YAYASAN PEMBINA LEMBAGA PENDIDIKAN PERGURUAN TINGGI SEKOLAH TINGGI KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
(STKIP) PGRI TULUNGAGUNG SEMUA PROGRAM STUDI TERAKREDITASI
Jl. Mayor Sujadi Timur No.7 Tulungagung
Telp./Fax 0355-321426/ Email: [email protected]/ Kode Pos : 66221
Kode Dok STKIPPGRITA/SPMI/SMA- 03/2019
Tahun 2019 Revisi ke 2 Halaman
STANDAR SPMI
STANDAR PENGELOLAAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Tanggal Terbit
30 Juni 2019
DAFTAR ISI
Halaman Judul Halaman Pengesahan Kata Pengantar Daftar Isi
STANDAR PENGELOLAAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
1. Visi dan Misi STKIP PGRI Tulungagung 2. Rasionale
3. Subyek/Pihak yang wajib memenuhi Standar 4. Definisi Istilah
5. Pernyataan Isi Standar 6. Strategi
7. Indikator Pencapaian Standar 8. Dokumen Terkait
9. Referensi
Page 1 of 9
1 Visi dan Misi STKIP PGRI Tulungagung a. Visi STKIP PGRI Tulungagung adalah
”Menjadi perguruan tinggi unggul dan berkarakter dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat di tingkat nasional tahun 2022”.
b. Misi
Untuk mewujudkan visi STKIP PGRI Tulungagung, dirumuskan misi sebagai berikut:
1) Menyelenggarakan pendidikan untuk menghasilkan sumberdaya manusia profesional yang berdaya saing tinggi.
2) Menyelenggarakan penelitian, mengembangkan teori-teori dan penerapannya untuk mendukung kebijakan pembangunan nasional.
3) Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat secara profesional dan berperan aktif dalam memecahkan masalah pembangunan nasional.
4) Mengembangkan kemitraan pada tingkat nasional dan internasional untuk mengembangkan pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi.
2 Rasionale
Sesuai dengan peraturan menteri riset, teknologi dan pendidikan tinggi Republik Indonesia No.44 Tahun 2015 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi diwajibkan adanya Standar pengelolaan pengabdian kepada masyarakat merupakan kriteria minimal tentang perencanaan, pelaksanaan, pengendalian, pemantauan dan evaluasi, serta pelaporan kegiatan pengabdian kepada masyarakat untuk menunjang proses pengabdian kepada masyarakat dalam rangka memenuhi hasil pengabdian kepada masyarakat. Untuk itulah maka ditetapkan standar pengelolaan pengabdian kepada masyarakat.
3 Subyek/Pihak yang wajib memenuhi standar a. WakilKetuaBidangAkademik
b. Ketua Program Studi c. Dosen
d. Mahasiswa
Page 2 of 9
BADAN PENJAMINAN MUTU
STKIP PGRI TULUNGAGUNG 4 Definisi Istilah
a. Standar Nasional Pengabdian kepada Masyarakat adalah kriteria minimal tentang system pengabdian kepada masyarakat pada perguruan tinggi yang berlaku di seluruh wilayah hukum Negara Kesatuan Republik Indonesia.
b. Pengabdian kepada Masyarakat adalah kegiatan civitas akademika yang memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk memajukan kesejahteraan masyarakat dan mencerdaskan kehidupan bangsa.
c. Standar pengelolaan pengabdian kepada masyarakat merupakan kriteria minimal tentang perencanaan, pelaksanaan, pengendalian, pemantauan dan evaluasi, serta pelaporan kegiatan pengabdian kepada masyarakat.
d. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dapat berupa:
1) pelayanan kepada masyarakat;
2) penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi sesuai dengan bidang keahliannya;
3) peningkatan kapasitas masyarakat; atau 4) pemberdayaan masyarakat.
5 Pernyataan Isi Standar Pengelolaan Pengabdian Kepada Masyarakat
a. Ketua STKIP PGRI Tulungagung menjamin pengelolaan pengabdian kepada masyarakat dilakukan oleh Unit Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (UPPM) setiap tahun akademik.
b. Wakil Ketua Bidang Akademik menjamin UPPM melaksanakan tugas yang meliputi:
1) menyusun dan mengembangkan rencana program pengabdian kepada masyarakat sesuai dengan rencana strategis pengabdian kepada masyarakat perguruan tinggi;
2) menyusun dan mengembangkan peraturan, panduan, dan sistem penjaminan mutu internal pengabdian kepada masyarakat;
3) memfasilitasi pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat;
4) melaksanakan pemantauan dan evaluasi pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat;
5) melakukan diseminasi hasil pengabdian kepada masyarakat;
6) memfasilitasi kegiatan peningkatan kemampuan peneliti untuk melaksanakan pengabdian kepada masyarakat;
Page 3 of 9
7) memberikan penghargaan kepada peneliti yang berprestasi, mendayagunakan sarana dan prasarana pengabdian kepada masyarakat pada lembaga lain melalui kerja sama, melakukan analisis kebutuhan yang menyangkut jumlah, jenis, dan spesifikasi sarana dan prasarana pengabdian kepada masyarakat;
8) melaporkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dikelolanya setiap tahun akademik.
c. Ketua STKIP PGRI Tulungagung menjamin review rencana strategis pengabdian kepada masyarakat yang merupakan bagian dari rencana strategis perguruan tinggi paling lambat pada tahun 2021;
d. Ketua STKIP PGRI Tulungagung menjamin tersusunnya kriteria dan prosedur penilaian pengabdian kepada masyarakat paling sedikit menyangkut aspek hasil pengabdian kepada masyarakat dalam menerapkan, mengamalkan, dan membudayakan ilmu pengetahuan dan teknologi guna memajukan kesejahteraan umum serta mencerdaskan kehidupan bangsa paling lambat pada tahun 2021;
e. Ketua STKIP PGRI Tulungagung menjamin peningkatan mutu pengelolaan lembaga atau fungsi pengabdian kepada masyarakat dalam menjalankan program pengabdian kepada masyarakat secara berkelanjutan pada setiap tahun akademik;
f. Ketua STKIP PGRI Tulungagung menjamin terlaksananya pemantauan dan evaluasi terhadap lembaga atau fungsi pengabdian kepada masyarakat dalam melaksanakan program pengabdian kepada masyarakat pada setiap tahun akademik;
g. Ketua STKIP PGRI Tulungagung menjamin dimilikinya panduan tentang kriteria pelaksana dengan mengacu pada standar hasil, standar isi, dan standar proses pengabdian kepada masyarakat paling lambat pada tahun 2021;
h. Ketua STKIP PGRI Tulungagung menjamin pendayagunaan sarana dan prasarana pengabdian kepada masyarakat pada lembaga lain melalui program kerja sama pengabdian kepada masyarakat pada setiap tahun akademik;
i. Ketua STKIP PGRI Tulungagung menjamin terlaksananya analisis kebutuhan yang menyangkut jumlah, jenis, dan spesifikasi sarana dan prasarana pengabdian kepada masyarakat pada setiap tahun akademik;
j. Ketua STKIP PGRI Tulungagung menjamin tersampaikannya laporan kinerja lembaga atau fungsi pengabdian kepada masyarakat dalam menyelenggarakan program pengabdian kepada masyarakat
Page 4 of 9
BADAN PENJAMINAN MUTU
STKIP PGRI TULUNGAGUNG
paling sedikit melalui pangkalan data pendidikan tinggi setiap tahun akademik.
6 Strategi Pencapaian Standar Pengelolaan Pengabdian Kepada Masyarakat Sasaran Strategis:
a. Unit Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (UPPM) b. SOP/Tugaspokok UPPM
c. PerencanaankegiatanPengabdian KepadaMasyarakat d. PelaksanaankegiatanPengabdian KepadaMasyarakat e. PengendaliankegiatanPengabdian KepadaMasyarakat
f. PemantauandanevaluasikegiatanPengabdian KepadaMasyarakat g. PelaporankegiatanPengabdian KepadaMasyarakat
Implementasi Sasaran Strategis (Inisiatif strategis) untuk mencapai sasaran strategis tersebut :
a. Menyusun Rencana Induk Pengabdian KepadaMasyarakat b. Menyusun pedoman Pengabdian Kepada Masyarakat c. Menunjuk tim reviewer internal berdasarkan kompetensinya
d. Workshop dan Sosialisasi tentang kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat
e. Melakukan koordinasi dan kontrak kerja pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat dengan dosen yang proposal pengabdian kepada masyarakatnya telah dilakukan kajianoleh Tim Reviewer
f. MelaksanakanKegiatan pengabdian kepada masayarakat sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan pada setiap tahun anggaran.
g. Melakukanmonitoring dan evaluasi internal pelaksanaan pengabdiankepada masyarakat.
h. melaporkan hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat i. mempublikasikanKegiatan pengabdian kepada masyarakat
Page 5 of 9
7 Indikator Pencapaian Standar Pengelolaan Pengabdian Kepada Masyarakat
Kode standar
Indikator Target Metode Pengukuran
5. a. SK dan struktur UPPM Semua struktur UPPM memiliki SK
Cek dokumen
5. b.1 Kesesuaian kinerja UPPM dengan Tupoksi
95% UPPM bekerja sesuai dengan Tupoksi
x 100%
Ket:
x: jumlah capaian hasil kinerja UPPM
berdasarkan tupoksi n: Jumlah tupoksi UPPM
5. b. 2. Kesesuaian penulisan proposal pengabdian kepada masyarakat dengan pedoman PkM
95% proposal pengabdian kepada masyarakat sesuai dengan pedoman PkM
x 100%
Ket:
x: Jumlah proposal yang sesuai dengan pedoman PkM.
n: Jumlah semua proposal PkM 5.b.3. Kesesuaian pelaksanaan
kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan pedoman PkM
100% pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat sesuai dengan pedoman PkM
x 100%
Ket:
x: Jumlah pelaksanaan PkM sesuai dengan Pedoman PkM.
n: Jumlah kegiatanPkM
Page 6 of 9
BADAN PENJAMINAN MUTU
STKIP PGRI TULUNGAGUNG 5.b.4. Melakukan kontrak kerja
kegiatan pengabdian kepada masyarakat sebelum melaksanakan PkM
100% dosen menandatangi kontrak kerja PkM sebelum melaksanakan PkM
x 100%
Ket:
x: Jumlah dosen yang melakukan
penandatanganan kontrak kerja PkM
n: Jumlah dosen yang melakukan PkM 5.b.5. Melaksanakan kegiatan
pengabdian kepada masyarakat sesuai jadwal yang telah ditentukan
90% pelaksanaan PkM sesuai jadwal yang telah ditentukan
x 100%
Ket:
x: jumlah PkM yang pelaksanaannya sesuai jadwal yang telah ditentukan n: Jumlah PkM 5.b.6
.
Kesesuian hasil kegiatan pengabdian kepada
masyarakat dengan dengan pedoman
95% hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat sesuai dengan pedoman
x 100%
Ket:
x: Jumlah PkM yang melakukan kontrak kerja sebelum melaksanakan PkM
n: Jumlah PkM 5.b.7 Melaporkan hasil
pengabdian kepada masyarakat.
100% hasil PkM dilaporkan x 100%
Ket:
x: Jumlah hasil PkM
Page 7 of 9
yang dilaporkan n: Jumlah hasil PkM 5.b.8 Publikasi hasil
pengabdian kepada masyarakat.
75% hasil pengabdian kepada masyarakat dipublikasikan
x 100%
Ket:
x: Jumlah hasil PkM yang dipulikasikan n: Jumlah hasil PkM 5.c. Review Rencana strategis
pengabdian kepada masyarakat merupakan bagian dari rencana strategis perguruan tinggi paling lambat pada tahun 2021
rencana strategis perguruan tinggi memuat Rencana strategis pengabdian kepada masyarakat
Cek dokumen
5.d. Instrumen Penilaian PkM minimal memuat aspek hasil pengabdian kepada masyarakat dalam menerapkan,
mengamalkan, dan membudayakan ilmu pengetahuan dan teknologi
Termuatnya aspek hasil pengabdian kepada masyarakat dalam
menerapkan, mengamalkan, dan membudayakan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam Instrumen Penilaian PkM
Cek dokumen
5.e Peningkatan mutu pengelolaan UPPM dalam melaksanakan program PkM
Peningkatan kluster PkM Perolehan PkM kluster madya
5. f Terlaksananya Monitoring dan Evaluasi PkM
100% monev PkM dilaksanakan
x 100%
Ket:
Page 8 of 9
BADAN PENJAMINAN MUTU
STKIP PGRI TULUNGAGUNG
x: jumlah Pkm yang dilakukan monev n: Jumlah PkM 5.g. Termuatnya kriteria
pelaksana PkM dalam buku pedoman pelaksanaan PkM STKIP PGRI Tulungagung
100% pelaksana PkM memenuhi kriteria sesuai dengan pedoman
x 100%
Ket:
x: jumlah pelaksana Pkm yang sesuai kriteria n: Jumlah pelaksana PkM
5. h. Keterlaksanaan kerja sama PkM dengan pihak eksternal
50% kerja sama dibidang PkM dengan pihak eksternal
x 100%
Ket:
x: jumlah kerja sama dengan eksternal pada bidang PkM
n: Jumlah kerja sama dengan eksternal.
5. i. Terlaksananya analisis kebutuhan PkM yang meliputi jumlah, jenis, dan spesifikasi sarana dan prasarana
75% Terpenuhi kebutuhan sarpras PkM
x 100%
Ket:
x: jumlah PkM yang memanfaatkan sarpras n: Jumlah semua PkM 5. j Pelaporan kinerja PkM
melalui pangkalan data pendidikan tinggi
Ketepatan waktu pelaporan
kinerja PkM pada PDDIKTI Deadline pelaporan kinerja PkM
Page 9 of 9
8 Dokumen Terkait
a. Statuta STKIP PGRI Tulungagungtahun 2017.
b. Rencana Strategis (renstra) STKIP PGRI Tulungagungtahun 2016.
c. Rencana Strategis Pengabdian kepada Masyarakat 2016.
d. Pedoman Pengabdian kepada Masyarakat STKIP PGRI Tulungagung.
e. Standar isi Pengabdian kepada Masyarakat.
f. Standar proses Pengabdian kepada Masyarakat.
g. Standar penilaian Pengabdian kepada Masyarakat.
h. Standar pelaksana Pengabdian kepada Masyarakat.
i. Standar hasil Pengabdian kepada Masyarakat.
j. Standar pembiayaan Pengabdian kepada Masyarakat.
k. Standar sarana dan prasarana Pengabdian kepada Masyarakat.
9 Referensi
a. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
b. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi.
c. Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Nomor 44 Tahun 2015 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi.
d. Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Nomor 62 Tahun 2016 tentang Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi.
e. Panduan pelaksanaan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat untuk perguruan tinggi - Kemenristekdikti.