• Tidak ada hasil yang ditemukan

SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan pada siklus I sampai dengan siklus II mengenai “Penerapan Pendekatan Inkuiri untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Pembelajaran IPA tentang

konsep perubahan lingkungan fisik dan pengaruhnya terhadap daratan di Kelas

IV SDN Sindangjaya Kecamatan Bojongpicung Kabupaten Cianjur Semester I

Tahun Ajaran 2012 – 2013, dapat disimpulkan sebagai berikut :

1. Perencanaan pembelajaran IPA dengan menerapkan pendekatan inkuiri,

disusun dalam bentuk Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), dengan

sistematika sebagai berikut : Standar Kompetensi (SK), Kompetensi Dasar

(KD), Indikator Pembelajaran, Tujuan pembelajaran, Materi Ajar, Metode

pembelajaran, Langkah-langkah pembelajaran, Sumber/alat dan bahan,

dan Penilaian. Langkah-langkah pembelajaran dalam RPP disusun sesuai

dengan tahapan pendekatan inkuiri, yaitu Ask (bertanya), investigate

(menyelidiki), create (menghasilkan), discuss (diskusi), dan reflect (refleksi), yang pembelajarannya berpusat pada siswa (student centered),

sehingga dalam perencanaan pembelajaran siswa dituntut aktif dalam

94

2. Pelaksanaan pembelajaran IPA dengan pendekatan inkuiri, meliputi

aktivitas guru dan siswa. Berdasarkan hasil observasi aktivitas guru dan

siswa oleh observer, dari catatan lapangan peneliti, didapatkan data bahwa

aktivitas siswa meningkat. Terlihat dari perkembangan aktivitas siswa

yang semakin meningkat dari setiap siklusnya, antara lain : (1) siswa

terlibat aktif dalam proses penemuan pengetahuannya sendiri, (2) siswa

melakukan percobaan dan pengamatan dengan teliti, (3) dalam pengisian

LKS, siswa mengumpulkan data yang diperoleh dari hasil pengamatan dan

percobaan, serta merumuskan kesimpulan dari kegiatan percobaan yang

dilakukan dengan jujur, (4) siswa memperhatikan dan menanggapi diskusi

kelas dengan disiplin, (5) siswa mendemonstrasikan alat percobaan sesuai

dengan konsep perubahan lingkungan untuk membuktikan data-data yang

siswa peroleh berdasarkan percobaan yang telah siswa lakukan, dan

(6) melakukan refleksi pembelajaran, dengan melihat permasalahan awal,

proses percobaan dan pengamatan, serta rumusan kesimpulan dengan baik.

Pada pelaksanaan pembelajaran dengan pendekatan inkuiri, guru lebih

membimbing, memfasilitasi, dan memotivasi siswa selama kegiatan

pembelajaran, sehingga pendekatan inkuiri pada pembelajaran IPA konsep

perubahan lingkungan fisik (tanah) ini dapat meningkatkan aktivitas siswa.

Dengan pelaksanaan pendekatan inkuiri dapat berkontribusi kepada guru

dalam pembelajaran secara koefisien dan efektif.

3. Hasil belajar siswa setelah diterapkan pendekatan inkuiri, menunjukkan

95

rata-rata nilai kelas adalah 60,17, dan persentase ketuntasan belajar siswa

berdasarkan nilai KKM (70). Yang mendapat nilai di atas KKM dari 30

orang siswa ada 9 orang siswa. Pada pelaksanaan tindakan siklus II rata-

rata nilai kelas naik menjadi 74,13 dan persentase ketuntasan belajar siswa

berdasarkan nilai KKM (70). Yang mendapat nilai di atas KKM dari 30

orang siswa ada 18 orang siswa. Nilai rata-rata kelas mengalami

peningkatan dari sepia siklusnya.

Hal ini menunjukkan bahwa penerapan pendekatan inkuiri pada

pembelajaran IPA konsep perubahan lingkungan fisik dan pengaruhnya

terhadap daratan dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

B. Saran

Berdasarkan hasil penelitian, berikut beberapa saran yang diharapkan

dapat memberikan masukan atau sumbangan pemikiran dalam upaya meningkatkan kualitas pembelajaran IPA di SD, khususnya penerapan pendekatan inkuiri pada pembelajaran IPA di SD:

1. Bagi Guru

Bagi guru yang ingin menerapkan pendekatan inkuiri dalam perencanaan pembelajaran IPA, sebelumnya perlu mempelajari teori-teori

dan prinsip-prinsip mengenai pendekatan inkuiri, agar RPP yang disusun mencirikan pendekatan inkuiri.

2. Bagi Sekolah

Pihak sekolah, khususnya kepala sekolah sebaiknya memberikan

96

inkuiri sebagai upaya meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa.

Kepala Sekolah perlu menyediakan fasilitas pembelajaran yang dapat

mendukung aktivitas siswa untuk mencari, menyelidiki, dan menemukan

sendiri pengetahuannya, agar proses pembelajaran dapat berlangsung.

3. Bagi Peneliti Lain

Penerapan pendekatan inkuiri pada pembelajaran IPA tentang

Konsep Perubahan Lingkungan Fisik dan pengaruh terhadap daratan dapat

meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa. Dengan demikian, peneliti

yang lain dapat menerapkan pendekatan inkuiri pada pembelajaran IPA

dengan Kompetensi Dasar yang lain, bahkan mungkin pada mata pelajaran

Intan Rulianti, 2013

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN MELALUI PENDEKATAN INKUIRI TENTANG IPA KONSEP PERUBAHAN LINGKUNGAN FISIK DAN PENGARUHNYA TERHADAP DARATANY TWO STRAY DENGAN TIPE JIGSAW

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

DAFTAR PUSTAKA

Ali, M. (2004). Guru dalam Proses Belajar Mengajar. Bandung: Sinar Baru Algesindo.

Arikunto, Suharsimi, dkk. (2008). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara.

Azmiyawati, Choiril. (2008). IPA 4 Salingtemas untuk Kelas IV SD/MI. Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional.

Depdiknas. (2006). Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan Sekolah Dasar Mata

Pelajaran IPA SD/MI. Jakarta: Depdiknas.

Fathurrohman, Pupuh dan M. Sobri Sutikno. (2011). Strategi Belajar Mengajar

Melalui Penanaman Konsep Umum & Konsep Islami. Bandung : PT

Refika Aditama.

Fidianti, Fifi, (2008). Jika Pembelajaran IPA tentang Konsep Perubahan

Lingkungan Fisik Keterampilan Proses Pendekatan Inkuiri. Hasil Belajar Siswa. Skripsi UPI Bandung : tidak diterbitkan.

Gulo, W. (2005). Strategi Belajar Mengajar. Jakarta : PT Grasindo.

Haryanto. (2007). Sains untuk Sekolah Dasar Kelas IV. Jakarta : Erlangga

Iba yanti, Yayat. (2004). Tangkas Sains untuk Siswa SD Kelas IV, dkk. Bandung : Rosda.

Isjoni. (2007). Pembelajaran Visioner Perpaduan Indonesia-Malaysia.

Yogyakarta : Pustaka Pelajar.

Kasbolah, E.S, Kasihani. (1998/1999). Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Depdikbud Dirjen Dikti. Bandung.

Khoiru Ahmadi, I, dkk. (2011). Strategi Pembelajaran Berorientasi KTSP. Jakarta: Prestasi Pustakarya.

98

Sanjaya, Wina. (2010). Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses

Pendidikan. Jakarta : Prenada Media Group.

Sulistyanto, Heri. (2008). Ilmu Pengetahuan Alam untuk SD dan MI Kelas IV. Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional.

Trianto. (2010). Model Pembelajaran Terpadu: Konsep, Strategi, dan

Implementasinya dalam Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Jakarta:

Bumi Aksara.

UIUC. (2010). Inquiry Page. [Online]. Tersedia :

http://www.cii.illinosis.edu/inquiryPage/inqury/process.html [Mei 2012].

UPI. (2012). Pedoman Penulisan Karya Ilmiah Universitas Pendidikan Indonesia. Depdiknas UPI Bandung.

Dokumen terkait