• Tidak ada hasil yang ditemukan

PENERAPAN MEDIA KARTU KATA DENGAN MENGGUNAKAN GAMBAR UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA SISWA KELAS II SD NEGERI 056645 ALUR MERBAU KEC. PANGKALAN SUSU TA 2011/2012.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "PENERAPAN MEDIA KARTU KATA DENGAN MENGGUNAKAN GAMBAR UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA SISWA KELAS II SD NEGERI 056645 ALUR MERBAU KEC. PANGKALAN SUSU TA 2011/2012."

Copied!
28
0
0

Teks penuh

(1)

1

KELAS II S D NEGERI 056645 ALUR MERBAU KEC. PANGKALAN S US U

TA 2011/2012

S K R I P S I

Diajukan Untuk Memenuhi Persyaratan Memperoleh Gelar S arjana Pendidikan Guru Sekolah Dasar

OLEH

INTAN MANDA S ARI 108313141

FAKULTAS ILMU PENDID IKAN UNIVERS ITAS NEGERI MEDAN

(2)
(3)
(4)
(5)

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, puji dan syukur peneliti ucapkan kehadirat Allah SWT yang telah memberi rahmat, taufiq dan hidayah-Nya sehingga peneliti dapat menyelesaikan skripsi berjudul “Penerapan Media Kartu Kata Dengan Menggunakan Gambar Untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca S iswa

Kelas II SD Negeri 056645 Alur Merbau Kec. Pangkalan Susu TA

2011/2012” yang di susun untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan Pada

Program Studi PGSD S-1 Guru Kelas Universitas Negeri M edan.

Peneliti menyadari bahwa penelitian skripsi ini tidak akan dapat diselesaikan dengan baik tanpa bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu peneliti ingin menyampaikan ucapan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada semua pihak yang telah membantu peneliti dalam menyelesaikan skripsi ini.

1. Prof. Dr. Ibnu Hajar Damanik, M .Si selaku Rektor Universitas Negeri M edan. 2. Drs. Nasrun Nasution, M S selaku Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan

3. Prof. Dr. Yusnadi, M .S selaku Pembantu Dekan I., dan Drs. Aman Simare-mare selaku Pembantu Dekan II.

4. Drs. Khairul Anwar, M .Pd selaku Ketua Jurusan PPSD FIP UNIM ED dan Drs. Ramli Sitorus, M .Ed selaku Sekretaris Jurusan PPSD Fakultas Ilmu Pendidikan

5. Dr. Yasaratodo Wau, M .Pd selaku Pembimbing Skripsi yang telah banyak memberi bimbingan dan arahan dalam penyelesaian skiripsi ini.

(6)

7. Staf Pengajar dan seluruh pegawai Fakultas Ilmu Pendidikan yang telah memberikan ilmunya kepada peneliti selama perkuliahan.

8. Suratman, S.Pd selaku kepala sekolah, Ibu Elvi Suzana Siregar, S.Pd sebagai wali kelas II, dan seluruh staf pengajar SDN. 056645 Alur M erbau yang telah membantu saya dalam melakukan penelitian.

9. Ayahanda Suratman S.Pd dan Pertumpun Tarigan, S.Pd Adinda Wisri Ardhita M anda putri,Adinda Bay Haqqy Hakim, Kakanda Nova Diana Surbakti dan Abangda Andika Pratama serta seluruh keluarga yang telah memotivasi, berdoa’, membantu dan membimbing peneliti serta memberi dukungan kepada peneliti selama ini sehingga dapat menyelesaikan studi S1 di UNIM ED. 10.Sahabat-sahabatku, Yuni Hardianti, Siti Khairani, Utari Aprilia, Bella Dina

Nst, Rachmad Fuji Sitorus, Juli, umarwan dan seluruh teman-teman kelas D Ekstensi yang telah memberikan motivasi kepada peneliti dalam penelitian skripsi ini.

11.Sahabat-sahabat keluarga besar SM A N. 1 Pangkalan Susu, yang telah memberi dukungan dan motivasi dalam pembuatan skripsi ini.

(7)

Peneliti menyadari masih banyak kekurangan baik isi maupun tata bahasa, karenanya peneliti mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun dari pembaca demi sempurnanya skripsi ini. Kiranya isi skripsi ini bermanfaat dalam memperkaya khasanah ilmu pendidikan kita. Amin ya Rabbal Alamin.

M edan, Juli 2012 Peneliti,

(8)

ABS TRAK

INTAN MANDA S ARI. N IM. 108313141 Penerapan Media Kartu Kata

Dengan Menggunakan Gambar Untuk Meningkatkan Kemampuan

Membaca Siswa Kelas II SD Negeri 056645 Alur Merbau Kec. Pangkalan Susu TA 2011/2012. Skripsi. Jurusan PPS D, Program S tudi PGSD. FIP-UNIMED Tahun 2012.

Penelitian ini termasuk Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas II SD Negeri 0566465 Alur M erbau sebanyak 32 orang siswa TA 2011/2012. Tujuan penelitian ini yaitu untuk membuktikan apakah dengan penerapan media kartu kata menggunakan gambar dapat meningkatkan kemampuan membaca bersuara siswa di Kelas II SD Negeri 056645 Alur M erbau TA 2011/2012.

Hipotesis pada penelitian ini adalah dengan penerapan media kartu kata menggunakan gambar dapat meningkatkan kemampuan membaca bersuara siswa kelas II SD Negeri 056645 Alur M erbau Kec. Pangkalan Susu Tahun Ajaran 2011/2012.

Penelitian ini dilaksanakan di Kelas II SD Negeri 056645 Alur M erbau dilaksanakan dalam 2 siklus selama 2 bulan, terhitung dari bulan M ei sampai dengan bulan Juni 2012.

Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas II di SD Negeri 056645 Alur M erbau yang berjumlah 32 orang siswa. Objek penelitian ini adalah kemampuan membaca siswa, sebagai alternatif tindakan yang diambil untuk meningkatkan kemampuan membaca siswa dengan menggunakan media kartu kata menggunakan gambar.

Penelitian ini terdiri dari II siklus, siklus I dan siklus II. Sebelum dilakukan tindakan pada siklus I peneliti melakukan observasi untuk mengetahui kemampuan awal siswa lebih dalam. Kemudian diakhir siklus I dan siklus II secara bersamaan peneliti melakukan kegiatan observasi terhadap aktivitas belajar siswa.

Berdasarkan analisis data dari hasil observasi kemampuan membaca permulaan pada siklus I pertemuan 1 siswa dengan tema lingkungan pada rata-rata nilai mencapai 1,66. Siklus 1 pertemuan 2 rata-rata nilai mencapai 2,06. Dari siklus II pertemuan 1 rata-rata nilai mencapai 2,91. Pada siklus II pertemuan 2 rata-rata nilai mencapai 3,36.

(9)

DAFTAR IS I

LEMB AR PERS ETUJ UAN

LEMB AR PENGES AHAN

LEMB AR PERBAIKAN

ABS TRAK ... i

KAT A PENGANTAR ... ii

DAFTAR IS I... iv

DAFTAR T AB EL... vii

DAFTAR GRAFIK ... ix

DAFTAR GAMB AR ... x

DAFTAR LAMPIRAN ... xi

BAB I PENDAHULUAN ... 1

1.1 Latar Belakang ... 1

1.2 Identifikasi M asalah ... 5

1.3 Batasan M asalah... 6

1.4 Rumusan M asalah ... 6

1.5 Tujuan Penelitian... 7

1.6 M anfaat Penelitian... 7

BAB II T INJAUAN PUS TAKA ... 9

2.1 Kerangka Teoritis ... 9

2.1.1 Hakekat M edia Kartu Kata ... 9

A. Pengertian M edia ... 9

B. M anfaat M edia Pembelajaran ... 10

C. Jenis-Jenis M edia Pembelajaran ... 13

D. Kartu Kata M enggunakan Gambar ... 13

E. Syarat Kartu Kata M enggunakan Gambar ... 15

(10)

G. Prosedur M enggunakan Kartu Kata ... 16

2.1.2 Hakekat M embaca Bersuara ... 19

A. Pengertian M embaca ... 19

B.Tujuan M embaca ... 20

C.Jenis-Jenis M embaca ... 22

D.M embaca Bersuara ... 23

E.Ciri-Ciri M embaca Efektif ... 24

2.2 Kerangka Konseptual... 27

2.3 Hipotesis Tindakan ... 29

BAB III M ETODE PENELITIAN... 30

3.1 Jenis Penelitian ... 30

3.2 Subjek dan Objek Penenilitan ... 30

3.3 Variabel Penelitian dan Defnisi Operasional ... 30

3.4 Desain Penelian ... 31

3.5 Prosedur Penelitian... 31

3.6 Teknik Pengumpul Data... 36

3.7 Teknik Analisa Data... 36

3.8 Lokasi dan Jadwal Penelitian ... 37

BAB IV HAS IL PENELIT IAN DAN PEMBAHAS AN ... 38

4.1. Hasil Penelitian ... 38

4.2. Rekapitulasi kemampuan membaca pada siklus I dan II ... 74

4.3 Temuan Penelitian ... 76

(11)

BAB V KES IMPULAN DAN S ARAN ... 82

5.1 Kesimpulan... 82

5.2 Saran ... 83

DAFTAR PUS TAKA ... 84

(12)

DAFTAR T AB EL

Tabel 1 Hasil observasi kemampuan membaca bersuara siswa kelas II... 39

Tabel 2 Perubahan hasil observasi kemampuan membaca bersuara siswa .. 40

Tabel 3 Hasil observasi kemampuan membaca bersuara kelas II siklus I

pertemuan I ... 47

Tabel 4 Perubahan hasil observasi kemampuan membaca bersuara siswa

kelas II siklus I pertemuan I ... 47

Tabel 5 Hasil observasi aktifitas guru pada siklus I pertemuan I ... 50

Tabel 6 Aktifitas belajar siswa pada siklus I pertemuan I ... 51

Tabel 7 Hasil observasi kemampuan membaca bersuara siswa pada siklus

I pertemuan II ... 55

Tabel 8 Perubahan hasil observasi kemampuan membaca bersuara siswa

kelas II pada siklus I pertemuan II... 56

Tabel 9 Hasil observasi aktifitas guru dalam menggunakan media pada

siklus I pertemuan II ... 58

Tabel 10 Aktifitas belajar siswa pada siklus I pertemuan II ... 59

Tabel 11 Hasil observasi kemampuan membaca bersuara siswa pada siklus

II pertemuan I ... 64

Tabel 12 Perubahan hasil observasi kemampuan membaca siswa pada

siklus II pertemuan I ... 65

Tabel 13 Hasil observasi aktifitas guru dalam menggunakan media pada

siklus II pertemuan I... 66

(13)

Tabel 15 Hasil observasi kemampuan membaca bersuara siswa pada siklus

II pertemuan II... 70

Tabel 16 Perubahan hasil observasi kemampuan membaca bersuara siswa

pada siklus II pertemuan II ... 71

Tabel 17 Hasil observasi aktifitas guru pada siklus II pertemuan II ... 72

Tabel 18 Hasil observasi aktifitas siswa paa siklus II pertemuan II... 73

Tabel 19 Rekapitulasi nilai awal tindakan, siklus I, dan siklus II

kemampuan membaca bersuara siswa kelas II ... 74

Tabel 20 Diskripsi hasil rekapitulasi hasil observasi kemampuan membaca

bersuara siswa pada siklus I pertemuan I dan II, dan siklus II

(14)

DAFTAR GRAFIK

Grafik 1 Grafik jumlah kemampuan membaca bersuara siswa kelas II pada

siklus I pertmuan I ... 42

Grafik 2 Jumlah kemampuan membaca bersuara siswa kelas II pada siklus

I pertemuan I dengan tema lingkungan ... 50

Grafik 3 Jumlah kmampuan membaca bersuara siswa kelas II pada siklus I

pertemuan II dengan tema lingkungan ... 57

Grafik 4 Presentase perubahan kemampuan membaca bersuara siswa pada

siklus I pertemuan II pada tema lingkungan ... 58

Grafik 5 Kemampuan membaca bersuara siswa kelas II pada siklus II

pertemuan I dengan tema lingkungan ... 66

Grafik 6 Jumlah kemampuan membaca bersuara siswa kelas II pada siklus

II pertemuan II dengan tema lingkungan ... 72

Grafik 7 Peningkatan kemampuan membaca siswa kelas II siklus I

pertemuan I dan II, siklus II pertemuan I dan II dengan

(15)

DAFTAR GAMB AR

Gambar 1 Guru menunjukkan kartu dengan menggunakan gambar ... 44

Gambar 2 Guru membagi siswa kedalam kelompok ... 45

Gambar 3 Siswa yang sedang diuji menunjukkan gambar yang dimiliki ... 46

Gambar 4 Guru mengundi untuk menentukan beberapa kelompok ... 47

(16)

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Siklus I ... 86

Lampiran 2 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Siklus II ... 93

Lampiran 3 Teks M embaca Bersuara ... 100

Lampiran 4 Soal Siklus I ... 101

Lampiran 5 Soal Siklus II ... 102

Lampiran 6 Kunci Jawaban Siklus I ... 103

Lampiran 7 Kunci Jawaban Siklus II ... 104

Surat Izin Penelitian

(17)

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

M embaca merupakan salah satu kemampuan dasar yang perlu di miliki

siswa untuk dapat memasuki dunia belajar. Keberhasilan membaca pada siswa

sekolah dasar ikut mempengaruhi keberhasilan pembelajaran lebih lanjut.

Kemampuan membaca merupakan syarat mutlak yang harus dimiliki siswa kelas I

sampai dengan kelas VI agar dapat belajar efektif.

Kemampuan membaca harus segera dikuasai oleh para siswa di SD

karena ketrampilan ini secara langsung berkaitan dengan seluruh proses belajar

siswa di kelas. Keberhasilan belajar siswa dalam mengikuti proses

belajar-mengajar di sekolah sangat ditentukan oleh penguasaan kemampuan membaca

mereka. Siswa yang tidak mampu membaca dengan baik akan mengalami

kesulitan dalam mengikuti kegiatan pembelajaran untuk semua mata pelajaran.

Siswa akan mengalami kesulitan dalam menangkap dan memahami informasi

yang disajikan dalam berbagai buku pelajaran, buku-buku bahan penunjang dan

sumber-sumber belajar tertulis yang lain. Akibatnya, kemajuan belajarnya juga

lambat jika dibandingkan dengan teman-temannya yang tidak mengalami

kesulitan dalam membaca.

Idealnya anak yang duduk di bangku kelas II sudah dapat membaca

kata-kata dengan menggunakan bahasa yang baik namun kenyataanya, masih

ditemukan siswa yang belum mampu membaca dengan baik. Rendahnya

kemampuan membaca siswa disebabkan oleh beberapa faktor yaitu rendahnya

(18)

dalam membaca. Siswa yang memiliki minat baca tentunya akan berlatih atau

mengulang pelajaran setelah mempelajarinya.

M otivasi belajar siswa juga mempengaruhi kemampuan membaca siswa.

Siswa yang termotivasi cenderung menyukai pelajaran yang dipelajarinya

sehingga ia akan mengupayakan kegiatan belajarnya semaksimal mungkin untuk

mencapai tujuan yang diingikan.

Keluarga juga memiliki peranan penting terhadap keberhasilan siswa

dalam membaca. Keluarga merupakan lingkungan pertama dan utama bagi

berlangsungya proses belajar mengajar. Cara orangtua dalam mendidik anak

sangat besar pengaruhnya terhadap kegiatan belajarnya. Orangtua yang

memperhatikan kegiatan belajar anak selama di sekolah, seperti mengatur jam

belajar anak, memenuhi kebutuhan belajar siswa, melengkapi alat-alat belajar

anak, dan berusaha mengetahui kesulitan siswa dalam proses belajar tentunya

akan lebih giat dan tekun untuk mengerjakan tugas-tugas selama di rumah.

Faktor sekolah juga sangat berperan terhadap kemampuan membaca siswa.

Beberapa faktor yang dimaksud meliputi hubungan guru dengan siswa, hubungan

siswa dengan siswa, disiplin sekolah, keadaan gedung, sumber belajar yang

tersedia dan kemampuan guru dalam membelajarkan siswa.

Dalam proses belajar mengajar guru merupakan salah satu komponen

penting terhadap kemampuan membaca siswa. Selama di sekolah, tugas guru

adalah membimbing, mengarahkan, dan memfasilitasi siswa selama proses belajar

berlangsung. Oleh karenanya sudah merupakan tanggungjawab guru untuk

mengembangkan kemampuan siswa dalam membaca. Terlebih mengingat siswa

(19)

ditanamkan sejak usia 8-13 tahun agar anak senang mempelajari ilmu dan

memperoleh pengetahuan, sehingga pada akhirnya terjadi peningkatan kualitas

pembelajaran.

Pemilihan metode mengajar yang tepat juga sangat mempengaruhi

kemampuan siswa dalam membaca. M etode merupakan cara yang dilakukan

dalam membelajarkan siswa. Oleh karenanya guru diharapkan mampu memilih

dan menggunakan metode mengajar yang sesuai dengan tuntutan belajar siswa

dengan tujuan agar proses belajar mengajar menjadi lebih menarik dan

menyenangkan. Demikian sebaliknya, penggunaan metode mengajar yang tidak

tepat akan membuat siswa akan merasa bosan dalam ruang kelas.

M enurut pengalaman peneliti selama mengajar di SD Negeri 056645 Alur

M erbau diperoleh informasi, bahwa kemampuan membaca siswa kelas II masih

rendah. Berdasarkan hasil wawancara dengan guru kelas II SD Negeri 05664

Alaur M erbau beberapa faktor yang menyebabkan rendahnya kemampuan

membaca siswa disebabkan karena: 1) penggunaan metode pengajaran yang

dilaksanakan guru kurang bervariatif. 2) kurang tersedianya media dan sumber

belajar yang digunakan siswa. 3) belum tumbuhnya minat siswa untuk belajar

membaca mengingat siswa kelas II masih lebih mementingkan kegiatan bermain

dari pada belajar. 4) belum optimalnya pembelajaran dalam bentuk latihan-latihan

membaca yang dilakukan guru pada siswa kelas II sebab siswa masih sering

bermain pada saat proses belajar mengajar berlangsung. 5) bentuk pembelajaran

membaca yang dilakukan guru pada siswa kelas II jarang menggunakan media

kurang memotivasi belajar membaca. 6) kurang tersedianya sumber belajar yang

(20)

hasil observasi yang dilakukan peneliti terhadap hasil belajar siswa pada semester

II, dari 32 orang siswa kelas II diperoleh tingkat kentuntasan klasiskal rata-rata

mencapai 53,31.

M elihat permasalahan tersebut, maka perlu dilakukan berbagai upaya yang

dapat meningkatkan kemampuan membaca sangat penting untuk memahami

setiap pelajaran. Salah satu tindakan yang dinilai efektif dalam meningkatkan

kemampuan membaca siswa adalah penggunaan bermain kartu kata dengan

menggunakan gambar. Penggunaan kartu kata dalam bentuk gambar sangat

penting dalam membantu kelancaran siswa kelas II dalam membaca. Bermain

kartu kata juga dapat meningkatkan minat membaca siswa. Selain sebagai

perantara, mengingat perkembangan kognitif siswa sekolah dasar berada pada

fase berfikir konkrit dimana anak mulai mengembangkan konsep dengan

menggunakan benda-benda konkrit maka dibutuhkan kegiatan pembelajaran yang

dapat memanipulasikan konsep-konsep kata yang abstrak melalui bermain

benda-benda konkrit.

Selain itu, dengan bermain kartu kata menggunakan gambar siswa dapat

belajar secara santai namun bertmutu. Dengan cara santai tersebut, kemampuan

siswa dapat berkembang akhirnya siswa dapat menyerap informasi, dan

memperoleh kesan yang mendalam terhadap materi pelajaran. Sehingga materi

pelajaran dapat disimpan terus dalam ingatan jangka panjang.

Kartu-kartu kata maupun kalimat digunakan sebagai media dalam

permainan kontes ucapan. Para siswa diajak bermain dengan mengucapkan atau

melafalkan kata-kata yang tertulis pada kartu kata. Pelafalan kata-kata tersebut

(21)

dipentingkan dalam latihan ini adalah melatih siswa mengucapkan bunyi-bunyi

bahasa (vokal, konsonan, dialog, dan cluster) sesuai dengan artikulasinya.

M enurut hasil penelitian Rambe (2011:1) diperoleh nilai kemampuan

membaca siswa mengalami peningkatkan setelah menggunakan karru kata. Dari

hasil tindakan pada saat pretest siswa mendapat nilai tuntas sebanyak 8 orang

siswa dengan persentase (25%), pada siklus I mendapat nilai tuntas sebanyak 17

orang siswa (53,13%), pada siklus II sebanyak 29 orang siswa (90,63%).

Demikian halnya menurut hasil peneliti Srilisnawati (2012:1) yang menyatakan

bahwa terdapat peningkatkan kemampuan membaca permualaan siswa dengan

menggunakan media kartu kata. Perubahan kemampuan membaca permulaan pada

siklus I rata-rata nilai mencapai 1,66 dan siklus II, mencapai 3,36.

Berdasarkan latar belakang tersebut dapat diketahui bahwa kemampuan

membaca anak dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor, salah satu faktor yang

diduga lebih dominan pengaruhnya adalah penerapan metode permainan kartu

kata menggunakan gambar. Untuk membuktikan hal tersebut, perlu dilakukan

penelitian ilmiah, hal inilah yang mendorong dilakukan penelitian dengan judul “

Penerapan M edia Kartu Kata dengan M enggunakan Gambar Untuk M eningkatkan

Kemampuan M embaca Bersuara Siswa Kelas II SD Negeri 056645 Alur M erbau

Kecamatan Pangkalan Susu TA 2011/2012”.

1.2 Identifikasi Masalah

Dari latar belakang masalah di atas maka beberapa masalah yang dapat

(22)

1. Penggunaan metode pengajaran yang dilaksanakan guru kurang

bervariatif.

2. Kurang tersedianya media dan sumber belajar yang digunakan siswa.

3. Belum tumbuhnya minat siswa untuk belajar membaca mengingat siswa

kelas II masih lebih mementingkan kegiatan bermain dari pada belajar.

4. Belum optimalnya pembelajaran dalam bentuk latihan-latihan membaca

yang dilakukan guru pada siswa kelas II sebab siswa masih sering bermain

pada saat proses belajar mengajar berlangsung.

5. Bentuk pembelajaran membaca yang dilakukan guru pada siswa kelas II

jarang menggunakan media kurang memotivasi belajar membaca.

6. Kurang tersedianya sumber belajar yang dapat membantu kelancaran

membaca siswa di sekolah.

1.3 Batasan Masalah

Kemampuan membaca sifatnya kompleks, dan banyak faktor yang

mempengaruhinya. Namun karena kerterbatasan kemampuan dan waktu yang ada,

masalah dalam penelitian ini dibatasi pada “Penerapan M edia Kartu Kata dengan

M enggunakan Gambar Untuk M eningkatkan Kemampuan M embaca Bersuara

Siswa Kelas II SD Negeri 056645 Alur M erbau Kecamatan Pangkalan Susu TA

2011/2012”.

1.4. Rumusan Masalah

Berdasarkan identifikasi dan masalah yang dikemukakan di atas, maka

(23)

penerapan media kartu kata menggunakan gambar dapat meningkatkan

kemampuan membaca bersuara siswa kelas II SD Negeri 056645 Alur M erbau

Kec. Pangkalan Susu TA 2011/2012?

1.5 Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini adalah ”Untuk mengetahui apakah dengan penerapan

media kartu kata menggunakan gambar dapat meningkatkan kemampuan

membaca bersuara siswa di Kelas II SD Negeri 056645 Alur M erbau TA

2011/2012.

F. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan berguna untuk mengembangkan ilmu

pengetahuan yang relevan dengan bidang kajian penelitian ini. Hasil penelitian ini

diharapkan dapat bermanfaat bagi berbagai pihak terutama:

1. Guru

Bagi guru sebagai bahan masukan untuk meningkatkan mutu pembelajaran

atau pendidikan melalui metode permainan kartu kata menggunakan gambar

terhadap peningkatan kemampuan membaca siswa.

2. Siswa

Hasil penelitian ini dapat memotivasi siswa untuk lebih berperan aktif dalam

pembelajaran membaca dan melatih siswa dalam kegiatan membaca.

3. Sekolah

Sebagai bahan masukan bagi sekolah dalam meningkatkan ketermapilan

mengajar guru khususnya dengan menggunakan metode permaian kartu kata

(24)

4. Peneliti

Untuk mendapatkan pengalaman dalam meningkatkan pengetahuan

dalam metode Permaianan kartu kata menggunakan gambar.

5. Peneliti lain

Sebagai bahan referensi bagi peneliti lain yang mengkaji masalah-masalah yang

terdapat dalam penelitian ini sehingga diperoleh perbandingan hasil penelitian

yang lebih bermanfaat.

(25)

107

KES IMPULAN DAN S ARAN

5.1 Kesimpulan

Berikut adalah beberapa simpulan yang dapat diambil berdasarkan hasil

yang telah diperoleh.

1. Dari hasil observasi kemampuan M embaca Bersuara terhadap 32 orang

siswa dengan tema lingkungan pada saat siklus I pertemuan 1 rata-rata

nilai mencapai 1,66.

2. Dari hasil observasi kemampuan M embaca Bersuara terhadap 32 orang

siswa dengan tema lingkungan pada saat siklus I pertemuan 2 rata-rata

nilai mencapai 2,06.

3. Dari hasil observasi kemampuan M embaca Bersuara terhadap 32 orang

siswa dengan tema lingkungan pada saat siklus II pertemuan 1 rata-rata

nilai mencapai 2,91.

4. Dari hasil observasi kemampuan M embaca Bersuara terhadap 32 orang

siswa dengan tema lingkungan pada saat siklus II pertemuan 1 rata-rata

nilai mencapai 3,36.

5. Dengan demikian hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah

terdapat peningkatan kemampuan membaca siswa dengan tema

lingkungan dengan menggunakan media bermain kartu kata dengan

menggunakan gambar di Kelas II Negeri 056645 Alur M erbau Kecamatan

(26)

5.2 S aran

Saran yang dapat direkomendasikan adalah sebagai berikut.

1. Guru sebaiknya dapat terus mengembangkan dan menerapkan

pembelajaran media bermain kartu kata dengan menggunakan gambar

terutama untuk pembelajaran M embaca Bersuara di kelas II. Karena

berdasarkan hasil penelitian, kegiatan belajar lebih terasa menyenangkan

apabila diiringi dengan kegiatan bermain seperti penggunaan kartu kata

dengan menggunakan gambar belajar. Selain itu, mengingat usia siswa

adalah anak-anak dimana kegiatannya lebih banyak bermain.

2. Siswa hendaknya lebih dilatih dalam kegiatan membaca sehingga siswa

tidak hanya memiliki kemampuan membaca yang baik tetapi juga

memiliki kemampuan dalam memahami isi bacaan.

3. Sekolah sebaiknya memfasilitasi media pembelajaran yang dibutuhkan

guru dalam menunjang keberhasilan guru dalam melatih siswa dalam

pelajaran membaca.

4. Sebagai bahan masukan bagi mahasiswa FIP UNEM ED khususnya

jurusan PGSD dapat menjadikan hasil penelitian ini sebagai referensi

dalam meningkatkan keterampilannya dalam menggunakan media kartu

kata dengan menggunakan gambar.

5. Bagi peneliti lain di bidang pendidikan dapat melakukan penelitian serupa

dengan model pembelajaran dan media yang berbeda sehingga diperoleh

(27)

DAFTAR PUS TAKA

Arikunto, 2007.Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Rineka Cipta

Anitah, 2007.Strategi Pembelajaran di SD. Jakarta : Universitas Terbuka

Arsyad, 2002. Media Pembelajaran. Jakarta: Grafindo PErsada

Dewi, 2009. Penelitian Tindakan Kelas. M edan

Djamarah, 1995 Strategi Belajar Mengajar. Jakarta : Rineka Cipta

Hamdani, 2005. Media Pembelajaran.

www.mediapendidikan.wikiperdia.co.id

M uktiono, 2003 Aku Cinta Membaca. Menumbuhkan Minat Baca Pada

Anak Jakarta: Elex M edia Komputindo.

M uryawati, 2002. Kartu Kata.http://www.kartukata.wikipedia.co.id

Lestari, 2007. Peningkatan Keterampilan Membaca Pemahaman Bacaan Berhuruf Jawa Dengan Media kartu pada kelas VIII-F SMP Negeri I Pulokulon Kabupaten Grobgan Tahun ajaran

2006/2007. Skripsi: Fakultas bahasa dan seni, Universitas Negeri

Semarang

M unadi, 2008. Media Pembelajaran. Sebuah Pendekatan Baru. Jakarta : Gaung Persada Pers

Rahim, 2008. Pengajaran Membaca di Sekolah. Jakarta : Bumi Aksara

Sadiman, 2009. Media Pembelajaran. Bandung:Rineka Cipta

Sanjaya, 2006 Strategi Belajar Mengajar. Jakarta. Rosda Karya

Saragih, 2010 Keterampilan Membaca. Pematang Siantar: Fakultas Ilmu Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Nomensen Pematang Siantar.

Srilisnawati, 2011. Tukma 2011. Meningkatkan Kemampuan Membaca Perumulaan Dengan Menggunakan Media Bermain Kartu Kata

Di Kelas I SD Negeri 047169 Regaji Tahun Ajaran 2010/2011.

Skripsi. Jurusan PPSD, Program Studi PG SD. FIP-UNIM ED Tahun 2011.

Sujanto, 1988 Keterampilan Berbahasa Membaca-Menulis-Berbicara

Untuk Mata Kuliah Dasar Umum Bahasa Indonesia. Jakarta:

(28)

Tampubolon, 1986. Kemampuan Membaca Teknik Membaca Efektif dan

Efisien. Bandung : Angkasa

Tarigan, 2005. Membaca Sebagai Sesuatu Keterampilan Berbahasa. Bandung :Angkasa.

Tukma, 2011. Meningkatkan Kemampuan Membaca Siswa Pada Tema Lingkungan Dengan Menggunakan Media Bermain Kartu Kata Di Kelas I SD Negeri 105330 Bangun Sari Tahun Ajaran

2010/2011. Skripsi. Jurusan PPSD, Program Studi PGSD.

Gambar

Tabel 15 Hasil observasi kemampuan membaca bersuara siswa pada siklus
Grafik 1  Grafik jumlah kemampuan membaca bersuara siswa kelas II pada
Gambar 1  Guru menunjukkan kartu dengan menggunakan gambar .............

Referensi

Dokumen terkait

Adapun Dokumen-Dokumen yang akan diadakan pembuktian dan harus dibawa, diserahkan serta diperlihatkan Aslinya kepada Pokja , yaitu :.. Semua dokumen penawaran yang

yang telah memberikan masukan, bimbingan dan nasehat. Bapak, ibu, Buyut, dan Eyang, yang senantiasa memberikan dukungan, kasih sayang serta perhatian yang tak

The objective of the research are: (1) To describe the procedure of teaching speaking skill adopting Genre-based Approach, (2) To describe the implementation of genre

Rawat jalan (RJ) merupakan salah satu unit kerja di rumah sakit yang. melayani pasien yang berobat jalan dan tidak lebih dari 24 jam

Dalam KUHAP sendiri tidak ada batasan mengenai apa yang dimaksud dengan bukti permulaan tetapi didalam Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 12

Berdasarkan cuplikan cerita film Kata Maaf Terakhir di atas, ada beberapa masalah yang bisa dikaji, diantaranya yaitu seorang ayah yang ingin mendapat maaf

anggaran dasarnja disahkan dengan akte notaris tertanggal 23 Djuni 1948 di Den Haag, ditugaskan oleh Pemerintah Keradjaan Nederland untuk mendirikan, membangun don

Kedua, adanya pelanggaran kewajiban dokter terhadap pasiennya, sesuai dengan pe- ngertian kewajiban sebagaimana dikemukakan di atasmaka pelanggaran yang dimaksud