18 jam

k. Membuat laporan berkala dan insidental. 7. Kepala Program Studi

a. Menyusun program pembinaan dan pengembangan program studi (mingguan, bulanan, semesteran)

b. Melakukan pembinaan dan bimbingan secara individu/kelompok untuk peningkatan prestasi belajar melalui guru-guru yang terkait

c. Melaksanakan dan memelihara hubungan dengan dunia kerja secara langsung

d. Mengkoordinasikan pemakaian bahan dan alat praktik dalam program studi yang bersangkutan

e. Merencanakan, membina dan mengawasi PKL siswa dan guru f. Mendiskusikan masalah yang dihadapi pogram studi

g. Melaksanakan RIP sekolah yang telah direncanakan bersama dengan Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah, Kepala Rumpun dan Kepala Program Studi

h. Melaksanakan kebijakan Dikmenjur

i. Menjalin hubungan yang konstruktif dengan dunia kerja yang relevan j. Memasarkan dan menelusuri tamatan

k. Mengajar 18 jam

l. Membuat laporan berkala atau insidentil. 8. Wali Kelas

a. Menguasai nama siswa dan karakter mereka dari kelas yang diasuhnya b. Mengatur tempat duduk siswa di kelas dan membuat lay out kelas c. Mempunyai hubungan dengan orang tua siswa

d. Menghubungi wali/orang tua murid tentang kenakalan atau ketidakhadiran siswa lebih dari 2 hari

e. Mengadakan mutasi/perpindahan tempat duduk siswa di dalam kelas f. Membantu bendahara dalam pengumpulan pembayaran

g. Mengumpulkan nilai dari guru dan memasukkan ke dalam buku/Daftar Kumpulan Nilai (DKN)

h. Mengisi dan membagi rapor

i. Membantu guru BK menangani kasus siswa j. Memberi pengetahuan tentang budi pekerti k. Membantu siswa yang mempunyai masalah l. Mengajar 18 jam

m. Membuat laporan berkala dan insidentil. 9. Bimbingan Konseling

a. Menyusun laporan kerja BK untuk satu tahun (untuk calon siswa SMK selama pendidikan dan pelayanan pada tamatan untuk mencari pekerjaan (mandiri) dan melaksanakannya

b. Memberikan penjelasan kepada calon siswa tentang macam-macam program studi, kemampuan tamatan dan lapangan kerja yang dapat dimasuki

c. Memberikan bimbingan penyuluhan kepada siswa secara individu yang berkaitan dengan hambatan hidup, latar belakang sosial, pengaruh lingkungan, kesukaran belajar dan sebagainya

d. Mengembangkan potensi siswa sesuai bakat dan minat siswa e. Membimbing siswa dalam pengenalan lingkungan dan dunia kerja f. Memberi wawasan arah karier kejuruan

g. Memberi dorongan (motivasi) pada siswa secara klasikal maupun individual untuk mencintai kerja, melalui kunjungan ke dunia kerja, ceramah guru tamu dan sebagainya

h. Menangani permasalahan yang berkaitan dengan kenakalan siswa, penyimpangan disiplin dan gangguan belajar

i. Mengadakan kunjungan kepada orang tua murid (home visit) bagi siswa yang mempunyai masalah

j. Ikut memasarkan tamatan ke dunia kerja dan menelusuri tamatan k. Mengkoordinir seleksi penerimaan siswa baru

l. Membantu siswa untuk mencari pekerjaan

m. Membuat peta industri dengan bekerjasama dengan kepala Program Studi

n. Membuat laporan berkala dan insidentil. 10.Guru

a. Menyiapkan perangkat mengajar semesteran, analisa program, satuan pelajaran dan kisi-kisi berikut perangkat evaluasi

b. Melaksanakan administrasi siswa (daftar nilai, daftar hadir dan daftar kemajuan siswa)

c. Melaksanakan kegiatan belajar mengajar: 1) Guru teori dan guru umum

a) Mempersiapkan bahan ajaran dan alat bantu

b) Memasukkan misi kejuruan pada mata pelajaran umum bagi guru umum

2) Guru Praktek

a) Persiapan praktek; bahan dan alat, ruangan, pembagian tugas b) Melaksanakan praktek, pengawasan, proses dan penilaian hasil c) Penyelesaian pekerjaan praktek (pembersihan dan

penyimpanan alat, pembersihan ruangan)

d) Bertanggungjawab pada inventaris alat dan perabot e) Khusus untuk guru otomotif harus dapat mengemudi d. Melaksanakan bimbingan profesi siswa

e. Mengembangkan alat bantu kegiatan belajar mengajar f. Melaksanakan kegiatan 7K

g. Mengembangkan bahan ajaran sesuai dengan perkembangan IPTEK dan kebutuhan muatan lokal

h. Mengembangkan kemampuan profesi guru melalui kegiatan/kesempatan yang dicari atau diberikan: jalur formal dan informal

i. Secara bersama-sama mengembangkan koperasi, unit produksi, hubungan industri, uji profesi, program magang

j. Membuat laporan berkala (sementara) dan insidentil. 11.Kepala Tata Usaha

a. Menyusun program kerja Tata Usaha sekolah b. Menyusun pengurusan kepegawaian

c. Mengurus keuangan sekolah

e. Mengurus kebutuhan fasilitas Tata Usaha Sekolah f. Menyiapkan dan menyajikan data statistik sekolah

g. Mengatur administrasi hasil proses Kegiatan Belajar Mengajar h. Mengembangkan sistem informasi sekolah

i. Mengatur administrasi inventaris sekolah (alat, perabot, ATK) j. Mengatur administrasi kesiswaan

k. Mengatur administrasi beasiswa

l. Menyusun laporan berkala dan insidentil. 12.Pelaksanaan Urusan Kepegawaian

a. Membantu perencanaan kepegawaian b. Mengelola buku induk kepegawaian, DUK

c. Melaksanakan registrasi dan kearsipan kepegawaian: SK, NIP, Karpeg, Karis, Taspen, Askes, Tabungan Perumahan, Satyalencana, DP3, SK Kepegawaian

d. Menyiapkan format-format kepegawaian

e. Memproses pengangkatan, mutasi, promosi, cuti, pensiun, pemberhentian, kematian, gaji berkala, tunjangan

f. Memproses berkas angka kredit guru-guru g. Mengelola kehadiran guru dan pegawai h. Membuat laporan berkala dan insidentil. 13.Pelaksanaan Urusan Keuangan

a. Menyusun Rencana Anggaran Belanja (RAB) Sekolah (gaji guru dan pegawai, biaya operasional, biaya listrik/telepon/air, biaya perawatan

b. Memproses permintaan Uang yang Harus dipertanggungjawab (UYHD)

c. Mengelola keuangan Sekolah (menerima, membukukan, menyimpan, mengeluarkan dan mempertanggungjawabkan); Dana Rutin; SPP/DPP; BP3;OPF; sumbangan lain

d. Mengurus keuangan Beasiswa

e. Mengurus administrasi keuangan kesejahteraan (misal: pemotongan gaji dengan Bank)

f. Membuat laporan berkala dan insidentil. 14.Pelaksana Urusan Logistik

a. Menyusun kebutuhan bahan operasional sekolah dan perawatannya b. Melaksanakan administrasi pembelian bahan operasional sekolah dan

perawatannya

c. Mengatur, menyimpan, mengeluarkan dan membukukan bahan d. Menginventarisasi peralatan dan perlengkapan sekolah

e. Melaksanakan penghapusan barang sesuai peraturan yang berlaku f. Mengolah buku induk dan buku penggolongan barang inventaris g. Melaksanakan administrasi perawatan dan perbaikan barang inventaris h. Melaksanakan pengadaan barang ATK

i. Mengurus beras Pegawai Negeri

15.Kesekretariatan dan Reproduksi

a. Menyusun kebutuhan biaya, bahan, alat ketatausahaan, mengelola surat masuk dan keluar

b. Melaksanakan pengetikan, penggandaan (dokumen, konsep, format-format, diktat)

c. Melaksanakan pengarsipan dokumen-dokumen

d. Mengurus pelaksanaan rapat (undangan rapat sampai dengan notulen rapat)

e. Menyiapkan data statistik sekolah

f. Mengadministrasikan kegiatan kerja sama industri, bursa kerja sekolah, ekstra kurikuler

g. Melaksanakan kegiatan 6K

h. Membuat laporan berkala dan insidentil. 16.Pelaksanan Administrasi Kesiswaan

a. Menyiapkan data siswa dan mengisi buku induk siswa b. Menyiapkan data dan mengisi Buku Klaper

c. Mengadministrasi absen siswa dan mutasi siswa d. Menyiapkan statistik dan rekapitulasi siswa

e. Mengadministrasikan magang siswa, penelurusan tamatan f. Menyiapkan bahan kegiatan belajar mengajar

g. Menyusun usul calon peserta EBTA/EBTANAS

h. Menyiapkan administrasi ulangan akhir semester/sumatif i. Menyiapkan lager untuk seluruh kelas

j. Menyiapkan penerimaan siswa baru k. Menyiapkan keperluan EBTA/EBTANAS l. Membuat laporan berkala dan insidentil. 17.Pesuruh

a. Merencanakan bahan-bahan keperluan kebersihan

b. Membersihkan ruang kelas, ruang praktek, ruang kantor, selesai sekolah, kamar mandi/WC, aula, musholla dan sebagainya dan membersihkan tembok

c. Mengantar surat, dokumen atau barang-barang

d. Menyiapkan ruangan rapat/pertemuan atau ruangan praktek e. Menyiapkan air minum guru/pegawai

f. Membayar listrik, air, telepon dan lain-lain g. Membagi beras Pegawai Negeri

h. Membersihkan saluran air. 18.Tukang Kebun

a. Merencanakan alat keperluan berkebun b. Memotong rumput

c. Menyiangi rumput liar

d. Memelihara dan memangkas tanaman e. Memupuk tanaman

f. Memberantas hama dan penyakit tanaman g. Menjaga kebersihan dan keindahan tanaman

i. Merawat dan memperbaiki peralatan kebun

j. Membuang sampah kebun dan lingkungan sekolah ke tempat sampah. 19.Penjaga Sekolah

a. Mengisi buku catatan kejadian

b. Mengantar/memberi petunjuk tamu sekolah

c. Mengamankan pelaksanaan upacara, PBM, EBTA/EBTANAS, rapat d. Menjaga kebersihan pos jaga

e. Menjaga ketenangan dan keamanan kampus sekolah siang dan malam f. Merawat peralatan jaga malam.

20.Pustakawan

a. Merencanakan pengadaan buku dan bahan perpustakaan b. Menjaga tata tertib perpustakaan

c. Mengurus pelayanan perpustakaan

d. Memelihara dan memperbaiki buku dan bahan perpustakaan e. Menginventarisasi buku dan peralatan perpustakaan

f. Mengatur penyimpanan buku dan bahan perpustakaan g. Merencanakan pengembangan perpustakaan

h. Meningkatkan minat baca

i. Mengatur dan membagi tugas pembantu pustakawan

j. Mengoperasikan dan menata media elektronika di ruang AVA k. Membuat display, visualisasi, data dalam bentuk grafik/diagram l. Menyusun laporan perpustakaan.

Dokumen terkait