• Tidak ada hasil yang ditemukan

KONFLIK PILKADA DI TUBAN (Studi pada KPUD dan Panwaslu Kabupaten Tuban)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "KONFLIK PILKADA DI TUBAN (Studi pada KPUD dan Panwaslu Kabupaten Tuban)"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

KONFLIK PILKADA DI TUBAN (Studi pada KPUD dan Panwaslu

Kabupaten Tuban)

Oleh: Emi Kholifah ( 02230060 ) Goverment science

Dibuat: 2009-11-11 , dengan 2 file(s).

Keywords: konflik, pilkada

ABSTRAKSI

Pelaksanaan Pilkada langsung merupakan salah satu bentuk pelaksanaan otonomi daerah dimana daerah selain diberikan hak untuk mengatur wilayahnya sendiri, rakyat juga dibebaskan

menentukan pimpinan mereka. Sayangnya tidak seterusnya Pilkada dilaksanakan sesuai dengan koridor hukum dan keadilan. Hal tersebut memicu adanya konflik antara elemen masyarakat dan Pemerintah, sebagaimana yang terjadi pada Pilkada di Tuban tahun 2006. Massa yang tidak menerima kemenangan incumbent Haeny Relawati bertindak anarkhis dan merusak berbagai sarana dan properti milik Haeny Relawati sebagai bentuk protes dan ketidak setujuan atas kepemimpinannya. Penulis di sini tertarik untuk mengungkap dampak pro dan kontra Pilkada Langsung terhadap masyarakat Kabupaten Tuban dan sekitarnya serta upaya resolusi konflik yang dilakukan oleh Pemerintah dan masyarakat pasca Pilkada di Kabupaten Tuban.

Dalam penelitian ini peneliti menggunakan pendekatan deskriptif. Pendekatan deskriptif yaitu pendekatan yang menggambarkan, meringkaskan berbagai kondisi, situasi, atau berbagai variabel. Dalam pengumpulan data, disini penulis menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan analisa data kualitatif. Penetapan analisis dengan metode analisis data kualitatif ini mengandung pengertian yaitu data–data yang diperoleh kemudian diadakan pengolahan data tersebut, sehingga akan tersusun dalam bentuk penjelasan, gambaran, dan pengaplikasian serta dapat ditarik suatu kesimpulan terhadap masalah–masalah yang diteliti.

Berdasarkan hasil penelitian penulis, dapat diketahui bahwa Dampak konflik yang terjadi di Kabupaten Tuban pada Pilkada 2006 adalah kerusakan berbagai sarana yang digunakan oleh masyarakat akibat konflik fisik. Kemudian timbul kecemasan pada masyarakat akibat kerusuhan yang terjadi pada konflik pemilihan Kepala Daerah. Konflik tersebut juga menyebabkan

timbulnya keraguan masyarakat pada individu yang terpilih sebagai Kepala Daerah. Akibat keraguan masyarakat tersebut, posisi politik dari Kepala Daerah terpilih juga akan melemah karena kurangnya dukungan masyarakat. Resolusi konflik yang dilaksanakan pada konflik akibat Pilkada di Tuban sebenarnya dilangsungkan secara damai. Akan tetapi pada upaya damai ini tidak kunjung timbul kesepakatan, sehingga dilaksanakan penyelesaian secara hukum.

Permasalahan dalam pemilihan Kepala Daerah secara langsung di Kabupaten Tuban diselesaikan melalui adalah melalui Pengadilan Negeri Tuban. Tetapi PDI Perjuangan beserta pasangan Noor Nahar Hussein dan Go Tjong Ping tidak menyetujui keputusan yang ditetapkan pengadilan karena gugatannya ditolak dan pada akhirnya KPUD-lah yang memenangkannya. Oleh karena permasalahan ini berlarut-larut, Gubernur kemudian menengahi dengan langsung memberikan Keputusan mengenai Kepala Daerah terpilih di Kabupaten Tuban

ABSTRAC

(2)

leader. Unfortunately the regional election was not always done as the law and justice corridor. It trigerred a conflict among people and government elements, just as what happened in 2006 Regional Element. People who rejected the win of incumbent Haeny Relawati did anarchy and destroyed all properties owed by Haeny Relawaty as the protest and disagreement on her leadership.

The writer here interested to reveal the effect of direct regional election pro and contra to the Tuban residence society and the conflict resolution effort which was done by government and society post-regional election in Tuban residence.

In this research, the writer used descriptive approach, the approach described, summarized all condition, situation, or variables. In data collection, the writer used observation, interview, and documentation method. In this research, the writer used qualitative data analysis. Qualitative data research means that the data found processed, so that there would be explanation, description, and application which concluded the researchd problems.

According to the writer research, there could be found that the effect of 2006 regional election’s

Referensi

Dokumen terkait

Rumusan permasalahan berdasarkan latar belakang pada penelitian ini adalah bagaimana melakukan perbaikan untuk mereduksi pemborosan pada proses produksi nugget stik di

Selain itu, PT Citra Bumi Sumatera memiliki 6 (enam) agen atau biro untuk pemasangan iklan, yaitu; Biro Cindo, Biro Mega Ad, Biro Musi Raya, Biro Ares Adv, Biro Skanak

Indonesia pada saat ini sedang menghadapi berbagai masalah baik itu di bidang politik, ekonomi, sosial dan Budaya. Namun demikian pemerintah terus berusaha untuk

Disamping menyerang ternak, kasus myiasis juga dilaporkan terjadi pada manusia dengan predileksi di daerah faring, hidung, telinga dan bibir (MANGUNKUSUMO dan UTAMA, 1999)..

Pengaruh kepemilikan institusional terhadap manajemen laba pernah diteliti oleh Widyastuti (2009), dan hasil penelitian menyimpulkan bahwa kepemilikan institusional

Berdasarkan data yang diperoleh dari hasil validitas isi materi pengembangan modul dari 3 validator kemudian dianalisis menggunakan mean dengan hasil pada table 1,

a. Pemberdayaan guru besar dan dosen sebagai pengembang kelompok pengabdian kepada masyarakat. Pengembangan pusat-pusat pelayanan pengembangan bertaraf internasional berbasis