• Tidak ada hasil yang ditemukan

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Evaluasi Pelaksanaan Program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kabupaten Kendal T2 942013123 BAB V

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Evaluasi Pelaksanaan Program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kabupaten Kendal T2 942013123 BAB V"

Copied!
4
0
0

Teks penuh

(1)

BAB V

PENUTUP

A.

Simpulan

Berdasarkan data yang diperoleh pada bab terdahulu, maka dapat disimpulkan sebagai berikut:

1. Identifikasi perencanaan Program Bantuan

Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kabupaten Kendal tahun 2015:

a. Pembentukan Tim Manajemen BOS tingkat

sekolah.

b. Penyelenggaraan rapat penentuan tujuan dan

penggunaan dana BOS.

2. Pelaksanaan Program Bantuan Operasional

Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kabupaten Kendal telah dilaksanakan dengan baik walaupun dengan adanya beberapa kendala utama yaitu keterlambatan transfer dana dalam masuk ke rekening sekolah sehingga menyulitkan sekolah, namun dengan kerjasama dan koordinasi yang baik antara pihak sekolah dengan berbagai pihak utamanya dengan Komite Sekolah, maka kendala tersebut dapat diatasi yang pada akhirnya semua kegiatan dapat terlaksana dengan penyesuaian seperlunya sehingga antara rencana yang telah ditetapkan dengan hasil yang dicapai terdapat kesesuaian yang nyata.

(2)

3. Program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kabupaten Kendal tahun 2015 pada akhirnya terbukti memberikan hasil yang sangat bermanfaat bagi sekolah, peserta didik, dan terlebih orang tua peserta didik karena mampu mengatasi sebagian pembiayaan pendidikan yang diperlukan oleh sekolah sehingga tidak memberatkan orang tua peserta didik, di sisi lain program kegiatan sekolah dapat berjalan dengan lancar karena dari sisi pendanaan pemerintah telah memberikan bantuan yang signifikan walaupun belum dapat mencukupi semua kebutuhan pendanaan di sekolah.

4. Ketercapaian akhir program Bantuan Operasional

Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kabupaten Kendal yang terbukti berjalan dengan baik dan lancar dapat dijadikan acuan bagi sekolah maupun penentu kebijakan untuk melanjutkan program tersebut di tahun-tahun mendatang. Ketercapaian akhir program yang baik dan lancar tersebut bukan berarti tanpa kendala, namun dari kendala dan hambatan yang ada dengan berbekal pengalaman pelaksanaan program yang sudah dilakukan tentu akan menjadi modal dalam menghadapi hambatan dan kendala di masa mendatang, sehingga jika program tersebut dilanjutkan diperkirakan akan dapat dilaksanakan dengan ketercapaian akhir program yang lebih baik dari tahun ini.

(3)

B.

Saran

Berdasarkan hasil kesimpulan yang telah diuraikan di atas, maka penulis perlu menyampaikan beberapa saran sebagai berikut:

1. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan,

penulis merekomendasikan kepada pemerintah atau penentu kebijakan agar hendaknya program Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kabupaten Kendal tetap dapat dilaksanakan karena pada penerapan dan pelaksanaan program yang telah berlalu terbukti sekolah dapat melaksanakan dengan capaian di akhir program menunjukkan hasil yang baik.

2. Penyaluran dana BOS ke rekening sekolah

hendaknya diusahakan agar dapat dilakukan secara tepat waktu mengingat dana BOS merupakan sumber dana pokok bagi sekolah sehingga keterlambatan penyaluran dana tersebut ke sekolah sedikit banyak akan mengganggu kelancaran pelaksanaan program sekolah, walaupun dalam keadaan yang terbatas sementara dana BOS belum masuk ke rekening sejauh ini sekolah dapat mencari pemecahan untuk mendapatkan dana pengganti sampai dengan diterimanya dana BOS yang menjadi sumber dana utama bagi sekolah.

(4)

Referensi

Dokumen terkait

Menurut Ni Nyoman N.R.: "Karena zaman ini sudah berbeda dengan dahulu; dahulu orang berkebun, bertani, dan memancing, sehingga ada cukup waktu untuk membuat Pura

 Kebijakan fiskal adalah kebijakan pemerintah dalam bidang anggaran dan belanja negara yang bertujuan untuk mempengaruhi

penyampaian informasi/pesan secara lisan, tertulis, atau melalui gambar (visual) kepada publik, sehingga publik mempunyai pengertian yang benar tentang hal ikhwal perusahaan

Berdasarkan hasil analisis hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa susunan bahan ajar fisika dasar I bervisi SETS dengan aplikasi Spreadsheet yang sesuai untuk mahasiswa

[r]

Implikasi bagi guru bimbingan dan konseling (konselor) yaitu dapat memanfaatkan dan menerapkan program intervensi dengan menggunakan teknik sosiodrama yang telah

Permasalahan yang akan dikaji pada Tugas Akhir kali ini adalah :. • Berapa volume air kondensat yang

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) adalah semua kegiatan kurikuler yang harus dilakukan oleh mahasiswa praktikan, sebagai pelatihan untuk menerapkan teori yang diperoleh