Fokus Pagi MQ 92,3 FM Jogjakarta Edisi Senin, 29 Maret 2010
Tema: Dunia Islam
Topik: Konflik Palestina-Israel
Sahabat MQ/ konflik antara Palestina dengan Israel masih tetap berlangsung sejak tahun 40-an// Berbagai cara dan upaya telah dilakukan untuk mencapai perdamaian/ namun hal tersebut seolah hanya dapat menjadi impian semata// Sudah beberapa kali pihak Palestina melakukan perundingan dengan Israel/ dan keputusan tersebut telah disepakati// Namun sudah pada yang kesekian kali/ Israel selalu saja mungkir dari janjinya///
Israel saat ini dengan beraninya memperluas permukiman Yahudi di Jerusalem Timur/ dan mendirikan sinagog di kompleks Al Aqsa// Selain itu/ kelompok-kelompok ekstrimis Yahudi memutuskan/ akan menyerbu masjid Al-Aqsha pada tanggal 29 dan 30 Maret/ dan menyembelih kurban yang mereka sebut sebagai "pendekatan kepada Tuhan"/setelah hari libur Yahudi/ dan hari-hari setelah peluncuran dari "peresmian sinagog"// Rabbi Shalom Dov pimpinan kelompok ultra ortodoks Yahudi/ dalam pidatonya beberapa hari lalu telah mengumumkan/ maksud dari penyerbuan mereka ke kompleks Al-Aqsha adalah untuk
membangun kuil Sulaiman/ di atas reruntuhan masjid Al-Aqsha///
Wakil ketua gerakan Islam Palestina di wilayah pendudukan -Syaikh Kamal Khatib- mengatakan/ elompok-kelompok ekstrimis Yahudi telah menyerukan penyerbuan ke kompleks Al-Aqsha satu hari setelah peresmian sinagog/ dan mereka telah mengajukan permintaan resmi kepada polisi Israel/ untuk memungkinkan mereka melakukan penyembelihan kurban/ dan mengajukan 'ritual' tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 29 dan 30 Maret///
Menteri Luar Negeri Iran -Manoucher Mottaki- menyatakan/ perluasan
pembangunan permukiman Israel/ perusakan situs Islam dan Kristen/ serta pembangunan skala besar sinagog/ menunjukkan rencana negara zionis
mempercepat Yahudinisasi di Jerusalem timur/ dan sayangnya hal ini disetujui oleh pejabat Amerika// Mottaki menyerukan agar meningkatkan kewaspadaan bagi seluruh orang di dunia/ dan menggandakan keperluan umat muslim/ dan semua negara untuk bersikap serius///
Sementara itu/ salah seorang pemimpin Fatah -Taysir Nasrallah- mengecam seruan untuk memicu terjadinya intifadhah ke-3/ atas pelanggaran yang
Penentangan terhadap tindakan Israel banyak terjadi di beberapa negara-negara// Seperti yang dilakukan puluhan warga Mesir/ yang berunjuk rasa di depan kantor Kementerian Luar Negeri di kota Kairo/ untuk menuntut pemerintahan Husni Mubarak/ agar mengusir duta besar Israel dari negeri tersebut/ dan memutus semua bentuk hubungan dengan Israel// Para pengunjuk rasa menyatakan/ Israel telah berulangkali melakukan pelanggaran terhadap tempat-tempat suci milik bangsa Arab/ dan Muslim di Yerusalem/ dan melakukan berbagai kekerasan terhadap rakyat Palestina di kota tersebut/ dan wilayah Palestina lainnya/ sehingga sudah selayaknya pemerintah Mesir memutuskan hubungan diplomatiknya/ dengan rezim Zionis Israel// Demonstran juga meneriakkan slogan anti-Israel/ dan kecaman terhadap para pemimpin Arab yang cenderung diam/ melihat pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan Israel// Namun negara-negara muslim yang sangat diharapkan partisipasinya/ justru sampai saat ini belum banyak memberikan kontribusi terhadap kemajuan Palestina/ dan justru terkesan menjadi teman mesra dari Israel dan antek-anteknya///
Sahabat MQ/ sampai sejauh mana perkembangan yang terjadi di Palestina saat ini?// Apa saja upaya yang dilakukan oleh PBB dan negara-negara di dunia dalam memberikan kontribusi dalam perdamaian Palestian-ISrael?// Bagaimanakah langkah-langkah yang seharusnya kita lakukan dalam hal ini?// Rencana besar apakah di balik upaya yang dilakukan oleh Israel dan anteknya untuk menguasai Palestina/ selain untuk mendirikan Kuil Sulaiman/ sebagaimana yang sering mereka sampaikan?// Dalam Fokus Pagi kali ini/ kita akan membahasnya dengan sejumlah narasumber/ yaitu:
1. Juru Bicara Kedutaan Besar Palestina untuk Indonesia -Palestine Tahe-
2. Juru Bicara Kementeri Luar Negeri RI -Teuku Faizasyah-
Narsum 1: 06.15
Juru Bicara Kedutaan Besar Palestina untuk Indonesia -Palesntine Tahe- 1. Hal terbaru apa yang terjadi di Palestina saat ini?
2. Apakah ada upaya mengadakan perundingan kembali/ dengan Israel? 3. Bagaimana hubungan Fattah dengan HAMAS?// Fattah seolah-olah terlihat
sangat memusuhi HAMAS dan lebih dekat dengan Israel?
4. Rencana apa yang dilakukan untuk memperjuangkan kemerdekaan Palestina?
5. Rencana apa dibalik tindakan Israel yang begitu berani saat ini untuk mendirikan sinagog/ dan melakukan ritual di kompleks Al Aqso?
6. Negara mana saja yang menjadi antek dari Israel? Bagaimana dengan PBB? 7.
Narsum 2: 6.45
Juru Bicara Kementeri Luar Negeri RI -Teuku Faizasyah-
1. Hal apa yang telah dilakukan oleh Pemerintah Indonesia untuk mambantu Palestina?
2. Menurut Anda/ hal apakah yang seharusnya dilakukan bangsa-bangsa di dunia untuk mendukung Palestina?//
3. Bagaimana peran PBB yang seolah tidak punya daya di hadapan Israel? 4. Bagaimana Peran Negara-negara Islam sendiri?
5. Bagaimana Pemerintah Indonesia dalam hal ini?
6. Ada yang bilang “ Buat apa mengadakan demo?/ nggak ada manfaatnya?// Sekarang yang seharusnya kita lakukan hanya do'a dan bantuan materi?” Bagaimana menurut Anda? Dan hal apa yang seharusnya dilakukan kita sebagai ummat Islam dan dari penduduk negara yang mayoritas berpenduduk muslim?
7. Hal apakah yang patut kita teladani dari para penduduk Palestina yang begitu tegar dengan tekanan yang ada?
Narsum 3: 7.15
Anggota Komisi 8 DPR RI -Yoyoh Yusroh-
1. Anda kan pernah ke Palestina/ kapan waktunya? Dapatkah Anda menceritakan kondisi disana?
2. Menurut Anda/ hal apakah yang seharusnya dilakukan bangsa-bangsa di dunia untuk mendukung Palestina?//
3. Bagaimana peran PBB yang seolah tidak punya daya di hadapan Israel? 4. Bagaimana Peran Negara-negara Islam sendiri?
Fokus Pagi MQ 92,3 FM Jogjakarta Edisi Senin, 29 Maret 2010
Tema: Dunia Islam
Topik: Konflik Palestina-Israel
Narsum 1: Juru Bicara Duta Besar Palestina untuk Indonesia -Palesntine Tahe- 0818.9396.67
Narsum 2: Juru Bicara Kementeri Luar Negeri RI -Teuku Faizasyah
- 0812-1134-275