• Tidak ada hasil yang ditemukan

Kata Pengantar. Bandung, Juli A. Caroline Sutandi, Ph.D. Dekan Fakultas Teknik

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Kata Pengantar. Bandung, Juli A. Caroline Sutandi, Ph.D. Dekan Fakultas Teknik"

Copied!
115
0
0

Teks penuh

(1)
(2)

KataPengantar

Puji dan syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Rahim, karena atas rahmat dan berkat-Nya, Buku Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan Akademik tahun ajaran 2013-2014 Fakultas Teknik dapat diterbitkan. Buku Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan Akademik (Juklak Akademik) ini diterbitkan dengan tujuan untuk dapat dijadikan pedoman bagi Ibu/Bapak Dosen, Ibu/Bapak Non Dosen, dan para mahasiswa Fakultas Teknik, terutama berkenaan dengan Kurikulum 2011 Program Studi Teknik Sipil dan Kurikulum 2012 Program Studi Arsitektur yang berlaku pada semester ganjil tahun akademik 2013-2014.

Di dalam Buku Juklak Akademik ini tercantum profil singkat Universitas Katolik Parahyangan (Unpar), profil singkat Fakultas Teknik Unpar, Pimpinan Fakultas dan Pimpinan Jurusan, para dosen pengampu matakuliah, Kurikulum 2011 Program Studi Teknik Sipil, Kurikulum 2012 Program Studi Arsitektur, silabus matakuliah, dan peraturan akademik. Buku Juklak Akademik ini disusun berdasarkan peraturan akademik yang berlaku di Unpar.

Kami mengucapkan terimakasih yang besar dan penghargaan yang tinggi kepada seluruh dosen, tenaga kependidikan dan para pejabat struktural atas kebersamaan, kekeluargaan, semangat yang luar biasa, dan usaha maksimal dalam menyusun Buku Juklak Akademik ini.

Walaupun demikian, kami menyadari bahwa Buku ini belum sempurna. Oleh karena itu, masukan membangun dari Keluarga Besar Fakultas Teknik dan dari Sivitas Akademika Unpar akan kami terima dengan tangan terbuka untuk penyempurnaan Buku ini.

Semoga Buku Juklak Akademik ini mendukung tercapainya perkembangan Fakultas Teknik dengan Kedua Jurusan di dalamnya, secara bertahap, sistematis dan terencana untuk mencapai Visi Fakultas Teknik.

Bandung, Juli 2013

A. Caroline Sutandi, Ph.D. Dekan Fakultas Teknik



(3)
(4)

DaftarIsi

Kata Pengantar ... 1



Daftar Isi ... 3



1



Profil Universitas Katolik Parahyangan dan Profil Fakultas Teknik ... 5



1.1



Universitas Katolik Parahyangan ... 5



1.1.1



Sejarah Universitas Katolik Parahyangan ... 5



1.1.2



Visi dan Misi Universitas ... 6



1.1.3



Pimpinan Universitas Katolik Parahyangan ... 6



1.2



Fakultas Teknik ... 6



1.2.1



Sejarah Fakultas Teknik ... 6



1.2.2



Visi, Misi dan Tujuan Fakultas Teknik ... 7



1.2.3



Senat Fakultas Teknik... 8



1.2.4



Pimpinan Fakultas Teknik ... 8



2



Program Studi Teknik Sipil... 9



2.1



Pimpinan Jurusan ... 9



2.2



Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran Program Sarjana ... 9



2.3



Daftar Dosen Jurusan Teknik Sipil ... 11



2.4



Kurikulum Program Studi S1 Teknik Sipil ... 18



2.5



Silabus ... 21



3



Program Studi Arsitektur ... 39



3.1



Pimpinan Jurusan ... 39



3.2



Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran Program Sarjana ... 39



3.3



Daftar Dosen Jurusan Arsitektur ... 41



3.4



Kurikulum Program Studi S1 Arsitektur ... 47



3.5



Silabus ... 53



4



Peraturan Akademik ... 67



4.1



Sistem Kredit Semester ... 67



4.2



Penyusunan Rencana Studi ... 68



4.2.1



Pendaftaran Rencana Studi ... 68



4.2.2



Dosen Wali ... 69



4.3



Proses Belajar Mengajar ... 69



4.4



Semester Pendek ... 69



4.5



Evaluasi Hasil Belajar ... 70



4.6



Tata Tertib Ujian ... 70



4.6.1



Tata Tertib Pelaksanaan Ujian ... 71



(5)

4.7



Skripsi dan Studio Akhir Arsitektur ... 72



4.7.1



Skripsi ... 72



4.7.2



Peraturan mengenai prosedur pengambilan Skripsi, persyaratan dan cara penilaian diberikan oleh Jurusan Teknik Sipil dan Jurusan Arsitektur .... 72



4.7.3



Studio Akhir Arsitektur ... 73



4.7.4



Tata Tertib Studio Perancangan Arsitektur & Studio Akhir Arsitektur .... 73



4.8



Syarat Administratif ... 77



4.9



Cuti Studi ... 77



4.10



Mahasiswa Tidak Aktif ... 78



4.11



Sanksi Akademik ... 78



4.12



Pengunduran Diri ... 79



5



Kemahasiswaan ... 81



Lampiran A: SK Rektor Tentang Evaluasi Keberhasilan Belajar ... 83



Lampiran B: SK Dekan Tentang Kriteria Keberhasilan Belajar ... 91



Lampiran C: SK Rektor Tentang Cuti Studi dan Mahasiswa Tidak Aktif ... 99



Lampiran D: SK Rektor Tentang Standar Kemampuan Bahasa Inggris ... 103



Lampiran E: Peraturan Rektor Tentang Tata Tertib dan Sanksi ... 107



(6)

1

ͳ

Profil

Universitas

KatolikParahyangandan

ProfilFakultasTeknik

1.1 Universitas Katolik Parahyangan

1.1.1 Sejarah Universitas Katolik Parahyangan

Tanggal 17 Januari 1955 merupakan hari bersejarah bagi sivitas akademika Universitas Katolik Parahyangan, karena saat itu adalah tonggak awal berdirinya sebuah perguruan tinggi yang sekarang dikenal dengan nama Universitas Katolik Parahyangan. Pada tanggal tersebut didirikan sebuah Akademi Perniagaan sebagai hasil kerjasama antara Uskup Bandung, Mgr. P.M. Arntz, OSC. dengan Uskup Bogor, Mgr. Prof. Dr. N.J.C.Geise, OFM. Kemudian pada bulan Agustus 1955, Akademi Perniagaan tersebut ditingkatkan menjadi Perguruan Tinggi Sosio-Ekonomi Parahiangan yang sekarang menjadi Fakultas Ekonomi Universitas Katolik Parahyangan.

Pada tanggal 15 September 1958, didirikan Fakultas Hukum. Seiring dengan itu, nama Perguruan Tinggi Sosio-Ekonomi Parahiangan diubah menjadi Perguruan Tinggi Katolik Parahyangan.

Untuk memenuhi ketentuan yang berlaku, pada tanggal 31 Oktober 1958, dibentuk Yayasan Universitas Katolik Parahyangan yang berfungsi sebagai badan penyelenggara Perguruan Tinggi Katolik Parahyangan.

Pada tahun 1960 didirikan Fakultas Teknik, kemudian pada tahun 1961 didirikan Fakultas Sosial Politik. Pada tanggal 19 April 1962, Unpar ditetapkan sebagai universitas swasta dengan status disamakan. Kemudian pada tahun 1983 didirikan Fakultas Filsafat dan Teologi serta pada tahun 1993 didirikan Fakultas Teknologi Industri dan Fakultas Matematika & Ilmu Pengetahuan Alam yang sekarang menjadi Fakultas Teknologi Informasi dan Sains. Selanjutnya, pada tahun 1995 didirikan program studi jenjang Magister dan Diploma-3 dan pada tahun 1999 didirikan program studi jenjang Doktor.

(7)

1.1.2 Visi dan Misi Universitas Visi Unpar

Visi Unpar dirumuskan dalam Renstra Unpar 2012-2015 yaitu: “Menjadi komunitas akademik humanum yang bersemangat kasih dalam kebenaran untuk mengembangkan potensi lokal menuju tataran internasional demi peningkatan martabat manusia dan keutuhan alam ciptaan, berdasarkan sesanti Bakuning Hyang Mrih Guna Santyaya Bhakti”

Misi Unpar

Dalam Renstra Unpar 2012-2015 Misi Unpar adalah:

1. Membangun komunitas akademik humanum yang bersemangat kasih dalam kebenaran dengan menggali, menginternalisasikan, dan mengimplementasikan nilai-nilai dasar dan spiritualitas Unpar;

2. Mengembangkan kualitas dan kapabilitas sumber daya manusia untuk meningkatkan kapasitas kelembagaan Unpar;

3. Membangun sistem secara terpadu dan menyeluruh untuk pengelolaan Unpar yang berkualitas dan berkelanjutan;

4. Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran yang memadukan keunggulan akademik dan pembentukan karakter mahasiswa;

5. Mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni yang relevan bagi pembangunan bangsa dan keutuhan alam ciptaan dengan menggali potensi lokal untuk dibawa ke tataran internacional.

1.1.3 Pimpinan Universitas Katolik Parahyangan

Rektor : Prof. Robertus Wahyudi Triweko, Ph.D. Wakil Rektor : Pius Sugeng Prasetyo, Drs., M.Si., Ph.D. Bidang Akademik

Wakil Rektor : Dr. J. Dharma Lesmono, SSi., SE., MT., MSc. Bidang Sumber Daya

Wakil Rektor : Dr. Laurentius Tarpin OSC., S.Ag., L.Th. Bidang Kemahasiswaan

dan Alumni

1.2 Fakultas Teknik

1.2.1 Sejarah Fakultas Teknik

Pada tahun 1960 Perguruan Tinggi Katolik Parahyangan atau yang sekarang dikenal dengan Universitas Katolik Parahyangan mendirikan Fakultas Teknik. Fakultas Teknik memiliki dua jurusan, yaitu Jurusan Teknik Sipil dan Jurusan Arsitektur. Fakultas Teknik dipimpin oleh Prof. Ir. A.M. Semawi sebagai Dekan pertama sampai dengan tahun 1979. Pada awal mula

(8)

kepemimpinan Prof. Ir. A.M. Semawi, beliau dibantu oleh Ir. Tjan Kwie Nio sebagai Wakil Dekan Bagian Arsitektur dan Ir. A. Kartahardja sebagai Wakil Dekan Bagian Teknik Sipil. Pendirian Fakultas Teknik di tahun 1960 dan Fakultas Sosial Politik di tahun 1961 mengakibatkan meningkatnya jumlah mahasiswa, sehingga pada tahun 1964 disewa sebagian ruangan di gedung Pabrik Roti Olympia yang terletak di Jalan Raya Barat (sekarang Jalan Jenderal Sudirman), Bandung. Penyewaan itu dipergunakan untuk menampung kegiatan akademik dan administratif Fakultas Teknik. Penyewaan ruangan Pabrik Roti Olympia tersebut hingga tahun 1974.

Dengan semakin berkembangnya Unpar maka dipertimbangkan untuk memiliki kompleks kampus yang lebih besar. Maka dibelilah sebidang tanah di Jalan Ciumbuleuit yang pada tahun 1973 pada lahan tersebut mulai dibangun gedung Fakultas Teknik Jurusan Teknik Sipil, yang diresmikan penggunaannya pada tahun 1974, di mana kegiatan Jurusan Arsitektur diselenggarakan juga bersamaan di gedung tersebut hingga berdirinya gedung Jurusan Arsitektur pada tahun 1978.

Prof. Ir. A.M. Semawi digantikan oleh Rg. Ing. Sudarmadi Nitihardjo yang kemudian dilanjutkan oleh Prof. Ir. Herman D. Sudjono, M. Arch. sebagai Dekan ketiga dengan masa bakti Desember 1979 - Desember 1987. Pada masa kepemimpinan beliau, Fakultas Teknik mengalami perubahan kurikulum dan sistem pendidikan. Perubahan ini akibat dikeluarkannya Surat Keputusan Menteri No. 0124/U/1979 yang mengatur sistem pendidikan baru dengan SKS dan pengaturan jenjang pendidikan tinggi, maka dengan petunjuk Konsorsium Teknologi dan hasil Lokakarya staf dosen Fakultas Teknik, dimulailah penyempurnaan dan pelaksanaan kurikulum baru tersebut mulai tahun 1981.

Dekan Fakultas Teknik selanjutnya adalah alumni Unpar sendiri yaitu dimulai oleh Dr. Ir. Djoko Sularnosidji, MCE. sebagai Dekan keempat dengan masa bakti 1 Desember 1987 – 31 September 1995. Setelah itu dijabat oleh Dr. Ir. Wimpy Santosa, M.Eng, MSCE. dengan masa bakti 1 Oktober 1995 – 30 Maret 1999, lalu dilanjutkan oleh Ir. Alexander Sastrawan, MSP. dari 1 April 1999 hingga 30 November 2002. Dekan ketujuh dijabat oleh Prof. R. Wahyudi Triweko, Ph.D. dengan masa bakti 1 Desember 2002 – 28 Februari 2010 dan saat ini Fakultas Teknik Unpar dipimpin oleh A. Caroline Sutandi, Ph.D. dengan masa bakti 1 Maret 2010 - 28 Februari 2014

1.2.2 Visi, Misi dan Tujuan Fakultas Teknik Visi

Visi Fakultas Teknik Unpar adalah menjadi komunitas akademik humanum yang bersemangat kasih dalam kebenaran untuk mengembangkan potensi lokal menuju tataran internasional di bidang teknik sipil dan teknik arsitektur demi peningkatan martabat manusia dan keutuhan alam ciptaan berdasarkan sesanti Unpar Bakuning Hyang Mrih Guna Santyaya Bhakti.

(9)

Misi

Misi Fakultas Teknik Unpar dirumuskan sebagai berikut:

1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi dalam komunitas akademik humanum, yang menghasilkan lulusan yang unggul dan mempunyai kompetensi kognitif, psikomotorik, afektif dan kooperatif di bidang teknik sipil dan teknik arsitektur, yang dapat dikembangkan untuk kemudian dibaktikan kepada masyarakat, di tingkat nasional dan internasional demi peningkatan martabat manusia dan keutuhan alam ciptaan; 2. Menyelenggarakan penelitian-penelitian yang unggul di bidang teknik sipil dan teknik

arsitektur, dengan mengangkat potensi lokal, yang hasilnya digunakan untuk meningkatkan mutu pembelajaran, dan dikembangkan untuk kemudian dibaktikan kepada masyarakat, di tingkat nasional dan internasional demi peningkatan martabat manusia dan keutuhan alam ciptaan;

3. Menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat melalui kerjasama dengan institusi lain, baik dengan instansi pemerintah maupun swasta, dalam skala nasional dan internasional, demi peningkatan martabat manusia dan keutuhan alam ciptaan.

Tujuan

Tujuan pendidikan di Fakultas Teknik Unpar adalah:

1. Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran untuk menghasilkan lulusan yang: x menguasai Ilmu Teknik Sipil dan Ilmu Arsitektur untuk diterapkan secara

profesional;

x memiliki wawasan yang luas tentang perkembangan Ilmu Teknik Sipil dan Ilmu Arsitektur serta mampu bersaing di tingkat nasional dan internasional;

x mampu mengamalkan ilmu dan berperan aktif memecahkan masalah nyata yang terjadi di masyarakat dengan semangat kasih dalam kebenaran demi peningkatan martabat manusia dan keutuhan alam ciptaan.

2. Menghasilkan karya penelitian dalam bidang teknik sipil dan bidang arsitektur yang bermutu pada tingkat nasional dan internasional.

3. Menghasilkan karya pengabdian kepada masyarakat yang berdampak langsung dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat.

1.2.3 Senat Fakultas Teknik

Ketua Senat : Prof. Paulus Pramono Rahardjo, Ph.D. Sekretaris Senat : Dr. Ir. Rumiati Rosaline Tobing, MT.

1.2.4 Pimpinan Fakultas Teknik

Dekan : A. Caroline Sutandi, Ir.,MT.,Ph.D. Wakil Dekan I : Dr. Yasmin Suriansyah, Ir.,MSP. Wakil Dekan II : Andreas Franskie V. Roy, ST., MT., Ph.D. Wakil Dekan III : Dr. Bachtiar Fauzy, Ir., MT.

(10)

2

ʹ

Program

Studi

TeknikSipil

2.1 Pimpinan Jurusan

Ketua Jurusan : Doddi Yudianto, Ph.D.

Sekretaris Jurusan : Budijanto Widjaja, Ph.D.

Ketua Komunitas Bidang Ilmu

Teknik Struktur : Dr. Johannes Adhijoso Tjondro Geoteknik : Prof. Paulus Pramono Rahardjo, Ph.D. Teknik Sumber Daya Air : Ir. Bambang Adi Riyanto, M.Eng. Manajemen dan Rekayasa Konstruksi : Dr. Anton Soekiman

Teknik Transportasi : Prof. Wimpy Santosa, Ph.D. Teknik dan Manajemen Prasarana Umum : Prof. Wimpy Santosa, Ph.D.

Kepala Laboratorium

Teknik Struktur : Dr. Johannes Adhijoso Tjondro Geoteknik : Anastasia Sri Lestari, Ir.,MT. Teknik Sumber Daya Air : Ir. Bambang Adi Riyanto, M.Eng. Bahan dan Rekayasa Jalan : Tri Basuki Joewono, Ph.D. Manajemen dan Rekayasa Konstruksi : Dr. Anton Soekiman

2.2 Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran Program Sarjana

Visi Program Sarjana

Visi Program Studi Teknik Sipil adalah menjadi komunitas akademik humanum yang bersemangat kasih dalam kebenaran untuk mengembangkan potensi lokal menuju tataran internasional di bidang teknik sipil demi peningkatan martabat manusia dan keutuhan alam ciptaan berdasarkan sesanti Unpar Bakuning Hyang Mrih Guna Santyaya Bhakti.

(11)

Misi Program Sarjana

Sesuai dengan Tridharma Perguruan Tinggi serta untuk merealisasikan Visi Program Studi Teknik Sipil, maka Misi Program Studi Teknik Sipil adalah sebagai berikut:

1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi dalam komunitas akademik humanum untuk menghasilkan lulusan yang unggul dan memiliki kompetensi kognitif, psikomotorik, afektif dan kooperatif di bidang teknik sipil untuk kemudian dibaktikan kepada masyarakat baik di tingkat nasional maupun internasional demi peningkatan martabat manusia dan keutuhan alam ciptaan;

2. Menyelenggarakan penelitian yang unggul di bidang teknik sipil dengan mengangkat potensi lokal, yang hasilnya digunakan untuk meningkatkan mutu pembelajaran untuk kemudian dibaktikan kepada masyarakat baik di tingkat nasional maupun internasional demi peningkatan martabat manusia dan keutuhan alam ciptaan;

3. Menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di bidang teknik sipil melalui kerjasama dengan institusi lain, baik dengan instansi pemerintah maupun swasta, dalam skala nasional dan internasional, demi peningkatan martabat manusia dan keutuhan alam ciptaan.

Tujuan Program Sarjana

Tujuan pendidikan Program Studi adalah:

1. Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran untuk menghasilkan lulusan di bidang teknik sipil yang berwawasan luas, kompeten, mampu mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi, mampu belajar mandiri dan berkelanjutan, mampu bekerjasama dalam menerapkan keahliannya secara profesional, serta mampu berperan aktif dalam memberikan solusi atas permasalahan masyarakat yang terkait dengan bidang teknik sipil dengan semangat kasih dalam kebenaran demi peningkatan martabat manusia dan keutuhan alam ciptaan;

2. Menghasilkan karya ilmiah yang dipublikasikan pada tingkat nasional dan internasional; 3. Menghasilkan karya pengabdian kepada masyarakat yang berdampak langsung dalam

peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Sasaran Program Sarjana

Sasaran pendidikan Program Studi Teknik Sipil adalah:

1. Meningkatkan penerapan nilai-nilai dasar dosen dan tenaga kependidikan;

2. Meningkatkan mutu dan kinerja dosen dan tenaga kependidikan untuk mendukung pelaksanaan kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi;

3. Meningkatkan mutu pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi sesuai dengan perkembangan ilmu, teknologi, dan seni, dengan memperhatikan kebutuhan pemangku kepentingan;

4. Meningkatkan kompetensi mahasiswa dan lulusan sehingga mampu menerapkan ilmu teknik sipil dalam bidang perencanaan, perancangan, pelaksanaan, pengelolaan, dan pemeliharaan infrastruktur teknik sipil secara berkelanjutan dan berwawasan lingkungan;

5. Meningkatkan tatakelola Program Studi Teknik Sipil dalam suatu sistem yang terintegrasi untuk mendukung pelaksanaan kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi; 6. Meningkatkan sarana dan prasarana secara efisien dan efektif untuk mendukung

(12)

7. Memelihara dan mengembangkan kerjasama dengan institusi lain baik akademik maupun non akademik di dalam maupun luar negeri.

2.3 Daftar Dosen Jurusan Teknik Sipil

DOSEN KBI TEKNIK STRUKTUR

Prof. Bambang Suryoatmono, Ir. (ITB), MT. (ITB), Ph.D. (University of Wisconsin-Madison USA) – Guru Besar:

Statika, Mekanika Bahan, Struktur Kayu, Struktur Baja 1, Struktur Baja 2, Skripsi

Prof. (R) Lanneke Tristanto, Ir. – Guru Besar:

Perancangan Jembatan Beton, Skripsi

J. Adhijoso Tjondro, Ir. (Unpar), ME. (University of Canterbury, New Zaeland), Dr. (Unpar) – Lektor Kepala:

Struktur Kayu, Struktur Beton Bertulang 1, Struktur Beton Bertulang 2, Struktur Gedung Tahan Gempa, Kerja Praktek, Skripsi

Cecilia Lauw, Ir. (Unpar), MT. (ITB), Dr. (ITB) - Lektor Kepala:

Statika, Struktur Baja 1, Teknologi Bahan Konstruksi, Struktur Baja 1, Struktur Baja 2, Perancangan Struktur Gedung Baja, Perencanaan dan Perancangan Pelabuhan, Kerja Praktek, Skripsi

Rudy Suherman Rusandi, Ir. (Unpar), MSc. (ITB) - Lektor Kepala:

Statika, Mekanika Bahan, Analisis Struktur 1, Analisis Struktur 2, Struktur Kayu, Kerja Praktek, Skripsi

Paulus Karta Wijaya, Ir. (Unpar), MT. (ITB), Dr. (ITB) – Lektor:

Statika, Mekanika Bahan, Analisis Struktur dengan Matriks, Struktur Baja 1, Struktur Baja 2, Struktur Gedung Tahan Gempa, Skripsi

Djoni Simanta, Ir. (Unpar), MT. (ITB) – Lektor:

Struktur Beton Bertulang 1, Struktur Beton Bertulang 2, Struktur Baja 2, Beton Prategang, Analisis Struktur dengan Matriks, Perancangan Struktur Gedung Beton, Struktur Gedung Tahan Gempa, Skripsi

Lidya F. Tjong, Ir, (Unpar) MT. (ITB) – Lektor:

Statika, Analisis Struktur 1, Analisis Struktur 2, Struktur Beton Bertulang 1, Struktur Beton Bertulang 2, Kerja Praktek, Skripsi

Dina Rubiana Widarda, Ir. (Unpar), MT. (ITB), Dr.-Ing (TU Dresden, Germany) – Asisten Ahli:

Statika, Mekanika Bahan, Analisis Struktur 1, Analisis Numerik, Struktur Gedung Tahan Gempa, Dinamika Struktur, Metode Elemen Hingga untuk Teknik Sipil, Kerja Praktek, Skripsi

(13)

Ediansjah Zulkifli Ir. (Unpar), MT. (ITB), Dr.-Ing (TU Dresden, Germany) – Asisten Ahli:

Bahasa Pemograman, Skripsi

Buen Sian, Ir. (Unpar), MT. (Unpar) – Asisten Ahli:

Mekanika Bahan, Statika, Analisis Struktur 1, Analisis Struktur 2, Teknologi Bahan Konstruksi, Skripsi

Nenny Samudra, Ir. (Unpar), MT (Unpar). – Asisten Ahli:

Statika, Menggambar Teknik, Analisis Struktur 1, Analisis Struktur 2, Struktur Beton 2, Struktur Baja 2.

Helmy Hermawan Tjahjanto, ST. (Unpar), MT. (Unpar) - Asisten Ahli:

Statika, Mekanika Bahan, Analisis Struktur 1, Struktur Baja 1, Struktur Baja 2, Perancangan Struktur Gedung Baja, Kerja Praktek, Skripsi.

Herry Suryadi, ST. (Unpar), MT. (Unpar) - Asisten Ahli:

Statika, Mekanika Bahan, Analisis Struktur 1, Analisis Struktur 2, Struktur Beton Bertulang 1, Struktur Beton Bertulang 2, Kerja Praktek, Skripsi.

Liyanto Eddy, ST. (Unpar), MT. (Unpar) - Asisten Ahli:

Statika, Mekanika Bahan, Analisis Struktur 1, Analisis Struktur 2, Struktur Beton Bertulang 2, Kerja Praktek, Skripsi.

Ida I Dewa Gede Wira Wijaya, ST. (ITB), MT. (ITB):

Statika, Mekanika Bahan, Struktur Kayu, Analisis Struktur Dengan Matriks,

Dennie Supriatna, ST. (Unpar), MT. (Unpar):

Statika, Mekanika Bahan, Analisis Struktur 1, Struktur Beton Bertulang 1.

ASISTEN KBI TEKNIK STRUKTUR

Melanie Ernita Arijanti, Ir. (Unpar) – Asisten Ahli:

Praktikum Teknologi Bahan Konstruksi

Albertus Hengky, Ir. (Unpar):

Praktikum Teknologi Bahan Konstruksi

Ira Ilraswari, ST. (Unpar), MT. (ITB):

(14)

DOSEN KBI GEOTEKNIK

Prof. Djoko Soelarnosidji, Ir., (Unpar), MCE. (Kyoto University, Jepang), Dr. (Kyoto University, Jepang) – Guru Besar:

Mekanika Tanah, Teknik Pondasi, Perancangan Struktur Penahan Tanah, Dinamika Tanah, Perbaikan Tanah, Skripsi

Prof. Paulus P. Rahardjo, Ir. (Unpar), MSCE. (Virginia Tech, USA) Ph.D. (Virginia Tech, USA) – Guru Besar:

Geologi Teknik, Mekanika Tanah, Penyelidikan Tanah, Teknik Pondasi, Perancangan Struktur Penahan Tanah, Dinamika Tanah, Bencana Alam Geologi, Kerja Praktek, Skripsi

Prof. Sampurno, Dr. (ITB) – Guru Besar:

Geologi Teknik

Rinda Karlinasari, Ir. (Undip), MT. (UI), Dr. (Unpar) – Lektor:

Perancangan Struktur Penahan Tanah, Skripsi

Anastasia Sri Lestari, Ir. (Unpar), MT. (ITB) – Lektor:

Mekanika Tanah, Penyelidikan Tanah, Teknik Pondasi, Perancangan Struktur Penahan Tanah, Dinamika Tanah, Kerja Praktek, Skripsi

Siska Rustiani, Ir. (Unpar), MT. (ITB) – Lektor:

Mekanika Tanah, Penyelidikan Tanah, Teknik Pondasi, Perancangan Struktur Penahan Tanah, Pemindahan Tanah Mekanik, Skripsi

Ng Yin Kuan, Ir. (Unpar), MT. (Unpar) – Lektor:

Mekanika Tanah, Penyelidikan Tanah, Teknik Pondasi, Perancangan Struktur Penahan Tanah, Dinamika Tanah, Kerja Praktek, Skripsi

Budijanto Widjaja, ST. (Unpar), MT. (Unpar), Ph.D. (NTUST, Taiwan) – Asisten Ahli:

Mekanika Tanah, Penyelidikan Tanah, Perancangan Struktur Penahan Tanah, Teknik Pondasi, Geologi Teknik, Metode Numerik dalam Geoteknik, Kerja Praktek, Skripsi.

Aswin Lim, ST. (Unpar), MSc.Eng. (NTUST, Taiwan):

Studi S-3 (HKUST, Hong Kong)

ASISTEN KBI GEOTEKNIK

Soerjadedi Sastraadmadja, Ir. (Unpar) – Lektor:

Penyelidikan Tanah, Perancangan Struktur Penahan Tanah

Freddy Gunawan, Ir. (Unpar), MT. (Unpar) – Asisten Ahli:

(15)

Stefani Sugiarto, ST. (Unpar):

Penyelidikan Tanah

DOSEN KBI TEKNIK SUMBER DAYA AIR

Prof. R. Wahyudi Triweko, Ir. (Unpar), M.Eng. (AIT Thailand), Ph.D. (Colorado State University USA) – Guru Besar:

Mekanika Fluida, Hidraulika, Irigasi dan Bangunan Air, Teknik Lingkungan, Pengembangan Sumberdaya Air, Skripsi

F. Yiniarti Eka Kumala, Ir. (Unpar), Dipl.HE. (IHE Netherlands)– Lektor Kepala:

Mekanika Fluida, Hidraulika, Teknik Sungai, Perancangan Bendung

Doddi Yudianto, ST. (Unpar), MSc. (Univ. of Surrey, Inggris), Ph.D. (Hohai University, China) – Lektor:

Mekanika Fluida, Hidraulika, Praktikum Hidraulika, Hidrologi, Analisis Hidraulika Terapan Analisis Hidrologi Terapan, Drainase Perkotaan, Pengembangan Sumberdaya Air, Teknik Lingkungan, Hidrometri, Perancangan Sistem Polder, Kerja Praktek, Skripsi

Salahudin Gozali, Ir, (ITB), ME. (Univ. of Canterburry, New Zealand), Ph.D. (Univ. of Canterbury, New Zealand) - Asisten Ahli:

Mekanika Fluida, Hidraulika, Hidrologi, Drainase Perkotaan, Teknik Lingkungan, Aliran Air Tanah, Teknik Pantai, Kerja Praktek, Skripsi

Bambang Adi Riyanto, Ir. (Unpar), M.Eng. (AIT, Thailand) – Asisten Ahli:

Mekanika Fluida, Hidraulika, Praktikum Hidraulika, Hidrologi, Analisis Hidraulika Terapan Analisis Hidrologi Terapan, Pengembangan Sumberdaya Air, Teknik Sungai, Drainase Perkotaan, Kerja Praktek, Skripsi

Suftarna Sanoesi, Ir. (Unpar), MT. (ITB) – Asisten Ahli:

Ilmu Lingkungan, Teknik Lingkungan

Albert Wicaksono, ST. (Unpar), MT. (ITB):

Mekanika Fluida, Hidraulika, Praktikum Hidraulika, Hidrologi, Irigasi dan Bangunan Air

Bobby Minola Ginting, ST. (ITB), MT. (ITB):

(16)

ASISTEN KBI TEKNIK SUMBER DAYA AIR Melanie Ernita Arijanti, Ir.(Unpar) – Asisten Ahli:

Praktikum Hidraulika

Steven Reinaldo Rusli, ST. (Unpar):

Mekanika Fluida, Hidraulika, Praktikum Hidraulika

Obaja Triputera Wijaya, ST. (Unpar):

Hidraulika, Praktikum Hidraulika

DOSEN KBI MANAJEMEN DAN REKAYASA KONSTRUKSI Yohanes L.D. Adianto, Ir., (Unpar), MT. (ITB) – Lektor Kepala:

Manajemen Konstruksi, Metode Pelaksanaan Konstruksi, Sistem Informasi Manajemen, Analisis Risiko Proyek, Penjadwalan Proyek Konstruksi, Estimasi Biaya Konstruksi, Kerja Praktek, Skripsi

Anton Soekiman, Ir. (Unpar), MT. (Unpar), MSc. (NTU, Singapore), Dr. (ITB) – Lektor:

Manajemen Operasi dan Pemeliharaan, Sistem Informasi Manajemen, Metoda Pelaksanaan Konstruksi, Analisis Risiko Proyek, Kerja Praktek, Skripsi

Zulkifli B. Sitompul, Ir. (ITB), MT. (ITB) – Lektor:

Menggambar Teknik, Statistika dan Probabilitas, Manajemen Konstruksi, Penjadwalan Proyek Konstruksi, Riset Operasi, Estimasi Biaya Konstruksi, Kerja Praktek, Skripsi

Theresita Herni Setiawan, Ir. (Unpar), MT. (Unpar) – Lektor:

Menggambar Teknik, Manajemen Konstruksi, Analisis Risiko Proyek, Kerja Praktek, Skripsi.

Katarina Rini Ratnayanti, ST (Itenas)., MT (Unpar). – Lektor:

Ekonomi Teknik, Estimasi Biaya Konstruksi, Skripsi

Andreas Franskie V. Roy, ST. (Unpar), MT. (Unpar), Ph.D (NTUST, Taiwan) – Asisten Ahli:

Statistika dan Probabilitas, Menggambar Teknik, Manajemen Konstruksi, Ekonomi Teknik, Riset Operasi, Manajemen Operasi dan Pemeliharaan, Sistem Informasi Manajemen, Kerja Praktek, Skripsi

Felix Hidayat, ST. (Unpar), MT. (Unpar) - Asisten Ahli:

Menggambar Teknik, Manajemen Konstruksi, Ekonomi Teknik, Penjadwalan Proyek Konstruksi, Metode Pelaksanaan Konstruksi, Estimasi Biaya Konstruksi, Kerja Praktek, Skripsi

Aloysius Tjia Adinata Iwan, Ir. (Unpar), MT. (ITB) – Asisten Ahli:

(17)

DOSEN KBI TEKNIK TRANSPORTASI

Prof. Wimpy Santosa, Ir. (Unpar), M.Eng. (Virginia Tech, USA), MSCE., Ph.D. (University of Connecticut, USA) – Guru Besar:

Statistika dan Probabilitas, Teknik Transportasi, Teknik Lalu Lintas, Perancangan Geometrik Jalan, Perancangan Bandar Udara, Kerja Praktek, Skripsi

Anastasia Caroline Sutandi, Ir. (Unpar), MT. (ITB), Ph.D. (The University of Queenlands Australia) – Lektor Kepala:

Statistika dan Probabilitas, Teknik Transportasi, Teknik Lalu-lintas, Perancangan Goemetrik Jalan, Kerja Praktek, Skripsi

Aloysius Tjan, Ir. (Unpar), MT. (ITB), Ph.D. (Arizona State University, USA) – Lektor Kepala:

Teknik Transportasi, Teknik Lalu Lintas, Perancangan Geometrik Jalan, Perancangan Perkerasan Jalan, Kerja Praktek, Skripsi

Santoso Urip Gunawan, Ir. (Unpar), MT.(ITB) – Lektor Kepala

Teknologi Bahan Konstruksi, Perancangan Geometrik Jalan, Perancangan Perkerasan Jalan

Tri Basuki Joewono, Ir. (Unpar), MT. (Unpar & ITB), Ph.D. (Saitama University, Japan) – Lektor:

Statistika dan Probabilitas, Teknik Transportasi, Teknik Lalu Lintas, Perancangan Geometrik Jalan, Perancangan Perkerasan Jalan, Perencanaan Angkutan Publik, Kerja Praktek, Skripsi

ASISTEN KBI TEKNIK TRANSPORTASI Prayoga Luthfihadi, ST. (Unpar):

Teknologi Bahan Konstruksi

DOSEN KBI TEKNIK DAN MANAJEMEN PRASARANA UMUM

Prof. Wimpy Santosa, Ir. (Unpar), M.Eng. (Virginia Tech, USA), MSCE., Ph.D. (University of Connecticut, USA) – Guru Besar:

Teknik Transportasi, Statistika dan Probabilitas, Teknik Lalu Lintas, Perancangan Geometrik Jalan, Perancangan Bandar Udara, Perencanaan Angkutan Publik, Kerja Praktek, Skripsi

Anastasia Caroline Sutandi, Ir. (Unpar), MT. (ITB), Ph.D. (The University of Queenlands Australia) – Lektor Kepala:

Statistika dan Probabilitas, Teknik Transportasi, Teknik Lalu-lintas, Perancangan Goemetrik Jalan, Perencanaan Angkutan Publik, Kerja Praktek, Skripsi

(18)

Tri Basuki Joewono, Ir. (Unpar), MT. (Unpar & ITB), Ph.D. (Saitama University, Japan) – Lektor:

Teknik Transportasi, Perancangan Geometrik Jalan, Teknologi Bahan Konstruksi, Teknik Lalu Lintas, Perancangan Perkerasan Jalan, Perencanaan Angkutan Publik, Kerja Praktek, Skripsi

ASISTEN KBI TEKNIK DAN MANAJEMEN PRASARANA UMUM

Leika Amalia, ST. (Unpar), MEM (Universiti Putra Malaysia, Malaysia):

(19)

2.4 Kurikulum Program Studi S1 Teknik Sipil

SEMESTER 1

Kode Matakuliah sks

AMT 111 Matematika 1 3

APH 177 Fisika Dasar 3

APH 178 Praktikum Fisika Dasar 1

ICE 101 Kimia Dasar 2

MKU 010 Bahasa Inggris 2

TSI 111 Menggambar Teknik 2

TSI 112 Statika 3

TSI 211 Statistika dan Probabilitas 2

TOTAL SKS 18

SEMESTER 2

Kode Matakuliah sks

AMT 112 Matematika 2 3

MKU 001 Pendidikan Pancasila 2

MKU 009 Bahasa Indonesia 2

TSI 121 Bahasa Pemrograman 2

TSI 122 Teknologi Bahan Konstruksi 2

TSI 124 Geologi Teknik 2

TSI 125 Mekanika Bahan 3

TSI 126 Mekanika Fluida 2

TSI 214 Pemetaan 2 TOTAL SKS 2 SEMESTER 3 Kode Matakuliah sks AMT 201 Matematika 3 3 MKU 008 Etika 2 MKU 012 Logika 2

TSI 123 Praktikum Teknologi Bahan Konstruksi 1

TSI 212 Mekanika Tanah 3

TSI 213 Analisis Struktur 1 3

TSI 215 Teknik Transportasi 2

TSI 216 Hidraulika 2

TSI 226 Manajemen Konstruksi 2

(20)

SEMESTER 4

Kode Matakuliah sks

AMT 202 Matematika 4 3

MKU 011 Estetika 2

TSI 221 Ilmu Lingkungan 2

TSI 222 Penyelidikan Tanah 2

TSI 223 Analisis Struktur 2 3

TSI 224 Praktikum Hidraulika 1

TSI 225 Hidrologi 2

TSI 227 Teknik Lalu Lintas 2

TSI 316 Aspek Hukum Pembangunan 2

TOTAL SKS 19

Kode Matakuliah Pilihan sks

TSI 345 Metode Pelaksanaan Konstruksi 2

SEMESTER 5

Kode Matakuliah sks

MKU002 Kewarganegaraan 2

TSI 312 Struktur Beton Bertulang 1 2

TSI 313 Struktur Baja 1 2

TSI 314 Struktur Kayu 2

TSI 315 Irigasi dan Bangunan Air 3

TSI 317 Perancangan Geometrik Jalan 2

TSI 321 Perancangan Struktur Penahan Tanah 2

TSI 324 Ekonomi Teknik 2

TOTAL SKS 17

Kode Matakuliah Pilihan sks

TSI 331 Analisis Numerik 2

TSI 332 Analisis Struktur Dengan Matriks 2

TSI 335 Analisis Hidrologi Terapan 2

TSI 336 Teknik Sungai 2

TSI 337 Hidrometri 2

TSI 346 Riset Operasi 2

TSI 347 Dinamika Struktur 2

TSI 453 Estimasi Biaya Konstruksi 3

(21)

SEMESTER 6

Kode Matakuliah sks

MKU 003 MKU 004

Pendidikan Agama Katolik *

2 Fenomenologi Agama *

TSI 311 Teknik Pondasi 2

TSI 322 Struktur Beton Bertulang 2 2

TSI 323 Struktur Baja 2 2

TSI 325 Perancangan Perkerasan Jalan 2

TOTAL SKS 10

Kode Matakuliah Pilihan sks

TSI 333 Perancangan Struktur Gedung Kayu 3

TSI 334 Perancangan Jembatan Kayu 3

TSI 339 Struktur Gedung Tahan Gempa 3

TSI 340 Struktur Beton Prategang 2

TSI 341 Perancangan Jembatan Beton 3

TSI 342 Analisis Hidraulika Terapan 2 TSI 343 Perancangan Daerah Irigasi 3

TSI 344 Pemindahan Tanah Mekanik 2

TSI 348 Metode Elemen Hingga dalam Teknik Sipil 3

TSI 441 Aliran Air Tanah 2

TSI 437 Drainase Perkotaan 2

TSI 442 Penjadwalan Proyek Konstruksi 2 TSI 452 Manajemen Operasional dan Pemeliharaan 2

SEMESTER 7

Kode Matakuliah sks

TSI 498 Kerja Praktek 2

TOTAL SKS 2

Kode Matakuliah Pilihan sks

TSI 431 Kewirausahaan / Enterpreneurship 2

TSI 432 Teknik Perbaikan Tanah 2

TSI 433 Perancangan Struktur Gedung Beton 3 TSI 435 Perancangan Struktur Gedung Baja 3

TSI 436 Perancangan Jembatan Baja 3

TSI 438 Perencanaan Bendung 3

TSI 444 Perancangan Jalan Raya 3

TSI 445 Perancangan Jalan Rel 2

TSI 446 Perencanaan dan Perancangan Pelabuhan 3

TSI 449 Teknik Pantai 2

TSI 450 Pengembangan Sumber Daya Air 2 TSI 456 Metode Numerik Dalam Geoteknik 2

(22)

SEMESTER 8

Kode Matakuliah sks

TSI 499 Skripsi 4

TOTAL SKS 4

Kode Matakuliah Pilihan sks

TSI 440 Perancangan Sistem Polder 3

TSI 447 Bencana Alam Geologi 2

TSI 448 Dinamika Tanah 2

TSI 454 Perancangan Angkutan Publik 2

TSI 455 Perancangan Bandar Udara 2

TSI 457 Aplikasi Teknik Sipil Dalam Penambangan Batubara 3

2.5 Silabus

MKU 001 Pendidikan Pancasila

Pancasila sebagai filsafat; Pancasila sebagai Ideologi Nasional; Pandangan integralistik dalam filsafat Pancasila. Nilai Filosofis Pancasila berdasarkan perspektif masing-masing sila.

MKU 002 Kewarganegaraan

Wawasan Nusantara; Ketahanan Nasional; Politik Strategi Nasional; Politik Strategi Hankam Nasional; Sistem Hankam Rakyat Semesta.

MKU 003 Pendidikan Agama (Agama Katolik)

Wahyu-Iman; Beragama; Kitab Suci itu Wahyu Allah; Yesus dan Allah; Misteri hidup Yesus; Gereja sebagai sakramen; Sakramen dalam Gereja; Gereja dan masyarakat; Prinsip-prinsip moral dasar; Aplikasi/proyeksi masing-masing fakultas.

MKU 004 Pendidikan Agama (Fenomenologi Agama)

Pengantar Umum Fenomologi Agama; Konsep Tuhan dan Ketuhanan; Bentuk dan Substansi Agama; Masa Depan Agama; Pengalaman Beragama dan Proses Rasionalisasi; Sosiologi dan Antropologi Agama; Agama dan Konflik Sosial; Gerakan Radikalisme Keagamaan; Pluralisme; Dialog; Kebebasan Beragama; Fenomenologi dalam Perspektif Dunia Modern.

MKU 008 Etika

Pengantar; Kebebasan Eksistensial dan Kebebasan Sosial; Kebebasan dan Tanggung Jawab; Otonomi Moral Berhadapan dengan Tiga Lembaga Normatif; Kemutlakan Suara Hati, Putusan Dasar, dan Putusan Pilihan; Rasionalisasi Kesadaran Moral; Mengambil Keputusan Secara Wajar; Tahap-tahap Kesadaran Moral menurut Lawrence Kohlberg; Pengantar ke Etika Normatif; Etika Situasi Lawan Etika Peraturan; Relativisme Moral; Hedonisme, Egoisme, dan Etika Pengembangan; Utilitarisme: Jasa dan Kekurangannya; Tiga Prinsip Dasar Etika Normatif.

(23)

MKU 010 Bahasa Inggris

Previewing and Predicting; Greetings, Pre-closing, and closing; Studies at the Faculty of Civil Engineering; Invitation; Reading Material: Civil Engineering; Thanking People and replying to them; Numbers and Shape; Topic of paragraph; Apologizing; Properties of Material; Main Ideas; Expressing anger and resolving conflict; Building Materials; Skimming 1; Roofs; Skimming 2; Giving compliments and replying it; Natural building material; Summarizing different reading materials; Getting Information; High Rises, Sky Scrapers, and Tower; Summarizing different reading materials; Agreeing and Disagreement; Bridges; What is an abstract? How to make a good abstract?; Four Common Patterns of Paragraph; Tunnels.

MKU 011 Estetika

Dunia Manusia: Manusia dan Pikirannya; Sains dan Filsafat; Manusia, Perasaan, dan Imajinasinya; Perbedaan Paradigma Ilmiah dan Paradigma Seni; Seni: Antara Keindahan dan Kebenaran Eksistensial; Pluraritas dan Relativitas Seni: Kategori yang Beragam, Tendensi Dekonstruksi, Kembalinya Seni; Seni Murni dan Seni Terapan; Perbedaan Mendasarnya Karakter Seni Murni; Manfaat Seni; Aliran-aliran Seni Rupa Barat; Empat Pilar Peradaban: Agama, Filsafat, Seni, Teknologi; Persepsi Estetik dan Isu Lingkungan; Visual Intelligence; Semiotic sebagai Languange Sign, Seni Rupa sebagai Rhetoric, Menalar Realitas dalam Cultural Studies.

MKU 012 Logika

Stratifikasi dan dasar-dasar pergaulan dalam masyarakat, untuk dapat membawa diri secara proaktif demi pengembangan masyarakat ke arah yang lebih baik; Pengantar Filsafat; Refleksi Kritis; Pengantar Logika; Keputusan dan Proposisi; Inferensi Langsung dan Tidak Langsung; Induksi dan Hubungan Kausul; Pengantar Filsafat Ilmu; Kriteria Ilmu Pengetahuan dan Metodologinya.

MKU 009 Bahasa Indonesia

Berbagai ragam bahasa Indonesia: Ragam bahasa berdasarkan tempat, penutur, situasi, sarana, dan bidang penggunaan; ragam bahasa ilmu/iptek; ragam bahasa Indonesia yang baik dan benar; Ejaan Yang Disempurnakan (EYD): Pemakaian huruf, penulisan kata, penulisan unsur serapan (daerah dan asing), pemakaian tanda baca, perkembangan daftar istilah terkini; Tata Kalimat dan Penulisan Kalimat Efektif: Unsur-unsur kalimat, Pola Kalimat, Kalimat Majemuk Setara dan Bertingkat, bentuk kesejajaran, kehematan, dan kecermatan penataan penalaran dalam sebuah kalimat; Definisi, Paragraf, dan Penalaran: Syarat dan jenis definisi, syarat pembentukan paragraf, pengembangan paragraf, silogisme, pola pikir induktif dan deduktif; Penulisan Karya Ilmiah: Syarat karya ilmiah, jenis-jenis karya ilmiah, kerangka karangan ilmiah, dan konvensi naskah penulisan sebuah laporan teknis; Teknik Presentasi Karya Ilmiah dalam Forum Ilmiah: Jenis-jenis forum ilmiah, teknik diskusi, ceramah, dan pidato, pembentukan kelompok, teknik pelaksanaan dan hambatan presentasi.

APH 177 Fisika Dasar

Kinematika: Gerak Lurus Beraturan, Gerak Lurus Berubah Beraturan, Gerak Vertikal ke Atas, Gerak Jatuh Bebas; Dinamika: Konsep Percobaan Gerak Benda sebagai Akibat Gaya; Usaha dan Energi: Usaha (kerja), Energi Potensial, Energi Kinetik, Energi Mekanik, Konsep

(24)

Usaha-Energi; Impuls dan Momentum; Rotasi Beban Tegar: Pusat Massa, Gerak Rotasi, Momen Inersia, Torsi dan Momentum Sudut; Elastisitas: Tekanan, Stress dan Strain, Modulus Geser; Fluida: Tekanan Hidrostatik, Tegangan Permukaan, Kapilaritas, Hukum Pascal, Hukum Archimedes, Debit Aliran, Hukum Bernoulli; Gelombang: Getaran sebagai Sumber Gelombang, Gelombang Transversal dan Longitudinal, Gelombang Bunyi.

AMT 111 Matematika 1

Sistem Bilangan; Fungsi dan Grafik; Limit; Turunan; Aplikasi Turunan; Integral Tentu; Fungsi Transenden.

AMT 112 Matematika 2

Integral Fungsi Transenden; Teknik Pengintegralan; Aplikasi Integral; Integral Tak Wajar; Turunan Fungsi Dua Peubah atau Lebih; Integral Lipat Dua; PD Orde Satu dan Aplikasinya; PD Orde Dua dan Aplikasinya.

AMT 201 Matematika 3

Barisan dan Deret; Fungsi Legendre dan Bessel; Transformasi Laplace; Deret Fourier; Persamaan Diferensial Parsial (optional).

AMT 202 Matematika 4

Ruang Vektor; Matriks; Sistem Persamaan Linear; Determinan; Kalkulus Vektor; Integral Garis.

TSI 121 Bahasa Pemrograman

Pengantar Bahasa Fortran; Gaya penulisan program dan konsep tipe data pada bahasa Fortran; Pernyataan pengendali program bahasa Fortran; Variabel berlarik; Subroutine pada bahasa Fortran; Masukan dan keluaran; Perintah If, Then, Else, Do, While.

ICE 101 Kimia Dasar

Stoikhiometri, hukum termodinamika I; spektrum dan struktur atom, potensial ionisasi, afinitas elektron, jari-jari atom; struktur molekul, keelektronegatifan, teori ikatan kimia; asam basa, konfigurasi elektron dan susunan berkala, sifat periodik, sifat gas, zat padat dan kisi kristal, cairan, Hukum Termodinamika II.

TSI 111 Menggambar Teknik

Alat gambar; macam garis; huruf dan angka menurut standar (ISO); standar-standar lain tentang gambar rekayasa, proyeksi terpusat, sejajar, miring, dan tegak; proyeksi ortogonal, axonometri, dan isometri; proyeksi Amerika dan Eropa; pengenalan elemen-elemen bangunan gedung; konstruksi dasar penyusunan elemen bangunan antara lain: pondasi, kayu, pintu-jendela, rencana atap, langit-langit, tangga, lantai.

TSI 112 Statika

Definisi struktur dan klasifikasi struktur; Jenis jenis komponen struktur; Pengertian penampang. Sumbu komponen struktur. Model struktur; Pengertian perpindahan, deformasi, dan rigid body motion; Pengertian tumpuan. Model tumpuan: jepit, sendi, rol dan pendel; Hukum Newton. Pengertian gaya. Titik tangkap, besar, dan arah gaya. Representasi gaya secara grafis. Salib sumbu untuk menentukan titik tangkap dan arah

(25)

gaya; Resultan gaya-gaya: menghitung resultan gaya-gaya. Resultan dua gaya. Resultan gaya-gaya kolinier. Resultan gaya gaya konkuren. Poligon gaya, Resultan gaya-gaya koplanar, poligon batang, gaya-gaya dalam ruang; Pengertian beban, Model beban. Beban terpusat, Beban terbagi. Resultan beban terbagi; Pengertian gaya-gaya seimbang. Syarat keseimbangan gaya pada bidang datar. Syarat keseimbangan gaya dalam ruang; Struktur balok: Reaksi perletakan pada struktur statis tertentu dengan beban: beban terpusat, beban terbagi merata, beban terbagi segitiga, beban terbagi trapesium, beban terbagi sebarang, beban berupa momen terpusat; Kestabilan benda tegar struktur balok, syarat-syarat kestabilan; Gaya dalam. Pengertian dan jenis (gaya normal, gaya geser, momen lentur, momen torsi). Menghitung gaya dalam dan menggambar diagram gaya dalam struktur balok; Prinsip superposisi; Hubungan differensial antara momen lentur, gaya lintang dan beban; Struktur portal: Menghitung reaksi perletakan dan gaya dalam. Kestabilan benda tegar; Rangka batang bidang. Definisi, jumlah batang yang diperlukan. Menghitung gaya gaya batang dengan cara metode keseimbangan titik (method of joint) dan metode potongan (method of section). Syarat kestabilan secara benda tegar (rigid body motion) rangka batang; Struktur balok dengan sendi gerber. Menghitung reaksi perletakan dan gaya dalam; Struktur pelengkung tiga sendi. Menghitung reaksi perletakan dan gaya dalam; Beban tak langsung. Reaksi perletakan dan gaya dalam; Struktur kabel statis tertentu.

TSI 122 Teknologi Bahan Konstruksi

Teknologi Beton dan Teknologi Perkerasan Jalan. Teknologi Beton: Material-material utama untuk pembuatan, bahan campuran tambahan (admixture), perencanaan proporsi campuran beton normal (berdasarkan kuat tekan dan kuat tarik tidak langsung), faktor-faktor yang mempengaruhi kekuatan beton, evaluasi mutu beton setelah mengeras, uji kekuatan beton di laboratorium, uji kekuatan beton di lapangan pekerjaan.

TSI 123 Praktikum Teknologi Bahan Konstruksi

Agregat Halus dan Kasar untuk Membuat Beton Normal; Campuran Beton Normal dan Benda-benda Uji Standar; Uji Kekuatan Beton (salah satu: umur 5, 6, atau 7 hari); Uji Kekuatan Beton (salah satu: umur 12, 13, atau 14 hari); Uji Kekuatan Beton (salah satu: umur 19, 20, atau 21 hari); Uji Kekuatan Beton (salah satu: umur 26, 27, atau 28 hari); Evaluasi Kuat Tekan Beton. Uji Kekuatan Baja. Uji Kekuatan Kayu. Uji sifat-sifat fisik campuran beraspal.

TSI 124 Geologi Teknik

Pelat tektonik dan perkembangan ilmu geologi; Jenis-jenis batuan: batuan beku, batuan sedimen dan batuan malihan; Stratigrafi dan stratifikasi; Geologi struktur: sesar dan kekar; Geologi struktur: diskontinuitas; Karakteristik fisis dan teknis batuan dan tanah; Proses di permukaan bumi: angin dan landscape, proses fluvial dan glaciasi; Air tanah: asal usul dan terjadinya air tanah, muka air tanah; Air tanah: aquifer, aquicludes dan aquitard, air kapiler, eksplorasi air tanah; Penyelidikan lapangan dan pemetaan geologi: reconnaissance survey, eksplorasi lapangan, uji lapangan, instrumentasi di lapangan; Penyelidikan lapangan dan pemetaan geologi: cara geofisika, evaluasi terrain dan pemetaan geologi untuk rekayasa sipil; Geologi dan perencanaan: konservasi, restorasi dan reklamasi; Bencana alam: gempa, longsoran dan gunung berapi; Material geologi dan penggunaannya untuk konstruksi; Geologi dan konstruksi: galian terbuka, terowongan, penambangan bawah tanah, waduk, dam, pondasi bangunan, dan lain-lain.

(26)

TSI 125 Mekanika Bahan

Besaran karakteristik penampang meliputi titik berat, statis momen, momen inersia. produk inersia, momen inersia polar, translasi sumbu, rotasi sumbu, momen inersia utama, jari-jari inersia; Pengertian peralihan (displacement) dan deformasi; Pengertian tegangan, regangan. Hukum Hooke, Hubungan tegangan-regangan. Modulus elastisitas, rasio Poisson. Pengertian elastis, elastis linier, homogen dan isotropis; Tegangan aksial (normal) sentris. Deformasi akibat gaya aksial (normal); Tegangan lentur, Penurunan persamaan. Pengertian kelengkungan (curvature), jari-jari kelengkungan; Tegangan akibat kombinasi momen lentur dan gaya normal. Gaya normal eksentris; Distribusi tegangan bila tegangan tarik diabaikan. Daerah inti (Kern); Tegangan geser. Pengertian tegangan geser dan regangan geser. Hubungan tegangan dan regangan geser untuk material elastis linier; Tegangan geser akibat gaya lintang pada balok; Tegangan akibat momen torsi pada penampang lingkaran; Teori tegangan. Pengertian tegangan uniaksial, tegangan bidang, tegangan ruang (tiga dimensi). Tegangan pada bidang miring. Tegangan utama dan arah utama. Lingkaran Mohr. Trayektori tegangan.

TSI 126 Mekanika Fluida

Sifat-sifat cairan: kerapatan, berat jenis, kapilaritas, kekenyalan, dan kekentalan dari zat cair; Tekanan hidrostatik dan keseimbangan benda terapung; Hukum-hukum dasar hidraulika: hukum kekekalan massa, hukum kekekalan energi dan hukum kekekalan momentum; Aplikasi berbagai alat ukur pada aliran dalam pipa; Aliran dalam pipa: pipa tunggal, pipa bercabang, dan jaringan pipa; Bilangan Reynolds: aliran laminair dan aliran turbulen; Kehilangan energi pada aliran dalam pipa; Aplikasi pompa dan turbin; Hukum kekekalan momentum untuk aliran air dalam pipa.

TSI 211 Statistika dan Probabilitas

Arti Statistika. Statistika yang bersifat deskriptif (descriptive statistics), statistika yang bersifat inferensial (inferential statistics), peran, dan contoh penggunaan statistika. Merangkum dan menyajikan data dengan satu variabel dan data dengan lebih dari satu variabel. Pie Chart, Bar Chart, Histogram, Stem-and-Leaf Plot, Box Plot, Ukuran Pusat (Central Tendency), Ukuran Variabilitas (variability), dan data dengan nilai ekstrim (outliers). Arti Probabilitas dan Distribusi Probabilitas. Probabilitas suatu kejadian (event), hubungan frekuensi relatif dan probabilitas suatu kejadian, probabilitas bersyarat (conditional probability), kejadian yang bersifat mutually exclusive, kejadian-kejadian yang tidak bergantungan (independent events).

Variabel Acak (Random Variable). Arti suatu variabel acak, variabel acak yang bersifat diskret (discrete random variable) dan variabel acak yang bersifat menerus (continuous

random variable), distribusi probabilitas diskret dan distribusi probabilitas menerus,

distribusi binomial, distribusi normal, teorema batas tengah (central limit theorem), pendekatan distribusi normal untuk distribusi binomial.

Inferensi untuk nilai rata-rata (mean) suatu populasi. Estimasi nilai rata-rata, penentuan ukuran sampel, uji statistika untuk nilai rata-tata populasi, tingkat keterandalan (level of

significance), interval kepercayaan (confidence interval), distribusi t.

Inferensi untuk selisih nilai rata-rata dua buah populasi. Wilcoxon Rank Sum Test (nonparametric test), inferensi untuk selisih nilai rata-rata dua kelompok data yang berpasangan.

(27)

Inferensi untuk varians (variance) populasi. Estimasi varians, membandingkan dua buah populasi, distribusi F.

Data Kategorikal (Categorical Data). Pengujian kesesuaian Chi-kuadrat (Chi-Square

Goodness-of-Fit Test), pengujian ketidakbergantungan (test of independence), Distribusi

Poisson.

Regresi Linier dan Korelasi. Metode kuadrat terkecil (least square method), transformasi data supaya menjadi linier, koefisien korelasi, koefisien determinasi, inferensi untuk parameter regresi.

TSI 212 Mekanika Tanah

Pendahuluan: pengantar geoteknik, definisi mekanika tanah dan aplikasinya dalam rekayasa sipil; Pengertian tentang tanah dan proses pembentukannya; Definisi-definisi dasar dan hubungan fase tanah; Ukuran, bentuk partikel, gradasi, dan tekstur tanah; Konsistensi tanah, batas Atterberg dan cara ujinya; Klasifikasi tanah: USCS dan AASHTO; Mineral lempung dan struktur tanah; Metode pengambilan contoh tanah (sampling); Sifat permeabilitas tanah dan pengukurannya di laboratorium dan di lapangan; Tegangan pada elemen tanah; Prinsip tegangan efektif dan konsep kuat geser tanah; Pengujian kuat geser tanah di laboratorium dan lingkaran Mohr; Kemampatan tanah; Kompaksi, pengujian di laboratorium dan alat pemadatan di lapangan; CBR dan quality control hasil kompaksi di lapangan; Berbagai jenis lereng dan macam-macam longsoran; Analisis kestabilan lereng: metode Fellenius dan metode Bishop; Penggunaan diagram untuk analisis kestabilan lereng: metode Janbu dan metode Taylor; Analisis kestabilan lereng: non-circular; Penelitian longsoran dan metode penanggulangan longsoran; Distribusi tegangan vertikal akibat beban titik, garis, beban jalur: merata, segitiga dan trapezium; Penggunaan diagram Boussinesq & Newmark, pembebanan khusus; Pengujian konsolidasi di laboratorium; Penurunan tanah (settlement): elastic (immediate), konsolidasi primer dan sekunder; Tanah organik; Instrumentasi geoteknik dan pemantauan pergerakan tanah

TSI 213 Analisis Struktur 1

Rangka Batang ruang: asumsi untuk analisis, syarat jumlah batang, konfigurasi batang, kestabilan benda tegar, persamaan kondisi. Pengertian rangka batang ruang statis tertentu. Menghitung reaksi perletakan. Menghitung gaya gaya batang dengan keseimbangan titik dan metode potongan; Garis pengaruh struktur balok statis tertentu (termasuk balok dengan sendi internal) dan garis pengaruh rangka batang bidang. Penggunaan garis pengaruh; Persamaan diferensial lendutan balok. Menghitung lendutan balok dengan persamaan diferensial balok; Menghitung lendutan balok dengan metode geometri: metode luas bidang momen (moment area) dan metode balok pengganti (conjugate beam); Pengertian struktur linier. Prinsip superposisi deformasi; Pengertian kerja sebuah gaya. Kerja sebuah gaya yang bekerja perlahan. Pengertian energi regangan (strain energy) dan energi regangan komplementer (complementary energy). Energi regangan akibat gaya normal, momen lentur, gaya lintang dan momen torsi; Teorema energi: hukum kekekalan energi, dan penerapannya untuk menghitung reaksi perletakan dan gaya dalam, hukum Castigliano I dan II. Hukum Betty-Maxwell; Lendutan balok dan rangka batang dengan metode energi: (a) dengan menerapkan hukum Castigliano dan (b) dengan metode beban satuan; Kerja nyata, kerja virtual. Teorema kerja virtual, garis pengaruh dengan kerja virtual. Teorema Muller Breslau.

(28)

TSI 214 Pemetaan

Mengenal prinsip dasar pengukuran dan penggunaan pelbagai jenis alat ukur (Introduction

of Principal Surveying and Instrument); Pengukuran dengan alat ukur sederhana (Surveying wih Simple Instrument); Pengukuran beda tinggi, sipat datar profil dan sipat datar melintang

(Profile Leveling, Cross-Section and Grades); Pengukuran sudut Vertikal dan horisontal dengan theodolit (Vertical and Horizontal Surveying); Penentuan suatu titik koordinat dengan cara langsung dan tak langsung/mengikat ke muka dan ke belakang. (Plane

Coordinates Determination with Intersection and Resection); Pembuatan peta topografi

dengan menggunakan BTM dan Theodolit. (Topographic Surveying and Mapping); Teori kesalahan (Errors Theory); Perhitungan luas serta volume galian dan timbunan (Measurement of Plane Area and Volume); Pemetaan dan pematokan kelengkungan horisontal dan vertikal (Route Courves, Route Surveying and Steak out); Pengenalan prinsip dasar penginderaan jauh dan interpretasi citra (Concepts and Fondations of Remote

Sensing and Image Interpretations); Proses identifikasi dan interpretasi foto udara (Air Photo Identification and Interpretation processing); Fotogrametri (Photogrametry).

TSP 215 Teknik Transportasi

Ruang lingkup sistem transportasi; Komponen sistem transportasi; Moda dan fasilitas transportasi; Transportasi dan guna lahan; Dasar model transportasi; Transportasi dan keberlanjutan (sustainability).

TSI 216 Hidraulika

Klasifikasi aliran pada saluran terbuka; Hukum kekekalan energi dan konsep energi spesifik; Hukum kekekalan momentum; Analisis aliran seragam; Perancangan saluran; Analisis aliran berubah lambat laun; Analisis aliran berubah tiba-tiba; Pengukuran aliran; Model hidraulik.

TSI 221 Ilmu Lingkungan

Pendahuluan; Peran Amdal; Prosedur Pelaksanaan; Peraturan dan Perundang-undangan; Kerangka Acuan dan Rona Lingkungan; Pendugaan Dampak; Pembahasan Dampak; Pengelolaan Lingkungan; Pemantauan Lingkungan; Sistem Evaluasi Lingkungan; Metodologi Amdal

TSI 222 Penyelidikan Tanah

Uji Lapangan: Uji Sondir, Uji Hand boring, N-SPT, Pengambilan sampel

Uji Laboratorium: Index Properties, Atterberg Limit, Uji Saringan, Uji Laboratorium, Uji Kompaksi, Uji CBR, Uji CBR lapangan, Uji DCPT, Uji Sand Cone, Uji Triaxial UU, Uji Geser Langsung (Direct Shear test), Uji Tekan Bebas (Unconfined Compression Test), Uji Konsolidasi.

TSI 223 Analisis Struktur 2

Pengertian struktur statis tak tentu; Analisis struktur dengan metoda gaya/fleksibilitas untuk berbagai macam struktur statis tak tentu: yaitu balok (termasuk metode Clapeyron), portal, rangka batang, pelengkung statis tak tentu. Analisis dilakukan untuk berbagai macam beban, pengaruh temperatur, perpindahan tumpuan, elemen-elemen yang tak sempurna; Analisis struktur dengan metoda kekakuan. Metode slope deflection. Metode distribusi momen untuk balok dan portal sederhana (without sidesway); Garis pengaruh struktur

(29)

statis tak tentu: balok menerus, rangka batang statis tak tentu; Stabilitas batang tekan. Pengertian stabilitas batang tekan atau tekuk. Teori Euler. Anggapan-anggapan untuk penyelesaian masalah tekuk pada batang tekan. Persamaan diferensial tekuk elastis batang tekan. Beban kritis untuk batang tekan dengan berbagai macam tumpuan. Pendekatan dengan metode energi. Beban kritis akibat berbagai beban aksial (batang tekan dengan gaya normal tidak uniform. Tegangan kritis. Batas berlakunya teori Euler. Pengertian tekuk elastis dan tekuk inelastis. Asumsi kurva kolom di daerah inelastis.

TSI 224 Praktikum Hidraulika

Pengoperasian alat Hydraulic Bench untuk berbagai percobaan (Aliran melalui ambang tajam berbentuk segi empat dan segi tiga; Aliran melalui Bernoulli Apparatus; Aliran melalui Lubang dan Pancaran Air); Melakukan kalibrasi besaran koefisien Cd pada ambang tajam berbentuk segitiga dan segi empat; Menggunakan hukum kontinuitas dan Bernoulli pada aliran air dalam pipa berpenampang bulat yang mengecil dan membesar secara perlahan-lahan; Mengevaluasi kehilangan energi primer & sekunder, serta jenis aliran di dalam susunan pipa seri; Menganalisis perilaku aliran air pada saluran terbuka (kedalaman normal dan kedalaman kritis energi spesifik; profil muka air akibat pembendungan (backwater); fenomena loncatan air; analisis lengkung muka air); Menentukan besarnya gaya hidrostatis yang bekerja pada bidang datar yang berada dalam air dan menentukan posisi pusat kerja gaya hidrostatis yang bekerja pada bidang datar yang berada dalam air dan membandingkan antara posisi dari hasil percobaan dan posisi secara teoritis; Menentukan koefisien kecepatan Cv dan koefisien debit Cd pada dua lubang kecil.

TSP 225 Hidrologi

Siklus hidrologi, Daerah Aliran Sungai (DAS), fungsi hidrologi dalam bidang teknik sipil, pengukuran dan analisis data hujan, pengukuran data iklim dan analisis evapotranspirasi, pengukuran dan analisis infiltrasi, pengukuran limpasan dan karakteristik hidrograf, analisis debit banjir dengan metode hidrograf satuan, metode rasional, dan hidrograf satuan sintetik, analisis frekuensi, serta analisis debit andal.

TSI 226 Manajemen Konstruksi

Uraian peraturan-peraturan tentang hubungan pemilik bangunan, ahli, pengawas, dan pemborong; Uraian tentang metode pelelangan; Fungsi manajemen konstruksi; Administrasi kontrak; Uraian tentang metode dan perhitungan rencana pelaksanaan bangunan: bar chart,

network planning, critical path method; Uraian tentang perkiraan dan penjadwalan

pembiayaan dalam proyek teknik sipil.

TSI 227 Teknik Lalu Lintas

Karakteristik elemen jalan; Karakteristik arus lalulintas; Metode pengumpulan data; Model hubungan kinerja lalulintas; Evaluasi kinerja lalu lintas.

TSI 311 Teknik Pondasi

Pendahuluan: beban, struktur dan jenis-jenis pondasi; Berbagai cara penentuan parameter tanah di laboratorium; Daya Dukung Tanah: Prandtl, Terzaghi, Meyerhoff; Daya Dukung Hansen dan Vesic: daya dukung ultimit dan ijin serta komparasi beberapa formula daya dukung; Berbagai cara penentuan daya dukung dari hasil uji CPT dan SPT; Perencanaan pondasi dangkal (daya dukung ijin: kuat geser batas, penurunan pondasi); Uji beban pelat

(30)

(Plate Loading Test); Pondasi dangkal – beban lateral / momen; Pondasi dalam: jenis dan aplikasi dalam rekayasa sipil; Daya dukung aksial vertikal pondasi tiang di tanah non kohesif; Daya dukung aksial vertikal pondasi tiang di tanah kohesif; Daya dukung berdasarkan hasil uji pembebanan di lapangan (Field Loading Test); Daya dukung kelompok tiang dan analisis penurunan kelompok tiang; Daya dukung tiang tunggal dibebani beban lateral

TSI 312 Struktur Beton Bertulang 1

Struktur beton bertulang dan komponennya; Peraturan perencanaan; Konsep pembebanan dan kekuatan struktur; Kurva tegangan-regangan bahan beton dan baja tulangan; Prinsip dasar beton bertulang; Analisis dan desain penampang persegi panjang, T dan L untuk balok dan pelat searah akibat momen lentur untuk tulangan tunggal dan ganda; Analisis balok dengan strain compatibility approach; Kuat geser akibat lentur dan kombinasi aksial lentur; Kuat geser akibat puntir (equilibrium & compatibility torsion); Analisis kolom pendek (lentur unaksial); Desain tulangan memanjang kolom dengan menggunakan diagram interaksi; Analisis kolom dengan lentur biaksial (Bressler approach, reciprocal load

approach); Panjang penyaluran, panjang lewatan dan panjang penjangkaran; Lokasi cut-off

teoritis untuk tulangan momen negatif dan momen positif; Detail standar untuk tulangan balok dan kolom; Lendutan jangka pendek dan jangka panjang balok menerus.

TSI 313 Struktur Baja 1

Metode Desain: LRFD dan ASD; Sifat Material Baja; Baut Struktural: kekuatan nominal pengencang, sambungan kritis selip, geser eksentris, kombinasi geser dan tarik; Las: tipe las, simbol las, batas ukuran dan panjang las sudut, kekuatan nominal las, las penyambung komponen struktur yang memikul beban aksial langsung, beban eksentris terhadap bidang las; Sambungan: jenis-jenis sambungan, sambungan geser sederhana, stiffened seat

connection, sambungan balok ke kolom kontinu, sambungan balok anak ke balok induk, rigid frame knees

TSI 314 Struktur Kayu

Sifat-sifat fisik dan mekanik kayu; Hubungan tegangan dan regangan; Konsep ASD dan LRFD; Tegangan-tegangan acuan dan ijin; Karakteristik dan momen inersia penampang; Desain penampang: batang tarik, batang tekan, batang dengan gaya normal bertukar, balok terlentur, balok-kolom; Alat sambung: baut, paku, sekrup, sekrup kunci; Desain hubungan dan sambungan: Sambungan batang tarik dan tekan, Sambungan balok terlentur, Hubungan pada portal dan balok kolom; Ikatan angin dan ikatan stabilitas.

TSI 315 Irigasi dan Bangunan Air

Pengertian irigasi menurut PP nomor 20 tahun 2006; Penentuan lokasi daerah irigasi; Jenis sumber air, ketersediaan air, dan kehilangan air; Kebutuhan air irigasi dan tanaman; Pengelolaan pembagian air irigasi: pola tanam, sistem golongan dengan cara giliran atau rotasi dalam pengembangan jaringan irigasi berdasarkan metode prosida; Perencanaan irigrasi mikro; Perancangan saluran irigasi; Perancangan peta petak irigasi; dan Perancangan bangunan irigasi bagi sadap termasuk bangunan pengatur - pengukur yang meliputi pintu Romijn, pintu sorong, Crump de Gruyter, skotbalk, ambang lebar, bangunan terjun, box kuarter, box tersier, bangunan persilangan, dan bangunan terjun.

(31)

TSI 316 Aspek Hukum Pembangunan

Aspek Hukum dalam Pembangunan; Keputusan Presiden (yang terakhir) tentang Pelaksasanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN); Ketentuan-ketentuan tentang Pelelangan; Pengaturan Jasa Konstruksi; Aspek Agraria dalam Proyek-proyek Pembangunan; Aspek Tata Ruang Proyek-proyek Pembangunan; Aspek Izin Mendirikan suatu Proyek

TSI 317 Perancangan Geometrik Jalan

Klasifikasi jalan; Bagian-bagian jalan, fasilitas, dan kelengkapannya; Aspek perencanaan jalan; Alinyemen vertikal; Alinyemen horizontal; Koordinasi alinyemen.

TSI 321 Perancangan Struktur Penahan Tanah

Pendahuluan: jenis-jenis konstruksi penahan tanah; Tekanan lateral: at rest – aktif – pasif; Penentuan besarnya tekanan lateral - analitis: Rankine, Coulomb; Penentuan besarnya tekanan lateral - grafis: Trial Wedge; Tekanan tanah lateral akibat beban permukaan dan beban gempa; Dinding penahan tanah: jenis, penggunaan, dan langkah perencanaan, Perancangan dinding penahan tanah, Pelaksanaan pembangunan dinding (penahan tanah), Turap: jenis, penggunaan, dan langkah perancangan; Cara-cara perhitungan turap:

Simplified Method; Perancangan turap bebas dan turap berjangkar ‘Free Earth Support Method’ (Reduksi Moment Rowe); Perencanaan turap berjangkar ‘Fixed Earth Support Method’; Teknik penjangkaran dan perencanaan jangkar; Dinding Diafragma dan Secant Pile; Struktur penahan yang lain: Reinforced Earth, Segmental Retaining Wall, dan lain-lain.

TSI 322 Struktur Beton Bertulang 2

Sistem struktur bangunan beton; Kolom langsing: analisis dan desain; Pelat 2 arah dengan dan tanpa balok: penentuan tebal, perhitungan gaya-gaya dalam dengan tabel, metode langsung, portal ekuivalen. Geser pada pelat: aksi searah/balok lebar, aksi dua arah, geser diatasi dengan penebalan setempat, tulangan geser dengan sengkang, shear head, dan

stud rail; Struktur tangga sederhana: desain dan gambar tulangan; Struktur pondasi telapak:

desain dan gambar tulangan.

TSI 323 Struktur Baja 2

Komponen struktur Tarik; Komponen struktur Tekan; Balok; Balok Kolom; Pelat Landasan balok; Pelat Landasan kolom; Balok komposit.

TSI 324 Ekonomi Teknik

Pengertian Dasar Ekonomi; Konsep bunga dan nilai waktu dari uang; Teknik evaluasi alternatif investasi; Pengaruh inflasi; Analisis titik pulang pokok dan periode pengembalian; Studi ekonomi dan kelayakan proyek pekerjaan umum dan industri; Model penyusutan.

TSI 325 Perancangan Perkerasan Jalan

Material struktur perkerasan lentur dan kaku; Desain tebal perkerasan lentur; Desain tebal lapis tambah perkerasan lentur; Desain tebal perkerasan kaku; Desain tebal lapis tambah perkerasan kaku; Metode konstruksi perkerasan lentur dan kaku, baik baru maupun lapis tambah.

(32)

TSI 331 Analisis Numerik

Review Deret Taylor; Representasi Bilangan dan Error; Representasi Bilangan dalam Bilangan Dasar Berbeda: Bilangan Dasar 10, Bilangan Dasar ß, Sistem Bilangan

Floating-Point, Kehilangan Angka Signifikan; Akar Persamaan: Metode Bisection, Newton Raphson,

Metode Sekan; Interpolasi Numerik: Interpolasi Newton, Interpolasi Langrange, Metode Beda Terbagi, Cubicspline; Estimasi Turunan: Forward Difference, Central Difference; Integrasi Numerik: Integral Tertentu dan Integral Tak Tentu, Jumlah Atas dan Jumlah Bawah. Trapezoidal Rule of Integration, Simpson’s rule, Gauss Quadrature; Persamaan Diferensial: Metode Deret Taylor, Metode Euler, Metode Euler Modifikasi, Runge-Kutta, Newmark; Sistem Persamaan Linear: Gauss-Jordan, Tridiagonal Matriks, Faktorisasi LU, Cholesky, Iterasi Jacobi, Gauss-Seidel.

TSI 332 Analisis Struktur dengan Matriks

Pengenalan berbagai jenis struktur dan pembebanannya; Model matematik elemen balok dua dimensi, rangka batang bidang, rangka bidang; Konsep dasar metode kekakuan, Penomoran titik nodal, penomoran elemen, sumbu lokal, sumbu global; Derajat kebebasan dan matriks kode batang; Transformasi koordinat dan matriks rotasi; Vektor beban untuk gaya pada titik nodal dan gaya pada elemen; Metode kekakuan untuk balok menerus, rangka batang bidang dan rangka kaku bidang akibat beban titik nodal dan beban pada elemen; Penerapan prinsip simetri dan antisimetri; Kekangan dalam (internal constraint), pelepasan dalam (internal release), dan pelepasan elemen (element release); Metode kondensasi (sub struktur); Penggunaan elemen pegas translasi dan pegas rotasi; Ketidaksempurnaan geometri dan elemen (geometric and element imperfection); Pengaruh temperatur.

TSI 333 Perancangan Struktur Gedung Kayu

Jenis-jenis struktur kayu; sistem struktur dan komponennya; peraturan perencanaan struktur kayu dan peraturan pembebanan; pembebanan dan distribusi beban pada struktur; aplikasi dengan program komputer untuk analisis struktur; komponen struktur kayu olahan; penentuan dimensi komponen struktur; perencanaan sambungan dan hubungan balok-kolom; perencanaan ikatan angin dan stabilitas; perencanaan tumpuan; pembuatan gambar detail.

TSI 334 Perancangan Jembatan Kayu

Pengertian, fungsi dan tipe Jembatan; Komponen-komponen Jembatan. Lantai kendaraan, gelegar memanjang, gelegar melintang, gelegar utama/induk, jenis-jenis tumpuan, ikatan angin; Pembebanan pada Jembatan. Beban mati, beban hidup muatan D & T, beban angin, beban pelaksanaan, beban khusus; Kombinasi pembebanan; Metoda perencanaan & perhitungan komponen-komponen Jembatan; Detail Komponen-komponen Jembatan & detail perlengkapan Jembatan. Ikatan angin, jenis-jenis tumpuan, trotoar, oprit, sandaran, parapet, tembok sayap; Aplikasi dengan program komputer.

TSI 335 Analisis Hidrologi Terapan

Penentuan batas Daerah Pengaliran Sungai; Analisis Frekuensi Curah Hujan Rencana; Curah Hujan Wilayah; Distribusi - Waktu Curah Hujan Rencana; Kehilangan Air (Intersepsi, Infiltrasi); Teknik Unit Hidrograf (Unit Hydrograf Aktual; Sintetik Unit Hidrograf Snyder; Sintetik Unit Hidrograf SCS; Mengubah Durasi Unit Hidrograf (Metode S-Hidrograf);

(33)

Konvolusi dan Superposisi untuk mendapatkan Hidrograf Banjir); Penelusuran Banjir Reservoir; Penelusuran Banjir Saluran; Pemodelan Hujan-Limpasan DAS dengan model HEC-HMS; Analisis neraca air pada suatu DAS dengan model hujan-limpasan NRECA/MOCK.

TSI 336 Teknik Sungai

Pendahuluan; Definisi Sungai, DPS, Fungsi Sungai, Karakteristik DPS (luas, bentuk), Pola Drainase, Orde Sungai; Morfologi Sungai dan Respon Sungai; Angkutan Sedimen; Pengukuran Sungai; Pengukuran Sedimen; Stabilisasi Sungai; Pemanfaatan Sungai; Pengaturan dan Pengendalian Sungai; Tanggul dan Bangunan-bangunan pengontrol banjir.

TSI 337 Hidrometri

Perencanaan jaringan stasiun hidrometri; Pengukuran elevasi muka air; Pengukuran debit aliran. Pengolahan data elevasi muka air dan debit aliran; Pengambilan contoh sedimen.

TSI 339 Struktur Gedung Tahan Gempa

Gempa, gerakan tanah, kegempaan di Indonesia dan peta gempa di Indonesia; Teori Dasar Analisis Dinamik elastik-linier terhadap beban gempa: analisis respons riwayat waktu, analisis ragam spektrum respons; Analisis Dinamik Elastik-Linier struktur gedung menurut SNI 03-1726-20XX; Analisis Statik Ekuivalen struktur gedung menurut SNI 03-1726-20XX; Desain Rangka Beton Penahan Momen Khusus dan Menengah menurut SNI 20XX; Desain Dinding Struktural Beton Khusus dan Balok Kopel menurut SNI 03-2847-20XX.

TSI 340 Struktur Beton Prategang

Prinsip struktur beton prategang penuh dan sebagian; Bahan beton dan baja prategang; Kehilangan gaya prategang; Konsep perhitungan gaya prategang untuk balok, pelat dan kolom struktur statis tertentu (analitis; grafis; beban imbang (load balancing)); Kekuatan batas: analisis dan desain; Beton prategang sebagian (partially prestressed concrete; Penulangan geser; Struktur statis tak tentu dengan metode beban imbang dan beban ekuivalen; Disain (endblock).

TSI 341 Perancangan Jembatan Beton

Pengertian, fungsi dan tipe Jembatan; Komponen-komponen Jembatan. Lebar jembatan, lebar jalur lalu lintas, lantai kendaraan, gelegar utama/induk, diafragma, jenis-jenis tumpuan; Pembebanan pada Jembatan: beban mati, beban hidup muatan D & T, beban angin, beban gempa, beban pelaksanaan, beban khusus; Kombinasi pembebanan; Metoda perencanaan & perhitungan komponen-komponen Jembatan; Detail komponen-komponen jembatan & detail perlengkapan jembatan, detail tumpuan, trotoar, oprit, sandaran, parapet, tembok sayap; aplikasi dengan program komputer.

TSI 342 Analisis Hidraulika Terapan

Persamaan dasar aliran langgeng (Pendahuluan; Persamaan aliran tak langgeng; Profil aliran; Analisis profil aliran dengan metode tahapan standar (standard step method); Persamaan dasar aliran tidak langgeng (Pendahuluan; Penurunan persamaan; Asumsi dan pendekatan; Persamaan integral); Metode Beda Hingga (Metode Eksplisit; Metode Implisit); Kondisi batas (Kondisi batas awal; Kondisi batas di hulu dan di hilir); Simplifikasi dari

Gambar

Tabel 4.1  Jumlah kredit maksimum yang diijinkan  Indeks Prestasi Kumulatif Jumlah sks maksimum

Referensi

Dokumen terkait

Penelitian ini bertujuan untuk menguji reaksi pasar yaitu reaksi positif terhadap pengumuman dividen meningkat, reaksi pasar yaitu reaksi negatif terhadap pengumuman dividen

Universitas Negeri Semarang merupakan lembaga pendidikan tinggi yang salah satu misi utamanya adalah menyiapkan, mencetak tenaga pendidik yang mampu dan

Tanaman kopi merupakan salah satu komoditas utama yang ditanam petani di Desa Margamulya, Kecamatan Pangalengan.. Produksi kopi terbesar yang dihasilkan adalah kopi

Lampiran 2 Diagram alur metode penelitian Data Kategorisasi Peubah Eksplorasi Data Data pemodelan 70% Data validasi 30% Pemodelan menggunakan Kaplan-Meier. Model

Pada pendapat kami, penyata-penyata kewangan tersebut telah dilaksanakan dengan betul dan selaras dengan polisi- polisi perakaunan yang tertera dalam Nota 1 untuk

に譲受人から権利を取り戻すことはできない。したがって、契約名義説を採用したとしても、

Dalam sistem database, pemeliharaan integritas data dapat termasuk pengesahan isi field individu, pemeriksaan nilai field satu terhadap yang lain, pengesahan data dalam satu file

Pemanfaatan SIAKD berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kualitas LKPD melalui SPIP sebagai variabel intervening Hasil analisis data menunjukkan bahwa pemanfaatan