• Tidak ada hasil yang ditemukan

LKP : Rancang Bangun Company Profile Berbasis Web Menggunakan CMS di SMA Giki 2 Surabaya.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "LKP : Rancang Bangun Company Profile Berbasis Web Menggunakan CMS di SMA Giki 2 Surabaya."

Copied!
71
0
0

Teks penuh

(1)

RANCANG BANGUN COMPANY PROFILE BERBASIS WEB MENGGUNAKAN CMS DI SMA GIKI 2 SURABAYA

Disusuh oleh: Nama : Hidayatullah NIM : 08.41010.0435 Program : S1(Strata Satu) Jurusan : Sistem Informasi

SEKOLAH TINGGI

MANAJEMEN INFORMATIKA & TEKNIK KOMPUTER SURABAYA

2012

STIKOM

(2)

LAPORAN KERJA PRAKTEK

Diajukan sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan Program Sarjana Komputer

Disusunoleh: Nama :Hidayatullah NIM : 08.41010.0435 Program : S1

Jurusan : Sistem Informasi

SEKOLAH TINGGI

MANAJEMEN INFORMATIKA & TEKNIK KOMPUTER SURABAYA

2012

STIKOM

(3)

Telah diperiksa, diuji, dan disetujui

Surabaya, Agustus 2012

Disetujui,

Pembimbing Penyelia

Chayadi Oktomy N.S ST. M.Eng Mitachul Huda S.Pd

NIDN: 0707108402 Wakasek Kurikulum SMAGDA

Mengetahui:

Kaprodi S1 Sistem Informasi

Erwin Sutomo, S.Kom NIDN: 0722057501

STIKOM

(4)

“Barangsiapa yang menempuh sesuatu jalan untuk mencari ilmu pengetahuan disitu, maka Allah akan mempermudahkan baginya suatu jalan untuk menuju

surga” (Riwayat muslim)

STIKOM

(5)

x

Halaman

ABSTRAKSI ... v

KATA PENGANTAR ... vii

DAFTAR ISI ... x

DAFTAR TABEL ... xi

DAFTAR GAMBAR ... xii

DAFTAR LAMPIRAN ... xiv

BAB I PENDAHULUAN ... 1

1.1 Latar Belakang Masalah ... 1

1.2 Perumusan Masalah ... 2

1.3 Batasan Masalah ... 2

1.4 Tujuan ... 2

1.5 Sistematika Penulisan ... 3

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN ... 5

2.1 Sejarah Perusahaan ... 5

2.2 Identitas Perusahaan ... 6

2.3 Struktur Organisasi ... 6

2.4 Bidang usaha ... 16

BAB III LANDASAN TEORI ... 17

3.1 Layanan Aplikasi Intranet ... 17

3.2 Web ... 22

3.3 Content Management System ... 23

3.4 Joomla ... 28

STIKOM

(6)

xi

3.7 Web Browser ... 32

BAB IV DESKRIPSI PEKERJAAN ... 33

4.1 Metodelogi Penelitian ... 33

4.2 Detil Proses Pengerjaan Interaktif ... 34

4.3 Desain Penggunaan Website ... 35

BAB V PENUTUP ... 58

5.1 Kesimpulan ... 58

5.2 Saran ... 59

DAFTAR PUSTAKA ... 60

LAMPIRAN ... 61

DAFTAR TABEL Halaman Tabel 2.1 Daftar Kepala Sekolah SMA GIKI 2 Surabaya ... 5

STIKOM

(7)

xii

Halaman

Gambar 2.1 Struktur Organisasi ... 6

Gambar 4.1 Sitemap Website SMA GIKI 2 Surabaya ... 34

Gambar 4.2 Menu Beranda ... 35

Gambar 4.3 Halaman Beranda ... 36

Gambar 4.4 Menu Tentang Kami ... 37

Gambar 4.5 Halaman Sejarah Yayasan ... 38

Gambar 4.6 Halaman Visi Misi ... 39

Gambar 4.7 Halaman Struktur Organisasi ... 40

Gambar 4.8 Halaman Staf Pengajar Bidang Bahasa ... 42

Gambar 4.9 Halaman Staf Pengajar BidangBimbingan Konseling ... 43

Gambar 4.10 Halaman Staf Pengajar BidangKeagamaan ... 44

Gambar 4.11 Halaman Staf Pengajar BidangKesehatan Jasmani ... 45

Gambar 4.12 Halaman Staf Pengajar BidangIPA ... 46

Gambar 4.13 Halaman Staf Pengajar BidangIPS ... 47

Gambar 4.14 Halaman Staf Pengajar BidangKesenian ... 48

Gambar 4.15 Halaman Staf Pengajar BidangTIK ... 49

Gambar 4.16 Halaman Agenda Sekolah ... 50

Gambar 4.17 Menu Fasilitas ... 50

Gambar 4.18 Halaman Fasilitas ... 51

Gambar 4.19 Menu Kesiswaan... 52

Gambar 4.20 Halaman Prestasi Bidang Akademik ... 53

STIKOM

(8)

xiii

Gambar 4.23 Halaman Ekstrakulikuler Bidang Kesenian ... 56 Gambar 4.24 Menu Informasi Pendaftaran ... 57 Gambar 4.25 Halaman Informasi Pendaftaran ... 57

STIKOM

(9)

xiv

Halaman

Lampiran 1 Surat Balasan ... 61

Lampiran 2 Acuan Kerja Lengkap ... 62

Lampiran 3 Kartu Bimbingan ... 66

Lampiran 4 Listing Program ... 67

STIKOM

(10)

v

Seiring dengan arus kemajuan teknologi informasi yang semakin pesat di era globalisasi sekarang ini, menyebabkan segala aspek kehidupan manusia selalu dikaitkan dengan arus informasi, karena informasi merupakan kebutuhan yang sangat penting pada saat ini, khususnya dalam dunia pendidikan. Perkembangan teknologi informasi yang sangat pesat sudah banyak dirasakan manfaatnya dari berbagai kalangan dari yang muda sampai lanjut usia. Pemanfatan teknologi komputer sangat penting di berbagai bidang diantaranya untuk bidang pendidikan yang menuntut informasi yang cepat dan akurat guna menunjang segala bentuk kegiatan yang ada pada dunia pendidikan khususnya di tingkat SMA (Sekolah Menengah Atas).

SMA GIKI 2 Surabaya sebagai salah satu lembaga pendidikan formal di kota Surabaya yang saat ini mempunyai siswa cukup banyak mendapat perhatian masyarakat dan tengah berusaha meningkatkan kualitasnya dengan membuat wadah agar menjembatani komunikasi antara pihak sekolah dengan dunia luar.

Rancang bangun company profile berbasis web menggunakan CMS ini merupakan salah satu solusi yang dapat membantu mengatasi masalah yang sedang terjadi di SMA GIKI 2 Surabaya. Dengan adanya website ini maka proses penyampaian informasi media promosi dan pengisian atau tanggapan komentar tentang suatu permasalahan akan menjadi semakin mudah, cepat, dan tepat.

Proses pembuatan website dimulai dari menganalisis kebutuhan yang akan dibuat kemudian hasil analisis tersebut di ubah ke dalam bentuk sitemap yang

STIKOM

(11)

vi

Dengan diterapkannya website ini pada SMA GIKI 2 Surabaya, maka diharapkan dapat lebih mempercepat proses penyampaian informasi serta sebagai media interaktif antar pengunjung website yang pada akhirnya dapat membantu meningkatkan kinerja dan pelayanan yang ada.

Kata kunci: Rancang Bangun, Company Profile, Web, CMS

STIKOM

(12)

1 1.1 Latar belakang masalah

SMA GIKI 2 Surabaya merupakan sekolah swasta dengan akreditasi A

yang beralamat di jalan raya gubeng 45 Surabaya dan bernaung dibawah yayasan

Gita Kirtti (GIKI) Surabaya. Dalam proses akademik dan penerimaan siswa baru,

SMA GIKI 2 Surabaya masih menggunakan cara konvensional yaitu dengan

menyebar brosur, undangan maupun pengumuman. Seiring berkembangnya

teknologi informasi, hal ini tentu saja menjadi kurang efektif karena teknologi

informasi sudah banyak dimanfaatkan oleh sekolah-sekolah lain untuk

mendukung proses akademik dan penerimaan siswa baru. Salah satu teknologi

yang sudah banyak digunakan oleh instansi pendidikan untuk proses akademik

yaitu internet. Dengan pesatnya pengguna internet dari tahun ke tahun maka tidak

dapat dipungkiri bahwa internet menjadi salah satu bagian penting manusia dalam

bertukar informasi.

Oleh karena itu, untuk dapat mengikuti perkembangan pesatnya teknologi

informasi dan memenuhi harapan dari segenap civitas akademik SMA GIKI 2

Surabaya maka penulis membangun sebuah website sekolah SMA GIKI 2

Surabaya yang berisi tentang profil, fasilitas, kesiswaan, dan pendaftaran siswa

baru yang dilengkapi fitur tambahan nilai siswa yang lulus ujian nasional.

Sehingga dengan adanya website ini, diharapkan dapat membuat civitas akademik

dilingkungan SMA GIKI 2 Surabaya dapat saling mengenal dan juga dapat

meningkatkan kualitas sekolah yang telah dikenal baik di kota Surabaya.

STIKOM

(13)

1.2 Perumusan masalah

Berdasarkan latar belakang masalah diatas, maka dapat disimpulkan

bahwa permasalahan yang ada pada SMA GIKI 2 Surabaya adalah sebagai

berikut:“Bagaimana membuat rancang bangun company profile berbasis web

menggunakan CMSdi SMA GIKI 2 Surabaya”.

1.3 Batasan masalah

Adapun batasan masalah yang akan dibahas adalah sebagai berikut :

1. Website ini hanya menampilkan informasi profil, fasilitas, kesiswaan, dan

pendaftaran siswa barudiSMA GIKI 2 Surabaya.

2. Sistem ini tidak berbasis dekstop melainkan berbasis web menggunakan CMS

dan berdasarkan pada data yang diperoleh dari SMA GIKI 2 Surabaya.

1.4 Tujuan

Tujuan dari kerja praktek ini adalah membuat company profile berbasis

web yang menampilkaninformasi profil, fasilitas, kesiswaan, dan pendaftaran

siswa baru di SMA GIKI 2 Surabaya.

STIKOM

(14)

1.5 Sistematika penulisan

Laporan kerja praktek ini ditulis dengan sistematika penulisan sebagai

berikut :

BAB I Pendahuluan

Bab ini berisi tentang latar belakang diambilnya topik kerja praktek,

rumusan masalah, batasan masalah atau ruang lingkup pekerjaan kerja praktek,

tujuan kerja praktek, dan sistematika penulisan dari kerja praktek.

BAB II Gambaran Umum Perusahaan

Bab ini menjelaskan sejarah singkat dari perusahaan, deskripsi kerja (job

desc) dari bagian perusahaan yang dijadikan sebagai tempat pelaksanaan kerja

praktek, bidang usaha yang dikerjakan oleh perusahaan tempat dilaksanakannya

KP.

BAB III Landasan Teori

Bab ini berisi tentang teori-teori atau pendapat ilmiah yang mendukung

terciptanya website SMA GIKI 2 Surabaya, beberapa diantaranya adalah definisi

internet, CMSserta perangkat - perangkat lunak yang mendukung untuk

digunakan seperti Joomla 1.5 dan XAMPP 1.7.3 yang packing didalamnya berupa

PHPMyAdmin dan MySQL.

STIKOM

(15)

BAB IV Penjelasan Pekerjaan

Bab ini berisi tentang penjelasan tugas-tugas yang dikerjakan pada saat

kerja praktek berlangsung yang berupa perencanaan konsep layout website sampai

dengan implementasi website.

BAB V Penutup

Bab ini berisi tentang kesimpulan dan saran. Saran yang dimaksud adalah

saran atau masukan terhadap kekurangan dari website ini yang ada kepada pihak

lain yang ingin meneruskan topik KP ini. Tujuannya adalah agar pihak lain

tersebut dapat memperbaiki atau menyempurnakan website ini sehingga dapat

jauh lebih baik dan berguna untuk kedepannya.

STIKOM

(16)

5 BAB II

GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1 Sejarah Perusahaan

SMA GIKI 2 Surabaya merupakan sekolah swasta terakreditasi A yang

berada dipusat kota Surabaya dengan alamat di Jalan Raya Gubeng 45 Surabaya.

SMA GIKI 2 Surabaya didirikan dibawah yayasan GITA KIRTTI 54 tahun yang

lalu atau tepatnya pada tahun 1958 dibawah naungan GIKI FOUNDATION.

Tidak hanya SMA GIKI 2 Surabaya, yayasan GITA KIRTTI juga mendirikan

lima sekolah yang lain dikawasan Surabaya yaitu SMP dan SMA GIKI 1

Surabaya di Jln.Dukuh Kupang Utara I/2, SMP dan SMA GIKI 3 Surabaya di

Jln.Klampis Jaya 11dan yang terakhir SMP GIKI 2 Surabaya yang berada dalam

satu komplek dengan SMA GIKI 2 Surabaya. Adapun SMA GIKI 2 Surabaya

semenjak didirikan oleh yayasan GITA KIRTTI mengalami beberapa kali

pergantian Kepala Sekolah, yaitu :

Periode Nama Tahun

I Drs. T. Koernianto 1982-1994

II Drs. Carolis Ganggur 1994-1995

III Dr. Bambang Budihardjo 1995-2000

IV Dra. Hj Emma Mursiti MM 2000-2009

V Drs. Moch. Aruman Tahun 2009-Sekarang

Tabel 2.1 Daftar Kepala Sekolah SMA GIKI 2 Surabaya

STIKOM

(17)

2.2 Identitas Perusahaan

SMA GIKI 2 Surabaya terletak di pusat kota Surabaya tepatnya pada Jalan

Raya Gubeng 45 Surabaya 60281. Adapun informasi kontak yang dapat

dihubungi pada SMA GIKI 2 Surabaya yaitu 5031053, faximile

031-5033350, email smagiki2@yahoo.com dan website www.smagiki02sby.co.cc

2.3 Struktur Organisasi

Gambar 2.1 Struktur Organisasi SMA GIKI 2 Surabaya

STIKOM

(18)

Setiap jabatan struktural didalam organisasi SMA GIKI 2 Surabaya

memiliki tugas dan tanggung jawab masing-masing yang tiap periodenya

dilaporakan kepada pihak yayasan GITA KIRTTI Surabaya. Adapun penjelasan

jabatan struktural organsisai SMA GIKI 2 Surabaya terdapat dibawah ini :

2.3.1 Kepala Sekolah

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia sebagaimana dikutip oleh

Wahjosumidjo (1999:83), Kepala Sekolah berasal dari dua kata yaitu “Kepala”

dan “Sekolah” kata kepala dapat diartikan ketua atau pemimpindalam suatu

organisasi atau sebuah lembaga. Sedang sekolah adalah sebuah lembaga di mana

menjadi tempat menerimadan memberi pelajaran. Jadi secara umum kepala

sekolah dapat diartikan pemimpin sekolah atau suatu lembaga di manatempat

menerima dan memberi pelajaran. Adapun tugas kepala sekolah sebagai berikut :

A.Selaku Edukator

Menurut Wahyusumidjo (1999), memahami arti pendidik tidak cukup

berpegang pada konotasiyang terkandung dalam definisi pendidik melainkan

harus dipelajari keterkaitannya denganmakna pendidikan, sarana pendidikan dan

bagaimana strategi pendidikan itu dilaksanakan.Untuk kepentingan tersebut

kepala sekolah harus berusaha menanamkan, memajukan danmeningkatkan

sedikitnya empat macam nilai, yakni pembinaan mental, moral, fisik, dan artistik.

Dengan spesifikasi tugas bertanggung jawab atas pelaksanaan proses belajar

mengajar efektif dan efisien.

STIKOM

(19)

B. Selaku Manajer

Manajer menurut James A.F. Stoner adalah orang atau seseorang yang

melakukan proses perencanaan, pengorganisasian, kepemimpinan, dan

pengendalian upaya dari anggota organisasi serta penggunaan semua sumber

daya yang ada pada organisasi untuk mencapai tujuan organisasiyang telah

ditetapkan sebelumnya. Secara umum tugas manajer sebagai berikut :

1. Menyusun perencanaan.

2. Mengorganisasikan kegiatan.

3. Mengarahkan kegiatan.

4. Mengkoordinasikan kegiatan.

5. Melaksanakan pengawasan.

6. Melakukan monitoring dan evaluasi.

7. Menentukan kebijakan.

C. Selaku Administrator

Ordway Tead (1953) menjelaskan bahwa administtrator adalah usaha yang

luas dari seorangindvidu atau kelompok yang mencakup segala bidang untuk

memimpin, mengusahakan, mengatur kegiatan kerjasama manusia yang

ditujukan pada tujuan-tujuan dan maksud-maksud tertentu. Dengan detail tugas

administrator sebagai berikut :

1. Menyelenggarakan administrasi Kurikulum.

2. Menyelenggarakan administrasi Kesiswaan.

3. Menyelenggarakan administrasi Sarana dan Prasarana.

4. Menyelenggarakan administrasi Kehumasan.

5. Menyelenggarakan administrasi Ketatausahaan.

STIKOM

(20)

D. Selaku Supervisior

Seorang manajer yang bertanggung jawab kepada manajer yang lebih

tinggi dan tugas utamanya memimpin pekerja pada taraf operasional.

Parasupervisor adalah barisan terdepan dari manajemen yang langsung

berhadapan dengan para pekerja dan menjalankan beberapa kegiatan supervisi

sebagai berikut :

1. Melaksankan Supervisi kegiatan belajar mengajar.

2. Melaksankan Supervisi personil.

3. Melaksankan Supervisi administrasi.

E. Selaku innovator

Innovator merupakan suatu pembaharuan dan pengembangan sistem ilmu

pengetahuan dalampembelajaran dan merupakan suatu usaha kegiatan untuk

menjadikan siswa lebih berkembangdalam proses belajar mengajar dan

mengetahui jati drinya sendiri baik dirumah,sekolah maupun masyarakat. Secar

garis besar tugas innovator sebagai berikut :

1. Melaksankan pembaharuan di bidang intra dan ekstra kuikuler.

2. Melaksankan pembinaan guru dan karyawan.

F. Selaku Pemimpin

Menurut Kartini Kartono, Pemimpin adalah seorang pribadi yang memiliki

kecakapan dan kelebihan khususnya kecakapan di satu bidang. Sehingga dia

mampu mempengaruhi orang lain untukbersama-sama melakukan

aktivitas-aktivitas tertentu untuk pencapaian satu beberapa tujuan. Dan pemimpin di

sekolah pada umumnya memiliki tugas sebagai berikut :

STIKOM

(21)

1. Mendalami VISI dan MISI sekolah yang diciptakan yayasan.

2. Mengambil keputusan intern dan ekstern sekolah.

3. Membuat, mencari dan memilih gagasan baru.

G. Selaku Motivator

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, Motivator adalah orang yang

memiliki profesi atau pencaharian dari memberikanmotivasi kepada orang lain.

Pemberian motivasi ini biasanya melalui pelatihan (training),namun bisa juga

melalui mentoring, coaching atau counselling serta tugas pokok motivator

sebagai berikut :

1. Menciptakan situasi lingkungan yang kondusif untuk bekerja.

2. Menciptakan hubungan kerja yang harmonis antar sesama guru dan

karyawan.

3. Menciptakan hubungan kerja yang harmonis antar sekolah dan lingkungan.

4. Menerapkan prinsip penghargaan dan hukuman.

2.3.2 Komite Sekolah

Komite Sekolah adalah badan dibawah naungan yayasan sekolah yang

bertugas untuk mengontrol jalannya organisasi sekolah dengan cara memberikan

mandat dan visi misi yayasan untuk dijalankan oleh Kepala Sekolah yang telah

dipilih pada saat rapat komite tahunan berlangsung.

2.3.3 Tata Usaha

Ditinjau dari sudut asal usul kata etimologis, maka ADMINISTRASI

berasal dari Bahasa Latin yaituAD danMINISTRARE. ADberarti intensif,

sedangkanMINISTRAREberarti melayani, membantu, dan memenuhi

STIKOM

(22)

ataumenyediakan (Husaini Usman, 2006).Menurut The Lian Gie (2000), tenaga

tata usaha memiliki tiga peranan pokok yaitu:

1. Melayani pelaksanaan pekerjaan-pekerjaan operatif untuk mencapai tujuan

dari suatu organisasi

2. Menyediakan keterangan-keterangan bagi pucuk pimpinan organisasi itu

untuk membuat keputusan atau melakukantindakan yang tepat

3. Membantu kelancaran perkembangan organisasi sebagai suatu keseluruhan.

Dengan spesifikasi tugas tata usaha sebagai berikut :

1. Penyusunan program ketatausahaan.

2. Melaksanakan pembagian tugas tata usaha.

3. Pengelolaan keuangan kantin sekolah.

4. Membantu pengadaan barang.

5. Membantu pihak kepagawaian.

6. Membantu pengelolaan keuangan sekoah.

2.3.4 Wakil Kepala Sekolah

Menurut Wahjosumidjo (1999:83), mengartikan bahwa wakil kepala

sekolah adalah seorang tenaga fungsional guruyang diberi tugas untuk membantu

kepala sekolah dalam proses kegiatan sekolah, tempat diselenggarakannya proses

belajar mengajar, atau tempatterjadinya interaksi antara guru yang memberi

pelajaran dan murid yang menerima pelajaran.

STIKOM

(23)

Secara umum wakil kepala sekoah membantu kepala sekolah dalam :

1. Membuat dan merencanakan program kegiatan dan pelaksanaan.

2. Mengorganisasikan pelaksanaan kegiatan.

3. Mengadakan koordinasi dalam kegiatan.

4. Melaksanakan monitoring, evaluasi dan laporan.

5. Melakukan pengawasan.

Pembagian tugas wakil kepala sekolah sesuai bidangnya masing-masing :

A. Wakil Kepala Sekolah Urusan Kurikulum

Wakil kepala sekolah yang menangani urusan kurikulum yang meliputi

berbagai kegiatan yaitu :

1. Menjabarkan kalander pendidikan dalam kegiatan.

2. Menyusun pembagian tugas dan jadwal pelajaran.

3. Mengatur administrasi pengajaran (perangkat mengajar).

4. Mengatur pelaksanaan kegiatan intra kulikuer.

5. Menyusun dan melaksanakan program evauasi belajar.

6. Mengatur pelaksanaan program perbaikan dan pengayaan.

7. Mengatur pelaksanaan kegiatan dan pengembangan koordinator mata

pelajaran, MGMP dan sejenisnya.

8. Menyusun dan mengawasi guru piket.

9. Mengkoordinasikan kegiatan wali kelas.

10. Menyusun / mengatur program penjurusan pilihan siswa.

11. Melakukan supervisi administrasi akademis.

STIKOM

(24)

B. Wakil Kepala Sekolah Urusan Kesiswaan

Wakil kepala sekolah yang menangani urusan kesiswaan yang meliputi berbagai

kegiatan yaitu :

1. Menyusun perencanaan dan pelaksanaan penerimaan siswa baru.

2. Menyusun dan melaksanakan program ekstrakulikuler.

3. Menyusun dan melaksanakan program pembinaan OSIS.

4. Menyusun dan melaksanakan Tata Tertib Sekolah.

5. Menyusun dan melaksanakan program 7 K.

6. Memonitoring presensi siswa.

7. Memonitoring pelaksanaan UKS.

C. Wakil Kepala Sekolah Urusan Sarana Prasarana

Wakil kepala sekolah yang menangani urusan sarana dan prasarana yang meliputi

berbagai kegiatan yaitu :

1. Merencanakan kebutuhan sarana / prasarana KBM.

2. Pendayagunaan sarana prasarana.

3. Pemeliharaan, pengawasan pengguna sarana prasarana.

4. Melaksanakan administrasi sarana prasarana (inventarisasi, penerimaan,

penghapusan barang).

5. Membantu pelaksanaan program 7 K.

6. Mengatur administrasi kepegawaian.

7. Mengadakan monitoring dan evaluasi perpustakaan.

8. Mengadakan monitoring keuangan.

STIKOM

(25)

D. Wakil Kepala Sekolah Urusan Humas

Wakil kepala sekolah yang menangani urusan hubungan masyarakat yang

meliputi berbagai kegiatan yaitu :

1. Melaksanakan dan mengatur pertemuan orang tua siswa.

2. Mengatur rapat-rapat dinas di sekolah.

3. Membuat notulen rapat-rapat dinas di sekolah.

4. Membuat agenda kegiatan sekolah.

5. Membuat data sekoah.

6. Menjalin hubungan dengan instansi uar sekolah (Media massa, universitas,

dinas-dinas, dl).

7. Menyelenggarakan pameran hasil pendidikan/publikasi.

8. Mengkoordinasi bakti sosial.

9. Mewakili Kepala Sekoah bila berhalangan.

2.3.5 BK

Menurut Prayitno dan Erman Amti (2004: 99), Bimbingan Konseling

Sekolah adalah proses pemberian bantuan yang dilakukan oleh seorang guru ahli

kepada seseorang atau beberapa orang individu siswa untuk dibimbing agar dapat

mengembangkan kemampuan dirinya sendiri dan mandiri dengan memanfaatkan

kekuatan individu dansarana yang ada dan dapat dikembangkan berdasarkan

norma-norma yang berlaku.

Secara umum tugas BK adalah sebagai berikut :

1. Penyusunan dan pelaksanaan program BK.

2. Koordinasi dengan wali kelas terhadap masalah siswa.

3. Memberikan layanan kepada siswa agar dapat lebih berprestasi.

STIKOM

(26)

4. Mengadakan evaluasi terhadap kegiatan BK.

5. Menyusun laporan BK.

2.3.6 Wali Kelas

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, Wali kelas adalah seorang tenaga

profesional guru yang dipilih oleh kepala sekolah untuk menjalankan kegiatan

sekolah baik di bidang administrasi sampai dibidang kerjasama. Adapun detail

tugas wali kelas sebagai berikut :

A. Bidang administrasi

1. Membuat daftar keadaan siswa setiap harinya.

2. Membuat daftar kelas.

3. Membuat presensi dan absensi siswa beserta rekapitulasi tiap bulan.

4. Memeriksa dan menandatangani jurnal kelas.

5. Memeriksa buku pribadi siswa.

6. Membuat laporan pendidikan.

B. Bidang organisasi

1. Mengatur penempatan siswa (pembuatan denah kelas,dll).

2. Membimbing siswa dalam pengaturan kelas.

3. Membentuk perangkat kepengurusan kelas.

4. Membimbing siswa dalam pembuatan program kegiatan kelas.

C. Bidang perwalian

1. Mengatur dan membimbing siswa yang menghadapi kesulitan.

2. Membuat catatan siswa.

3. Bertindak sebagai orang tua kedua setelah orang tua kandung siswa.

STIKOM

(27)

D. Bidang kerjasama

1. Menjalin komunikasi dan kerjasama yang harmonis dengan orang tua siswa.

2. Sebagai mediator yang baik antara siswa dengan guru mata peajaran

(pemberian informasi, menanggapi keluhan, dll)

3. Menciptakan kerjasama dengan semua guru mata pelajaran.

4. Menyalurkan siswa yang bermasalah ke BP atau Kepala Sekolah.

2.3.7 Guru

Menurut Undang-undang No. 14 tahun 2005, Guru adalah pendidik

profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan,

melatih,menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada pendidikan anak usia dini

jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah.

1. Menyusun perangkat mengajar.

2. Melaksanakan KBM.

3. Melaksanakan analisis hasil ulangan.

4. Menyusun dan melaksanakan program perbaikan dan pengayaan.

5. Melaksanakan tugas tertentu di sekolah.

6. Menjadikan teladan bagi siswa.

2.4 Bidang Usaha

Bidang usaha SMA GIKI 2 Surabaya adalah bidang usaha pendidikan.

Adapun spesifikasinya adalah sekolah menegah ke atas.

STIKOM

(28)

17 3.1 Layanan Aplikasi Internet

Terdapat banyak sekali layanan aplikasi di internet dan masih terus akan berkembang sejalan dengan perkembangan teknologi informasi. Contoh aplikasi yang banyak digunakan diantaranya adalah :

1. Electronic mail (E-Mail)

Aplikasi ini adalah yang paling banyak digunakan, dan termasuk salah satu dari aplikasi pertama di Internet. Dengan E-Mail, anda dapat mengirim dan menerima surat, pesan, dokumen secara elektronik dengan pemakai lain di

Internet yang mempunyai alamat e-mail.

2. News-USENET

Digunakan sebagai sarana untuk berdiskusi antar pemakai jaringan

Internet. Aplikasi ini hampir serupa dengan suatu papan pengumuman, dimana

setiap orang dapat mengirim, melihat dan menanggapi suatu berita atau suatu topik diskusi dengan fasilitas yang hampir sama dengan e-mail. Topik diskusi dipisahkan oleh group, dan pemakai yang berminat dapat melihat isi diskusi pada

newsgroup tersebut.

STIKOM

(29)

3. File Transfer Protocol (FTP)

FTP merupakan suatu protocol untuk aplikasi pengiriman data berupa file, Dengan adanya aplikasi ini, dimungkinkan untuk upload dan download data dalam format data berbentuk file seperti misalnya data aplikasi, gambar, database dan sebagainya.

4. Remote Login – Telnet

Telnet adalah suatu aplikasi remote login Internet yang memungkinkan anda untuk log-in atau menggunakan komputer yang berbeda pada jaringan secara interaktif. Untuk login dibutuhkan login account pada komputer tujuan, jika anda bukan user terdaftar maka tidak dapat login ke komputer tersebut. Aplikasi ini biasanya digunakan untuk mengakses komputer berbasis sistem operasi UNIX dari tempat yang berbeda dari servernya.

5. World Wide Web (WWW)

Awalnya informasi dapat dicari pada internet dengan menggunakan fasilitas information service berbasis archie, gopher dan WAIS (Wide Area

Information System). Pencarian informasi berdasarkan menu-menu pada

sistem-sistem tersebut dan output yang dihasilkan berbasis teks. Saat ini dengan teknologi World Wide Web, dimungkinkan untuk mengakses informasi secara interaktif, dan bentuk informasinya berupa tampilan grafis maupun teks. Hal ini dimungkinkan dengan adanya Hypertext Transfer Protocol (HTTP) yang digunakan untuk mengakses suatu informasi yang disimpan pada suatu situs

web(website). Untuk dapat menggunakan sarana ini, dibutuhkan aplikasi Web

Browser.

STIKOM

(30)

6. Universal Resource Locater (URL)

Pada penggunaan World Wide Web, penunjukan suatu sumber informasi menggunakan metode Universal Resource Locater (URL), yang merupakan konsep penamaan lokasi standar dari suatu file, direktori, komputer, lokasi komputernya dan metoda yang digunakan. URL tidak hanya dapat menunjuk ke suatu file tapi dapat juga menunjuk suatu query, dokumen dalam suatu database, atau hasil dari perintah atau yang lainnya. Dengan URL ini didefinisikan lokasi dan metoda pengaksesan file tersebut.

7. Hyper Text Transfer Protocol (HTTP)

Web merupakan terobosan baru bagi teknologi sistem informasi yang menghubungkan data dari banyak sumber dan layanan yang beragam macamnya di internet. Pengguna tinggal mengklik tombol mousenya pada link-link hypertext yang ada untuk melompat ke dokumen-dokumen di berbagai lokasi di internet. Link-link sendiri bisa mengacu kepada dokumen web, server FTP (File Transfer

Protokol), e-mail ataupun layanan-layanan lainnya.

Server dan browser web berkomunikasi satu sama lain dengan protocol

yang memang dibuat khusus untuk ini, yaitu HTTP. HTTP bertugas menangani permintaan-permintaan (request) dari browser untuk mengambil dokumen-dokumen web.

HTTP bisa dianggap sebagai system yang bermodel Client-Server. Browser web sebagai Clientnya, mengirimkan permintaan kepada Server Web untuk mengirimkan dokumen-dokumen web yang dikehendaki pengguna. Server Web lalu memenuhi permintaan ini dan mengirimkannya melalui jaringan kepada

STIKOM

(31)

browser. Setiap permintaan akan dilayani dan ditangani sebagai suatu koneksi terpisah yang berbeda.

Semua dokumen web dikirim sebagai file teks biasa. Sewaktu mengirim

request kepada webserver, browser juga mengirim sedikit informasi tentang

dirinya, termasuk jenis-jenis file yang bisa dibaca olehnya. Informasi ini lalu digunakan oleh webserver untuk menetukan apakah dokumen yang diminta bisa dikirimkan kepada browser atau tidak.

Isi dokumen, yang jenisnya ditentukan pada header Content-Type (dalam contoh diatas, sebuah file teks dengan format HTML) selanjutnya akan dibaca oleh browser web dan ditampilkan kepada pengguna. Dengan cara ini browser web bisa tahu bagaimana ia harus menangani data yang dikirim kepadanya.

HTTP bekerja diatas TCP (Transmision Control Protocol) yang menjamin sampainya data di tujuan dalam urutan yang benar. Bila suatu kesalahan terjadi selama proses pengiriman, pihak pengirim akan mendapat pemberitahuan bahwa telah terhadi ketidak beresan. Karenanya server dan Client tidak harus menyediakan mekanisme untuk memeriksa kesalahan transmisi data, yang berarti mempermudah pekerjaan pemrograman, namun demikian, HTTP tidak memiliki apa yang disebut Session, seperti halnya FTP , yang menjaga hubungan antar

Server dan Client secara konsisten. Setiap halamanweb yang dikirim akan

melibatkan satu proses penyambungan antara Client dan Server, baru kemudian datanya ditransfer. Setelah data selesai ditransfer koneksi antar server dan client akan diputus, sifatnya ini membuat HTTP sering disebut dengan istilah protocol hit-and-run.

STIKOM

(32)

Suatu halaman web sering kali berisi beberapa file gambar, atau beberapa file-file lain. HTTP memaksa Server untuk menjalin hubungan baru setiap kali hendak mengirim satu buah file. Ini tidak menguntungkan dan tidak efisien, mengingat proses hubung-putus-hubung semacam ini menyebabkan beban bagi jarinagan.

Standar baru protocol baru HTTP, yaitu HTTP/1.1 yang baru-baru ini diperkenalkan, dirancang untuk mengatasi masalah diatas. Web diarahkan agar mengarah kepenggunaan persistent conection (sambungan yang terjaga kesinambungan) secara lebih efisien. Dalam HTTP/1.1, Server tidak akan memutus hubungan dengan Client pada akhir pentrasnferan dokumen. Hubungan tetap dibuka untuk melayani bila saja ada request lagi dalam waktu yang singkat hubungan baru akan diputuskan bila setelah melewati batas waktu tertentu (yang

bisa ditentukan oleh administrator server) client tidak mengirmkan request lagi.

Keuntungan lain dari persistent conection adalah penggunaan pipelining.

Pipelining adalah proses pengiriman request berikutnya segera setelah request

sebelumnya dikirim tanpa menunggu balasan server terlebih dahulu servernya tetap harus melayani request secara berurutan, namun ini mengurangi waktu tunda antara setiap request hasilnya, datanya akan lebih cepat sampai ditujuan.

Standar HTTP/1.1 ini sekarang sudah mulai di masyarakatkan dan banyak perangkat lunak serverweb komersil dan non komersil yang sudah mendukung standar baru ini. Browser- browser web keluaran terbaru umunya juga sudah mendukung HTTP/1.1.

STIKOM

(33)

3.2 Web

World Wide Web (WWW atau disingkat web) merupakan

jaringandokumentasi yang sangat besar yang saling berhubungan satu dan lainnya. Satu set protokol yang mendefinisikan bagaimana sistem bekerja dan mentransfer data, dan sebuah software yang membuatnya bekerja dengan mulus. Web menggunakan teknik hypertext dan multimedia yang membuat internet mudah digunakan dijelajahi dan dikonstribusikan.

Webmerupakan sistem hypermedia yang berarea luas yang ditujukan untuk akses secar universal. Salah satu kuncinya adalah kemudahan tempat seseorang atau perusahaan dapat menjadi bagian dari web (Hanson, 2000, P4)

Webmerupakan sistem yang menyebabkan pertukaran data di internet menjadi mudah dan efisien. Web terdiri atas 2 komponen dasar;

1. Server web : Sebuah komputer dan software yang menyimpan dan

mendistribusikan data ke komputer lainnya melalui internet

2. Browser web : Software yang dijalankan pada komputer pemakai atau client

yang meminta informasi dari server web yang menampilkannya sesuai dengan file data itu sendiri

Menurut Hardjono (2006, p2) Web merupakan fasilitas hiperteks untuk menampilkan data berupa teks, gambar, suara, animasi, dan data multimedia lainnya.

Ada 2 kategori dalam pemrograman web, yaitu pemrograman Server

webdan Client web. Pada pemrograman Server Side, perintah-perintah program

STIKOM

(34)

(script) dijalankan di server web, kemudian hasil dikirimkan ke browserdalam bentuk HTML biasa.

Adapun pada Client Side, perintah program dijalankan pada browser websehingga ketika klien meminta dokumen script, maka script dapat didownload dari server kemudian dijalankan pada browser yang bersangkutan.

3.3 CMS (Content Management System)

Sistem manajemen konten (Inggris: content management System, disingkat CMS), adalah perangkat lunak yang memungkinkan seseorang untuk menambahkan dan/atau memanipulasi (mengubah) isi dari suatu situs Web.(Erima Oneto, 2008:5)

Umumnya, sebuah CMS terdiri dari dua elemen:

a) Aplikasi manajemen isi (Content Management Application, [CMA]) b) Aplikasi pengiriman isi (Content Delivery Application [CDA]).

Elemen CMA memudahkan pengguna dalam mempelajari pengetahuan mengenai HTML (HyperText Markup Language), untuk mengatur pembuatan, modifikasi, dan penghapusan isi dari suatu situs web tanpa perlu memiliki keahlian sebagai seorang Webmaster. Elemen CDA menggunakan dan menghimpun informasi-informasi yang sebelumnya telah ditambah, dikurangi atau diubah oleh si empunya situs web untuk meng-update atau memperbaharui situs Web tersebut. Kemampuan atau fitur dari sebuah sistem CMS berbeda-beda, walaupun begitu, kebanyakan dari software ini memiliki fitur publikasi berbasis Web, manajemen format, kontrol revisi, pembuatan index, pencarian, dan pengarsipan.

STIKOM

(35)

Dalam perkembangannya, CMS terdapat bermacam-macam jenis yaitu :

1) RMS adalah Research Management System, adalah jenis CMS yang diperuntukan untuk mengelola konten web penelitian - jurnal, makalah, dan skripsi. Contoh :

a) OJS

Open Journal System untuk mengelola jurnal open akses. b) Dspace

Untuk mengelola repositori koleksi perpustakaan digital. c) EPrints

Untuk mengelola repositori koleksi perpustakaan digital berupa teks pdf audio video (.mpg, .avi, ) audio (.ogg, .mp3 ) dan file lainnya. 2) SMS (School Management System) adalah jenis CMS yang dikhususkan

untuk web portal informasi sekolah danterkadang juga dilengkapi fasilitas e-learning . contoh :

a) Jibas

Jaringan Informasi berbasis sekolah . Dalam Jibas terdapat berbagai tool administrasipendidikan Misi JIBAS adalah membangun jaringan informasi dan komunitas pendidikan yang bisa mewadahi interaksi dan aktifitas setiap elemen pendidikan dari siswa, guru, orang tua, sekolah,yayasan, pemerintah dan masyarakat umum.

b) CMS Balitbang

Kajianwebsite.org adalah CMS (Content Management System) yang sudah siap pakai dipergunakan untukweb sekolah. Mulai dari SD, SMP hingga SMA. Dikembangkan oleh Balitbang Kemdiknas

STIKOM

(36)

Indonesia. Menu sudah lengkapdengan kemudahan dan kelengkapan fitur. Cukup mudah dipergunakan karena tidak perlu menambhkan piranti tambahan seperti plugin dan lainnya.

3) LMS (Learning management system) disebut juga CMS Course

Management System, adalah CMS yangdiperuntukanuntuk pembelajaran

online. contoh : a) Atutor

Atutor digunakan untuk mengembangkan dan memberikan kursus online. Administrator dapat menginstall atau memperbarui Atutor dalam hitungan menit, mengembangkan tema kustom untuk memberikan Atutor tampilan baru, dan mudah memperluas fungsi dengan fitur modul. Pendidik cepat dapat merakit, paket, dan mendistribusikan konten berbasis Web instruksional, mudah mengimpor konten dikemas, dan melakukan kursus online mereka. Siswa belajar dalam lingkungan, diakses adaptif, pembelajaran sosial. b) Moodle

Moodle adalah sebuah Course Manajemen Sistem (CMS), juga dikenal sebagai Virtual Learning Environment (VLE). Ini adalah sebuah aplikasi web gratis yang pendidik dapat digunakan untuk membuat situs yang efektif pembelajaran online.

STIKOM

(37)

4) LibMS (Library Magement System) adalah jenis CMS yang diperuntukan untuk mengelola otomasi perpustakaan. contoh :

a) SLiMS

Senayan yang sekarang Bernama SLiMS adalah Sistem Manajemen Perpustakaan , Open SourceSoftware. SLiMS menyediakan banyak fitur seperti database Bibliografi, Sirkulasi, Keanggotaan dan masih banyaklagi yang akan membantu “mengotomatisasi” tugas-tugas perpustakaan.

b) KOHA

Sejak peluncuran pada tahun 1999, KOHA telah diadopsi oleh ribuan perpustakaan di seluruhdunia, masing-masing menambahkan fitur dan fungsi, memperdalam kemampuan sistem. Dengan rilis 3.0 pada tahun 2005,dan integrasi mesin pengindeksan Zebra kuat, KOHA menjadi solusi, layak scalable untuk perpustakaan dari semua jenis.

c) PHPmyLibrary

phpMyLibrary adalah aplikasi otomatisasi perpustakaan yangdibangun dari PHP MySQL . Program ini terdiri darikatalogisasi, sirkulasi, dan modul webpac. Program juga memiliki fitur ekspor impor. Program ini ketat mengikuti standar USMARC untuk menambahkan bahan-bahan.

d) OpenBiblio

OpenBiblio mudah digunakan, sistem otomasi perpustakaanditulis dalam PHP yang mengandung OPAC, sirkulasi, katalogisasi, dan fungsi staf administrasi.

STIKOM

(38)

5) E-CMS (E-Comerce Management System)adalah CMS yang dikhususkan untuk situs julan online. contoh :

a) OSComerce

OSCommerce telah menarik sebuah komunitas besar dan berkembang yang terdiri dari lebih dari 257.300 pemilik toko, pengembang, penyedia layanan, dan penggemar yang mendukung dan bekerja dengan satu samalain pada bisnis online mereka. Sampai saat ini ada lebih dari 6.700 plugin tersedia gratis untuk menyesuaikantoko online OSCommerce Merchant online yang membantu meningkatkan penjualan.

b) Prestashop

PrestaShop tercepat, paling ringan, dan Open Source yang paling progresif e-commerce software. PrestaShop bermanfaat memberi solusi, handal fleksibel, sangat mampu, mampu menangani pesanan 100.000 sehari.

6) WebBlogCMS adalah CMS yang dikhususkan buat ngeblog dan membuat web portal. Contoh :

a) Joomla

Joomla adalah salah satu yang paling populer Open Sorce CMS (sistem manajemen konten).2,7 persen dari Web berjalan pada Joomla, perangkat lunak digunakan oleh individu, usaha kecil & menengah, dan organisasi besar di seluruh dunia untuk dengan mudah membuat serta membangun berbagai website & web aplikasi.

STIKOM

(39)

b) WordPress

Open source yang sangat populer digunakan sebagai mesin blog (blog engine).Selain sebagai blog, WordPress juga mulai digunakan sebagai sebuah CMS (Content Management System) karenakemampuannya untuk dimodifikasi dan disesuaikan dengan kebutuhan penggunanya. c) Drupal

Drupal adalah sebuah perangkat lunak sistem manajemen konten yang bebas dan terbuka yang di distribusikan dibawah lisensi GPL, pengembangan dan perawatannya dilakukan oleh ribuan komunitas pengguna dan pengembang di seluruh dunia.

3.4 Joomla

Joomla! adalah Sistem manajemen konten (SMK atau CMS) yang bebas dan terbuka (free opensource) ditulis menggunakan PHP dan basisdata MySQL untuk keperluan di internet maupun intranet. Joomla pertama kali dirilis dengan versi 1.0.0. Fitur-fitur Joomla! diantaranya adalah sistem caching untuk peningkatan performansi, RSS, blogs, poling, dll. Joomla! menggunakan lisensi GPL.Asal kata Joomla sendiri berasal dari kata Swahili yang mengandung arti "kebersamaan". (Erima Oneto, 2008:15)

Secara garis besar dan gamblang, Joomla! terdiri dari 3 elemen dasar, yaitu serverweb (webserver), skrip PHP dan basisdata MySQL. Serverweb diasumsikan terhubung dengan Internet/Intranet yang berfungsi sebagai penyedia layanan situs. Skrip PHP terdiri dari kode program dalam bahasa PHP dan basisdata merupakan tempat penyimpanan konten. Joomla menggunakan Apache sebagai serverweb dan MySQL untuk basis datanya.

STIKOM

(40)

3.5 PHP

PHP adalah kependekan dari Hypertext Preprocessor, bahasa interpreter yang mempunyai kemiripan dengan bahasa C dan Perl yang mempunyai kesederhanaan dalam perintah, yang digunakan untuk pembuatan aplikasi web. (Sidik, 2004, h:3)

PHP/FI merupakan nama awal dari PHP (Personal Home Page/Form

Interface). Dibuat pertama kali oleh Rasmus Lerdoff. PHP awalnya merupakan

program CGI yang dikhususkan untuk menerima input melalui form yang ditampilkan dalam browser web. Dengan menggunakan PHP maka maintenance suatu situs web menjadi lebih mudah. Proses update dapat dilakukan dengan menggunakan aplikasi yang dibuat dengan menggunakan script PHP.

PHP merupakan script untuk pemrograman script webserver-side, script yang membuat dokumen HTML secara on the fly, dokumen HTML yang dihasilkan dari suatu aplikasi bukan dokumen HTML yang dibuat dengan menggunakan editor teks atau editor HTML.

3.6 MySQL

Menurut Nugroho (2004:1). MySQL adalah sebuah program database

server yang mampu menerima dan mengirimkan datanya dengan sangat cepat,

multi user serta menggunakan perintah standar SQL (Structured Query Language).

MySQL juga dapat berperan sebagai client/server, yang pen source dengan kemampuan dapat berjalan baik di OS (Operating System) manapun. Selain itu

database ini memiliki kelebihan dibanding database lain, diantaranya adalah:

STIKOM

(41)

1. MySQL sebagai Database Management System (DBS)

2. MySQL sebagai Relation Database Management System (RDBMS)

3. MySQL adalah sebuah software database yang bebas digunakan oleh siapa saja tanpa harus membeli dan membayar lisensi kepada pembuatnya 4. MySQL merupakan database server, jadi dengan menggunakan database

ini, dapat dihubungkan ke media internet sehingga dapat diakses dari jauh 5. Selain menjadi serveryang melayani permintaan, MySQL juga dapat

melakukan query yang mengakses database pada server

6. Mampu menerima queryyang bertumpuk dalam satu permintaan atau yang disebut Multi- Threading

7. Mampu menyimpan data yang berkapasitas besar hingga berukuran

gigabyte sekalipun

8. Memiliki kecepatan dalam pembuatan tabel maupun update tabel

9. Menggunakan bahasa permintaan standar yang bernama SQL (Structure

Query Language) yaitu sebuah bahasa permintaan yang distandarkan pada

beberapa database server seperti oracle

Dengan beberapa kelebihan yang dimiliki, MySQL menjadi sebuah program

database yang sangat terkenal digunakan. Pada umumnya MySQL digunakan

sebagai database yang diakses melalui web.

Menurut Nugroho (2004:20), Database Management System (DBMS) merupakan kumpulan file yang saling berkaitan dan program untuk pengelolanya. Basis Data adalah kumpulan datanya, sedang program pengelolanya berdiri sendiri dalam suatu paket program yang komersial untuk membaca data, menghapus data, dan melaporkan data dalam basis data.

STIKOM

(42)

Menurut Yuswanto (2005:2), database merupakan sekumpulan data yang berisi informasi yang saling berhubungan. Pengertian ini sangat berbeda antara

database Relasional dan Non Relasional. Pada database Non Relasional, sebuah

database hanya merupakan sebuah file.

Penyusunan satu database digunakan untuk mengatasi masalah-masalah pada penyusunan data yaitu redundansi dan inkonsistensi data, kesulitan pengaksesan data, isolasi data untuk standardisasi, multiple user (banyak pemakai), security (masalah keamanan), masalah integrasi (kesatuan), dan masalah data

independence (kebebasan data).

Beberapa karakteristik yang dimiliki oleh MySQL server adalah:

1. Application Program Interface(API) untuk bahasa

C+,C++,PHP,Phyton,java,dan TCL

2. Berkerja pada banyak platformsistem operasi

3. Mendukung penuh operator dan fungsi dalam sintaks SELECT dan WHERE sebagai bagian query

4. Pembatasan hakdan password yang sangat fleksible dan aman serta mendukung verifikasi dalam berdasarkan host

5. Password aman karena dilakukan enkripsi ketika password dikirim ke server

6. Mampu mengolah database yang besar

STIKOM

(43)

3.7 Web browser

Browser merupakan program aplikasi yang digunakan untuk browsing.

Sebuah program yang memungkinkan pengguna internet mengakses dan membaca dokumen yang ditulis dalam hypertext pada world wide web (WWW) yang terkoneksi dengan internet. Browser yang paling popular saat ini adalah

Internet Explorer, Opera, Mozilla dan Netscape (Dhanta, 2009:70). Sedangkan

menurut Chendramata (2008:93), web browser adalah sebuah server web yang berfungsi untuk menerima permintaan HTTP dari sebuah klien. Jadi dapat disimpulkan bahwa web browser adalah aplikasi yang digunakan sebagai media untuk menampilkan permintaan HTTP dari klien.

STIKOM

(44)

33

4.1 Metodologi Penelitian

Untuk pengumpulan data yang diperlukan dalam melaksanakan kerja

praktek di SMA GIKI 2 Surabaya, ada beberapa cara yang telah dilakukan

diantaranya sebagai berikut :

1. Wawancara/Interview

Kegiatan ini dilakukan untuk memperoleh keterangan yang lebih jelas tentang

fitur-fitur yang dapat digunakan dan informasi-informasi yang ingin ditampilkan dalam website.

2. Cara ini dilakukan untuk mengetahui lebih banyak mengenai website.

Kemudian setelah bahan yang dibutuhkan terkumpul dengan baik maka

pengerjaan web menggunkan CMS dapat dilakukan.

4.2 Detail Proses Pengerjaan Interaktif

Ruang lingkup dari penyusunan sebuah interaktif dikelompokkan dalam

empat jenis tahap yaitu :

1. Tahap Persiapan

Tahap persiapan lapangan terdiri dari observasi dan pengumpulan data yang

disediakan pihak sekolah berupa galeri foto berbentuk .JPG dan dokumen

berbentuk .DOC atau Microsoft word.

STIKOM

(45)

2. Tahap desain visual, meliputi layout yang ditampilkan tertera dalam sitemap

[image:45.612.62.559.147.661.2]

dibawah ini :

Gambar 4.1 Sitemap Website SMA GIKI 2 Surabaya

STIKOM

(46)

3. Tahap pembuatan website :

a. Desain site map (Microsoft Visio 2007)

b. Desain visual (Macromedia Dreamweaver CS 5)

c. Pembuatan fitur-fitur website (Plugin CMS Joomla dan Xampp 1.7.3)

4. Proses Hosting dan Domain Website.

Proses hosting website SMA GIKI 2 Surabaya menggunakan jasa penyedia

hosting gratis dari 000webhost.com dan domain di co.cc dengan alamat

websitewww.smagiki02sby.co.cc

4.3 Desain penggunaan website

4.3.1 Halaman Beranda

Gambar 4.2Menu Beranda

Definisi :

Halaman beranda adalah halaman yang tampil pada saat awal pengunjung

membuka website.

Fungsi : Halaman ini menampilkan berita terbaru seputar kegiatan yang ada pada

sekolah serta memuat galeri foto sebagai media interaktif kepada pengunjung

yang berupa foto kepala sekolah, foto kegiatan sekolah, dan logo sekolah.

STIKOM

(47)
[image:47.612.51.564.75.659.2]

Gambar 4.3 Halaman Beranda

STIKOM

(48)

4.3.2 Halaman Tentang Kami

Gambar 4.4Menu Tentang Kami

Definisi :

Halaman tentang kami adalah halaman yang menampilkan informasi identitas

sekolah.

Fungsi :

Halaman ini memuat penjelasan tentang sejarah yayasan, visi misi, struktur

organisasi hingga staf pengajar yang diklasifikasikan berdasarkan bidangnya.

A.1 Halaman Sejarah Yayasan

Definisi :

Halaman sejarah yayasan adalah halaman yang menampilkan informasi sejarah

yayasan pada saat didirikan.

Fungsi :

Halaman ini memuat seputar sejarah yayasan yang menaungi sekolah dan

membahas seluk-beluk awal berdirinya yayasan, nama pendiri dan tahun

didirikannya.

STIKOM

(49)

Gambar 4.5 Halaman Sejarah Yayasan

STIKOM

(50)

A.2 Halaman Visi Misi

Definisi :

Halaman visi misi adalah halaman yang menampilkan visi misi yayasan.

Fungsi :

Halaman ini memuat tujuan didirikannya sekolah dan mengandung nilai-nilai

luhur yang harus dipatuhi oleh seluruh civitas dan kolega yang ada didalam ruang

[image:50.612.53.540.147.650.2]

lingkup yayasan.

Gambar 4.6 Halaman Visi Misi

STIKOM

(51)

A.3 Halaman Struktur Organisasi

Definisi :

Halaman struktur organisasi adalah halaman yang menampilkan informasi

struktur organisasi secara terperinci.

Fungsi :

Halaman ini menampilkan susunan struktural dari paling bawah yang dijabat oleh

siswa, BK, guru, wakasek bidang kurikulum, wakasek bidang kesiswaan, wakasek

bidang humas, wakasek bidang sarana dan prasarana, tata usaha, komite sekolah,

[image:51.612.56.534.144.653.2]

kepala sekolah.

Gambar 4.7 Halaman Struktur Organisasi

STIKOM

(52)

A.4 Halaman Staf Pengajar

Definisi :

Halaman staf pengajar adalah halaman yang menampilkan informasi identitas

kesuluruhan staf pengajar yang mengajar di SMA GIKI 2 Surabaya dan mata

pelajaran yang diajarkan.

Fungsi :

Halaman ini menampilkan keselurahan staf pengajar yang bekerja di SMA GIKI 2

Surabaya dan diklasifikasikan sesuai bidangnya masing-masing.

A.4.1 Halaman Staf Pengajar Bidang Bahasa

Definisi :

Halaman staf pengajar bidang bahasaadalah halaman yang menampilkan identitas staf pengajar di bidang bahasa.

Fungsi :

Halaman ini menampilkan keseluruhan identitas staf pengajar bidang bahasa yang

ada di SMA GIKI 2 Surabaya yang terdiri dari mata pelajaran bahasa indonesia,

bahasa inggris, bahasa mandarin dan bahasa asing lainnya (bahasa jepang,

perancis dan bahasa jerman)

STIKOM

(53)
[image:53.612.67.561.74.669.2]

Gambar 4.8 Halaman Staf Pengajar Bidang Bahasa

STIKOM

(54)

A.4.2 Halaman Staf Pengajar Bidang Bimbingan Konseling

Definisi :

Halaman staf pengajar bidang bimbingan konseling adalaha halaman yang

menampilkan identitas staf pengajar di bidang bimbingan konseling.

Fungsi :

Halaman ini menampilkan identitas staf pengajar bidang konseling yang ada di

SMA GIKI 2 Surabaya.

Gambar 4.9 Halaman Staf Pengajar Bidang Bimbingan Konseling A.4.3 Halaman Staf Pengajar Bidang Keagamaan

Definisi :

Halaman staf pengajar bidang keagamaan adalaha halaman yang menampilkan

staf pengajar bidang keagamaan yang ada di SMA GIKI 2 Surabaya.

STIKOM

(55)

Fungsi :

Halaman ini memuat identitas staf pengajar yang mengajar mata pelajaran agama

islam, kristen, katolik, hindu dan budha.

Gambar 4.10 Halaman Staf Pengajar Bidang Keagamaan

STIKOM

(56)

A.4.4 Halaman Staf Pengajar Bidang Kesehatan Jasmani

Definisi :

Halaman staf pengajar bidang kesehatan jasmani adalah halaman yang

menampilkan identitas staf pengajar di bidang kesehatan jasmani.

Fungsi :

Halaman ini memuat identitas staf pengajar bidang kesehatan jasmani yang ada di

SMA GIKI 2 Surabaya.

Gambar 4.11 Halaman Staf Pengajar Bidang Kesehatan Jasmani A.4.5Halaman Staf Pengajar Bidang IPA

Definisi :

Halaman staf pengajar bidang IPA menampilkan keseluruhan staf pengajar bidang

IPA di SMA GIKI 2 Surabaya.

STIKOM

(57)

Fungsi :

Halaman ini menampilkan identitas staf pengajar di bidang IPA yang terdiri dari

[image:57.612.60.563.149.678.2]

mata pelajaran matematika,biologi,fisika,dan kimia.

Gambar 4.12 Halaman Staf Pengajar Bidang IPA

STIKOM

(58)

A.4.6Halaman Staf Pengajar Bidang IPS

Definisi :

Halaman staf pengajar bidang IPS menampilkan staf pengajar bidang IPS.

Fungsi :

Halaman ini menampilkan identitas staf pengajar bidang IPS yang ada di SMA

GIKI 2 Surabaya yang terdiri dari mata pelajaran sosiologi, sejarah, ekonomi dan

[image:58.612.54.533.176.672.2]

geografi.

Gambar 4.13 Halaman Staf Pengajar Bidang IPS

STIKOM

(59)

A.4.7Halaman Staf Pengajar Bidang Kesenian

Definisi :

Halaman staf pengajar bidang kesenian adalah halaman yang menampilkan

informasi staf pengajar bidang kesenian.

Fungsi :

Halaman ini menampilkan staf pengajar yang mengajarkan keterampilan kesenian

di SMA GIKI 2 Surabaya yang terdiri dari mata pelajaran seni rupa dan seni

musik.

Gambar 4.14 Halaman Staf Pengajar Bidang Kesenian

A.4.8Halaman Staf Pengajar Bidang TIK

Definisi :

Halaman staf pengajar bidang TIK menampilkan identitas staf pengajar di bidang

keterampilan teknologi informasi.

STIKOM

(60)

Fungsi :

Halaman ini menampilkan informasi identitas staf pengajar di bidang

keterampilan di bidang teknologi informasi di SMA GIKI 2 Surabaya.

Gambar 4.15 Halaman Staf Pengajar Bidang Teknologi Informasi

A.5 HalamanAgenda Sekolah

Definisi :

Halaman agenda sekolah adalah halaman yang menampilkan informasi agenda

sekolah.

Fungsi :

Halaman ini memuat tentang kegiatan - kegiatan sekolah yang teragenda dalam

silabus rapat kerja tahunan.

STIKOM

(61)

Gambar 4.16 Halaman Agenda Sekolah

4.3.3 Halaman Fasilitas

Gambar 4.17 Menu Fasilitas

Definisi :

Halaman fasilitas adalah halaman yang menampilkan informasi fasilitas yang ada

di SMA GIKI 2 Surabaya.

Fungsi :

Halaman ini menampilkan informasi fasilitas sekolah yang diantara lainnya

adalah gedung bertingkat, laboratorium komputer, laboratorium biologi dan

lapangan yang luas serta sarana dan prasarana lain yang menunjang kegiatan

STIKOM

(62)

belajar mengajar siswa baik akademik maupun non akademik di SMA GIKI 2

[image:62.612.53.535.140.656.2]

Surabaya.

Gambar 4.18 Halaman Fasilitas

STIKOM

(63)

4.3.4 Halaman Kesiswaan

Gambar 4.19 Menu Kesiswaan

Definisi :

Halaman kesiswaan adalah halaman yang membahas tentang kesiswaan.

Fungsi :

Halaman ini menampilkan informasi kesiswaan yang berisi prestasi akademik dan

non akademik serta jenis-jenis ekstrakulikuler yang dapat diikuti siswa.

A.1Halaman Prestasi

Definisi :

Halaman prestasi adalah halaman yang menampilkan prestasi siswa.

Fungsi :

Halaman ini memuat prestasi siswa baik di bidang akademik ataupun non

akademik siswa.

STIKOM

(64)

A.1.1Halaman Prestasi Bidang Akademik

Definisi :

Halaman prestasi bidang akademik adalah halaman yang menampilkan informasi

prestasi siswa di bidang akademik.

Fungsi :

Halaman ini menampilkan daftar siswa yang berprestasi di bidang akademik

[image:64.612.58.552.149.674.2]

dengan nilai tertinggi ditiap kelasnya.

Gambar 4.20 Halaman Kesiswaan Bidang Akademik

STIKOM

(65)

A.1.2Halaman Prestasi Bidang Non Akademik

Definisi :

Halaman prestasi dibidang non akademik adalah halaman yang menampilkan

informasi prestasi di bidang non akademik.

Fungsi :

Halaman ini menampilkan informasi prestasi non akademik meliputi prestasi di

bidang olahraga, kesenian, dan lainnya.

Gambar 4.21 Halaman Kesiswaan Bidang Non Akademik

A.2 Halaman Ekstrakulikuler

Definisi :

Halaman ekstrakulikuler adalah halaman yang menampilkan informasi

ekstrakulikuler.

STIKOM

(66)

Fungsi :

Halaman ini menampilkan informasi jenis-jenis ekstrakulikuler yang dapat diikuti

siswa di SMA GIKI 2 Surabaya.

A.2.1 Halaman Ekstrakulikuler Bidang Olahraga

Definisi :

Halaman ekstrakulikuer bidang olahraga adalah halaman yang menampilkan

informasi ekstrakulikuler di bidang olahraga.

Fungsi :

Halaman yang menampilkan macam-macam ekstrakulikuler dibidang olahraga

seperti futsal, basket, volly, dan lainnya.

Gambar 4.22 Halaman Ekstrakulikuler Bidang Olahraga

STIKOM

(67)

A.2.2 Halaman Ekstrakulikuler Bidang Kesenian

Definisi :

Halaman ekstrakulikuer bidang kesenian adalah halaman yang menampilkan

ekstrakulikuler di bidang kesenian.

Fungsi :

Halaman ini menampilkan macam-macam ekstrakulikuler dibidang kesenian

seperti teater, band, mengaji, dan lainnya.

Gambar 4.23 Halaman Ekstrakulikuler Bidang Kesenian

STIKOM

(68)

4.3.5 Halaman Pendaftaran

Gambar 4.24 Menu Informasi Pendaftaran

Definisi :

Halaman pendaftaran adalah halaman yang menampilkan informasi pendaftaran

siswa baru.

Fungsi :

Halaman ini menampilkan informasi pendaftaran siswa baru dilengkapi dengan

[image:68.612.55.525.253.654.2]

syarat pendaftaran, waktu, dan tempat pendaftarannya.

Gambar 4.25 Halaman Informasi Pendaftaran

STIKOM

(69)

58 5.1 Kesimpulan

Dari hasil uji coba dan implementasi terhadap rancang bangun company

profile berbasis web ini, maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut :

1. Website ini sangat membantu pihak SMA GIKI 2 Surabaya untuk

memberikan informasi baik berupa pengumuman, serta pemberitahuan

kepada siswa-siswi atau orang tua siswa dan sebagai sarana promosi

sekolah kepada calon siswa baru yang ingin mendaftar.

2. Bagi siswa-siswi SMA GIKI 2 Surabaya, website ini memberi banyak

kemudahan dalam hal pemberitahuan akademik seperti pengumuman hasil

kelulusan unas dan informasi pengumuman sekolah yang terbaru.

5.2 Saran

Dari website ini masih terdapat beberapa pengembangan yang diharapkan

kelak dapat diperbaiki oleh pihak lain. Beberapa pengembangan tersebut antara

lain :

1. Website ini masih belum terintegrasi dengan sistem informasi akademik

(SIAKAD) di SMA GIKI 2 Surabaya. Dalam perkembangan ke depan,

website ini dapat dikembangkan untuk dapat dihubungkan dengan

SIAKAD sehingga proses maintenance website dan sistem akademik dapat

dilakukan bersamaan.

STIKOM

(70)

2. Website ini masih di kembangkan hanya diakses melalui personal

komputer dan laptop. Dengan era teknologi yang semakin tinggi, internet

dapat diakses melalui perangkat mobile maka website ini dapat

dikembangkan versi mobilnya sehingga website ini juga bisa diakses dari

perangkat mobil seperti android, blackberry, PDA, HP, dan lainnya.

STIKOM

(71)

60

DAFTAR PUSTAKA

Hakim, Lukamanul. 2009. Jalan Pintas Menjadi Master PHP. Yogyakarta:

Penerbit Lokomedia.

Nugroho, Bunafit.2004. PHP & MySQL dengan Editor Dreamweaver MX.

Yogyakarta: Penerbit Andi.

Oneto, Orima. 2008. Joomla! Cara Cepat dan Mudah Membuat Website. Jakarta:

Penerbit MediaKita.

Sidik, Betha Ir. 2004.Pemrograman Web dengan PHP. Bandung: Penerbit

Informatika.

http://library.binus.ac.id/eColls/eThesis/Bab2/2007-2-00411-NSI_Bab%202.pdf,

Diakses pada tanggal 01 Agustus 2012.

STIKOM

Gambar

Gambar 4.1 Sitemap Website SMA GIKI 2 Surabaya
Gambar 4.3 Halaman Beranda
Gambar 4.6 Halaman Visi Misi
Gambar 4.7 Halaman Struktur Organisasi
+7

Referensi

Dokumen terkait

Penelitian awal dilakukan dengan menggunakan enzim yang berasal dari ekstrak bekatul dan getah pepaya pada temperatur 60 oC, perbandingan reaklan I : I selama

Dengan demikian agama dalam arti ini juga bukan ajaran-ajaran yang adanya mendahului agar bisa dipraktekkan, melainkan peristiwa iman, yang terjadi dalam kehidupan, ketika

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 tersebut bahwa hak cipta merupakan benda bergerak tidak berwujud yang dapat dijadikan sebagai objek jaminan dalam bentuk

[r]

bahwa kekayaan Negara yang t ert anam pada Proyek MLP-ATA/ 84 di Madiun, Pusdik Madiun, Proyek Worl d Food Program (WFP) di Jawa Tengah, Proyek Perl ebahan bant uan FAO di

Awalnya pada saat 5 tahun massa kepemimpinannya kita mengira bahwa SBY merupakan tipe pemimpin yang kharismatik, tetapi belakangan ini bingung

Hasil; Hasil penelitian menunjukkan bahwa latihan Range of Motion (ROM) aktif ini mampu dilakukan oleh seluruh responden (100%), sebagian besar kekuatan otot pasien post

Penyusunan Prolegda dapat dilakukan dengan mengacu (konkordansi) pada mekanisme dan prosedur penyusunan Prolegnas, yang ditetapkan melalui keputusan DPRD yang