• Tidak ada hasil yang ditemukan

Analisis Terhadap Tax Amnesty Sebagai Upaya Peningkatan Penanaman Modal Langsung di Indonesia

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Analisis Terhadap Tax Amnesty Sebagai Upaya Peningkatan Penanaman Modal Langsung di Indonesia"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

ABSTRAK

ANALISIS TERHADAP TAX AMNESTY SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN PENANAMAN MODAL LANGSUNG DI INDONESIA

Pinta Waty Nababan * Bismar Nasution** Mahmul Siregar***

Dalam upaya meningkatkan penerimaan negara dari sektor pajak serta untuk mewujudkan pembangunan nasional melalui intensifikasi dan ekstensifikasi perpajakan, pemerintah menerapkan kebijakan tax amnesty kepada wajib pajak. Pemerintah membentuk

Undang-Undang (UU) Pengampunan Pajak dalam rangka agar para wajib pajak mengalihkan harta mereka ke dalam negeri. Permasalahan dalam skripsi ini adalah bagaimana pengaturan

tax amnesty, bagaimana pengaturan penanaman modal, bagaimana hubungan tax amnesty

dengan upaya peningkatan penanaman modal.

Metode penulisan yang dipakai untuk menyusun skripsi ini adalah metode penelitian hukum normatif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder berupa bahan hukum primer, bahan hukum sekunder, dan bahan hukum tersier yang dikumpulkan dengan menggunakan metode studi kepustakaan.

Pengampunan pajak merupakan sarana bagi pemerintah untuk meningkatkan penerimaan pajak dalam menghadapi keadaan perekonomian dunia yang semakin tidak stabil. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan likuiditas domestik, memperbaiki nilai tukar Rupiah, suku bunga, investasi, data yang lebih valid serta untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia. Pengaturan kegiatan penanaman modal di Indonesia yang diatur di dalam UU Nomor 25 Tahun 2007 tentang Penanaman Modal, perizinan penanaman modal (Pasal 25 ayat 4 UUPM) dan fasilitas-fasilitas yang diberikan penanaman modal meliputi pengurangan pajak penghasilan, perizinan impor, fasilitas perizinan hak atas tanah serta hak transfer. Pelaksanaan tax amnesty dalam rangka meningkatkan penanaman modal di Indonesia yaitu dengan adanya pengampunan pajak ini menyebabkan wajib pajak yang memiliki harta di luar negeri mengungkapkan dan mengalihkan hartanya ke Indonesia dalam bentuk investasi. Dengan adanya tax amnesty ini juga akan meningkatkan penyaluran kredit usaha kepada masyarakat sehingga masyarakat akan semakin terpacu untuk membuka usaha. Hal ini sejalan bahwa dengan berjalannya program pengampunan pajak akan meningkatkan pendapatan masyarakat juga akan meningkatkan pemasukan bagi negara lewat sektor pajak.

Kata Kunci : Pajak, Tax Amnesty, Penanaman Modal

*) Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara **) Dosen Pembimbing I

***) Dosen Pembimbing II

Referensi

Dokumen terkait

Pil pagi disebut juga kontrasepsi pasca coitus (post coital contraception) merupakan pil berisi esterogen dosis tinggi yang diminum pada pagi hari setelah

Hingga kuartal I 2012, total outstanding kredit konsumsi perseroan men- capai Rp 40,7 triliun, naik 27% dibandingkan periode yang sama tahun

tif dan kuantitatif. Data kualitatif merupakan penilaian, tanggapan,saran-saran, dan angket yang diperoleh yang diperoleh dari reviu ahli desain pembelajaran, ahli

Ikan yang diberi pakan dengan tambahan Cr*3 1.5 ppm memberikan laju pertumbuhan harian lebih besar dibandingkan dengan kontrol meskipun ikan mengonsumsi sejumlah pakan dengan

Untuk memudahkan dalam menganalisis data, maka variabel yang digunakan diukur dengan mempergunakan model skala 5 tingkat (likert) yang memungkinkan pemegang polis dapat

Hal ini ditunjukkan dengan nilai signifikansi sebesar 0.031< 0.05 adanya perbedaan signifikan ini menunjukan bahwa Bank Asing memiliki kemampuan yang lebih baik

This permission does not extend to binding multiple chapters of the book, photocopying or producing copies for other than personal use of the person creating the copy, or

dibandingkan dengan kelompok kontrol positif tidak terdapat perbedaan bermakna untuk sel radang akut (neutrofil) dengan nilai p=0,638 (p>0,05) dan sel radang kronis (makrofag)