• Tidak ada hasil yang ditemukan

TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI

Dalam dokumen Buku Pedoman Umum PON XIX 2016 JABAR.pdf (Halaman 82-87)

Teknologi informasi dan komunikasi merupakan unsur penting untuk memperlancar dan mensukseskan penyelenggaraan PON XIX Tahun 2016 Provinsi Jawa Barat. Oleh karena itu pelayanan teknologi informasi dan komunikasi tidak bisa berdiri sendiri tetapi harus bersinergi dengan bidang-bidang lainnya. Salah satu bentuk upaya yang dilakukan adalah dengan membangun sistem informasi manajemen Pekan Olahraga Nasional (SIMPON) yang terpadu. SIMPON ini diharapkan dapat digunakan untuk melakukan konsolidasi dan penyediaan informasi yang selanjutnya dapat didistribusikan kepada pihak-pihak yang membutuhkan informasi secara cepat dan akurat.

1. Tujuan Pelayanan Teknologi Informasi dan Komunikasi.

a. Untuk memberikan kemudahan dalam berinteraksi dan berkomunikasi yang

berhubungan dengan penyelenggaraan PON XIX Tahun 2016 Provinsi Jawa Barat. b. Untuk mempermudah akses kepada sumber informasi

c. Untuk memberikan informasi penyelenggaraan PON XIX tahun 2016 Provinsi Jawa Barat secara umum dan informasi pertandingan batik proses Mau pun hasil secara cepat, tepat, merata dan mendunia.

d. Menjadi alat bantu untuk pengambilan keputusan secara akurat, cepat, cermat dan terpercaya.

e. Meningkatkan efficiency dan efektivitas pelayanan kepada peserta, media dan para tamu dan pihak lainnya.

2. Jenis Teknologi Informasi dan Komunikasi

Jenis layanan untuk teknologi informasi PON XIX tahun 2016 Provinsi Jawa Barat meliputi:

a. Portal PON XIX tahun 2016 Provinsi Jawa Barat.

Website dengan alamat Http://www.pon2016.jabarprov.go.id dapat diakses secara terbuka untuk melayani seluruh kebutuhan informasi yang berkaitan dengan PON XIX tahun 2016 Provinsi Jawa Barat antara lain mencakup:

1) Registrasi dan Penjadwalan.

Pelayanan dalam lingkup registrasi yang menggunakan teknologi informasi mencakup pendaftaran atlet, pendaftaran offisial, pendaftaran wasit, pendaftaran wartawan, pendaftaran panitia, pelayanan pencetakan ID Card yang mendukung keamanan dan kenyamanan untuk atlet, offisial, wasit, wartawan dan panitia. Dalam penjadwalan juga digunakan teknologi informasi untuk menjamin keakuratan penjadwalan dan kemudahan peserta untuk memperoleh informasi yang menyangkut penjadwalan cabang olahraga, atlet, penggunaan venues, transfortasi, panitia dan dukungan akomodasi dan konsumsi serta fungsi lainnya yang berhubungan dengan kegiatan penjadwalan PON XIX tahun 2016 Provinsi Jawa Barat.

2) Pertandingan dan Hasil

Untuk memberikan informasi pertandingan dan hasil secara cepat, akurat dan mendunia, Panitia Besar PON XIX tahun 2016 Provinsi Jawa Barat menggunakan teknologi informasi terutama untuk fasilitas:

a) Pendataan hasil sementara pertandingan, dari mulai pertandingan hingga sebelum pertandingan berakhir.

b) Pendataan hasil final pertandingan setelah pertandingan berakhir. c) Pendataan perolehan medali.

d) Pendataan Pemecahan rekor e) Pendataan urutan klasemen f) Pendataan kontingen

g) Pendataan permasalahan pertandingan, misalnya jenis pelanggaran yang terjadi, permasalahan cuaca dan sebagainya.

h) Fungsi lainnya yang berhubungan dengan kegiatan pertandingan PON XIX Tahun 2016 Provinsi Jawa Barat.

3) Perlengkapan Administrasi Umum

Informasi pelayanan perlengkapan administrasi umum dalam penyelenggaraan PON XIX tahun 2016 Provinsi Jawa Barat menggunakan teknologi informasi modern yang menyangkut fasilitas :

a) Pendataan ketersediaan dan pemanfaatan prasarana pertandingan, termasuk tambahan penyewaan gedung tempat pertandingan.

b) Pendataan ketersediaan dan pemanfaatan peralatan pertandingan c) Pendataan ketersediaan dan pemanfaatan tempat pertandingan

d) Pendataan ketersediaan dan pemanfaatan perangkat ID Card pada Press Center, Media Center, dan Medical Center.

e) Pendataan ketersediaan dan pemanfaatan akomodasi, konsumsi dan transfortasi.

f) Fungsi lainnya yang berhubungan dengan kegiatan perlengkapan /administrasi umum PON XIX Tahun 2016 Provinsi Jawa Barat.

4) Publikasi

Hasil akhir pertandingan pada semua cabang olahraga yang dipertandingkan pada PON XIX tahun 2016 Provinsi Jawa Barat dikomunikasikan kepada publik menggunakan teknologi informasi antara lain:

a) Rekor pertandingan dan pemecahan rekor pertandingan b) Perolehan medali

c) Hasil pertandingan

d) Statistik PON XIX Tahun 2016 Provinsi Jawa Barat termasuk data historis PON yang lalu

e) Fungsi lainnya yang berhubungan dengan kegiatan finalisasi dan publikasi PON XIX Tahun 2016 Provinsi Jawa Barat.

5) Email dan Forum Diskusi

Teknologi informasi merupakan fungsi yang melayani pengelolaan email dan forum diskusi kegiatan pertandingan dalam penyelenggaraan PON XIX Tahun 2016 Provinsi Jawa Barat. Fasilitas yang disediakan sebagai berikut:

a) Pengelolaan email panitia PON b) Pengelolaan forum diskusi

c) Pengelolaan penyimpanan dokumen elektronik

6) Pengaduan dan Bantuan Online

Pengaduan dan bantuan online merupakan fungsi yang melayani pengelolaan pengaduan selama penyelenggaraan PON XIX Tahun 2016 Provinsi Jawa Barat dan bantuan online terhadap penjelasan umum aplikasi SIMPON ini.

b. Komunikasi

Untuk memperlancar proses komunikasi selama pelaksanaan PON XIX Tahun 2016 Provinsi Jawa Barat disediakan beberapa media komunikasi antara lain:

1) Pusat Media Utama (content & infrastructure MPC)

2) Pusat Pemberitaan Utama (Uplink & downlink/satellite conection MBC)

3) Intranet online data realtime dari tiap lokasi venues ke server PON XIX tahun 2016 Provinsi Jawa Barat. Menggunakan teknologi jaringan tertutup terkini yang mengakomodasi keperluan realtime, delay sensitive, mission critical maupun non mission critical dengan teknologi VPN IP MPLS. Intranet yang disediakan tersebar pada....venues.

4) Jaringan internet untuk administrasi dan pertandingan

5) Jaringan yang disediakan dapat mengakses internet global dengan koneksi fully dedicated dengan gateway terbesar untuk keperluan update website, media center, press conference dan lain-lain.

6) Radio komunikasi dua arah

7) Wireline (infrastruktur) layanan telepon kabel untuk seluruh lokasi venues yang mampu mensupport untuk keperluan akses broadband

8) Komunikasi mobile (GSM/CDMA) 9) Saran telepon

10) Mobile data

11) TV Up link: diperlukan oleh TV broadcast untuk melakukan siaran langsung pertandingan.

c. Pelayanan Komunikasi

Pelayanan komunikasi bertujuan untuk meningkatkan jangkauan, mutu, dan efisiensi pelayanan. Secara umum seluruh kabupatan dan kota di Provinsi Jawa Barat telah terhubung oleh saluran kominikasi telepon baik domestik maupun internasional, akses

data internet, dan mobile telepon. Untuk mendukungg upaya pemerataan penyediaan jasa telekomunikasi kepada seluruh lapisan masyarakat antara lain telah dibangun telepon umum, wartel, warnet dan fasilitas hot spot guna mengakses internet di tempat-tempat umum

BAB XV

Dalam dokumen Buku Pedoman Umum PON XIX 2016 JABAR.pdf (Halaman 82-87)

Dokumen terkait