• Tidak ada hasil yang ditemukan

No Nomor Soal Skor

1 1 10 2 2 10 3 3 10 4 4 10 5 5 10 6 6 10 7 7 10 8 8 10 9 9 10 10 10 10 Nilai = Kriteria Nilai A = 80 – 100 : Baik Sekali B = 70 – 79 : Baik C = 60 – 69 : Cukup D = < 60 : Kurang Mengetahui,

Dosen Pembimbing Guru Mata Pelajaran

Drs. H. Mohammad Arief,M.Si Binti Trisnwati,

S.Pd NIP. 196312131990011001 NIM. 150412603574 DAFTAR RUJUKAN ∑ Skor Perolehan Skor Maksimal X 100

Andriani. I. 2016. Modul Kearsipan (Tugas.dan Azas-Azas Kearsipan). Malang Amsyah, Zulkifly.2003. Manajemen Kearsipan. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

LEMBAR KERJA SISWA

Pengertian Arsip dan Pengertian Kerasipan

Tujuan :

2. Dapat memahami pengertian arsip

3. Dapat memahami pengertian arsip menurut para ahli 4. Dapat memahami pengertian kearsipan

5. Dapat memahami pengertian kearsipan menurut para ahli Rumusan Masalah:

1. Apakah arti dari arsip tersebut? 2. Apakah arti dari kearsipan tersebut? Langkah – langkah :

1. Mendiskusikan dalam kelompok kecil, menganalisis tentang pengertian arsip menrut kelompok setelah melihat pengertian dari beberapa arsip

2. Untuk pendalaman konsep, siswa dimint memberi contoh pengertian rsip menurut beberapa ahli selain yang sudah dicontohkan

3. Mendefinisikan dengan bahasa sendiri tentang arti/makna pengertian kearsipan

4. Untuk pendalaman pemahaman konsep, siswa diminta memberi contoh pengertian kearsipan menurut beberapa ahli.

Analisis :

1. Menurut pendapat anda apakah yang dimaksud arsip tersebut?

Nama Siswa :……… No Absen :………... Kelas :……….……... Tanggal :………..

... ... ...

2. Arsip disusun karena beberapa alasan,lalu apakah sajakah alasan penyusunan arsip ?

... ... ... 3. Sebutkan dan jelaskan kegiatan di dalam kearsipan secara

tepat?

... ... ... 4. Jelaskan 2 pengertian kearsipan menurut para ahli (min 2)?

... ... ...

Kunci Lembar Kerja Siswa:

1. Menurut pendapat anda apakah yang dimaksud arsip tersebut?

Arsip adalah kumpulan data/warkat/surat/naskah berupa kertas, berkas, foto, film, mikro film, rekaman suara, gambar peta,bagan atau dokumen lain dalam segala bentuk dan sifatnya yang dibuat atau diterima oleh lembaga pemerintah/ swasta/perorangan yang mempunyai kegunaan yang disusun menurut sistem tertentu untuk mempermudah dalam penyimpanan dan penemuan kembali dengan cepat dan tepat.

2. Arsip disusun karena beberapa alasan,lalu apakah sajakah alasan penyusunan arsip ?

a. alasan pribadi

Manusia membuat arsip karena kodratnya untuk merekam setiap hal yang bersifat pribadi dan bermakna

b. alasan sosial

Kodrat sebagai makhluk sosial akan mendorong manusia untuk melekukan kegiatan bersama berdasarkan minat yang sama akan suatu hal, baik sebagai perorangan maupun bagian organisasi sosial

c. alasan ekonomis

Seseorang atau perusahaan akan terdorong untuk menyimpan dokumen yang berkaitan dengan usahanya

d. alasan hukum

Arsip di gunakan oleh pemerintah untuk melindungi dan melayani masyarakat

e. alasan instrumental

Keberadaan sebuah rekaman atau dokumen sengaja di buat karena fungsi tertentu yang menyertainya

3. Sebutkan dan jelaskan kegiatan di dalam kearsipan secara tepat?  Kegiatan penciptaan

Merupakan suatu proses pembuataan dan penerimaan arsip yang terdiri dari pengurusan surat masuk maupun pengerusan surat keluar

(mailhandling), baik menggunakan system buku agenda maupun sistem kartu kendali (system pola baru).

 Kegiatan penyimpanan (Filling) dan penemuan kembali (Finding) a) Kegiatan penyimpanan (Filling), adalah kegiatan yang dimulai

dari pengecekan tanda pelepas yang ditandai dengan tanda disposisi dep (Deponeren/simpan), pemberian kode-kode penyimpanan sampai penempatan arsip tersebut disimpan kedalam folder dan dimasukan keladalam Filling Cabinet.

b) Kegiatan penemuan kembali (Fiding), adalah kegiatan yang dimulai dari pemerintah arsip dari pihak lain, mengidentifikasikan masalah sesuai dengan kode penyimpanan yang terdapat yang terdapat pada daftar klasifikasi, hingga menemukan kembali arsip ditempat penyimpanannya sesuai dengan kode simpannya.  Kegiatan penyelamatan

Kegiatan penyelamatan, yaitu kegiatan kegiatan penyelamatan arsip agar tidak diketahui oleh yang tidak berhak,rusak atau hal-hal lain yang menyeebab kan hilang nya nilai guna arsip, kegiatan tersebut terdiri dari kegiatan :

 Kegiatan penyusutan

Kegiatan penyusutan, adalah kegiatan mengurangai jumlah arsip yang disimpan, terutama arsip-arsip yang atelah hilang nilai guna arsip nya,sehingga arsip yang tersimpan memiliki nilai guna tinggi, kegiatan penyusutan arsip ini meliputi :.

4. Jelaskan 2 pengertian kearsipan menurut para ahli (min 2?

1. R. soebroto, menyatakan bahwa yang dimaksud dendan kearsipan adalah aktivitas, pencatatan, penyimpanan , penggunaan, pemeliharaan, penyusutan, dan pemusnahan arsip.

2. Menurut Kamus Administrasi Perkantoran oleh Drs. The Liang Gie kearsipan adalah rangkaian tata cara yang teratur menurut suatu pedoman untuk menyusun warkat-warkat sehingga bilamana diperlukan lagi, warkat-warkat itu dapat ditemukan kembali secara tepat.

Nama : NIS : Tanggal :

LEMBAR PENILAIAN (LP) 1: PRODUK 1. Jelskan tujuan dari pengelolaan kersipan?

2. Jelaskan papa yag dimaksud dengan kearsipan? 3. Apakah yang dimaksud dengan sistem kearsipan? 4. Sebutkan dan Jelaskan sarana simpn arsip?

5. Jelaskan pengertian kearsipn yang dikemukakan oleh undang-undang No. 7 tahun 1971?

Kunci LP: Produk 1. Jelaskan tujuan dari pengelolaan kersipan?

 Memelihara arsip dengan baik.

 Menyimpan warkat dengan system yang tepat,sehingga mudah ditemukan kembali secara cepat dan tepat pula.

 Menyediakan tempat penyimpanan yang memadai.

 Menjamin keselamatan warkat baik isinya maupun bentuknya.  Memberikan pelayanan peminjaman warkat dengan baik 2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan kearsipan?

Kearsipan adalah suatu proses mulai dari penciptaan, penerimaan, pengumpulan, pengaturan, pengendalian, pemeliharaan dan perawatan serta penyimpanan warkat menurut sistem tertentu. Saat dibutuhkan dapat dengan cepat dan tepat ditemukan..

3. Apakah yang dimaksud dengan sistem kearsipan?

 Suatu system, yang di dalamnya meliputi prosedur, metode, caradan teknik yang digunakan dalam pengelolaan dan penyimpanan arsip.

 Sistem yang dipergunakan pada penyimpanan warkat agarkemudahan kerja penyimpanan dapat diciptakan dan penemuan warkat yang sudah disimpan dapat dilakukan dengan cepat bilamana warkat tersebut sewaktu-waktu diperlukan (Amsyah, 2003: 71).

 Kegiatan mengatur dan menyusun arsip dalam suatu tatanan yang sistematis dan logis, serta merawat arsip untuk digunakan secara aman dan ekonomis (Soedarmayanti, 2003: 68)

4. Sebutkan dan Jelaskan sarana simpan arsip ?

 Map gantung

Disebut map gantung karena pada kedua ujung map terdapat alat untuk menggantungkan map pada suatu tempat

 Filing cabinet,

Adalah semacam almari bersusun. Filing cabinet terdiri atas laci-laci. Pada ujung atas laci tersebut terdapat hanger atau penggantung untuk menggantungkan map gantung.

 Guide,

Adalah alat penunjuk dari masing-masing sub pola klasifikasi arsip. Guide juga dapat digunakan sebagai penyekat antara arsip dalam satu folder

 Folder

adalah alat untuk mengelompokkan arsip sesuai pola klasifikasi yang digunakan

 Boks arsip

Adalah kotak tempat menyimpan arsip inaktif dan arsip statis. Boks terbuat dari bahan kertas kantor

5. Jelaskan pengertian kearsipn yang dikemukakan oleh undang-undang No. 7 tahun 1971

a) Naskah-naskah yang dibuat dan diterima oleh lembaga-lembaga negara dan badan-badan pemerintah dalam bentuk corak apapun, baik dalam keadaan tunggal maupun berkelompok dalam rangka pelaksanaan kegiatan pemerintahan.

b) Naskah-naskah yang dibuat dan diterima oleh badan swasta/perorangan dalam bentuk corak apapun, baik dalam keadaan tunggal maupun berkelompok dalam rangka pelaksanaan kehidupan kebangsaan

LEMBAR PENILAIAN (LP) 2: PROSES Proses:

Melaksanakan presentasi pengertian arsip dan kearsipan yang telah didiskusikan. Peserta didik akan diamati dari segi:

a. Komunikasi b. Sistematika penyampaian c. Wawasan d. Keberanian e. Gesture tubuh f. Penilaian masing-masing Prosedur:

1. Guru mengintruksikan kepada siswa untuk menghitung urut dari 1 sampai dengan 5 untuk menentukan pembagian kelompok.

2. Tugasi siswa untuk mengerjakan persiapan materi yang akan dipresentasikan. 3. Penentuan skor kinerja siswa mengacu pada format Asesmen kinerja dibawah

ini.

4. Berikan format ini kepada siswa sebelum asesmen dilakukan.

5. Siswa diijinkan mangakses kinerja mereka sendiri dengan menggunakan format ini

Format Asesmen Kinerja Proses No

. Rincian Tugas Kinerja

Skor Maksimu

m

Skor Assesment Oleh Siswa

Sendiri Oleh Guru 1. Persiapan:

 Kemampuan menguasai materi presentasi

 Kemampuan berkomunikasi dalam menyampaikan materi 10 10 2. Etika Presentasi:  Intonasi  Nada Suara  Kejelasan

 Pengucapan konsonan dan vokal

 Pengaturan napas

 Ketenangan dalam bicara / tidak terburu-buru

 Gesture tubuh

 Berpenampilan rapi dan sopan

5 5 5 5 5 5 5 5 3. Sistematika Penyampaian:  Pembukaan presentasi

 Penyampaian judul presentasi

 Penyampaian materi

 Penguasaan wawasan atau materi

 Kemampuan menjawab pertanyaan dari audiens 5 5 10 10 10 JUMLAH 100

Malang, April 2017

Siswa Guru Mata Pelajaran

(...) Binti Trisnawati, S.Pd NIM. 150412603574 Mengetahui, Dosen Pembimbing Drs. H. Mohammad Arief,M.Si NIP. 196312131990011001

LEMBAR PENILAIAN (LP) 3: PSIKOMOTORIK Prosedur:

1. Disediakan LCD untuk media presentasi

2. Siswa ditugasi untuk meresume atau merangkum hasil diskusi

3. Penentuan skor kinerja siswa mengacu pada format asesmen kinerja dibawah ini.

4. Berikan format ini kepada siswa sebelum asesmen dilakukan.

5. siswa diijinkan mengakses kinerja mereka sendiri dengan menggunakan format ini.

Format Asesmen Kinerja Psikomotor No

. Rincian Tugas Kinerja

Skor Maksimum

Skor Assesment Oleh Siswa

Sendiri Oleh Guru 1. Menyiapkan rangkaian prosedur presentasi 20

2. Mengidentifikasikan kemampuan

kerjasama dalam kelompok 20 3. Mengidentifikasi hal-hal yang penting

untuk diperhatikan dan dilaksanakan dalam prosedur presentasi

20 4. Mengidentifikasikan keterampilan

penyampaian materi pada saat presentasi 20 5. Berbicara dengan ramah, tegas, hangat,

bersahabat dan wajar dalam berkomunikasi dengan audiens

20

JUMLAH 100

Malang, April 2017

Siswa Guru Mata Pelajaran

(...) Binti Trisnawati, S.Pd NIM. 150412603574

LEMBAR PENILAIAN (LP) 4: PENGAMATAN PERILAKU BERKARAKTER

Siswa: Kelas: Tanggal: Petunjuk:

Untuk setiap perilaku berkarakter berikut ini, beri penilaian atas perilaku berkarakter siswa menggunakan skala berikut ini:

D: Memerlukan perbaikan C: Menunjukkan kemajuan B: Memuaskan

A: Sangat baik

Format Pengamatan Perilaku Berkarakter No Rincian Tugas Kinerja

(RTK) Memerlukan perbaikan (D) Menunjukkan kemajuan (C) Memuaskan (B) Sangat baik (A) 1 Teliti, tekun, cekatan

2 Jujur 3 Sopan santun 4 Disiplin 5 Dapat dipercaya 6 Beretiket 7 Kreatif-inovatif 8 Bersikap menyenangkan Malang, April 2017 Guru Mata Pelajaran

Binti Trisnawati, S.Pd NIM. 150412603574

LEMBAR PENILAIAN (LP) 5: FORMAT PENGAMATAN KETERAMPILAN SOSIAL

Siswa: Kelas: Tanggal: Petunjuk:

Untuk setiap keterampilan sosial berikut ini, beri penilaian atas keterampilan sosial siswa itu menggunakan skala berikut ini:

D: Memerlukan perbaikan C: Menunjukkan kemajuan B: Memuaskan

A: Sangat baik

Format Pengamatan Keterampilan Sosial No Rincian Tugas Kinerja

(RTK) Memerlukan perbaikan (D) Menunjukkan kemajuan (C) Memuaskan (B) Sangat baik (A) 1 Bertanya

2 Menyumbang ide atau pendapat

3 Menjadi pendengar yang baik

4 Komunikasi

Malang, April 2017 Guru Mata Pelajaran

Binti Trisnawati, S.Pd NIM. 150412603574

LAMPIRAN Materi Pembelajaran :

1. Pengertian Arsip

Secara etimologi kata arsip berasal dari bahasa Yunani (Greek), yaitu archium yang artinya peti untuk menyimpan sesuatu. Semula pengertian arsip itu memang menunjukkan tempat atau gedung tempat penyimpanan arsipnya, tetapi perkembangan terakhir orang lebih cenderung menyebut arsip sebagai warkat itu sendiri.

Menurut Kamus Administrasi Perkantoran, oleh Drs. The Liang Gie Arsip adalah kumpulan warkat yang disimpan secara teratur, terencana, karena mempunyai nilai sesuatu kegunaan agar setiap kali diperlukan dapat cepat ditemukan kembali.

Kata arsip dalam bahasa Latin disebut felum (bundle) yang artinya tali atau benang. Dan memang pada zaman dahulu tali atau benang inilah yang digunakan untuk mengikat kumpulan warkat/surat. Sehingga arsip-arsip itu mudah digunakan.

Setelah kita mengetahui kata arsip menurut etimologi, maka sebagai perbandingan dapat dipelajari pengertian arsip dari beberapa sumber.

1. Menurut Ensiklopedi Administrasi, arsip adalah:

a) Segenap warkat dari suatu organisasi kenegaraan atau badan swasta yang diadakan dalam penyelenggaraan kegiatan. Kegiatan organisasi tersebut dan yang dipandang berharga untuk disimpan secara permanen bagi suatu keperluan.

b) Tempat dimana warkat-warkat organisasi disimpan secara tertib. Untuk pengertian yang kedua ini lebih tepat dinyatakan dengan istilah archival intsituation (kantor arsip).

2. Menurut Undang-Undang No. 7 tahun 1971, arsip adalah:

a) Naskah-naskah yang dibuat dan diterima oleh lembaga-lembaga negara dan badan-badan pemerintah dalam bentuk corak apapun, baik

dalam keadaan tunggal maupun berkelompok dalam rangka pelaksanaan kegiatan pemerintahan.

b) Naskah-naskah yang dibuat dan diterima oleh badan swasta/perorangan dalam bentuk corak apapun, baik dalam keadaan tunggal maupun berkelompok dalam rangka pelaksanaan kehidupan kebangsaan. 3. Menurut Lembaga Administrasi Negara (LAN) menyatakan bahwa:

Arsip adalah segala kertas, berkas, naskah, foto, film, mikro film, rekaman suara, gambar peta, bagan atau dokumen lain dalam segala macam bentuk dan sifatnya atau salinan serta dengan segala cara penciptaanya, dan yang dihasilkan atau diterima oleh suatu badan, sebagai bukti dari tujuan organisasi, fungsi-fungsi kebijakan. Kebijakan, keputusan-keputusan, prosedur-prosedur, pekerjaan-pekerjaan atu kegiatan-kegiatan lain pemerintah atu karena pentingnya informasi yang terkandung di dalamnya.

4. Menurut Kamus Administrasi Perkantoran, oleh Drs. The Liang Gie Arsip adalah kumpulan warkat yang disimpan secara teratur, terencana, karena mempunyai nilai sesuatu kegunaan agar setiap kali diperlukan dapat cepat ditemukan kembali. Jadi sebagai intinya arsip adalah himpunan lembaranlembaran tulisan. Catatan tertulis yang disebut warkat harus mempunyai 3 (tiga) syarat yaitu disimpan secara berencana dan teratur, mempunyai sesuatu kegunaan, dan dapat ditemukan kembali secara tepat. 5. Menurut Leonard Montague Harrod, arsip adalah:

Sekumpulan informasi yang telah ditata secara sistematis, yang terdiri atas info tertulis, terketik, tercetak/telah terekam dalam mesin

Sebagi tempat,Sekumpulan informasi yang menyimpan subject yang sama.

6. Menurut Kelompok

Arsip adalah sekumpulan informasi baik itu berupa surat atau dokumen-dokumen lainnya yang disusun secara sistematis untuk dapat digunakan kembali pada waktu yang akan datang, agar mudah dicari dan diketahui tempatnya.

Kearsipan berasal dari kata arsip dalam bahasa Inggrisnya file sedangkan kearsipan disebut filing. File adalah bendanya sedangkan filing adalah kegiatannya.

a. Menurut Kamus Administrasi Perkantoran oleh Drs. The Liang Gie

 Penyimpanan warkat (filing) merupakan kegiatan menaruh warkat-warkat dalam suatu tempat penyimpanan secara tertib menurut sistem, susunan dan tata cara yang telah ditentukan, sehingga pertumbuhan warkat-warkat itu dapat dikendalikan dan setiap kali diperlukan dapat secara cepat ditemukan kembali. Lawan dari penyimpanan warkat (filing) adalah pengambilan warkat (finding).

 Sistem penyimpanan warkat (filing system) adalah rangkaian tata cara yang teratur menurut suatu pedoman untuk menyusun warkat- warkat sehingga bilamana diperlukan lagi, warkat-warkat itu dapat ditemukan kembali secara tepat.

b. Menurut Ensiklopedi Administrasi

 Penyimpanan warkat (filing) adalah suatu bentuk pekerjaan tata usaha yang berupa penyusunan warkat-warkat secara sistematis sehingga bila diperlukan lagi warkat-warkat itu dapat ditemukan kembali secara cepat.

 Sistem penyimpanan warkat (filing sistem) adalah suatu rangkaian tata cara yang teratur menurut sesuatu pedoman untuk menyusun warkat-warkat sehingga bila diperlukan lagi warkat-warkat itu dapat ditemukan kembali secara cepat.

c. Menurut R. Subroto (dalam bukunya Kearsipan dan Dokumentasi) Kearsipan adalah aktivitas penerimaan, pencatatan, penyimpanan, penggunaan, pemeliharaan, penyusuran, dan pemusnahan arsip

d. Menurut Maulana (1974:18)

Kearsipan adalah suatu metode atau cara yang direncanakan dan dipergunakan untuk menyimpan, pemeliharaan arsip bagi individu maupun umum dengan memakai indeks yang sudah ditentukan, biasanya untuk keperluan filling ini dipergunakan lemari, laci cabinet

dari bahan baja tahan karat atau dari kayu yang terkunci, jauh dari bahaya yang tidak diinginkan.

e. Menurut Drs. Ig. Wursanto (1989 : 12)

Kearsipan adalah proses kegiatan pengurusan atau pengaturan arsip dengan mempergunakan suatu sistem tertentu sehingga arsip-arsip dapat ditemukan kembali dengan mudah dan cepat apabila sewaktu-waktu diperlukan.

f. Menurut 3 penulis : Mulyono, Muhsin, dan Marimin (1985:3)

Kearsipan yaitu tata cara pengurusan penyimpanan warkat menurut aturan dan procedure yang berlaku dengan mengingat 3 unsur pokok yang meliputi : penyimpanan, penempatan, dan penemuan kembali. .

Jadi dapat disimpulkan bahwa kearsipan adalah suatu proses mulai dari penciptaan, penerimaan, pengumpulan, pengaturan, pengendalian, pemeliharaan dan perawatan serta penyimpanan warkat menurut sistem tertentu. Saat dibutuhkan dapat dengan cepat dan tepat ditemukan. Bila arsip-arsip tersebut tidak bernilai guna lagi, maka harus dimusnahkan. Kearsipan memegang peranan penting bagi kelancaran jalannya organisasi, yaitu sebagai sumber informasi dan sebagai pusat ingatan bagi organisasi.

Pekerjaan menyimpan surat atau dokumen-dokumen sering pula disebut adminitrasi kearsipan. Ada pendapat yang mengatakan, bahwa kearsipan adalah segala kegiatan yang berkenaan dengan penerimaan, pencatatan, pengiriman, penyingkiran, maupun pemusnahan surat menyurat atau berbagai macam warkat lainnya. Kearsipan ini merupakan salah satu bidang kerja ketatausahaan yang mengelola berbagai informasi bagi perkembangan dan kemajuan suatu organisasi.

Dari pengertian tersebut dapat dikatakan bahwa suatu catatan dikatan arsip apabila memenuhi syarat-syarat sebagai berikut:

1. Mempunyai arti

2. Masih mempunyai kegunaan 3. Disimpan dengan teratur

SOAL PILIHAN GANDA

Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat dengan menyilang (X) pada huruf a, b, c, d atau e pada lembar jawaban.

1. Secara etimologi kata arsip berasal dari latin kuno yang berbunyi. . . a. Archief

b. Archive c. Archium d. Archine e. Archise

2. Sekumpulan warkat yang disimpan secara sistematis karena mempunyai suatu kegunaan agar ketika dibutuhkan dapat ditemukan kembali…

a. File b. Dokumen c. Record d. Filling e. Arsip

3. Kumpulan warkat yang disimpan secara tertur, terencana, karena mempunyai nilai sesuatu kegunaan agar setiap saat diperlukan dapat cepat ditemukan kembali adalah pengertian arsip yang dikemukakan oleh …

a. Drs. The Liang Gie Arsip b. Leonard Montage Harrod c. Lembaga Administrasi LAN d. Jigsaw

4. Berikut ini merupakan pengertian rsip yang dikemukaan oleh Lembaga Administrasi Negara (LAN) …

a. Kumpulan warkat yang disimpan secara tertur, terencana, mempunyai nilai guna agar setiap diperlukn dapat cepat ditemukan kembali

b. Sekumpulan informasi yang telah ditata secara sistematis, yang terdiri atas info tertulis, terketik, tercetak telah terekam dalam mesin.

c. Segenap warkat dari suatu organisasi kenegaraan atau badan swasta yang diadakan dalam penyelenggaraan keagiatan

d. Segala kertas, berkas, naskah, foto, film, mikro film, rekaman suara, gambar peta, bagan atau dokumen lain dalam segala macam bentuk dan sifatnya atau salinan, dan yang dihasilkan atau diterima oleh suatu badan, sebagai bukti dari tujuan organisasi, fungsi-fungsi kebijakan.

e. Sekumpulan informasi baik itu berupa surat atau dokumen-dokumen lainnya disusun secara sistematis untuk dapat digunakan kembali.

5. Suatu proses mulai dari penciptaan, penerimaan , pengumpulan,pengturan,pengenalian, pemeliharaan serta penyimpanan warkat menurut system tertentu dan pada saat dibutuhkan dapat dengan cepat dan tepat ditemukan disebut …

a. Kearsipan b. Arsip c. Dokumen d. File e. Record

6. Kumpulan warkat yang disimpan secara teratur, terencana,Karena mempunyai nilai sesuatu kegunaan agar setiap kali diperlukan dapat cepat ditemukn kembali merupakan pengertian arsip dari. . . . ...

a. Ensikopedia dministrasi

b. Undang-Undang No 7 tahun 1971

d. Lembaga Administrasi Negara (LAN) e. Leonard Montague Harrod

7. Berikut merupakan kategori suatu catatan dikatakan arsip apabila memenuhi syarat-syarat adalah…

a. Tulisan Rapi

b. Catatan masih bagus c. Memiliki harga jual

d. Masih mempunyai kegunaan e. Terdapat gambar

8. Berikut ini merupakan sumber-sumber yang mengemukakan arsip kecuali… a. Ensiklopedia Administrasi

b. Richardo Montague Harris c. Undang-undang No 7 tahun 1971

d. Administrasi Perkantoran oleh Drs. The Liang Gie e. Lembaga Administrsi Negara (LAN)

9. Berikut yang termasuk kategori pengertian arsip menurut Prayudi Admosudirjo dalam bukunya Kesekretariatan Adinistrasi adalah…

a. Wadah dan Tempat b. Kumpulan Warkat c. Segala Kertas d. Foto dan Film e. Mikro Film dn Pets

10. Aktivitas penerimaan, pencatatan, penyimpanan, penggunaan, pemeliharaan, penyusutan dan pemusnahan arsip, merupakan pengertian kearsipan menurut…

a. Kegiatannya b. Pemeliharaannya c. Penyimpanannya

d. Penemuan kembali e. Pengendaliannya KUNCI JAWABAN 1 C 6 C 2 E 7 D 3 A 8 B 4 D 9 A 5 A 10 A

Dokumen terkait