• Tidak ada hasil yang ditemukan

SOAL LATIHAN CPNS 2021 8 MEI 2021

Dalam dokumen KUMPULAN LATIHAN SOAL CPNS 2021 PART II (Halaman 33-43)

1. Dalam 3 kali ulangan matematika seorang murid mendapatkan nilai 64, 67 dan 66. Berapakah nilai yang harus diperoleh murid tersebut pada ulangan keempatnya agar nilai rata-ratanya 70?

A. 80 B. 83 C. 84 D. 82 E. 86

2. Waktu di negara S adalah 3 jam lebih cepat dibandingkan dengan negara M. Sebuah pesawat terbang bergerak dari negara S ke negara M pada pukul 5 pagi dan tiba 4 jam kemudian. Pada pukul berapakah pesawat tersebut tiba di kota M?

A. 2 pagi B. 3 pagi C. 4 pagi D. 6 pagi E. 9 pagi

3. Suatu selokan memiliki penampang berbentuk trapesium dengan panjang sisi-sisi sejajarnya 3 m dan 1,5 m dan panjang selokan 1,5 km. Berapakah volume air maksimum yang dapat ditampung oleh selokan jika tinggi sekolannya ialah 0,2 m?

A. 6.750 meter kubik B. 675 meter kubik C. 67,5 meter kubik

D. 6,75 meter kubik E. 0,675 meter kubik

4. terdapat dua buah bilangan. Bilangan yang besar jika ditambah empat kali bilangan yang kecil ialah 99. Bilangan yang kecil ditambah tiga kali bilangan yang besar ialah 110. Tiga kali bilangan yang kecil ditambah empat kali bilangan yang lebih besar nilainya adalah ...

A. 17 B. 31 C. 175 D. 157 E. 185

5. Anda bekerja sebagai seorang karyawan di instasi pemerintahan. Hari ini adalah hari terakhir anda bekerja, karena anda sudah mengambil cuti selama seminggu kedepan untuk menjenguk orang tua/istri anda yang lagi dilanda musibah. Sebelum cuti anda harus menyelesaikan tugas-tugas penting terlebih dahulu. Namun tiba-tiba anda diajak atasan anda untuk menemaninya untuk mengobrol mengenai pekerjaan dan makan di waktu jam kerja. Hal apa yang akan anda lakukan?

A. menyetujui nya dan segera langsung ke kantin (poin 3)

B. Menyelesaikan tugas-tugas penting terlebih dahulu, baru kemudian bergegas menuju kantin memenuhi panggilan atasan (poin 4)

C. Menolaknya ke kantin dan mengingatkannya dengan sopan agar menjaga profesionalitas kerja (poin 5)

D. Melaporkan atasan anda kepada badan kepegawaian agar mendapat teguran (poin 1)

E. Meminta tolong rekan kerja lain untuk menggantikan anda menemani atasan anda di kantin (poin 2)

Pembahasan

topik profesionalisme dalam bekerja, indikator tanggung jawab dan kesadaran diri akan peraturan yang ada, Anda dihadapkan pada masalah tugas yang harus selesai sebelum anda cuti, lalu atasan anda mengajak ke kantin, pilihan yang bijak ialah memilih untuk menyelesaikan pekerjaan kita terlebih dahulu untuk menunjukkan profesionalitas kita dalam bekerja

6. Dalam rangka merayakan ulang tahun anak rekan kerja anda yang sangat dekat dengan anda, Rekan anda mengundang anda dan meminta anda untuk datang ke acara ulang tahun anaknya tersebut yang akan di adakan besok malam di sebuah restoran cepat saji tidak jauh dari kontrakan anda. Anda tahu persis sudah pasti akan diadakan pesta untuk anak-anak yang sangat meriah. Padahal anda sendiri sangat tidak menyukai anak-anak, maka yang anda lakukan ...

A. menelpon dan memohon maaf karena tidak akan hadir dan memberi kado di lain kesempatan (poin 3)

B. Hadir sebentar saja, memberikan kado dan segera pulang untuk menghargai undangannya (poin 4) C. Datang dengan ekspresi yang tidak menyenangkan karna banyak anak-anak (poin 1)

D. Datang dan memberi kado serta mengikuti acara sampai selesai (poin 5)

E. Tidak datang tanpa konfirmasi apapun karena jika datang anda akan merasa sangat terganggu dengan keberadaan anak-anak (poin 2)

Pembahasan

Topik kemampuan beradaptasi, indikator kemampuan beradaptasi dengan kondisi lingkungan apapun dan tetap tenang terhadap perubahan hal baru. Permasalahan undangan untuk menghadiri pesta ulang tahun anak teman anda sedangkan anda tidak menyukai anak-anak, padahal teman anda sangat mengharapkan anda untuk hadir. Maka opsi D di dalam kondisi ini anda dituntut untuk dapat beradaptasi dengan lingkungan sekitar anda dengan hadir dan ikut acara sampai selesai untuk menghargai undangan teman anda

7. Teknologi informasi saat ini sangat berkembang pesat dan sangat bermanfaat untuk mempermudah penyampaian informasi di perusahaan anda. Namun disamping manfaat ternyata juga banyak hal negatif yang ditimbulkan oleh penggunaan teknologi informasi tersebut. Salah satunya adalah dapat disalahkan gunakan oleh karyawan anda untuk hal-hal yang bertentangan dengan tujuan perusahaan hal ini tentu akan memberikan dampak yang buruk pada perusahaan anda jika dibiarkan begitu saja. Bagaimana sikap anda sebagai seorang pimpinan di perusahaan tersebut?

A. Mempelajari teknologi informasi tersebut kemudian menerapkan pada perusahaan (poin 2) B. Menerapkan pada perusahaan untuk memudahkan komunikasi dan informasi antara departemen (poin 1)

C. Membuat batasan-batasan pada teknologi informasi tersebut agar tidak disalah gunakan kemudian menerapkannya pada perusahaan (poin 3)

D. Akan mempelajari, membuat batasan-batasan kemudian menerapkan pada perusahaan (poin 5) E. Mencari informasi tentang cara penggunaan teknologi informasi tersebut dan bagaimana membuat batasan dan menerapkan pada perusahaan (poin 4)

Pembahasan

Topik kemampuan bekerja berkelanjutan, indikator gemar belajar untuk pengembangan, berpikiran maju dan mengimplementasikannya. Permasalahan pada sola ini ialah adanya penyalahgunaan teknologi informasi oleh karyawan. Agar hal tersebut tidak terjadi tentu kita harus mempelajari terlebih dahulu teknologi informasi tersebut, kemudian baru dapat membuat batasan-batasan tertentu dan menerapkannya pada perusahaan. Sehingga jawaban yang paling tepat adalah opsi D

8. Berikut ini yang bukan merupakan contoh pengamalan Pancasila sebagai paradigma pembangunan nasional adalah ...

A. Pembangunan harus bersifat pragmatis B. Pembangunan harus menghormati HAM

C. Pembangunan harus dilaksanakan secara demokratis

D. Pembangunan harus diprioritaskan pada taraf minimum keadilan sosial E. Pembangunan tidak boleh bersifat ideologis

Pembahasan

Pancasila sebagai paradigma pembangunan nasional dapat diuraikan sehingga hasil pembangunannya sesuai dengan pancasila, antara lain:

1. Pembangunan tidak boleh bersifat pragmatis, tidak hanya mementingkan tindakan nyata dan mengabaikan pertimbangan etis yang ada

2. Pembangunan tidak boleh bersifat ideologis, secara mutlak hanya melayani satu ideologi tertentu saja dan mengabaikan hal yang lainnya

3. Pembangunan harus menghormati HAM

4. Pembangunan harus dilakukan secara demokratis dengan melibatkan masyarakat dalam pengambilan keputusan yang menyangkut kepentingan mereka

9. Rancangan lambang negara karya Sultan Hamid II akhirnya disetujui oleh presiden Soekarno pada tanggal 10 Februari 1950 dan diresmikan pemakaiannya dalam ...

A. Sidang PBB

B. Konferensi Asia-Afrika C. Sidang kabinet RIS D. Kraton kadriyah Pontianak E. Konferensi Meja Bundar Pembahasan

Rancangan lambang negara karya Sultan Hamid II akhirnya disetujui oleh presiden Soekarno pada tanggal 10 Februari dan diresmikan pemakaiannya dalam sidang kabinet RIS pada tanggal 11 Februari 1950

10. Lembaga negara yang menjalankan pemerintahan daerah dan melaksanakan tugas mengatur rumah tangga daerahnya saat Indonesia baru merdeka adalah ...

A. Komite Nasional Indonesia Daerah B. Komite Nasional Indonesia Merdeka C. Komite Nasional Perbantuan Daerah D. Komite Daerah

E. Komite Daerah Perbantuan Nasional Pembahasan

Kalau di pusat ada Komite Nasional Indonesia Pusat (KNIP), sedangkan untuk di daerah dibentuklah Komine Nasional Indonesia Daerah

SOAL-SOAL LATIHAN CPNS 10 MEI 2021 1. 1, 2, 3, 6, 7, 8, ..., 17, 18, 36, 37, .... A. 11, 38 B. 16, 39 C. 16, 38 D. 16, 36 E. 11, 36 2. 7, 12, 14, 16, 28, ..., ..., 24, 168, 28 A. 20, 48 B. 20, 56 C. 24, 48 D. 32, 48 E. 24, 56 3. 2, 9, 6, 12, ..., 18, 20, 27, 30, ... A. 11, 36 B. 12, 39 C. 15, 36 D. 15, 39 E. 12, 36

4. ...., ..., 9, 15, 23, 33, 45, 58, 75, 90 A. 3, 4 B. 1, 2 C. 2, 5 D. 1, 3 E. 3, 5

5. Anda akan ditugaskan oleh atasan anda untuk menjadi panitia pameran yang akan memperkenalkan produk-produk perusahaan, termasuk menjual beberapa produk untuk melihat respon pembeli.

Pameran tersebut akan diikuti oleh banyak perusahaan yang juga memperkenalkan produk mereka ada yang setipe dengan anda dan ada juga yang berbeda. Untuk menarik pengunjung apa yang akan anda lakukan?

A. Memperagakan produk yang berkualitas di etalase agar banyak yang tertarik (poin 2)

B. Membuat pengunjung nyaman dengan stand anda dengan menyediakan tempat duduk (poin 3) C. Selalu bersikap ramah terhadap pengunjung yang lewat dan mempersilahkan mampir (poin 4) D. Membuat konsep stand pameran yang menarik (poin 5)

E. Membuat stand pameran yang besar agar semua pengunjung bisa muat di stand anda (poin 1) Pembahasan

Topik kreativitas dan inovasi dengan indikator menciptakan ide yang baru, unik dan menarik

sehingga membuat banyak orang penasaran. Salah satunya ialah dengan konsep stand yang menarik perhatian sehingga membuat orang penasaran untuk mengunjungi, baru opsi selanjutnya

memberikan pelayanan yang ramah

6. anda adalah seorang pegawai baru di sebuah perusahaan. Karena masih dalam masa percobaan gaji yang diberikan oleh perusahaan kepada anda biasanya sangat pas pasan untuk kebutuhan sehari-hari, belum lagi setiap minggunya pacar anda sering mengajak untuk nonton. Kondisi ini diperburuk lagi anda termasuk orang yang lumayan boros sehingga terkadang pengeluaran anda lebih besar dari pemasukannya, sikap anda ...

A. Berusaha sekuat tenaga untuk berhemat agar gaji cukup untuk tiap bulan (Poin 2)

B. Mengurangi aktivitas nonton bersama pacar anda dan nonton televisi saja yang murah (poin 1) C. Menghemat pengeluaran dan membeli hal yang dibutuhkan saja (poin 3)

D. Membuat perencanaan untuk mengontrol keuangan (poin 5) E. Berhemat dan menabung setiap habis gajian (poin 4) Pembahasan

Topik kemampuan mengendalikan diri, indikator kesadaran diri dengan keadaan, sikap dewasa dan mengambil tindakan yang diyakini kebenarannya untuk mencegah hal yang tidak diinginkan muncul. Solusi yang paling tepat ialah dengan mengontrol keuangan (membuat perencanaan) dengan baik sehingga tidak besar pasak daripada tiang, sehingga manajemen keuangan anda bagus

7. Anda telah bekerja sesuai dengan SOP yang perusahaan berikan kepada setiap karyawan dengan jelas, sudah terdokumentasi sebagai panduan bagi setiap karyawan dalam bekerja dan telah

menerapkannya setiap hari dengan baik. Namun terkadang ada kondisi dimana sebuah masalah yang timbul tidak dijelaskan bahkan tidak ada dalam SOP yang perusahaan berikan, yang akan anda lakukan ....

A. Tetap mengikuti SOP yang ada meskipun pekerjaan selesai jadi sangat lama dan mengganggu kinerja (poin 1)

B. Meminta bantuan kepada rekan karyawan yang lain untuk dicarikan solusi terbaik (poin 3) C. Melihat dari kondisi yang ada dan saya sesuaikan dengan misi perusahaan agar pekerjaan cepat terselesaikan (poin 5)

D. Menyuruh atasan untuk meriview kembali SOP yang ada agar karyawan dapat bekerja dengan baik (poin 2)

E. Memikirkan penyelesaian yang sekiranya cocok dan bisa saya kerjakan sesuai kemampuan saya dan misi perusahaan (poin 4)

Topik kemampuan bekerja mandiri dan tuntas, menunjukkan sikap bertanggung jawab terhadap pekerjaan dengan tidak menyalahi tujuan perusahaan dan menyelesaikan pekerjaan secara cepat

8. Pancasila mengandung nilai-nilai luhur yang dijadikan tolak ukur dalam melaksanakan pembangunan nasional, baik dalam perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan maupun evaluasinya. Pernyataan tersebut merupakan pengertian fungsi pancasila sebagai ... A. Pandangan hidup bangsa

B. Paradigma pembangunan nasional C. Moral pembangunan

D. Cita-cita dan tujuan nasional E. Pengamalan pancasila Pembahasan

Pancasila sebagai moral pembangunan, sebutan ini mengandung maksud agar nilai-nilai luhur pancasila dijadikan sebagai tolak ukur dalam melaksanakan pembangunan nasional, baik dalam melaksanakan pembangunan nasional, perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan maupun evaluasinya.

9. Pada tanggal 3 November 1945 pemerintah mengeluarkan maklumat pembentukan partai-partai politik. Pembentukan multipartai bagi bangsa Indonesia merupakan usulan dari ...

A. DPR B. Konstituante C. BP KNIP D. MPR E. BPUPKI Pembahasan

Pemerintah RI memberikan pengumuman yang memuat anjuran untuk membentuk partai politik dengan ketentuan bahwa partai tersebut harus turut serta memperhebat perjuangan RI. Maklumat dikeluarkan sebagai tanggapan atas usul Badan Pekerja KNIP kepada Pemerintah

10. Pancasila menjadi petunjuk untuk membuat aturan hukum serta pedoman untuk menjalankan kehidupan bernegara. Hal ini karena pancasila merupakan ...

B. kemauan negara

C. keputusan bersama seluruh rakyat D. pemikiran negara baru

E. Perangkat yang digunakan untuk menjalankan roda pemerintahan Pembahasan

Pancasila dijadikan sebagai dasar pembuatan segala peraturan dan hukum karena pancasila sebagai dasar negara. Pancasila sebagai ideologi negara mengandung cita-cita yang akan dicapai oleh negara Indonesia. Dengan memiliki dasar dan ideologi, sebuah negara dapat hidup dengan arah dan tujuan yang jelas

Dalam dokumen KUMPULAN LATIHAN SOAL CPNS 2021 PART II (Halaman 33-43)

Dokumen terkait