• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB 5 METODE PERANCANGAN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "BAB 5 METODE PERANCANGAN"

Copied!
16
0
0

Teks penuh

(1)

31 BAB 5

METODE PERANCANGAN

5.1 Logo Kampanye

Gambar 5.1 : Logo Kampanye “tanimini”

Sumber : Marvina Halim Putri

Logo utama kampanye “tanimini” terdiri dari logogram dan logotype.

Logogram tanimini berupa pot dan bentuk bangunan rumah dengan 2 buah daun di dalamnya, yang melambangkan menanam dapat dilakukan di rumah baik menggunakan pot maupun media lainnya.

Dengan bentuk yang organis dan warna natural, dan logotype

“tanimini” dengan font sanserif, logo ini menggambarkan bahwa bercocok tanam di rumah akan menyenangkan dan mudah.

5.2 Warna Kampanye

Gambar 5.2 : Color Pallete Sumber : Marvina Halim Putri

(2)

32

Pemilihan warna kampanye didasarkan pada warna-warna cerah dan natural, yaitu hijau, merah, biru dan hitam untuk tulisan, serta beberapa turunan warna utama. Pemilihan warna dimaksudkan untuk memberikan kesan “fun” dalam kampanye ini.

5.3 Poster Infografik

Poster infografik sebagai media menyampaikan fakta dan manfaat yang dapat diperoleh dari kegiatan pertanian kota. Poster infografik ini terdiri dari 3 seri. Menggunakan ilustrasi-ilustrasi yang disusun secara infografik memberikan keterangan-keterangan sesuai seri poster masing-masing.

Gambar 5.3a : Poster seri 1 Sumber : Marvina Halim Putri

Seri pertama “BERTANI DI RUMAH” memberikan informasi tentang manfaat bercocok tanam untuk konsumsi sendiri. Pemilihan warna hijau pada

(3)

seri pertama ini untuk mewakili kesegaran, kehidupan dan lingkungan yang dapat merepresentasikan kata bertani yang identik dengan tumbuhan.

Menggunakan font Serif sebagai judul poster dan font sanserif sebagai bodycopy agar mudah terbaca.

Gambar 5.3b : Poster seri 2 Sumber : Marvina Halim Putri

Seri kedua “SANTAP ORGANIK” memberikan informasi seputar manfaat mengkonsumsi sayuran organik yang ditanam sendiri. Pemakaian warna merah mewakili nafsu makan, yang dapat merepresentasikan kata santap yang berhubungan dengan makan. Menggunakan font Serif sebagai judul poster dan font sanserif sebagai bodycopy agar mudah terbaca.

(4)

34

Gambar 5.3c : Poster seri 3 Sumber : Marvina Halim Putri

Seri ketiga “MARI MEMULAI” merupakan poster tentang bagaimana langkah-langkah yang dapat dikerjakan untuk memulai bercocok tanam.

Penggunaan warna biru mewakili perasaan tenang dan damai, pendirian yang tetap, merepresentasikan kata memulai bercocok tanam dapat memberikan salah satu manfaat nya yaitu mengurangi stress. Elemen-elemen gambar pada poster disesuaikan dengan poin-poin yang diberikan.

5.4 Booklet Infografik

Booklet berfungsi sebagai penjelasan lebih lanjut dari keterangan yang diberikan di poster. Pada booklet akan dijelaskan secara terperinci apa itu kampanye tanimini, dan mengenai penjelasan lebih lanjut masing-masing poin pada serial poster. Gaya visual yang dipakai masih merupakan ilustrasi- ilustrasi ikonik agar masih ada kesatuan pada desain.

(5)

Setiap jeda poster akan terdapat pembatas berupa satu halaman spread berupa ilustrasi penuh yang berkaitan dengan poster yang di bahas.

Gambar 5.4a : Booklet 1 Sumber : Marvina Halim Putri

Gambar 5.4b : Booklet 2 Sumber : Marvina Halim Putri

(6)

36

Gambar 5.4c : Booklet 3 Sumber : Marvina Halim Putri

Pada penjelasan masing-masing poin poster, menggunakan elemen persegi yang di blok dengan warna, dimaksudkan untuk memisahkan penjelasan antara 1 poin dengan poin lainnya.

Gambar 5.4d : Booklet 4 (Jeda Pembatas) Sumber : Marvina Halim Putri

(7)

5.5 Starter Pack

Berguna untuk mempermudah masyarakat dalam memulai gerakan menanam, diberikan dalam satu paket yang terdiri dari 1 buah kaleng sebagai wadah & pot, 1 bungkus benih, 1 bungkus media tanam, 1 buah polibag, dan petunjuk penggunaan.

Gambar 5.5a : Starter Pack 1 Sumber : Marvina Halim Putri

Wadah (pot) berfungsi hanya sebagai wadah penyemaian tumbuhan yang ketika sudah tumbuh besar akan dipindahkan pada polybag yang disediakan. Pada pot, terdapat ilustrasi wajah yang dimana ketika benih tumbuh akan menjadi seperti “rambut”. Pemberian nama tumbuhan di desain menggunakan background berbentuk lingkaran dengan warna putih agar ilustrasi tumbuhan jelas dan warnanya tidak bertabrakan.

(8)

38

Gambar 5.5b : Starter Pack 2 Sumber : Marvina Halim Putri

5.6 Website

Sebagai media sosial digital utama yang akan di update secara lanjut guna memberi informasi terbaru bagi masyarakat. Website terdiri dari Beranda, Bertani di Rumah, Santap Organik, Mari Memulai, dan Kontak.

Secara keseluruhan, informasi yang disajikan hampir mirip dengan isi booklet, tapi terdapat beberapa tambahan seperti cara-cara bercocok tanam yang berada pada halaman Mari Memulai, dan kontak yang bisa dihubungi.

Gambar 5.6a : Website 1 Sumber : Marvina Halim Putri

(9)

Gambar 5.6b : Website 2 Sumber : Marvina Halim Putri

Gambar 5.6c : Website 3 Sumber : Marvina Halim Putri

(10)

40

Gambar 5.6d : Website 4 Sumber : Marvina Halim Putri

Website dibuat secara interaktif dengan pergerakan animasi beberapa elemen gambar yang minor (kecil) agar tidak membosankan.

5.7 Kartu Nama

Gambar 5.7 : Kartu Nama

Sumber : Marvina Halim Putri

Sebagai media informasi yang menyertakan alamat website dan nomor kontak bagi audiens yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai kampanye ini. Dibuat dua sisi, yaitu sisi pertama adalah ilustrasi-ilustrasi yang terdiri dari 3 jenis sesuai dengan poster 3 seri, dan sisi sebaliknya adalah informasi

(11)

kontak dengan logo dan background putih agar desain tidak terlalu “penuh”

pada kedua sisi.

5.8 Media Sosial

Gambar 5.8 : Media Sosial Sumber : Marvina Halim Putri

Berbagai sosial media seperti facebook, instagram, line, dll akan digunakan mengingat kampanye dilaksanakan pada zaman teknologi yang sudah berkembang seperti sekarang ini. Media-media sosial ini berfungsi sebagai media komunikasi masyarakat untuk bertukar pikiran dan informasi juga untuk dapat mengikuti perkembangan-perkembangan mengenai kampanye tanimini.

5.9 T-Shirt

Berfungsi sebagai identitas visual dari tanimini, diberikan dan dipakai pada acara gathering (kumpul-kumpul). Menggunakan kaos berwarna putih sebagai warna netral dimana akan dicetak dengan 3 seri kaos sesuai dengan poster. Warna putih akan menonjolkan warna tipografi kalimat masing- masing seri.

(12)

42

Gambar 5.9a : T-shirt 1 Sumber : Marvina Halim Putri

Gambar 5.9b: T-shirt 2 Sumber : Marvina Halim Putri

(13)

Gambar 5.9c : T-shirt 3 Sumber : Marvina Halim Putri

5.10 Aksesoris

Aksesoris berupa, mug, gantungan kunci, pin, stiker, celemek, tote bag, adalah sebagai kenang-kenangan bagi mereka yang mengikuti gerakan kampanye ini, serta secara tidak langsung berguna sebagai media publikasi.

5.10.1 Stiker

Sebagai souvenir yang berfungsi sebagai brand activation kampanye ini karena memperkenalkan kampanye ini kepada orang- orang yang melihat. Terdapat bermacam-macam ilustrasi sayur yang digunakan pada media lain yang dicetak sebagai stiker.

Gambar 5.10.1 : Stiker Sumber : Marvina Halim Putri

(14)

44

5.10.2 Pin

Gambar 5.10.2 : Pin Sumber : Marvina Halim Putri

Pin diberikan sebagai souvenir yang berfungsi sebagai brand activation kampanye ini. Didesain hanya dengan ilustrasi saja tanpa tipografi (kecuali logo), agar ilustrasi tersebut dapat cepat dikenal masyarakat.

5.10.3 Mug

Gambar 5.10.3 : Mug Sumber : Marvina Halim Putri

(15)

Souvenir yang diberikan pada audiens, yang dapat digunakan pada waktu berkebun. Di desain dengan ilustrasi berupa gedung-gedung dan bangunan-bangunan yang identik dengan perkotaan.

5.10.4 Gantungan kunci

Gambar 5.10.4 : Gantungan Kunci Sumber : Marvina Halim Putri

Seperti halnya pin, gantungan kunci juga berfungsi sebagai pengingat (brand activation) bagi audiens. Didesain hanya dengan ilustrasi saja tanpa tipografi (kecuali logo), agar ilustrasi tersebut dapat cepat dikenal masyarakat.

5.10.5 Celemek

Item yang akan dijual baik secara online maupun secara langsung, dan uang hasil penjualan akan digunakan untuk biaya keberlangsungan kampanye. Di desain dengan warna putih sebagai warna netral kampanye secara keseluruhan dan logo tanimini tanpa logotype.

(16)

46

Gambar 5.10.5 : Celemek Sumber : Marvina Halim Putri

5.10.6 Tote bag

Seperti celemek, tote bag juga akan di jual secara online maupun langsung dan uang yang dihasilkan digunakan sebagai dana kampanye. Desain tote bag ini berlatar warna netral secara keseluruhan yaitu putih dengan masing-masing ilustrasi dari 3 seri poster, yang dimana masing-masing tipografi nya yang diberikan warna sesuai 3 seri poster.

Gambar 5.10.6 : Tote Bag Sumber : Marvina Halim Putri

Gambar

Gambar 5.1 : Logo Kampanye “tanimini”
Gambar 5.3b : Poster seri 2  Sumber : Marvina Halim Putri
Gambar 5.3c : Poster seri 3  Sumber : Marvina Halim Putri
Gambar 5.4b : Booklet 2  Sumber : Marvina Halim Putri
+7

Referensi

Dokumen terkait

Pertanyaan-pertanyaan itu menjadi polemik dengan kemunculan kurikulum berbasis KKNI ini. Sebagai sebuah produk yang diujicobakan, perlu diadakan berbagai penelitian

Dengan menyebut nama Allah SWT yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, penulis penjatkan puji dan syukur atas kehadirat-Nya yang telah melimpahkan rahmat

Skema skimming yang paling dasar terjadi ketika seorang karyawan menjual barang atau jasa kepada pelanggan, mengumpulkan pembayaran pelanggan pada titik penjualan, tapi

masih hidup selama 830 tahun. Sepanjang hidupnya, Mahalalel menjadi bapak dari beberapa anak laki-laki * 5:3 anak laki-lakinya Dalam bahasa Ibrani sudah jelas dari kisah

Degradasi dengan perbedaan kecepatan pemanasan menghasilkan pergeseran suhu degradasi polimer, dimana pada kecepatan yang lebih rendah polimer mengalami degradasi

Ability To Pay (ATP) dan Willingness To Pay (WTP) Pada Batik Solo Trans (BST) Koridor Empat Di Surakarta, Skripsi, Jurusan Teknik Sipil, Fakultas.. Teknik,

Dari uraian tersebut dapat diketahui, bahwa seorang karyawan yang berpengalaman akan memiliki gerakan yang mantap dan lancar, gerakannya berirama, lebih cepat menanggapi tanda –

Aliran fluida ke atas dengan kecepatan tertentu dan tetap, sehingga untuk butiran dengan ukuran atau densitas tertentu terbawa ke atas, ukuran atau densitas yang lebih besar