Lampiran 1
LAMPIRAN HASIL WAWANCARA
Informasi ataupun data yang diperoleh penulis didapat melalui
pengamatan langsung dan wawancara semiterstruktur kepada informan.
Wawancara dilakukan dengan terlebih dahulu mengetahui data informan yaitu
pemilik Toko Kaban (suami dan istri). Selain pemilik Toko Kaban, karakteristik
informan lain, seperti beberapa pembeli dan pelanggan, juga diwawancarai terkait
dengan kebutuhan penelitian, karena mengingat pembeli dan pelanggan tersebut
lebih dari satu orang, maka dalam lampiran ini akan dilampirkan data tiga orang
saja, dimana jawaban dari ketiga orang ini dianggap mewakili beberapa informan
lain.
KARAKTERISTIK RESPONDEN
1. Nama : Taufik Ginting
Jenis kelamin : Laki-laki
Umur : 38 tahun
Status : Pemilik Toko Kaban
Alamat : Jl. Tembakau Raya No. 36, Perumnas Simalingkar Medan
2. Nama : Mediana Kaban
Jenis Kelamin : Perempuan
Umur : 37 tahun
Alamat : Jl. Tembakau Raya No. 36, Perumnas Simalingkar Medan
3. Nama : Arni Sitopu
Jenis Kelamin : Perempuan
Umur : 48 tahun
Status : Pelanggan/ Pemilik Toko Nababan
Alamat : Jl. Merica Raya No. 58, Perumnas Simalingkar
4. Nama :Hermawati Kaban
Jenis Kelamin : Perempuan
Umur : 47 tahun
Status : Pelanggan
Alamat : Jl. Parang 2 Gg. Bahagia No. 28, Padang Bulan
5. Nama : Ayu Maria Siagian
Jenis Kelamin : Perempuan
Umur : 23 tahun
Status : Pembeli
Alamat : Jl. Sagu 2 Nomor 15, Perumnas Simalingkar.
Adapun daftar pertanyaan dan jawaban atas pertanyaan, hasil wawancara
yang telah dilakukan oleh penulis pada saat penelitian adalah sebagai berikut :
INFORMAN DAFTAR PERTANYAAN JAWABAN ATAS
PERTANYAAN Pemilik Toko
Kaban
Toko Kaban
1. Pada tanggal berapa
Toko Kaban pertama
Pertama kali Toko Kaban ini
kali dibuka dan
beroperasi?
tanggal 11 Juni 1999.
2. Berapa modal awal
pendirian Toko Kaban
ini dan apa yang
melatarbelakangi anda
membuka toko ini?
Modal awal pendirian toko ini
sebesar tiga puluh juta rupiah dan
yang melatarbelakangi saya adalah
akibat dari krisis moneter yang
menyebabkan terjadinya Pemutusan
Hubungan Kerja (PHK) secara
besar-besaran dan pada saat itu
susah untuk mendapatkan
pekerjaan, lalu saya berpikir untuk
berwirausaha saja dan mendirikan
Toko ini.
3. Apakah Toko ini
memiliki surat izin
usaha?
Ya, toko kami memiliki izin usaha
pada SIUP (Surat Izin Usaha
Perdagangan) dengan Nomor
0171/58/1.01/2109/01/2012.
4. Jadi, toko anda baru
terdaftar pada tahun
2012?
Ya, karena untuk usaha tradisional
seperti usaha dagang Toko Kaban
ini, tidak harus terdaftar atau
memiliki surat izin untuk
berdagang, tetapi ketika harus
berhubungan dengan pihak bank,
untuk memenuhi syarat-syarat
tertentu dari pihak bank.
5. Jam berapa Toko Kaban
buka dan sampai jam
berapa?
Toko Kaban sudah buka mulai
pukul 08.00 WIB s/d 23.00 WIB.
6. Barang jenis apa saja
yang dijual di Toko
Kaban?
Barang yang dijual berupa
barang-barang untuk kebutuhan sehari-hari
seperti makanan dan minuman
ringan, kebutuhan dapur (seperti
minyak goreng, beras, gula, garam,
tepung, mentega, susu, bubuk teh,
dll, kecuali segala jenis sayuran dan
ikan), rokok, kebutuhan kamar
mandi (seperti sabun mandi, sabun
cuci, shampoo, pasta gigi, dsb),
obat-obatan bebas (seperti merek
procold, bodrex, panadol, dsb),
produk untuk bayi (popok bayi
seperti merkpampers) dan alat tulis
7. Barang jenis apa yang
paling dicari/ laku setiap
harinya?
Barang yang paling laku setiap
harinya adalah rokok, barang
kebutuhan dapur dan
makanan-minuman ringan.
8. Siapa yang menjadi
pelanggan tetap di Toko
Kaban ini?
Pedagang eceran yang mempunyai
kedai kecil di rumah mereka
sendiri, para pemain meja bola dan
warnet yang berada di dekat toko,
dan masyarakat yang rumahnya
tidak jauh dari toko ini.
9. Dengan distributor mana
sajakah anda melakukan
kerja sama untuk
mengisi barang-barang
dagangan anda?
Kami melakukan kerjasama dengan
banyak distributor, dan ada juga
distributor yang sudah terkenal,
seperti dari Unilever, Danone,
Sosro, Djarum, Coca Cola,
Sariwangi, Indofood, Wings,
British-America Tobaco (BAT),
Torabika Eka Semesta, Unicharm,
Gudang Garam, Nestle, dan masih
banyak lagi.
10. Bagaimana
persediaan barang dan
kualitas dari
barang-Persediaan barang selalu dijaga
dengan baik supaya pembeli dan
barang yang anda jual? barang diletakkan di gudang. Untuk
kualitas barang, kami jamin karena
setiap ada barang yang rusak atau
sudah kadaluarsa, akan
dikembalikan dan diganti oleh
distributor.
11. Bagaimana
hubungan kerjasama
Toko Kaban dengan para
distributor mengenai
barang dagangan?
Apakah ada kesepakatan
khusus?
Kami melakukan kerjasama yang
baik dengan para distributor. Ada
distributor yang datang langsung ke
toko, tetapi ada juga yang kami
jemput. Kami juga melakukan
kesepakatan seperti sistem
konsinasi pada perputaran barang.
12. Apa saja pelayanan
yang anda berikan
kepada para pembeli
dan pelanggan anda
untuk mempermudah
mereka dalam
berbelanja?
Kami memberikan beberapa jenis
pelayanan seperti mengantarkan
barang belanjaan mereka sampai ke
rumah bila mereka kesulitan
membawa karena jumlah
belanjaannya banyak, kami
melayani pesanan melalui telepon,
dan dalam segi pembayaran, kami
juga memperbolehkan sistem
kekeluaragaan (bayar belakangan
memberikan harga yang fleksibel
bagi pembeli dan pelanggan kami.
13. Bagaimana dengan
keadaan lingkungan
berjualan disini, apakah
aman atau apakah ada
yang mengkhawatirkan
pihak anda?
Sekarang ini, berjualan di daerah
ini sudah cukup aman karena
dengan berkurangnya premanisme,
para distributor sudah mau datang
kesini dan tidak ada pungutan liar
seperti dulu, tetapi diluar dari itu
kami juga harus selalu tetap
waspada terhadap pihak lain, bukan
hanya premanisme saja, karena
sesuatu yang tidak baik bisa saja
bukan hanya datang dari pihak
yang justru kita takutkan.
14. Apakah kehadiran
minimarket waralaba
seperti Indomaret dan
Alfamart saat ini
mempengaruhi jumlah
penjualan dan
pendapatan anda?
Iya, itu sudah pasti mempengaruhi
penjualan dan pendapatan kami
setiap harinya. Keberadaan mereka
yang banyak dan berada disetiap
sudut-sudut jalan dan dekat dengan
rumah penduduk membuat
pendapatan kami berkurang. Hal ini
penduduk saat ini dan persepsi
bahwa belanja di minimarket, lebih
enak dan nyaman.
15. Seberapa besar
kehadiran minimarket
waralaba ini
mempengaruhi
pendapatan anda?
Kehadiran minimarket waralaba ini
sangat mempengaruhi pendapatan
kami. Pendapatan kami berkurang
sekitar tiga puluh persen dari
sebelum kehadiran mereka.
16. Apakah anda
melakukan kerjasama
dengan pihak bank
dalam menjalankan
bisnis ini?
Ya, kami melakukan kerjasama
dengan pihak bank, dimana pihak
bank tersebut memberikan kredit
dengan syarat-syarat ringan kepada
pihak kami. Hal ini cukup
membantu kami, mengingat kami
merasa pemerintah kurang
memperhatikan kami dengan
mengizinkan minimarket waralaba
menjamur.
Sumber Daya Manusia
1. Berapa jumlah tenaga
kerja yang ada di Toko
Kaban ini?
Tenaga kerja yang ada saat ini
2. Bagaimana kriteria
tenaga kerja yang anda
pekerjakan pada toko ini
dan bagaimana sistem
perekrutannya?
Kriteria untuk tenaga kerja di Toko
Kaban ini adalah pekerja minimal
berumur 17 tahun, bisa membaca,
menulis dan menghitung, bisa
membawa sepeda motor (bagi
laki-laki), jujur dan bisa dipercaya, rajin
serta tanggap karena banyak
konsumen yang datang membeli
barang-barang dan harus dilayani
setiap harinya.
Untuk sistem perekrutan, kami
tidak rumit, tidak memerlukan surat
lamaran, hanya akan diajukan
beberapa pertanyaan dan akan
dilakukan masa percobaan selama
seminggu. Dalam perekrutan tenaga
kerja ini, kami akan lebih
mengutamakan kerabat untuk
bekerja dengan kami daripada
orang lain, tetapi tentu saja kerabat
itu juga harus memenuhi kriteria
3. Apa saja tugas-tugas
para pekerja anda?
Tugas mereka adalah membantu
kami, seperti :
6) Melayani pembeli dan
pelanggan.
7) Menyusun barang dagangan
pada tempatnya.
8) Mengambil barang pesanan
pembeli/ pelanggan.
9) Mengantar barang pesanan
pembeli/ pelanggan ke tempat
pembeli/ pelanggan.
10) Menjaga gudang toko.
4. Fasilitas apa yang anda
beri kepada para pekerja
anda agar mereka tetap
betah bekerja di toko
anda ini?
Kami memberikan fasilitas tempat
tinggal untuk para pekerja dan
untuk makan mereka, kami
tanggung tiga kali sehari, serta
apabila mereka sakit, maka kami
bertanggung jawab untuk
memberikan uang berobat tanpa
Pembeli dan Pelanggan Toko Kaban
1. Mengapa anda
berbelanja di Toko
Kaban ini?
Alasan pembeli dan pelanggan
berbelanja di Toko Kaban adalah:
1. Harganya lebih murah
2. Tempatnya strategis
3. Karena mengenal pemilikya dan
bisa bayar belakangan
4. Barang belanjaan bisa
diantarkan ke rumah atau tempat
yang ditunjukkan
5. Diberitahukan dan diajak oleh
teman
2. Jenis barang apa saja
yang biasanya anda beli?
Barang yang sering dibeli oleh
pembeli dan pelanggan rata-rata
adalah rokok, makanan dan
minuman ringan, kopi instan,
shampoo, gula, beras.
3. Biasanya anda
berbelanja untuk
keperluan apa saja?
Jawaban Pembeli dan Pelanggan :
1. Keperluan untuk barang
dagangan di kedai eceran
milik pelanggan.
2. Keperluan konsumsi
minuman ringan untuk
saya.
3. Keperluan dapur.
4. Keperluan kamar mandi.
4. Bagaimana menurut
anda pelayanan dari
Toko Kaban ini?
Jawaban Pembeli dan Pelanggan :
1. Pelayanannya baik,
pemiliknya ramah.
2. Pelayanannya bagus, bisa
diantar ke tempat tujuan.
3. Karena kurangnya tenaga
kerja, terkadang harus
menunggu lama untuk
Lampiran 2
LAMPIRAN GAMBAR