• Tidak ada hasil yang ditemukan

DIKTIS | Website Resmi Direktorat Pendidikan Tinggi Islam - Ditjen Pendis Kemenag RI

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "DIKTIS | Website Resmi Direktorat Pendidikan Tinggi Islam - Ditjen Pendis Kemenag RI"

Copied!
21
0
0

Teks penuh

(1)

PEDOMAN UMUM

PEKAN ILMIAH, OLAHRAGA, SENI DAN RISET (PIONIR) VII PERGURUAN TINGGI KEAGAMAAN (PTK)

IAIN PALU TAHUN 2015

BAB I Pendahuluan

Pasal 1 Dasar Pemikiran

Pekan Ilmiah, Olahraga, Seni dan Riset (PIONIR) merupakan ajang penyelenggaraan kompetisi keilmuan, olahraga, seni dan riset tingkat nasional mahasiswa Perguruan Tinggi Keagamaan (PTK) Kementerian Agama RI. PIONIR dilaksanakan secara multi-event yang diselenggarakan 2 (dua) tahun sekali dengan maksud meningkatkan pembinaan keilmuan dan mencari mahasiswa unggul baik dalam prestasi akademik maupun keolahragaan, seni dan riset serta memperkuat silaturahmi dan kerukunan antar mahasiswa Perguruan Tinggi Keagamaan di lingkungan Kementerian Agama RI.

Buku ini merupakan pedoman umum untuk dipergunakan sebagai petunjuk dan penetapan berbagai ketentuan atau peraturan yang harus dilaksanakan dalam penyelenggaraan PIONIR VII Tahun 2015 di IAIN Palu.

BAB II

Dasar dan Tujuan Pasal 2

Dasar Penyelenggaraan

1) Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2012 Nomor 158, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5336);

2) Peraturan Pemerintah Nomor 4 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi dan Pengelolaan Perguruan Tinggi (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 16, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5500);

(2)

4) Peraturan Presiden Nomor 24 Tahun 2010 tentang Kedudukan, Tugas, dan Fungsi Kementerian Negara serta Susunan Organisasi, Tugas, Fungsi Eselon I Kementerian Negara sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Peraturan Presiden Nomor 14 Tahun 2014 tentang Perubahan Kelima Atas Peraturan Presiden Nomor 24 Tahun 2010 tentang Kedudukan, Tugas, dan Fungsi Kementerian Negara serta Susunan Organisasi, Tugas, Fungsi Eselon I Kementerian Negara;

5) Peraturan Menteri Agama Nomor 10 Tahun 2010 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Agama (Berita Acara Republik Indonesia Tahun 2010 Nomor 592) sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Peraturan Menteri Agama Nomor 21 Tahun 2014 tentang Perubahan Ketiga Peraturan Menteri Agama Nomor 10 Tahun 2010 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Agama (Berita Acara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 1114).

6) Hasil Pertemuan Forum Wakil Rektor dan Wakil Ketua Bidang Kemahasiswaan PTAIN se-Indonesia di Serang Banten tanggal 24 Agustus 2013

7) Keputusan Menteri Agama RI Nomor 208 Tahun 2014 tentang Panitia Pelaksana PIONIR VII di IAIN Palu

8) Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 1218 Tahun 2014 Tanggal 3 Maret 2014 tentang Penetapan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palu sebagai tuan rumah pelaksanaan Pekan Ilmiah, Olahraga, Seni dan Riset (PIONIR) VII PTAIN se-Indonesia Tahun 2015.

Pasal 3 Tujuan

1) Meningkatkan tali silaturahmi dan persatuan antar mahasiswa PTK di Indonesia

2) Meningkatkan pembinaan keilmuan, olahraga, seni dan riset mahasiswa PTK dalam rangka ikut serta memberikan kontribusi prestasi bagi bangsa dan Negara

3) Mewujudkan pendidikan dan pembinaan keilmuan, olahraga, seni dan riset mahasiswa PTK

4) Mencetak dan menghasilkan calon penerus kepemimpinan bangsa yang berdedikasi tinggi dengan segenap potensi dan keterampilannya

5) Meningkatkan dan mengembangkan minat dan bakat mahasiswa

6) Meningkatkan dan mengembangkan prestasi ilmu pengetahuan, olahraga, kreativitas dan seni mahasiswa

7) Meningkatkan kesegaran jasmani, disiplin, dan sportivitas mahasiswa

(3)

BAB III Tema Dan Moto

Pasal 4 Tema

PIONIR VII Tahun 2015 di IAIN Palu sebagai sarana memperluas ukhuwah dan peningkatan prestasi keilmuan, keolahragaan, seni dan riset mahasiswa Perguruan Tinggi Keagamaan.

Pasal 5 Moto

Sportif dalam prestasi, damai dalam keberagaman

BAB IV

Tempat dan Waktu Penyelenggaraan Pasal 6

Tempat Penyelenggaraan

PIONIR VII tahun 2015 diselenggarakan di IAIN Palu Propinsi Sulawesi Tengah

Pasal 7

Waktu Penyelenggaraan

PIONIR VII Tahun 2015 di IAIN Palu dilaksanakan pada Tanggal 18 - 24 Mei 2015

BAB V

Tuan Rumah dan Panitia Pelaksana Pasal 8

Tuan Rumah

Tuan Rumah PIONIR VII ditetapkan melalui Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 1218 Tahun 2014

Pasal 9 Panitia Pelaksana

(4)

BAB VI

Bidang perlombaan dan Pertandingan Pasal 10

Bidang perlombaan

Bidang perlombaan PIONIR VII Tahun 2015 di IAIN Palu terdiri dari bidang keilmuan, olahraga, seni dan riset yang bersifat perorangan dan/atau beregu

Pasal 11 Pertandingan

Cabang perlombaan yang dipertandingkan dalam PIONIR yaitu;

a. 2 (dua) Bidang Ilmiah, yaitu; Debat Bahasa Arab – Inggris dan Musabaqah Makalah al-Qur’an.

b. 8 (delapan) Cabang Olahraga, yaitu; Futsal, Volley Ball, Tenis Meja, Bulu Tangkis, Catur, Panjat Dinding, Takraw dan Pencak Silat.

c. 5 (lima) Seni, yaitu; Musabaqah Tilawah al-Qur’an, Tahfidz, Kaligrafi, Pop Solo Islami, dan Desain Busana Muslim.

d. 1 (satu) Riset, yaitu Karya Tulis

BAB VII

Persyaratan Peserta Pasal 11

Persyaratan umum peserta a. Warga Negara Indonesia

b. Atlet/peserta tercatat sebagai mahasiswa aktif strata satu (S-1) atau Diploma, dibuktikan dengan KTM, KRS, dan surat keterangan sebagai mahasiswa aktif dari pimpinan PTK yang bersangkutan.

c. Atlet/peserta harus didaftarkan oleh satu Perguruan Tinggi

d. Atlet/peserta harus mengisi biodata diri dan asal perguruan tinggi e. Atlet/peserta hanya dapat mengikuti pada salah satu cabang lomba

f. Atlet/peserta wajib menjunjungi tingi semangat fair play, tidak melakukan tindakan kekerasan dan tunduk kepada aturan pertandingan g. Pimpinan kontingen harus mengisi dan menyerahkan formulir yang

berisi jumlah atlet/peserta pada setiap cabang yang diikuti

h. Pimpinan kontingen harus menyampaikan daftar nama dan pas photo berwarna ukuran 4 x 6 (2 lembar) setiap atlet/ peserta

(5)

BAB VIII

Pinkon dan Official Pasal 12

Pinkon

a. Pimpinan Kontingen (Pinkon) adalah Wakil Rektor/Wakil Ketua Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama yang mewakili setiap PTK yang dibuktikan dengan Surat Tugas dari Rektor/Ketua

b. Quota Pinkon hanya 1 (satu) orang dari masing-masing PTK

Pasal 13

Official adalah orang atau pengurus yang tidak ikut dalam perlombaan, termasuk tim personal lainnya yang melatih/mendampingi dan atau melayani atlet peserta dengan tugas-tugas tertentu

BAB IX

Pertemuan Teknik (Technical Meeting) dan Peraturan Teknis Pasal 14

Pertemuan Teknik (Technical Meeting)

Pertemuan teknik wajib dilaksanakan bagi setiap cabang lomba yang ditentukan waktunya di dalam juknis dan dihadiri oleh kordinator cabang lomba, technical delegate, official atau pelatih.

Pasal 15 Peraturan Teknis

Peraturan teknis pertandingan/perlombaan ditangani sepenuhnya oleh panitia pelaksana cabang lomba dan panitia pengawas perlombaan berdasarkan petunjuk teknis yang disusun oleh masing-masing technical delegate

BAB X

Waslitev, Tim Arbitrase, Technical Delegate, dan Wasit/Juri Pasal 16

Waslitev

a. Direktur Jenderal Pendidikan Islam membentuk Tim Pengawasan, Penelitian dan Evaluasi (WASLITEV)

(6)

Pasal 17 Tim Arbitrase

a. Penyelenggara membentuk Tim Arbitrase yang berjumlah 5 (lima) orang yang terdiri dari 3 (tiga) orang dari Kementerian Agama RI, 1 (satu) orang dari Pengurus Forum Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama serta 1 (satu) orang dari panitia penyelenggara

b. Tim Arbitrase bertugas menyelesaikan semua permasalahan yang bersifat non-teknis yang tidak bisa diselesaikan panitia pelaksana

c. Keputusan Tim Arbitrase bersifat mutlak dan mengikat

Pasal 18 Technical Delegate

a. Technical delegate seluruh cabang lomba bertugas dan menjamin terselenggaranya pertandingan/perlombaan sesuai dengan peraturan yang berlaku dalam PIONIR VII tahun 2015 di IAIN Palu

b. Technical delegate dalam melaksanakan tugasnya diangkat berdasarkan surat keputusan panitia PIONIR VII tahun 2015 di IAIN Palu

Pasal 19 Wasit/Juri

Untuk pelaksanaan pertandingan/perlombaan sesuai dengan peraturan yang berlaku dipimpin oleh wasit/juri yang diangkat berdasarkan keputusan panitia penyelenggara PIONIR VII tahun 2015 di IAIN Palu

BAB XI

Akomodasi dan Konsumsi Pasal 20

Pelayanan Akomodasi dan Konsumsi

a. Panitia harus menginformasikan penyedia jasa akomodasi dan konsumsi kepada seluruh PTK

b. Biaya akomodasi dan konsumsi kontingen menjadi tanggungjawab masing-masing PTK

BAB XII Transportasi

Pasal 21

(7)

a. Panitia penyelenggara menyediakan kendaraan untuk menjemput kedatangan dan mengantar kepulangan kontingen sesuai dengan jadwal kedatangan dan kepulangan kontingen.

b. Peserta PIONIR VII di IAIN Palu harus menyampaikan jadwal keberangkatan dan kedatangan di bandara/pelabuhan kepada panitia penyelenggara 2 (dua) minggu sebelum jadwal kedatangan

c. Peserta PIONIR VII di IAIN Palu harus menyampaikan jadwal kepulangan kontingen kepada panitia 2 (dua) hari sebelum jadwal kepulangan.

d. Panitia penyelenggara menyediakan 1 (satu) kendaraan operasional untuk masing-masing kontingen selama penyelenggaraan pertandingan

BAB XIII Kesehatan

Pasal 22

Pelayanan Kesehatan

a. Panitia penyelenggara menyediakan tenaga medis bagi atlet/peserta selama penyelenggaraan

b. Panitia penyelenggara menunjuk dan menetapkan Rumah Sakit rujukan bagi atlet/peserta dan kontingen

c. Biaya pengobatan peserta atlet/peserta dan kontingen menjadi tanggung jawab masing-masing PTK

BAB XIV Peserta Pasal 23 Utusan Peserta

Peserta PIONIR VII tahun 2015 di IAIN Palu diikuti oleh 55 (lima puluh lima) PTK se Indonesia, terdiri dari 11 UIN, 26 IAIN dan 18 STAIN. Berikut nama-nama PTK se Indonesia :

(8)

11 UIN Semarang 12 IAIN Banjarmasin 13 IAIN Ambon

14 IAIN Mataram 15 IAIN Padang 16 IAIN Lampung 17 IAIN Gorontalo 18 IAIN Banten 19 IAIN Jambi 20 IAIN Surakarta 21 IAIN Cirebon 22 IAIN Bengkulu 23 IAIN Pontianak 24 IAIN Palu

25 IAIN Tulungagung 26 IAIN Ternate

27 IAIN Padangsidempuan 28 IAIN Manado

29 IAIN Salatiga 30 IAIN Samarinda 31 IAIN Jember 32 IAIN Kendari 33 IAIN Purwokerto 34 IAIN Palopo

35 IAIN Palangkaraya 36 IAIN Langsa

37 IAIN Bukittinggi

38 STAIN Metro Lampung 39 STAIN Jayapura

40 STAIN Sorong 41 STAIN Pekalongan 42 STAIN Kudus 43 STAIN Pamekasan 44 STAIN Ponorogo 45 STAIN Lhokseumawe 46 STAIN Batusangkar 47 STAIN Kerinci

48 STAIN Watampone 49 STAIN Parepare 50 STAIN Kediri 51 STAIN Curup

52 STAIN Bangka Belitung 53 STAIN Takengon

(9)

Pasal 24 Undangan Peserta

a. Panitia penyelenggara menyampaikan informasi pelaksanaan PIONIR VII Tahun 2015 di IAIN Palu kepada PTK 3 (tiga) bulan sebelum kegiatan dilaksanakan.

b. Informasi pelaksanaan PIONIR disertai dengan petunjuk teknis (juknis) atau peraturan umum (pedoman umum) kegiatan PIONIR VII

Pasal 25

Pendaftaran Peserta a. Pendaftaran peserta dibagi dalam 2 (dua) tahap;

1) Tahap pertama pendaftaran by number, atau pendaftaran nama cabang olah raga/jenis lomba dan nomor pertandingan yang akan diikuti serta jumlah peserta.

2) Tahap kedua, by name, atau pendaftaran nama-nama atlit dan official

b. Batas waktu pendaftaran peserta; untuk by number paling lambat 1 (satu) bulan sebelum pelaksanaan, dan tahap by name paling lambat 3 (tiga) minggu sebelum pelaksanaan PIONIR VII

BAB XV Ketentuan Teknis

Pasal 26 Ketentuan Teknis

a. Cabang dan Nomor Pertandingan akan dipertandingkan jika diikuti minimal oleh 4 (empat) Perguruan Tinggi

b. Ketentuan jumlah atlet/peserta pada masing-masing cabang lomba sebagai berikut:

1) Debat Bahasa Arab 1 team (2 orang), 2) Debat Bahasa Inggris 1 team (2 orang),

3) Makalah Makalah Al-Quran (MMQ) : 1 orang putra dan 1 orang putri 4) Futsal (putra) 10 orang pemain

5) Volley Ball : maksimal 12 orang putra dan 12 orang putri

6) Tenis Meja : Minimal 2 orang dan maksimal 4 orang putra dan atau putri, untuk nomor pertandingan 2 tunggal dan 1 ganda perorangan. 7) Bulu Tangkis : Minimal 2 orang dan maksimal 4 orang putra dan

(10)

8) Catur : Maksimal 6 orang putra, dan 6 orang putri untuk 3 (tiga), dengan nomor pertandingan, Kilat, Cepat, dan Klasik

9) Panjat Dinding : maksimal 2 (dua) putra dan 2 (dua) orang putri untuk nomor pertandingan Speed dan Difficult

10) Pencak Silat : 1 orang putra dan 1 orang putri untuk nomor seni tunggal, 2 orang putra dan 2 orang putri untuk nomor seni ganda, dan 6 orang putra atau putri untuk nomor seni beregu

11) Sepak Takraw; maksimal pemain 5 (lima) orang putra untuk beregu, maksimal 3 (tiga) putra, untuk doble event.

12) Tilawah : 1 orang putra dan 1 orang putri.

13) Hifdzil Qur’an : 1 orang putra dan 1 orang putri untuk katagori 5 juz, dan 1 orang putra dan 1 orang putri untuk katagori 10 juz

14) Kaligrafi : 1 orang putra dan 1 orang putri, untuk cabang perlombaan dekorasi dan penulisan naskah

15) Pop Solo Islami, satu orang (putra atau putri) 16) Design Busana muslim (putra atau putri)

17) Karya Tulis Ilmiah satu orang (putra atau putri)

BAB XVI Medali dan Piagam

Pasal 27

Penyerahan Medali dan Piagam

a. Medali terdiri dari Medali Emas untuk Juara Pertama, Medali Perak untuk Juara Kedua, dan Medali Perunggu untuk Juara Ketiga

b. Medali dan Piagam disediakan oleh Panitia Penyelenggara PIONIR VII Tahun 2015 di IAIN Palu untuk dibagikan kepada para pemenang perlombaan dan peserta partisipatif diberikan piagam

c. Medali dan Piagam diberikan pada saat Upacara Penghormatan Pemenang (UPP) di tempat penyelenggaraan segera setelah pertandingan/perlombaan selesai dilaksanakan

d. Medali dan piagam pemenang untuk cabang beregu diberikan kepada semua anggota regu yang jumlahnya sesuai dengan ketentuan induk setiap jenis mata lomba

e. Peserta yang mengundurkan diri tidak berhak atas medali dan piagam penghargaan

(11)

g. Jumlah medali yang diperebutkan dalam PIONIR VII di IAIN Palu Tahun 2015 sebagai berikut :

NO CABANG PERTANDINGAN JUMLAH MEDALI JUMLAH

Emas Perak Perunggu

1. Debat Bahasa 2 2 2 6

2. MMQ 2 2 2 6

3. Futsal 1 1 1 3

4. Volley Ball 2 2 2 6

5. Tenis Meja 6 6 6 18

6. Bulu Tangkis 6 6 6 18

7. Catur 12 12 12 36

8. Panjat Dinding 4 4 4 12

9. Pencak Silat 5 5 5 15

10. Sepak Takraw 2 2 2 6

11. Tilawah 2 2 2 6

12. Hifdzil Qur’an 4 4 4 12

13. Kaligrafi 2 2 2 6

14. Pop Solo 1 1 1 3

15. Design Busana Muslim 1 1 1 3

16. Karya Tulis Ilmiah 1 1 1 3

Total 53 53 53 159

BAB XVII Pasal 28

Sanksi

a. Pelanggaran terhadap ketentuan dalam pedoman ini akan diberikan sanksi berupa pengguguran hak kepesertaan bagi atlet dan pencabutan medali dan piagam sebagaimana diatur dalam pasal 27 huruf f.

(12)

BAB XVIII Juara Umum

Pasal 29

Ketentuan Juara Umum

Juara umum ditentukan dengan jumlah terbanyak perolehan medali emas

BAB XIX ID Card Pasal 30 Pemberian ID Card

a. Panitia Penyelenggara memberikan ID Card kepada seluruh peserta kontingen sesuai tupoksinya

b. ID Card diberikan sesuai dengan derajat dan ketentuan yang tercantum di dalamnya untuk memasuki tempat atau arena pertandingan/perlombaan yang berada di bawah tanggung jawab panitia penyelenggara

BAB XX Logo dan Maskot

Pasal 31

Pencantuman Logo dan Maskot

a. Panitia penyelenggara harus mencantumkan logo PIONIR pada setiap atribut PIONIR VII Tahun 2015 di IAIN Palu

b. Panitia penyelenggara harus membuat maskot sesuai dengan kebudayaan daerah penyelenggara

BAB XXI

Bendera dan Spanduk Pasal 32

Pemasangan Bendera dan Spanduk

a. Bendera PIONIR dengan ukuran 2:3 dikibarkan selama penyelenggaraan kegiatan, dinaikan pada saat upacara pembukaan dan diturunkan pada saat upacara penutupan PIONIR VII Tahun 2015 di IAIN Palu

b. Bendera kontingen dikibarkan selama penyelenggaraan PIONIR VII yang dipasang sesuai ketentuan panitia.

(13)

BAB XXII Mars PIONIR

Pasal 33

Menyanyikan Mars PIONIR

Mars PIONIR dinyanyikan pada saat upacara pembukaan dan penutupan PIONIR VII Tahun 2015 di Palu

BAB XXIII

Pembukaan dan penutupan Pasal 34

Upacara pembukaan dan penutupan

a. Upacara pembukaan dan penutupan PIONIR VII tahun 2015 di Palu dilaksanakan sesuai dengan protokoler yang berlaku di lingkungan Kementerian Agama R.I

b. Upacara pembukaan dilaksanakan pada hari pertama penyelenggaraan PIONIR, dan upacara penutupannya dilaksanakan pada hari terakhir sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan

c. Upacara pembukaan dan penutupan diikuti defile kontingen yang dapat menampilkan masing-masing pakaian adat atau kreasi seni budaya daerah

d. Profil Perguruan Tinggi dibacakan dalam upacara pembukaan mengiringi defile masing-masing Perguruan Tinggi

BAB XXIV Penutup Pasal 35

Ketentuan Penutup

a. Teknis pelaksanaan pertandingan atau perlombaan selanjutnya diatur dalam Pedoman Teknis (Technical Hand-Book) setiap mata lomba

(14)

Daftar Cabang Olahraga/Mata Lomba dan Nomor/ Jenis Yang Dipertandingkan/Dilombakan

Perguruan Tinggi ……….

Logo PTK PEKAN ILMIAH, OLAHRAGA, SENI

DAN RISET (PIONIR) VII PTK Logo Event

Cabor Wajib

No Cabang

Olahraga/Mata Lomba

Nomor

Olahraga/Jenis Mata Lomba

Pa/pi Keterangan

1 2 3 4 5

Cabor Pilihan

1 2 3 4 5

Tanggal………..2015

Pimpinan PTK Ttd dan Stempel

Nama Terang

(15)

Formulir Pendaftaran Atlet/Peserta dan Official Perguruan Tinggi ……….

Logo PTK PEKAN ILMIAH, OLAHRAGA, SENI

DAN RISET (PIONIR) VII PTK Logo Event

Event Nama Sesuai KTM Pa/Pi Tanggal Lahir Foto

Tanggal, ………2015

Pimpinan PTK Ttd dan Stempel

Nama Terang

(16)
(17)
(18)

MARS PIONIR

(Cipt: Purwo Rubiono, S.Ag.)

Kobarkan semangat tingkatkan prestasi Sambutlah PIONIR kita

Bangunlah generasi Jujur, Cerdas, dan kuat Untuk masa depan bangsa

Kibarkan panji-panji, tegakkan jati diri Mahasiswa PIONIR

Berfikir berkarya berdaya berlaga Jadilah para juara

Tanamkan cinta budaya bangsa, dengan ilmu dan iman Berkat Rahmat Tuhan Yang Maha Esa

Kita bangun bangsa yang bermartabat Modal utama membangun bangsa Adil makmur se-jah-t’ra

Mari besama , tunjukkan cita Dalam wadah pionir

(19)
(20)
(21)

Referensi

Dokumen terkait

Paket pengadaan ini terbuka untuk penyedia barang/jasa yang teregistrasi pada Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) dan memenuhi persyaratan sebagaimana tercantum. dalam

Berdasarkan Berita Acara Hasil Pengadaan Langsung untuk pekerjaan Pengadaan Mesin Hitung Uang, Kami selaku Panitia/Kelompok Kerja Layanan Pengadaan Barang dan Jasa lainnya

[r]

Paket pengadaan ini terbuka untuk penyedia barang/jasa yang teregistrasi pada Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) dan memenuhi persyaratan sebagaimana

The proposed PF-TTWM and its implementation shows that PF-FWin has superiority to find more EP and runtime performance in online data stream environment compared to

Kelompok Kerja ULP Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Padang Lawas Tahun Anggaran 2017 mengundang Penyedia Pekerjaan Konstruksi sesuai dengan Kualifikasi dan Klasifikasi untuk

PANITIA/ KELOMPOK KERJA LAYANAN PENGADAAN BARANG DAN JASA LAINNYA DI LINGKUNGAN DINAS PENDAPATAN DAERAH PROVINSI KALIMANTAN TENGAH TAHUN 2014 Nomor :

VIDEO & SOUND