• Tidak ada hasil yang ditemukan

Damar merupakan salah satu hasil hutan non kayu yang sudah lama dikenal, yaitu suatu getah yang merupakan senyawa polysacarida yang dihasilkan oleh jenis-jenis pohon hutan tertentu. Sampai saat ini damar cukup banyak digunakan orang antara lain untuk bahan vernis, bahan penolong dalam pembuatan perahu dan yang terpenting adalah sebagai pembungkus kabel laut/ tanah. Damar tumbuh secara alami di hutan hujan dataran rendah sampai ketinggian sekitar 1.200 m dpl. Namun di Jawa, tumbuhan ini terutama ditanam di pegunungan. (Zai, 2017). Nama damar digunakan pula untuk menyebut resin yang dihasilkan oleh jenis-jenis Shorea, Hopea dan beberapa spesies dipterokarpa lainnya. Sementara, resin pohon damar disebut kopal. Nama kayu damar digunakan dalam perdagangan untuk menyebut kayu yang dihasilkan oleh jenis-jenis Araucaria. Sementara kayu pohon damar diperdagangkan sebagai kayu agatis. Nama-nama lokal A. dammara di antaranya adalah damar raja,

kisi (Buru), salo (Ternate), dayungon (Samar). Adapun klasifikasi dari pohon damar yakni : (Mulyono, 2012)

Nama latin tumbuhan ini adalah Agathis dammara (Lamb.) Rich. & A. Rich. yang mempunyai beberapa nama sinonim di antaranya adalah :

Abies dammara (Lamb.) Dum.-Cours.

Agathis alba (Rumph. ex Hassk.) Foxw.

Agathis loranthifolia Salisb.

Agathis philippinensis Warb.

Agathis pinus-dammara Poir.

Agathis regia Warb.

Dammara alba Rumph. ex Hassk.

Dammara loranthifolia (Salisb.) Link

Dammara orientalis Lamb. (synonym)

Dammara rumphii Presl (synonym)

Pinus dammara Lamb. (synonym)

Gambar 2.1 Bentuk Pohon Damar (Agathis dammara)

Pohon damar (Agathis dammara) berukuran besar dan tingginya bisa mencapai 65 meter. Batangnya silindris dan lurus dengan diameter mencapai 1,5 meter. Kulit batang berwarna abu-abu muda hingga coklat kemerahan. Kulit mengelupas dalam keping-keping yang tidak beraturan dan biasanya bopeng karena resin. Daun berbentuk jorong (bulat memanjang) dengan panjang 6 – 8 cm dan lebar 2 – 3 cm. Bagian pangkal daun membaji sedangkan ujungnya runcing. Tulang daun sejajar dan banyak. Bunga jantan dan betina berada pada tandan yang berbeda, pada pohon yang sama (berumah satu). Damar merupakan tumbuhan asli Indonesia.

Daerah sebarannya meliputi pulau Sulawesi, kepulauan Maluku, dan kepulauan di Filipina. Namun kini, pohon damar telah dibudidayakan di perkebunan-perkebunan di pulau Jawa. Tumbuh di hutan tropis dataran rendah hingga ketinggian 1.200 meter di atas permukaan laut. (alamendah, 2014)

2.3.1 Pemanfaatan Pohon Damar

1. Manfaat utama damar adalah diambil getahnya untuk dioleh menjadi kopal (manila copal). Getah damar keluar dari kulit atau kayu damar yang lukai.

Getah yang keluar akan membeku dan mengeras setelah beberap hari. Getah damar yang mengeras nilah yang kemudian dinamai kopal.

Kopal ini mengandung asam-asam resinol, resin, dan minyak atsiri.

Kopal merupakan bahan dasar bagi cairan pelapis kertas supaya tinta tidak menyebar. Selain itu kopal dimanfaatkan untuk campuran lak dan vernis, perekat pada penambal gigi, dan perekat plester.

2. Pohon damar sebagai penghias taman

Pohon damar juga disukai sebagai tumbuhan peneduh taman dan tepi jalan (misalnya di sepanjang Jalan Dago, Bandung). Tajuknya tegak meninggi dengan percabangan yang tidak terlalu lebar.

3. Damar biasanya dimanfaatkan kayunya karena mempunyai nilai jual yangcukup tinggi, terutama digunakan untuk pertukangan. Pulp dan kayulapisnya termasuk golongan awet IV dan awet III dengan berat jeniskayunya sekitar 0,49 g/cm

4. Anti Alzheimer

Pohon damar juga memiliki salah satu senyawa alam yang telah di ujiaktivitasnya sebagai inhibitor enzim beta sekretase adalah kelompok biflavonoid yakni amentoflavon yang berfungsi sebagai obat penyakitalzheimer dan anti-HIV.

Di Jawa, tumbuhan ini dibudidayakan untuk diambil getah atau hars-nya.

Getah damar ini diolah untuk dijadikan kopal. Pohon yang besar, tinggi hingga 65m;

berbatang bulat silindris dengan diameter yang mencapai lebih dari 1,5 m. Pepagan luar keabu-abuan dengan sedikit kemerahan, mengelupas dalam keping-keping kecil.

Daun berbentuk jorong, 6–8 × 2–3 cm, meruncing ke arah ujung yang membundar.

Runjung serbuk sari masak 4–6 × 1,2–1,4 cm; runjung biji masak berbentuk bulat telur, 9–10,5 × 7,5–9,5 cm. Ada dua macam damar yang dikenal umum, dengan kualitas yang jauh berbeda. Pertama adalah damar batu, yaitu damar bermutu rendah berwarna coklat kehitaman, yang keluar dengan sendirinya dari pohon yang terluka.

Gumpalan-gumpalan besar yang jatuh dari kulit pohon dapat dikumpulkan dengan menggali tanah di sekeliling pohon. Di seputar pohon-pohon penghasil yang tua biasanya terdapat banyak sekali damar batu. Kedua, adalah damar mata kucing; yaitu damar yang bening atau kekuningan yang bermutu tinggi, sebanding dengan kopal, yang dipanen dengan cara melukai kulit pohon.

2.3.2 Damar Batu

Damar batu adalah getah yang telah menjadi fosil. Getah ini diperoleh dari dalam tanah. Damar batu mengalami proses pengerasan alami. Secara umum damar batu memiliki warna agak kekuningan, juga ada damar batu yang berwarna coklat, putih, bahkan keemasan. Tekstur damar batu sendiri jauh lebih keras dari kopal maupun damar mata kucing. Damar batu diperoleh dari pohon dari spesies dipterocarpaceae.

Resin damar batu diperoleh melalui koleksi eksudat resin yang mengeras, terbaring di bawah tanah dalam bentuk fosil, dekat dengan akar pohon. Resin yang terkumpul kemudian dikerok menggunakan sikat berbulu besi untuk menghilangkan lumpur dan residu kotoran dan kemudian direduksi sinar matahari.

Gambar 2.2 Pohon Damar Batu (Agathis alba)

Indonesia sejauh ini merupakan sumber terbesar Damar Batu yang diperdagangkan secara internasional. Di sini yang paling banyak ditemukan adalah Sumatera Selatan dan Kalimantan. Beberapa varietas damar batu juga didapat dari Vietnam, Kamboja dan laos (amutindospice.com, 2018). Kualitas Damar Batu yang diperdagangkan secara komersial ditentukan terutama oleh ukuran potongan resin,

warna dan jumlah debu damar yang menyertai masing-masing lot. Harga lebih besar (di atas 3 inci) berwarna kuning sampai coklat dengan debu 5% dianggap kualitasnya lebih tinggi (kualitas Super/Bombay). Kualitas ini kemudian dapat dikelompokkan sebagai goresan atau tidak lengket. Scraping ke Damar batu pada dasarnya berarti pembersihan tambahan dilakukan pada setiap bagian untuk menghilangkan kotoran luar. Potongan berukuran kecil (sekitar 1 inci) warna kuning sampai kecoklatan wiyh hingga 20% debu biasanya ditemukan pada kisaran kualitas rendah (kualitas Campuran/Calcutta). Berikut ini karakteristik damar batu yaitu : (gvi.co.id, 2016)

Tabel 2.3 Karakterisasi Sifat Fisis dan Kimia Damar Batu

Karakteristik Nilai

Densitas (Kg/m3) 451,4

Kadar Air (%) 0,6 – 0,7

Kadar Abu (%) 4 – 5

;lLoss of Drying (%) 8,82

Bahan yang tidak larut Toulene (%)

4,365

Bahan yang larut Toulene (%) 95,64 Nilai Asam (mg KOH/gram) 23,04

Titik Leleh (oC) 1,5

2.3.3 Damar (Kopal)

Kopal adalah hasil olahan getah (resin) yang disadap dari batang damar (Agathis dammara [sin. A. alba] dan beberapa Agathis lainnya) serta batang dari batang pohon anggota suku Burseraceae (Bursera, Protium).

Gambar 2.3 Getah Damar (Kopal)

Getah damar merupakan resin triterpenoid, mengandung banyak triterpene dan hasil oksidasinya. Banyak di antaranya merupakan senyawa dengan berat molekul rendah (dammarane, asam damarenolat, oleanane, asam oleanonat, dll.), tetapi damar juga mengandung suatu fraksi polimer, yang tersusun dari polycadinene dan mengandung asam-asam resinol, resin, minyak atsiri. (wikipedia.kopal)

Data fisika oksidator kuat. Toksisitasnya rendah, tetapi bila debunya dihirup dapat menyebabkan alergi.

2.3.4 Manfaat Getah Damar

Pohon ini memiliki berbagai macam fungsi tidak hanya daun, kayu dan getahnya juga bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari. Berikut ini manfaat getah damar dalam dunia industri antara lain :

1. Pewarna

Manfaat getah damar yang di ambil dari pohon damar adalah sebagai zat pewarna dalam dunia industri.

2. Kopal

Kopal berbentuk seperti berlian yang indah dan dapat dijadikan sebagai pajangan dan penghias ruang tamu.

3. Cat

Getah damar juga berfungsi sebagai cat. Cat dari getah damar menjadi bahan baku untuk membuat cat yang biasa di jual jual di pasar pasar ataupun toko tempat menjual cat.

4. Tinta

Fungsi dari getah damar yang lainnya adalah sebagai tinta.

5. Kosmetik

Dalam bidang kecantikan yang lain getah damar banyak di manfaatkan juga sebagai bahan baku pembuatan kosmetik.

Dokumen terkait