• Tidak ada hasil yang ditemukan

Meningkatkan minat dan hasil belajar KPK dan FPB pada siswa kelas IV SD Negeri Kowangbinangun, Sleman melalui pendekatan Pendidikan Matematika realistik Indonesia.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Meningkatkan minat dan hasil belajar KPK dan FPB pada siswa kelas IV SD Negeri Kowangbinangun, Sleman melalui pendekatan Pendidikan Matematika realistik Indonesia."

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

ABSTRAK

Widyaningrum, S. N. (2016). Meningkatkan Minat dan Hasil Belajar KPK dan FPB pada Siswa Kelas IV SD Negeri Kowangbinangun, Sleman melalui Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia. Skripsi S1.Yogyakarta: PGSD, FKIP, USD.

Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya minat dan hasil belajar siswa berdasarkan data pengamatan dan wawancara. Penelitian ini bertujuan meningkatkan minat dan hasil belajar KPK dan FPB pada siswa Kelas IV SD Negeri Kowangbinangun, Sleman melalui pendekatan PMRI. Selain meningkatkan minat dan hasil belajar siswa melalui pendekatan PMRI, peneliti juga mendeskripsikan penerapan pendekatan PMRI dalam upaya meningkatkan minat dan hasil belajar siswa.

Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian adalah siswa Kelas IV SD Negeri Kowangbinangun yang berjumlah 23 siswa pada tahun ajaran 2015/2016. Objek penelitian adalah minat dan hasil belajar KPK dan FPB melalui pendekatan PMRI. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar ketelaksanaan pembelajaran matematika, lembar pengamatan minat belajar siswa, lembar kuesioner minat belajar siswa, dan tes. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis kuantitatif dan analisis kualitatif deskriptif.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) upaya meningkatkan minat dan hasil belajar KPK dan FPB melalui pendekatan PMRI dapat dilakukan dengan menerapkan kelima karakteristik PMRI, meliputi penggunaan konteks, penggunaan model untuk matematisasi progresif, pemanfaatan hasil konstruksi siswa, interaktivitas, dan keterkaitan. (2) Pendekatan PMRI dapat meningkatkan minat belajar dengan rata-rata 66 pada kondisi awal denagn kriteria baik, kemudian mengalami peningkatan menjadi 88 pada akhir siklus dengan kriteria sangat baik. Sementara itu, melalui pendekatan PMRI juga dapat meningkatkan hasil belajar siswa dari kondisi awal dengan nilai rata-rata 67 dengan persentase 43% siswa mencapai KKM kemudian meningkat menjadi 80 dengan persentase 100% siswa mencapai KKM pada akhir siklus.

Kata kunci: minat belajar, hasil belajar, pendekatan PMRI, KPK, dan FPB

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

(2)

ABSTRACT

Widyaningrum, S. N. (2016). Increase Interest and Results of KPK and FPB Learning in Grade IV Students Kowangbinangun Elementary School, Sleman through Realistic Mathematics Education of Indonesian Approach. Skripsi S1. Yogyakarta: PGSD, FKIP, USD.

The background of this research was low interest and results of student learning based on data observation and interview. This research aimed to increase interest and results of KPK and FPB learning in Grade IV Students Kowangbinangun Elementary School, Sleman through PMRI approach. In addition to increase interest and results of student learning through PMRI approach, researchers also described the implementation of PMRI approach in its efforts to improve interest and results of student learning.

The type of this research was Class Action Research. The subject of research was grade IV students Kowangbinangun Elementary School which numbered 23 students on the school year 2015/2016. Research object was interest and learning results KPK and FPB through PMRI approach. The instrument used in this research was implementation sheet mathematics teaching, observation sheet students learning interest, questionnaire sheet students learning interest and test. Analysis of the data used in this research was quantitative analysis and qualitative analysis of descriptive.

The results of the study showed that (1) effort to increase interest and learning results KPK and FPB through PMRI approach can be done by applying the five characteristics of the PMRI, covers the use of the context, the use of the model for progressive matematisasi utilization of the results of the construction of the students, interactivity and connectedness. (2) PMRI approach can increase the interest of learning with an average of 66 on early condition with good criteria and then increase become 88 at the end of the cycle with very good criteria. Meanwhile, through PMRI approach can also improve student learning results from the initial conditions with the value of the average 67 with 43% percentage students reach KKM then rose to 80 with the percentage of 100% students reach KKM at the end cycle.

Key words: interest learn, learning results, PMRI approach, KPK and the FPB

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Referensi

Dokumen terkait

Menurut data dari Badan Pusat Statistik Lombok, jumlah wisatawan Pulau Lombok pada tahun 2016 mencapai 3.094.437 orang namun jumlah kapal yacht yang beroperasi hanya

Atas nama keluarga, mohon do’a agar anak kami menjadi anak yang sholeh, bertakwa. kepada Alloh SWT, berbakti kepada orang tua, berguna bagi

Salah satu iklan di media sosial instagram yang menawarkan produk bagi pria metroseksual adalah produk Minyak Rambut Pomade.. Dimana Pomade mengerti bahwa minyak rambut

Berdasarkan uraian tentang pembelajaran dengan menggunakan jenis latihan yang berbeda memberikan gambaran bahwa jenis soal turut menentukan terhadap prestasi

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, maka penulis menyarankan: bagi guru yang akan melakukan pembelajaran dengan menggunakan Modular Object-Oriented

[r]

Di daerah sebagian tempat, di depan stasiun dan tempat lainnya, dan memparkir sepeda dan motor dengan berbaris di tempat wilayah yang dilarang (Area yang dilarang

Ekstrak etil asetat filtrat kapang endofit Smi.Cl.6F dari rimpang kunyit asal Sukabumi memiliki aktivitas antimalaria dan antioksidan terbaik diantara 19 isolat