• Tidak ada hasil yang ditemukan

STRATEGI UNTUK MEMBANGUN SISTEM BIOLOGIS KE INDONESIA

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2018

Membagikan "STRATEGI UNTUK MEMBANGUN SISTEM BIOLOGIS KE INDONESIA"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

Bidang Essay : Teknologi

Strategi Membangun Ekosistem Keindonesiaan

Hagorly Mohamad Hutasuhut, University College London, Space Science and

Engineering

“Pahami dirimu, pahami keadaan luarmu, pahami targetmu.”

Mengutip filosofi tertulis dari seorang ahli strategi asal Tiongkok bernama Sun-Tzu1 di atas yang telah

ada selama lebih dari lima abad sebelum masehi tetap dipakai sebagai acuan US Airforce Academy

hingga pemimpin bisnis, nampaknya masih relevan diterapkan untuk membangun sebuah ekosistem

yang bercirikan keindonesiaan.

Dari ketiga pemahaman kesadaran diri tersebut, yang terpenting adalah memahami diri sendiri.

Pemahaman diri memberikan manfaat tidak hanya rasa percaya terhadap kelebihan dan kekurangan

kita namun juga mengokohkan semangat untuk memahami lingkungan luar dan target yang ingin

dicapai.

Untuk dapat memahami diri sendiri serta lingkungan luar ini dibutuhkan alat yang dapat memberikan

kita gambaran besar— pemetaan yang komprehensif. Aplikasinya bagi Indonesia adalah untuk

mengetahui apa saja kelebihan dan kekurangan yang dimiliki Indonesia dari aspek alamnya,

penduduknya, dan di antara keduanya. Alat tersebut dapat berupa suatu teknologi yang efektif dan

efisien seperti halnya pemindai dalam dunia kedokteran yang dapat memetakan fisik dalam tubuh kita

begitu juga dengan teknologi satelit yang dapat memetakan “tubuh” Indonesia secara komprehensif.

Selain itu, teknologi juga dapat digunakan untuk memetakan lingkungan luar dan mempelajari

bagaimana interaksi Indonesia dengan negara-negara luar serta pengaruh positif dan negatifnya.

Selanjutnya, kita perlu mengetahui apa target yang ingin dicapai. Misalkan kita memiliki target untuk

keluar dari middle class trap maka kita harus memetakan seberapa besar target per-kapita yang ingin

diperoleh. Target ini dapat dibuat secara kualitatif dan kuantitatif. Kuncinya ialah membuat target yang

terukur, berprioritas, namun tetap menghasilkan feedback dari kemampuan untuk memahami diri

sendiri dan lingkungan.

Kemampuan berpikir strategis start-to-end thinking menjadi sangat penting dalam memberi solusi untuk

menentukan target garis besar yang ingin dicapai dan konsep itu kemudian dapat diimplementasikan

untuk kasus-kasus lainnya (menjadi formula yang terukur). Tidak hanya untuk jangka panjang namun

juga jangka pendek sehingga menjadi sustainable dan built to last system2.

Setelah kita memahami secara komprehensif maka yang perlu kita bangun ialah ekosistem yang saling

mendukung. Ekosistem ini dibangun oleh integritas, akhlak ketuhanan yang baik, dan berkeadilan

sehingga jika ekosistem ini dapat kita bangun maka kesuksesan dan target yang kita canangkan pun

dapat tercapai dengan sendirinya.

1 The Art of War Book by Sun Tzu

(2)

Bidang Essay : Teknologi

Seperti pada Triple Helix Concept3, ekosistem antara Akademisi-Bisnis-Pemerintah merupakan konsep

yang dapat diimplementasikan bagi Indonesia. Ekosistem ini perlu dibangun dengan tidak hanya

menghasilkan SDM (intangible assets) yang berkualitas namun juga tangible assets seperti

tempat-tempat riset, inkubator yang baik pula. Lebih dari itu infrastruktur seperti transportasi, telekomunikasi

hingga legal dan keadilan hukum juga perlu didukung. Industri berbasis teknologi pun perlu dihidupkan

sehingga mampu menciptakan mesin-mesin yang bernilai tambah dan menjadikan pemerintah sebagai

otoritas, mastermind dan pengembang ekosistem yang baik ini. Ekosistem ini tentu memiliki target yang

telah dicanangkan dari kemampuan kita untuk memahami diri kita sendiri dan lingkungan luar sehingga

akan tercipta ekosistem yang tidak hanya melepaskan kita dari middle class trap, namun juga memberi

solusi bagi kebangsaan dengan ciri khas keindonesiaan.

Referensi

Dokumen terkait

Melakukan peneli tian dengan judul “ Pengaruh Likuiditas, Kualitas Aktiva, Sensitivitas Terhadap Resiko Pasar, Efesiensi dan Profitabilitas Terhadap Car Pada Bank Umum

Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa tingkat hasil pencapaian KKM tes akhir menulis isi tabel melalui model rountable siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Bastem

Hylocereus undarus yang lebih popular dengan sebutan white pitaya adalah buah naga yang kulitnya berwarna merah dan daging berwarna putih.. Warna merah buah ini sangat kontras

Pada saat pesan dikirimkan kepada SMS Receiver maka akan tampil sebuah Alert seperti dibawah ini untuk memberitahukan kepada user bahwa ia juga secara otomatis akan mengirimkan

Mewujudkan desa Kerobokan yang berbudaya dan bertaqwa terhadap Ida Sang Hyang Widhi Wasa melalui : Penggalian, pengembangan dan pembinaan seni budaya yang adi

Gunakan bahan yang tidak mudah terbakar seperti vermikulit, pasir atau tanah untuk menyerap produk ini dan.. tempatkan dalam kontainer untuk

MARKET VALUE ADDED PADA PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA

Hasil yang diperoleh tersebut menunjukan bahwa nilai signifikan sebesar 0,001 < alpha 0,05 maka keputusannya adalah Ho ditolak dan Ha diterima sehingga dapat