• Tidak ada hasil yang ditemukan

Mahasiswa khususnya di Fakultas Ekonomi sangat membutuhkan pelayanan yang baik dari Bagian Akademik USU. Kita tahu bahwa kelancaran belajar mengajar di tentukan dari Bagian Akademik. Apabila pelayanan yang di Bagian Akademik cepat prosesnya dan akurat, maka cara belajar mahasiswa akan semakin baik, mahasiswanya pun bisa pintar dan dapat menjadi mahasiswa yang berprestasi, dengan demikian mahasiswa akan lebih focus pada pelajaran / kuliah artinya pikiran mahasiswa tidak bermacam – macam dengan urusan yang lain.

Pelayanan di Bagian Akademik sampai saat ini pelayanan nya di anggap baik, dengan demikian pelayanan dari Bagian Akademik sangatlah berperan penting untuk memperlancar kegiatan belajar mengajar mahasiswa, apabila segala urusan di Bagian Akademik macet, misalnya jadwal kuliah yang bentrokan tidak sesuai dengan mata kuliahnya maka dapat menghambat proses belajar mengajar.

D. Penerapan Pelayanan Pada Bagian Akademik Fakultas

Ekonomi USU.

Pelayanan akademik di definisikan sebagai bagian dari sistem informasi akademik yang di titik beratkan pada sisi pendistribusian informasi. Masalah yang terlihat saat ini adalah sering adanya keterlambatan penerimaan informasi karena keterbatasan user untuk mengakses informasi tersebut. Dengan demikian, muncul tuntutan untuk bisa mendapatkan informasi akademik secara cepat, dimanapun dan

kapanpun. Masalah lain yang tampak adalah adanya prosedur yang rumit dalam beberapa transaksi akademik sehingga proses penanganannya terlihat tidak efektif dan membutuhkan waktu yang lama.

Adapun pelayanan pada Bagian Akademik yaitu sebagai berikut : 1. Perkuliahan

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mendapatkan transfer of knowledge and science (Aplikasi Praktek) di bidang manajemen antara dosen dengan mahasiswa, sehingga mahasiswa dapat mengerti, memahami dan mampu mengekspresikan dalam prilaku (aspek efektif) dan memiliki ketrampilan (aspek skill) di lapangan, sedangkan ruang lingkupnya adalah berlaku mulai dari penetapan KRS mahasiswa sampai dengan proses persiapan ujian.

2. Ujian

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengevaluasi hasil proses perkuliahan yang telah di lakukan., sedangkan ruang lingkupnya adalah berlaku mulai tatap muka sudah mencapai 14 kali sampai dengan pengumuman hasil ujian.

3. KRS (Kartu Rencana Studi)

Memberikan pelayanan yang berhubungan dengan KRS yang harus sudah diisi sebelum perkuliahan dimulai. Tujuan ini adalah untuk memberitahu kepada mahasiswa tentang mata kuliah yang di berikan.

4. PKRS (Perbaikan Kartu Rencana Studi)

Apabila ada perubahan mata kuliah maka mahasiswa di wajibkan melakukan perbaikan KRS on line pada jadwal yang telah di tentukan setelah itu melapor ke bagian akademik untuk selanjutnya diproses.

5. Transkrip Nilai

Setelah sudah bebas mata kuliah transkrip dapat keluar dan di berikan ke departemen setelah itu di cek dan dapat di paraf oleh ketua departemen lalu di kembalikan lagi ke bagian pendidikan untuk di cek ulang oleh kasubbag pendidikan dan di berikan ke Pembantu Dekan I setelah itu di tanda tangani oleh Dekan.

6. Ujian Khusus.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menghemat waktu kelulusan sehingga dapat menyelesaikan studi dengan cepat dan baik dengan harus memenuhi syarat – syarat sebagai berikut :

a. Setelah nilai tugas akhir, nilai magang sudah ada. b. Maksimal 8 SKS tidak boleh lebih.

c. Nilai minimum D

d. Lampiran nilai tugas akhir. e. Fotocopy SPP.

7. Informasi penting – penting lainnya.

Pengumuman–pengumuman, seperti : registrasi dan statistic mahasiswa, penyelengaraan wisuda, penataran, daftar nama

mahasiswa yang akan di wisuda, dies natalis, jumlah lulusan mahasiswa putus kuliah dan mutasi, semua diproses dan di inforrmasikan oleh bagian akademik, sedangkan pelayanan yang dapat di berikan secara on-line yaitu pengelolaan KRS melalui portal USU. agar memudahkan mahasiswa dan para pegawai dalam pelayanan informasi dengan cara mengakses

Pelayanan informasi alumni merupakan pelayanan yang berfungsi sebagai media informasi dan komunikasi seluruh alumni USU dan almamater. Pelayanan ini membantu USU dalam menghadapi kompleksitas pengelolaan jumlah alumni yang terus bertambah seiring pertambahan jumlah mahasiswa yang masuk tiap tahun.

E. Alat – alat Komunikasi yang mendukung pelayanan

pada Bagian Akademik Fakultas Ekonomi USU

1. Komputer

Beberapa tahun yang lalu, sewaktu pengolahan kata banyak di gunakan, mesin pengolahan kata khusus telah mudah di operasikan di bandingkan dengan komputer yang menggunakan pengolahan kata. Kini komputer telah banyak di modifikasi untuk memudahkan pengolahan kata, dan mesin pengolahan kata khusus memiliki perangkat lunak yang memungkinkan di jalankannya operasi lain.

2. Telepon

Telepon merupakan media komunikasi yang di pergunakan untuk komunikasi yang di pergunakan untuk komunikasi intern tanpa perlu bertatap muka. Keuntungannya adalah penghematan waktu penyampaian informasi kepada orang yang di tuju.

3. Internet

Internet merupakan alat komunikasi yang menyampaikan informasi secara tepat dan akurat serta ruang lingkupnya dari seluruh dunia.

Berdasarkan dari uraian diatas dapat terlihat jelas bahwa alat – alat komunikasi yang mendukung pelayananan di Bagian Akademik Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara sudah cukup memadai.

F. Personalia yang ada Pada Bagian Akademik Fakultas Ekonomi

Universitas Sumatera Utara.

1. Berdasarkan Jenjang Pendidikan Umum

Jenjang pendidikan pegawai pada Bagian Akademik Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara sudah cukup berpengelaman karena pegawai pada bagian akademik rata – rata sudah menempuh pendidikan strata -1 sampai dengan strata-2.

2. Berdasarkan Usia

Usia para pegawai pada Bagian Akademik Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara dari usia 30 tahun sampai dengan 50 tahun.

3. Berdasarkan Kepangkatan.

Pangkat pegawai pada Bagian Akademik Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara terdiri dari golongan Ic,IIa,IId,dan golongan IIId.

BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian terhadap sistem pelayanan kemahasiswaan pada Bagian Akademik Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara, maka dapat di simpulkan sebagai berikut :

1. Pelayanan Mahasiswa pada Bagian Akademik Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara dilayani dengan pegawai yang cukup professional karena para pegawai tersebut sudah cukup berpengalaman di bidangnya.

2. Pelayanan di Bagian Akademik sangatlah berperan penting untuk memperlancar kegiatan proses belajar mengajar di Fakultas Ekonomi.

3. Bahwa pelayanan di Bagian Akademik Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara yang berhubungan dengan pelayanan terhadap mahasiswa yaitu : Perkuliahan, Ujian, Transkrip nilai, Ujian Bersih,PKRS dan informasi – informasi penting lainnya.

B. Saran

Pada akhir penulisan laporan tugas akhir ini, di berikan beberapa saran yang mungkin bermanfaat pada Bagian Akademik Ekonomi Universitas Sumatera Utara, yaitu sebagai berikut :

1. Dengan mengingat pentingnya pelayanan kepada mahasiswa pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara, maka sebaiknya di adakan peninjauan terhadap pemberian sarana dan prasarana yang memadai yang di sediakan pada Bagian Akademik.

2. Melihat pentingnya pelayanan kepada mahasiswa, maka sebaiknya harus terjalin hubungan yang baik antara pegawai maupun mahasiswa sehingga tercipta komunikasi yang baik.

3. Pelayanan kepada mahasiswa pada Bagian Akademik lebih di perhatikan oleh para pegawai, agar dapat mempermudah segala urusan yang di perlukan untuk menunjang aktifitas belajar dan mangajar mahasiswa.

Dokumen terkait