• Tidak ada hasil yang ditemukan

Berdasarkan hasil pembahasan dan temuan selama proses pembelajaran dengan menggunakan media pita jepang untuk meningkatkan pemahaman matematis siswa pada operasi perkalian bilangan asli kelas II SDN 4 Cibogo Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat tahun ajaran 2013/2014 dapat disimpulkan sebagai berikut:

1. Perencanaan pembelajaran pada siklus I terdapat beberapa hambatan yaitu kurangnya persiapan dalam mengelola kelas dan pembuatan soal evaluasi yang masih membingungkan siswa untuk menjawab soal. Namun pada siklus II peneliti memperbaiki kekurangan tersebut dengan mengkondisikan siswa pada suasana belajar yang kondusif dan pembuatan soal evaluasi disesuaikan dengan pemikiran siswa kelas II SD.

2. Pada pelaksanaan proses pembelajaran siklus I, terdapat siswa yang menggunakan media untuk bermain dengan teman sebangkunya ketika mengerjakan LKS. Hal ini terjadi karena kurangnya bimbingan guru secara merata pada seluruh siswa. Namun pada siklus II guru memperbaiki dengan membimbing seluruh siswanya. Dengan demikian, bimbingan guru merupakan hal penting dalam pelaksanaan proses pembelajaran.

3. Penggunaan media pita jepang secara umum dapat meningkatkan pemahaman matematis siswa pada materi perkalian bilangan asli. Hal tersebut dapat dibuktikan dengan melihat rata-rata hasil tes evaluasi siklus I dan siklus II. Rata-rata siklus I sebesar 72,43, sedangkan pada siklus II sebesar 87,17 dengan rata-rata indeks gain sebesar 0,53 yang termasuk dalam kategori sedang.

B.Saran

Setelah melakukan penelitian, peneliti menemukan sesuatu yang berbeda dalam pembelajaran. Penelitian ini memberikan suatu perubahan yang sangat

62

Putri Indah Lestari, 2014

Penggunaan Media Pita Jepang Untuk Meningkatkan Pemahaman Matematis Siswa Pada Operasi Perkalian Bilangan Asli

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

berarti bagi siswa maupun bagi guru. Proses pembelajaran dengan menggunakan media pita jepang akan menjadi aktif, kreatif, dan menyenangkan. Sesuai dengan karakter siswa SD kelas rendah yang masih menyukai permainan dalam pembelajaran. Untuk itu peneliti menyarankan kepada para guru beberapa hal, diantaranya:

1. Bagi guru, persiapan pembelajaran sebaiknya dilakukan sematang mungkin agar proses pembelajaran sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai, dalam proses pembelajaran sebaiknya seorang guru harus bisa mengelola kelas supaya suasana kelas dapat kondusif, dan penggunaan pita jepang dapat dijadikan referensi dalam mengembangkan konsep perkalian. Tetapi masih banyak media yang lain juga yang dapat menerapkan konsep perkalian.

2. Bagi siswa, pembelajaran dengan menggunakan pita jepang pada materi perkalian dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Dalam proses pembelajaran tidak harus menggunakan media yang sulit dicari atau mahal, benda-benda di sekitar kita juga dapat dijadikan bahan belajar.

3. Bagi peneliti berikutnya, apabila melanjutkan penelitian dengan menggunakan pita jepang sebaiknya masing-masing siswa diberikan potongan pita, bukan perwakilan tiap bangku agar ketika siswa menggunakan media tersebut tidak saling berebut dengan teman sebangkunya. Ukuran panjang pita jepang sebaiknya ditambah agar dapat menyelesaikan perkalian bilangan asli dari 13 sampai lebih.

Putri Indah Lestari, 2014

Penggunaan Media Pita Jepang Untuk Meningkatkan Pemahaman Matematis Siswa Pada Operasi Perkalian Bilangan Asli

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu DAFTAR PUSTAKA

Heruman. (2007) Model Pembelajaran Matematika di SD. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Mulyasa, H.E. (2009) Praktik Penelitian Tindakan Kelas. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Ruseffendi. (1998) Statistika Dasar untuk Penelitian Pendidikan. Bandung: Andira Bandung.

Suryosubroto, B. (2009) Proses Belajar Mengajar di Sekolah. Jakarta: Rineka Cipta.

Susilana, R. dan Riyana, C. (2008) Media Pembelajaran. Bandung: Jurusan Kurtekpend FIP UPI.

Prabawanto, S. (2013) Materi Bilangan Operasi Perkalian Menggunakan Stik Es Krim. Bandung: Tidak Diterbitkan.

Adhitya, S. (2013) Perbedaan Peningkatan Hasil Belajar Menggunakan Variasi Media Pada Operasi Penjumlahan Dan Pengurangan Bilangan Bulat : Penelitian Kuasi Eksperimen Terhadap Siswa Kelas IV Sekolah Dasar Negeri Ciluluk 1-2 Kecamatan Cikancung Kabupaten Bandung. Skripsi, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Pendidikan Indonesia.

Kesumawati, N. (2010) Peningkatan Kemampuan Pemahaman, Pemecahan Masalah, dan Disposisi Matematis Siswa SMP melalui Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik. Disertasi, Sekolah Pasca Sarjana, Universitas Pendidikan Indonesia.

Megaswati, Hani. (2013) Penggunaan Alat Peraga Stik Berwarna untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Tentang Penjumlahan dan Pengurangan Bilangan Bulat Siswa Kelas IV SDN Cihampelas 3 Kecamatan Coblong Kota Bandung. Skripsi, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Pendidikan Indonesia.

64

Putri Indah Lestari, 2014

Penggunaan Media Pita Jepang Untuk Meningkatkan Pemahaman Matematis Siswa Pada Operasi Perkalian Bilangan Asli

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Suryani, Reni. (2012) Penggunaan Media Stik Es Cream untuk Meningkatkan Keterampilan Perkalian Bilangan Cacah pada Siswa Kelas IV SDN Babakanjati Kota Bandung. Skripsi, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Pendidikan Indonesia.

Al-Hafizh, M. (2013) Pengertian Pemahaman dalam Pembelajaran. [Online]. Tersedia di: http://www.referensimakalah.com/2013/05/pengertian-pemahaman-dalam-pembelajaran.html. [Diakses 22 November 2013, 17:08]

Haryanto. (2012a) Pengertian Media Pembelajaran. [Online]. Tersedia di: http://belajarpsikologi.com/pengertian-media-pembelajaran/. [Diakses 21 November 2013, 21:24]

Haryanto. (2012b) Keterlibatan Siswa dalam Proses Belajar Mengajar. [Online]. Tersedia di: http://belajarpsikologi.com/keterlibatan-siswa-dalam-proses-belajar-mengajar/. [Diakses 1 Juli 2014, 21:05]

Karim, A. (2013) Pembelajaran Matematika di SD. [Online]. Tersedia di:

http://asrulkarimpgsd.blogspot.com/2013/09/pembelajaran-matematika-di-sekolah.html. [Diakses 21 November 2013, 20:25]

Krisiyanto. (2011) PTK Model Kemmis dan Taggart. [Online]. Tersedia di: http://krizi.wordpress.com/2011/09/12/ptk-penelitian-tindakan-kelas-model-kemmis-dan-mc-taggrat/. [Diakses 27 November 2013, 16:39]

Mapina, Y. L. (2013) Karakteristik Anak SD Kelas Rendah. [Online]. Tersedia di:

http://lestarimap.blogspot.com/2013/05/karakteristik-anak-sd-kelas-rendah_8852.html. [Diakses 26 April 2014, 12:42]

Mediaharja. (2012) Pemahaman Konsep Matematis. [Online]. Tersedia di: http://mediaharja.blogspot.com/2012/05/pemahaman-konsep-matematis.html [Diakses 13 Maret 2014, 21:13]

Raras. (2013) Arti Bilangan Asli dan Anggotanya. [Online]. Tersedia di: http://rumus-matematika.com/arti-bilangan-asli-dan-anggotanya/. [Diakses 21 November 2013, 20:49]

65

Putri Indah Lestari, 2014

Penggunaan Media Pita Jepang Untuk Meningkatkan Pemahaman Matematis Siswa Pada Operasi Perkalian Bilangan Asli

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Shofyan, Mohamad. (2010) Media Pembelajaran. [Online]. Tersedia di: http://forum.upi.edu/index.php?topic=15693.0. [Diakses 21 November 2013, 21:20]

Uncu, Y. (2013) Metode Penelitian. [Online]. Tersedia di: https://www.academia.edu/5393539/9._BAB_III. [Diakses 12 juni 2014, 22:16]

Noname. (2013) Pengertian Pemahaman dalam Pembelajaran. [Online]. Tersedia di: http://www.referensimakalah.com/2013/05/pengertian-pemahaman-dalam-pembelajaran.html. [Diakses 12 Maret 2014, 19:11]

Noname. (2009) Media Pembelajaran. [Online]. Tersedia di: http://edu-articles.com/berbagai-jenis-media-pembelajaran/. [Diakses 26 April 2014, 14:51]

Noname. (2012) Perkalian. [Online]. Tersedia di:

http://id.wikipedia.org/wiki/Perkalian. [Diakses 21 November 2013, 21:10]

Noname. (2011) Laporan PTK. [Online]. Tersedia di: http://ifqo.wordpress.com/2011/12/09/laporan-penelitian-tindakan-kelas-ptk-11/. [Diakses 14 Maret 2014, 10:26]

Dokumen terkait