• Tidak ada hasil yang ditemukan

Penyajian Data Tentang Kualitas Pelayanan Publik pada PT. PLN (Persero) Area Medan (Variabel Y)

Penyajian data variabel y berdasarkan jawaban responden dari kuesioner yang disebarkan adalah sebagai berikut:

Tabel 4.3.1

Jawaban responden tentang menjaga kebersihan dan kerapian berpakaian di lingkungan Kantor PLN

Sumber: Penelitian 2013

Dari tabel di atas dapat dilihat bahwa sebanyak 57 orang dengan persentase sebesar 95% menyatakan setuju, sebanyak 2 orang dengan persentase 3,3% menyatakan ragu-ragu, dan ada juga yang menyatakan tidak setuju dengan persentase 1,7% sebanyak 1 orang. Hal ini menunjukkan bahwa pegawai setuju dalam menjaga kebersihan dan kerapian berpakaian di lingkungan Kantor PLN, ini disebabkan

No. Kategori Jumlah Persentase 1. Sangat setuju 26 43,3

2. Setuju 31 51,7

3. Ragu-ragu 2 3,3

4. Tidak setuju 1 1,7

5. Sangat tidak setuju - -

karena menjaga kebersihan dan kerapian dapat menunjang prestasi yang baik dalam Kantor PLN.

Tabel 4.3.2

Jawaban responden tentang bekerja sesuai dengan informasi/prosedur yang diberikan

Sumber: Penelitian 2013

Dari tabel di atas dapat diketahui sebanyak 59 orang dengan persentase sebesar 98,3% pegawai menyatakan setuju, dan sebanyak 1 orang menyatakan ragu-ragu dengan persentase sebesar 1,7%. Hal ini menunjukkan bahwa pegawai bekerja sesuai dengan informasi/prosedur yang diberikan dari Kantor PLN, sehingga setiap pegawai dapat mengerjakan tugas dengan baik.

No. Kategori Jumlah Persentase 1. Sangat setuju 14 23,3

2. Setuju 45 75

3. Ragu-ragu 1 1,7

4. Tidak setuju - - 5. Sangat tidak setuju - -

Tabel 4.3.3

Jawaban responden tentang menyelesaikan tugas/pekerjaan dalam menyelenggarakan pelayanan publik selalu tepat waktu

Sumber: Penelitian 2013

Berdasarkan dari penyajian data di atas dapat terlihat bahwa pegawai PLN meyelesaikan tugas/pekerjaan selalu tepat waktu sehingga pelayanan publik yang diberikan kepada masyarakat berjalan dengan baik. Seperti dari tabel di atas dapat diketahui sebanyak 55 orang dengan persentase sebesar 91,7% pegawai menyatakan setuju, dan sebanyak 5 orang menyatakan ragu-ragu dengan persentase 8,3%.

No. Kategori Jumlah Persentase 1. Sangat setuju 14 23,3

2. Setuju 41 68,4

3. Ragu-ragu 5 8,3

4. Tidak setuju - - 5. Sangat tidak setuju - -

Tabel 4.3.4

Jawaban responden tentang memberikan layanan yang akurat di dalam pelayanan publik

Sumber: Penelitian 2013

Berdasarkan hasil dari penelitian yang disajikan dalam bentuk tabel di atas terlihat bahwa sebanyak 55 orang dengan persentase sebesar 91,7% menyatakan setuju, sebanyak 4 orang dengan persentase 6,6% menyatakan ragu-ragu dan sebanyak 1 orang dengan persentase sebesar 1,7% menyatakan tidak setuju. Hal ini menunjukkan bahwa pegawai benar-benar memberikan layanan yang akurat terhadap masyarakat dalam memberikan pelayanan publik.

No. Kategori Jumlah Persentase 1. Sangat setuju 18 30

2. Setuju 37 61,7

3. Ragu-ragu 4 6,6

4. Tidak setuju 1 1,7 5. Sangat tidak setuju - -

Tabel 4.3.5

Jawaban responden tentang menyelenggarakan pelayanan publik tidak melakukan diskriminasi

Sumber: Penelitian 2013

Berdasarkan hasil dari penelitian yang disajikan dalam bentuk tabel di atas terlihat bahwa sebanyak 56 orang dengan persentase sebesar 93,3% menyatakan setuju jika tidak melakukan diskriminasi kepada masyarakat, sebanyak 3 orang dengan persentase 5% menyatakan ragu-ragu dan terakhir sebanyak 1 orang dengan persentase sebesar 1,7% menyatakan sangat tidak setuju. Dikarenakan tanggung jawab para pegawai dalam memberikan pelayanan publik bagi masyarakat terlihat sangat baik dapat dilihat dari tidak adanya diskriminasi yang dilakukan oleh para pegawai.

No. Kategori Jumlah Persentase 1. Sangat setuju 25 41,6

2. Setuju 31 51,7

3. Ragu-ragu 3 5

4. Tidak setuju - - 5. Sangat tidak setuju 1 1,7

Tabel 4.3.6

Jawaban responden tentang memberikan sarana dan pra sarana kepada masyarakat

Sumber: Penelitian 2013

Masyarakat merasa puas dengan pegawai dalam memberikan pelayanan. Dikarenakan Kantor PLN memberikan sarana dan pra sarana yang bagus kepada masyarakat. Dapat dilihat dalam bentuk tabel di atas bahwa sebanyak 53 orang dengan persentase sebesar 88,3% menyatakan setuju, dan sebanyak 6 orang dengan persentase sebesar 10% menyatakan ragu-ragu terhadap pemberian pelayanan kepada masyarakat, dan sebanyak 1 orang dengan persentase 1,7% menyatakan tidak setuju.

No. Kategori Jumlah Persentase 1. Sangat setuju 13 21,7

2. Setuju 40 66,6

3. Ragu-ragu 6 10

4. Tidak setuju 1 1,7 5. Sangat tidak setuju - -

Tabel 4.3.7

Jawaban responden tentang menyediakan informasi yang dapat diakses oleh semua pihak

Sumber: Penelitian 2013

Masyarakat setuju bila Kantor PLN menyediakan informasi yang dapat diakses oleh semua pihak. Dapat dilihat dalam bentuk tabel di atas bahwa sebanyak 54 orang dengan persentase sebesar 90% menyatakan setuju terhadap pemberian pelayanan kepada masyarakat tentang penyediaan informasi, sebanyak 5 orang dengan persentase 8,3% menyatakan ragu-ragu dan terakhir sebanyak 1 orang dengan persentase sebesar 1,7% menyatakan tidak setuju.

No. Kategori Jumlah Persentase 1. Sangat setuju 13 21,6

2. Setuju 41 68,4

3. Ragu-ragu 5 8,3

4. Tidak setuju 1 1,7 5. Sangat tidak setuju - -

Tabel 4.3.8

Jawaban responden tentang memberikan pelayanan yang semestinya kepada masyarakat

Sumber: Penelitian 2013

Berdasarkan tabel diatas jawaban responden terbanyak dengan 58 orang persentase sebesar 96,6% menjawab setuju, dan 2 orang dengan persentase sebesar 3,3% menyatakan ragu-ragu. Sehingga para pegawai harus adil dalam memberikan pelayanan yang semestinya kepada setiap masyarakat. Dikarenakan dalam meberikan pelayanan sangat berarti bagi masyarakat.

No. Kategori Jumlah Persentase 1. Sangat setuju 18 30

2. Setuju 40 66,6

3. Ragu-ragu 2 3,3

4. Tidak setuju - - 5. Sangat tidak setuju - -

Tabel 4.3.9

Jawaban responden tentang bekerja dengan peraturan yang berlaku

Sumber: Penelitian 2013

Setiap pegawai bekerja dengan peraturan yang berlaku. Hal ini dapat dilihat dari tabel diatas dengan jawaban responden terbanyak 60 orang dengan persentase sebesar 100% menjawab setuju. Sehingga yang menyatakan ragu-ragu, tidak setuju dan sangat tidak setuju tidak ada yang menjawab, itu disebabkan bahwa para pegawai sangat taat dalam peraturan yang berlaku pada Kantor PLN.

No. Kategori Jumlah Persentase 1. Sangat setuju 11 18,3

2. Setuju 49 81,7

3. Ragu-ragu - -

4. Tidak setuju - - 5. Sangat tidak setuju - -

Tabel 4.3.10

Jawaban responden tentang merespon permintaan masyarakat dalam menyelenggarakan pelayanan publik

Sumber: Penelitian 2013

Para pegawai sangat merespon setiap permintaan masyarakat dalam menyelenggarakan pelayanan publik. Hal ini dapat dilihat dari tabel diatas dengan jawaban responden terbanyak dengan 55 orang persentase sebesar 91,7% menyatakan setuju, dan yang paling sedikit adalah yang menyatakan ragu-ragu dengan 3 orang persentase sebesar 5% dan yang menyatakan sangat tidak setuju 2 orang dengan persentase 3,3%. Hal ini menunjukkan bahwa pegawai setuju dalam merespon dan bertanggung jawab dalam pelayanan publik yang dilakukan.

No. Kategori Jumlah Persentase 1. Sangat setuju 11 18,3

2. Setuju 44 73,4

3. Ragu-ragu 3 5

4. Tidak setuju 2 3,3

5. Sangat tidak setuju - -

Tabel 4.3.11

Jawaban responden tentang meminta pembayaran/balas jasa kepada masyarakat dalam menyelenggarakan pelayanan publik

Sumber: Penelitian 2013

Berdasarkan tabel diatas jawaban responden terbanyak dengan 45 orang persentase sebesar 75% menjawab sangat tidak setuju, sebanyak 14 orang dengan persentase sebesar 23,3% menyatakan setuju dan yang paling sedikit responden menjawab ragu-ragu sebanyak 1 orang dengan persentase sebesar 1,7%. Hal ini menunjukkan bahwa pegawai sangat tidak setuju bila adanya pembayaran/balas jasa kepada masyarakat dalam menyelenggarakan pelayanan publik, dikarenakan dapat merusak prestasi pegawai dalam menjalankan tugas.

No. Kategori Jumlah Persentase

1. Sangat setuju 3 5

2. Setuju 11 18,3

3. Ragu-ragu 1 1,7

4. Tidak setuju 14 23,3 5. Sangat tidak setuju 31 51,7

Tabel 4.3.12

Jawaban responden tentang memberikan saran yang positif terkait dengan pelayanan publik

Sumber: Penelitian 2013

Dari tabel di atas dapat diketahui sebanyak 55 orang dengan persentase sebesar 91,7% pegawai menyatakan setuju, sebanyak 4 orang menyatakan ragu-ragu dengan persentase sebesar 6,6%, sedangkan untuk kategori sangat tidak setuju ada sebanyak 1 orang dengan persentase 1,7%. Hal ini menunjukkan bahwa saran yang positif dari pegawai sangat dibutuhkan karena dapat memberikan pelayanan publik yang baik dalam Kantor PLN.

No. Kategori Jumlah Persentase 1. Sangat setuju 12 20

2. Setuju 43 71,7

3. Ragu-ragu 4 6,6

4. Tidak setuju - - 5. Sangat tidak setuju 1 1,7

Tabel 4.3.13

Jawaban responden tentang menjadi pendengar yang baik jika terjadi keluhan dari masyarakat

Sumber: Penelitian 2013

Dari tabel di atas dapat diketahui sebanyak 38 orang dengan persentase sebesar 63,4% pegawai menyatakan setuju, sebanyak 15 orang dengan persentase sebesar 24,9% pegawai menyatakan tidak setuju, dan ragu-ragu sebanyak 7 orang dengan persentase sebesar 11,7%. Hal ini menunjukkan bahwa pegawai setuju menjadi pendengar yang baik jika terjadi keluhan yang dialami masyarakat, dikarenakan keluhan dari masyarakat dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik yang dilakukan oleh setiap pegawai.

No. Kategori Jumlah Persentase 1. Sangat setuju 7 11,7

2. Setuju 31 51,7

3. Ragu-ragu 7 11,7 4. Tidak setuju 11 18,3 5. Sangat tidak setuju 4 6,6

Tabel 4.3.14

Jawaban responden tentang melakukan komunikasi yang baik antara pegawai dengan masyarakat

Sumber: Penelitian 2013

Dari tabel di atas dapat diketahui sebanyak 58 orang dengan persentase sebesar 96,7% pegawai menyatakan setuju, sedangkan untuk kategori ragu-ragu ada sebanyak 2 orang dengan persentase 3,3%. Hal ini menunjukkan bahwa menjalin komunikasi yang baik anatara pegawai dengan masyarakat sangat dibutuhkan karena dapat meningkatkan prestasi kerja pegawai dan kualitas pelayanan publik yang diberikan oleh pegawai.

No. Kategori Jumlah Persentase 1. Sangat setuju 10 16,7

2. Setuju 48 80

3. Ragu-ragu 2 3,3

4. Tidak setuju - - 5. Sangat tidak setuju - -

Tabel 4.3.15

Jawaban responden tentang penyelesaian pelayanan kepada masyarakat dengan cepat

Sumber: Penelitian 2013

Dari tabel di atas dapat diketahui sebanyak 58 orang dengan persentase sebesar 96,7% pegawai menyatakan setuju, sedangkan untuk kategori ragu-ragu ada sebanyak 2 orang dengan persentase 3,3%. Hal ini menunjukkan bahwa penyelesaian pelayanan yang dilakukan oleh pegawai tergolong cepat dan tepat sehingga dapat mengurangi keluhan yang terjadi dalam masyarakat.

No. Kategori Jumlah Persentase 1. Sangat setuju 16 26,7

2. Setuju 42 70

3. Ragu-ragu 2 3,3

4. Tidak setuju - - 5. Sangat tidak setuju - -

BAB V

Dokumen terkait