• Tidak ada hasil yang ditemukan

TINJAUAN TENTANG DIVERSI DALAM PENYELESAIAN TINDAK PIDANA ANAK

C. Pengertian Divers

1. Diversi Menurut Hukum Positif

Ketidakpuasaan terhadap sistem khususnya terhadap tindak pidana anak yang pula menekankan perlindungan dan rehabilitasi terhadap pelaku anak melahirkan suatu cara baru yaitu diversi dan restorative justice. Anak yang melakukan pelanggaran atau tindak pidana sangat besar dipengaruhi oleh faktor diluar anak tersebut seperti pergaulan, pendidikan, teman bermain dan sebagainya. Untuk melakukan perlindungan terhadap anak dari pengaruh formal sistem peradilan pidana, maka timbul pemikiran manusia atau para ahli hukum dan kemanusian untuk membuat aturan formal tindakan mengeluarkan (remove) seorang anak yang melakukan pelanggaran hukum atau melakukan tindak pidana dari proses peradilan pidana dengan memberikan alternatif lain yang dianggap lebih baik untuk anak. Berdasarkan pemikiran tersebut maka lahirlah konsepdiversi atau pengalihan.

Menurut sejarah perkembangan hukum pidana kata diversi atau “diversion” dalam bahasa Inggris pertama kalidikemukakan sebagai kosa kata pada laporan pelaksanaan peradilan anak yangdisampaikanKomisi Pidana Presiden (President’s Crime Commission) Australiadi Amerika Serikat pada tahun 1960. Awalnya konsep diversi telah ada sebelum tahun 1960ditandai dengan berdirinya peradilan anak

49

(children’s courts) sebelum abad ke-19yaitu diversi dari sistem peradilan pidana formal dan formalisasi polisi untukmelakukan peringatan (police cautioning).50

Diversi adalah suatu pengalihan penyelesaian kasus-kasus anak yang diduga melakukan tindak pidana tertentu dari proses pidana formal ke penyelesaian damai antara tersangka/terdakwa/pelaku tindak pidana dengan korban yang difasilitasi oleh keluarga dan/atau masyarakat, pembimbing kemasyarakatan anak, polisi, jaksa atau hakim.51 Sedangkan diversi menurut UU Sistem Peradilan Anak adalah pengalihan penyelesaian perkara anak dari proses peradilan pidana ke proses diluar peradilan pidana.52

Oleh karena itu tidak semua perkara anak yang berkonflik dengan hukum harus diselesaikan melalui jalur peradilan formal, dan memberikan alternatif bagi penyelesaian dengan pendekatan keadilan restoratif.Maka, atas perkara anak yang berkonflik dengan hukum dapat dilakukan diversi demi kepentingan terbaik bagi anak dan dengan mempertimbangkan keadilan bagi korban.

Menurut Romli Artasasmita, diversi yaitu kemungkinan hakim menghentikan atau mengalihkan/tidak meneruskan pemeriksaan perkara dan pemeriksaan terhadap anak selama proses pemeriksaan dimuka sidang.53 Sedangkan menurut Chris Graveson, diversi adalah proses yang telah diakui secara Internasional sebagai cara terbaik dan paling baikdalam menangani anak yang berhadapan dengan hukum. Intervensi terhadap anakyang berhadapan dengan hukum sangat luas dan beragam, tetapi lebih banyak

50

Marlina, Penerapan Konsep Diversi Terhadap Anak Pelaku Tindak Pidana Dalam Sistem Peradilan Pidana Anak, (Jurnal Equality, Vol. 13 No. 1 Februari 2008), hlm. 97 lihat juga Dr. Lilik Mulyadi, S.H., M.H. Wajah Sistem Peradilan Pidana Anak Indonesia, (Bandung: P.T. Alumni, 2014), cet ke-1, hlm 110.

51

Dalam Naskah Akademik RUU Sistem Peradilan Pidana Anak, hlm 48.

52

Lihat Pasal 1 ayat (7) UU Sistem Peradilan Pidana Anak.

53

Setya Wahyudi, Implementasi Ide Diversi Dalam Pembaharuan Sistem Peradilan Pidana Anak di Indonesia (Yogyakarta: Genta Publishing, 2011), hlm 14.

menekankan pada penahanan dan penghukuman, tanpa peduli betapa ringannya pelanggaran tersebut atau betapa mudanya usia anak tersebut.54

Pada tingkat penyidikan, penuntutan, dan pemerikasaan perkara anak di pengadilan negeri wajib diupayakan diversi.55 Kata “wajib diupayakan” mengandung makna bahwa penegak hukum anak dari penyidikan, penuntutan dan juga hakim diwajibkan untuk melakukan upaya agar proses diversi bisa dilaksanakan dalam hal tindak pidana yang dilakukan: (a) diancam dengan penjara dibawah 7 (tujuh) tahun; (b) bukan merupakan tindak pidana.56

Ketentuan ini menjelaskan bahwa anak yang melakukan tindak pidana yang ancamannya lebih dari 7 (tujuh) tahun dan merupakan sebuah pengulangan maka tidak wajib diupayakan diversi, hal ini memang penting mengingat kalau ancaman hukuman lebih dari 7 (tujuh) tahun tergolong pada tindakan pidana berat,57 dan suatu pengulangan merupakan anak pernah melakukan tindak pidana baik sejenis maupun tidak sejenis termasuk tindak pidana yang diselesaikan melalui diversi. Pengulangan tersebut menjadi bukti bahwa tujuan diversi tidak tercapai yakni menanamkan rasa tanggung jawab kepada anak untuk tidak mengulangi perbuatan yang berupa tindak pidana.

2. Tujuan Diversi

Tujuan dari diversi adalah untuk mendapatkan cara menangani pelanggaranhukum di luarpengadilan atau sistem peradilan yang formal. Ada kesamaanantara tujuan diskresi dan diversi. Pelaksanaan diversi dilatarbelakangi keinginanmenghindari efek negatif terhadap jiwa dan perkembangan anak olehketerlibatannya dengan sistem peradilan pidana. Pelaksanaan diversi oleh aparat

54

Dr. Lilik Mulyadi, S.H., M.H. Wajah Sistem Peradilan Pidana Anak Indonesia, hlm 111.

55

Lihat pasal 7 ayat (1) UU Sistem Peradilan Pidana Anak.

56

Lihat pasal 7 ayat (2) UU Sistem Peradilan Pidana Anak.

57

M. Nasir Djamil, Anak Bukan Untuk Dihukum Catatan Pembahasan UU Sistem Peradilan Anak (UU-SPPA), (Jakarta: Sinar Grafika, 2013),hlm 139.

penegak hukum didasari oleh kewenangan aparat penegak hukum yang disebut discretion atau ‘diskresi’.58

Menurut konsep diversi dalam penanganan kasus anak di Kepolisan yang berhadapan dengan hukum, karena sifat avonturir anak, pemberian hukuman terhadap anak bukan semata-mata untuk menghukum tetapi mendidik kembali dan memperbaiki kembali. Menghindarkan anak dari eksploitasi dan kekerasan, akan lebih baik apabila diversi dan apabila dihukum maka tidak efektif. Konsep diversi juga didasarkan pada kenyataan proses peradilan pidana terhadap anak pelaku tindak pidana melalui sistem peradilan pidana lebih banyak menimbulkan bahaya dari pada kebaikan. Alasan dasarnya yaitu pengadilan akan memberikan stigmatisasi terhadap anak atas tindakan yang dilakukannya, sehingga lebih baik menghindarkannya keluar sistem peradilan pidana. Selain itu, diversi juga dilakukan dengan alasan untuk memberikan suatu kesempatan kepada pelanggar hukum agar menjadi orang yang baik kembali melalui jalur non formal dengan melibatkan sumber daya masyarakat. Diversi berupaya memberikan keadilan kepada kasus anak yang telah terlanjur melakukan tindak pidana sampai kepada aparat penegak hukum sebagai pihak penegak hukum.

Pada pasal 6 UU Sistem Peradilan Pidana Anak, disebutkan tujuan diversi,yakni antara lain:

a) Mencapai perdamaian antara korban dan anak; b) Menyelesaikan perkara anak diluar proses peradilan; c) Menghindarkan anak dari perampasan kemerdekaan; d) Mendorong masyarakat untuk berpartisipasi; dan e) Menanamkan rasa tanggung jawab kepada anak.

58

Marlina, Pengantar Konsep Diversi dan Restroative Justice Dalam Hukum Pidana (Medan: USU Press, 2010), hlm 2.

Tujuan diversi tersebut merupakan implementasi dari keadilan restoratif yang berupaya mengembalikan pemulihan terhadap sebuah permasalahan, bukan sebuah pembalasan yang selama ini dikenal dalam hukum pidana.

Pada akhir dari konsep peradilan restoratif ialah mengharapkan berkurangnya jumlah tahanan di dalam penjara. Menghapus stigma negatif dari masyarakat dan mengembalikan pelaku menjadi manusia normal, menyadarkan pelaku kejahatan atas kesalahannya sehingga tidak mengulangi perbuatannya serta mengurangi beban kerja polisi, jaksa, rutan, pengadilan dan lapas, menghemat keuangan Negara, tidak menimbulkan rasa dendam karena pelaku telah dimaafkan oleh korban dan korban mendapat ganti rugi, memberdayakan masyarakat dalam mengatasi kejahatan serta mengintegraskan kembali pelaku kejahatan dalam masyarakat.59

3. Proses Diversi

Diversi adalah penyelesaian kasus tindak pidana yang melibatkan anak-anak dengan jalan musyawarah,60 mendamaikan atau dikenal dengan mediasi antara pihak korban dengan pelaku.Hakim yang menangani kasus adalah hakim tunggal dan berstatus sebagai fasilitator61 dengan syarat adanya pengakuan dari anak yang melakukan tindak pidana dan korban tidak keberatan.

Selain itu, syarat diversi berlaku pada anak yang telah berusia 12 tahun, tetapi belum berumur 18 tahun baik telah menikah maupun belum menikah. Syarat ancaman hukumannya adalah di bawah 7 tahun. Bahkan, ancaman hukumannya bisa diatas 7

59

Chindy Pratisti Puspa Devi, Restorative Justice Pada Hukum Pidana Anak Indonesia Dalam Persfektif Hukum Islam, hlm 113.

60

Dalam Pasal 1 ayat (1) PERMA No 4 tahun 2014, Musyawarah diversi adalah musyawarah antara para pihak yang melibatkan anak dan orang tua/walinya, korban dan/atau orang tua/walinya, pembimbing kemasyarakatan, pekerja sosial professional, perwakilan masyarakat dan pihak-pihak yang terlibat lainnya untuk mencapai kesepakatan diversi melalui pendekatan restorative justice.

61

tahun dalam bentuk surat dakwaan subsidiaritas, alternatif, kumulatif maupun kombinasi (gabungan).62

Proses diversi wajib memperhatikan:63 a) Kepentingan korban;

b) Kesejahteraan dan tanggung jawab anak; c) Penghindaran stigma negatif;

d) Penghindaran pembalasan; e) Keharmonisan masyarakat; dan

f) Kepatutan, kesusilaan, dan ketertibanumum.

Pada proses penegakan hukum pidana anak, maka aparat baik itu penyidik, penuntut umum, dan hakim dalam melakukan diversi harus mempertimbangkan kategori tindak pidana, umur anak, hasil penelitian kemasyarakatan dari Bapas dan dukungan lingkungan keluarga dan masyarakat.64

Dalam pasal 29 dijelaskan bahwa penyidik wajib mengupayakan diversi dalam waktu 7 (tujuh) hari setelah penyidikan dimulai. Proses diversi tersebut dilaksanakan paling lama 30 (tiga puluh) hari setelah dimulainya diversi. Jika dalam proses diversi berhasil mencapai kesepakatan, penyidik menyampaikan berita acara diversi beserta kesepakatan diversi kepada ketua pengadilan negeri untuk dibuat penetapan. Namun, jika proses diversi gagal, penyidik wajib melanjutkan penyidikan danmelimpahkan perkara ke penuntut umum dengan melimpahkan berita acara diversi dan laporan penelitian kemasyarakatan.65

62

Lihat Pasal 3 PERMA No 4 tahun 2014.

63

Lihat Pasal 8 ayat (3) UU Sistem Peradilan Pidana Anak.

64

Lihat Pasal 9 ayat (1) UU Sistem Peradilan Pidana Anak.

65

Yang dimaksud dengan kesepakatan diversi adalah kesepakatan hasil musyawarah diversi yang dituangkan dalam bentuk dokumen dan ditandatangani oleh para pihak yang terlibat dalam musyawarah diversi.66Kesepakatan diversi harus mendapatkan persetujuan dari korban dan/atau keluarga anak korban serta kesedian anak dan keluarganya. Kecuali untuk:

a) Tindak pidana yang berupa pelanggaran; b) Tindak pidana ringan;

c) Tindak pidana tanpa korban; atau

d) Nilai kerugian korban tidak lebih dari nilai upah minimum provinsi setempat.67

Dalam penerapan keadilan restoratif khususnya diversi,kesepakatan antara pelaku dan korban menjadi bagian terpenting dari proses. Sebab, kesepakatan itulah yang menjadi modal utama diversi.Jika keluarga korban tak mengampuni pelaku dan tetap ingin pelaku diproses ke pengadilan, keinginan untuk diversi menjadi hilang.

Bentuk-bentuk hasil kesepakatan diversi antara lain dapat berupa:68 a) Perdamaian dengan atau tanpa ganti kerugian;

b) Penyerahan kembali kepada orang tua/wali;

c) Keikutsertaan dalam pendidikan atau pelatihan di lembaga pendidikan atau LPSK paling lama 3 (tiga) bulan; atau

d) Pelayanan masyarakat.

Hasil kesepakatan dituangkan dalam kesepakatkan diversi. Jika prosesdiversi tidak menghasilkan kesepakatan, maka proses peradilan pidana anak dilanjutkan untuk setiap tingkatannya.

66

Lihat Pasal 1 ayat (4) PERMA No 4 tahun 2014.

67

Lihat Pasal 9 ayat (2) UU Sistem Peradilan Pidana Anak.

68

4. Diversi Menurut Hukum Islam

Pelanggaran atau kejahatan terhadap ketentuan hukum dapat berupa berbuat atau tidak berbuat. Pelaku jarimah dapat dihukum apabila perbuatannya dapat dipersalahkan. Setiap perbuatan pidana atau peristiwa pidana itu harus mengandung unsur-unsur sifat melawan hukum, perbuatan tersebut dapat dipersalahkan dan perbuatan yang dilakukan merupakan perbuatan yang dalam hukum dinyatakan perbuatan yang dapat dihukum. Dan dikatakan bahwa jarimah dapat dipersalahkan terhadap pelakunya, apabila pelaku tersebut sudah berakal, cukup umur, dan bebas berkehendak. Dalam arti pelaku tersebut terlepas dari unsur paksaan dan dalam keadaan kesadaran yang penuh. Dan disebutkan dalam firman Allah swt QS. Al-Mudatsir ayat 38.













Artinya: “tiap-tiap diri bertanggung jawab atas apa yang telah diperbuatnya”.69

Pada dasarnya orang yang melakukan jarimah itu dihukum, tetapi ada di antaranya tidak dihukum dan diberikan alternatif dalam penyelesaian kejahatannya seperti keadilan restoratif dan diversi. Keadilan restoratif termasuk diversi cenderung fleksibel, proses keadilan ini ditentukan sesuai dengan ringan dan beratnya kejahatan yang diperbuat, kerusakan yang disebabkan, situasi dan kondisi pelaku dan posisi korban.

Dalam hukum Islam bentuk keadilan restoratif ini dapat berupa kompensasi, konsiliasi, dan pengampunan. Hal ini bertujuan agar pelaku dapat bertanggung jawab atas kerugian yang ditimbulkan olehnya terhadap korban dan masyarakat. Menurut Andi Hamzah dalam hukum Islam pelaku tindak pidana bias mendapat pembebasan atau

69

memperoleh keringanan hukum dari pengadilan bila mereka mendapat pengampunan dari korban dengan membayar denda atau diyat.70

Prinsip keadilan restoratif dalam hukum Islam terdiri dari: 1) Kompensasi (Diyat)

Kompensasi atau diyat adalah sebuah alternatif untuk hukuman mati atau hukuman lain atas sebuah kejahatan yang dilakukan pelaku terhadap korban. Diyat merupakan ganti rugi dalam bentuk uang dengan jumlah yang banyak yang diberikan pelaku terhadap korban atau keluarganya untuk melakukan jalan damai dalam sebuah permasalahan peradilan. Kriteria dalam menentukan uang kompensasi biasanya diukur oleh gram emas atau spesifikasi jumlah ternak untuk setiap bagian dari tubuh yang terkena serangan atau yang mendapatkan kerugian.

Hukuman diyat bagi pembunuh harus membayar kompensasi kepada pihak

keluarga korban. Jumhur Ulama (Imam Hanafi, Imam Malik, Imam Syafi’I dan Imam

Ahmad) sepakat menjadikan diyat Muslim merdeka seratus onta, tidak ada bedanya dalam hal ini antara pembunuhan sengaja, mirip sengaja dan tidak sengaja (kesalahan). Hal ini berdasarkan sabda Rasulullah SAW: “Ketahuilah, sesungguhnya dalam korban pembunuhan mirip sengaja, korban terbunuh oleh cambuk dan tongkat, diyatnya 100

(seratus) onta” (HR Ibnu Majah).71

Sedangkan diyat wanita muslimah separuh diyat lelaki muslim, sebagaimana dijelaskan dalam hadis Nabi SAW yang disampaikan kepada Amru bin Hazm diantar isinya adalah: “Diyat wanita itu separuh dari diyat lelaki” (HR. al-Baihaqi).

70

Chindy Pratisti Puspa Devi, Restorative Justice Pada Hukum Pidana Anak Indonesia Dalam Persfektif Hukum Islam, (Depok: Indie Publishing, 2014), hlm 43.

71

Chindy Pratisti Puspa Devi, Restorative Justice Pada Hukum Pidana Anak Indonesia Dalam Persfektif Hukum Islam, hlm 45.

Standar pemabayaran diyat pembunuhan adalah onta menurut pendapat mayoritas ulama. Dalam riwayat sahih dari Umar bin al-Khattab ketika berbicara diatas mimbar: “Ketahuilah bahwa harga onta telah naik (menjadi mahal). Lalu Umar mewajibkan diyat kepada orang yang punya emas sebanyak 1000 dinar, kepada pemilik

perak 12000 dirham, pemilik sapi 200 sapi, dan pemilik kambing 2000 kambing” (HR Abu Dawud). Dalam hal ini nampak Umar ra menaikkan jumlah diyat selain onta disebabkan mahalnya harga onta, sehingga jadilah onta sebagai standar pembayaran diyat.72

Kompensasi adalah alternatif yang terkenal dalam hukum Islam. Apabila kejahatan dilakukan oleh anak dibawah umur ataupun oleh orang yang mentalnya terganggu (gila) maka kompensasi atau diyat dibebankan juga kepada „aqila73. Kompensasi dapat dibayar dalam kurun waktu 3 tahun, rentang waktu itu diberikan agar penerima pembayaran dapat merencanakan dan mengelola angsuran. Korban atau keluarga korban dapat menerima jumlah yang lebih kecil daripada diat jika korban atau keluarga korban setuju sesuai dengan kesepakatan kedua belah pihak.

2) Konsiliasi (Sulh)

Dalam pengertian bahasa al-sulh adalah memutuskan pertengkaran atau

perselisihan. Di dalam istilah syari’at, al-sulh adalah kesepakatan untuk mengakhiri

pertikaian antara dua pihak yang bertikai. Masing-masing dari kedua belah pihak yang mengadakan kesepakatan disebut mushalih. Hak yang dipertikaikan disebut mushalah

72

Abd Qadir Audah, al-Tasyri’ al-Jina’iy al-Islamiy, Juz 1 (Beirut: Dar al-Kitab al-‘Araby, t.t.), hlm 176-177.

73

„Aqila adalah keluarga yang membantu dalam kompensasi terhadap korban dan menahan terjadinya konflik. Hal ini dapat diartikan sebagai keluarga inti seperti: orang tua, anak-anak, saudaralaki- laki dan perempuan, paman, sepupu dan mertua.

„anhu. Sedangkan apa yang ditunaikan oleh salah satu dari kedua belah pihak kepada lawan pertikaiannya untuk mengakhiri pertikaian disebut mushalah „alaihi.74

Perdamaian dalam syariat Islam sangat dianjurkan. Sebab, dengan perdamaian akan terhindarlah kehancuran silaturahmi (hubungan kasih sayang) sekaligus permusuhan diantara pihak-pihak yang bersengketa akan dapat diakhiri. Adapun dasar hukum dilakukan perdamaian dapat dilihat dalam firman Allah swt QS. Al-Hujurat ayat 9.































































Artinya: “Dan kalau ada dua golongan dari mereka yang beriman itu berperang

hendaklah kamu damaikan antara keduanya! tapi kalau yang satu melanggar Perjanjian terhadap yang lain, hendaklah yang melanggar Perjanjian itu kamu perangi sampai surut kembali pada perintah Allah. kalau Dia telah surut, damaikanlah antara keduanya menurut keadilan, dan hendaklah kamu Berlaku adil; Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang Berlaku adil”75

Sulh dalam Islam merupakan satu konsep utuh dalam penyelesaian suatu perkara. Secara mendasar prinsip-prinsip yang harus ada dalam proses sulh antara lain:

a. Pengungkapan kebenaran

Konflik terjadi karena kurangnya informasi atau perbedaan informasi yang didapatkan oleh beberapa pihak. Bermula dari sinilah kemudian terjadi

74

Sayyid Sabiq, Fiqih Sunnah 5, (Jakarta: Cakrawala Publishing, 2009), hlm. 420.

75

kesalahpahaman dan dalam bertindak tidak didasarkan fakta yang benar-benar terjadi. Sulh merupakan satu proses perdamaian dimana peran informasi yang benar sangat berperan, yaitu dijadikan dasar untuk membuat satu kesepakatan oleh masing-masing pihak.76

b. Para Pihak yang Berkonflik

Islam mengatur bahwa perdamaian hanya dapat dilakukan oleh para pihak yang benar-benar memiliki kepentingan di dalamnya, dalam hal terjadinya kejahatan, yaitu antara pihak pelaku dan korban yang ditengahi oleh seorang mediator.

c. Mediator

Dasar yang paling tepat untuk melandasi hal ini adalah sebagaimana yang dijelaskan dalam al-Qur’an surat al-Hujarat ayat 9 diatas. Perselisihan harus ada pihak yang menengahi sebagai hakim. Begitu juga dalam sulh, untuk menjembatani kepentingan korbandan pelaku dalam proses perdamaian dapat diadakan mediator. Mediator disini adalah pihak yang secara independen tanpa memihak kedua belah pihak untuk membantu penyelesaian sengketa secara aktif.

d. Sulh merupakan Proses Timbal Balik

Prinsip ini merupakan satu kemutlakan, karena akan menentukan satu keabsahan dari proses perdamaian itu sendiri. Sulh merupakan kesepakatan kedua belah pihak tanpa paksaan, tapi bukan berarti inisiatif untuk melakukan sulh harus dari kedua belah pihak. Inisiatif bisa muncul dari salah satu pihak dan bisa juga

76

Mahrus Ali, Syarif Nurhidayat, Penyelesaian Pelanggaran HAM Berat In Court System & Out System (Jakarta: Gratama Publishing, 2011), hlm 302.

dari pihak ketiga yang berusaha mendamaikan. Yang jelas, ketika sudah dalam forum sulh, maka sifatnya sudah sukarela dan tanpa paksaan. 77

Dalam memutuskan suatu perkara, hakim diminta untuk mempertimbangkan sulh namun hakim tidak bisa memaksakan perdamaian karena konsiliasi adalah hak dari pihak korban dan bukan suatu kewajiban. Tujuan dari konsiliasi adalah mengakhiri konflik dan gesekan. Menurut sejumlah ahli hukum, konsiliasi tidak diperbolehkan dalam kasus-kasus berat yang melibatkan kejahatan seperti terorisme, kejahatan HAM, pembunuhan berat dan pemerkosaan, karena mereka melakukan pelanggaran terhadap Allah, Negara, masyarakat dan melanggar hak kemanusian.78

Jika korban meninggal atau mejadi tidak kompeten untuk memutuskan konsiliasi (seperti anak dibawah umur atau gila) maka konsiliasi dapat diputuskan oleh keluarga atau perwakilan hukumnya. Konsiliasi dapat dicapai bila keluarga korban setuju untuk mendapatkan sejumlah uang sebagai pengganti hukuman.

3) Pengampunan/Maaf (al-„Afwu)

Konsep pengampunan atau al-„afwu mirip dengan kompensasi dan konsiliasi yaitu menghindari hukuman asli. Jika diyat berarti pengampunan dengan kompensasi penuh (bayar ganti rugi sesuai dengan ketentuan diyat) dan konsiliasi, pengampunannya dengan kompensasi parsial (ganti rugi sesuai kesepakatan kedua belah pihak atau yang ditentukan oleh Negara), maka al-„afwu mengacu pada pengampunan tanpa suatu

imbalanatau dapat disebut dengan “pengampunan penuh”.

Menurut Abdul Qadir Audah, al-„afwu adalah jatuhnya kewajiban hukuman (seperti qishash) tanpa ganti rugi sedangkan sulh adalah jatuhnya kewajiban hukuman

77

Ahmad Ramzy, “Perdamaian Dalam Hukum Pidana Islam dan Penerapan Restorative Justice Dikaitkan Dengan Pembaharuan Hukum Pidana di Indonesia” Tesis, (Depok: Fakultas Hukum Universitas Indonesia, 2012), hlm 36.

78

Chindy Pratisti Puspa Devi, Restorative Justice Pada Hukum Pidana Anak Indonesia Dalam Persfektif Hukum Islam, hlm 47.

(seperti qishash) dengan ganti rugi. Imam Abu Hanifah dan Imam Malik mengibaratkan pemaafan atau pengampunan dengan ganti rugi disebut sulh bukan „afwu. Hal ini dikarenakan hukuman wajib pembunuhan sengaja adalah qishash dan diyat tidak diwajibkan, kecuali keluarga korban merelakan untuk tidak dilakukan qishash maka wajib bagi pelaku untuk melaksanakan diyat.79

Menurut kamus ilmiah, sulh telah diserap menjadi satu kata dalam bahasa Indonesia yang berarti perdamaian atau penyelesaian pertikaian secara damai. Sedangkan al-„afwu adalah memaafkan yang disamakan dengan pengampunan. Dalam KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) damai dimaknai sebagai tidak ada perang, aman, tentram, dan tidak bermusuhan. Adapun maaf dalam KBBI diartikan sebagai pembebasan seseorang dari hukuman karena suatu kesalahan.80

Pengampunan merupakan hak korban. Jika ia tetap hidup, korban dapat memaafkan setiap pelaku yang menyerang atau melukai bagian dari tubuh dengan pengampunan. Dalam hal ini beberapa ahli hukum berbeda pendapat. Menurut sebagian ahli hukum, pelaku yang mendapatkan pengampunan dari korban tidak mendapatkan hukuman asli tetapi mendapatkan hukuman alternatif yang lebih ringan daripada aslinya. Adapun sebagian besar ahli hukum lainnya sepakat bahwa pengampunan dari korban kepada pelaku menjatuhkan kewajiban atas pelaku terhadap hukuman yang harus diterimnya.81

Jika korban meninggal dunia atau tidak dapat memutuskan karena alas an kekurangan mental atau masih dibawah umur, maka keluarga memiliki wewenang dalam memberikan pengampunan. Pengampunan dapat diberikan jika anggota keluarga

79

Abd Qadir Audah, al-Tasyri’ al-Jina’iy al-Islamiy, hlm 168.

80

Tim Penyusun Kamus Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa, Kamus Besar Bahasa Indonesia (Jakarta: Balai Pustaka, 2008), hlm 30 dan 240.

81

Chindy Pratisti Puspa Devi, Restorative Justice Pada Hukum Pidana Anak Indonesia Dalam Persfektif Hukum Islam, hlm 47- 48.

Dokumen terkait