• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB II DESKRIPSI PERUSAHAAN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "BAB II DESKRIPSI PERUSAHAAN"

Copied!
11
0
0

Teks penuh

(1)

2.1 Sejarah Perusahaan

PT Columbia Chrome Indonesia adalah perusahaan yang didirikan pada tanggal 5 Juli 1991 sebagai suatu usaha joint venture dengan pihak Columbia Chrome Canada, dengan status Penanaman Modal Asing (PMA). Dalam perkembangannya, saat ini PT Columbia Chrome Indonesia telah menjadi perusahaan yang berstatus Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN). Pada awalnya PT Columbia Chrome Indonesia bergerak dibidang usaha jasa perbaikan yang menspesialisasikan diri pada hard chrome plating, hidraulic/pneumatic cylinder and engineering.

PT Columbia Chrome Indonesia merupakan leader untuk supporting perusahaan-perusahaan mining, Agen Tunggal Pemegang Merk (ATPM) konstruksi, industri dan sebagainya. Dalam menjawab tantangan dan komitmen pelanggan, maka sejak tahun 1998 telah dibuka kantor cabang / Branch Office di Balikpapan, bahkan sejak tahun 2005 perusahaan telah mengoperasikan workshop di Balikpapan sebagai duplikasi dari workshop Jakarta serta mengembangkan usaha manufaktur yang merupakan pelengkap dari komponen alat berat berupa bucket. Seiring terjadinya krisis global pada kwartal ketiga di tahun 2008, manajemen justru melakukan terobosan dengan mengembangkan usaha dibidang fabrikasi. Pada awal tahun 2009, perusahaan melakukan gebrakan spektakuler

(2)

dengan melakukan launching produk dengan merk ChromPlate; ChromTach; ChromTrail dan ChromLite.

ChromPlate adalah jasa pengerjaan pelapisan Hard Chrome, meliputi pembuatan atau perbaikan unit Hydraulic dan Pneumatic Cylinder., kemudian yang dimaksud dengan ChromTach merupakan pembuatan atau perbaikan produk-produk kelengkapan dari unit alat berat seperti kelengkapan dari unit Excavator, wheel Loader,Dozer, Compactor dan lain-lain. Sedangkan ChromTrail merupakan pembuatan atau perbaikan dari kelengkapan unit yang berhubungan dengan truck atau lebih dikenal dengan istilah Body Builder. Dan yang terakhir ChromLite merupakan produk alat bantu untuk penerangan, dapat digunakan pada wilayah tambang, perkebunan, jalan dan lainnya.

Pada saat ini perusahaan telah berkembang melayani beberapa wilayah Jawa, Sumatera, Kalimantan dan sebagian dari Sulawesi. Pelayanan yang terus ditingkatkan dengan semua produk baru merupakan implementasi dari kebutuhan dan tuntutan pelanggan, sehingga menciptakan basis pelanggan yang berdedikasi tinggi. Pelanggan yang telah disupport meliputi ATPM, Mining Kontraktor, Oil & Gas, Industri, retail dan perusahaan terus berkembang untuk melayani jasa site service serta berbenah menjadi perusahaan fabricator yang handal dan berkualitas. Perencanaan bisnis pendirian kantor perwakilan (representative office) di Tanjung–Tabalong, Kalimantan Selatan, merupakan jawaban akan proyeksi angka pertumbuhan pasar pada tahun 2010 dengan melakukan aktivitas pemasaran yang terencana. PT Columbia Chrome Indonesia pun memiliki semboyan “Expect More From Us For Quality and Service”.

(3)

Adapun visi, misi dan core value dari perusahaan adalah : (1) Visi

“Menjadi perusahaan dibidang jasa perbaikan alat berat terkemuka dan terpercaya di Indonesia.”

(2) Misi

Memberikan pelayanan dalam hal pemberian solusi yang efisien, efektif dan mempunyai nilai tambah terbaik melalui :

a. Mengutamakan kepuasan pelanggan dengan memberikan produk jasa yang bermutu, pelayanan yang tepat waktu serta efisiensi kerja yang tinggi,

b. Memenuhi persyaratan pelanggan dan sistem manajemen mutu serta melaksanakan peningkatan berkesinambungan.

(3) Core Value

a. Kecepatan : mengurangi down time, meningkatkan produktivitas b. Kualitas : menghasilkan produk-produk berkualitas yang terpercaya c. Kepedulian : mengusahakan hubungan yang interaktif antara kami dengan anda, sebagai rekanan kami.

(4) Corporate Strategi

Strategi perusahaan berencana mengukuhkan dirinya sebagai perusahaan yang handal dalam memberikan jasa dan produk serta service hydraulic cylinder dan akan berkembang menjadi fabricator yang berhasil menangkap peluang yang besar dari pasar dalam dekade mendatang. PT Columbia Chrome Indonesia berniat menjadi perusahaan jasa yang

(4)

paling kreatif dan memberikan solusi terbaik kepada pelanggan / customer. Diharapkan kehadiran Tanjung representative office akan meningkatkan pelayanan dengan program jasa perbaikan ditempat / site service yang nantinya menjadi strategi integral dari kepentingan manajemen dalam membesarkan perusahaan. Langkah tersebut juga dilakukan sebagai upaya inovatif dan progresif dalam menjawab kebutuhan-kebutuhan pelanggan di area kerja mereka.

Tujuan jangka panjang perusahaan adalah untuk menjadi perusahaan yang tetap exis dalam bidangnya dan terus berkembang mendominasi pekerjaan site service dengan sistim kontrak kerja dengan memberikan pelayanan service purna jual terbaik, membangun jaringan kerja / networking yang luas dan kuat sehingga memiliki basis pelanggan yang loyal.

2.2 Lingkup Bidang Usaha

• Bidang usaha perusahaan adalah :

1. Jasa pengerjaan pelapisan hard chrome plating.

2. Pembuatan atau perbaikan unit hydraulic dan pneumatic cylinder. 3. Pembuatan atau perbaikan kelengkapan unit alat berat (excavator,

wheel loader, dozer, compactor dan lain-lain).

4. Pembuatan atau perbaikan kelengkapan unit yang berhubungan dengan truck atau lebih sering dikenal dengan istilah body builder.

5. Produk alat bantu untuk penerangan, yang dipergunakan untuk area pertambangan, perkebunan, pertanian, jalan dan lain-lain.

(5)

• Target Pasar

1. Perusahaan mining kontraktor

1 Perusahaan Agen Tunggal Pemegang Merk (ATPM) 2 Perusahaan Oil & Gas

3 Perusahaan Industri 4 Perusahaan Retail • Pangsa Pasar

Saat ini yang menjadi pangsa pasar adalah wilayah : Jawa, Sumatera, Kalimantan, dan sebagian Sulawesi. Dengan dibukanya kantor perwakilan di wilayah Tanjung – Tabalong, Kalimantan Selatan ini diharapkan perusahaan dapat memperluas pangsa pasar sehingga nama perusahaan lebih dapat dikenal lagi oleh masyarakat luas, khususnya disekitar wilayah Kalimantan Selatan.

2.3 Sumber Daya

 Sumber daya manusia

Pendidikan karyawan perusahaan adalah dari berbagai disiplin ilmu dan beragam tingkat pendidikan dari lulusan SMU sampai dengan S2 , baik dari dalam maupun luar negeri yang telah berpengalaman dibidangnya masing- masing. Perusahaan memberikan pelatihan-pelatihan secara rutin kepada pegawainya baik yang ada di kantor pusat, kantor cabang maupun kantor perwakilan, guna meningkatkan kualitas kinerja perusahaan.

(6)

Tabel 2.1 Jenjang Pendidikan Karyawan Perusahaan No Jenjang Pendidikan Jumlah Karyawan Prosentase

1 Pasca Sarjana – S2 4 3 % 2 Sarjana – S1 31 19 % 3 Diploma – D3 7 4 % 4 Diploma – D 2 5 3 % 5 SMU / SMEA 15 9 % 6 STM 91 55 % 7 SLTP 12 7 % Total 165 100 % Sumber : HRD CCI  Struktur Organisasi

Secara umum struktur organisasi perusahaan adalah sebagai berikut : Gambar 2.1 Struktur Organisasi Sumber : HRD CCI President Director General Manager

Plan Mgr Sales Mgr Branch Mgr Finance Mgr

Prod. Sp PPIC Spv Purchase Spv Q/C Spv Mechanics Operators Sales Admin Key Acc Sales Key Acc Sales Sales Eng. Sales Engineers Spv. W/S Operators Mechanics HRD Mgr

(7)

• Tugas dan Tanggung Jawab :

 President Director adalah menyelenggarakan perencanaan yang berisi arah dan sasaran kegiatan Operasional/Produksi dan Pemasaran, menyelenggarakan pengawasan kegiatan Operasional/Produksi dan Pemasaran, menyelenggarakan pengembangan Operasional/Produksi dan Pemasaran, memformulasikan strategi Perusahaan dalam penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP), memonitor kegiatan Operasional/Produksi dan Pemasaran, merencanakan pengembangan Operasional/Produksi dan Pemasaran, membuat kebijakan mutu dan sasaran mutu.

 General Manager adalah menyelenggarakan/melaksanakan sistem dan prosedur serta rencana kerja yang telah disepakati dan ditentukan Direksi, menyelenggarakan kegiatan operasional dan pengawasan untuk mencapai sasaran perusahaan yang telah ditentukan, melaksanakan pembinaan terhadap para Manager yang berada di bawahnya, melaksanakan pembinaan Produksi, Marekting, Keuangan dan Administrasi & Personalia yang berkaitan dengan operasional unit usaha dan melaksanakan pembinaan terhadap karyawan yang berada di bawah tanggung jawabnya.

 Plan Manager adalah mengevaluasi dan menetapkan pemasok terpilih termasuk evaluasi surat penawaran yang masuk serta meninjau dan menyetujui Purchase Order, meninjau dan menyetujui perencanaan produksi yang dibuat PPC Officer, meninjau dan menetapkan penanganan terhadap produk dalam proses dan produk jadi yang tidak sesuai, menyelenggarakan

(8)

kegiatan penggunaan bahan dan pengaturan alat yang diperlukan untuk kegiatan produksi dan pelayanan kepada konsumen, mengevaluasi permintaan order pelanggan untuk memastikan kemampuan workshop dalam memenuhi persyaratan pelanggan, memeriksa usulan perubahan Instruksi Kerja dan Rencana Mutu serta meminta pengesahan pada Management Representative, mengidentifikasi kebutuhan pelatihan karyawan di departemennya.

 Sales Manager adalah merealisasikan target penjualan yang ditetapkan perusahaan, mencari pelanggan dan calon pelanggan potensial untuk penyusunan rencana penjualan, menilai dan mengevaluasi persyaratan yang diminta pelanggan, memahami dan mengesahkan persyaratan penawaran, mengatasi persoalan keluhan pelanggan termasuk bila ada ketidaksesuaian produk terhadap kemampuan produksi, menetapkan aktivitas Sales Engineer pada tiap plant, mengawasi Sales Engineer dalam melakukan negosiasi dengan calon pembeli untuk membuat kontrak penjualan.

 HRD adalah melakukan proses rekrutmen, seleksi, orientasi, penempatan pegawai, menyempurnakan job description dan job analisis yang sudah ada, mengidentifikasi kebutuhan training dan pelaksanaannya, melakukan evaluasi terhadap hasil pelaksanaan training, menerapkan performance appraisal tahunan, mengkontrol tingkat absensi pegawai, memperbaiki dan menyempurnakan prosedur HR yang sudah ada, menyusun dan mengusulkan system kompensasi yang lebih baik.

(9)

 Branch Manager dan Finance Manager adalah memastikan semua yang berkaitan dengan cash flow dan proses bisnis dapat berjalan dengan baik. Seluruh karyawan dari tiap divisi pun juga mempunyai peranan penting dalam menjalankan perusahaan.

 Teknologi

Teknologi yang digunakan, baik teknologi mesin produksi maupun teknologi software / komputer untuk proses menggambar maupun melakukan penghitungan- penghitungan telah dilakukan pengembangan – pengembangan. Sebagian mesin dari yang semula dioperasikan secara manual telah dikembangkan secara komputerisasi untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas produksi. Untuk teknologi mesin yang direncanakan digunakan untuk jenis usaha service ditempat (site service) meskipun cukup sederhana, namun nantinya tetap perlu melakukan pengembangan-pengembangan teknologi baru guna mengantisipasi adanya persaingan.

 Keuangan

Modal usaha perusahaan adalah modal sendiri yang telah disetor oleh para pemegang saham. Kemudian seiring dengan pengembangan usaha dengan pendirian kantor cabang dan workshop di Balikpapan pada tahun 2003, perusahaan mendapatkan pinjaman modal kerja dari salah satu Bank. Pada akhir Maret 2010, perusahaan telah diakuisisi oleh PT. Intraco Penta,Tbk dan modal usaha beralih 99,99 % menjadi milik PT.Intraco Penta,Tbk serta 0,1 % menjadi milik koperasi karyawan PT.Intraco Penta,Tbk.

(10)

2.4 Tantangan Bisnis • Tantangan Internal

Sebagai perusahaan yang mempunyai sejarah panjang dalam usahanya yang bergerak dibidang jasa rechrome, service dan manufacture hydrolic cylinder, maka ketika melakukan difersifikasi produk perlu dipertimbangkan prospeknya, mengingat tantangan / kesulitan dalam hal biaya maupun hal lainnya yang sering dialami perusahaan pada saat peluncuran produk baru. Membangun, memelihara dan memperkuat image perusahaan juga merupakan suatu tantangan internal. Perusahaan harus yakin bahwa membangun, memelihara dan memperkuat image adalah penting dalam kemampuannya untuk menarik dan memelihara pelanggan. Membangun image akan sebanding dengan peningkatan jumlah pelanggan yang diharapkan, sedang dalam memperkuat image sangat tergantung pada suksesnya usaha pemasaran dalam menyediakan pelayanan dengan kualitas, harga serta kecepatan pengiriman.

• Tantangan Eksternal / Pesaing Usaha

Salah satu dari tantangan eksternal adalah munculnya pesaing-pesaing baru yang bergerak dibidang yang sama. Pesaing-pesaing tersebut umumnya memiliki sejarah dan terlahir dari orang-orang berpengalaman yang sebelumnya pernah kerja dan keluar dari PT Columbia Chrome Indonesia. Dengan demikian kualitas pesaing dalam merespon pasar dan pelanggan sama cepatnya dengan yang dilakukan perusahaan.

(11)

2.5 Proses Bisnis

Proses bisnis yang ada di PT Columbia Chrome Indonesia berawal dari membuka workshop yang memproduksi ChromPlate, ChromTach, ChromTrail dan ChromLite. Produksi tersebut akan dijual dan hasil tersebut digunakan untuk membeli fixed asset, bayar pajak, salary karyawan dan banyak hal untuk lebih mengembangkan perusahaan berupa material maupun teknologi.

Gambar 2.2 Proses Bisnis Sumber : CCI OWNER LENDER TAX

CASH

Fixed Asset Labour / Materials/Overhead Account Receivable Services

Referensi

Dokumen terkait

 Penggantian cairan harus dimulai dengan memasukkan larutan Ringer laktat atau larutan garam fisiologis secara cepat. Kecepatan pemberian dan jumlah aliran

Jika petak tersier hanya memperoleh air pada satu tempat saja dari jaringan pembawa utama, hal ini akan memerlukan jumlah bangunan yang lebih sedikit di saluran primer,

• Kultur darah ulang perlu diambil dari 2 tempat : kateter sentral dan perifer sebelum pemberian antibiotik atau pencabutan kateter. • Bila infeksi CONS persisten, investigasi ke arah

Pengembangan olein dan stearin sebagai bahan baku biodiesel dari minyak kelapa sawit dengan kombinasi kenaikan pajak ekspor minyak kelapa sawit dapat meningkatkan produksi

Hal ini dapat dikatakan bahwa perlakuan pemberian kombinasi probiotik L.acidophilus + S.aureus pada mencit nifas akan menunjukkan kadar β-Defensin yang tinggi

Menurut Usman (2015), salinitas yang tinggi menyebabkan kation alkali dan alkalin bersaing untuk mendapatkan tempat pada partikel padat dengan cara mengganti

[r]

Dengan ini saya menyatakan bahwa Deskripsi Penciptaan Karya Seni Patung dengan Judul “ NAGA SESA ” ini beserta seluruh isinya adalah benar-benar karya seni patung hasil ciptaan saya