• Tidak ada hasil yang ditemukan

Disharmoni Peraturan Perundangan Terkait. pdf

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2018

Membagikan "Disharmoni Peraturan Perundangan Terkait. pdf"

Copied!
42
0
0

Teks penuh

(1)

Disharmoni Peraturan Perundangan Terkait Bidang Agraria

dan Tata Ruang di Indonesia

Laporan yang diajukan sebagai ujian akhir semester aspek legal spasial (GD5202)

ADAM IRWANSYAH FAUZI 25117005

PROGRAM STUDI TEKNIK GEODESI & GEOMATIKA

FAKULTAS ILMU DAN TEKNOLOGI KEBUMIAN

(2)

I. Disharmoni Peraturan Perundang-Undangan Terkait Tata Ruang

Undang-Undang No.26 tahun 2007 tentang Penataan Ruang (UUPR) mengamatkan

perlunya dilakukan penataan ruang yang dapat mengharmoniskan lingkungan alam dan

lingkungan buatan, yang mampu mewujudkan keterpaduan penggunaan SDA dan

sumberdaya buatan, serta yang dapat memberikan perlindungan terhadap fungsi ruang

dan pencegahan dampak negatif terhadap lingkungan hidup akibat pemanfaatan ruang.

Menurut Sumardjono59, kaidah penataan ruang ini harus dapat diterapkan dan dan

diwujudkan dalam setiap proses perencanaan tata ruang wilayah. Lebih lanjut, ruang

wilayah seluruh tanah-air kita perlu dikelola secara bekelanjutaan untuk sebesar-besar

kemakmuran rakyat. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa UUPR berpihak pada

perlindungan kepentingan rakyat. Pengelolaan yang dibahasakan sebagai penataan ruang

dilakukan sebagai suatu sistem proses (i) perencanaan tata ruang, (2) pemanfaatan ruang,

dan (iii) pengendalian pemanfaatan ruang. Dalam rangka ketiga proses di atas, dilakukan

Perencanaan tata ruang untuk menghasilkan rencana umum dan rencana rinci tata ruang.

Rencana umum tata ruang berjenjang dari atas ke bawah adalah RTRW Nasional, RTRW

Provinsi dan RTRW kabupaten serta kota.

Dalam konsiderans dan asasnya UUPR menekankan pentingnya “keterpaduan”, “pendekatan sistem” dan “kepastian hukum dan keadilan” diantara berbagai azas

lainnya60. Akan tetapi, pada kenyataannya UUPR tidak berdiri sendiri, ia tidak hidup di

“ruang hampa” tanpa intervensi UU lainnya. Faktanya, terdapat banyak UU sektoral yang

turut mengatur tentang SDA, khususnya penggunaan dan pemanfaatan tanah, yang

cenderung tidak konsisten satu sama lain, di samping tumpang tindih dengan segala

dampaknya (lihat konsiderans Ketetapan MPR No.IX/MPR/2001), dan itu kemudian

diturunkan dalam regulasi turunannya (PP), termasuk PP penatagunaannya, maka

ketidakonsistenan itu terus berlanjut hingga kini.

Prof. Maria Sumardjono menyatakan setidaknya ada 12 UU di bidang SDA terkait

penguasaan, pemanfaatan dan penggunaan tanah, yang cenderung tidak konsisten,

bahkan tumpang tindih satu sama lainnya. Melalui kajian analisisnya yang dilakukan

bersama Fakultas Hukum UGM, melakukan persandingan dan sinkronisasi horizontal

antara UU No. 5 Tahun 1960 tentang Peraturan Dasar Pokok-Pokok Agraria atau

(3)

akan menjadi landasan pengaturan berbagai UU terkait “agraria” (bumi, air dan kekayaan

alam yang terkandung di dalamnya), setidaknya bertumpu pada Pasal 1 dengan Pasal 15

UUPA. Sebelas UU lainnya, yaitu:

1. UU No. 11/1967 tentang Kententuan-Ketentuan Pokok Pertambangan

2. UU No.5/1990 tentang Konservasi SDA dan Ekosistemnya

3. UU No.32/1997 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup (direvisi dengan UU

No.32/2009 tentang Perlindungan, Pengelolaan Lingkungan Hidup

4. UU No. 41/1999 tentang Kehutanan

5. UU No. 22/2001 tentang Minyak dan Gas Bum

6. UU No.27/2003 tentang Panas Bumi

7. UU No. 7/2004 tentang Sumber Daya Air

8. UU No.31/2004 tentang Perikanan

9. UU No.26/2007 tentang Penataan Ruang

10. UU No.27/2007 tentang Pengelolaan Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil

11. UU No. 18/2008 tentang Pengelolaan Sampah

Dari hasil persandingan dan sinkronisasi 12 UU tersebut di atas, hanya sedikit UU yang

secara proposional mengutamakan keberpihakan terhadap aspek konservasi dan

pro-rakyat dalam hal pengelolaan dan pemanfataan SDA. Hanya 4 (empat) UU yang

visi-misinya menunjukkan keberpihakan terhadap kedua aspek tersebut, yakni UUPA 1960

UU No.5/1990 tentang Konservasi SDA dan Ekosistemnya, UU No.32/1997 tentang

Pengelolaan Lingkungan Hidup (direvisi dengan UU No.32/2009 tentang Perlindungan,

Pengelolaan Lingkungan Hidup) dan termasuk UU No.26/2007 tentang Penataan Ruang

Mengenai ketidakkonsistenan peraturan perundang-undangan ini, Badan Pertanahan

Nasional 61 menyebutkan pula bahwa terdapat 632 peraturan yang selama ini tumpang

tindih, dimulai dari UU hingga peraturan setingkat menteri yang berurusan dengan pengelolaan dan penggunaan tanah di Indonesia. Regulasi lain yang terkait, yang

menimbulkan masalah di sektor agraria adalah:

UU No.25/2007 tentang Penanaman Modal (2008 lahir Keputusan MK Membatalkan

sebagian ketentuan mengenai HGU, HGB, HP dengan putusan perkara No. 21-22/PUU-

(4)

• Undang-Undang No. 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang No 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah;

• UU No.2/2012 tentang Pengadaan Tanah untuk Pembangunan bagi Kepentingan Umum (Pengganti Perpres 65/2006);

• UU No. 13/2012 tentang Keistimewaan Yogyakarta;

• UU No.18/2013 ttg Pemberantasan Pengrusakan Hutan (P2H) (2014 – 2015, judicial review masyarakat sipil ke MK tengah berjalan);

• UU No.19/2013 tentang Perlindungan dan Pemberdayaan Petani (2013 lahir Keputusan MK mengenai gugatan atas hak sewa petani atas tanah dan kelembagaan

petani, putusan perkara No.87/PUU-XI/2013); • UU 6/2014 tentang Desa;

• UU No.7/204 tentang Sumber Daya Air (2015, dibatalkan sepenuhnya oleh MK dan memberlakukan kembali UU 11/1974 ttg Pengairan)

• UU No.39/2014 tentang Perkebunan (2015, permohonan judicial review oleh masyarakat sipil ke MK tengah berjalan);

Sementara regulasi turunan yang terkait, beberapa diantaranya adalah: PP No.11/2010

Tanah Penertiban dan Pendayagunaan Tanah Terlantar (Pengganti PP No.36/1998),

Peraturan Bersama 4 Menteri Dalam Negeri, PU, Kehutanan dan Kepala BPN tentang

Penyelesaian Masalah Penguasaan Tanah Yang Berada di Dalam Kawasan Hutan,

Peraturan Menteri ATR/Kepala BPN No.9/2015 tentang Tata Cara Penetapan Hak

Komunal atas Tanah Masyarakat Hukum Adat dan Masyarakat Yang Berada di

Kawasan Tertentu.

Banyaknya regulasi yang berkaitan dengan agraria (SDA), utamanya tanah,

menimbulkan jungle of regulation atau belantara regulasi yang jauh dari harmonis dan

sinkron satu sama lain. Kenyataan ini menandakan bahwa begitu banyak kepentingan

atas tanah dari berbagai kelompok kepentingan, sehingga seringkali RTRW tidak

menjadi acuan sama sekali. Dengan begitu UUPR memang tidak hidup di ruang

kosong, ada banyak UU lain yang berkepentingan juga terhadap tanah. Situasi ini

diperparah dengan ketiadaan pengendalian, pengawasan dan control atas penggunaan

dan pemanfaatan tanah yang peruntukannya tidak sesuai dengan alas hak (izin) yang

(5)

Dari sekian banyak peraturan perundangan di atas, dalam lapora ini, peraturan

perundangan yang dianalisis keserasiannya adalah: UU 41/1999 tentang Kehutanan

berikut PP amanatnya yang berkaitan langsung dengan pemanfaatan ruang; UU

24/2007 tentang Penanggulangan Bencana; UU 27/2007 tentang Pengelolaan Wilayah

Pesisir dan Pulau-pulau Kecil; UU 4/2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batu

Bara; UU 32/2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup; UU

41/2009 tentang Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan; dan

Permendagri 50/2009 tentang Pedoman Koordinasi Penataan Ruang Daerah.

A. UU 41/1999 tentang Kehutanan

UU 41/1999 tentang Kehutanan menyatakan bahwa penyelenggaraan

kehutanan bertujuan untuk sebesar-besar kemakmuran rakyat yang berkeadilan dan

berkelanjutan dengan:

• menjamin keberadaan hutan dengan luasan yang cukup dan sebaran yang proporsional;

• mengoptimalkan aneka fungsi hutan yang meliputi fungsi konservasi, fungsi lindung, dan fungsi produksi;

• meningkatkan daya dukung daerah aliran sungai;

• meningkatkan kemampuan untuk mengembangkan kapasitas dan keberdayaan masyarakat secara partisipatif, berkeadilan, dan berwawasan lingkungan

sehingga mampu menciptakan ketahanan sosial dan ekonomi serta ketahanan

terhadap akibat perubahan eksternal; dan

• menjamin distribusi manfaat yang berkeadilan dan berkelanjutan.

UU 41/1999 ini mengamanatkan penyusunan PP 24/2010 tentang Penggunaan

Kawasah Hutan dan PP 10/2010 tentang Perubahan Fungsi dan Peruntukan

Kawasan Hutan melalui Pasal 38 dan Pasal 19. PP 24/2010 tentang Penggunaan

Kawasan Hutan menyatakan bahwa penggunaan kawasan hutan adalah

penggunaan atas sebagian kawasan hutan untuk kepentingan pembangunan di luar

kegiatan kehutanan tanpa mengubah fungsi dan peruntukan kawasan hutan

(6)

pakai kawasan hutan. Pokok pengaturan pinjam pakai kawasan hutan adalah

sebagai berikut:

• Dapat dilakukan pada hutan lindung(HL) dan hutan produksi (HP) • Tanpa mengubah fungsi pokok kawasan hutan

• Dilarang tambang terbuka di HL: pola pertambangan bawah tanah

• Mempertimbangkan batasan luas, jangka waktu, dan kelestarian lingkungan • Izin diberikan Menteri Kehutanan

Khusus untuk penggunaan kawasan hutan untuk kegiatan pertambangan,

pengaturan lebih rinci adalah sebagai berikut:

• HP : dapat dilakukan penambangan terbuka dan bawah tanah

• HL : dilarang penambangan terbuka, hanya untuk pertambangan bawah tanah dengan ketentuan dilarang mengakibatkan:

• turunnya permukaan tanah;

• berubahnya fungsi pokok kawasan hutan secara permanen; dan • terjadinya kerusakan akuiver air tanah.

Untuk kegiatan pertambangan terbuka ini, PP ini mengamanatkan penyusunan

Permen Kehutanan. Dalam PP ini diatur juga bentuk izin pinjam pakai kawasan

hutan dengan persyaratan sebagai berikut:

• kompensasi lahan, untuk provinsi dengan luas Kawasan Hutan < 30%:

• kompensasi membayar PNBP-PKH dan melakukan penanaman, provinsi dengan luas Kawasan Hutan > 30%

Secara umum, PP ini terlihat dapat mengakomodasi kebutuhan sektor lain di

dalam Kawasan Hutan. Namun demikian, kegiatan sektor lain di Kawasan Hutan,

tidak seluruhnya tercantum di dalam RTRWK dan tidak seluruhnya digambarkan

dalam Peta Tematik Kehutanan yang menjadi salah satu dasar penyusunan

RTRWK. Skala Peta Tematik Kehutanan masih berada di skala 1:250.000 yang

jauh lebih kecil dibandingkan dengan kedetailan RTRW Kabupaten pada skala

(7)

PP 10/2010 tentang Tata Cara Perubahan Peruntukan dan Fungsi Kawasan Hutan

bertujuan untuk memenuhi tuntutan dinamika pembangunan nasional serta

aspirasi masyarakat dengan tetap berlandaskan pada optimalisasi distribusi fungsi,

manfaat kawasan hutan secara lestari dan berkelanjutan. Ketentuan yang diatur

dalam PP ini adalah:

• Perubahan peruntukan kawasan hutan adalah perubahan kawasan hutan menjadi bukan kawasan hutan.

• Perubahan fungsi kawasan hutan adalah perubahan sebagian atau seluruh fungsi hutan dalam satu atau beberapa kelompok hutan menjadi fungsi

kawasan hutan yang lain.

• Perubahan peruntukan kawasan hutan dapat dilakukan:

• Secara parsial melalui tukar menukar kawasan hutan atau pelepasan kawasan hutan.

• Untuk wilayah provinsi berdasarkan usulan gubernur kepada Menteri Kehutanan yang diintegrasikan dalam revisi RTRW Provinsi.

PP ini mengakomodasi kebutuhan daerah untuk mengubah fungsi dan

peruntukan kawasan hutan agar dapat mengakomodasi kebutuhan pembangunan

dan pengembangan wilayah. Setelah perubahan peruntukan dan fungsi kawasan

hutan dilakukan, hutan dengan batasan yang baru harus dikukuhkan dengan

menggunakan prosedur yang ditetapkan dalam Permen Kehutanan No. 50/2011.

Hasil pengukuhan kawasan hutan kemudian akan digunakan sebagai salah satu

bahan dalam penyusunan RTRWK. Kondisi ideal yang dibutuhkan adalah

kedetailan data input bagi RTRWK setara dengan kedetailan rencana yang

akan dihasilkan.

B. UU 24/2007 tentang Penanggulangan Bencana

Dalam UU 24/2007 tentang Penanggulangan Bencana, Pemerintah dan

pemerintah daerah adalah pihak yang bertanggung jawab dalam penanggulangan

bencana. Tanggung jawab pemerintah dan pemerintah daerah adalah: • Pengurangan resiko bencana

(8)

• Pengalokasian anggaran penanggulangan bencana dalam APBN/APBD. • Wewenang pemerintah adalah dalam penyusunan:

• Kebijakan penanggulangan bencana selaras dengan kebijakan pembangunan nasional;

• Perencanaan pembangunan;

• Kebijakan untuk mencegah penguasaan dan pengurasan sumberdaya alam yang melebihi kemampuan untuk pemulihan;

Dalam UU ini juga diatur hak masyarakat, yaitu untuk mendapatkan: • Perlindungan dan rasa aman;

• Pendidikan dan pelatihan;

• Informasi tentang kebijakan penanggulangan bencana; • Berperan dalam perencanaan;

• Melakukan pengawasan.

Penyelenggaraan penanggulangan bencana meliputi aspek sosial, ekonomi,

budaya; kelestarian lingkungan hidup; kemanfaatan dan efektivitas; dan lingkup

luas wilayah. Penyelenggaraan penanggulangan bencana, meliputi: • Larangan daerah rawan bencana menjadi daerah permukiman;

• Mencabut atau mengurangi sebagian atau seluruh hak kepemilikan setiap orang atas suatu benda sesuai dengan Peraturan Perundang-undangan.

• Tahap penanggulangan bencana meliputi: perencanaan; pengurangan resiko; penegakan RTR;

• pendidikan dan pelatihan; serta penetapan standar penanggulangan bencana.

Perencanaan penanggulangan bencana ditetapkan oleh pemerintah sesuai dengan

kewenangan. Perencanaan penanggulangan bencana terdiri atas program kegiatan

penanggulangan bencana dan peninjauan dokumen rencana secara berkala.

Pencegahan bencana dilaksanakan melalui kontrol terhadap penguasaan

dan pengelolaan sumberdaya alam serta penataan ruang dan pengelolaan

lingkungan hidup. Penggunaan istilah penataan ruang dan pengelolaan lingkungan

(9)

dalam UU 26/2007 tentang Penataan Ruang dan UU 32/2009 tentang Perlindungan

dan Pengelolaan Lingkungan Hidup. Dengan demikian, tahapan proses pencegahan

bencana dapat didefinisikan dengan lebih baik dan disesuaikan dengan proses

penyelenggaraan penataan ruang. Keserasian proses akan memudahkan

pelaksanaan oleh pemerintah daerah, terutama dalam penyusunan RTRWK dan

juga dalam pemanfaatan ruang dan pengendalian pemanfaatan ruang sesuai dengan

RTRWK.

Informasi penting yang perlu diintegrasikan ke dalam RTRWK adalah kajian risiko

bencana dan peta risiko bencana yang dapat memperlihatkan kerentanan wilayah

dan kondisi sosial masyarakatnya serta kapasitas pemerintah daerah untuk

mengatasi bencana.

Pemanduan penanggulangan bencana dilaksanakan dengan mencantumkan unsur

rencana penanggulanan bencana ke dalam rencana pembangunan pusat dan daerah.

Selain ditetapkan di dalam rencana pembangunan pusat dan daerah, pemanduan

penanggulangan bencana yang secara spesifik menetapkan lokasi, perlu pula

diintegrasikan ke dalam RTRWK. Dengan demikian, pelaksanaan penanggulangan

bencana dapat dilakukan bersama dengan pemanfaatan ruang yang sesuai

dengan RTRWK.

Pemantauan dan evaluasi dilakukan secara berkala bersamaan dengan pelaksanaan

tata ruang dan pemenuhan standar keselamatan.

C. UU 27/2007 tentang Pengelolaan WP3K dan UU 1/2014

Ruang lingkup menurut UU 27/2007 pengaturan Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau

Kecil meliputi daerah peralihan antara Ekosistem darat dan laut yang dipengaruhi

oleh perubahan di darat dan laut, ke arah darat mencakup wilayah administrasi

kecamatan dan ke arah laut sejauh 12 (dua belas) mil laut diukur dari garis

pantai. Sedangkan berdasarkan UU 26/2007 (Ps.6 ayat 3), wilayah pesisir

merupakan bagian yang berada di dalam wilayah penataan ruang nasional yang

cakupannya meliputi wilayah kedaulatan dan yuridiksi. Dengan demikian ada

(10)

Undang-undang tersebut, yaitu pada wilayah pesisir sebagaimana yang dimaksud oleh UU

27/2007.

Hal yang dapat dilakukan:

• Perencanaan ruang wilayah kecamatan pesisir (wilayah transisi) mengacu pada RTRW.

• Untuk matra laut mengikuti kaidah RZWP3K terutama mengingat perencanaan matra laut memiliki karakter tersendiri termasuk kebutuhan

petanya (12 set data yang terdiri dari kurang lebih 45 peta).

Berdasarkan UU 27/2007, dalam RZWP3K meskipun terdapat pembahasan

mengenai dimensi spasial di dalamnya namun dari sisi nomenklatur hukumnya

bukan termasuk penggolongan “tata ruang” UU 26/2007, melainkan merupakan bagian dari “pengelolaan” UU 27/2007, sehingga hubungannya dijelaskan kembali dalam(Ps. 9 Ayat 2, UU 27/2007) RZWP3K harus diserasikan,

diselaraskan dan diseimbangkan dengan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW)

pemerintah provinsi atau pemerintah kab/kota.

Hal yang dapat dilakukan:Dari sisi kelembagaan, perlu dilakukan peningkatan

koordinasi antara BKPRD (RTRW) dengan pokja perencanaan (RZWP3K)

untuk menyerasikan, menyelaraskan dan menyeimbangkan keduanya.

(Ps. 9 Ayat 5, UU 27/2007), RZWP3K ditetapkan dengan Peraturan Daerah, pada

UU 26/2007 Ps. 18 Ayat 1 dan 2 menjelaskan bahwa:

• Penetapan rancangan peraturan daerah provinsi tentang rencana tata ruang wilayah provinsi dan rencana rinci tata ruang terlebih dahulu harus mendapat

persetujuan substansi dari Menteri.

• Penetapan rancangan peraturan daerah kabupaten/kota tentang rencana tata ruang wilayah kabupaten/kota dan rencana rinci tata ruang terlebih dahulu

harus mendapat persetujuan substansi dari Menteri setelah mendapatkan

rekomendasi Gubernur.

Hal yang dapat dilakukan: Solusi jangka panjang substansi matra laut dan matra

darat nantinya akan dibuat dalam satu perda. Hal tersebut dapat dilakukan

(11)

Ketentuan skala peta yang digunakan pada RTRW Provinsi adalah 1:250.000

dan RTRW Kota/Kabupaten 1:50.000. Ketentuan skala peta pada RZWP3K

yaitu 1:50.000. Saat ini, kewenangan pembuatan RZWP3K dilakukan oleh

pemerintah provinsi.

Hal yang dapat dilakukan: Perbedaan skala peta pada RTRW Provinsi dan

RZWP3K dapat diatasi dengan melakukan verifikasi/penyelarasan dengan

RTRW Kab/Kota yang skala petanya 1:50.000. Perbedaan ketelitian peta

seringkali menimbulkan konflik kepentingan antar lembaga terkait.

Perlunya diberikan kesepadanan terkait beberapa nomenklatur yang ada di UU

27/2007 dan UU 1/2014 dengan UU 26/2007, yaitu sebagai berikut: Rencana

Rinci/Rencana Detail Tata Ruang– Rencana Zonasi Rinci; Kawasan Lindung–

Kawasan Konservasi; Kawasan Budidaya–Kawasan Pemanfaatan Umum; Alur

Pelayaran–Zona Alur.

Adanya UU 23/2014 tentang Pemerintahan Daerah juga berimplikasi pada

penerapan UU 27/2007 maupun UU 1/2014 karena saat ini kewenangan

pembuatan RZWP3K tidak lagi dilakukan oleh pemerintah kabupaten/kota tetapi

oleh pemerintah provinsi. Proses-proses yang saat ini sedang dilakukan oleh

pemerintah kab/kota terkait pembuatan RZWP3K dialihkan kepada pemerintah

provinsi. Implikasi lainnya adalah pemerintah provinsi memiliki kewenangan

dalam pengelolaan ruang laut di bawah 12 mil dan berhak menerbitkan ijin

budidaya ikan dalam satu provinsi. Sementara pemerintah kab/kota hanya

memiliki kewenangan bagi hasil (UU 23/2014). Padahal menurut UU No.

1/2014, pemerintah kab/kota memiliki kewenangan terhadap pengelolaan laut

batas 4 mil. Dalam UU 26/2007 tidak mengenai istilah Rencana Tata Ruang Laut

Nasional. Di dalam RTRWN yang dibahas adalah cakupan penataan ruang

meliputi ruang darat, laut dan udara. Aspek-aspek kelautan pada skala nasional

yang ada di RTRWN masih harus dijabarkan sebagai landasan/platform

kebijakan pembangunan dan pengelolaan ruang laut nasional. Penjabaran

tersebut harus dilakukan secara spasial melalui proses perencanaan yang sama

dengan penyusunan ruang darat, sehingga sampai saat ini belum ada materi

spasial kelautan nasional yang menjadi acuan daerah dalam menyusun

(12)

Hal yang dapat dilakukan: Percepatan proses penyusunan RTRLN (Rencana

Tata Ruang Laut Nasional) yang saat ini sedang dilakukan oleh Kementerian

Kelautan dan Perikanan. Selain itu, perlu juga ditambahkan lampiran terkait

ruang laut pada RTRWN.

D. UU 4/2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batubara

UU 26/2007 Penataan ruang mengamanatkan pengaturan kawasan pertambangan

merupakan bagian dari kawasan budidaya (Ps. 5 Ayat 2). Sedangkan menurut

UU 4/2009, sebagai berikut:

• (Ps. 1, butir 1) Pertambangan adalah sebagian atau seluruh tahapan kegiatan dalam rangka penelitian, pengelolaan dan pengusahaan mineral

atau batubara yang meliputi penyelidikan umum, eksplorasi, studi kelayakan,

konstruksi, penambangan, pengolahan dan pemurnian, pengangkutan dan

penjualan, serta kegiatan pasca-tambang.

• (Ps.1, butir 29) Wilayah pertambangan (WP) adalah wilayah yang memiliki potensi mineral dan/atau batubara dan tidak terikat dengan batasan

administrasi pemerintahan yang merupakan bagian dari tata ruang nasional. • (Ps.1, butir 30) Wilayah Usaha Pertambangan, yang selanjutnya disebut WUP,

adalah bagian dari WP yang telah memiliki ketersediaan data, potensi,

dan/atau informasi geologi.

• (Ps.1, butir 32) Wilayah Pertambangan Rakyat, yang selanjutnya disebut WPR, adalah bagian dari WP tempat dilakukan kegiatan usaha pertambangan

rakyat.

Hal yang perlu diperhatikan:

• Cara mensinkronkan beragam tipologi kawasan pertambangan yang karakteristiknya berbeda-beda ke dalam RTR.

• Penentuan luas wilayah kawasan tambang.

(Ps.1, Ayat 33) Wilayah Pencadangan Negara (WPN) adalah bagian WP

yang dicadangkan untuk kepentingan strategis nasional.

Hal yang perlu diperhatikan: Seringkali terjadi konflik antara pertambangan dan

kehutanan. Beberapa kawasan tambang di delineasi di kawasan hutan. Jika ini

(13)

• Melalui mekanisme pengusulan izin lokasiPelepasan Kawasan Hutan IUP Eksplorasi dan IUP Operasi Produksi Hak Guna Usaha.

• pada tahap pelepasan kawasan hutan jika disetujui maka dilanjutkan dengan dilakukan perubahan/revisi RTRW Provinsi dan RTRW Kab/Kota.

• Seringkali ketika dilakukan pelepasan kawasan hutan dilakukan, informasi tersebut tidak disebarluaskan kepada pemerintah daerah, hanya dimiliki

Kementerian Kehutanan, sehingga Pemerintah Daerah tidak melakukan revisi

terhadap RTRWnya

• Selain mekanisme tersebut, adapun mekanisme pinjam pakai (jangka waktu 20 tahun), setelah masa pinjam pakai tersebut selesai maka kawasan tersebut

harus dikembalikan menjadi kawasan hutan.

(Ps.9) WP sebagai bagian dari tata ruang nasional merupakan landasan bagi

penetapan kegiatan pertambangan.

Hal yang perlu diperhatikan: Penjelasan terkait statement “landasan bagi penetapan kegiatan pertambangan”, sejauhmana implikasinya, apakah digunakan dalam mekanisme perizinan terkait pemanfaatan ruang.

(Ps. 78) Izin Usaha Pertambangan Khusus Eksplorasi wajib memuat: ...(c) rencana

umum tata ruang.

Hal yang perlu diperhatikan: Penjelasan terkait “memuat”, apakah akan membuat atau mengacu pada rencana umum tata ruang yang sudah ada.

Penggunaan peta yang seringkali tidak sama ketelitiannya. Seharusnya pemetaan

dilakukan pada skala 1:50.000 untuk meminimalisir kemungkinan adanya

tumpang tindih kepentingan.

E. UU 32/2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup

UU 32/2009 mengatur secara komprehensif perlindungan dan pengelolaan

lingkungan hidup. Di dalam bagian ini, akan dituliskan bagian dari UU ini yang

berkaitan dengan penataan ruang ataupun RTRWK, yaitu rencana

perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup dan kajian lingkungan hidup

(14)

• Rencana perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup (RPPLH) adalah perencanaan tertulis yang memuat potensi, masalah lingkungan hidup,

serta upaya perlindungan dan pengelolaannya dalam waktu tertentu;

• Daya dukung lingkungan hidup adalah kemampuan lingkungan hidup untuk mendukung peri kehidupan manusia, makhluk hidup lain, dan

keseimbangan antar keduanya;

• Daya tampung lingkungan hidup adalah kemampuan lingkungan hidup untuk menyerap zat, energi, dan/atau komponen lain yang masuk atau dimasukan ke

dalamnya;

• Kajian lingkungan hidup strategis (KLHS) adalah rangkaian analisis yang sistematis, menyeluruh dan partisipatif untuk memastikan bahwa prinsip

pembangunan berkelanjutan telah menjadi dasar dan terintegrasi dalam RP dan

KRP.

Rencana perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup disusun untuk tingkat

nasional, provinsi, kabupaten/kota, disusun hirarkis sesuai kewenangan.

RPPLH ini ditetapkan menjadi PP; perda provinsi; perda kab/kota yang akan

lebih baik bila dimuat dalam RPJP dan RPJM. Pemuatan materi tersebut di dalam

RPJP dan RPJM menjadi dasar penting untuk pemanfaatan sumberdaya alam. UU

ini mengamatkan penetapan daya dukung dan daya tampung lingkungan hidup

oleh:Menteri untuk nasional; gubernur untuk provinsi; bupati/walikota untuk

kabupaten/kota. Sampai dengan saat ini belum ada PP yang disusun untuk

mendetailkan cara penetapan daya dukung dan daya tampung lingkungan.

UU ini mengamanatkan pula instrumen pencegahan pencemaran lingkungan hidup

yaitu: kajian lingkungan hidup strategis, tata ruang dan penetapan baku mutu

lingkungan. Di dalam UU ini, peran tata ruang adalah sebagai salah satu

instrument pencegahan pencemaran lingkungan hidup. Seluruh peraturan

pelaksanaan belum selesai disusun sejak Tahun 2009. Peraturan perlaksanaan

penting disusun untuk memperlihatkan hubungan antara RTRWK dengan RPPLH

(15)

Khusus untuk KLHS telah disusun (Permen LH 9/2011). KLHS wajib disusun

untuk RTRW, RPJP, RPJM dan KRP yang menimbulkan dampak. KLHS memuat

antara lain:

• Kapasitas daya dukung dan daya tampung yang sudah terlebih dahulu ditetapkan oleh menteri/gubernur/bupati/walikota yang dibutuhkan juga dalam

proses penyusunan RTRW;

• Rekomendasi KLHS adalah KRP yang wajib diperbaiki ataupun yang tidak boleh dilaksanakan sama sekali.

Pelaksana KLHS adalah pemangku kepentingan termasuk di dalamnya

pemrakarsa dan masyarakat. Prosesnya harus dilaksanakan secara partisipatif.

Seluruh proses tersebut perlu didetailkan dan dipetakan ke dalam proses

penyusunan RTRWK ataupun proses penyusunan KRP lainnya. Dengan

terintegrasinya proses penyusunan KRP dengan proses KLHS, KRP akan lebih

mudah disusun dan materi yang tercantum di dalamnya terintegrasi dengan baik.

Sesuai dengan tujuannya, RTRWK menjadi salah satu instrument pencegahan

pencemaran lingkungan hidup.

F. UU 41/2009 tentang Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan

Pembahasan tentang UU 41/2009 akan difokuskan pada materi yang berhubungan

dengan Bidang Tata Ruang. Definisi yang digunakan adalah sebagai berikut:

Lahan pertanian pangan berkelanjutan (LP2B) adalah bidang lahan pertanian yang

ditetapkan untuk dilindungi dan dikembangkan guna … kedaulatan pangan

nasional.

• Lahan cadangan pertanian pangan berkelanjutan (LCP2B) adalah lahan potensial yang dilindungi pemanfaatannya …untuk dimanfaatkan sebagai

LP2B di masa yang akan datang;

• Perlindungan LP2B adalah sistem dan proses dalam merencanakan dan menetapkan, mengembangkan, memanfaatkan dan membina, mengendalikan

dan mengawasi LP2B

• Kawasan pertanian pangan berkelanjutan (KP2B) adalah wilayah budidaya

(16)

Alih fungsi LP2B adalah perubahan fungsi LP2B menjadi bukan LP2B secara

tetap atau sementara.Alih fungsi dapat dilakukan dengan perencanaan KP2B,

LP2B, LCP2B. Dasar perhitungan yang digunakan adalah pertumbuhan

penduduk; produktivitas; kebutuhan pangan nasional; kebutuhan lahan; serta ilmu

pengetahuan dan teknologi. Kriteria yang digunakan adalah: kesesuaian

lahan; ketersediaan infrastruktur; penggunaan lahan; dan potensi teknis.

Perencanaan disusun di tingkat nasional, provinsi, kabupaten/kota dan

ditetapkan di dalam RPJP, RPJM, RKP (nasional, prov,kab/kota). Rencana

ini bersifat hirarkis: rencana nasional menjadi acuan bagi provinsi; rencana

provinsi acuan bagi kabupaten/kota; dan rencana kab/kota akan menjadi dasar

penetapan zonasi.

Dasar perencanaan adalah inventarisasi hak yang dilakukan secara partisipatif,

identifikasi lokasi di lapangan, penelitian dengan menggunakan data/informasi

geospasial tematik. Kawasan yang telah direncanakan, ditetapkan dalam

RTRWN/RTRWP/ RTRWK. Apabila dalam proses pemanfaatan ruang

diperlukan alih fungsi untuk kepentingan umum mendukung kepentingan

umum, diperlukan: kajian kelayakan strategis; rencana alih fungsi lahan;

dibebaskan kepemilikan haknya dari pemilik; dan disediakan lahan pengganti.

Lahan pengganti yang disyaratkan adalah tiga kali lipat luasnya bila lahan

beririgasi, dua kali luasnya bila lahan reklamasi rawa pasang surut dan non pasang

surut; dan satu kali luasnya bila tidak beririgasi. Namun demikian, di dalam UU

ini tidak disebutkan tentang kesesuaian lahan pengganti tersebut untuk pertanian

dengan jenis tertentu yang lahannya dialih fungsikan.

Penyediaan LP2B dapat dilakukan dengan cara pembukaan lahan baru, alih fungsi

non pertanian ke pertanian termasuk tanah terlantar dan tanah bekas kawasan

hutan serta lahan pertanian. Khusus untuk tanah bekas kawasan hutan, diperlukan

sistem informasi dan juga data base lahan terlantar dan lahan bekas kawasan hutan

yang sesuai untuk pertanian. Data base ini harus dibangun bersama dengan BPN

untuk tanah terlantar dan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan untuk

tanah bekas kawasan hutan. Kerjasama antar K/L ini penting untuk menjaga

(17)

G. Permendagri 50/2009 tentang Pedoman Koordinasi Penataan Ruang Daerah

Badan Koordinasi Penataan Ruang Daerah (BKPRD) Provinsi adalah badan

bersifat ad- hoc yang dibentuk untuk mendukung pelaksanaan Undang-Undang

Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang di Provinsi dan di Kabupaten/Kota

dan mempunyai fungsi membantu pelaksanaan tugas Gubernur dan

Bupati/Walikotadalam koordinasi penataan ruang di daerah. Tugas BKPRD

Provinsi dibagi menjadi tiga bagian besar pelaksanaan penataan ruang, yaitu:

perencanaan, pemanfaatan dan pengendalian pemanfaatan ruang. Untuk

perencanaan tata ruang, BKPRD bertugas untuk :

• mengkoordinasikan penyusunan rencana tata ruang provinsi; konsultasi rancangan peraturan daerah tentang rencana tata ruang provinsi kepada

BKPRN; evaluasi rancangan peraturan daerah tentang rencana tata ruang

provinsi kepada Menteri Dalam Negeri; proses penetapan rencana tata ruang

provinsi;

• memaduserasikan rencana pembangunan jangka panjang dan menengah dengan rencana tata ruang provinsi; rencana tata ruang wilayah nasional,

rencana tata ruang pulau/kepulauan, rencana tata ruang kawasan strategis

nasional,rencana tata ruang wilayah provinsi yang berbatasan, dan rencana tata

ruang wilayah kabupaten/kota dalam provinsi yang bersangkutan; dengan

provinsi dan antar kabupaten/kota yang berbatasan;

• memberikan rekomendasi kepada Gubernur atas rancangan peraturan daerah tentang rencana tata ruang kabupaten/kota dalam rangka persetujuan

substansi teknis; penetapan rancangan peraturan daerah menjadi peraturan

daerah tentang rencana tata ruang kabupaten/kota;

• melakukan fasilitasi penyusunan rencana tata ruang yangmenjadi wewenang dan tanggung jawab Pemerintah Kabupaten/Kota; konsultasi substansi teknis

rencana tata ruang kabupaten/kota; pelaksanaan konsultasi substansi teknis

rencana tata

(18)

Dalam pemanfaatan ruang, BKPRD bertugas untuk :

mengkoordinasikan penanganan dan penyelesaian permasalahan dalam

pemanfaatan ruang baik di provinsi maupun di kabupaten/kota, dan memberikan

pengarahan serta saran pemecahannya;

• memberikan rekomendasi guna memecahkan permasalahan pemanfaatan ruang provinsi dan permasalahan pemanfaatan ruang yang tidak dapat

diselesaikan kabupaten/kota;

• memberikan informasi dan akses kepada pengguna ruang terkait rencana tata ruang provinsi;

• menjaga akuntabilitas publik sebagai bentuk layanan pada jajaran pemerintah, swasta, dan masyarakat;

• melakukan fasilitasi pelaksanaan kerjasama penataan ruang antar provinsi;dan • mengoptimalkan peran masyarakat dalam pemanfaatan ruang.

Dalam pengendalian pemanfaatan ruang, BKPRD bertugas:

• mengkoordinasikan penetapan arahan peraturan zonasi sistem provinsi; • memberikan rekomendasi perizinan pemanfaatan ruang provinsi dan

kabupaten/kota;

• melakukan fasilitasi dalam pelaksanaan penetapan insentif dan disinsentifdalam pelaksanaan pemanfaatan ruang provinsi dan/atau lintas

provinsi serta lintas kabupaten/kota; pemantauan, evaluasi, dan pelaporan

penyelenggaraan penataan ruang; pengendalian pemanfaatan ruang untuk

menjaga konsistensi pemanfaatan ruang dengan rencana tata ruang;

• mengoptimalkan peran masyarakat dalam pengendalian pemanfaatan ruang; dan

• melakukan evaluasi atas kinerja pelaksanaan penataan ruang kabupaten/kota.

Dalam pelaksanaan kegiatan, BKPRD membentuk dua Kelompok Kerja yang

terdiri atas:

• Kelompok Kerja Perencanaan Tata Ruang; dan • Kelompok Kerja Pemanfaatan dan

(19)

Kelompok Kerja Perencanaan Tata Ruang bertugas untuk:

• memberikan masukan kepada BKPRD Kabupaten/Kota dalam rangka pelaksanaan kebijakan penataan ruang kabupaten/kota;

• melakukan fasilitasi penyusunan rencana tata ruang dengan mempertimbangkan instrumen Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS);

program dan pembiayaan dalam rangka penerapan rencana tata ruang;

pengintegrasian program pembangunan yang tertuangdalam rencana tata

ruang dengan rencana pembangunan jangka panjang dan menengah;

• menyiapkan bahan dalam rangka memperoleh persetujuan substansi teknis rencana tata ruang kabupaten/kota; dan

• menginventarisasi dan mengkaji permasalahan dalam perencanaan serta memberikan alternatif pemecahannya untuk dibahas dalam sidang

pleno BKPRD Kabupaten/Kota.

Kelompok Kerja Pemanfaatan dan Pengendalian Pemanfaatan Ruang bertugas

untuk :

• memberikan masukan kepada Ketua BKPRD Kabupaten/Kota dalam rangka perumusan kebijakan pemanfaatan dan pengendalian pemanfaatan

ruang kabupaten/kota;

• melakukan fasilitasi pelaksanaan pemantauan terhadap penegakkan peraturan daerah tentang rencana tata ruang;evaluasi terhadap penegakkan

peraturan daerah tentang rencana tata ruang; pelaporan terhadap penegakkan

peraturan daerah tentang rencana tata ruang; perizinan pemanfaatan ruang;

penertiban pemanfaatan ruang; dan

• menginventarisasi dan mengkaji permasalahan dalam pemanfaatan dan pengendalian pemanfaatan ruang serta memberikan alternatif

(20)

II. Disharmoni Peraturan Perundang-Undangan Terkatit Agraria

Disharmonisasi peraturan perun- dang-undangan memiliki makna adanya ketidakpastian

hukum dalam pelaksanaan- nya. Hal ini tentu bertentangan dengan prinsip-prinsip negara

hukum baik secara materiel maupun formil. Secara materiel terkait dengan adanya

ketidaktertiban suatu masyarakat akibat adanya peraturan perun- dang-undanganan yang

tidak menjamin keti- dakpastian hukum, hal ini telah diatur dalam Undang-Undang Dasar

1945 pasal 28 D ayat (1) yang berbunyi :

“ setiap orang berhak atas pengakuan, jaminan perlindungan, dan kepastian hukum yang

adil serta perlakuan yang sama di hadapan hukum ”

Terkait dengan pengaturan bidang agraria, kondisi dinamis yang ada dalam penggunaan

lahan sangat erat kaitannya dengan aktivitas usaha yang ada. Hal ini berarti perlu

adanya banyak partisipasi publik, khususnya dunia usaha dalam proses perancangan suatu

RUU, atau rancangan produk peraturan lainnya. Dalam praktek pengaturan pokok agraria,

masih tertumpu pada Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1960 (UUPA), sehingga banyak

hal yang dalam pengaturan sektoral cenderung menabrak ketentuan pokok tersebut akibat

dinamika sektoral, contohnya UU tentang Sumber Da- ya Air (SDA) yang mengatur

masalah Hak Guna Usaha Air, namun tidak jelas keterkai- tannya dengan UUPA.

Undang-Undang No- mor 7 Tahun 2004 tentang Sumber Daya Air tidak mencantumkan UUPA

sebagai dasar mengingatnya dalam konsideran.

Secara teori, terdapat perbedaan prin- sipal atas makna izin (verguning) dengan perjanjian

(verbintenis), yang pertama kedu- dukan pemerintah / Negara di atas, artinya pemberian

izin tersebut sepihak atas dasar persetujuan Negara dengan melihat syarat- syarat izin yang

dipenuhi oleh pihak kedua, sementara jika dengan perjanjian, maka kedudukan kedua

belah pihak yaitu Negara dan Pihak kedua adalah setara, masing- masing memiliki hak

dan kewajiban yang seimbang dan tidak dapat dengan begitu saja perjanjian dibatalkan

oleh salah satu pihak. Dalam posisi ini, dampak yang terjadi secara ekonomi jelas berbeda,

sebab mengurus perizinan dengan pembuatan suatu perjan- jian memiliki nilai materiel

maupun imateriel yang tidak sama. Untuk perizinan maka anggaran yang harus disiapkan

mungkin lebih besar akibat banyaknya pungutan, de- mikian juga dengan legitimasi

(21)

Masalahnya adalah, dalam UUPA mekansime dalam perolehan hak melalui permohonan

kepada Negara, yang kemudian diterbitkan hak bagi pemohon yang me- menuhi syarat.

Hal ini lebih kepada bentuk produk administrasi Negara (beschikking), se- mentara UU

SDA perolehan atas hak guna usaha air (HGUA) tidak diatur dengan jelas mekanismenya,

apakah dengan bentuk beschikking, seperti perizinan, atau surat ke- putusan atau dengan

bentuk lainnya, seperti lelang. Karena HGUA yang ada dalam UU SDA tidak jelas

mekanismenya, maka dalam pelaksanaannya terdapat perbedaan antara HGUA untuk air

minum dengan untuk irigasi.

Dalam Pasal 64 ayat (1) hingga (8) Peraturan Pemerintah Nomor 16 Tahun 2005 maka

pengelolaan sistem air minum melalui mekanisme pelelangan bagi badan hukum swasta,

koperasi atau perorangan. Di sisi lain, pengaturan tentang air irigasi meng- gunakan

mekanisme izin bagi pihak swasta, baik badan hukum, koperasi maupun per- orangan

sebagaimana diatur dalam pasal 15 Peraturan Pemerintah Nomor 77 tahun 2001 tentang

Irigasi yang masih bersumber dari Undang-Undang Nomor 11 Tahun 1974 tentang

Pengairan (UU a quo telah dicabut dengan UU nomor 7 Tahun 2004 tentang SDA).

Dengan adanya dualisme pengaturan mekanisme tersebut, maka perlu dipertanya- kan

lebih lanjut, apakah secara substansial terdapat perbedaan antara pengusahaan air minum

dengan pengusahaan air irigasi, se- bab hal tersebut sama-sama untuk kepenti- ngan

publik. Sementara jika dilihat secara hirarkis, maka sesungguhnya pengelolaan sumber

daya air harus bersumber pada ketentuan Pasal 33 ayat (3) UUD 1945 yang sesungguhnya

telah ditafsirkan nilai kons- titusionalitasnya oleh Mahkamah Konstitusi Republik

Indonesia dalam putusan perkara nomor 058-059-060-063/PUU-II/2004 dan Perkara

Nomor 008/PUU-III/2005.

Terkait dengan adanya PP nomor 16 tahun 2005, Sidharta (2006) mengatakan bah- wa hal

yang umum terjadi adalah adanya benturan norma yang kemudian saling menderogasikan.

Norma yang menderogasi, yaitu norma yang membatalkan keabsahan dari norma yang

lain, hal ini dalam lingkup pengaturan suatu hirarki perundang-unda- ngan masih dapat

dilakukan penderogasian apabila peraturan perundang-undangan yang lebih tinggi

berhadapan dengan pera- turan peundang-undangan yang lebih ren- dah. Dengan asas lex

superiori derogate legi inferiori, ketentuan yang lebih tinggi mende- regosikan peraturan

yang lebih rendah. Ber- beda, jika konflik tersebut terjadi antar se- sama undang-undang,

(22)

sama-sama diatur ter- hadap obyek yang sama dalam undang- undang sektoral yang

berbeda. Asas lex special derogate lex generalis tidak dengan mudah diterapkan, sebab

sektor mana yang harus diunggulkan.

A. Inkonsistensi Vertikal

Dari penelusuran terkait keputusan MK terhadap uji materi beberapa UUSDA

dinyatakan bahwa UUSDA tersebut berten- tangan dengan UUD Negara RI Tahun

1945, khususnya terkait Pasal 33 ayat (2) dan/atau ayat (3) dan/atau ayat (4), di

samping berbagai pasal lainnya yang berakibat ter- hadap ketiadaan kekuatan

mengikat pasal- pasal tertentu dalam UU yang bersangkutan. Beberapa contoh dapat

dikemukakan dalam putusan MK berikut.

• UU No. 22/2001 tentang Minyak dan Gas Bumi. MK menghapuskan Pasal 22 ayat (1).

• UU No. 2/2002 tentang Ketenagalistrikan. MK membatalkan UU tersebut. • UU No. 25/2007 tentang Penanaman Modal. Khusus tentang jangka waktu HGU,

HGB dan Hak Pakai, MK berpendapat bahwa hal itu dapat mengu- rangi prinsip

penguasaan oleh negara, serta memperlemah, bahkan menghi- langkan

kedaulatan rakyat di bidang ekonomi. Oleh karena itu pemberian,

perpanjangan, dan pembaruan HGU, HGB dan Hak Pakai berlaku ketentuan

UU No. 5/1960 tentang Peraturan Dasar Pokok-pokok Agraria dan PP No.

40/1996 tentang HGU, HGB dan Hak Pakai atas Tanah.

• UU No. 27/2007 tentang Pengelolaan Wilayah Pesisir dan Pulau-pulau Kecil. MK menyatakan 14 pasal dalam UU ter- sebut tidak mempunyai kekuatan

mengikat.

Sebagai catatan dapat dikemukakan bahwa inkonsistensi vertikal UUSDA ter- hadap

UUD Negara RI Tahun 1945 itu dam- paknya boleh jadi tidak atau belum dirasakan

atau dialami secara langsung dalam implementasi UUSDA yang bersangkutan. Yang

lebih memprihatinkan adalah tumpang tindih antar berbagai UUSDA, implementasi

dan dampaknya. Jika inkonsistensi vertikal antar UUSDA dengan UUD Negara RI

Tahun 1945 penyelesaiannya sudah jelas, yakni melalui uji materi ke MK, maka

(23)

B. Inkonsistensi Horizontal

Inkonsistensi horisontal terjadi antar peraturan perundang-undangan yang setingkat,

dalam hal ini kita mengkaji UUPA dengan UU sektor-sektor lainnya, seperti

Minerba, Sumber Daya Air, Migas, Kehuta- nan, dll. dan untuk melihat

inkonstensinya maka Prof. DR. Maria SW. Sumardjono, SH., MCL., MPA, membuat

beberapa parameter, sebagai berikut :

C. Tumpang Tindih Pengaturan Sumberdaya Alam

Kajian terhadap 12 UUSDA yang dilakukan dengan menetapkan tujuh tolok ukur

menunjukkan bahwa berbagai UUSDA itu tidak sinkron, bahkan tumpang tindih

satu sama lain. Khusus terkait tumpang tindih antara UU No. 5/1960 tentang Peraturan

Dasar Pokok-pokok Agraria (UUPA) dengan UU No. 41/1999 tentang Kehutanan

(UUK) dan UU No. 11/1967 tentang Ketentuan Pokok Pertambangan (UUP) (sudah

direvisi dengan UU No. 4/2009 tentang Pertam- bangan Mineral dan Batubara

(Minerba). Se- lanjutnya, yaitu aspek kewenangan lembaga, atau pengaturan atas

tanah yang berten- tangan dengan UUPA. Hal ini dapat dilihat dari berbagai contoh

di bawah ini, seperti misalnya dalam UU Nomor 25 Tahun 2007 Tentang Penanaman

Modal yang disahkan dan diundangkan pada tanggal 26 April 2007 dan UUPA adalah

contoh kasus yang sangat penting.

Disharmoni kedua Undang-Undang tersebut telah teratasi dengan adanya Keputusan

Mahkamah Konstitusi untuk perkara 21-22/PUU-V/207 pada tanggal 25 Maret

(24)

1945 pada pasal 22 ayat (1) sepanjang menyangkut kata-kata “di muka sekaligus” dan

“berupa:

• Hak Guna Usaha dapat diberikan dengan jumlah 95 (sembilan puluh lima) tahun dengan cara dapat diberikan dan diper- panjang di muka sekaligus selama 60

(enam puluh) tahun dan dapat diperbarui selama 35 (tiga puluh lima) tahun; • Hak Guna Bangunan dapat diberikan dengan jumlah 80 (delapan puluh) tahun

dengan cara dapat diberikan dan diperpanjang di muka sekaligus selama 50

(lima puluh) tahun dan dapat diperbarui selama 30 (tiga puluh) tahun; dan • Hak Pakai dapat diberikan dengan jumlah 70 (tujuh puluh) tahun de- ngan cara

dapat diberikan dan diperpanjang di muka sekaligus selama 45 (empat puluh

lima) tahun dan dapat diperbarui selama 25 (dua puluh lima) tahun”. Selain itu,

Pasal 22 ayat (2) sepanjang menyangkut kata-kata “di muka sekaligus” dan Pasal

22 ayat (4) sepanjang menyangkut kata-kata “sekaligus di muka” juga dinyatakan

bertentangan dengan UUD 1945.

Demikian juga disharmoni terjadi antara Undang-Undang dengan Peraturan Daerah

(Perda), sebagai contoh kasus Lapindo Brantas. Peraturan Daerah Nomor 16 Tahun

2003 Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Sidoarjo Tahun

2003-2013 yang ditetapkan tanggal 18 Juni 2003. Perda tersebut menunjukkan

bahwa kawasan pertambangan tidak secara eksplisit dinyatakan dalam RTRW

Kabupaten Sidoarjo. Akan tetapi adanya kegiatan pertambangan dimungkinkan

berdasarkan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2001 (UU

22/2001) Tentang Minyak dan Gas Bumi yang disahkan dan diundangkan pada

tanggal 23 November 2001 Secara lebih ringkas, inkonsistensi antara UUPA dengan

(25)

Tumpang tindih antara UUPA dengan UUK antara lain dapat diindikasikan pada

hal-hal berikut:

“Dalam hubungan antara negara dengan tanah menurut UUPA, diakui keberadaan tiga entitas, yakni tanah negara, tanah (hak) ulayat masyarakat hukum adat (MHA) dan

tanah hak yakni tanah yang dipunyai dengan sesuatu hak atas tanah menurut

UUPA oleh orang perorangan maupun ba- dan hukum. Namun, dalam hubungan

hukum antara negara dengan hutan, yang muncul hanyalah dua entitas, yakni hutan

negara (“hutan yang berada pada tanah yang tidak dibebani hak atas tanah”) dan

hutan hak. Adapun hutan adat adalah hutan negara yang berada di wilayah MHA.

Dengan perkataan lain, hutan adat dima- sukkan dalam kategori hutan negara. De-

ngan perkataan lain hutan adat dimasukkan dalam kategori hutan negara.”

Pemahaman tentang status hutan tersebut berimplikasi terhadap dua hal:

“Pertama, UUK tidak mengakui keberadaan hutan adat, yang sejatinya merupakan ba- gian dari hak ulayat MHA. Namun demi- kian, UUK yang tidak mengakui kebera-

daan hutan adat itu, mengakui dan menen- tukan persyaratan keberadaan MHA; hal

ini merupakan suatu kontradiksi karena UUK tidak mengakui obyeknya (hutan adat)

te- tapi mengakui keberadaan subyeknya (MHA) jika memenuhi persyaratan. Jika

terjadi sengketa hak ulayat MHA terkait de- ngan hutan adat, penyelesaiannya

menurut UUPA dan UUK akan berbeda.

Kedua, terkait status hutan, disebutkan bah- wa hutan negara adalah “hutan yang

berada pada tanah yang tidak dibebani dengan hak atas tanah”. Dalam konteks UUPA,

tanah yang tidak dibebani dengan hak atas tanah itu adalah tanah negara (garis bawah

oleh penulis). Dengan demikian konsekuensinya adalah: (a) tanah-tanah di kawasan

hutan negara itu sejatinya adalah tanah negara. Namun demikian, dalam praktik

adminis- trasi, terjadi hambatan dalam pengadminis- trasian tanah negara di kawasan

hutan. Sampai dengan saat ini pengadministrasian tanah negara pada umumnya

berlaku di kawasan non hutan, padahal sesuai dengan pemahaman terkait hutan negara

dalam konteks UUK sendiri, pengadministrasian tanah negara seharusnya dilakukan

di selu- ruh wilayah RI tanpa membedakan kawa- san hutan atau non hutan, sesuai

amanat Pasal 19 UUPA. Jelas dalam hal ini bahwa dampak inkonsistensi tersebut

(26)

Sementara terhadap Undang-undang nomor 4 Tahun 2009 tentang Minerba, sebagai

pengganti dari UU nomor 11/1967 dapat dilihat adanya berbagai persoalan benturan

norma yang terkadang tidak konsisten satu sama lain.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2009 (UU 4/2009) Tentang

Pertambangan Mineral dan Batubara yang baru disahkan dan diundangkan pada

tanggal 12 Januari 2009. Undang ini merupakan pengganti dari

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 1967 (UU 11/1967) Tentang

Katentuan-Ketentuan Pokok Pertambangan yang disahkan dan diundangkan pada

tanggal 2 Desember 1967. Namun demikian, untuk mengkaji adanya disharmoni

dengan peraturan perundang- undangan lain, masih perlu dikomparasikan terhadap

materi muatan UU 11/1967 karena adanya kondisi baru yang berbeda dengan

sebelumnya terutama menyangkut rumusan Pasal 136 dan Pasal 137 dalam UU

4/2009 yang tidak tegas mengatur ganti rugi bagi pihak pemegang hak atas tanah. Hal

ini akan dapat menimbulkan kebingungan bagi ma- syarakat akibat pengaturan

dalam UU 4/2009 yang berbeda dengan UU 11/1967, sementara aturan pelaksananya

belum dikeluarkan.

Dalam UU 11/1967 mengandung kewajiban bagi para pemegang hak atas tanah

untuk melepaskan haknya melalui pro- ses ganti rugi, bilamana lokasi tanah yang

dimaksud terdapat dalam wilayah kerja pemegang kuasa pertambangan. Namun

UU 4/2009 sudah memperbaiki UU 11/1967 di antaranya melalui pasal 135, 137 dan

137 Peraturan Pemerintah No 16 Tahun 2004 tentang Penatagunaan Tanah bertujuan

untuk menciptakan keterpaduan dalam pe- nguasaan, penggunaan, dan pemanfaatan

tanah untuk berbagai kebutuhan kegiatan pembangunan sesuai dengan Rencana Tata

Ruang Wilayah (RTRW) sehingga dapat ber- dayaguna, berhasilguna, berkelanjutan,

dan berkeadilan. Oleh karenanya, untuk men- jamin kesesuaian penggunaan dan

pemanfaatan tanah untuk menjaga keber- lanjutan fungsinya, penatagunaan tanah

tidak boleh terlepas dari RTRW. Pengaturan penggunaan dan pemanfaatan tanah

dilaku- kan baik di kawasan lindung maupun di kawasan budidaya dengan

memperhatikan hak atas tanah, pedoman, standar, dan kri- teria teknis pengelolaan

(27)

Dengan demikian disharmoni UUPA dengan UU Minerba dan disharmoni antara

(28)

III. Disharmoni Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional, Provinsi, Kabupaten/Kota Penataan ruang (UU. No.26 tahun 2007, Bab III, Pasal 4 dan 5) diklasifikasikan

berdasarkan: sistem (sistem wilayah dan sistem internal perkotaan), fungsi utama kawasan

(lindung dan budi daya), wilayah administratif (penataan ruang wilayah Nasional,

Provinsi, dan kabupaten/kota), kegiatan kawasan (penataan ruang kawasan perkotaan dan

perdesaan), dan nilai strategi kawasan (kawasan strategis nasional, Provinsi, dan

kabupaten/kota).

Bab VI tentang Pelaksanaan Tata Ruang, Bagian Kesatu, Perencanaan Tata Ruang

Wilayah Nasional, paragraf 2 Pasal 19 : “Penyusunan Perencanaan Tata Ruang Wilayah Nasional harus memperhatikan:

• Wawasan Nusantara dan Ketahanan Nasional;

• Perkembangan permasalahan regional dan global, serta hasil pengkajian implikasi penataan ruang nasional;

• Upaya pemerataan pembangunan dan pertumbuhan serta stabilitas ekonomi; • Keselarasan aspirasi pembangunan nasional dan pembangunan daerah; • Daya dukung dan daya tampung lingkungan hidup;

• Rencana pembangunan jangka panjang nasional; • Rencana tata ruang kawasan strategis nasional; dan

• Rencana tata ruang wilayah provinsi dan rencana tata ruang wilayah kabupaten/kota.

Perencanaan Tata Ruang Wilayah Provinsi (Pasal 22, 23, dan 24), Perencanaan Tata Ruang

Wilayah Kabupaten (Pasal 25, 26, dan 27), dan Perencanaan Tata Ruang Wilayah Kota

(Pasal 28, 29, 30, dan 31) tetap merujuk pada ketentuan tentang rencana tata ruang nasional

yang disesuaikan berdasarkan tingkat kewenangan/administratif Provinsi,

Kabupaten/Kota. Dengan demikian, Undang-Undang penataan ruang mensyaratkan

harmonisasi penataan ruang berdasarkan wilayah administratif sebagai satu kemestian

untuk menjamin pencapaian penataan ruang yang selaras antara Kab/Kota, Provinsi,

hingga tingkat Nasional. Kenyataan bahwa masih banyak RTRW Provinsi dan Kab/Kota

yang belum ditetapkan sebagai Perda RTRW merupakan salah satu problem mendasar

(29)

Dalam pasal 78, Undang-undang Penataan Ruang (diberlakukan sejak 26 April 2007)

ditegaskan bahwa RTRW provinsi disusun atau disesuaikan paling lambat dalam waktu 2

tahun terhitung sejak Undang- undang ini diberlakukan (batas akhir April 2009).

Sedangkan, RTRW kabupaten/kota disusun atau disesuaikan paling lambat 3 tahun

terhitung sejak Undang-Undang ini diberlakukan (batas akhir April 2010). Dengan

demikian, terhitung sejak Mei 2010, seluruh daerah baik tingkat provinsi dan

kabupaten/kota di Indonesia semestinya telah memiliki Perda RTRW. Namun, data

diatas tidak menunjukkan pencapaian kondisi yang dimaksud dalam Undang-undang

Penataan Ruang. Dengan kata lain, ada jedah sekitar 4 tahun dimana penyelenggaraan

penataan ruang baik di tingkat propinsi, kota, dan kabupaten yang tidak berjalan secara

komprehensif. Di sisi lain, masih terdapat potensi tumpang tindih RTRW khususnya

antara RTRW kota/kab dengan propinsi yang disebabkan oleh desakan review atas status

kawasan hutan.

Dengan keadaan ini, ada beberapa masalah yang harus diperhatikan dengan

baik. Pertama, seberapa kuat harmonisasi RTRW Kabupaten/kota hingga RTRW

Nasional (PP. No.26 tahun 2008 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional). Kedua,

soal kualitas penyelenggaraan penataan ruang nasional dan daerah yang telah

memiliki Perda RTRW (Provinsi, Kabupaten/Kota). Ketiga, tentang pelanggaran dan

potensi pelanggaran dalam penyelenggaraan penataan ruang, khususnya di

(30)

Masalah-masalah yang potensial dihadapi pada wilayah perkotaan dan perdesaan, yakni

sebagai berikut;

• Berubahnya struktur dan pola ruang perkotaan dan perdesaan yang berkonsekuensi pada hilanya ruang lidung dan ruang budi daya bagi masyarakat, dan menimbulkan

masalah sosial lainnya.

• Terbukanya peluang alih fungsi lahan atau kawasan hutan yang lebih besar dan berkonsekuensi pada laju degradasi lingkungan dan deforestasi.

• Berkembangnya modus korupsi untuk kepentingan bisnis dengan dalih review tata ruang yang justru mengorbankan aspek keberlanjutan lingkungan.

Potensi pelanggaran yang terjadi dalam penataan ruang, dalam laporan riset WALHI

tahun 2013 menunjukkan adanya praktek korupsi dalam penetapan RTRW Provinsi dan

Kabupaten dalam bentuk suap dalam pemabahasan RTRW, gratifikasi tanah hasil

pelepasan kawasan hutan, dan praktek suap untuk memasukkan kawasan perkebunan

(31)

IV. Konflik Kewenangan Perizinan Kepemilikan dan Pengelolaan Sumberdaya Alam Keluarnya putusan Mahkamah Konstitusi No: 45/PUU-IX/2011 terkait pengujian Pasal 1

angka 3 UU 41/1999 tentang Kehutanan merupakan salah satu bukti bahwa pengaturan

keruangan termasuk khususnya kawasan hutan masih belum optimal dan perlu

disempurnakan. Tidak hanya berupa sengketa agraria yang jumlahnya tercatat mencapai

1.918 kasus (Sayogyo Institute, 2010), tetapi juga dalam bentuk tumpang tindih dalam

perizinan sektoral, yang jumlahnya tidak kalah besar.

Di Kalimantan, Sumatera, dan Papua saja tercatat setidaknya ada 1.052 pemegang izin

pertambangan yang tumpang tindih dengan kawasan hutan hingga seluas 15 juta hektar

(Silvagama dalam FWI, 2011). Angka-angka tersebut memberikan indikasi bahwa saling

klaim terhadap kawasan yang sama menjadi persoalan kronis. Mendukung fakta-fakta

statistik tersebut, berbagai tumpang tindih peruntukan, pemanfaatan dan penggunaan

kawasan terjadi di berbagai wilayah di Indonesia. Di Sumatera, konflik tenurial mencuat

di (baca: akibat) konsesi HTI Toba Pulp Lestari di Sumatera Utara, PT Wira Karya Sakti

di Jambi, PT RAPP di Pulau Padang dan Semenanjung Kampar, Riau, PT SIL di Lampung

(DKN, 2011). Konsesi pengusahaan hutan Finantara Intiga seluas 299.700 ha di

Kalimantan Barat, tumpang tindih dengan setidaknya 160 kampung (WG Tenure, 2005).

HPH Austral Byna Kalimantan Tengah yang memiliki konsesi seluas 294.600 ha di

Kalimantan Tengah tumpang tindih dengan puluhan konsesi, baik perkebunan sawit,

perkebunan karet, maupun pertambangan batubara.

Di kawasan tetangganya, perkebunan sawit PT Antang Ganda Utama pun berkonflik

dengan masyarakat karena saling klaim pada kawasan yang sama (FWI, 2011). Data yang

dihimpun Kementerian Kehutanan (2012) menunjukkan terdapat 17 tipologi konflik

penggunaan lahan dan kawasan hutan yang terkait dengan pelaksanaan transmigrasi,

perizinan perkebunan dan tambang, serta perkembangan pemukiman di semua fungsi

hutan konservasi, lindung maupun produksi. Sementara itu Kementerian Kehutanan juga

menginventarisir sebanyak 49 konflik yang secara khusus berada di dalam lokasi Izin

Usaha Pemanfaatan Hasil Hutan Kayu-Hutan Tanaman (IUPHHK-HT).

Bentuk konflik lainnya sengketa kewenangan antara lembaga negara baik pusat-daerah

maupun sektoral. Dalam konteks keruangan sektoral salah satu konflik yang mengemuka

(32)

tentang Kehutanan telah dipahami secara umum didefinisikan sebagai Menteri

Kehutanan 1 , padahal di satu sisi daerah dengan otonominya juga memiliki kewenangan

mengatur penataan ruang di wilayahnya masing- masing. Di sisi lain, pengertian

Pemerintah dalam menentukan kawasan hutan sebagaimana UU Nomor 41 Tahun 1999

tentang Kehutanan dipahami secara umum didefinisikan sebagai Menteri Kehutanan

juga beralasan, baik mendasarkan pada UU Nomor 32 tahun 2004 tentang Pemerintahan

Daerah dan UU Nomor 39 Tahun 2008 tentang Kementerian Negara .

Hal ini seolah menjadi polemik dalam perumusan perencanaan pembangunan, tetapi

juga kemudian menjadi konflik antara hubungan pusat-daerah. Ini pula yang menjadi

dasar bagi Bupati di lima kabupaten di Kalimantan Tengah menggugat Pasal 1 angka

3 UU 41/1999 tentang Kehutanan. Hal ini diperumit pula dengan keberadaan berbagai

peraturan perundang-undangan yang seolah ikut berebut wilayah Negara. Sementara UU

41/1999 tentang Kehutanan memberikan ruang bagi Pemerintah untuk menunjuk kawasan

hutan yang saat ini mencapai 130-an juta hektar, rezim UU 4/2009 tentang Pertambangan

Mineral dan Batubara seolah membiarkan begitu saja daratan yang sama kemudian harus

dibagi habis pula ke dalam wilayah pertambangan. Hiruk pikuk keruangan ini kemudian

ditambah lagi dengan konsep kawasan lainnya dalam pelbagai peraturan

perundang-undangan misalnya pola dan struktur ruang dalam UU 26/2007 tentang Penataan Ruang,

dan kawasan pertanian pangan berkelanjutan dalam UU 41/2009 tentang Perlindungan

Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan. Persoalan tumpang tindih kewenangan tersebut

merupakan salah satu alasan mengapa hingga saat ini dari 33 provinsi, baru 7 provinsi

yang menyelesaikan penataan ruangnya (KPK, 2010).

Permasalahan tumpang tindih pengaturan ini bukannya tidak disadari. Bahkan dalam

Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2012 tentang Strategi Nasional Pencegahan Dan

Pemberantasan Korupsi Jangka Menengah Tahun 2012-2014 dan Jangka Pan- jang Tahun

2012-2025, telah menegaskan perlunya harmonisasi dan sinkronisasi peraturan

perundang-undangan sesuai dengan kebijakan nasional dengan kebutuhan daerah terkait

masalah sumber daya alam, khususnya terkait masalah bidang kehu- tanan, mineral dan

batu bara, sumberdaya air, pertanahan, tata ruang, serta perimbangan keuangan pusat dan

daerah sebagai bagian dari fokus strategi jangka menengah pencegahan dan

(33)

A. Belum selarasnya berbagai regulasi yang mengatur urusan sumberdaya alam sehingga

menghambat rekonsiliasi terhadap wilayah usaha pemanfaatan SDA untuk

masing-masing sektoral

Beberapa kementerian pada dasarnya akan dibebankan untuk membangun wilayah

usaha sektornya masing-masing. Dalam Undang-undang Nomor 4 Tahun 2009

tentang Pertambangan Mineral dan Batubara3 melalui Wilayah Usaha Pertambangan,

yang kemudian diklasifikasi lagi ke dalam Wilayah Izin Usaha Pertambangan dan

Wilayah Pertambangan Rakyat, misalnya, menentukan lokasi yang akan diberikan

izin. Sementara Undang-undang Nomor 41 Tahun 1999 tentang Kehutanan juga

mengatur adanya blok-blok tata pemanfaatan hutan berdasarkan Pasal 22. Secara

normatif dalam Undang-undang Nomor 18 Tahun 2004 tentang Perkebunan diatur

juga tentang perlunya penyusunan perencanaan perkebunan termasuk dalam segi

wilayahnya dengan memperhatikan rencana tata ruang dan lingkungan hidup 4 .

Sementara itu Undang-undang Nomor 41 Tahun 2009 tentang Perlindungan Lahan

Pertanian Pangan Berkelanjutan juga menetapkan adanya lahan pertanian

berkelanjutan yang perlu diadakan oleh Pemerintah Daerah dalam penetapan tata

ruangnya. Undang-undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang 5

seharusnya mampu menjadi basis bagi seluruh penataan usaha seluruh sektor. Namun,

pengaturan kawasan budi daya dalam UU 26/2007 tidak menjelaskan bagaimana

rencana pembangunan dan usaha masing-masing sektor tersebut harus diintegrasikan.

B. Mekanisme penerbitan izin terfragmentasi

Dengan fragmentasi tersebut, tumpang tindih dalam perizinan terjadi tanpa ada

pejabat administrasi negara yang dapat dimintakan pertanggungjawaban. Artinya,

fungsi izin (vergunning) sebagai instrumen tata usaha negara untuk pengendalian

menjadi kehilangan fungsinya. Sementara itu, dari sisi kepentingan usaha, perizinan

yang demikian membuat proses perizinan tidak hanya menjadi rumit tetapi juga

berisiko tinggi, pengambilan keputusan cenderung berbasis legal formil dan membuka

ruang diskretif, dan mengahancurkan sendi-sendi kepastian hukum bahkan koruptif.

Hal ini pada akhirnya memberikan insentif terjadinya pelaksanaan kegiatan usaha

(34)

C. Lemahnya kewenangan fungsi pengendalian pusat

Dengan adanya otonomi daerah terjadi proses pelimpahan wewenang dalam

pengurusan terhadap sektor sumberdaya alam. Namun, dengan adanya pelimpahan

wewenang tersebut tidak dibarengi dengan mekanisme pengendalian terhadap

kewenangan pengurusan izin. Hal ini membuat kebijakan pengelolaan sumberdaya

alam tidak jarang berjalan tanpa terkendali, lebih jauh bahkan hingga menyebabkan

kesewenang-wenangan. Pengendalian tersebut sebenarnya berusaha diperkuat

dengan peningkatan transparansi seperti kewajiban untuk menyampaikan tembusan

kepada pusat terhadap izin yang diterbitkan. Misalnya, dalam Permentan 26/2007,

disebutkan bahwa Pemerintah Daerah harus menyampaikan izin usaha yang sudah

diterbitkannya kepada Kementerian Pertanian, pada kenyataannya aturan tersebut

seolah tidak mengikat dengan kuat. Sementara di satu sisi, Kementerian Pertanian

tidak memiliki kewenangan yang memadai untuk melakukan pengendalian terhadap

(35)

V. Contoh Kasus

A. Tumpang Tindih Kawasan Hambat Perhutanan Sosial

Sejatinya Kelompok Pengelola Hutan Desa (KPHD) Pematang Rahim Kecamatan

Mendahara Hulu Tanjung Jabung Timur, sudah bisa mengelola hutan desa. Namun

usulan masyarakat seluas 1.185 Ha yang berada dalam Kawasan Hutan Lindung

Gambut Sungai Buluh, menjadi tidak jelas di ujung proses pengajuan hak kelola hutan

desa. Awalnya masyarakat Pematang Rahim telah menyampaikan permohonan Hak

Pengelolaan Hutan Desa (HPHD) kepada Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan

pada tanggal 24 Januari 2017. Respon KLHK positif ditandai dengan adanya tim dari

KLHK bersama Dinas Kehutanan Provinsi Jambi yang melakukan verifikasi teknis ke

Pematang Rahim pada tanggal 6 - 8 Juni 2017. Tim verifikasi telah menyatakan bahwa

seluruh permohonan dapat diterima karena seluruh areal yang dimohon berada dalam

Peta Indikatif Arahan Perhutanan Sosial (PIAPS), Lembaga Pengelola Hutan Desa

dan masyarakat juga telah memenuhi persyaratan lainnya.

Berdasarkan verifikasi teknis tersebut, Sub Direktorat Penyiapan Hutan Desa telah

menyampaikan draf SK HPHD Pematang Rahim kepada Direktur Jenderal

Perhutanan Sosial dan Kemitraan Lingkungan agar berkenan menandatangani, namun

(36)

Lingkungan (PSKL), untuk ditelaah penetapan SK tersebut. Di sinilah muncul

persoalan, ternyata areal kerja yang dimohon berada dalam Peta Indikatif Penundaan

Izin Baru (PIPIB) revisi XII yang telah diterbitkan Menteri Lingkungan Hidup dan

Kehutanan pada tanggal 31 Juli 2017, sebagai tindak lanjut Inpres No 6 tahun 2017

tentang PIPIB. Sehingga Dirjen PSKL tidak berkenan menandatangai SK HPHD yang

sudah dipersiapkan.

B. Tumpang Tindih Kawasan Konsesi Pertambangan dengan Kawasan Lindung

Luasan konsensi penambangan batubara di Sumsel yang mencapai 2,7 juta hektar

sekitar 801.160 hektar berada di kawasan hutan. Sekitar 6.293 hektar berada di hutan

konservasi, 67.298 hektar berada di hutan lindung, serta 727.569 hektar berada di

hutan produksi. Sisanya, 1.985.862 hektar berada di areal penggunaan lain. Luasan

konsensi itu dipegang oleh 359 perusahaan. Sekitar 264 perusahaan pemegang IUP

sudah beroperasi. Tapi sekitar sekitar 23 perusahaan belum terindentifikasi

(37)

Adapun isu yang harus diusung gerakan masyarakat sipil terhadap batubara di Sumsel

yakni moratorium izin pertambangan batubara, review perizinan pertambangan

batubara, penyelesaian konflik dengan mendorong pembentukan lembaga

penyelesaian konflik, serta penegakan hukum atas pelanggaran hukum yang dilakukan

perusahaan. Sementara pemerintah Sumsel yang beberapa waktu lalu menandatangani

kerjasama dengan BP REDD+ akan melakukan proyek reklamasi pasca-tambang

batubara, konservasi dan restorasi catchment area. Pengelola program ini melibatkan

perusahaan batubara dan Perda Jasa Ekossitem. Hal yang sama juga dilakukan pada

wilayah Kabupaten Muaraenim, yang melibatkan PT. Batubara Bukitasam.

“Ini langkah yang diambil REDD+ dan pemerintah Sumsel guna mengatasi persoalan lingkungan hidup akibat aktivitas pertambangan batubara di Sumsel,” kata Najib

Asmani, staf ahli lingkungan hidup dan perubahan iklim Gubernur Sumsel.

C. Tumpang Tindih Kawasan Konsesi Pertambangan dengan Kawasan Pertanian

Sebanyak 406 izin usaha pertambangan (IUP) di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim)

resmi dicabut. Pemerintah Provinsi Kaltim memastikan, sudah 333 surat keputusan

pencabutan ditandatangani Gubernur Awang Faroek Ishak. Sedangkan 73 IUP

lainnya, masih dalam proses pembuatan SK. Sebelumnya, Pemprov Kaltim

menegaskan ada 809 IUP yang dianggap bermasalah dan berpotensi dicabut.

Sehingga, masih tersisa 403 IUP lagi. “Sudah ada 406 yang dicabut. Terdiri dari

394 non Clean and Clear (CnC) dan 12 CnC. Dinas ESDM Kaltim telah mengusulkan

ke Biro Hukum untuk pencabutan tersebut,” kata Ketua Tim Penertiban Izin Tambang

Referensi

Dokumen terkait

[r]

1) Lama Fermentasi / Waktu Fermentasi Faktor – faktor yang mempengaruhi fermentasi salah satunya adalah lama fermentasi. Pemilihan lama fermentasi sebagai parameter

Disarankan kepada perusahaan untuk meningkatkan kemampuan komunikasi keselamatan kerja dan membuat variasi yang baru dalam mengkomunikasikan keselamatan kerja,

sebagainya.Masalah analisa keuangan dapat dilakukan dengan cara mudah dan cepat sebab Lotus -123 menyediakan fasilitas untuk hal tersebut yaitu dengan adanya fungsi –

Target capaian yang ingin diraih pada RTRW meliputi (1) pengembangan saluran pembuangan air limbah (SPAL) di perkotaan, kegiatan ini dapat dijabarkan pada RISPAL

Proses belajar-mengajar akan senantiasa merupakan proses kegiatan interaksi antara dua unsur manusiawi, yakni siswa seba- gai pihak yang belajar dan guru sebagai pihak yang

Pada Halaman ini, terdiri dari beberapa bagian, diantaranya : menu yang meliputi Home, Profil (Sejarah Sekolah, Sambutan kepala Sekolah, Struktur Organisasi,

Setelah mengembalikan ikan ke dalam air, petani itu bertambah terkejut, karena tiba-tiba ikan tersebut berubah menjadi seorang wanita yang sangat cantik?. “Jangan takut Pak, aku