BAB III TAHAPAN PELAKSANAAN
D. PENGADAAN DAN PENDISTRIBUSIAN PERLENGKAPAN PEMUNGUTAN DAN PENGHITUNGAN
Logistik merupakan salah satu elemen penting dalam kesuksesan kegiatan penyelengaraan pemilu, perencanaan, pengelolaan dan Distribusi Logistik yang baik wajib dilakukan oleh penyelenggara pemilu dalam melaksanakan kedaulatan rakyat berdasarkan Azas Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur dan Adil. Dalam Perencanaan Logistik Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun, KPU Kabupaten Sarolangun melakukan
Gambar 65. Perencanaan Kebutuhan Anggaran Logistik perencanaan yang matang terhadap pengadaan dan pengelolaan Logistik sesuai dengan kebutuhan pelaksanaan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati berdasarkan prinsip- prinsip efisiensi, proporsional, profesional, akuntabel, tepat jumlah, tepat jenis, tepat sasaran, tepat waktu, tepat kualitas dan efektif, agar terciptanya Pemilihan Bupati dan Wakil BupatiSarolangun Tahun 2017 yang berintegritas.
Dalam hal pengelolaan logistik Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun Tahun 2017 KPU Kabupaten Sarolangun menyusun kegiatan perencanaan kebutuhan anggaran, perencanaan kebutuhan logistik, pengadaan logistik, pengelolaan logistik dan distribusi logistic.
1. Proses Pengadaan Perlengkapan Pemungutan dan Penghitungan Suara Keberhasilan Pemilihan Kepala
Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Sarolangun tentunya harus didukung dengan Anggaran yang memadai, dalam hal Perencanaan anggaran logistik KPU Kabupaten Sarolangun telah merencanakan anggaran biaya logistik sebesar Rp.
931.500.650,- (Sembilan Ratus Tiga Puluh Satu Juta Lima Ratus Rubu Enam Ratus Lima Puluh Rupiah) dengan rincian sebagai berikut :
No Uraian Unit Harga Satuan Satuan Total
1
Pengadaan perlengkapan pemungutan dan perhitungan suara
1 429.216.150 paket 429.216.150
2 Sewa Gudang Logistik 1 30.000.000 Paket 30.000.000
3
Pengawasan Pencetakan Surat Suara, Formulir, Sampul dan Kebutuhan Logistik lainnya
1 140.000.000 Paket 140.000.000
4 Sortir dan Pelipatan Surat
Suara 225500 150 Lembar 33.825.000
5 Pengesetan Formulir 586 15.000 TPS 8.790.000
6 Penyiapan Kotak dan Bilik
Suara 1 67.169.500 Paket 67.169.500
Tabel 25. Rencana Anggaran Biaya Kebutuhan Logistik Perlengkapan Pemungutan dan Penghitungan
Gambar 66.Peta Kabupaten Sarolangun
Gambar 67.Rakor Perencanaan Kebutuhan Logistik
8 Distribusi Logistik 1 214.500.000 Paket 214.500.000
JUMLAH 931.500.650
KabupatenSarolangun terdiri dari 10 (Sepuluh) Kecamatan, 158 (Seratus Lima Puluh Delapan)
Kelurahan/Desa, dan 586 (Lima Ratus Delapan Puluh Enam) Tempat Pemungutan Suara yang tersebar di Wilayah Kabupaten Sarolangun.
KPU Kabupaten
Sarolangun telah
menyusun perencanaan kebutuhan logistik
pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun tahun 2017 berdasarkan
Keputusan KPU Nomor. 151
/Kpts/KPU/Tahun 2016 Perubahan atas
Keputusan KPU Nomor :
113/Kpts/KPU/Tahun 2016 tentang Jenis, Satuan Kebutuhan dan Spesifikasi Teknis Perelengkapan Penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati dan/atau Walikota dan wakil Walikota dengan rincian sebagaiberikut :
No Jenis Logistik Kebutuhan satuan
1. Surat Suara
Surat Suara 195.996 Lembar
Surat Suara untuk Pemungutan Suara Ulang 2.000 Lembar
2. Tinta Sidik Jari 1.172 Buah
3. Segel
- TPS 11.134 Buah
- PPK 666 Buah
- KPU 2.930 Buah
- Formulir Model C – KWK 3.516 Lembar
- Formulir Model C1 – KWK 4.688 Lembar
- Lampiran Formulir Model C1 – KWK 4.688 Lembar
- Model C1 – KWK (Ukuran Plano) 586 Lembar
- Model C2 – KWK 1.172 Lembar - Model C3 – KWK 5.860 Lembar Model C4 – KWK 1.172 Lembar Model C5 – KWK 1.758 Lembar Model C6 – KWK 190.940 Lembar Model C7 – KWK 586 Lembar 5. Forulir Model D Model D – KWK 316 Lembar Model D1 – KWK 1.172 Lembar Model D2 – KWK 1.758 Lembar 6. Formulir Model DA Model DA – KWK 10 Lembar Model DA 1 – KWK 40 Lembar
Model DA 1 – KWK (Ukuran Plano) 50 Lembar
Model DA 2 – KWK 20 Lembar Model DA 3 – KWK 316 Lembar Model DA 4 – KWK 20 Lembar Model DA 5 – KWK 10 Lembar Model DA 6 – KWK 50 Lembar Model DA 7 – KWK 10 Lembar 7. Sampul KPPS
Sampul C (sampul biasa) 2.344 Lembar
Sampul SS / Sampul Biasa (SS Rusak) 586 Lembar
Sampul SS / Sampul Kubus (SS Tidak Terpakai) 586 Lembar
Sampul SS / Sampul Biasa (SS Tidak Sah) 586 Lembar
Sampul SS / Sampul Kubus (SS Sah) 1.172 Lembar
Sampul DPT dan DPTb 586 Lembar
Sampul Anak Kunci 586 Lembar
Sampul PPK
Sampul Model DAA - KWK / Sampul Biasa 168 Lembar
Sampul Anak Kunci 10 Lembar
Sampul Kubus 10 Lembar
Sampul KPU Kab/Kota
Sampul DB / Sampul Biasa 1 Lembar
8. Alat kelengkapan TPS
Tabel 26. Jenis dan Satuan Kebutuhan Logistik Perlengkapan Pemungutan dan Penghitungan
- Tanda Pengenal Saksi 1.172 Buah
- Tanda Pengenal Keamanan TPS 1.172 Buah
9. Kantong Plastik
- Besar 586 Buah
- Sedang 586 Buah
- Kecil 586 Buah
10. Karet / Tali Pengikat
- KPPS 11.720 Buah
- KPU Kab/Kota 11.720 Buah
11. Spidol
- Besar 606 Buah
- Kecil 1.758 Buah
12. Ballpoint 3.012 Buah
13. Alat Bantu Tuna Netra 586 Buah
14. Buku Panduan PPK dan KPPS 4.152 Buah
15. Lem Perekat 596 Buah
16. Sticker Kotak Suara 616 Buah
17. Gembok dan Anak Kunci 616 Buah
18. Bantalan / Alas Coblos 1.172 Buah
19. Alat Coblos / Paku 1.172 Buah
20. Hologram 1.758 Buah
21. Sarana Pengumuman / Papan Pengumuman 586 Buah
22. Salinan DPT 2.930 Lembar 23. Denah TPS 586 Lembar 24. Player 192.008 Lembar 25. Leafled 192.008 Lembar 26. Pamflet 192.008 Lembar 27. Poster 192.008 Lembar 28. Baliho 10 Buah 29. Spanduk 632 Buah 30. Umbul-Umbul 400 Buah
Proses pengadaan Logistik Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun tahun 2017 dilaksanakan melalui e-katalog dan pengadaan langsung yang dijadwalkan mulai tanggal 16 Desember 2016 sampai dengan 26 Januari 2017.
Proses pengadaan yang dilaksanakan melalui e-katalog yaitu pengadaan Surat suara, Tinta, Segel dan Hologram. Surat suara dicetak di PT. MACANAN JAYA CEMERLANG yang terletak di Klaten Jawa Tengah, Tinta diadakan melalui PT. INTIMAS WISESA yang
Gambar 68.Sortir dan Pelipatan Surat Suara
terletak di Cileungsi Bogor, sedangkan Segel dan Hologram di cetak oleh PT. BETAWIMAS CEMERLANG yang terletak di Kemayoran Jakarta.
Proses pengadaan logistik melalui pengadaan langsung yaitu pengadaan Formulir, Sampul, Broiler, sticker dan alat kelengkapan TPS. Formulir, Sampul, Broiler, sticker di cetak di Jambi melalui CV. INTIGRAF, sedangkan alat kelengkapan TPS di adakan di Sarolangun melalui Toko H. SANUSI dan toko-toko di Sarolangun.
Sebelum logistik didistribusikan hal terpenting yang dilakukan KPU adalah pengelolaan logistik itu sendiri, sehingga logistik dapat diterima dengan baik, tepat jenis, tepat jumlah dan tepat waktu sebagaimana perencanaan yang telah dibuat. Dalam hal pengelolaan Logistik KPU Kabupaten Sarolangun melaksanakan beberapa tahapan kegiatan sebagai berikut:
a) Penyiapan Gudang Logistik, Kotak dan Bilik Suara
Penyiapan Gudang Logistik, Kotak dan Bilik Suara dilaksanakan pada Tanggal 07 s.d 15 September 2016, meliputi:
- melakukan pengosongan Gudang Logistik dengan memindahkan barang logistik ex-pemilu dan pemilukada yang sudah tidak digunakan ke Gudang sewa.
- menyiapkan kotak dan bilik suara sesuai kebutuhan yang akan digunakan pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun Tahun 2017 sebanyak 586 kotak suara dan 1172 Bilik suara.
- Perbaikan Kotak dan Bilik Suara. b) Penerimaan Logistik.
Pendistribusian Logistik dari pihak ke 3 diterima secara bertahap dimulai dari Tanggal 15 Januari s.d 05 Februari 2017.
c) Penyortiran dan Pelipatan Surat Suara
Sortir dan Pelipatan surat suara dilaksanakan pada Tanggal 16 s.d 26 Januari 2017, pukul 14.00 s.d 22.00 wib (Senin s.d
Jumat) dan 08.00 s.d 22.00 wib (Sabtu s.d Minggu) bertempat di Gudang KPU Kab. Sarolangun, yang dilakukan oleh Para Staf Sekretariat KPU Kabupaten Sarolangun. Untuk kelancaran Penyortiran dan pelipatan Surat
Gambar 69.Pengepakan Surat Suara
suara KPU Kabupaten Sarolangun menetapkan SOP (Standar Operasional Prosedur) sebagai berikut:
1. Pelaksanaan pelipatan dilakukan oleh seluruh Staf KPU
2. Mekanisme :
a. Membuat Fakta Integritas b. Melaksanakan pelipatan
c. Di ikat menggunakan karet per 25 Surat Suara
d. Disusun kembali di dalam Kotak tempat Surat Suara tsb
3. Pelaksanaan pelipatan 1 orang bertanggung jawab atas Surat Suara yang dilipat.
4. Penyimpanan Surat Suara di gudang KPU Kab. Sarolangun
5. Pelaksanaan pelipatan dilaksanakan di dalam gudang KPU Kab. Sarolangun.
6. Pelaksanaan penyortiran dan pelipatan dilakukan pada tanggal 16 s/d 26 Januari 2017, pukul 14.00 s/d 22.00 wib (Senin s/d jumat) dan 08.00 s/d 22.00 wib (sabtu s/d minggu).
7. Petugas pelipatan berusia 18 tahun ke atas.
8. Jumlah Surat Suara yang di lipat dan di sortir sebanyak 195.996 ditambah 2000 surat suara ulang.
9. Jumlah personil pelipatan 30 orang.
10. Pernyotiran meliputi : degradasi warna, rusak, berkerut, noda, robek, berlobang, potongan pinggir yang belebih/tidak simetris.
11. Disaat melakukan pelipatan tidak diperkenaankan makan, minum, main hp, merokok.
12. Mengisi daftar hadir dan membersihkan lokasi sebelum dan sesudah melaksanakan pelipatan.
d) Pengepakan surat suara dan Alat Kelengkapan TPS Lainnya.
Pelaksanaan pengepakan dilakukan dariTanggal 26 Januari s.d 10 Februari 2017 bertempat di Gudang KPU Kabupaten Sarolangun dengan melibatkan Staf Sekretariat
Gambar 70.Pengesetan Formulir
Untuk meminimalisir kesalahan penghitungan jumlah surat suara yang akan didistribusikan sampaike TPS, KPU Kabupaten Sarolangun melibatkan Anggota PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) dalam wilayah Kabupaten Sarolangun untuk menghitung kembali jumlah kebutuhan alat kelengkapan TPS serta surat suara per TPS dalam wilayah kerjanya masing-masing.
Sedangkan SOP (Standar Operasional Prosedur) pengepakan surat suara sebagai berikut:
1. Dilaksanakan oleh seluruh staf KPU 2. Mekanisme :
a. Menghitung surat suara sesuai kebutuhan per TPS
b. Menghitung alat kelengkapan TPS sesuai dengan kebutuhan
c. Memasukan surat suara ke dalam sampul dan memasukan kedalam plastik d. Memasukan alat kelengkapan TPS ke dalam plastik berupa Pena, benang,
lem, spidol besar, spidol kecil, paku, busa, karet, tinta, segel, plastik, sampul, formulir.
3. Alat kelengkapan TPS yang didalam kotak : a. Surat suara di hitung,
dipacking, dimasukan kedalam sampul kertas dan di segel b. Tinta sidik jari
c. Alat dan alas coblos d. Segel
e. Formulir Model C dan Lampirannya
f. Lem/perekat, karet, tali pengikat, label, spidol, sampul kertas, kantong plastik, dan ballpoint
g. Sampul untuk mengirim hasil perhitungan suara ke PPS 4. Alat kelengkapan TPS yang diluar kotak :
a. Daftar pasangan calon (DPC) b. Daftar pemilih tetap (DPT)
e. Gembok dan anak kunci dalam plastic transparan f. Alat bantu tunanetra/template.
g. Bilik suara
h. Surat pemberitahuan/undangan untuk memberikan suara di TPS (C6-KWK) i. Berita Acara pengembalian surat pemberitahuan (D1-KWK)
5. Membuat ceklis terakhir bersama dengan PPK.
6. Dalam melaksanakan pengepakan diperlukan kehati-hatian ketelitian, kejelian, tepat jenis, tepat jumlah, agar pelaksanaan pengepakan berjalan dengan baik. 7. Pengepakan dilaksanakan di KPUKabupaten Sarolangun.
8. Pelaksanaan pengepakan pada tanggal 26 Januari s.d 10 Februari 2017. e) Pengesetan dan Pengepakan Formulir
Pengepakan Formulir dilakukan oleh Staf KPU Kabupaten Sarolangun dan dilaksanakan di Gudang KPU Kab. Sarolangun pada tanggal 26 januari s.d10 Februari 2017 dengan menetapkan SOP sebagai berikut :
1. Dilaksanakan oleh seluruh staf KPU 2. Mekanisme :
a. Menempelkan hologram di formulir model C dan C1-Plano. b. Menghitung Formulir C6 sesuai jumlah DPT per TPS. 3. Pengesetan Formulir :
No Jenis Formulir Lembar Peruntukan Ket
1 Model C-KWK 1 6 TPS 2 Model C1-KWK 1 8 TPS 3 Lampiran Model C1-KWK 1 8 TPS 4 Model C1-KWK Plano 1 8 TPS 5 Model C2-KWK 1 1 TPS 6 Model C3-KWK 1 2 TPS 7 Model C4-KWK 1 10 TPS 8 Model C5-KWK 1 2 TPS 9 Model C6-KWK 1 1 Pemilih 10 Model C7-KWK 20 1 TPS 11 Model D-KWK 1 2 Desa 12 Model D1-KWK 1 2 TPS 13 Model D2-KWK 2 2 TPS 14 Model DAA-KWK 4 1 PPK
15 Model DAA Plano-KWK 2 1 PPK
Tabel 27. Jenis dan Peruntukan Formulir Perlengkapan Pemungutan dan Penghitungan
Gambar 71.Pengepakan Formulir
17 Model DA1-KWK 4 5 PPK
18 Model DA1-KWK Plano 2 1 PPK
19 Model DA2-KWK 1 2 PPK
20 Model DA3-KWK 1 2 Desa
21 Model DA4-KWK 1 2 PPK
22 Model DA5-KWK 1 1 PPK
23 Model DA6-KWK 1 5 PPK
24 Model DA7-KWK 1 1 PPK
4. Pengesetan Formulir dilaksanakan di gudang KPUKabupaten Sarolangun. 5. Pengesetan formulir dilaksanakan pada
tanggal 26 januari s.d 10 Februari 2017.
6. Dalam melaksanakan pengesetan diperlukan kehati-hatian ketelitian, kejelian, tepat jenis, tepat jumlah, tepat
sasaran, agar pelaksanaan pengesetan berjalan dengan baik.Disaat melakukan pengesetan tidak diperkenankan makan, minum dan bermain ponsel.
2. Produksi dan Pendistribusian Perlengkapan Pemungutan dan Penghitungan Suara Sebelum logistik di distribusikan ke PPK, PPS dan KPPS, KPU Kabupaten Sarolangun menetapkan hal-hal sebagaiberikut :
1. Penentuan skala Prioritas.
Untuk menjaga efektifitas dan efisiensi waktu, KPU Kabupaten Sarolangun menetapkan skala prioritas daerah tujuan pendistribusian logistik dengan mempertimbangkan kondisi geografis, jarak tempuh, tingkat kesulitan medan, kesulitan sarana transportasi, waktu tempuh dan tingkat keamanan / kerawanan daerah tujuan. Adapun Daerah Skala Prioritas Kabupaten Sarolangun di 4 Kecamatan :
- Kecamatan Mandiangin - Kecamatan Pauh - Kecamatan Limun - Kecamatan Batang Asai 2. Sarana Moda Angkutan
Pelaksanaan pendistribusian logistik yang berasal dari penyedia barang ke KPU Kabupaten Sarolangun menggunakan moda angkutan darat.
Pendistribusian logistik dari KPU Kabupaten ke PPK, mengunakan roda 4 (empat), dari PPK ke PPS menggunakan roda 4 (empat), sedangkan dari PPS ke KPPS secara umum didistribusikan menggunakan roda 4 (empat), akan tetapi ada di beberapa Daerah yang kondisi Geografis nya tergolong sulit, distribusi logistiknya menggunakan roda 2 (dua), bahkan ada di 1 (satu) TPS di Dusun Manggis Desa Napal Melintang Kecamatan Limun harus di tempuh dengan jalan kaki dengan waktu tempuh kurang lebih 7 (tujuh) jam perjalan dikarnakan akses jalan menuju dusun tersebut belum tersedia.
3. Jadwal Waktu Pendistribusian Logistik.
KPU Kabupaten Sarolangun menetapkan batas waktu pendistribusian logistik sampai daerah tujuan sebagai berikut :
1. Pendistribusian logistik dari Penyedia barang harus diterima paling lambat 15 (lima belas) hari sebelum hari pemungutan suara oleh KPU kabupaten/kota;
2. Pendistribusian logistik dari KPU Kabupaten ke PPK (kecamatan) harus diterima paling lambat 5 (lima) hari sebelum hari pemungutan suara oleh PPK;
3. Pendistribusian logistik dari PPK ke PPS (Desa/Kelurahan) harus diterima paling lambat 3 (tiga) hari sebelum hari pemungutan suara oleh PPS;
4. Pendistribusian logistik dari PPS ke KPPS harus diterima paling lambat (satu) hari sebelum hari pemungutan suara.
KPU Kabupaten Sarolangun menyusun jadwal waktu pelaksanaan pendistribusian logistik berdasarkan skala prioritas yang telah ditetapkan, yaitu :
No Kecamatan Jadwal Distribusi Ket
PPK PPS KPPS
1 Mandiangin 11-02-2017 13-02-2017 14-02-2017
2 Pauh 11-02-2017 12-02-2017 14-02-2017
3 Batang Asai 11-02-2017 13-02-2017 14-02-2017
4 Limun 11-02-2017 13-02-2017 14-02-2017
5 Cermin Nan Gedang 12-02-2017 13-02-2017 14-02-2017
6 Air Hitam 12-02-2017 14-02-2017 14-02-2017
7 Bathin VIII 12-02-2017 14-02-2017 14-02-2017
Tabel 28. Jadwal Waktu Pelaksanaan Pendistribusian Logistik Skala Prioritas
Gambar 72.Persiapan Pendistribusian Logistik ke Kecamatan
Gambar 73.Pendistribusian Logistik ke Kecamatan Pauh
9 Pelawan 13-02-2017 14-02-2017 14-02-2017
10 Sarolangun 13-02-2017 14-02-2017 14-02-2017
4. Pelaksanaan Distribusi Logistik
KPU Kabupaten
Sarolangun melakukan pendistribusian logistik ke tingkat PPK, PPS dan KPPS, dengan mengikuti jadwal dan waktu pendistribusian yang sudah ditetapkan
oleh KPU Kab. Sarolangun mulai tanggal 10 s.d 14 Februari 2017. 5. Pengawalan Logistik
Untuk kelancaran dan keamanan terhadap pelaksanaan pendistribusian barang-barang logistik Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun Tahun 2017 dari KPU ke Masing-masing PPK dalam wilayah Kabupaten Sarolangun di kawal oleh 2 (dua) orang Anggota Kepolisian yang berasal dari Polres Sarolangun, distribusi logistik dari PPK ke
PPS di kawal oleh 2 (dua) orang Anggota Kepolisian yang berasal dari Polsek di masing-masing Kecamatan. Sedangkan distribusi dari PPS ke KPPS dikawal oleh Personil Kepolisian dan TNI yang sudah standby di PPS dan KPPS.
Gambar 74.Pendistribusian Logistik Terkendala Medan
Pengembalinan logistik secara berjenjang dari KPPS ke PPS, dari PPS ke PPK, dan dari PPK ke KPU, juga mendapatkan pengawalan ketat dari personil TNI Polri.
6. Pengembalian Logistik.
Pada hari Rabu Tanggal 15 Februari 2017 setelah dilaksanakan proses pemungutan dan penghitungan suara di Tingkat KPPS, Petugas KPPS mendistribusikan Logistik ke Tingkat PPS, Petugas PPS melanjutkan pendistribusian ke Tingkat PPK.
Secara Umum Proses Pengembalian Logistik dari PPS ke PPK berjalan aman dan lancar, akan tetapi salah satu kecamatan dari 10 Kecamatan yang ada di Kabupaten Sarolangun yaitu Kecamatan Pauh terdapat 5 (lima) desa yang mengalami hambatan berupa kondisi jalan yang sulit dilalui sehingga kendaraan angkutan logistik tidak bisa
melalui jalan tersebut sehingga Logistik tersebut baru tiba di PPK Kecamatan Pauh pada Tanggal 16 Februari 2017, adapun 5 (lima) Desa tersebut adalah Desa Lubuk Napal, Desa Lamban Sigatal, Desa Sepintun, Desa Seko Besar dan Desa Taman Bandung.
Setelah dilaksanakannya Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara di Tingkat PPK dalam wilayah Kabupaten Sarolangun, terdapat 7 (tujuh) kecamatan yang terdiri dari Kecamatan Sarolangun, Bathin VIII, Pelawan, Singkut, Air hitam, Mandiangin, Cermin Nan Gedang telah mengembalikan Logistik pada tanggal 16 Februari 2017 ke KPU Kab.Sarolangun.
Tiga Kecamatan berikutnya yaitu Kecamatan Pauh, Batang Asai dan Limun mengembalikan Logistik ke KPU Kab. Sarolangun sehari setelahnya tepat pada tanggal 17 Februari 2017.
E. PEMUNGUTAN DAN PENGHITUNGAN