• Tidak ada hasil yang ditemukan

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Pengaruh Penggunaan Fitur Facebook terhadap Keterbukaan Diri Siswa Kelas XI SMK Pelita Salatiga Tahun 2012/2013 T1 132009008 BAB I

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Pengaruh Penggunaan Fitur Facebook terhadap Keterbukaan Diri Siswa Kelas XI SMK Pelita Salatiga Tahun 2012/2013 T1 132009008 BAB I"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

1 BAB I

PENDAHULUAN

1.1Latar Belakang

Komunikasi menjadi salah satu bagian penting bagi kehidupan manusia. Seiring dengan perkembangan jaman, beragam media komunikasi dan cara berinteraksi mulai berubah. Menurut Bungin (2006), ada catatan beberapa cara orang dalam melakukan komunikasi, yaitu komunikasi pos berkuda, telegraf dan telepon, teleks dan faksimili, pesawat pager dan SMS, telepon seluler, serta jaringan internet.

(2)

2 dapat bertemu dan berhubungan dengan teman lama, berkenalan dengan teman dari sahabat, serta berkenalan dengan orang yang belum pernah dikenal sebelumnya. Selain itu, pengguna situs ini memiliki kesempatan untuk berkomunikasi dan berbagi pengalaman, hobi, dan minat dengan orang-orang dengan latar belakang, budaya, dan negara yang berbeda.

Berdasarkan hasil survey pada Checkfacebook.com (2013) diperoleh data bahwa jumlah pengguna Facebook di Indonesia menduduki peringkat ke empat dari seluruh pengguna Facebook. Total pengguna Facebook di Indonesia per 13 Mei 2013 adalah 47.983.640 orang dari total pengguna 981.819.820. Dari total pengguna di Indonesia diperoleh data bahwa pengguna Facebook pria lebih banyak dari pada wanita, yaitu sebesar 59,1%. Sedangkan berdasarkan usia, pengguna paling banyak adalah pengguna dengan usia sekitar 18-24 tahun yaitu sebesar 48,8% dan usia 16-17 tahun yaitu sebesar 16,8% dari total pengguna. Berdasarkan data tersebut dapat dilihat bahwa Facebook sangat diminati oleh masyarakat, terutama dikalangan remaja.

(3)

foto-3 foto diri, memasang karya tulisannya, berekspresi sesuai keinginan ketika menggunakan situs facebook seperti menuliskan profil sesuai dengan kepribadian masing-masing, menceritakan perasaan, pemikiran, serta kegiatan di statusnya, mengomentari tulisan teman-teman Facebook, dan kegiatan lain yang mungkin sulit dilakukan pada dunia nyata.

Punyanunt-Carter (dalam Yoseptian, 2011) menemukan salah satu perilaku remaja ketika mereka menggunakan internet yaitu keterbukaan diri. Menurut Bungin (2006) keterbukaan diri atau self disclosure merupakan proses mengungkapkan informasi pribadi kepada orang lain dan sebaliknya. Keterbukaan diri merupakan salah satu faktor yang dibutuhkan dalam komunikasi interpersonal. Karena dilatarbelakangi oleh besarnya ketertarikan remaja akan hubungan interpersonal, maka hal tersebut menyebabkan remaja membuka dirinya

di Facebook. Situs Facebook memang mampu menjadikan diri seseorang menjadi

pribadi yang lebih terbuka dengan fasilitas status yang terdapat di situs micro

blogging tersebut. Terutama bagi para remaja SMA yang merupakan salah satu

pengguna Fa cebook yang cukup aktif.

(4)

4 mengungkapkan diri mereka pada aplikasi Information Profile (Informasi Profil),

Status, Wall (Dinding), Chat, Message (Pesan), maupun Comments (Komentar).

Dalam situs jaringan sosial, respon memainkan peran penting dalam pemeliharaan hubungan dan pengembangan hubungan. Misalnya, timbal balik dapat terjadi ketika seseorang memberi pengungkapan dengan posting foto atau profilnya. Hal ini dapat mendorong orang lain melakukan pengungkapan dengan komentar di posting foto atau tulisan-tulisan tersebut, dan pada gilirannya terjadi komunikasi yang lebih intens dan kembali mendorong orang pertama untuk lebih terbuka dalam pengungkapan dirinya.

Berdasarkan Penelitian yang dilakukan oleh Hidayat (2010) yang meneliti tentang hubungan antara penggunaan Facebook dengan keterbukaan diri di kalangan pelajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hubungan antara penggunaan Facebook dengan keterbukaan diri siswa SMA Negeri 2 Purwakarta mempunyai nilai yang signifikan.

Penelitian yang dilakukan oleh Kusumaningtyas (2010) menyatakan informasi tersembunyi di kehidupan nyata (offline) cenderung diungkapkan pada

Facebook (online) secara terbuka oleh Fa cebooker (informan penelitian). Remaja

putri di Surabaya (informan penelitian) melakukan self disclosure di Facebook untuk memenuhi kebutuhan menjalin hubungan pertemanan, khususnya pertemanan lama dan mengaktualisasikan diri.

(5)

5

Facebook pada remaja. Dimana semakin tinggi introversi subjek maka semakin

rendah tingkat keterbukaan diri dalam menggunakan Facebook pada remaja dan begitupula sebaliknya, semakin rendah introversi subjek maka semakin tinggi keterbukaan diri dalam menggunakan Facebook pada remaja.

Berdasarkan penelitian sebelumnya dan beberapa temuan di lapangan maka

peneliti tertarik untuk mengetahui “Pengaruh Penggunaan Fitur Facebook

Terhadap Keterbukaan Diri Siswa Kelas XI SMK Pelita Salatiga”

1.2Rumusan Masalah

Perumusan masalah dari penelitian ini adalah adakah pengaruh yang signifikan penggunaan fitur Facebook terhadap keterbukaan diri siswa kelas XI SMK Pelita Salatiga tahun 2012/2013.

1.3Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin penulis capai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui signifikansi pengaruh penggunaan fitur Facebook terhadap keterbukaan diri siswa kelas XI SMK Pelita Salatiga tahun 2012/2013.

1.4Manfaat Penelitian 1.4.1 Manfaat Teoritik

(6)

6 b. Dapat dijadikan sebagai bahan rujukan bagi peneliti selanjutnya pada

kajian yang sama, tetapi pada ruang lingkup yang lebih luas.

1.4.2 Manfaat Praktis

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberi masukan untuk : a. Guru

Memberi masukan kepada guru untuk mengetahui sejauh mana pengaruh situs pertemanan Facebook terhadap keterbukaan diri siswa sehingga keberadaan situs Fa cebook dapat dimanfaatkan dalam menangani masalah siswa.

b. Orangtua

Agar lebih dapat mengontrol penggunaan situs Facebook sehingga tidak mengganggu kegiatan lain terutama kegiatan belajar.

c. Siswa

Agar dapat menggunakan dan memanfaatkan situs Facebook sesuai kebutuhan sehingga tidak terjerumus pada penyalahgunaan situs

Facebook.

1.5Sistematika Penulisan

Bab I Pendahuluan. Berisi : Latar Belakang, Rumuan Masalah, Tujuan Penelitian, Manfaat Penelitian dan Sistematika Penulisan.

(7)

7 Bab III Metode Penelitian. Berisi : Metode Penelitian, Populasi dan Sampel, Variabel Penelitian, Tehnik Pengumpulan Data, Uji Validitas dan reliabilitas, Tehnik Analisis Data

Bab IV Hasil Penelitian dan Pembahasan. Berisi : Deskripsi Subjek Penelitian, Pelaksanaan Penelitian, Hasil Analisis, Analisis dan Hasil penelitian, Uji Hipotesis, Pembahasan

Referensi

Dokumen terkait

Untuk dan atas nama Pemberi Kuasa, maka Penerima Kuasa mewakili dalam hal memberikan jawaban dan atau alasan terhadap hal-hal yang di klarifikasi dalam dokumen penawaran kami

Berdasarkan pemaparan di atas, FKIP Universitas Ahmad dahlan Yogyakarta bermaksud menyelenggrakan kegiatan yang kami namakan “Seminar Nasional Pendidikan FKIP UAD

PANITIA PENGADAAN BARANG/JASA BADAN KETAHANAN PANGAN DAN PELAKSANA PENYULUHAN KABUPATEN BANGKA TENGAH,. TEGUH FERDINAND,S.St.Pi

PANITIA PENGADAAN BARANG/JASA BADAN KETAHANAN PANGAN DAN PELAKSANA PENYULUHAN KABUPATEN BANGKA TENGAH,. TEGUH FERDINAND,S.St.Pi

dalam hal ini ber tindak untuk dan atas nama per usahaan ber dasar kan Akta Notar is .... tanggal ...beser ta per ubahannya yang ber

Demikian undangan ini, atas perhatian dan kehadirannya karni sampaikan terimakasih. Wassalamu'alaikum

Untuk dan atas nama Pemberi Kuasa, maka Penerima Kuasa mewakili dalam hal menyampaikan dokumen untuk pembuktian kualifikasi dan dokumen penawaran kami untuk paket kegiatan

[r]