• Tidak ada hasil yang ditemukan

PELAKSANAKAN PENELITIAN

Pada bagian ini penulis akan menyajikan kegiatan hasil penelitian.Hasil penelitian mengenai hasil belajar siswa dari pembelajaran yang menggunakan Metode Resitasi

Pembelajaran materi PAI kelas V sebanyak 1 x tatap muka dalam satu minggu dengan durasi 2 x 40 menit atau 2 jam mata pelajaran yang dilaksanakan pada hari Senin tanggal 23 Juli 2012 yang dimulai pukul 11.15 – 12.55 atau jam ke 8.Pembelajaran ini dilaksanakan dengan mempergunakan waktu belajar di sekolah.

A. Deskripsi Pelaksanakan Siklus I Siklus I

1. Perencanaan

Perencanaan dimulai dengan mempersiapkan materi PAI dengan dengan membuat RPP materi pokok Kisah Nabi Ayyub AS.

dengan Kompetensi dasar menceritakan kisah Nabi Ayyub AS. AdapunHasil Belajaranya diharapkan peserta didik dapat Menceritakan Kisah Nabi Ayyub AS dan menyebutkan cobaan-cobaan Nabi Ayyub AS. Metode yang digunakan yaitu metode Resistasi

2. Pelaksanakan dan tindakan observasi a. Pelaksanakan tindakan

3. Guru melakukan apersepsi

4. Guru menjelaskan materi pelajaran mengenai materi pokok yakni Kisah Nabi Ayyub AS dengan materi pembelajaran PAI Waktu yang dipergunakan untuk menerangkan materi ini selam 20 menit. 5. Setelah guru selesai menjelaskan kemudian guru bertanya kepada

siswa dan mereka menjawab pertanyaan yang diberikan oleh guru. Waktu yang dipergunakan untuk tanya jawab materi pembelajaran selama 10 menit.

6. Selanjutnya guru memberikan penjelasan tentang materi yang ditanyakan oleh siswa. Waktu yang dipergunakan untuk menjelaskan selama 10 menit.

7. Setelah siswa memahami penjelasan kemudian guru memberikan tugas individu selama 30 menit dengan sistem chek point.

8. Setelah siswa selesai mengerjakan pada waktu yang telah ditentukan kemudian guru mengadakan evaluasi hasil belajar siswa secara bersama-sama. Selain itu guru memberikan tugas pada siswa untuk memepelajari materi selanjutnya dirumah.

9. Guru menutup dengan mengucapkan salam.

3. Observasi

Pengamatan terhadap pelaksanaan proses pembelajaran untuk mencatat keaktifan siswa meliputi :

b. Berinteraksi satu sama lain

c. Keaktifan menyampaikan pendapat

d. Mengerjakan tugas atau evaluasi diakhir pembelajaran.

4. Refleksi

Dilakukan pengkajian mengenai hasil pada siklus I, refleksi tersebut antara lain : proses pembelajaran pada siklus I ini dikatakan belum berhasil, siswa masih banyak yang bicara dengan teman lain. Kurangnya buku penunjang mengakibatkan siswa kurang perhatian dalam mengikuti pembelajaran. Apa yang didapat dari refleksi siklus I ini dicatat sebagai masukan pada perbaikan siklus II.

B. Deskripsi Pelaksanakan Siklus II Siklus II

1. Perencanaan

Perencanaan dimulai dengan mempersiapkan materi PAI dengan membuat RPP materi pokok Kisah Nabi Ayyub AS dengan

Kompetensi dasar menceritakan kisah Nabi Ayyub AS.Tempat duduk siswa didudukkan di depan. Siswa di suruh membawa foto copy materi pelajaran yang telah diberikan pada siklus I. Adapun hasil belajaranya diharapkan peserta didik dapat Menceritakan Kisah Nabi Ayyub AS dan menyebutkan

cobaan-cobaan Nabi Ayyub AS, dan adanya peningkatan penguasaan materi pada materi yang dilaksanakan pada siklus II .

hari Senin pada jam pelajaran ke 8 (11.15 s.d 12.55). 2. Pelaksanakan dan tindakan observasi

a. Pelaksanakan tindakan

1. Guru mengucapkan salam

2. Guru melakukan presensi kehadiran siswa

3. Guru menanyakan kepada setiap siswa, apakah materi yang di foto copykan telah dibaca dirumah. Waktu yang digunakan untuk mengetahui minat belajar siswa dirumah selama 15 menit.

4. Guru menjelaskan lagi garis-garis besar materi yang telah diajarkan pada siklus I. Waktu yang digunakan 10 menit.

5. Setelah guru selesai menjelaskan kemudian memerintahkan kepada siswa untuk membuat 2 pertanyaan yang akan dijawab oleh teman sebangkunya. Waktu yang digunakan 10 menit.

6. Selanjutnya guru mengawasi proses tanya jawab yang dilakukan oleh siswa dengan teman sebangkunya yang berjumlah 9 pasangan dengan jumlah salah satu pasangan 3 anak. Waktu yang digunakan 18 menit.

7. Setelah siswa selesai mengadakan tanya jawab kemudian guru memerintahkan agar siswa membuat posisi duduk seperti tes yakni dengan duduk satu-satu untuk diberi tugas individu secara tertulis. Waktu yang digunakan selama 25 menit.

8. Setelah siswa selesai mengerjakan pada waktu yang telah ditentukan kemudian guru menutup pelajaran. Waktu yang digunakan selama 3 menit. Dengan mengucapankan salam.

3. Observasi

Pengamatan terhadap pelaksanaan proses pembelajaran untuk mencatat keaktifan siswa meliputi :

a. Melakukan kegiatan yang berkaitan dengan pembelajaran b. Berinteraksi satu sama lain

c. Mencatat hal-hal yang dianggap penting dalam kegiatan d. Keaktifan dalam mengikuti pembelajaran

4. Refleksi

Dilakukan pengkajian terhadap proses pembelajaran pada siklus II.Hasil refleksi antara lain proses pembelajaran pada siklus ini sudah menunjukkan adanya kemajuan dibanding dengan siklus I. Siswa lebih aktif dalam mengikuti proses pembelajaran. Walaupun masih terdapat siswa yang kurang terpusat konsentrasinya, terlihat sibuk sendiri ketika berlangsungnya kegiatan pembelajaran. Pada saat sebagian siswa melaporkan pekerjaannya, beberapa siswa lain nampak ribut dikarenakan belum terselesaikanya pengerjaan tugas sedangkan waktu pembelajaran telah habis. Segala yang didapat dari refleksi siklus II ini, dicatat sebagai bahan masukan dan pengkajian pada proses perbaikan di siklus III

C. Deskripsi Pelaksanakan Siklus III Siklus III

1. Perencanaan

Perencanaan pembelajaran pada siklus III ini guru memulai dengan mempersiapkan materi PAI dengan membuat RPP materi pokok

Kisah Nabi Ayyub AS dengan Kompetensi dasar Menceritakan kisah Nabi tempat duduk siswa dibuat satu persatu dengan jarak dengan teman lainnya + 50 cm. Hal ini dilakukan untuk melatih kemandirian siswa dalam

mengerjakan setiap tugas yang diberikan oleh guru baik secara tertulis maupun tidak tertulis. Adapun hasil belajarnya diharapkan peserta didik dapat Menceritakan Kisah Nabi Ayyub AS dan menyebutkan cobaan-

cobaan Nabi Ayyub AS. Kegiatan siklus III

dilaksanakan pada tanggal 6 Agustus 2012 hari Senin pada jam pelajaran ke -8 (11.15 s.d 12.55).

2. Pelaksanakan dan tindakan observasi a. Pelaksanakan tindakan

1. Guru mengucapkan salam

2. Guru melakukan presensi kehadiran siswa waktu 5 menit.

3. Kemudian guru memberikan pertanyaan lisan kepada 8 (delapan) siswa yang pada siklus II nilainya masih kurang dari 6,00.Waktu yang dibutuhkan 25 menit.

4. Setelah selesai, kemudian guru menagih tugas pekerjaan rumah yang telah diberikan pada siklus II yakni meringkas materi yang telah

difoto copykan oleh guru. Kemudian dikoreksi satu persatu. Waktu yang dibutuhkan 10 menit.

5. Setelah guru selesai mengoreksi tugas pekerjaan rumah siswa, kemudian memerintahkan kepada siswa supaya duduk satu persatu dengan nomor urut kecil berada didepan kemudian diikuti nomor urut berikutnya selanjutnya siswa menerima tugas tertulis dari guru .Waktu yang dibutuhkan 30 menit.

6. Selama siswa mengerjakan tugas guru mengawasi dengan ketat agar siswa terpusat konsentrasinya dan tidak ada kesempatan mencontek.

8. Setelah siswa selesai mengerjakan pada waktu yang telah ditentukan kemudian guru menindak lanjuti dengan membuat kesimpulan dan memberikan motivasi belajar.

9. Guru mengucapkan salam sebagai pengakhir kegiatan pembelajaran 3. Observasi

Selama pembelajaran berlangsung sekaligus dilakukan observasi untuk mengetahui pengaruh metode resitasi dalam kegiatan pembelajaran PAI guna meningkatkan hasil belajar dari sebuah pembelajaran.

4. Refleksi

Hasil dari siklus III dalam pembelajaran PAI dengan menggunakan metode bervariasi sudah menunjukkan adanya kemajuan.Siswa aktif dalam

menjawab pertanyaan dari teman maupun dari guru , bertanya

maupun mengungkapkan pendapat. Berdasarkan pada tindakan yang telah dilakukan maka dapat

disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan Metode Resitasi dapat meningkatkan hasil belajar siswa .

Dokumen terkait