KEMENTERIAN AGAMA REPUBLIK INDONESIA
DIREKTORAT JENDERAL PENDIDIKAN ISLAMJalan Lapangan Banteng Barat No. 3 – 4 Jakarta 10710 Telp.(021) 3812344,3853449 Fax: (021) 34833981
Website : diktis.kemenag.go.id 2. Pimpinan Afiliasi Panel 3. Chair Panel
4. Anggota Panel
Assalamu’alaikum wr. wb.
Menindaklanjuti Surat Plt. Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Nomor : 4196.A/ Dj.I/Dt.I.III.I/PP.00.II/08/2017, Tanggal 18 Agustus 2017, Hal: Pengumuman Selected Panel AICIS ke-17 Tahun 2017; Nomor : 4621 / Dj.I/Dt.I.III.I/PP.00.II/09/2017, Tanggal 18 September 2017, Hal: Pengumuman Invited Panel AICIS ke-17 Tahun 2017; dan Nomor: 5013.A/ Dj.I/Dt.I.III.I/PP.00.II/10/2017, Tanggal 18 Oktober 2017 Hal: Pengumuman Open Panel AICIS ke-17 Tahun 2017; dan hasil kesepakatan dari Forum Wakil Rektor II Tanggal 24 s.d 25 Oktober 2017 di Santika BSD City Tangerang Selatan, Hal: Focussed Group Discussion Persiapan Pendis Expo, dengan ini kami sampaikan ketentuan sebagai berikut:
1. Sebagai bahan pertanggung jawaban panitia, maka para chair dan anggota panel diwajibkan menyerahkan;
a. Surat Tugas/Rekomendasi dari pimpinan PTKI/Afiliasi masing-masing anggota panel, dan bagi afiliasi (Luar Negeri/Non PTKI) yang tidak memiliki tradisi surat penugasan, maka dapat digantikan dengan bukti keanggotaan dari afiliasinya;
b. Bukti Perjalanan PP (Pesawat/KA/Bus) dan boarding pass, dengan ketentuan
(economy class) diharga terendah (untuk Garuda diharga promo, bukan kelas N/Y);
2. Apabila terdapat chair yang mengundurkan diri atau tidak bisa hadir karena alasan tertentu, maka salah satu anggota panel dapat menggantikan posisi/kedudukan chair; 3. Dalam hal terdapat salah satu dan/atau beberapa anggota panel yang mengundurkan diri
karena alasan tertentu, maka presentasi panel tetap dilaksanakan atau dilebur ke dalam panel lainnya dengan mempertimbangkan efisiensi waktu selama presentasi dan peluang publikasi karya ilmiahnya;
4. Panitia hanya menanggung biaya transportasi domestik dan akomodasi selama kegiatan bagi WNI, transportasi internasional (economy class) dan akomodasi selama kegiatan bagi WNA yang berasal dari Asia Tenggara, dan transportasi domestik (bukan tiket internasional) dan akomodasi selama kegiatan bagi WNA yang berasal dari luar Asia Tenggara;
5. Seluruh pembiayaan berupa Uang harian dan Honorarium dibebankan pada Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) masing-masing PTKI/Afiliasi anggota panel;
6. Proses registrasi dan check in pada hari Senin, tanggal 20 November 2017 pukul: 12.00 WIB dan check out pada hari Kamis, 23 November 2017 pukul: 12.00 WIB di Hotel Santika ICE BSD City Tangerang Selatan. Bagi peserta yang extend di luar tanggal tersebut, maka seluruh biaya akomodasi dibebankan kepada masing- masing individu; 7. Bagi Chair dan anggota panel yang membawa keluarga (non terdaftar), maka akomodasi
(reservasi hotel) serta konsumsi dilakukan secara mandiri (diluar tanggung jawab panitia); 8. Layanan transportasi dari bandara ke lokasi kegiatan dilakukan secara mandiri (self
service). Panitia hanya mengganti biaya transportasi lokal sesuai SBU;
Informasi dan konfirmasi lebih lanjut dapat diakses melalui http://diktis.kemenag.go.id/aicis/ atau menghubungi Sdr. Dr. Mamat S Burhanuddin (+6281584812523); Sdr. Ahmad Rafiq, Ph.D (+628156888069); Sdr. Dr. Abdul Mukti Bisri (+628129676222); Sdr. Dr. A. Rafiq Zainul Muním (+6285258739454); Sdri. Rini Rizki Rahmayani, S.Commun (+628562301859); Sdri. Wahyu Lestari, S.HI (+6281335357655); Fariz Haris, SE (+6281295999872); dan/atau email: [email protected].
Demikian surat ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.
Wassalamu’alaikum wr. wb.
a.n. Direktur Jenderal
Plt. Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam,
Ttd
Imam Safeí
Tembusan