SURAT KEPUTUSAN NOMOR : 009/M/KP/V/1978
TENTANG
PEMBENTUKAN KELOMPOK-KELOMPOK PERUMUS DAN EVALUASI PROGAM-PROGRAM UTAMA NASIONAL BIDANG RISET DAN TEKNOLOGI
MENTERI NEGARA RISET DAN TEKNOLOGI REPUBLIK INDONESIA,
Menimbang : 1. Bahwa dalam rangka usaha meningkatkan
peranan dan kegiatan-kegiatan di bidang riset, ilmu pengetahuan dan teknologi untuk menunjang pembangunan nasional sebagaimana ditetapkan di dalam Garis-Garis Besar Haluan Negara, perlu segera dirumuskan Pola Dasar Kebijaksanaan Nasional di bidang tersebut dengan penjabaran dalam bentuk Program-Program Utama Nasional di bidang Riset dan Teknologi.
2. Bahwa sehubungan dengan hal itu, perlu
segera dibentuk kelompok-Kelompok yang anggauta-anggautanya terdiri dari tenaga-tenaga ahli dan yang bertugas membantu Menteri Negara Riset Dan Teknologi khusus di dalam merumuskan program-program Utama Nasional di bidang Riset dan Teknologi serta mengadakan evaluasi secara terus-menerus terhadap pelaksanaan program-program tersebut.
Mengingat : 1. Undang-undang Dasar 1945.
2. Ketetapan Majelis Pemusyawaratan Rakyat R.I Nomor IV/MPR/1978 tentang Garis-Garis Besar Haluan Negara.
M E M U T U S K A N
Menetapkan : KEPUTUSAN MENTERI NEGARA RISET DAN TEKNOLOGI TENTANG PEMBENTUKAN KELOMPOK- KELOMPOK PERUMUS DAN EVALUASI PROGRAM-PROGRAM UTAMA NASIONAL BIDANG RISET DAN TEKNOLOGI.
Pasal–1
UMUM
Kelompok-Kelompok Perumus dan Evaluasi Program-Program Utama Nasional Bidang Riset dan Teknologi terdiri dari :
(1) Kelompok Perumus dan Evaluasi Program
Utama Nasioanal bidang Kebutuhan Dasar Manusia
(2) Kelompok Perumus dan Evaluasi Program
Utama Nasional bidang Sumber Alam Dan Energi
(3) Kelompok Perumusan dan Evaluasi Proram
Utama Nasional bidang Industrialisasi
(4) Kelompok Perumus dan Evaluasi program
Utama Nasional bidang Pertahanan dan Keamanan.
(5) Kelompok Perumus dan Evaluasi Program
Utama Nasional bidang sosial-Ekonomi dan falsafah
Pasal-2
Kedudukan
Masing-Masing Kelompok Perumus Dan Evaluasi Program Utama Nasional merupakan suatu
Pasal-3
Tugas Pokok
Tugas Pokok masing-masing Kelompok Perumus dan Evaluasi Program Utama Nasional adalah membantu Menteri Negara Riset dan Teknologi di dalam hal-hal sebagai berikut :
(1) Merumuskan Program Utama Nasional di
bidang Riset dan Teknologi sesuai dengan ruang Lingkup dari bidang permasalahan yang ditetapkan bagi masing-masing Kelompok.
(2) Menyelenggarakan monitoring dan
Evaluasi secara terus-menerus terhadap pelaksanaan Program-Program tersebut.
Pasal-4
Ruang Lingkup
Ruang Lingkup dari bidang-bidang permasalahan bagi masing-masing Kelompok Perumusan dan Evaluasi Program Utama Nasional ditetapkan sebagaimana tercantum di dalam lampiran 1 (satu) Surat Keputusan ini.
Pasal-5
Susunan Organisasi
Susunan Organisasi dari masing-masing Kelompok Perumus dan Evaluasi Program Utama Nasional meliputi :
(1)Kelompok inti yang terdiri dari :
1. (Satu) orang Ketua merangkap
Anggauta.
1.(Satu) orang Wakil Ketua merangkap Angguta.
sebanyak-banyaknya 4 (empat) orang bukan anggauta yang menyelenggarakan tugas-tugas tata-usaha bagi kelompok.
(3) Sub-sub Kelompok yang dapat dibentuk sesusi dengan kebutuhan dan atas persetujuan Menteri Negara Riset dan Teknologi.
Pasal-6 Tatakerja
Tatakerja kelompok dari masing-masing kelompok Perumus dan Evaluasi Program Utama Nasional yang mencangkup pembagian tugas baik bagi Kelompok Inti, Kesatuan Tata-Usaha maupun bagi Sub-sub Kelompok ditetapkan oleh ketua kelompok.
Pasal-7
Hubungan dan Koordinasi
Hubungan dan Koordinasi antar Kelompok Perumus dan Evaluasi Program Utama Nasional dilakukan pada setiap waktu diperlukan dalam rangka tukar-menukar data dan informasiserta dalam rangka pemeliharaan usaha yang menunggal dan terpadu.
Pasal-8 Program Kerja
Pasal-9 Anggaran Belanja
Anggaran Belanja untuk mendukung pelaksanaan Program Kerja masing-masing Kelompok Perumus dan Evaluasi Program Utama Nasional dibebankan pada Anggaran belanja Menteri Negara Riset dan Teknologi.
Pasal-10 Ketentuan Penutup
(1)Kelengkapan Personalia bagi Kelompok Inti dari masing-masing Kelompok Perumus dan Evaluasi Program Utama Nasional akan ditetapkan oleh Menteri Negara Riset dan
Teknologi dengan Surat Keputusan
Tersendiri.
(2)Apabila ternyata dikemudian hari terdapat kesalahan di dalam Surat Keputusan ini akan diadakan Pembetulan seperlunya.
(3)Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal dikeluarkan
Dik eluarkan di : J a k a r t a. Pada Tanggal : 11 Mei 1978
MENTERI NEGARA RISET DAN TEKNOLOGI REPUBLIK INDONESIA
Ttd