• Tidak ada hasil yang ditemukan

KESIAPSIAGAAN PERAWAT DALAM MENGHADAPI WABAH FLU BURUNG DI INSTALASI GAWAT DARURAT RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "KESIAPSIAGAAN PERAWAT DALAM MENGHADAPI WABAH FLU BURUNG DI INSTALASI GAWAT DARURAT RUMAH SAKIT UMUM DAERAH Dr. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH"

Copied!
6
0
0

Teks penuh

(1)

22 - Volume 1, No. 2, November 2014

KESIAPSIAGAAN PERAWAT DALAM MENGHADAPI WABAH FLU

BURUNG DI INSTALASI GAWAT DARURAT RUMAH SAKIT UMUM

DAERAH Dr. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH

Mukhsal Mahdi

1

, Mudatsir

2

, Nasaruddin

3 1)

Magister Ilmu Kebencanaan Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala Banda Aceh

2) Bagian Microbiologi Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kualas, 3) Prodi Magister Ilmu

Kebencanaan Universitas Syiah Kuala, Darussalam, Banda Aceh 23111, Indonesia iccumahdi@gmail.com, mudatsir_idris@yahoo.com,nasaruddin@tdmrc.org

Abstract:

Avian influenza is a communicable disease caused by influenza virus

transmitted by poultry attacking human in variety of age. Human attacked by avian

influenzapass through incubation period between 1 and 3 days, the infection period

is one day before 3 – 5 days after symptoms while in children is about 21 days. The

aim of the research was to identify relationship between knowledge, behaviour of

nurses and readiness of facilities utilizationby nurses forpreparedness of prevention

from transmission of Avian influenza outbreak in emergency room of dr.

ZainoelAbidin general hospital Banda Aceh. The type of the research was

quantitative used cross sectional study method. The population on the research was

the whole nurses in emergency room of dr. Zainoel Abdidin general hospital Banda

Aceh i.e. 42 nurses. The result of the research was a correlation between knowledge

(p=0,008), behaviour (p=0,005) and preparedness of facilities utilization (p=0,046)

and nurses’ preparedness to cope with Avian influenza. It is recommended for

management of dr. Zainoel Abdidin general hospital Banda Aceh to provide further

education of epidemic control and adequate facilities provision with procedures to

deal with Avian influenza outbreak transmission.

Keywords : knowledge, behaviour, preparedness, Avian influenza

Abstrak

: Flu burung adalah suatu penyakit menular yang disebabkan oleh virus

influenza yang ditularkan oleh unggas yang dapat menyerang manusia dengan

seluruh umur. Manusia yang terserang penyakit flu burung akan melewati masa

inkubasi 1-3 hari, masa infeksi 1 hari sebelum 3-5 hari sesudah timbul gejala

sedangkan pada anak-anak sampai 21 hari. Instalasi Gawat Darurat di rumah sakit

termasuk kedalam kelompok rentan terhadap bencana, dipandang perlu untuk

mengetahui pengetahuan dan sikap dan kesiapan penggunaan fasilitas oleh perawat

terhadap kesiapsiagaan pencegahan penularan wabah flu burung. Tujuan penelitian

adalah mengetahui hubungan pengetahuan, sikap perawat dan kesiapan penggunaan

fasilitas dengan kesiapsiagaan perawat dalam menghadapi wabah flu burung (Avian

Influenza) di Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin

Banda Aceh. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kuantitatif, dengan

metode cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perawat

pelaksana di Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin

Banda Aceh dengan jumlah sampel sebanyak 42 orang. Hasil penelitian didapatkan

bahwa terdapat hubungan pengetahuan (p=0,008), sikap (p=0,005) dan kesiapan

penggunaan fasilitas (p=0,046) dengan kesiapsiagaan perawat dalam menghadapi

wabah flu burung. Kepada manajemen Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel

Abudin Banda Aceh dapat memberikan pendidikan lebih lanjut tentang penanganan

wabah dan penyediaan fasilitas yang memadai sesuai dengan prosedur tetap yang

telah ditentukan dalam menghadapi penularan wabah flu burung.

(2)

Volume 1, No. 2, November 2014 - 23

PENDAHULUAN

Interaksi berbagai komponen lingkungan baik fisik, kimia, dan biologi telah menjadi penyebab timbulnya penyakit flu burung. Lingkungan biologis adalah semua makhluk hidup yang berada disekitar manusia yaitu flora dan fauna, termasuk manusia. Komponen lingkungan biologi dan kimia yang berperan langsung terhadap timbulnya penyakit flu burung adalah golongan virus influenza tipe A yang terdiri atas Hemaglutinin (H) dan Neuramidase (N). Berdasarkan sifat antigenesitas dari glikoprotein-glikoprotein virus influensa dikelompokkan ke dalam enambelas subtipe H (H1-H16) dan sembilan N (N1-N9). Bahkan secara kimiawi virus avian influenza juga dapat beradaptasi dengan obat maupun vaksin. Burung liar sebagai pejamu alami telah membawa virus H5N1 menjadi patogen bagi golongan unggas domestik yang menular ke manusia (Budiarto dan Anggraeni, 2003).

Penelitian Yuliastuti (2007) tentang pengaruh pengetahuan dan keterampilan terhadap penanganan flu burung di RSUP H. Adam Malik Medan didapatkan hasil bahwa terdapat pengaruh antara pengetahuan, sikap dan keterampilan terhadap kinerja perawat dalm penatalaksanaan flu burung di RSUP H. Adam Malik Medan, dimana kinerja perawat dalam penanganan kasus flu burung masih dikatagorikan 49,5% (sedang), 37,9% dikatagorikan baik dan 12,6% dikategorikan kurang baik.

Berdasarkan data dari Unit Respirasi Sindroma Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh didapatkan kasus suspek Flu burung pada tahun 2006 sebanyak 2 kasus, tahun 2007 sebanyak 4 kasus tahun 2009 sebanyak 1 kasus 2011 sebanyak 3 kasus, dan tahun 2014 sebanyak 4 kasus. Rumah Sakit Umum Dr. Zainoel Abidin Banda Aceh

merupakan Rumah sakit rujukan provinsi Aceh, ini menunjukkan bahwa Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh merupakan Unit Gawat Darurat yang tidak hanya melayani pasien di Banda Aceh dan sekitarnya tetapi juga menerima rujukan dari berbagai daerah dalam provinsi lain di Aceh (Buku Register Ruang RHCU Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin)

Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh merupakan Rumah Sakit rujukan Provinsi Aceh. Ini menunjukkan bahwa Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh merupakan Unit Gawat Darurat yang tidak hanya melayani pasien dari Banda Aceh dan sekitarnya tetapi juga menerima rujukan dari berbagai daerah dalam provinsi lain di Aceh. Jumlah tenaga keperawatan untuk masing-masing shift yang bertugas 5-7 perawat dengan jumlah total perawat Instalasi Gawat Darurat sebanyak 42 orang. Berdasarkan gambaran tersebut maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian tentang “Kesiapsiagaan Perawat Dalam Menghadapi Wabah Flu Burung (Avian Influenza) di Instalasi Gawat Darurat RSUD dr. Zainoel Abidin Banda Aceh tahun 2014.

METODE PENELITIAN

Penelitian ini bersifat kuantitatif, dengan metode cross sectional yang digunakan untuk mengetahui hubungan pengetahuan, sikap dan kesiapan penggunaan fasilitas dengan kesiapsiagaan pencegahan wabah flu burung di Instalasi gawat darurat Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh. Populasi yang digunakan sebagai subyek dalam penelitian ini adalah seluruh perawat yang bertugas memberikan pelayanan keperawatan di IGD RSUDZA pada tahun 2014 yang berjumlah 42 orang.

(3)

24 - Volume 1, No. 2, November 2014 Pengukuran Variabel

Variabel dalam penelitian ini diukur dengan menggunakan beberapa item pernyataan menggunakan skala likert dan skala dikotomi (Riduwan & Sunarto, 2009), Variabel dalam penelitian ini diukur dengan menggunakan beberapa item pernyataan menggunakan skala ordinal. Variabel terdiri dari variabel independen (pengetahuan, sikap dan kesiapan penggunaan fasilitas) dan variabel dependen kesiapsiagaan pencegahan wabah Avian Influenza

Analisis Data

1. Analisa univariat dilakukan untuk mengetahui distribusi frekuensi masing-masing variabel

2. Analisa bivariat digunakan untuk mengukur hubungan pengetahuan, sikap dan kesiapan penggunaan fasilitas dengan kesiapsiagaan, akan dilakukan analisa silang dengan menggunakan metode statistik Chi Square (2) (Riduwan & Sunarto, 2009), dimana 2 adalah Person’s cumulative test statistic dengan α = 0,05.

Pengujian hipotesis dilakukan dengan kriteria bahwa jika 2 hitung < 2 tabel maka hipotesa (Ho) diterima dan sebaliknya apabila 2 hitung ≥ 2 tabel maka hipotesa (Ho) ditolak. Perhitungan statistik untuk analisa tersebut dilakukan dengan menggunakan Statistik Service Solution (SPSS) versi 16).

HASIL PEMBAHASAN

Penelitian telah dilakukan mulai tanggal 16 sampai dengan 28 Juni 2014 pada 42 orang perawat di Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh dengan menggunakan alat ukur

berbentuk kuesioner, adapun

hasil

penelitiannya

adalah

sebagai

berikut :

Tabel 1.1 Data Demografi Responden

Penelitian

No Demografi Responden Frekue nsi Persent ase Umur 1 2 3 < 29 tahun 30 s/d 45 tahun >45 tahun 20 21 1 47,6 50 2,4 Jenis Kelamin 1 2 Laki-laki Perempuan 30 12 71,4 28,6 Pendidikan 1 2 3 D3 Keperawatan D4 Keperawatan S1 Keperawatan + Ners 33 4 5 78,6 9,5 11,9 Total 42 100

Berdasarkan hasil penelitian data demografi didapatkan bahwa kategori umur responden yang tertinggi adalah umur 30 s/d 45 tahun sebanyak 21 orang (50%), kemudian kategori jenis kelamin responden yang tertinggi adalah jenis kelamin laki-laki sebanyak 30 orang (71,4%) dan kategori jenis kelamin dari responden yang tertinggi adalah D3 Keperawatan yaitu 33 orang (78,6%).

Tabel 1.2. Distribusi Frekuensi Perawat Berdasarkan Pengetahuan, Sikap, Kesiapan Penggunaan Fasilitas dan Kesiapsiagaan Pencegahan Wabah Flu burung di Instalasi Gawat Darurat RSUDZA Banda Aceh

(4)

Volume 1, No. 2, November 2014 - 25 No Pengetahuan Frekuensi Persenta

se 1 2 Baik Kurang 28 14 66,7 33,3 Total 42 100

No Sikap Frekuensi Persenta se 1 2 Positif Negatif 29 13 69 31 Total 42 100 No Kesiapan Penggunaan Fasilitas Frekuensi Persenta se 1 2 Mendukung Kurang mendukung 29 13 69 31 Total 42 100

No Kesiapsiagaan Frekuensi Persentase 1 2 Siap Kurang siap 32 10 76,2 23,8 Total 42 100

Tabel

1.3.

Hubungan

pengetahuan

dengan

kesiapsiagaan

pencegahan

wabah flu burung

Pengeta huan

Kesiapsiagaan Pencegahan Wabah

Flu Burung Tot

al p-va lu e Siap Kurang Siap Baik Kurang 25(78,1 %) 7 (21,9 %) 3 (30 %) 7 (70 %) 28 14 0, 00 8 Jumlah 32 10 42

Berdasarkan Tabel 1.3 diketahui bahwa dari 28 orang responden dengan pengetahuan tinggi didapatkan 25 orang kesiapsiagaan yang siap dan 3 orang dengan kurang siap, sedangkan dari 14 orang dengan kategori pengetahuan rendah didapatkan 7 orang dengan kesiapsiagaan pada kategori siap dan 7 orang dengan kategori kurang siap terhadap pencegahan wabah flu burung.

Hasil penelitian S. Yona (2008) dimana pengetahuan perawat tentang Avian Influenza dan cara perawatan pasien Avian Influenza yang rendah

ditemukan pada

mayoritas responden. Hanya ditemukan

dua responden yang dapat menjelaskan tentang penyakit Avian Influenza. Hal ini terkait dengan tingkat pendidikan formal responden yang cukup tinggi (sarjana). Tabel 1.4 Hubungan antara sikap dengan kesiapsiagaan pencegahan wabah flu burung

Sikap

Kesiapsiagaan Pencegahan Wabah Flu Burung Tot

al p-value Siap Kurang Siap Positif Negatif 26 (81,2) 6 (18,8) 3 (30) 7 (70) 29 13 0,005 Jumlah 32 10 42

Berdasarkan tabel 1.4 diketahui bahwa dari 29 orang responden dengan sikap positif didapatkan 26 orang dengan kesiapsiagaan yang siap dan 3 orang dengan kurang siap sedangkan dari 13 orang yang dengan sikap negatif didapatkan 6 orang dengan kesiapsiagaan siap dan 7 orang dengan kategori kesiapsiagaan kurang siap.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa, sikap responden dalam penatalaksanaan kasus flu burung sebagian besar dikatagorikan positif (69 %), namun sisanya sebanyak 31% masih dikatagorikan mempunyai sikap yang negatif. Informasi yang diperoleh lapangan menunjukkan bahwa karena flu burung merupakan kasus yang luar biasa dan memerlukan penanganan yang khusus, mereka juga berharap adanya perlakuan khusus bagi mereka, misalnya dengan adanya pemberian insentif khusus yang bersifat insidentil bagi mereka, pemberian angka kredit yang lebih ataupun kebijakan yang dapat memacu semangat kerja mereka.

Penelitian Iing Yuliastuti (2009) dimana pengetahuan, keterampilan dan sikap berpengaruh terhadap kinerja perawat

(5)

26 - Volume 1, No. 2, November 2014 dalam penatalaksanaan pasien flu burung di RSUP H. Adam Malik, dari variabel tersebut yang mempunyai pengaruh yang paling dominan adalah variabel sikap.

Tabel 1.5 Hubungan antara kesiapan penggunaan fasilitas dengan kesiapsiagaan pencegahan wabah flu burung

Kesiapan penggunaan Fasilitas Kesiapsiagaan Pencegahan Wabah Flu Burung To tal p-value Siap Kurang Siap Mendukung Kurang mendukung 25 (78,1% 7 (21,9%) 4 (40%) 6(60%) 29 13 0,046 Jumlah 32 10 42

Berdasarkan tabel 1.5 diketahui

bahwa dari 29 orang responden yang menyatakan kesiapan penggunaan fasilitas mendukung didapatkan 25 orang dengan kesiapsiagaan yang siap dan 4 orang dengan kurang siap sedangkan dari 13 orang yang menyatakan kesiapan penggunaan fasilitas kurang mendukung didapatkan 7 orang dengan kesiapsiagaan siap dan 6 orang dengan kategori kesiapsiagaan kurang siap.

Melalui uji statistik didapatkan bahwa nilai nilai p-value (0,046) < dari nilai alfa (0,05) sehingga hipotesa nol (Ho) ditolak yang berarti terdapat hubungan yang bermakna antara kesiapan penggunaan fasilitas dengan kesiapsiagaan perawat dalam pencegahan wabah flu burung di IGD RSUDZA Banda Aceh.

Kesiapan penggunaan fasilitas disebut sebagai faktor yang memberi kesempatan atau faktor yang memungkinkan terbentuknya perilaku. Setelah memiliki pengetahuan dan sikap yang cukup baik mengenai prosedur pencegahan penularan virus flu burung, domain psikomotor dapat terbentuk melalui

perilaku yang sesuai jika ada kesempatan untuk mewujudkan perilaku tersebut dengan adanya sarana yang dapat digunakan untuk melakukan prosedur kewaspadaan universal di Unit Emergensi. Hal ini juga sesuai dengan teori Purwanto (1999), yang menyatakan bahwa sarana merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi terbentuknya perilaku, dalam hal ini sarana bisa menjadi faktor pendukung dan faktor penghambat .

Penelitian Dewi Batari (2011) tentang kesiapsiagaan dan tanggap darurat terhadap risiko pandemi influenza menunjukkan bahwa kesiapsiagaan & tanggap darurat RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar belum memenuhi standar WHO-Asian Disaster Preparedness Center sehingga perlu menyusun dokumen yang mengacu pada standar nasional dan internasional sebagai dasar implementasi yang konsisten sampai pada monitoring dan evaluasinya.

KESIMPULAN DAN SARAN

Kesimpulan

1) Terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan dengan kesiapsiagaan pencegahan wabah flu burung oleh perawat di Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh tahun 2014. (p =0,008)

2) Terdapat hubungan yang bermakna antara sikap dengan kesiapsiagaan pencegahan wabah flu burung oleh perawat di Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh tahun 2014. (p = 0,005) 3) Terdapat hubungan yang bermakna antara

kesiapan penggunaan fasilitas dengan kesiapsiagaan pencegahan wabah flu burung oleh perawat di Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Umum Daerah dr.

(6)

Volume 1, No. 2, November 2014 - 27 Zainoel Abidin Banda Aceh tahun 2014.

(p =0,046)

Saran

1. Perawat pelaksana agar dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilannya dalam kesiapsiagaan pencegahan dan perawatan khususnya pada pasien-pasien dengan penyakit menular seperti wabah flu burung. 2. Manajemen rumah sakit dapat

membuat perencanaan yang lebih lanjut dan dapat mengevaluasi kembali terhadap hasil dari perawatan dan pengobatan khususnya di unit Emergency sehingga pelayanan kesehatan yang diberikan sudah berjalan secara optimal.

DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, 2005. Manajemen Penelitian. Rineka Cipta, Jakarta.

Budiarto E. dan Anggraeni D. 2003. Pengantar Epidemiologi. PT. EGC, Jakarta

Dewi Batari (2011) kesiapsiagaan dan tanggap darurat terhadap pandemi influenza di RSUP dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar dalam http://pasca.unhas.ac.id/jurnal/files/ 9e149fc39493ffcdec01064c1af1437 9.pdf.di akses 9 Des 2014

Iing Yuliastuti (2009). Pengaruh pengetahuan, keterampilan dan sikap terhadap kinerja perawat dalam penatalaksanaan kasus flu burung di RSUP. H. Adam Malik

(Tesis) dalam

http://repository.usu.ac.id/bitstream/ 123456789/6738/1/09E00784.pdf diakses 8 Desember 2014

pengetahuan tentang flu burung terhadap sikap masyarakat yang memelihara unggas di wilayah Mojogedang Karanganyar

http://publikasiilmiah.ums.ac.id/bits tream/handle/123456789/504/4b.pd f?sequence=1 diakses 9

Purwanto, 1999. Pengantar Perilaku Manusia Untuk Keperawatan, Buku. Kedokteran, Jakarta, EGC.

Riduwan dan Sunarto. 2009. Statistika untuk penelitian pendidikan, Sosial, Ekonomi, Komunikasi dan Bisnis. Bandung : Alfabeta

RSUDZA. 2010. Standar Pelayanan Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Rumah Sakit. Banda Aceh. S. Yona. 2008. Analisis Fenomenologi

Tentang Pengalaman Perawat Dalam Memberikan Asuhan Keperawatan Pada Pasien Dengan

Avian Influenza

jki.ui.ac.id/index.php/jki/article/vie

wFile/192/pdf_57 Jurnal

Keperawatan Indonesia, Volume 12, No. 1, Maret 2008; hal 1-6.

Yuliastuti, 2007. Pengaruh pengetahuan, keterampilan dan sikap terhadap

kinerja perawat dalam

penatalaksanaan kasus flu burung di RSUP H Adam Malik Medan (Tesis) USU Repostory@ 2008.

Riduwan & Sunarto. 2009. Statistika untuk penelitian pendidikan, Sosial, Ekonomi, Komunikasi dan Bisnis. Bandung : Alfabeta

Gambar

Tabel  1.1  Data  Demografi  Responden  Penelitian  No  Demografi  Responden  Frekuensi  Persentase  Umur  1  2  3  &lt; 29 tahun  30 s/d 45 tahun &gt;45 tahun  20 21 1  47,6 50 2,4  Jenis Kelamin  1  2  Laki-laki  Perempuan  30 12  71,4 28,6  Pendidikan
Tabel  1.4  Hubungan  antara  sikap  dengan  kesiapsiagaan pencegahan wabah flu burung
Tabel  1.5  Hubungan  antara  kesiapan  penggunaan  fasilitas  dengan  kesiapsiagaan  pencegahan wabah flu burung

Referensi

Dokumen terkait

Tujuan penelitian pada anak usia sekolah ini adalah ingin mengetahui prevalensi gangguan tidur, gambaran gangguan tidur, pengaruh intervensi sleep hygiene pada keluhan

Masyarakat Dusun kalibago dipilih untuk memberikan informasi tentang segala sesuatu yang terjadi pada masyarakat dalam menjaga kerukunan antar ummat beragama..

Perlu dilakukan penelitian mendalam terhadap kegiatan pemanfaatan limbah padat ini pada kondisi tertutup, agar dapat dibandingkan dengan hasil penelitian ini, untuk

Dalam proses tersebut terdapat beberapa masalah yang ada di SD IT Bhaskara garut yaitu seperti dalam pengolahan informasi informasi yang dibutuhkan seperti pendaftaran siswa

(emberi pengarahan karena pembawaan yang terdorong untuk memimpin dan sering merasa sulit memper$ayai bahwa orang lain bisa melakukan peker%aan dengan sama baiknya..B. Setia

Informasi mengenai penggunaan air perasan jeruk nipis sebagai acidifier untuk mengubah profil lemak pada ayam pedaging masih kurang sehingga dilakukan penelitian

Infertilitas bukan semata-mata disebabkan oleh faktor yang berasal dari wanita, seperti infeksi vagina, disfungsi seksual, lingkungan vagina yang terlalu asam,

Faktor lain yang dapat mempengaruhi proses adsorpsi Fe oleh cangkang telur pada proses batch adalah massa adsorben yang digunakan di dalam proses. Pada Gambar 4