• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

BAB I

PENDAHULUAN

Pada bagian ini akan dijelaskan mengenai latar belakang masalah, perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian dan batasan masalah yang terlibat dalam penelitian ini.

Latar Belakang

Dalam pelaksanan proses bisnis atau proyek yang dilakukan oleh setiap instansi perusahaan seperti pembangunan, pertambangan atau bisnis dalam bidang jasa memerlukan beberapa aktivitas yang rumit dan panjang. Disamping itu, dalam melaksanakan proses tersebut diperlukan suatu alat atau tools yang dapat membantu pekerjaan. Namun alat tersebut memiliki usia pakai dimana dalam usia tertentu alat tersebut akan berkurang fungsinya sehingga diperlukan kegiatan pemeliharaan alat-alat agar alat tersebut mampu berjalan sebagaimana mestinya. Keandalan suatu alat (tools) yang digunakan di suatu perusahaan merupakan suatu kunci yang menentukan suksesnya produksi yang berdampak langsung terhadap penjualan produk yang dihasilkan oleh perusahaan tersebut. Seiring berjalannya waktu, tingkat keandalan suatu mesin akan berkurang. Dalam hal ini, kegiatan pemeliharaan perlu dilakukan. Periode kegiatan pemeliharaan sudah ditentukan ketika suatu perusahaan membeli mesin tersebut kepada vendor atau penyedia mesin. Vendor atau penyedia mesin bertanggung jawab atas ketersediaan purna jual (spare parts) kepada konsumen yang membelinya. . Produsen (vendor atau penyedia mesin) harus menentukan bagaimana memebrikan jasa pelayanan setelah penjualan atau layanan purna jual (after sales service) kepada konsumen (Kotler 2010). Disamping itu, kegiatan pemeliharaan

mesin (maintenance) tidak hanya dilakukan oleh perusahaan itu sendiri namun

juga dilaksanakn bersama dengan vendor atau penyedia mesin yang terlibat. Dengan demikian, vendor atau penyedia mesin tidak hanya bertanggung jawab atas ketersediaan purna jual tetapi juga menjamin atas kualitas mesin yang disediakan atau diberikan kepada konsumen, dalam hal ini perusahaan. Merujuk kepada penjelasan tersebut, vendor atau penyedia mesin diharuskan untuk memberikan warranty kepada produsen sebagai jaminan kualitas mesin berfungsi.

(2)

Menurut Bintoro dan Iskandar (2005), kepuasan konsumen atau pelanggan yang tinggi dapat diukur dengan layanan purna jual. Semkain baik layanan purna jual, semakin tingga kepuasan pelanggan. Disamping itu, dengan adanya layanan purna jual yang baik mampu meningkatkan loyalitas konsumen atau pelanggan terhadap penyedia produk. Dengan dijalankannya pelayanan purna jual yang baik, perusahaan atau produsen dapat menjadikan hal tersebut menjadi alat untuk promosi yang efektif dan efisien. Layanan purna jual tidak hanya melibatkan

ketersediaan suku cadang namun juga pemberian warranty terhadap pelanggan

yang disertakan alam setiap pembelian produk atau setelah melakukan perbaikan produk.

Warranty merupakan suatu bentuk kontrak yang timbul antara produsen dan konsumen ketika transaksi (Blischke, Wallace R and Murthy, D.N Prabharkar

1994). Pemberian warranty merupakan bentuk pertanggungjawaban dan jaminan

terhadap kualitas barang yang dibeli oleh konsumen. Pemberian warranty bukan

hanya diberikan ketika konsumen membeli barang baru pada produsen namun juga diberikanketika produsen atau vendor memberikan perwatan atau pemeliharaan mesin pada mesin. Perbeedaan warranty dengan garansi adalah garansi merupakan jaminan kualitas dari pabrikan atau penjual atas barang atau jasa yang dijual. Jika pembeli tidak puas atas jasa atau barang dalam masa tertentu maka penjual setuju untuk mengganti barang atau mengembalikan uang pembeli. PT Pertamina (persero) RU VI Balongan merupakan kawasan pengilangan minyak mintah menjadi minyak jadi yang berlokasi di Balongan, Indramayu. Kilang RU VI Balongan memiliki kapasitas produksi 125.000 barrel perhari. Dalam melaksanakan proses produksi, kilang RU VI balongan mengoperasikan mesin-mesin produksi yang tersebar di unit-unit produksi kilang RU VI Balongan. Kilang RU VI Balongan mempunyai unit kontrol yang sebagian besar menggunakan kontrol otomatis dan manual. Sebagian unit kontrol terpusat pada

(3)

produk yang disiapkan sebagai umpan (feed) untuk Residue Catalityc Cracker (RCC). Unit ARHDM memiliki kapasitas produksi sebesar 58.000 barrel

per hari. Dengan demikian, terdapat beberapa mesin yang dioperasikan di unit ARHDM. Pompa 12-P-101 merupakan salah satu mesin yang digunakan di unit ARHDM. Pompa 12-P-101 merupakan salah satu mesin di unit ARHDM yang paling sering mengalami kegagalan baik kegagalan operasi ringan maupun kegagalan operasi berat. Berdasarkan observasi lapangan dan pengambilan data lapangan, bagian mesin kritis atau critical part dari Pompa 12-P-101 adalah rotor dan pada bagian rotor itu yang sering mengalami kegagalan. Hal ini menyebabkan proses produksi di unit ARHDM tidak berjalan sesuai kapasitas maksimum sehingga akan berpengaruh terhadap produksi di unit lainnya. Warranty yang diberikan kepada kilang RU VI Balongan untuk unit ARHDM ini hanya enam bulan atau 500 jam beroperasi khususnya pada Pompa 12-P-101. Sedangkan kerusakan pada Pompa 12-P-101 sering terjadi sebelum warranty dilakukan namun ada juga yang terjadi setelah warranty itu habis namun rentang waktu terjadinya tidak jauh setelah warranty habis (beberapa kejadian terjadi tujuh bulan setelah perbaikan).

(4)

Gambar I-1Data Kerusakan Keseluruhan Pompa 12-P-101

Dan menurut pihak konsumen yaitu PT Pertamina menyatakan bahwa

warranty yang diberikanpun tidak sesuai dengan karakteristik mesin yang

diberikan.

Berdasarkan grafik di atas dapat diketahui bahwa total kegagalan pengoperasian mesin terjadi sebanyak 37 kali selama enam tahun terakhir dan dapat diketahui pula bahwa kerusakan terbanyak terjadi pada tahun 2009 dan tahun 2014 yaitu sebanyak sembilan kali kerusakan. Sayangnya penentuan durasi

warranty bukan ditentukan oleh pihak PT Pertamina namun ditentukan oleh vendor atau penyedia mesin sehingga terkadang PT Pertamina harus mengeluarkan biaya lebih apabila kerusakan terjadi setelah melewati masa

warranty. Penentuan warranty dilakukan ketika mengadakan perjanjian kontrak

dengan vendor namun sayangnya pihak vendor tidak pernah memebrikan alasan mengapa kebijakan warranty yang diberikan selama enam bulan atau 500 jam

(5)

Perumusan Masalah

Pada bagian ini diutarakan rumusan penelitian yang diuraikan ke dalam pertanyaan penelitian. Perumusasn masalahnya adalah sebagai berikut ini:

1. Bagaimana pola kerusakan yang terjadi pada unit Pompa 12-P-101?

2. Berapa lama durasi warranty yang sesuai dan optimal untuk unit Pompa

12-P-101?

Tujuan Penelitian

Pada bagian ini diuraikan tujuan dari penelitian yang dilakukan..

1. Mengidentifikasi pola kerusakan pada unit Pompa 12-P-101

2. Menentukan durasi warranty yang sesuai dan optimal untuk unit Pompa

12-P-101

Batasan Penelitian

Pada bagian ini diuraikan batasan dari penelitian yang dilakukan

1. Data kegagalan yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kerusakan

Pompa 12-P-101 dari tahun 2009 sampai dengan tahun 2015. 2. Pengolahan data dilihat dari sisi konsumen dan produsen.

3. Penelitian ini hanya ditekankan terhadap critical part dari Pompa 12-P-101

yaitu rotor.

4. Kegagalan yang terjadi pada produk tidak dirinci menurut penyebabnya.

5. Segala proses bisnis yang berlangsung diasumsikan tidak bermasalah.

6. Penelitian ini hanya direncanakan sebagai usulan, untuk pelaksanaan

(6)

Manfaat Penelitian

Dengan dilaksanakannya penelitian ini diharapkan manfaat yang diperoleh sebagai berikut:

1. Mengetahui durasi warranty yang optimal dengan tingkat kerusakan Pompa

12-P-101

2. Mengetahui durasi pelaksanaan kegiatan pemeliharaan yang optimal untuk

Pompa 12-P-101.

Sistematika Penulisan

Penelitian ini diuraikan dengan sistematika penulisan sebagai berikut:

Bab I Pendahuluan

Pada bab ini berisi uraian mengenai latar belakang penelitian, perumusan masalah, tujuan penelitian, batasan penelitian, manfaat penelitian, dan sistematika penulisan.

Bab II Landasan Teori

Pada bab ini berisi literatur yang relevan dengan permasalahan yang diteliti dan dibahas pula hasil-hasil penelitian terdahulu. Disamping itu pada bab ini membahas hubungan antar konsep yang menjadi kajian penelitian dan uraian kontribusi penelitian. Literatur acuan pada penelitian ini ditekankan pada warranty, model kerusakan satu dimensi, dan manajemen perawatan.

(7)

Bab III Metodologi Penelitian

Pada bab ini dijelaskan langkah-langkah penelitian secara rinci meliputi: tahap merumuskan masalah penelitin dimana pada tahap ini meliputi tahap identifikasi masalah yang ada di PT Pertamina RU VI Balongan, mengembangkan tujuan penelitian berdasarkan studi pustaka dan studi lapangan. Pada tahap selanjutnya di bab ini adalah pengumpulan dan pengolahan data baik data primer maupun sekunder yang kemudian dilanjutkan dengan menentukan karakteristik dari Pompa 12-P-101 baik dari penentuan distribusi tingkat kerusakan, warranty yang ditetapkan

vendor atau penyedia mesin pasca maintenance dan menghitung nilai estimasi durasi warranty yang optimal untuk Pompa 12-P-101.

Bab IV Pengumpulan dan Pengolahan Data

Pada bab ini data-data yang sudah dikumpulkan dari hasil studi lapangan diolah untuk menghasilkan suatu keluaran guna menjawab tujuan dari dilaksanakannya penelitian ini. Data yang diolah berupa data laporan kerusakan yang terjadi.

Bab V Analisis Data

Pada bab ini dilakukan analisis terhadap pengolahan data yang sudah dilakukan. Analisis yang dilakukan adalah analisis pemilihan sistem, analisis penentuan komponen, analisis distribusi yang mewakili pada data time between failure, analisis karakterisktik kegagalan, analisis data time to repair,

analisis durasi warranty.

Bab VI Kesimpulan dan Saran

Pada bab ini berisi kesimpulan akhir dari hasil analisis pada bab sebelumnya untuk menjawab tujuan dari penelitian beserta saran khususnya untuk perusahan yang diajdikan objek penelitian dan untuk penelitian selanjutnya.

Gambar

Gambar I-1Data Kerusakan Keseluruhan Pompa 12-P-101

Referensi

Dokumen terkait

1 M.. Hal ini me nunjukkan adanya peningkatan keaktifan belajar siswa yang signifikan dibandingkan dengan siklus I. Pertukaran keanggotaan kelompok belajar

SEGMEN BERITA REPORTER A Kreasi 1000 Jilbab Pecahkan Muri Rina & Deska. CAREER DAY AMIKOM Adib & Imam Wisuda smik amikom Adib

Sehingga dapat dilihat hasil penilaian rata – rata yang dicapai nilai dari kegiatan kondisi awal 64,77 dan pada silkus pertama nilai rata – rata yang dicapai 65,45

[r]

- SAHAM SEBAGAIMANA DIMAKSUD HARUS DIMILIKI OLEH PALING SEDIKIT 300 PIHAK & MASING2 PIHAK HANYA BOLEH MEMILIKI SAHAM KURANG DARI 5% DARI SAHAM DISETOR SERTA HARUS DIPENUHI

192 / 393 Laporan digenerate secara otomatis melalui aplikasi SSCN Pengolahan Data, © 2018 Badan

Hasil hitung jumlah kuman rata-rata dari 1 1 9 contoh vaksin RCG kering menggunakan media Ogawa yang dibuat oleh Pusat Penelitian Penyakit Menular dan Perum..

Berdasarkan latar belakang masalah diatas, maka akan dilakukan penelitian yang berjudul “Upaya meningkatkan minat dan hasil belajar matematika dengan model