• Tidak ada hasil yang ditemukan

Variabel Organizational Citizenship Behaviour (X 2 )

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

2. Variabel Organizational Citizenship Behaviour (X 2 )

Dalam mengukur variabel organizational citizenship behavior atau biasa disebut OCB pada karyawan PT PLN unit induk pembangunan SUMBAGUT, peneliti menggunakan 10 indikator yaitu melakukan pekerjaan melebihi kewajiban, membantu karyawan lain dalam pekerjaan, kehadiran, tidak membuang-buang waktu, menerima kritikan, menhan diri agar tidak mengeluh, berhubungan baik dengan rekan kerja, menjaga image organisasi, ikut terlibat dalam fungsi yang membantu organisasi, dan mengikuti perkembangan keadaan organisasi. Indikator-indikator tersebut dikembangkan menjadi 12 item pernyataan. Adapun hasil jawaban yang diperoleh dari pengisian kuesioner responden pada Tabel 4.7

Tabel 4.7

Distribusi Jawaban Responden Terhadap Variabel Organizational Citizenship Behaviour (X2)

P SS S KS TS STS Total

Mean Ket

F % F % F % F % F % F %

P1 16 26.67 41 68.33 3 5.00 0 0.00 0 0.00 60 100 4.22 SS P2 17 28.33 40 66.67 3 5.00 0 0.00 0 0.00 60 100 4.23 SS P3 18 30.00 26 43.33 12 20.00 4 6.67 0 0.00 60 100 3.97 S P4 12 20.00 42 70.00 6 10.00 0 0.00 0 0.00 60 100 4.10 S P5 17 28.33 38 63.33 5 8.33 0 0.00 0 0.00 60 100 4.20 SS P6 24 40.00 33 55.00 3 5.00 0 0.00 0 0.00 60 100 4.35 SS P7 16 26.67 36 60.00 7 11.67 1 1.67 0 0.00 60 100 4.12 S

Lanjutan Tabel 4.7

Sumber : Lampiran 6

Berdasarkan Tabel 4.7 dapat disimpulkan bahwa:

a. Pada pernyataan butir 1 yaitu “Saya bersedia lembur untuk membantu rekan kerja saya walaupun tanpa imbalan.” dari 60 responden ditemukan bahwa tidak ada yang menyatakan sangat tidak setuju dan tidak setuju, 3 responden (5 persen) yang menyatakan kurang setuju, 41 responden (68,33 persen) yang menyatakan setuju dan 16 responden (26,67 persen) yang menyatakan sangat setuju. Hal ini menunjukkan sebagian besar karyawan PT PLN unit induk pembangunan SUMBAGUT bersedia lembur untuk membantu rekan kerja walaupun tanpa imbalan.

b. Pada pernyataan butir 2 yaitu “Saya selalu membantu rekan kerja jika pekerjaannya overload” dari 60 responden ditemukan bahwa tidak ada yang menyatakan sangat tidak setuju dan tidak setuju, 3 responden (5 persen) yang menyatakan kurang setuju, 40 responden (66,67 persen) yang menyatakan setuju dan 17 responden (28,33 persen) yang menyatakan sangat setuju. Hal ini menunjukkan sebagian besar karyawan PT PLN unit induk pembangunan SUMBAGUT selalu membantu rekan kerja jika pekerjaannya overload.

P SS S KS TS STS Total

Mean Ket

F % F % F % F % F % F %

P8 25 41.67 35 58.33 0 0.00 0 0.00 0 0.00 60 100 4.42 SS P9 16 26.67 39 65.00 5 8.33 0 0.00 0 0.00 60 100 4.18 S P10 11 18.33 42 70.00 7 11.67 0 0.00 0 0.00 60 100 4.07 S P11 16 26.67 39 65.00 5 8.33 0 0.00 0 0.00 60 100 4.18 S P12 12 20.00 44 73.33 4 6.67 0 0.00 0 0.00 60 100 4.03 S

Total Rata-Rata 4.17 S

c. Pada pernyataan butir 3 yaitu “Saya selalu hadir tepat waktu dikantor”

dari 60 responden ditemukan tidak ada yang menyatakan sangat tidak setuju, 4 responden (6,67 persen) yang menyatakan tidak setuju, 12 responden (20 persen) yang menyatakan kurang setuju, 26 responden (43,33 persen) yang menyatakan setuju dan 18 responden (30 persen) yang menyatakan sangat setuju. Hal ini menunjukkan sebagian besar karyawan PT PLN unit induk pembangunan SUMBAGUT selalu hadir tepat waktu dikantor.

d. Pada pernyataan butir 4 yaitu “Saya jarang absen di kantor tanpa izin”

dari 60 responden ditemukan bahwa tidak ada yang menyatakan sangat tidak setuju dan tidak setuju, 6 responden (10 persen) yang menyatakan kurang setuju, 42 responden (70 persen) yang menyatakan setuju dan 12 responden (20 persen) yang menyatakan sangat setuju. Hal ini menunjukkan sebagian besar karyawan PT PLN unit induk pembangunan SUMBAGUT jarang absen dikantor tanpa izin.

e. Pada pernyataan butir 5 yaitu “Saya sesegera mungkin kembali ke kantor setelah melakukan kegiatan diluar kantor” dari 60 responden ditemukan

bahwa tidak ada yang menyatakan sangat tidak setuju dan tidak setuju, 5 responden (8,33 persen) yang menyatakan kurang setuju, 38

responden (63,33 persen) yang menyatakan setuju dan 17 responden (28,33 persen) yang menyatakan sangat setuju. Hal ini menunjukkan sebagian besar karyawan PT PLN unit induk pembangunan SUMBAGUT sesegera mungkin kembali ke kantor setelah melakukan

aktvitas diluar kantor.

f. Pada pernyataan butir 6 yaitu “Saya menerima setiap kritik dari rekan kerja dengan pikiran terbuka” dari 60 responden ditemukan bahwa tidak ada yang menyatakan sangat tidak setuju dan tidak setuju, 3 responden (5 persen) yang menyatakan kurang setuju, 33 responden (55 persen) yang menyatakan setuju dan 24 responden (40 persen) yang menyatakan sangat setuju. Hal ini menunjukkan sebagian besar karyawan PT PLN unit induk pembangunan SUMBAGUT menerima setiap kritik dari rekan kerja dengan pikiran terbuka.

g. Pada pernyataan butir 7 yaitu “Saya tidak pernah mengeluh dengan banyaknya pekerjaan yang diberikan perusahaan kepada saya” dari 60 responden ditemukan bahwa tidak ada yang menyatakan sangat tidak setuju , 1 responden (1,67 persen) yang menyatakan tidak setuju, 7 responden (11,67 persen) yang menyatakan kurang setuju, 36 responden (60 persen) yang menyatakan setuju dan 16 responden (26,67 persen) yang menyatakan sangat setuju. Hal ini menunjukkan sebagian besar karyawan PT PLN unit induk pembangunan SUMBAGUT tidak pernah mengeluh dengan banyaknya pekerjaan yang diberikan perusahaan.

h. Pada pernyataan butir 8 yaitu “Saya memiliki hubungan yang baik dengan rekan kerja” dari 60 responden ditemukan bahwa tidak ada yang menyatakan sangat tidak setuju dan tidak setuju dan kurang setuju, 35 responden (58,33 persen) yang menyatakan setuju dan 25 responden (41,67 persen) yang menyatakan sangat setuju. Hal ini menunjukkan

sebagian besar karyawan PT PLN unit induk pembangunan SUMBAGUT memiliki hubungan yang baik dengan rekan kerja.

i. Pada pernyataan butir 9 yaitu “Saya selalu menjaga nama baik perusahaan saya” dari 60 responden ditemukan bahwa tidak ada yang menyatakan sangat tidak setuju dan tidak setuju, 5 responden (8,33 persen) yang menyatakan kurang setuju, 39 responden (65 persen) yang menyatakan setuju dan 16 responden (26,67 persen) yang menyatakan sangat setuju. Hal ini menunjukkan sebagian besar karyawan PT PLN unit induk pembangunan SUMBAGUT selalu menjaga nama baik perusahaan.

j. Pada pernyataan butir 10 yaitu “Saya tertarik untuk mencari informasi-informasi penting yang dapat bermanfaat bagi perusahaan” dari 60 responden ditemukan bahwa tidak ada yang menyatakan sangat tidak setuju dan tidak setuju, 7 responden (11,67 persen) yang menyatakan kurang setuju, 42 responden (70 persen) yang menyatakan setuju dan 11 responden (18,33 persen) yang menyatakan sangat setuju. Hal ini menunjukkan sebagian besar karyawan PT PLN unit induk pembangunan SUMBAGUT tertarik untuk mencari informasi-informasi penting yang dapat bermanfaat bagi perusahaan.

k. Pada pernyataan butir 11 yaitu “Saya senang mengambil peran dalam kegiatan-kegiatan perusahaan” dari 60 responden ditemukan bahwa tidak ada yang menyatakan sangat tidak setuju dan tidak setuju, 5 responden (8,33 persen) yang menyatakan kurang setuju, 39 responden (65 persen)

yang menyatakan setuju dan 16 responden (26,67 persen) yang menyatakan sangat setuju. Hal ini menunjukkan sebagian besar karyawan PT PLN unit induk pembangunan SUMBAGUT senang mengambil peran dalam kegiatan-kegiatan perusahaan.

l. Pada pernyataan butir 12 yaitu “Saya mampu mengikuti perkembangan keadaan yang terjadi pada perusahaan” dari 60 responden ditemukan

bahwa tidak ada yang menyatakan sangat tidak setuju dan tidak setuju, 4 responden (6,67 persen) yang menyatakan kurang setuju, 44

responden (73,33 persen) yang menyatakan setuju dan 12 responden (20 persen) yang menyatakan sangat setuju. Hal ini menunjukkan sebagian besar karyawan PT PLN unit induk pembangunan SUMBAGUT mampu mengikuti perkembangan keadaan yang terjadi pada perusahaan.

Sumber: Lampiran 7

Gambar 4.5

Grafik Rata- Rata Nilai Variabel

Dokumen terkait