• Tidak ada hasil yang ditemukan

MENGGERAKKAN SENI DI DESA

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "MENGGERAKKAN SENI DI DESA"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

MENGGERAKKAN SENI DI DESA

Oleh: Jabrohim*

Mengapa para pemudik yang datang ke desa kelahiran, setelah membagi-bagi oleh-oleh dari kota, usai shalat Idul Fitri, usai silaturahmi dengan keluarga dan tetangga, makan-makan dan minum sepuasnya, kemudian sepertinya tidak betah lagi di desanya? Mengapa baru sehari dua hari mereka berada di desa kelahirannya, mereka segera ingin keluar desa, rekreasi ke kebun binatang, ke pantai atau ke tempat wisata lain? Mengapa desa yang mereka rindukan dan mereka harus berani berjejal-jejal di kendaraan untuk menempuh jalan mudik itu tiba-tiba kelihatan membosankan? Mungkin jawabnya sederhana. Banyak desa yang sekarang ini sepi dari kegiatan seni budaya. Banyak desa yang miskin kegiatan seni budaya dan potensi seni budaya yang dimiliki desa banyak yang keropos. Demikian juga desa-desa Muslim yang jumlahnya diperkirakan lebih dari lima ribu di seluruh Indonesia.

Karena sepi dari kegiatan seni budaya yang diselenggarakan secara mandiri oleh warga desa sendiri maka para pemudik itu seperti menemukan kehampaan budaya. Mereka memang merindukan desanya, merindukan sanak saudara. Tetapi kerinduan itu telah dapat mereka sembuhkan dengan bertemu dan ngobrol, atau makan-makan selama sehari dua hari. Setelah itu desa terasa sebagai sesuatu yang sepi, tidak menarik dan tidak menghibur mereka lagi. Dengan demikian, mereka segera

melarikan diri dari desa, kemudian berwisata atau melakukan kegiatan rekreasi ke luar desanya. Apalagi ketika mudik mereka membawa cukup uang.

Gejala seperti ini dapat disaksikan ketika musim mudik tiba. Dan bagi desa-desa yang masih mampu menggeliatkan potensi seni budaya, keadaannya masih lumayan. Untuk mengisi acara Syawalan, Halal Bihalal, pertemuan Bani atau pertemuan Trah

(Keluarga besar) biasanya penduduk setempat dan pemudik dapat bekerja sama dan melakukan latihan bersama agar ketika pentas di acara tersebut mereka tidak

mengecawakan penonton. Apalagi kalau banyak di antara pemudik itu dulu dikenal sebagai aktivis kesenian dan selama di rantau mereka tidak kehilangan spirit dan kemampuannya berkesenian. Akan sangat senang sekali kalau mereka dilibatkan untuk ikut tampil dalam kesempatan tersebut. Kegiatan ini dapat menambah gairah mereka untuk menikmati hidup di desa kelahiran.

Dalam kaitan ini, upaya untuk menggerakkan kegiatan kesenian di desa-desa ternyata sangat penting dan strategis. Oleh karena itu selama bertahun-tahun penulis ikut merancang, mengelola dan mensupervisi kegiatan Kuliah Kerja Nyata di desa-desa, penulis dengan dibantu teman-teman seniman, sastrawan dan pemusik, kami sengaja memasukkan agenda upaya menggerakkan potensi seni di desa. Untuk ini penulis sangat berterima kasih kepada Emha Ainun Nadjib, Ahmadun Y Herfanda, Wees Ibnu Say, Andrik Purwasita dan teman-teman lain yang bertahun-tahun menemani kegiatan menggerakkan potensi seni budaya di desa-desa tempat berlangsungnya Kuliah Kerja Nyata.

Bahkan kemudian secara resmi, kami memasukkan agenda menggerakkan potensi seni budaya di desa, sebagai salah satu dari 4 agenda kegiatan Kuliah Kerja Nyata. Hasilnya alhamdulillah, menggembirakan. Meski secara sederhana dan kecil-kecilan, banyak potensi seni budaya dapat dibangkitkan kembali. Kemudian desa-desa itu menjadi desa binaan untuk pengembangan potensi seni budaya.

(2)

Ini jelas merupakan tantangan yang perlu dijawab. Sebab menurut berbagai percakapan dengan para aktivis seni budaya di desa, ternyata salah satu penyebab memudarnya kegiatan dan potensi seni budaya di desa, adalah langkanya kesempatan untuk tampil, di samping juga masalah regenerasi yang sering kurang berhasil. Dengan demikian para pendukung seni budaya di desa yang tersisa tinggal para pemain tua. Yang muda masih jarang dan tidak selalu mau untuk terlibat dalam kegiatan seni budaya.

Untuk menjawab tantangan ini, menurut hemat penulis, sesungguhnya kampus-kampus dapat berperan. Khususnya kampus-kampus Muhammadiyah (PTM). Selain menjadikan upaya menggerakkan potensi seni budaya sebagai salah satu kegatan penting dalam Kuliah Kerja Nyata (dan ini memungkinkan terjadinya proses lintas budaya yang sangat bagus bagi masa depan keutuhan Indonesia), maka sungguh sangat mulia dan sangat bagus jika kampus-kampus Muhammadiyah membuat program dialog budaya konkret dalam bentuk memberi kesempatan bagi potensi seni budaya di desa untuk tampil di kampus-kampus Muhammadiyah. Selain para

mahasiswa dan masyarakat sekitar mendapat hiburan, warga desa dapat tampil dan ini akan memperbesar semangat mereka dalam memelihara dan mengembangkan potensi seni budaya yang mereka miliki. Ayo, kampus Muhammadiyah mana yang akan memulai?

*) Penulis adalah Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta.

Referensi

Dokumen terkait

Hal itu sebagaimana dinyatakan dalam buku yang disususun oleh Badan Penelitian dan Pengembangan, Pusat Kurikulum Kementrian Pendidikan Nasional, bahwasannya terdapat

Pengumpulan data tingkat stres dilakukan dengan pengisian kuisioner DASS42 dan data pola menstruasi diisi pada identitas responden.. Kesimpulan: Dari penelitian ini

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh data tentang peran guru bimbingan dan konseling dalam menanggulangi kesulitan belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi di kelas XI

Dalam karyanya "A History of Islamic Legal Theories," khususnya pada pembahasan tentang krisisis modernitas, menuju teori hukum baru, Hallaq memuji formulasi teori

Pengembangan Lagu Model Sebagai Media Pendidikan Karakter Bagi Anak Usia Dini. Tesis Program Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta:

a. Pegawai Aparatur Sipil Negara yang selanjutnya disebut Pegawai ASN adalah pegawai negeri sipil dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja yang diangkat oleh

Hanya saja pada poin c dalam fatwa tersebut disebutkan bahwa “Jangka waktu usaha, tatacara pengembalian dana, dan pembagian keuntungan ditentukan berdasarkan

[r]