ARTIKEL PEMOGRAMAN BAB 2 ( Program C Sederhana)
Frandika Septa - [2014]
Borland C++ Page 1
BAB 2
PROGRAM C SEDERHANA
Program Menampilkan Text
Pada bab 1, saya sudah menjelaskan bagian-bagian dan fungsi dari menu dan sub menu pada borland c++, pada bab ini saya akan mengajarkan anda cara membuat aplikasi sederhana, sesuai dengan prinsip saya, saya akan
mengajarkan ilmu ini dengan cara saat saya belajar borland c++, karena saya orang yang otodidak, maka saya akan mengajarkannya dengan cara yang lebih mudah, saya akan langsung mengenalkan cara membuat aplikasinya, kemudian baru saya akan menjelaskan fungsi dan bagian-bagian yang terlibat dalam pembuatan aplikasi tersebut, dalam bab per bab selanjutnya.
Tujuan Bab 2:
- Mengenal text editor
- Bagian-bagian dalam membuat program - Penerjemahan program, compile dan run.
1. Mengenal Text Editor
ARTIKEL PEMOGRAMAN BAB 2 ( Program C Sederhana)
Frandika Septa - [2014]
Borland C++ Page 2
Contoh Program: Menampilkan Sebarisan Text Berikut ini scriptnya: 1 #include <stdio.h>
2 #include <conio.h>
3
4 main()
5 {
6
7 printf(͞Selamat Datang Di Artikel Pemograman͟) ;
8
9 getche() ;
10 }
2. Bagian-bagian Program (Struktur)
Dari script di atas, dapat diambil bahwa structur dari program C++ adalah sebagai berikut:
#include <file include> main()
{
Pernyataan ; }
Dari Script Diatas Dapat Diartikan Sebagai Berikut:
#include <stdio.h> Pada baris script ini, adalah script yang pertama kali akan di proses oleh preprosesor sebelum program akan di kompilasi. Include dapat diartikan sebagai perintah input, yang di ikuti oleh header/file include (stdio), header dalam c++ terdapat beberapa buah, yang akan dibahas pada bab berikutnya. Dari setiap header akan memuat fungsi masing-masing.
main() Blog pembangun program, atau yang disebut dengan Fungsi.
ARTIKEL PEMOGRAMAN BAB 2 ( Program C Sederhana)
Frandika Septa - [2014]
Borland C++ Page 3
printf Fungsi dari header stdio
getche Fungsi dari header conio, yang digunakan untuk menahan tampilan program saat program di run.
; Memberikan akhir dari perintah.
3. Penerjemahan Program
a. Compile
Compile adalah suatu langkah penerjemahan program dari bahasa manusia ke dalam bahasa yang dimengerti oleh mesin. Cara menjalankannya, Klik Menu Project=>Compile, berikut gambar saat program ini di compile.
b. Run