• Tidak ada hasil yang ditemukan

Simpulan dan saran yang akan diuraikan pada bab ini disusun berdasarkan keseluruhan penelitian mengenai Manfaat Pengetahuan “Mengolah Hidangan Berbahan Terigu (Pasta)” Sebagai Kesiapan Cook Helper Pada Siswa SMKN 9 Bandung.

A. Simpulan

Simpulan dalam penelitian ini merupakan jawaban hasil penelitian dari rumusan masalah tentang Bagaimana Manfaat Pengetahuan “Mengolah Hidangan Berbahan Terigu (Pasta)” Sebagai Kesiapan Cook Helper Pada Siswa SMKN 9 Bandung. Hasil penelitian menunjukkan Pengetahuan “Mengolah Hidangan Berbahan Terigu (Pasta)” sebagai Kesiapan Cook Helper pada tahap persiapan, pengolahan, dan penyajian berada pada kriteria bermanfaat, hal ini mengandung makna bahwa pengetahuan “Mengolah Hidangan Berbahan Terigu (Pasta)” sebagai kesiapan cook helper pada tahap persiapan, pengolahan dan penyajian telah memberikan manfaat kepada siswa.

Pada tahap persiapan tentang pengetahuan persiapan saus tradisional Italia yang akan dihidangkan dengan pasta dan pada tahap penyajian tentang penyajian hidangan pasta berdasarkan fungsi hidangannya, serta kriteria penyajian hidangan pasta, pengetahuan siswa berada pada kriteria cukup bermanfaat. Kriteria cukup bermanfaat pada hasil penelitian mengandung makna bahwa pengetahuan siswa tentang saus tradisional Italia yang akan dihidangkan dengan pasta, fungsi hidangan pasta dan kriteria penyajian hidangan pasta belum optimal, sehingga pengetahuan tersebut perlu ditingkatkan sebagai bekal menjadi cook helper dalam tugasnya membantu cook.

90

Eliza Novrianti Rahayu, 2014

Manfaat Pengetahuan “Mengolah Hidangan Berbahan Terigu (Pasta)” Sebagai Kesiapan Cook Helper Pada Siswa Smkn 9 Bandung

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu B. Saran

Berdasarkan hasil penelitian penulis mengajukan saran yang dapat dipertimbangkan sebagai bahan masukan bagi beberapa pihak. Saran ini ditujukan kepada :

1. Guru Pengampu Mata Pelajaran Pengolahan Makanan Kontinental SMKN 9 Bandung

Guru diharapkan mengembangkan materi pembelajaran tentang “Mengolah Hidangan Berbahan Terigu (Pasta)” dari berbagai sumber seperti buku, artikel, jurnal, dokumen resmi atau sumber-sumber lain dari internet yang berkaitan dengan materi tentang saus tradisional Italia yang dihidangkan dengan pasta, dan penyajian hidangan berdasarkan fungsi hidangannya, serta kriteria penyajian hidangan pasta, serta dapat memberikan motivasi kepada siswa untuk kesiapan sebagai cook helper hotel dan restoran.

2. Siswa kelas XII Kompetensi Keahlian Jasa Boga 2 SMKN 9 Bandung Melalui Guru Mata Pelajaran

Berdasarkan hasil penelitian bahwa pengetahuan siswa pada tahap persiapan tentang persiapan saus tradisional Italia yang dihidangkan dengan pasta, dan pada tahap penyajian tentang penyajian hidangan berdasarkan fungsi hidangannya, serta kriteria penyajian hidangan pasta berada pada kriteria cukup bermanfaat maka dari itu siswa sebaiknya senantiasa menambah pengetahuan dengan membaca buku sumber tentang saus tradisional Italia dan penyajian hidangan pasta untuk lebih meningkatkan dan menambah wawasan tentang saus tradisional Italia yang dihidangkan dengan pasta, penyajian hidangan berdasarkan fungsi hidangannya, serta kriteria penyajian hidangan pasta.

3. Peneliti Selanjutnya

Penelitian yang dilakukan oleh penulis terbatas pada Manfaat Pengetahuan “Mengolah Hidangan Berbahan Terigu (Pasta)” sebagai Kesiapan Cook Helper pada Siswa SMKN 9 Bandung pada tugas dan tanggung jawab cook

91

Eliza Novrianti Rahayu, 2014

Manfaat Pengetahuan “Mengolah Hidangan Berbahan Terigu (Pasta)” Sebagai Kesiapan Cook Helper Pada Siswa Smkn 9 Bandung

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu helper tentang pengolahan makanan meliputi tahap persiapan, pengolahan, dan penyajian hidangan. Penulis berharap penelitian ini dikembangkan lebih lanjut mengenai manfaat pengetahuan “mengolah hidangan berbahan terigu sebagai kesiapan cook helper pada tugas dan tanggungjawab cook helper secara keseluruhan, sehingga memberikan sumbangan ilmu terhadap perkembangan sistem pendidikan yang lebih baik.

Eliza Novrianti Rahayu, 2014

Manfaat Pengetahuan “Mengolah Hidangan Berbahan Terigu (Pasta)” Sebagai Kesiapan Cook Helper Pada Siswa Smkn 9 Bandung

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu DAFTAR PUSTAKA

Ali, M. (1985) Guru dalam Proses Belajar Mengajar, Bandung: PT, Sinar Baru Arikunto, S. (2002) Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik . Jakarta: PT

Rineka Cipta

Endarmoko, E. (2006) Tesaurus Bahasa Indonesia. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama

Ekawatiningsih, P.dkk (2008) Restoran Untuk Sekolah Menengah Kejuruan jilid II. Jakarta: Depdiknas

Faridah, A.dkk (2008) Patiseri Untuk Sekolah Menengah Kejuruan jilid I. Jakarta: Depdiknas

Hamalik, O. (2009) Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT Bumi Aksara Komar, R. (2006) Hotel Management. Jakarta : Gramedia Widiasarana Indonesia Mubarak, W. (2007) Ilmu Keperawatan Konsep dan Aplikasi. Jakarta: Salemba

Medika

Riduwan. (2011) Skala Pengukuran Variabel-Variabel Penelitian. Bandung Alfabeta

Sihite, R. (2000) Food Sevice (Tata Hidang). Surabaya: SIC

Slameto. (2013) Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta

Sudjana, N. (2013) Dasar-Dasar Proses Belajar Mengajar. Bandung: Sinar Baru Algensindo Offset

Sugiyono. (2011) Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif Dan R&D. Bandung: Alfabeta

Universitas Pendidikan Indonesia. (2013) Pedoman Penulisan Karya Ilmiah. Bandung: UPI

92

Eliza Novrianti Rahayu, 2014

Manfaat Pengetahuan “Mengolah Hidangan Berbahan Terigu (Pasta)” Sebagai Kesiapan Cook Helper Pada Siswa Smkn 9 Bandung

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Sumber Lain :

Irmawati, E. (2013) Manfaat Hasil Belajar “Mengolah Hidangan Berbahan terigu (Pasta)” Sebagai Kesiapan Usaha Pasta. Bandung: Tidak Diterbitkan Nuraini, Y. (2014) Manfaat Hasil Belajar “Mengolah Stock, Soup Dan Sauce”

Untuk Kesiapan Praktek Kerja Industri Sebagai Cook Helper. Bandung: Tidak Diterbitkan

Kartini, T. (2013) Kontribusi Hasil Belajar Prakerin Siswa SMK Terhadap Kesiapan Kerja Sebagai Cook Helper. Bandung: Tidak Diterbitkan

Rahmi, V. (2014) Manfaat Hasil Belajar Dekorasi Patiseri” Pada Minat Mahasiswa Membuat Usaha Cake Decoration. Bandung: Tidak Diterbitkan Putri, A. (2014) Manfaat Hasil Belajar”Pengetahuan Bahan Makanan” Pada

Praktik “Pembuatan Main Course Dari Seafood”. Bandung: Tidak

Diterbitkan

Supriyati, T. (2006) Modul Hidangan Berbahan Dasar Pasta. [Online]. Tersedia : ebookbrowse.com/dedesutisna-19-a-trisupiyat-29-1-stirfry-2-pdf (27 April 2014)

Eliza Novrianti Rahayu, 2014

Manfaat Pengetahuan “Mengolah Hidangan Berbahan Terigu (Pasta)” Sebagai Kesiapan Cook Helper Pada Siswa Smkn 9 Bandung

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Kepada Yth.

Siswa Program Keahlian Tata Boga Kelas XI SMKN 9 Bandung

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Dalam rangka penyusunan skripsi untuk menyelesaikan akhir studi pada Program Studi Pendidikan Tata Boga Jurusan PKK FPTK UPI, penulis bermaksud mengadakan penelitian yang berjudul “Manfaat Pengetahuan Mengolah Hidangan Berbahan Terigu (Pasta) sebagai Kesiapan Cook helper”, penulis memohon bantuan dan kesediaan anda untuk mengisi seluruh pertanyaan yang terdapat pada instrument penelitian yang terlampir pada surat ini.

Jawaban yang anda berikan merupakan sumbangan yang sangat berharga pada penelitian yang penulis teliti. Penulis sangat mengharapkan anda bersedia menjawab dan menyelesaikan semua pernyataan yang ada pada lembar instrumen penelitian ini sesuai dengan pengetahuan anda.

Atas bantuan dan kesedian anda, penulis ucapkan terima kasih. Semoga amal kebaikan anda mendapatkan balasan dari Allah SWT.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Bandung, Juli 2014 Peneliti,

Eliza Novrianti Rahayu, 2014

Manfaat Pengetahuan “Mengolah Hidangan Berbahan Terigu (Pasta)” Sebagai Kesiapan Cook Helper Pada Siswa Smkn 9 Bandung

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu PETUNJUK PENGISIAN ANGKET

1. Sebelum menjawab angket ini, bacalah petunjuk pengisian angket terlebih dahulu dengan teliti

2. Setelah membaca petunjuk pengisian angket, tuliskan identitas saudara dengan jelas

3. Bacalah setiap pertanyaan yang ada pada angket ini dengan teliti, kemudian berilah tanda silang (X) pada jawaban yang anda pilih

4. Anda dapat menjawab lebih dari satu jawaban untuk semua soal yang ada di dalam angket ini (Boleh Menjawab Lebih Dari Satu)

5. Periksa kembali dengan teliti semua jawaban dari pernyataan sebelum mengumpulkan lembar angket

Eliza Novrianti Rahayu, 2014

Dokumen terkait