• Tidak ada hasil yang ditemukan

T1 672008097 Full Text

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "T1 672008097 Full Text"

Copied!
19
0
0

Teks penuh

(1)

4

1. Pendahuluan

Pada era globalisasi saat ini, bahasa Inggris memiliki arti yang sangat penting. Kemampuan seseorang dalam berbahasa Inggris mulai diperhitungkan sejak mengenyam dunia pendidikan maupun pada saat berada di dalam dunia kerja. Dalam rangka mengembangkan kemampuan seseorang dalam berbahasa Inggris, maka perlu mengikuti sebuah tes yang dapat mengukur tingkat kemampuan berbahasa Inggris yang dimilikinya. Tes ini dikenal dengan nama Test of English as a Foreign Language (TOEFL). Besarnya nilai tes TOEFL yang diperoleh berdasarkan standar yang telah ditentukan dapat digunakan untuk berbagai syarat seleksi, antara lain: beasiswa pendidikan, studi lanjut baik di dalam negeri maupun di luar negeri, rekrutmen pegawai, maupun sebagai salah satu syarat kelulusan bagi suatu Perguruan Tinggi. [1]

Selama ini, seseorang yang menginginkan untuk mendapatkan nilai tes TOEFL tertentu seringkali harus melakukan tes lebih dari satu kali. Di sisi lain, ketika ingin mengikuti tes, orang biasanya mengikuti kursus-kursus yang ada agar nilai tes bisa menjadi baik. Ketika mengikuti kursus, akan memerlukan biaya lagi dan juga akan membuang waktu untuk mengikuti pelatihan.

Berdasarkan permasalahan ini, maka untuk mengatasinya diperlukan suatu sistem komputerisasi yang dapat mengatur proses jalannya tes TOEFL yang dimulai sejak proses pendaftaran peserta, pengerjaan soal oleh setiap peserta hingga perhitungan nilai secara otomatis setiap peserta, sehingga setelah mengerjakan semua soal peserta dapat langsung melihat skor. Selain itu, peserta juga dapat melihat apakah kemampuannya dalam berlatih tes TOEFL semakin meningkat atau tidak. Perkembangan teknologi dalam HTML5 yang membantu dalam pembuatan aplikasi tes TOEFL ini adalah pada konten audio. Dalam konten audio versi HTML sebelumnya masih menggunakan plug-in pihak ketiga seperti flash, sedangkan dalam HTML5 tidak lagi memerlukan plug-in.

Agar tidak memperluas permasalahan pada penelitian ini, penelitian hanya membahas Teknologi yang digunakan adalah pada konten Audio, soal-soal TOEFL hanya menyangkut Structure, Listening, Reading.

Tujuan dari dilakukannya penelitian ini adalah untuk membantu pengguna untuk melakukan pengetesan TOEFL secara online sebelum mengikuti ujian TOEFL yang sesungguhnya. Manfaat dari adanya penelitian ini adalah peserta tes TOEFL dapat melakukan latihan-latihan dan juga dapat mengukur seberapa besar nilai yang didapat oleh peserta tes ketika mengikuti tes TOEFL di lembaga-lembaga pendidikan. Adapun topik penelitian ini adalah ”Penerapan HTML5 pada Aplikasi Tes TOEFL Online”.

2. Tinjauan Pustaka

(2)

5

terdistribusi khususnya teknologi Java RMI dapat dilakukan dengan beberapa langkah, yaitu mendefinisikan remote interface, definisi konstruktor, implementasi remote interface dan server, membuat implementasi tiap metode, pengembangan client, dan menjalankan server dan client [2].

Penelitian lain yang masih berhubungan dengan tes bahasa Inggris adalah dengan judul “Perancangan dan Pembuatan English Proficiency Test Berbasis Komputer”. Dalam penelitian ini dibahas mengenai bagaimana mengukur kemampuan berbahasa Inggris khususnya untuk orang-orang yang berbahasa ibu selain bahasa Inggris, salah satunya adalah dengan menggunakan Test of English as a Foreign Language (TOEFL). Penyelenggaraan tes ini sebagian besar masih menggunakan media kertas (paper-based) untuk menyajikan soal maupun untuk menuliskan jawabannya. Untuk Jurusan Sastra Inggris, seringkali diadakan tes semacam TOEFL yang disebut dengan tes keahlian berbahasa Inggris (English Preoficiency Test). Tes ini diselenggarakan untuk mengetahui tingkat kemampuan berbahasa Inggris dari para mahasiswa. Untuk menghitung dan mengevaluasi hasil tes ini membutuhkan banyak waktu dan ketelitian lebih. Hal ini terjadi karena selama ini tes masih dilakukan dengan menggunakan lembar soal dan lembar jawaban. Pendataan dengan menggunakan kertas memungkinkan terjadinya banyak kesalahan penyimpanan dan juga membutuhkan banyak tempat untuk pendokumentasiannya [3].

Berdasarkan acuan penelitian tersebut dapat diasumsikan bahwa tes TOEFL digunakan sebagai syarat utama perjenjangan karir seseorang ataupun syarat rekruitmen dan juga dapat menjadi tolak ukur sejauh mana dia bisa berbahasa inggris. Selama ini setiap melakukan tes TOEFL biasanya peserta membutuhkan waktu yang cukup lama untuk mendapatkan hasilnya dan sering melakukan tes berkali-kali untuk mendapatkan hasil yang diinginkan. Oleh karena itu, untuk memberikan pelatihan bagi peserta yang ingin mengikuti tes TOEFL, merancang sebuah aplikasi tes TOEFL Online. Dengan demikian aplikasi yang dirancang dapat membantu peserta untuk mengetahui soal seperti apa yang ada dalam tes TOEFL dan juga dapat langsung melihat hasilnya, setelah peserta merasa yakin dengan hasil yang didapat, peserta dapat mengikuti tes TOEFL di lembaga-lembaga resmi yang ada.

TOEFL merupakan tes bahasa Inggris sebagai bahasa asing. Tes ini untuk

melihat kemampuan seseorang sampai sejauh mana penguasaan bahasa Inggrisnya yang mencakup kemampuan Listening Comprehension (Pemahaman dalam Mendengarkan), Structure and Written Expression (Struktur dan Ungkapan secara tertulis berkaitan dengan tata Bahasa Inggris), Reading Comprehension (Pemahaman Bacaan).

Pada umumnya, orang mengikuti tes TOEFL karena tes TOEFL digunakan sebagai syarat utama perjenjangan karir seseorang ataupun syarat rekruitmen. Untuk itu biasanya orang akan mengambil tes TOEFL dengan berbagai alasan, misalnya ingin studi ke luar negeri, ingin melanjutkan studi dari S1 ke S2 dan S3, ingin menyelesaikan studi S1 di universitas.

(3)

6

pertanyaan. Setiap tes dimulai dengan Listening Comprehension, dilanjutkan dengan Structure and Written Expression, dan yang terakhir adalah Reading Comprehension.

Beberapa universitas dan institute di dalam negeri mematok skor antara 400 sampai 450 atau 500 untuk dapat lolos seleksi program S2 , dan juga 600 untuk dapat lolos Program S3. Sedangkan untuk lolos studi ke luar negeri, skor TOEFL yang dipersyaratkan minimal 500, sementara untuk perjenjangan karir minimal adalah 450. Standar yang digunakan untuk mematok skor TOEFL ini adalah standar Internasional. Namun demikian, masalah jumlah skor yang dibutuhkan sangat tergantung pada universitas, institut, lembaga atau perusahaan yang akan menerima sebagai pengguna [4].

PHP adalah bahasa scripting yang menyatu dengan HTML dan dijalankan

pada server side, artinya semua sintaks yang diberikan akan sepenuhnya dijalankan pada server sedangkan yang dikirimkan ke browser hanya hasilnya saja [5].

HTML5 adalah sebuah bahasa baru yang akan menjadi upgrade dan

perbaikan dari generasi bahasa web sebelumnya. Dalam penelitian ini, HTML 5 akan banyak mengalami upgrade pada spesifikasi web presentation, tidak menutup kemungkinan kalau HTML 5 juga akan menjadi pengganti game untuk web application development. World Wide Web Consortium (W3C) baru baru ini membuat proposal mengenai spesifikasi HTML 5 hal ini dipicu dari pengembangan akan aplikasi web yang terus berkembang sesuatu yang tidak dapat di penuhi oleh HTML pada masa saat ini. Dengan kata lain HTML 5 nantinya akan menghilangkan gap antara Flash, Silverlight, dan JavaFX yang sedang mengisi pangsa pasar web application.

Walaupun belum semua browser mampu menginterpretasikan tag-tag dalam HTML5 secara utuh, namun perlahan tapi pasti versi terbaru dari Hypertext Markup Language ini akan mendominasi desain website. HTML5 memiliki kapabilitas baru dibanding versi sebelumnya, HTML4. Misalnya saja, HTML5 memiliki tag baru bernama <audio> dan <video> yang secara khusus berfungsi untuk memasang suara/music dan video ke dalam website. Ketika menggunakan versi HTML4, cara untuk memasang video dan audio ke dalam website adalah dengan memanfaatkan tag <embed> yang sebenarnya berfungsi sangat luas [6].

3. Metode Penelitian

(4)

7

Gambar 1 Metode Prototyping [7]

1. Listen to Customer

Mengumpulkan kebutuhan-kebutuhan pengguna (user) secara lengkap kemudian melakukan analisa terhadap kebutuhan tersebut untuk mencari solusi dengan mengimplementasikan fungsi-fungsi di dalam aplikasi.

Untuk informasi mengenai tes TOEFL dilakukan wawancara ke LTC ( Language Training Centre ) bertemu dengan ibu Dian Widi Astanti selaku direktur yang dilaksanakan pada tanggal 8 Mei 2012, kesimpulan dari hasil wawancara tersebut adalah dalam tes TOEFL sistem penilaiannya terlebih dahulu dikonversi lalu hasil dari konversi tersebut dijumlah, dibagi 3 dan dikali dengan 10. Skor kelulusan tiap fakultas memiliki perbedaan, waktu-waktu tiap bagian dalam tes TOEFL berbeda, dan juga dalam tes TOEFL peserta yang ingin mengikuti tes TOEFL terdiri dari berbagai macam kalangan mulai dari mahasiswa, siswa SMA dan juga dari pegawai dari dalam kampus maupun luar kampus.

2. Build or Revise Mockup

Merancang aplikasi sistem tes TOEFL menggunakan Unified Modelling Language (UML), perancangan database, dan perancangan tampilan antar muka pengguna (user interface).

3. Customer Test Drives Mockup

Menerapkan sistem aplikasi tes TOEFL yang dapat diakses baik oleh admin maupun peserta pada web hosting. Pada tahapan ini juga dilakukan pengujian. Hasil pengujian akan dimasukkan ke dalam pengujian sistem.

Perancangan Sistem

(5)

8

Dalam use case diagram dibahas secara khusus apa saja yang dikerjakan oleh sistem, bukan bagaimana kerja sistem. Diagram ini digunakan untuk mengorganisasi dan memodelkan perilaku dari suatu sistem yang dibutuhkan serta diharapkan oleh pengguna.

Soal Listening

Soal Structure

Soal Reading

Tambah Peserta

Update Peserta

Hapus Peserta

Mengerjakan Soal Melakukan Registrasi

Melihat Hasil Tes

Peserta buat Soal

Menghitung Nilai Tes Update Group Soal

Hapus Group Soal <<include>>

View Peserta <<include>>

<<include>> <<include>>

<<extend>> <<extend>>

<<extend>>

<<extend>>

<<extend>> <<extend>>

<<extend>>

<<extend>> <<extend>>

<<extend>> <<extend>>

Mengelola Peserta

Memberi Pengumuman Hasil Tes

View Group Soal

Admin

View Group Soal <<include>>

<<extend>>

Update Group Soal Hapus Group Soal

<<extend>> <<extend>>

Insert Group Soal <<extend>>

<<include>>

Gambar 2 Use Case Diagram Sistem Tes TOEFL

Gambar 2 menunjukkan interaksi antara aktor dengan sistem. Aktor yang terlibat dalam sistem tes TOEFL ini yaitu Admin dan Peserta. Admin dapat melakukan berbagai fungsi yang terdapat di dalam sistem. Fungsi-fungsi tersebut, antara lain: mengelola data peserta, membuat soal dengan jenis soal yaitu Listening, Structure, dan Reading Comprehension, dimana juga dapat meng-update dan menghapus soal, menghitung nilai tes, dan memberi pengumuman tentang hasil tes setiap peserta. Sedangkan peserta dapat melakukan registrasi, mengerjakan soal, dan melihat hasil tes.

(6)

9

a. Activity Diagram Registrasi

m e lakukan pend aftara n m ulai

m enerim a no te s pes erta

s ele s ai

m em as u kkan d ata pes erta

data sud ah benar?

da ta pes erta dis i m pan

m enceta k no tes p es erta

ya

tidak Sistem

Pe serta

Gambar 3 Activity Diagram Registrasi

Activity Diagram pada Gambar 3 menggambarkan bagaimana peserta dapat melakukan registrasi secara online dan setelah data disimpan ke dalam database, peserta akan mendapatkan no tes peserta yang digunakan pada saat melakukan tes TOEFL.

b. Activity Diagram Mengerjakan Soal

mulai melakukan

login

m em ilih jenis s oal

keluar dari s is tem

s eles ai

menginputkan us ernam e dan pas s word

data benar?

tidak

m as uk ke dalam m enu utam a

ya

pilih jenis s oal

Lis teni ng Structure Reading

m engerjakan s oal

data tes dis im pan

logout m enghitung

nilai tes

has il tes ditam pilkan

S is te m P ese rta

Gambar 4 Activity Diagram Mengerjakan Soal

(7)

10

memasukkan username dan password. Kemudian, jika benar, maka peserta akan masuk ke dalam menu utama dimana kemudian peserta dapat memilih jenis grup soal yang akan dikerjakan terlebih dahulu, di dalam grup soal terdapat soal Listening, Structure, atau Reading Comprehension. Setelah selesai mengerjakan soal, kemudian data tes akan disimpan dan dihitung hasilnya. Setelah hasil tes dihitung, kemudian akan menampilkan skor dari masing-masing peserta.

c. Activity Diagram Mengelola Peserta

mul ai

melakukan login

pil ih m enu kelola peserta

keluar dari s istem

s eles ai

m enginputkan us ernam e dan pas s word

data benar?

m as uk ke dalam menu utama

tam bah pes erta

update pes erta

hapus pes erta

data pes erta dis impan

logout ya

ti dak

Sistem Admin

Gambar 5 Activity Diagram Mengelola Peserta

Gambar 5 menunjukkan bagaimana Admin dapat mengelola peserta tes. Pengelolaan peserta tes terdiri dari tambah, update, dan hapus peserta.

d. Activity Diagram Membuat Soal

Structure mulai

melakukan login

memilih m enu input soal

keluar dari sis tem

s elesai

menginputkan username dan pas sword

data benar?

m asuk ke menu utama

mengupload soal

Lis tening Reading

data s oal dis impan

logout ya

tidak Sis te m

Admin

(8)

11

Gambar 6 menunjukkan bagaimana Admin dapat mengelola membuat soal tes. Soal tes TOEFL terdiri dari Listening, Structure, dan Reading Comprehension.

Class diagram pada Gambar 7 terdiri dari objek-objek yang digunakan dalam sistem. Objek tersebut antara lain: objek registrasi, member, group, pertanyaan, dan lihat_hasil yang masing-masing memiliki class boundary, class controller, dan class entity.

ControlScore m odelscore Select all() I nsert() Delete() Adm inUI _boundary

Username Password Mem berUI_boundary id name birt hday address code password

Cont rolAdm in m odeladmin Login_admin() Login_mem ber() Updat e_adm in()

ControlMem ber m odelmem ber insert () updat e() delete() s elect () s elect all()

TaskUI_boundary id id_group t y pe number quest ion choice_a choice_b choice_c choice_d answer Score_entity id t est_dat e id_group id_member list ening st ruct ure reading submit() select () delete() Member_entit y id name birthday address c ode password insert() update() delet e() s elect () s elect all()

ViewScoreUI_boundary id

tes t_dat e id_group id_mem ber list ening struct ure reading Cont rolTask m odeltask select one() select all() insert () delete() updat e() GroupUI_boundary id name list ening_opening list ening_direction_a list ening_direction_b list ening_direction_c structure_opening structure_direct ion_a structure_direct ion_b reading_opening reading_direc tion_a reading_direc tion_b reading_direc tion_c reading_direc tion_d reading_direc tion_e Task_entity id id_group t y pe num ber quest ion choice_a choice_b choice_c choice_d ans wer insert () updat e() delete() select () select all() Cont rolGroup modelgroup insert () updat e() delete() select() selectall()

Gambar 7 Class Diagram Tes TOEFL

Perancangan Database

Setelah melakukan desain Unified Modelling Language, tahapan berikutnya adalah membuat perancangan basis data sebagai tempat penyimpanan data aplikasi. Adapun beberapa tabel yang dibutuhkan untuk pembangunan aplikasi tes TOEFL, antara lain:

Tabel Admin

Tabel 1 Rancangan Tabel Admin

Field Tipe

Username varchar(255)

(9)

12

Tabel 1 merupakan rancangan Tabel Admin yang berfungsi untuk login admin.

Tabel Convertion

Tabel 2 Rancangan Tabel Convertion

Field Tipe

Right_answer int(11)

section1 int(11)

section2 int(11)

section3 int(11)

Tabel 2 merupakan rancangan Tabel Convertion yang digunakan untuk menyimpan konversi penghitungan jumlah benar untuk mendapatkan hasil dari tes.

Tabel Group

Tabel 3 Rancangan Tabel Group

Field Tipe

id int(11)

name varchar(255)

listening_opening text

listening_direction_a text

listening_direction_b text

listening_direction_c text

structure_opening text

structure_direction_a text

structure_direction_b text

reading_opening text

reading_direction_a text

reading_direction_b text

reading_direction_c text

reading_direction_d text

reading_direction_e text

part_a_direction varchar(255)

part_b_direction varchar(255)

part_c_direction varchar(255)

part_a_listening varchar(255)

part_b_listening varchar(255)

part_c_listening varchar(255)

(10)

13

Tabel Member

Tabel 4 Rancangan Tabel Member

Field Tipe

id int(11)

name varchar(255)

address text

code varchar(255)

password varchar(255)

Tabel 4 merupakan rancangan Tabel Member yang menyimpan data diri peserta yang telah terdaftar pada saat melakukan registrasi.

Tabel Scores

Tabel 5 Rancangan Tabel Scores

Field Tipe

id int(11)

test_date date

id_group int(11)

id_member int(11)

listening int(11)

structure int(11)

reading int(11)

Tabel 5 merupakan rancangan Tabel Scores yang digunakan untuk menyimpan scores yang user peroleh dari hasil tes TOEFL.

Tabel Task

Tabel 6 Rancangan Tabel Task

Field Tipe

id int(11)

id_group int(11)

type varchar(20)

number int(11)

question varchar(255)

choice_a varchar(255)

choice_b varchar(255)

choice_c varchar(255)

choice_d varchar(255)

answer varchar(255)

Tabel 6 merupakan rancangan Tabel Task yang digunakan untuk menyimpan pertanyaan-pertanyaan untuk soal tes TOEFL.

4. Hasil dan Pembahasan

(11)

14

member, halaman grup soal, halaman soal, halaman Skor, halaman admin, halaman update password admin, dan halaman buat soal.

Gambar 8 Halaman Login Member

Halaman login member merupakan halaman yang pertama kali muncul saat sistem diakses melalui browser. Pada Gambar 8 dapat dilihat bahwa terdapat dua textbox yaitu textbox Username dan textbox Password, terdapat juga kolom member registration yang berguna jika user belum memiliki username dan password . Jika sudah menjadi member langkah selanjutnya yaitu menekan tombol login untuk masuk ke halaman grup soal.

Gambar 9 Halaman Grup Soal

Halaman grup soal akan muncul apabila user memasukkan Username dan password yang sesuai. Halaman grup soal ditunjukkan seperti pada Gambar 9. Pada bagian ini user hanya tinggal memilih grup soal mana yang ingin dikerjakan. Sebagai contoh user menekan grup soal Toefl Test One untuk masuk ke halaman soal.

(12)

15

Gambar 11 Halaman Soal Structure

Gambar 12 Halaman Soal Reading

Halaman soal terdiri dari soal Listening, Structure, dan Reading. Setelah user menekan grup soal Toefl Test One, user akan langsung menuju soal listening dan pada saat itu juga waktu langsung berjalan selama 40 menit seperti pada Gambar 10. Selanjutnya setelah selesai mengerjalan soal listening, user menekan tombol finish untuk masuk ke halaman soal structure seperti pada gambar 11. Soal structure memiliki waktu 25 menit. Seperti pada soal listening, setelah user selesai mengerjakan soal structure, user menekan tombol finish untuk masuk ke soal reading. Reading memiliki waktu 55 menit, dan setelah selesai user menekan tombol finish test untuk masuk ke halaman skor TOEFL.

Gambar 13 Halaman Skor TOEFL

Halaman skor TOEFL berguna untuk melihat hasil dari tes yang user lakukan. Halaman ini juga dapat membantu user untuk melihat hasil yang didapatkan pada tes untuk grup Test Toefl One meningkat atau menurun. Skor-skor tersebut tersimpan di dalam basis data sehingga dapat dilihat kembali ketika member telah logout kemudian login kembali.

(13)

16

Halaman login admin ini digunakan untuk administrator melakukan maintenance soal dan juga dapat melakukan perubahan password untuk admin. Pada Gambar 14 dapat dilihat bahwa terdapat dua textbox yaitu textbox Username dan textbox Password. Jika admin telah memasukkan username dan password maka admin akan masuk ke halaman membuat grup soal, tambah member dan juga ganti password.

Gambar 15 Halaman Membuat Grup Soal

Gambar 16 Halaman Maintenance Soal

Gambar 17 Halaman membuat Grup Soal

(14)

17

Gambar 18 Halaman Member

Halaman Member merupakan halaman pada admin untuk mengetahui user yang telah melakukan registrasi. Di dalam halaman member, admin juga dapat menambahkan member baru. Admin juga dapat melihat data-data yang telah diisi oleh user.

Gambar 19 Halaman Ganti Password Admin

(15)

18

Kode Program 1 Merupakan perintah Audio pada soal listening

Pada Kode Program 1 dapat dilihat merupakan perintah untuk memasukkan audio pada Listening. Ketika memulai tes Listening, audio akan langsung mulai part_a_direction dan setelah part_a_direction selesai, akan langsung disambung dengan part_b_direction begitu seterusnya sampai soal Listening selesai.

Tahapan berikutnya adalah membahas uji coba dan evaluasi aplikasi tes TOEFL Online. Sistem akan diuji coba dari segi fungsionalitas dan performa dengan berbagai macam skenario berdasarkan implementasi sistem yang dilakukan. Tujuan dilakukannya uji coba ini adalah untuk melakukan verifikasi dan validasi terhadap semua fitur dan fungsi dari aplikasi apakah telah sesuai dengan kebutuhan pengguna atau belum sehingga nantinya perlu dilakukan pengembangan sistem lebih lanjut. Pengujian pada Penerapan HTML5 pada Aplikasi Tes TOEFL Online menggunakan metode blackbox testing. Berikut ini adalah hasil pengujian yang ditunjukkan pada Tabel 7.

Tabel 7. Hasil Pengujian Blackbox

No Poin

Pengujian

Validasi Data input Hasil Uji Status

Uji

1 Login User Username

dan

Password

Username dan

Password benar

Berhasil Valid

Username benar

Password salah

Gagal Valid

Username salah

Password benar

Gagal Valid

2 Logout Keluar

aplikasi

Klik pada tombol

logout

Keluar

aplikasi

dan harus

login

kembali

Valid

1.<body>

2. <audio id="part_a_dir" src="audio/<?php echo group['part_a_direction']; ?>" style="display:none;" onended="part_a_lis.play();"

onloadeddata="$('#timer').html('');$('#divstart').show();"></audio>

3. <audio id="part_b_dir" src="audio/<?php echo group['part_b_direction']; ?>" style="display:none;" onended="part_b_lis.play();"></audio>

4. <audio id="part_c_dir" src="audio/<?php echo group['part_c_direction']; ?>" style="display:none;" onended="part_c_lis.play();"></audio>

5. <audio id="part_a_lis" src="audio/<?php echo group['part_a_listening']; ?>" style="display:none;" onended="part_b_dir.play();"></audio>

6. <audio id="part_b_lis" src="audio/<?php echo group['part_b_listening']; ?>" style="display:none;" onended="part_c_dir.play();"></audio>

7. <audio id="part_c_lis" src="audio/<?php echo group['part_c_listening']; ?>" style="display:none;"></audio>

(16)

19

untuk

masuk

3 Member

Registration

Kolom

nama,

Birthday,

Address,

Username,

Password

nama, Birthday,

Address,

Username,

Password diisi

Berhasil Valid

Nama diisi ,

Birthday,

Address,

Username,

Password tidak

diisi

Gagal Valid

Nama tidak diisi

Birthday diisi ,

Address,

username,

password tidak

diisi

Gagal Valid

Nama, Birthday

tidak diisi,

Address diisi,

username,

password tidak

diisi

Gagal Valid

Nama, Birthday,

Address tidak

diisi, username

diisi,, password

tidak diisi

Gagal Valid

nama, Birthday,

Address,

Username,

Password tidak

diisi

Gagal Valid

4 Login Admin Username

dan

Password

Username dan

Password benar

Berhasil Valid

(17)

20

Password salah

Username salah

Password benar

Gagal Valid

5 Buat soal Grup soal Listening,

Strucute, Reading

dan Audio

Akan

ditambah

kan

ketika

mengklik

insert

valid

6 Pilih Soal Grup soal Toefl Test One Setelah

pilih

grup soal

akan

langsung

masuk ke

soal

valid

Hasil questionaire yang dilakukan pada beberapa mahasiswa yang mengambil BIP5.

Gambar 20. Apakah Aplikasi Mudah Digunakan?

Berdasarkan grafik pada Gambar 20, 10 orang menjawab sangat mudah digunakan, 15 orang menjawab mudah digunakan, 4 orang menjawab cukup mudah digunakan dan 1 orang menjawab sulit digunakan.

(18)

21

Berdasarkan grafik pada Gambar 21, 9 orang menjawab sangat membantu, 10 orang menjawab membantu, 1 orang menjawab cukup membantu dan tidak ada yang menjawab tidak membantu.

Gambar 22. Apakah Aplikasi Membantu Pengguna Memahami Soal-Soal TOEFL?

Berdasarkan grafik pada Gambar 22, 12 orang menjawab sangat membantu, 16 orang menjawab membantu, 5 orang menjawab cukup membantu dan tidak ada yang menjawab tidak membantu.

Gambar 23. Apakah Table Score Membantu Pengguna?

Berdasarkan grafik pada Gambar 23, 5 orang menjawab sangat membantu, 12 orang menjawab membantu, 13 orang menjawab cukup membantu dan tidak ada yang menjawab tidak membantu.

5. Simpulan

(19)

22

6. Pustaka

[1] Primastuti, S, 2011, Makalah: Sistem Pembelajaran Untuk Pelatihan Dan Test TOEFL Menggunakan VoIP, Surabaya : Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya.

[2] Lestari, S, 2010, Skripsi: Implementasi JAVA RMI Pada Rancang Bangun Tes TOEFL Online Berbasis Web, Semarang: Universitas Diponegoro. [3] Liliana, Intan Rolly, Tupamahu Jeffrey, 2009, Jurnal: Perancangan dan

Pembuatan English Proficiency Test Berbasis Komputer Surabaya: Universitas Petra.

[4] Riyanto, S, 2008 TOEFL (Test Of English As A Foreign Language), Yogyakarta : Pustaka Pelajar.

[5] Widigdo, A.K, 2003, Modul: Dasar Pemrograman Php dan MySql, IlmuKomputer.

[6] Agung, G, 2011, Step by Step HTML5 Yogyakarta: Elex Media Komputindo.

[7] Soumerville, 2000, Software Engineering (Rekayasa Perangkat Lunak), Jakarta: Erlangga.

Gambar

Gambar 1 Metode Prototyping [7]
Gambar 2 menunjukkan interaksi antara aktor dengan sistem. Aktor yang terlibat dalam sistem tes TOEFL ini yaitu Admin dan Peserta
Gambar 3  Activity Diagram Registrasi
Gambar 5 Activity Diagram Mengelola Peserta
+7

Referensi

Dokumen terkait

Berdasarkan hasil yang diperoleh dari hasil pengujian dan implementasi, maka dapat diambil kesimpulan bahwa Aplikasi Sistem Informasi Geografis Pemetaan Sekolah

Berdasarkan hasil penelitian, pembahasan, pengujian dan analisis yang dilakukan maka, dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut : 1) Dalam penelitian ini menunjukkan hasil

Berdasarkan hasil penelitian dan analisis yang dilakukan maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut: 1) OpenSSL memberikan jaminan keamanan pada proses otentikasi

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan pada pembuatan aplikasi navigasi objek wisata di Kota Salatiga maka dapat diambil kesimpulan bahwa dengan

Berdasarkan penelitian, pengujian dan analisis terhadap sistem, maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut: (1) Website gereja menyediakan informasi kepada jemaat

Berdasarkan hasil penelitian maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut: 1) menentukan algoritma routing pada suatu jaringan sangat menentukan kinerja jaringan tersebut;

Berdasarkan penelitian, pengujian dan analisis terhadap sistem, maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut: (1)Sistem Informasi Pariwisata Berbasis Mobile untuk

Berdasarkan penelitian, pembahasan, pengujian, dan analisis terhadap sistem, maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut : (1) sistem keamanan data dokumen (