• Tidak ada hasil yang ditemukan

Rangkuman Isi Buku Dasar Dasar Meditasi ( The Science of Meditation ) karya : Torkom Saradayrian

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Rangkuman Isi Buku Dasar Dasar Meditasi ( The Science of Meditation ) karya : Torkom Saradayrian"

Copied!
14
0
0

Teks penuh

(1)

Rangkuman Isi Buku

Dasar Dasar Meditasi

( The Science of Meditation )

karya :

Torkom Saradayrian

di susun oleh :

Edy Pekalongan

juni 2010

(2)

Tentang Meditasi

Meditasi merupakan salah satu ilmu tersebesar yang mampu menyelamatkan planet kita dari kehancuran total dan mampu mengubahnya menjadi stasiun pemancar keindahan tempat manusia dapat menghubungi keindahan alam semesta

Meditasi adalah ilmu pengolahan energi sesuai dengan kehendak kehidupan alam semesta

“memayu hayuning bawono” yang artinya

merawat kecantikan atau keindahan bumi adalah filosofi jawa yang sesuai dengan tujuan meditasi di atas , ini menandakan manusia jawa adalah manusia yang akrab dengan meditasi.

Tugas dalam meditasi bisa dirangkum menjadi tiga : pertama :

menghubungi sumber cahaya . Seperti terhubung dengan mata air. Kedua:

menyerap cahaya, cinta kasih dan kekuatan ( daya daya batin) kedalam diri.

(3)

Ini seperti membuat bendungan yang menampung suplai dari mata air.

Ketiga :

memancarkan dan mengisi energi cahaya dalam gerak kehidupan kita, dalam karya hidup kita .

ini seperti mengalirkan air dalam bendungan untuk berbagai keperluan.

Jika ketiga tugas ini tercapai, manusia akan menjadi saluran energi kehidupan ,menjadi pelayan ras manusia yang memancarkan energi penyembuhan, cinta kasih, kearifan/ kebijaksanaan dalam kehidupan.

Dan dalam dirinya secara otomatis membentuk perisai api suci yang membungkus tubuh fisiknya.

meditasi akan memurnikan ruang.

Gumpalan gumpalan awan pikiran negatif, emosi negatif, pemikiran jahat menjadi polusi yang mengisi ruang angkasa di suau wilayah, ini betul betul nyata.

(4)

yang diserap manusia menjadi beracun dan berpenyakit. Akan mempengaruhi pikiran masyarakat.

Jika berlangsung terus menerus pikiran manusia akan teracuni dan perilaku manusia akan teracuni. Pikiran masyarakat akan bergejolak dan perilaku masyarakat akan menimbulkan gejolak sosial atau kekacauan.

Banyak kerajaan dan bangsa di hancurkan oleh akumulasi energi pikiran gelap ini.

Hati hati dengan pikiran, perilaku kita. Itu menular.. apalagi perilaku para pemimpin/ idola atau teladan lebih cepat menular.

Berita di televisi adalah sumber polusi terbesar bagi bangsa kita.

Energi pikiran, energi emosi/perasaan, energi perilaku yang bersifat negatif, kotor, merusak, jahat akan menimbulkan gangguan dalam medan elektromagnetik tempat bumi mengala mi rotasi. Yang menimbulkan gempa bumi, banjir, letusan gunung berapi, penyimpangan cuaca, kegilaan perilaku, dan berbagai jenis penyakit fisik pada manusia.

(5)

Yang perlu di jaga adalah rumah kita.

Cara membersihkannya dengan membersihkan diri kita melalui meditasi cinta kasih dan mengirimkan energi cinta kasih kepada keluarga dan rumah kita.

Untuk lingkup kota, perlu meditasi massal dan mengirimkan energi cinta kasih ke seluruh kota dan unsur unsur alam di kota tersebut. Dilanjutkan menghadirkan energi energi suci yang bersifat luhur/ ketuhanan dan menyebarkannya ke seluruh penjuru kota atau warga atau ruang dengan tujuan memurnikan.

Menanam pohon yang hijau dan tumbuhan bunga bunga serta mengisi hiasan kota dengan keindahan akan membantu meredam gejolak mental warganya yang sakit dan menderita psikosomatis. Musik yang digemari warga adalah cermin dari gejolak batin mereka. Maka

hadirkanlah musik musik yang lembut, indah dan damai. Konser konser musik seperti itu di suatu kota akan mentralisir energi negatif di pikiran penontonnya.

Penggunaan tata bahasa komunikasi yang lembut, santun dan indah juga akan menyejukkan hati yang panas / kemarahan.

(6)

Pikiran, tutur kata, perbuatan, gerak gerik/ sikap kita, tulisan kita, karya kita.semuanya memancarkan energi positif /negatif, jahat atau baik,panas atau dingin, kacau atau teratur, damai atau perang, sabar atau pemarah dll.

Maka hati hatilah.

Apalagi budaya masyarakat, itu memancarkan energi lebih besar ke suatu wilayah. Hati hati dengan budaya yang kamu anut atau budaya yang sedang berkembang. itu berpengaruh terhadap manusia di

masyarakat tersebut. Termasuk mempengaruhi anak anak dan remaja.

Cara berpakaian memancarkan energi.. dengan meditasi diharapkan anda mampu mengendalikan diri, tetap sejuk di tengah kekacauan pikiran masyarakat. Anda tetap menjadi mata air jernih di lahan yang kering dan tercemar.

Pikiran anda tidak mudah dipengaruhi atau tercemar oleh opini massa atau pendapat media massa.

Seorang meditator agung merupakan gudang pembangkit energi dan ketika mereka berbicara atau

(7)

menulis, orang orang akan terpesona oleh ucapan atau tulisan itu seolah olah tersedot pusaran angin.

Tahapan meditasi menurut Torkom Saradayrian.

Pertama: persiapan

dengan cara mencari informasi atau

mengumpulkan informasi atau membaca atau belajar mengenai tema tema seperti keberanian, semangat, cinta kasih , tentang keimanan, kepahlawanan, kebijaksanaan, energi dll. Atau bisa juga membuat makalah atau

mendengar ceramah tentang tema tema tersebut. Ini adalah persiapan awal.

Kedua: perenungan

jalan awal yang harus ditempuh selanjutnya adalah pernenungan. Carilah tempat yang sepi dan bacalah serta renungkanlah isi atau bagian atau ayat atau petunjuk dari kitab suci agama yang anda anut atau buku buku yang memberi prinsip prinsip kehidupan.

Renungkan selama 15 menit lalu catatlah apa apa yang anda dapatkan dari tulisan atau kalimat renungan anda.

(8)

Kalau sanggup, anda harus mampu meresapi makna atau isi di balik ajaran yang anda anut. Lalu selang satu minggu lakukan lagi.

Praktik ini dijalani satu tahun untuk melatih pikiran anda akan ajaran ajaran luhur dan praktek nyata kehidupan anda sendiri. Apa sudah sesuai atau belum ?

Ketiga :

meditasi melalui kreatifitas, karya seni atau karya nyata

anda bisa membuat lukisan, menulis, membuat komposisi musik, syair, drama, patung ,kaligrafi, tarian atau karya seni lain.

Lalu evaluasi dan buat karya yang lain lagi dengan tema dari hasil meditasi perenungan anda. Ini adalah mengolah ketrampilan anda setelah pikiran anda dilatih berkonsentrasi di meditasi perenungan. Intinya berkarya dan mencari inspirasi lalu mempersembahkan itu semua kepada dunia.

Keempat.

(9)

Adalah meditasi berupa mencoba melaah atau merenungi atau membuka arti dan simbol simbol suci atau simbol simbol kartu tarot atau simbol simbol alam.

Pada intinya anda diharapkan mampu

menerjemahkan sesuai pengalaman anda sendiri terhadap simbol simbol tertentu, tanpa terpengaruh pendapat orang lain atau buku buku atau kesimpulan yang telah ada.

Anda akan mengungkap rahasia lapisan cahaya, cinta kasih dan kekuatan di balik simbol tersebut.

Dan anda tidak boleh menyampaikan apa yang anda dapatkan kepada orang lain karena dengan menyampaikan rahasia simbol tersebut, anda sudah mencemari pikiran orang lain dengan penemuan anda. Biarkan mereka menemukan sendiri.

Inti dari ilmu ini adalah memahami makna simbol simbol atau tanda tanda alam atau gelaja gejala perilaku dll.

Karena ilmu pengetahuan bisa dipelajari atau disampaikan atau diajarkan melalui simbol simbol

(10)

suara, bentuk, perilaku, itu semua simbol.

Seluruh praktek tahapan pertama sampai tahapan keempat bisa mamakan waktu lima tahun atau lebih.

“ dasar yang kokoh bisa di bangun secara perlahan dan bertahap dan akan bertahan lama atau seumur hidup “ pendewasaan dan kematangan spiritual, watak dan perilaku di latih disini.

Setelah ini dilanjutkan praktek tahapan meditasi selanjutnya.

Menurut Torkom Saradayrian.

Meditasi selanjutnya. Tahapannya yang tepat adalah :

satu :

seni relaksasi harus dikuasai.

Harus menguasai seni relaksasi tubuh, pikiran, perasaan ( dalam istilah penulis buku ini relaksasi fisik-eterik, emosi dan mental bawah )

(11)

kedua :

gerakan bersujud.

Yaitu melakukan meditasi dengan melakukan gerakan bersujud. Banyak variasi senam gerakan bersujud sambil berdoa di berbagai tradisi spiritual di dunia.

Ketiga : penyelarasan dan pernafasannya

sangat erat hubungannya dengan prana dan chakra chakra. Intinya aliran energi di tubuh fisik, tubuh emosi, tubuh pikiran menjadi selaras sehingga bisa terhubung dengan jiwa.

Lalu jiwa menjadi pemimpin bagi raga, pikiran dan rasa manusia.

Keempat :

pengucapan doa doa agung

( masing masing aliran memiliki doa suci sendiri )

lima :

meditasi mengucap nama tuhan atau mantra mantra .

penulis buku ini mencontohkan dengan mengucap Om.. om.. om.. bagi agama lain mungkin bisa mengucap nama tuhannya sendiri sendiri.

(12)

Tahap berikutnya .

Keenam :

meditasi benih pikiran

tidak dijelaskan dalam buku ini , tapi perkiraan saya ini adalah bija samadhi. Adlaah meditasi konsentrasi pada sesuatu objek.

Ketujuh: Mencatat hasil meditasi.

Kemungkinan yangdimaksudkan adalah mencatat hasil meditasi pada latihan ke enam ( karena dibuku ini tidak dijelaskan oleh penulisnya )

kedelapan : pengucapan doa suci

( lagi lagi tidak dijelaskan doa suci yang bagaimana )

kesembilan : meditasi pada om.. om.. om.. ( nama tuhan

atau sifat sifat ketuhanan )

kesepuluh :

(13)

catatan pribadi saya : banyak meditasi dari berbagai aliran sudah mencakup tahapan di atas. Kolau bagi saya pribadi latihan yoga sudah merangkum semua praktek diatas. Kemudian

meditasi persolan pribadi

yaitu meditasi untuk mencari solusi, menenangkan perasaan, menjernihkan pikiran dan meluaskan kesadaran.

Hambatan dalam meditasi

banyak rintangan dan hambatan dalam praktek meditasi. Oleh karena itu praktek meditasi dalah jalan yang penuh pengorbanan dan daya tahan seseorang betul betul diuji selama kehidupannya

catatan pribadi :

dengan membaca bukunya Torkom saradayrian akan lebih mudah menangkap pesan pesan nya secara lebih komplit. Terima kasih.

(14)

Penutup.

Semoga ada manfaatnya, komentar silahkan melalui email:

edy_pekalongan @yahoo.co.uk terima kasih.

Salam,

edy pekalongan

Referensi

Dokumen terkait

Dan sebagai upaya lanjutan dari inovasi yang muncul selama kegiatan pengabdian ini berlangsung, al-Azhar Centre akan menindaklanjuti perbaikan sarana dan prasarana

Implementasi kebijakan penanganan banjir rob di Wilayah Pesisir Kota Pekalongan oleh Dinas Pekerjaan Umum Kota Pekalongan merupakan tugas sebagai instansi

Berdasarkan kajian literatur yang telah dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa kasus pasien pulang paksa di rumah sakit dipengaruhi oleh tingkat kepuasan pasien dan tarif

Penelitian ini sejalan dengan penelitian sebelumnya yang menunjukkan tidak ada hubungan yang bermakna antara dukungan keluarga dengan pemanfaatan pelayanan kesehatan di

Ada juga yang saat bel masuk sudah berbunyi siswa-siswa itu tidak segera masuk kelas, ada beberapa siswa yang masih mengobrol dengan teman-temannya di kantin, atau

Masa laten permulaan tidur pada tidur yang diinduksi Coriandri fructus tidak berbeda dengan hasil yang disebabkan oleh lorazepam dan kontrol. Secara kuantitatif Coriandri fructus

Karena itu bagi kita di PKS yang lebih penting kenapa kita lakukan penjajakan dengan semua, karena kompetisi ini bisa jadi tidak sehat kalau kita kalkulasinya menang kalah karena itu

Analisis jaringan tanaman dilakukan di laboratorium Balai Besar Pasca Panen Bogor, yang bertujuan untuk mengetahui adanya perubahan terhadap kandungan substansi kimia