• Tidak ada hasil yang ditemukan

PENGEMBANGAN DISTRIBUSI ILOS MULTIMEDIA (ILOSMEDIA) MUSTHOFA

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "PENGEMBANGAN DISTRIBUSI ILOS MULTIMEDIA (ILOSMEDIA) MUSTHOFA"

Copied!
41
0
0

Teks penuh

(1)

PENGEMBANGAN DISTRIBUSI ILOS MULTIMEDIA

(ILOSMEDIA)

MUSTHOFA

DEPARTEMEN ILMU KOMPUTER

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM

INSTITUT PERTANIAN BOGOR

BOGOR

2011

(2)

PENGEMBANGAN DISTRIBUSI ILOS MULTIMEDIA

(ILOSMEDIA)

MUSTHOFA

Skripsi

Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar

Sarjana Komputer pada

Departemen Ilmu Komputer

DEPARTEMEN ILMU KOMPUTER

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM

INSTITUT PERTANIAN BOGOR

BOGOR

2011

(3)

ABSTRACT

MUSTHOFA. The Development of ILOS Multimedia Distribution (ILOSmedia). Supervised by ENDANG PURNAMA GIRI.

The development of open source softwares is still going rapidly nowadays, including open source operating systems for desktop computer, netbook, tablet PC, and smartphone. The open source operating systems have considerable contribution to open source software. Linux is an open source operating system that continues to grow since 1991. The characteristics in general Linux are free, can be distributed freely, and free to make changes in it. Linux in its development is divided into several distributions. Each distribution is made as a specific goal so that the operating system can focus on running the desired functions, such as multimedia, networking, education, etc.

The objective of of this research is to develop and evaluate the ILOS distribution for multimedia by providing multimedia of open source packages. ILOSmedia uses Ubuntu10.10 and Remastersys as a tool to remaster. ILOSmedia is developed by installing multimedia packages that have been obtained based on the results of questionnaires from 30 respondents from three communities, which are KPLI Bogor, Linux.com forums, and Kaskus.us forums. ILOSmedia also uses the Realtime kernel as kernal Mutimedia.

ILOSmedia testing is performed by 11 students of Computer Science who are members of FOKERZ community. The testing process is performed by executing ILOSmedia via live-cd and filled in a questionnaire. The test result shows that ILOSmedia has hardware compatibility on notebook and PC with good performance. As much as 72.727% of respondents believe that the size of the installer ILOSmedia of 1.34 GB and a minimum 10GB hard drive is normal. ILOSmedia has multimedia packages complete with the percentage completeness according to respondents is 45.455% are very complete and 54.545% are complete. Boot speed ILOSmedia have an average of 28.87 seconds and 90.91% of respondents consider that ILOSmedia have a desktop environment that is easy navigation.

(4)

Judul : Pengembangan Distribusi ILOS Multimedia (ILOSmedia) Nama : Musthofa

NIM : G64062527

Menyetujui:

Pembimbing,

Endang Purnama Giri, S.Kom, M.Kom NIP. 19821010 200604 1 027

Mengetahui:

Ketua Departemen Ilmu Komputer,

Dr. Ir. Sri Nurdiati, M.Sc. NIP. 19601126 198601 2 001

(5)

PRAKATA

Puji syukur penulis panjatkan kehadiarat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul Pengembangan Distribusi ILOS Multimedia (ILOSmedia). Shalawat dan salam tak lupa penulis haturkan kepada Nabi Muhammad SAW.

Ucapan terima kasih penulis sampaikan kepada semua pihak yang telah membantu dalam penyelesaian tugas akhir ini, antara lain:

1. Ayahanda Hamid Assaggaf dan Ibunda Rugayah Assaggaf serta Kakanda Ahmad Assaggaf dan Abdullah Assaggaf yang selalu memberikan doa dan semangatnya setiap saat.

2. Endang Purnama Giri, S.Kom, M.Kom selaku pembimbing yang telah memberikan banyak masukan dalam penyelesaian tugas akhir ini,

3. Kaka Prakasa, Fitra Aditya, dan seluruh angkota KPLI Bogor atas beberapa ilmu dan masukan yang telah diberikan,

4. Satya Prana Adhie, Ahmad Sodikin, Muhamad Irawan, dan Bayu Seftian yang telah memberikan motifasinya selama satu bimbingan,

5. Komunitas FOKERZ Ilmu Komputer IPB yang telah memberikan masukan dalam proses pengujian,

6. Teman-teman Departemen Ilmu Komputer IPB angkatan 43, 44, 45, dan 46. Semoga tulisan ini bermanfaat, amin.

Bogor, Juni 2011 Musthofa

(6)

RIWAYAT HIDUP

Penulis dilahirkan di Pekalongan pada tanggal 18 September 1988, dari pasangan Hamid Assaggaf dan Rugayah Asssaggaf. Penulis memulai jenjang pendidikan di SD Ma’had Islam 05 Pekalongan, SLTP Ma’had Islam Pekalongan, SMA Negeri 1 Pekalongan. Penulis diterima di Institut Pertanian Bogor (IPB) pada tahun 2006 melalui jalur USMI. Pada tahun 2007 penulis diterima di Departemen Ilmu Komputer.

(7)

DAFTAR

ISI

Halaman DAFTAR TABEL ... v DAFTAR GAMBAR ... v DAFTAR LAMPIRAN ... v PENDAHULUAN... 1 Latar Belakang... 1 Tujuan ... 1 Ruang Lingkup ... 1 Manfaat Penelitian ... 1 TINJAUAN PUSTAKA ... 1 Sistem Operasi ... 1 Kernel ... 2

Distribusi Linux dan Ubuntu ... 2

Multimedia ... 2 Remastering ... 2 Proses Realtime ... 3 METODE PENELITIAN ... 3 Studi Pustaka ... 3 Perumusan Masalah ... 3 Perancangan Sistem ... 3 Implementasi ... 3 Pengujian ... 4

HASIL DAN PEMBAHASAN ... 4

Pemilihan Distribusi Induk ... 4

Pemilihan Paket ... 4

Deskripsi Data Pemilihan Paket ... 6

Penambahan dan Penghapusan Paket ... 8

Penyesuain dan Penggantian Atribut Distribusi Induk ... 8

Remastering ... 10

Penambahan Kernel Realtime ... 10

Pengujian ... 10

KESIMPULAN DAN SARAN ... 11

Kesimpulan ... 11

Saran ... 12

DAFTAR PUSTAKA ... 12

(8)

DAFTAR

TABEL

Halaman

1 Paket terpilih langsung ... 5

2 Pembobotan paket ... 5

3 Pemilihan audio player ... 6

4 Pemilihan video player ... 6

5 Pemilihan audio editor ... 6

6 Pemilihan video editor ... 6

7 Pemilihan vector model ... 6

8 Pemilihan drawing ... 7

9 Pemilihan animation 2D... 7

10 Pemilihan animation 3D ... 7

11 Pemilihan burning tool ... 7

12 Keseluruhan paket terpilih ... 7

13 Daftar paket yang dihapus ... 8

DAFTAR

GAMBAR

Halaman 1 Abstraksi komponen sistem ... 2

2 Tahapan metode penelitian. ... 3

3 Tahapan implementasi... 3

4 Logo ILOSmedia. ... 9

5 Perbandingan ukuran installer.... 10

6 Perbandingan minimum hard drive. ... 11

7 Kelengkapan ILOSmedia. ... 11

8 Kecepatan booting. ... 11

DAFTAR

LAMPIRAN

Halaman 1 Page Hit Ranking keseluruhan distro menurut www.distrowatch.com ... 14

2 Kuesioner Linux.com ... 15

3 Kuesioner KPLI Bogor... 16

4 Kuesioner Kaskus.us ... 18

5 Rekap kuesioner pemilihan paket ... 19

6 Berkas berkas /etc/apt/sources.list ... 22

7 Kode instalasi paket ... 23

8 Kode penghapusan paket ... 24

9 Tema ILOSmedia ... 25

10 Wallpaper ILOSmedia ... 26

11 Kuesioner pengujian ... 27

(9)

PENDAHULUAN Latar Belakang

Perkembangan perangkat lunak open source

berjalan sangat pesat beberapa tahun belakangan ini. Mulai dari perangkat lunak untuk komputer desktop, netbook, tablet PC dan telepon selular. Sistem operasi open source

memiliki kontribusi yang cukup besar terhadap perangkat lunak open source di dalamnya. Linux merupakan sistem operasi open source

yang terus berkembang sejak tahun 1991. Sifat Linux secara umum adalah gratis, dapat didistribusikan bebas, dan bebas untuk melakukan pengubahan di dalamnya. Linux dalam perkembangannya terbagi menjadi beberapa distribusi sesuai dengan tujuannya masing-masing. Distribusi yang terkenal antara lain Red Hat, Ubuntu, Fedora, PCLinuxOS, dan di Indonesia terdapat distribusi BlankOn. Masing-masing distribusi dibuat dengan tujuan tertentu agar sistem operasinya dapat fokus menjalankan fungsi-fungsi yang diinginkan.

Distribusi untuk multimedia seperti Ubuntu Studio memiliki kernel dan paket-paket khusus untuk mendukung kegiatan multimedia di dalamnya. Kekurangan distribusi ini adalah proses penginstalannya dilakukan secara online, dalam artian paket-paket yang dibutuhkan harus diunduh pada waktu penginstalan distribusi. Hal ini menyebabkan proses penginstalan memerlukan waktu relatif lama. Selain itu, tidak semua pengguna memiliki koneksi internet untuk melakukan penginstalan.

IPB Linux Operating System (ILOS) merupakan penelitian tentang sistem operasi

opensource yang berbasis Linux. Konsep Dasar Pembuatan Distribusi ILOS Hasil Turunan Distribusi PCLinuxOS (Lubis 2008) adalah penelitian pertama pembuatan tentang ILOS dengan metode remastering. Manunggal (2009) dengan topik Pengambangan Distribusi ILOS for Education (ILOSedu) mengembangkan ILOS menjadi distribusi untuk pendidikan bagi mahasiswa dan dosen FMIPA IPB. Dua penelitian di atas menjadi dasar penelitian ini untuk mengembangkan ILOS menjadi sebuah distribusi multimedia.

Tujuan

Tujuan dari penelitian ini adalah membuat dan mengevaluasi distribusi ILOS untuk multimedia dengan menyediakan paket-paket multimedia open source.

Ruang Lingkup

Ruang lingkup dalam penelitian ini adalah:  pembuatan ILOSmedia menggunakan sistem

operasi Ubuntu 10.10,

 kompatibilitas perangkat keras dikhususkan untuk prosesor, VGA onboard, sound card, dan memori,

 pemilihan paket yang diinstal berdasarkan hasil kuesioner,

 evaluasi dilakukan oleh end user meliputi kecepatan, kelengkapan dan kemudahan sistem.

Manfaat Penelitian

Manfaat yang diharapkan dari penelitian ini adalah:

 menyediakan sistem operasi multimedia gratis bagi masyarakat,

 memudahkan para pengguna Linux dalam menggunakan paket-paket multimedia.

TINJAUANPUSTAKA Sistem Operasi

Sistem operasi didefinisikan sebagai sebuah program yang mengatur perangkat keras komputer dengan menyediakan landasan untuk aplikasi yang berada di atasnya, serta bertindak sebagai penghubung antara para pengguna dengan perangkat keras (Samik-Ibrahim 2004). Sistem operasi bertugas untuk mengendalikan dan mengkoordinasikan penggunaan perangkat keras untuk berbagai aplikasi untuk bermacam-macam pengguna. Dengan demikian, sebuah sistem operasi bukan merupakan bagian dari perangkat keras komputer dan juga bukan merupakan bagian dari perangkat lunak aplikasi komputer.

Adapun fungsi sistem operasi secara umum adalah:

 manajemen proses,  manajemen memori utama,  manajemen berkas,

 manajemen penympanan sekunder,  manajemen sistem I/O

 sistem proteksi  jaringan, dan

command-interpreter system

(Samik-Ibrahim 2004).

Abstraksi komponen sistem operasi dapat dilihat pada Gambar 1.

(10)

Pengguna Pengguna Pengguna Pengguna

Program Aplikasi

Perangkat Keras

© 2004 MDGR- Gnu FDL

Sistem Operasi

Gambar 1 Abstraksi komponen sistem komputer (Samik-Ibrahim 2004). Kernel

Kernel adalah suatu inti dari sistem operasi. Tugas kernel adalah memerintahkan head dari

harddisk agar bergerak ke posisi tertentu dan menuliskan datanya di posisi tersebut. Kernel juga bertugas untuk menangani agar data di suatu area memori tidak tertimpa oleh data lain. Tugas kernel hampir tidak terlihat oleh pengguna, tetapi memiliki peranan utama dalam sebuah sistem operasi (S'to 2005).

Kernel pada Ubuntu ada 5 tingkatan, yaitu:  kernel Generic yang merupakan kernel

standar default Ubuntu,

 kernel Preempt, mirip denga kernel Generic tetapi dikembangkan dengan konfigurasi yang berbeda untuk mengurangi latency,  kernel RT, kernel realtime yang memiliki

dasar Ubuntu kernel yang dikelola oleh Ingo Molnar,

 kernel Lowlatency, mirip dengan kernel

Preempt yang berbasis kernel Generic tetapi menggunakan konfigurasi yang lebih baik lagi untuk lebih mengurangi latency,  kernel Realtime, kernel realtime yang

memiliki dasar Vanilla kernel (kernel orisinil Linux yang dikeluarkan oleh Linus Torvalds di kernel.org).

Versi kernel Ubuntu terdiri atas version,

patchlevel. Sublevel, dan extreverion. Sebagai contoh kernel awal ubuntu adalah 2.6.35.22-generic dapat dijabarkan menjadi:

Version = 2

Patchlevel = 6

Sublevel = 35

Extraversion = .22-generic

Distribusi Linux dan Ubuntu

Distribusi Linux secara sederhana dapat diartikan sebagai kumpulan paket-paket, manajemen, dan fitur-fitur yang berjalan di atas Linux kernel. Masing-masing distribusi Linux dapat dibedakan berdasarkan tiga ciri penting, yaitu tujuan, konfigurasi dan pemaketan, dan

support model (Turnbull et al 2009).

Sebagian distribusi meletakkan pengaturan konfigurasi dan berkas-berkas di lokasi yang sama, sebagian lagi mengubahnya. Proses instalasi dan pemutakhiran (pada umumnya diinstal oleh paket-paket) tidak sama pada setiap distribusi. Masing-masing distribusi menggunakan aplikasi instalasi dan perangkat manajemen yang berbeda .

Distribusi seperti Debian, CentOS, dan Fedora dibiayai oleh komunitas relawan. Distribusi lainnya seperti Red Hat Enterprise Linux dan Ubuntu dibiayai dan didukung oleh komersial vendor. Meskipun demikian, perangkat lunaknya masih open source, tetapi para pengguna yang ingin mendapatkan dukungan dan pemeliharaan tambahan diharuskan membayar.

Distribusi Ubuntu diprakarsai oleh Mark Shuttleworth, seorang teknolog dan pengusaha asal Afrika Selatan. Ubuntu memiliki dasar program Linux Debian, didistribusikan bebas, dikembangkan oleh komunitas khusus, dan pemutakhirannya dilakukan setiap enam bulan (Turnbull et al 2009).

Multimedia

Multimedia adalah sebuah informasi yang dapat disajikan dalam bentuk sinyal audio atau gambar yang bergerak (Steinmetz & Nahrstedt 2004). Multimedia mencakup audio, video, grafis, dan animasi. Penyampaian informasi melalui multimedia lebih banyak dipilih dari pada menggunakan teks saja.

Menurut Bhatnagar et al (2001) multimedia adalah kombinasi dari teks, grafis (diam dan bergerak), bunyi, dan video yang dikirimkan melalui komputer. Komputer merupakan bagian dari multimedia. Semua elemen multimedia -teks, grafis, audio, dan video- dihasilkan dan disalurkan melalui komputer.

Remastering

Remastering perangkat lunak adalah kegiatan untuk meningkatkan versi dari kode sumber untuk didistribusikan kepada audiens baru (YourDictionary 2011). Salah satu proses

remastering adalah perombakan atau modifikasi Linux yang meliputi penambahan, pengubahan, dan penghapusan fitur-fitur yang ada di

(11)

dalamnya. Ubuntu merupakan distribusi yang paling banyak di-remasrtering. Linux Mint dan Backtract 4 merupakan distribusi hasil

remastering Linux yang sudah sangat popular.

Remastering bisa juga diartikan mengambil sebagian teknologi yang ada pada distro induk (bisa diartikan sifat), seperti Ubuntu yang mengimplementasikan manajemen paket *.deb apt dan Mandriva yang menggunakan managemen paket *.rpm Redhat.

Proses Realtime

The German Nation of Standardization

memberikan gagasan tentang proses realtime

sabagai suatu proses yang mengirimkan hasil pemrosesan dalam rentang waktu tertentu (Steinmetz & Nahrstedt 2004). Karakteristik utama dari proses realtime adalah ketepatan dalam komputasi. Hal ini dapat diartikan pemrosesan terhadap sebuah tugas harus sesuai dengan selang waktunya dan tidak terlalu cepat ataupun terlalu lama (delay).

METODEPENELITIAN

Metode penelitian ini dilakukan beberapa tahapan, yaitu studi pustaka, perumusan masalah, perancangan sistem, pengembangan sistem, dan pengujian. Alur metode penelitian terlihat pada Gambar 2.

Studi Pustaka Perumusan Masalah Perancangan Sistem Implementasi Pengujian

Gambar 2 Tahapan metode penelitian. Studi Pustaka

Tahapan awal dari penelitian ini adalah studi pustaka. Pada tahap ini peneliti mendalami tentang konsep dasar pembuatan distribusi baru dari distribusi Linux yang sudah ada yang disebut remastering, konsep multimedia, dan memahami langkah-langkah dalam metode penelitian. Studi pustaka dilakukan dengan

memahami konsep Linux dan multimedia,

browsing di internet, dan referensi ilmu lainnya yang mendukung dalam proses penyelesaian masalah.

Perumusan Masalah

Pada tahap ini dilakukan analisis mengenai kebutuhan dan permasalahan dalam pengembangan ILOSmedia. Analisis meliputi batasan sistem, cara membuat distribusi Linux dengan teknik remastering, dan konsep sistem operasi multimedia.

Perancangan Sistem

Pada tahap ini dilakukan perancangan ILOSmedia yang meliputi pemilihan distribusi yang akan didistribusi ulang, pemilihan paket– paket yang akan ditambahkan, penambahan kernel Realtime, dan modifikasi sistem.

Implementasi

Hasil perancangan kemudian

diimplementasikan ke dalam sistem. Tahapan implementasi dapat dilihat pada Gambar 3.

Pemilihan Distro Linux

Pemilihan Paket Penambahan dan Penghapusan Paket Penyesuaian dan Penggantian Atribut Distribusi Induk Remastering Penambahan Kernel Realtime

Gambar 3 Tahapan implementasi. 1. Pemilihan distribusi Linux

Tahapan pertama adalah pemilihan distribusi Linux yang akan didistribusikan menjadi ILOSmedia. Pada penelitian sebelumnya, pembuatan ILOS menggunakan distribusi PCLinuxOS dan Fedora, sedangkan penelitian ini menggunakan distribusi Ubuntu.

(12)

2. Pemilihan paket

Proses pemilihan paket dilakukan dengan menggunakan kuesioner ke tiga komunitas, yaitu Komunitas Pengguna Linux Indonesia (KPLI) Bogor, forum linux.com dan forum Linux di kaskus.us

3. Penambahan dan penghapusan paket Paket-paket yang telah dipilih kemudian diinstal ke dalam sistem melalui repository

pandawa.ipb.ac.id dengan identitas distribusi Ubuntu Maverick. Paket-paket awal yang tidak ada hubungannya dengan multimedia akan dihapus.

4. Penyesuaian dan penggantian atribut distribusi induk

Tahapan ini dilakukan untuk membedakan distribusi turunan dengan distribusi induk yang meliputi membuat logo ILOSmedia, mengganti tema, mengganti identitas distribusi induk, membuat boot splash, dan mengubah repository default.

5. Remastering

Tahap akhir implementasi sistem adalah pembuatan berkas installer ILOSmedia *.iso dengan md5-nya. Hasil installer dapat juga digunakan sebagai live-cd.

6. Penambahan kernel Realtime

Kernel Realtime dibutuhkan dalam sistem operasi multimedia. Adapun kernel Generic tetap diikutsertakan untuk proses instalasi. Pengujian

Pengujian dilakukan oleh mahasiswa ilmu komputer IPB yang tergabung dalam Film Community of Ilkomerz (FOKERZ). Pengujian dilakukan untuk menganalisis

 kecepatan dan kelengkapan paket,  kecocokan perangkat keras,  kecepatan booting sistem,  besar ukuran installer,

 syarat minimum harddrive,

 kemudahan navigasi lingkungan desktop,  komentar mengenai ILOSmedia.

HASILDANPEMBAHASAN Pemilihan Distribusi Induk

ILOSmedia menggunakan distribusi Ubuntu 10.10 sebagai distribusi induk yang diperoleh dari repository IPB di www.pandawa.ipb.ac.id. Pemilihan ini didasarkan atas beberapa hal, yaitu:

 Ubuntu merupakan distribusi Linux terpopular di dunia menurut www.distrowatch.com. Ubuntu menduduki peringkat pertama dalam Page Hit Ranking

dengan banyaknya hits per day 2294 tertanggal 15 Juni 2011. Ubuntu Studio menduduki peringkat 45 dengan banyaknya

hits per day 225. Page Hit Ranking

keseluruhan distribusi Linux merurut www.distrowatch.com dapat dilihat pada Lampiran 1,

 Ubuntu menyediakan kernel khusus untuk sistem operasi multimedia yang disebut kernel Realtime,

 Ubuntu memiliki paket multimedia yang lengkap dan mudah didapatkan serta memiliki lisensi untuk didistribusikan ulang,  Ubuntu 10.10 merupakan varian terbaru dari Ubuntu pada saat pengembangan ILOSmedia tertanggal 10 November 2010. Langkah awal pembuatan ILOSmedia yaitu melakukan instalasi Ubuntu 10.10 pada

notebook dengan spesifikasi perangkat keras sebagai berikut:

 Prosesor : Pentium® Dual-Core CPU T4400 @ 2.2GHz,  Memori : 2 GB,

Harddisk : 320 GB,

 VGA : Mobile Intel(R) 4 Series Express Chipset Family,  Sound card : IDT HD Audio.

Ubuntu 10.10 yang digunakan merupakan sistem operasi 32-bit, sehingga ILOSmedia juga merupakan sistem operasi 32-bit.

Pemilihan Paket

Pada penelitian ini pemilihan paket didapatkan dari kuesioner. Secara umum, pemilihan paket didasarkan pada tiap-tiap kegiatan multimedia dan pilihan paket diperoleh dari situs web tertentu yang meliputi:

audio player (anewmorning.com),  audio editor (mediakey.dk),  video player (linux.com),  video editor (cybercity.biz),  vector model (linfo.org),  drawing (linuxlinks.com),  burning tool (linuxsoft.cz),  animation 2D (junauza.com),  animation 3D (juanuza.com).

Paket-paket yang akan dipilih harus memenuhi dua syarat utama, yaitu open source

dan dapat didistribusikan ulang. Adapun paket-paket yang langsung dipilih oleh peneliti untuk

(13)

dimasukkan ke dalam sistem dengan alasan paket-paket tersebut merupakan paket yang paling popular pada fungsinya masing-masing. Paket-paket tersebut dapat dilihat pada Tabel 1. Tabel 1 Paket terpilih langsung

Nama Paket Fungsi

Avidemux video converter

Cheese penunjang webcam

Entagged tag editor

FontForge font editor

Gimp editor grafis Gwenview image viewer

Pulse audio control

Shotwell photo manager

Simple Scan penunjang perangkat

scanner

Sound

Converter audio converter Subtitle Editor membuat subtitle

Synfig authoring software

Thoggen DVD ripper

Tuxguitar multitrack tablature

editor

Xvid perekam kegiatan

desktop

Terdapat tiga tahap pengambilan kuesioner, yaitu forum Linux.com, KPLI Bogor, dan forum Kaskus.us.

1. Forum Linux.com

Kuesioner pertama ditujukan kepada pengguna Linux multimedia di seluruh dunia pada forum Linux.com. Kuesioner dilakukan dengan memublikasikan pertanyaan pada forum multimedia dengan alamat http://www.linux.com/community/forums?func =view&catid=36&id=7787 (Lampiran 2). Pertanyaan yang diajukan masih bersifat umum, dan belum ada batasan mengenai pemilihan paket.

Hasil dari kuesioner tersebut meliputi beberapa masukan tentang Linux multimedia dari para responden. Namun, hanya terdapat satu respon mengenai pemilihan paket oleh moderator forum bernama Matthew Fillpot. 2. KPLI Bogor

Kuesioner kedua ditujukan pada anggota KPLI Bogor. Format kuesioner dapat dilihat pada Lampiran 3. Hasil dari kuesioner tersebut

didapatkan 10 responden pemilih dari target 20 responden.

3. Forum Kaskus.us

Kuesioner tahap akhir ditujukan kepada pengguna Linux Indonesia melalui Kaskus yang merupakan forum terbesar di Indonesia. Kuesioner dapat dilihat pada alamat http://www.kaskus.us/showthread.php?t=58934 03 (Lampiran 4).

Hasil dari kuesioner tersebut didapatkan 19 responden pemilih dan beberapa masukan tentang Linux multimedia. Dengan demikian, total responden pada penelitian ini berjumlah 30 responden.

Hasil pemilihan paket oleh responden tidak sesuai dengan pemikiran awal yaitu memilih satu dari enam paket yang disediakan tiap pertanyaan. Selain itu ada pula responden yang tidak menjawab satu atau lebih pertanyaan yang diberikan. Hal ini karena responden tidak mengetahui atau tidak pernah berkecimpung di dalam kegiatan multimedia yang ditanyakan. Oleh karena itu, peneliti melakukan pembobotan pada tiap paket yang dipilih. Pembobotan dirumuskan oleh fungsi

, x > 0

( )

0, x = 0

dengan x adalah jumlah paket yang dipilih pada tiap pertanyaan. Berikut hasil fungsi pembobotan pada Tabel 2.

Tabel 2 Pembobotan paket

Jumlah paket

yang dipilih

(x)

Bobot

f(x)

0

0

1

1

2

0,5

3

0,33

4

0,25

Sebagai contoh, dalam pemilihan audio editor ada satu responden yang memilih dua paket, yaitu Audacity dan LMMS. Pembobotan dilakukan untuk kedua paket ini. Masing-masing paket mendapatkan bobot dengan x=2, sehingga didapatkan bobot untuk Audacity sebesar 0,5 dan LMMS sebesar 0,5.

(14)

Deskripsi Data Pemilihan Paket

Hasil tiga tahapan kuesioner diperoleh total 30 responden. Perhitungan pemilihan paket berdasarkan bobot dapat dilihat pada Lampiran 5. Secara ringkas, berikut hasil pemilihan paket berdasarkan kegiatan multimedia:

Audioplayer

Rhythmbox merupakan aplikasi audio player pada Ubuntu 10.10 yang sering dipakai oleh pengguna sehingga lebih banyak dipilih oleh responden. Total pemilihan ditunjukkan pada Tabel 4.

Tabel 3 Pemilihan audio player

Audio player Bobot pemilih Peringkat

Amarok 6,4 2 Audacious 4,4 3 Exaile 3,6 4 Jajuk 0 5 Muine 0 6 Rhythmbox 13,6 1 jumlah 28  Videoplayer

Seperti halnya Audacity, VLC merupakan aplikasi multiplatform dan memiliki codec

format audio dan video yang lengkap, sehingga hampir semua responden memilihnya. Total pemilihan ditunjukkan pada Tabel 5.

Tabel 4 Pemilihan video player

Video player Bobot pemilih Peringkat

Banshee 0 4 Boxee 0 6 Kaffeine 0 5 Miro 1 3 Movie player 6 2 VLC 23 1 jumlah 30  Audio editor

Audacity terpilih sebagai aplikasi audio editor. Hal ini karena Audacity merupakan aplikasi multiplatform, memliki fungsi editor yang lengkap dan gratis. Total pemilihan ditunjukkan pada Tabel 3.

Tabel 5 Pemilihan audio editor

Audio editor Bobot pemilih Peringkat

Audacity 23,5 1 Beast 0 4 LMMS 1,5 2 Rezound 0 5 Sweep 0 6 TerminatorX 1 3 jumlah 26 Videoeditor

OpenShot mendukung berbagai macam format data video, audio dan gambar, memiliki fitur editor video yang lengkap, dan memiliki integrasi dengan GNOME. Total pemilihan ditunjukkan pada Tabel 6.

Tabel 6 Pemilihan video editor

Video editor Bobot pemilih Peringkat

Cinelerra 1 5 Kdenlive 4,5 3 Kino 3,5 4 Lives 0 6 Openshot 6 1 Pitivi 5 2 jumlah 20  Vectormodel

Inkscape merupakan aplikasi multiplatform

vector model yang sudah sangat popular di kalangan pengguna Linux. Total pemilihan ditunjukkan pada Tabel 7.

Tabel 7 Pemilihan vector model

Vector model Bobot pemilih Peringkat

Dia 2,7 3 Inkscape 21,7 1 Ktoon 0 6 Scribus 4,7 2 Skencil 0 4 Synfig 0 5 jumlah 29  Drawing

Pencil merupakan aplikasi drawing dengan fitur yang lengkap dan dapat juga digunakan sebagai aplikasi untuk membuat animasi 2D. Total pemilihan ditunjukkan pada Tabel 8.

(15)

Tabel 8 Pemilihan drawing

Drawing Bobot pemilih Peringkat

GNU paint 1 4 MtPaint 1 5 My paint 2 3 Pencil 6 1 RGB paint 0 6 Tux paint 3 2 jumlah 13  Animation 2D

Pencil merupakan aplikasi animasi 2D yang memiliki empat macam layer, yaitu gambar bitmap, gambar vektor, bunyi dan kamera. Pencil juga dapat mengubah format animasi ke format QuickTime dan Flash. Total pemilihan ditunjukkan pada Tabel 10.

Tabel 9 Pemilihan animation 2D

Animation 2D Bobot pemilih Peringkat

Ktoon 3 3

Pencil 7 1

Synfig 3 2

jumlah 13

Animation 3D

Blender merupakan aplikasi untuk membuat Animasi 3D yang sudah sangat popular di kalangan pengguna multimedia Linux. Blender juga merupakan aplikasi multiplatform dan gratis. Fitur yang lengkap mulai dari modeling

sampai untuk pembuatan game. Total pemilihan ditunjukkan pada Tabel 11.

Tabel 10 Pemilihan animation 3D

Animation 3D Bobot pemilih Peringkat

Blender 23 1

K-3D 1 2

Wings3D 0 3

jumlah 24

Burningtool

Brasero merupakan burning tool dengan fitur dan tampilan sederhana serta merupakan aplikasi bawaan Ubuntu 10. Total pemilihan ditunjukkan pada Tabel 9.

Tabel 11 Pemilihan burning tool

Burning tool Bobot pemilih Peringkat

Brasero 18,5 1 Devede 0 4 GnomeBaker 3 3 K3b 5,5 2 X-cd-roast 0 5 Xfburn 0 6 jumlah 27

Dengan demikian, diperoleh paket-paket terpilih yang akan diinstal pada sistem. Keseluruhan paket dan fungsinya dapat dilihat pada Tabel 12.

Tabel 12 Keseluruhan paket terpilih No. Paket

terpilih Fungsi 1 Audacity audio editor

2 Avidemux video converter

3 Blender membuat animasi 3D 4 Brasero burning tool

5 Cheese penunjang webcam

6 Entagged tag editor

7 FontForge font editor

8 Gimp editor grafis 9 Gwenview image viewer

10 Inkscape editor grafis vektor 11 Openshot video editor

12 Pencil membuat animasi 2D 13 Pulse audio control

14 Rhytmbox audio player

15 Shotwell photo manager

16 Simple Scan penunjang perangkat

scanner

17 Sound

Converter audio converter 18 Subtitle

Editor membuat subtitle 19 Thoggen DVD ripper

20 Tuxguitar multitrack tablature

editor

21 VLC video player

22 Xvid perekam kegiatan

(16)

Penambahan dan Penghapusan Paket Paket-paket yang sudah terpilih kemudian diinstal ke dalam sistem. Adapaun urutan penambahan paket sebagai berikut:

1. Konfigurasi repository

ILOSmedia menggunakan repository IPB di www.pandawa.ipb.ac.id. Untuk itu, sumber

repository harus diubah. Pengubahan dilakukan dengan cara mengubah isi berkas pada berkas /etc/apt/sources.list. Pengubahan isi berkas menggunakan fasilitas terminal dengan perintah sudo gedit /etc/apt/sources.list Pengubahan isi berkas /etc/apt/sources.list dapat dilihat pada Lampiran 6.

2. Penambahan paket

Paket-paket diinstal dari repository IPB melalui fasilitas terminal dengan perintah

sudo apt-get -y install

[nama_paket1] [nama_paket2]

Kode instalasi secara lengkap terdapat pada Lampiran 7. Penambahan codec dan plugin extra juga dilakukan ke dalam sistem melalui fasilitas terminal dengan perintah

sudo apt-get -y install ubuntu-restricted-extras

3. Penghapusan paket

Paket-paket yang dihapus merupakan paket-paket bawaan Ubuntu 10.10 yang tidak ada hubungannya dengan multimedia seperti games

dan indentitas distro Ubuntu. Selain itu, ada juga paket-paket multimedia yang dihapus dengan alasan paket tersebut merupakan paket bawaan Ubuntu 10.10 yang tidak terpilih untuk dimasukkan ke dalam ILOSmedia menurut hasil kuesioner, seperti Pitivi yang digantikan oleh OpenShot dan Totem yang digantikn oleh VLC. Penghapusan paket ini bertujuan untuk mengurangi besar ukuran berkas paket distribusi. Berikut daftar paket beserta fungsinya yang dihapus pada Tabel 13.

Penghapusan paket dilakukan melalui fasilitas terminal dangan perintah

sudo apt-get remove -–purge [nama_paket1] [nama_paket2]

Kode penghapusan secara lengkap terdapat pada Lampiran 8.

Tabel 13 Daftar paket yang dihapus No. Nama paket Fungsi

1 Aisleriot Game

2 Audacious audio player

3 Gbrainy Game

4 Gnome-mahjongg Game

5 Gnome-sudoku Game

6 Gnomine game

7 Konqueror web browser

8 Pitivi video editor

9 Quadrapassel game

10 Totem video player

11 Transmission-gtk torrent 12 Ubufox

add-ons

Ubuntu firefox 13 Ubuntu-docs about Ubuntu Penyesuain dan Penggantian Atribut Distribusi Induk

Perubahan atribut induk bertujuan untuk membedakan distribusi awal dengan distribusi baru. Perubahan atribut tersebut meliputi: 1. Nama distribusi

Terdapat tiga berkas penting dalam memberikan nama distribusi yaitu berkas lsb-release, issue, dan issue.net.

a) lsb-release

Isi berkas ini diubah menggunakan fasilitas terminal dengan perintah

sudo gedit /etc/lsb-release Isi berkas sebelum diubah :

DISTRIB_ID=Ubuntu DISTRIB_RELEASE=10.10 DISTRIB_CODENAME=maverick

DISTRIB_DESCRIPTION="Ubuntu 10.10" Isi berkas setelah diubah :

DISTRIB_ID=Ilosmedia DISTRIB_RELEASE=1.0

DISTRIB_CODENAME=maverick DISTRIB_DESCRIPTION="Ilosmedia 1.0" Pada atribut DISTRIB_CODENAME tidak dilakukan pengubahan dengan alasan sebagai identitas pengambilan paket pada repository

Ubuntu Maverick. b) issue

Isi berkas ini diubah menggunakan fasilitas terminal dengan perintah

(17)

sudo gedit /etc/issue

Isi berkas sebelum diubah : Ubuntu 10.10 \n \l Isi berkas setelah diubah : Ilosmedia 1.0 \n \l c) issue.net

Isi berkas ini diubah menggunakan fasilitas terminal dengan perintah

sudo gedit /etc/issue.net Isi berkas sebelum diubah : Ubuntu 10.10 Isi berkas setelah diubah : Ilosmedia 1.0

Untuk mengakses repository, diperlukan berkas python tambahan dengan identitas Ilosmedia.py. Pembuatan berkas ini dengan cara mengubah nama berkas sebelumnya Ubuntu.py menjadi Ilosmedia.py dan mengubah nama

class di dalam berkas ini dari “class Ubuntu (Distro)” menjadi “class Ilosmedia (Distro)”. Pengubahan dilakukan menggunakan fasilitas terminal dengan perintah

sudo gedit /usr/share/software-center/softwarecenter/distribusi/Il osmedia.py

Tahap akhir yaitu membuat berkas Ilosmedia.info dan Ilosmedia.mirrors pada direktori /usr/share/python-apt/templates/. Pembuatan dilakukan dengan mengubah nama berkas sebelumnya, yaitu Ubuntu.info dan Ubuntu.mirrors.

2. Tema

ILOSmedia menggunakan tema dari aplikasi Audacious. Tema memiliki warna dominan hitam berkilau. Tema dapat dilihat pada Lampiran 9. Agar menjadi Tema utama, direktori tema pada direktori /home/ilosmedia/.themes/Ilos2 disalinkan ke direktori /usr/share/themes melalui fasilitas terminal dengan perintah

cp /home/ilosmedia/.themes/Ilos2/ usr/share/themes

3. Wallpaper

ILOSmedia memiliki satu wallpaper utama yang dapat dilihat pada Lampiran 10. Default wallpaper dibuat dengan menghapus semua

wallpaper yang ada sebelumnya pada direktori /usr/share/backgrounds/ dan menambahkan satu

wallpaper baru dengan nama Ilosmedia.jpg. Kemudian dilakukan pengubahan isi berkas pada berkas berikut

 /usr/share/gnome-background-properties/ubuntu-wallpapers.xml  /var/lib/gconf/debian.defaults/%gconf-tree.xml  /usr/share/gconf/defaults/16_ubuntu-wallpapers

4. Logo dan login screen

ILOSmedia memiliki logo seperti yang ditunjukkan pada Gambar 4.

Gambar 4 Logo ILOSmedia. Filosofi logo ILOSmedia yaitu:

 lingkaran berwana biru melambangkan logo dasar Institut Pertanian Bogor,

 segitiga berwarna putih berarti tombol “play” pada aplikasi multimedia yang

melambangkan sistem operasi multimedia,  gambar pinguin Linux yang bernama Tux,

diciptakan oleh penggagas Linux yang bernama Linus menandakan bahwa ILOSmedia merupakan sistem operasi berbasis Linux,

 kata ILOSmedia menandakan identitas dari sistem operasi ini.

Login screen menggunakan wallpaper

kedua ILOSmedia yang terdapat pada direktori /usr/share/backgrounds/ dengan nama Ilosmedia2.jpg. Tahapan pengubahan wallpaper

dan tema login screen adalah:  melalui terminal dengan perintah

sudo cp /usr/share/applications/

gnome-appearance-propertiesdesktop /usr/share/gdm/ autostart/LoginWindow

log out,

 memiilih tema dan wallpaper,  log in,

 melalui terminal dengan perintah

sudo unlink /usr/share/gdm/

autostart/LoginWindow/gnome-appearance-properties.desktop 5. Bootspalsh

Penambahan boot spash baru dari plymouth dengan tahapan:

 melalui terminal dengan perintah

sudo apt-get -y install plymouth-theme-sola,

 mengubah gambar ubuntu-logo.png pada direktori /lib/plymouth/ dengan logo ILOSmedia,

(18)

 memilih themes solar plymouth melalui terminal dengan perintah

sudo update-alternatives --config default.plymouth

 mengupdate initramfs melalui terminal dengan perintah

sudo update-initramfs –u Remastering

Tahap akhir dari pengembangan ILOSmedia adalah melakukan proses remastering dengan menggunakan tool Remastersys. Sebelum melakukan remastering, terdapat beberapa direktori pada direktori /home/ilosmedia/ yang harus disalin ke direktori /etc/skel/. Direktori-direktori tersebut adalah /home/ilos/.config, /home/ilos/.gconf, /home/ilos/.gconfd, dan /home/ilos/.gnome2.

Paket-paket dan repository diperbaharui melalui fasilitas terminal dengan perintah sudo apt-get update && apt-get -y upgrade

kemudian menghapus direktori temporary

melalui fasilitas terminal dengan perintah sudo rm -rf /tmp/*

ILOSmedia sudah siap di-remastering

menggunakan tool Remastersys melalui terminal dengan perintah

sudo remastersys dist

Berkas hasil remastering terdapat pada direktori /home/remastersys beserta berkas md5-nya. Hasil remastering berupa berkas *.iso berukuran 1.34GB, mengalami pertambahan ukuran sebesar 646MB dari distribusi induk yang berukuran 694MB. ILOSmedia hasil

remastering dapat langsung digunakan melalui

live-cd dengan username ilosmedia tanpa menggunakan password.

Penambahan Kernel Realtime

ILOSmedia menggunakan kernel

2.6.33.29-realtime sebagai kernel multimedia. Kernel ini didapatkan dari repository milik Alessio Igor Bogani yang merupakan seorang pengembang

Ubuntu Studio dengan alamat

https://launchpad.net/~abogani/. Kernel awal Ubuntu 10.10 (2.6.35.22-generic) masih digunakan pada sistem ini untuk proses penginstalasian. Hal ini karena Remastersys sebagai alat remastering tidak mendukung kernel lain selain kernel Generic Ubuntu. Kernel Realtime tersedia pada CD instalasi ILOSmedia. Kernel ini diinstal setelah proses

instalasi ILOSmedia selesai. Adapun berkas instalasi kernel Realtime meliputi:

1. linux-image-2.6.33-29-realtime, 2. linux-headers-2.6.33-29,

3. linux-headers-2.6.33-29-realtime.

Ketiga berkas tersebut diinstal secara berurutan melalui fasilitas terminal dengan perintah sudo dpkg –i [lokasi_berkas]/[nama_ berkas]

Pengujian

Pengujian ILOSmedia dilakukan oleh 11 mahasiswa Ilmu Komputer yang tergabung dalam komunitas FOKERZ. Pengujian dilakukan dengan menjalankan ILOSmedia melalui live-cd oleh para responden dan mengisi kuesioner pengujian seperti pada Lampiran 11.

Dari 10 notebook yang digunakan dalam pengujian, keseluruhan berhasil menjalankan ILOSmedia dengan baik. Perangkat keras seperti prosesor, memori, VGA, dan sound card

berjalan dengan baik. Satu responden menggunakan netbook dalam pengujian dan didapatkan performa ILOSmedia yang kurang baik. Hal ini karena distribusi induk yang digunakan dikhususkan untuk notebook atau PC bukan untuk netbook.

Dalam segi perbandingan ukuran installer

ILOSmedia (1,34GB) dengan Ubuntu 10.10 (694MB) dan Ubuntu Studio 10.10 (1,8GB) , dan perbandingan kebutuhan minimum hard drive yang dipakai ILOSmedia (10GB) dengan Ubuntu 10.10 (5GB) dan Ubuntu Studio 10.10 (20GB), hampir keseluruhan responden menganggap bahwa keduanya masih normal. Penambahan paket-paket multimedia menyebabkan ukuran installer dan juga kebutuhan minimum hard drive meningkat. Grafik keduanya pada Gambar 5 dan Gambar 6.

Gambar 5 Perbandingan ukuran installer.

0 2 4 6 8 10

Besar Normal Kecil

ju m lah r e sp o n d e n ukuran installer

(19)

Gambar 6 Perbandingan minimum hard drive.

ILOSmedia juga memiliki paket-paket multimedia yang lengkap, bahkan 5 dari 11 responden menjawab sangat lengkap. Seperti ditunjukkan pada Gambar 7.

Gambar 7 Kelengkapan ILOSmedia.

ILOSmedia memiliki navigasi lingkungan

desktop yang mudah digunakan, memiliki user experience yang memuaskan. Ada dua hal yang diuji dari segi kecepatan, yaitu kecepatan

booting awal dan kecepatan membuka tiap-tiap paket multimedia yang ditambahkan. Seluruh responden menganggap bahwa booting

ILOSmedia cepat dengan rata-tara 28,87 detik. Kisaran lama waktu booting sebesar 17,9 – 46 detik dan untuk masing-masing responden terlihat pada Gambar 8.

Gambar 8 Kecepatan booting.

Seluruh paket yang ditambahkan ke dalam ILOSmedia diuji kecepatannya. Secara keseluruhan paket dapat dibuka dengan baik dan membutuhkan waktu yang singkat. Paket yang memiliki waktu terlama adalah GIMP dengan waktu tercepat 5,40 detik (responden 6) dan terlama 21,2 detik (responden 3). Secara keseluruhan hasil kuesioner dapat dilihat pada Lampiran 12.

KESIMPULANDANSARAN Kesimpulan

Dari penelitian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan:

 penelitian ini berhasil membangun sebuah distribusi sistem operasi multimedia hasil

remastering dari Ubutu 10.10 yang bernama ILOSmedia,

 ILOSmedia memiliki kompatibilitas perangkat keras pada notebook dan PC dengan performa yang baik,

 72,727% responden berpendapat bahwa ukuran installer ILOSmedia sebesar 1,34GB dan minimum hard drive sebesar 10GB adalah normal,

 ILOSmedia memiliki paket-paket multimedia yang lengkap dengan persentase kelengkapan menurut responden 45,455% sangat lengkap dan 54,545% lengkap,  ILOSmedia memiliki kecepatan booting

rata-rata sebesar 28,87 detik,

 90,91% responden menganggap bahwa ILOSmedia memiliki navigasi lingkungan

desktop yang mudah.

0 2 4 6 8 10

Besar Normal Kecil

ju m lah r e sp o n d e n

ukuran minimum hard drive

0 2 4 6 8 Sangat Lengkap Lengkap Kurang lengkap ju m lah r e sp o n d e n kelengkapan 0 20 40 60 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

waktu booting (detik)

re sp o n d e n ke -

(20)

Saran

Pengambangan ke depan ILOSmedia disarankan lebih spesifik ke masing-masing kegiatan multimedia, seperti industri musik, film, animasi dan desain grafis.

DAFTARPUSTAKA

Bhatnagar G, Metha S, Mitra S, editor. 2001.

Introduction to Multimedia Systems. California: Academic Press.

Lubis IA. 2008. Konsep Dasar Pembuatan Distribusi ILOS Hasil Turunan Distribusi PCLinuxOS [skripsi]. Bogor: Departemen Ilmu Komputer, Institut Pertanian Bogor.

Manunggal Agung. 2009. Pengembangan distribusi ILOS for Education (ILOSEDU) [skripsi]. Bogor: Departemen Ilmu Komputer, Institut Pertanian Bogor.

Samik-Ibrahim RM. 2004. Pengantar Sistem Operasi Komputer. Yogyakarta: Ardi Publishing.

Steinmetz R, Nahrstedt K. 2004. Multimedia Application. Berlin: Springer-Verlag. Steinmetz R, Nahrstedt K. 2004. Multimedia

Systems. Berlin: Springer-Verlag. S’to. 2005. Fedora Core 4: Red Hat Linux.

Jakarta: Jasakom.

Tanenbaum AS. 2001. Modern Operating Systems. Ed. ke-2. New Jersey: Prentice-Hall,Inc.

Turnbull J, Lieverdink P, Matotek D. 2009. Pro Linux System Administrator. New York: Springer-Verlag.

Yourdictionary. 2011. Remaster. http://computer.yourdictionary.com/rema ster [16 Juni 2011]

(21)
(22)
(23)

Lampiran 2 Kuesioner Linux.com

(24)

Lampiran 3 Kuesioner KPLI Bogor

Kuesioner ILOSmedia

Kuesioner ini bertujuan untuk pembuatan skripsi yang berjudul IPB Linux Operating System Multimedia (ILOSmedia) dan diperuntukkan kepada pengguna linux di bidang multimedia. Untuk mendapatkan data yang diharapkan maka responden haruslah pengguna linux di bidang multimedia dan dalam hal ini adalah anggota KPLI Bogor.

Profile Responden

 Nama : ………..

 Umur : …….. tahun

 Profesi : ………..

 Lama penggunaan linux : …….. tahun

 Kegiatan multimedia yang ditekuni : (Audio / Video / 2D graphic / 3D graphic / Animation) *coret yang tidik perlu

Dalam kuesioner ini responden diminta untuk memilih satu aplikasi untuk tiap bidang kegiatan multimedia baik audio, video, maupun grafik. Berikut adalah kegiatan multimedia yang dibutuhkan : (beritanda silang (X) pada aplikasi yang dipilih)

1. Audio player (anewmorning.com)  Amarok  Audacious  Rhythmbox  Exaile  Jajuk  Muine

2. Audio editor (mediakey.dk)  Audacity  Rezound  Beast  LMMS  TerminatorX  Sweep

3. Video player (Linux.com)  VLC  Movie Player  Miro  Banshee  Kaffeine  Boxee

4. Video editor (cybercity.biz)  Kino  LIVES  OpenShot  Cinerella  PiTiVi  Kdenlive

5. Vector model (linfo.org)  Inkscape  Skencil  Dia  Synfig  KToon  Scribus 6. Drawing (linuxlinks.com)  Pencil  RGB Paint  Tux Paint  GNU Paint  My Paint  mtPaint

7. Burning tool (Linuxsoft.cz)  Brasero  DeVeDe  K3b  X-CD-Roast  GnomeBaker  XfBurn 8. Animation 2D (junauza.com)  Ktoon  Synfig  Pencil 9. Animation 3D (junauza.com)  Blender  Wings3D  K-3D

(25)

Lampiran 3 Lanjutan

Sebagai catatan, berikut adalah aplikasi multimedia yang sudah terpilih berdasarkan fungsinya :  Pulse Audio Volume Control

 Cheese webcam booth  Subtitle editor  Entagged (tag editor)  Thoggen (DVD ripper)  Tuxguitar

 Xvid cap screen capture  Avidemux (video converter)  Sound converter

 FontForge (font editor)  Simple scan

 Gwenview (image viewer)  Shotwell (photo manager)  GIMP (image editor)

Paket tambahan yang belum tercantum dan Anda sangat butuhkan beserta fungsinya : ... – fungsi : ……… ... – fungsi : ……… ... – fungsi : ……… Komentar mengenai ILOSmedia

……… ………..……… ……… ……… ………...……… ……….. ……… ……….

Terimakasih atas partisipasi Anda, semoga sistem operasi ini bermanfaat dan dapat dikembangkan ke tahap selanjutnya.

…… - Oktober - 2010

(26)
(27)

19

Lampiran 5 Rekap kuesioner pemilihan paket

video editor 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 1 total

kino 1,0 1,0 1,0 0,5 3,5 lives 0,0 openshot 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 6,0 cinelerra 1,0 1,0 pitivi 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 5,0 kdenlive 1,0 1,0 1,0 0,5 1,0 4,5 jumlah 1,0 1,0 1,0 0,0 0,0 0,0 0,0 1,0 0,0 0,0 0,0 1,0 1,0 1,0 0,0 0,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,0 1,0 1,0 20,0

vector model 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 1 total

inkscape 0,3 0,5 0,5 0,5 0,5 0,5 1,0 1,0 0,5 0,3 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 21,7 skencil 0,0 dia 0,3 0,3 1,0 1,0 2,7 synfig 0,0 ktoon 0,0 scribus 0,3 0,5 0,5 0,5 0,5 0,5 0,5 0,3 1,0 4,7 jumlah 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 29,0 drawing 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 1 total pencil 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 6,0 rgb paint 0,0 tux paint 1,0 1,0 1,0 3,0 gnu paint 1,0 1,0 my paint 1,0 1,0 2,0 mtPaint 1,0 1,0 jumlah 1,0 0,0 1,0 0,0 0,0 0,0 0,0 0,0 0,0 0,0 0,0 1,0 1,0 1,0 0,0 0,0 0,0 0,0 1,0 1,0 0,0 1,0 0,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,0 1,0 0,0 13,0

(28)

20

Lampiran 5 Lanjutan

audio editor 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 1 total

Audacity 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,5 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 23,5 rezound 0,0 beast 0,0 LMMS 1,0 0,5 1,5 TerminatorX 1,0 1,0 sweep 0,0 jumlah 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,0 0,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,0 1,0 1,0 26,0

audio player 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 1 total

amarok 0,3 0,3 0,25 0,5 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 6,4 audacious 0,3 0,3 0,5 0,25 0,5 0,5 1,0 1,0 4,4 rhythmbox 0,5 0,3 0,5 0,25 0,5 0,5 0,5 1,0 0,5 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 13,6 exaile 0,3 0,5 1,0 0,25 0,5 1,0 3,6 jajuk 0,0 muine 0,0 jumlah 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,0 0,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 28,0

video player 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 1 total

vlc 1,0 0,5 0,5 0,5 1,0 0,5 1,0 0,5 0,5 1,0 0,5 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,5 1,0 1,0 23,0 movie player 0,5 0,5 0,5 0,5 0,5 0,5 0,5 1,0 1,0 0,5 6,0 miro 1,0 1,0 banshee 0,0 kaffeine 0,0 boxee 0,0 jumlah 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 30,0

(29)

21

Lampiran 5 Lanjutan

burning tool 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 1 total

brasero 1,0 1,0 1,0 0,5 1,0 1,0 1,0 0,5 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,5 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 18,5 devede 0,0 k3b 0,5 0,5 1,0 1,0 1,0 1,0 0,5 5,5 x-cd-roast 0,0 gnomeBaker 1,0 1,0 1,0 3,0 Xfburn 0,0 jumlah 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,0 0,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,0 27,0 animation 2D 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 1 total Ktoon 1,0 1,0 1,0 0,0 3,0 synfig 1,0 1,0 1,0 0,0 3,0 pencil 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,0 7,0 jumlah 0,0 0,0 1,0 0,0 0,0 0,0 0,0 0,0 0,0 0,0 0,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,0 0,0 0,0 1,0 1,0 0,0 1,0 0,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,0 1,0 0,0 13,0 Animation 3D 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 1 total blender 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 23,0 wings3D 0,0 k-3D 1,0 1,0 jumlah 0,0 1,0 1,0 0,0 0,0 0,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 0,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 1,0 24,0

(30)

Lampiran 6 Berkas berkas /etc/apt/sources.list ### Repository pandawa.ipb.ac.id ###

deb http://pandawa.ipb.ac.id/ubuntu/ maverick-backports main restricted universe multiverse

deb-src http://pandawa.ipb.ac.id/ubuntu/ maverick-backports main restricted universe multiverse

deb http://pandawa.ipb.ac.id/ubuntu/ maverick main restricted universe multiverse

deb-src http://pandawa.ipb.ac.id/ubuntu/ maverick main restricted universe multiverse

deb http://pandawa.ipb.ac.id/ubuntu/ maverick-updates main restricted universe multiverse

deb-src http://pandawa.ipb.ac.id/ubuntu/ maverick-updates main restricted universe multiverse

deb http://pandawa.ipb.ac.id/ubuntu/ maverick-security main restricted universe multiverse

deb-src http://pandawa.ipb.ac.id/ubuntu/ maverick-security main restricted universe multiverse

(31)

Lampiran 7 Kode instalasi paket

sudo apt-get -y install rhythmbox rhythmbox-plugin-coherence audacity vlc

mozilla-plugin-vlc videolan-doc openshot inkscape libxml-xql-perl dia ruby ttf-dejavu pstoedit libsvg-perl pencil brasero vcdimager blender yafray pavucontrol cheese subtitleeditor entagged thoggen tuxguitar tuxguitar-jsa lilypond xvidcap avidemux soundconverter fontforge fontforge-extras autotrace fontforge-doc python-fontforge potrace simple-scan gwenview kipi-plugins gwenview gimp gvfs-backends data-extras gmic gimp-gutenprint gimp-plugin-registry xcftools audacious

(32)

Lampiran 8 Kode penghapusan paket

sudo apt-get remove --purge aisleriot gbrainy gnome-mahjongg gnomine totem

pitivi quadrapassel gnome-sudoku ubuntuone-client-gnome ubuntu-docs ubufox audacious transmission-gtk konqueror

(33)

25

(34)

26

(35)

Lampiran 11 Kuesioner pengujian

Kuesioner Pengujian ILOSmedia Profile Responden

 Nama : ………..

 Angkatan : ……..

Spesifikasi komputer / notebook

 Id : ………

 Prosesor : ………

 Memori : ……… GB

 VGA : ………

Sound Card : ………

ILOSmedia adalah sebuah sistem operasi berbasis linux (32-bit / x86) yang ditujukan untuk para penikmat multimedia baik pemula maupun professional. Multimedia meliputi audio, video dan grafis. ILOSmedia dikembangkan dari Ubuntu 10.10 dan terdiri atas aplikasi-aplikasi multimedia open source yang terbaik, gratis dan dapat didistribusi bebas.

Apalikasi-aplikasi yang tersedia beserta fungsinya yaitu :  Rhytmbox sebagai audio player

Audacity sebagai audio editor

Pulse Audio Volume Control sebagai audio control

Sound Converter sebagai audio converter

VLC sebagai video player

Openshot sebagai video editor

Subtitle Editor untuk membuat subtitle

Xvid sebagai perekam kegiatan desktop

Avidemux sebagai video converter

Inkscape sebagai editor grafis vektor

Pencil untuk membuat animasi 2D

Blender untuk membuat animasi 3D  Entagged sebagai tag editor

Cheese sebagai penunjang webcam

Tuxguitar untuk membuat berkas Guitar Pro (multitrack tablature editor)

FontForge sebagai font editor

SimpleScan sebagai penunjang perangkat scanner

Gwenview sebagai image viewer

Shotwell sebagai photo manager

Gimp sebagai editor grafis

Thoggen sebagai DVD ripper

(36)

Lampiran 11 Lanjutan

Dalam kuesioner ini responden diminta untuk menggunakan ILOSmedia dan menguji paket-paket aplikasi yang telah tersedia. Setelah melakukan pengujian, responden diminta untuk mengisi pertanyaan pertanyaan berikut :

1. Lama waktu booting ILOSmedia : ……. Detik (cepat / lambat)

2. ILOSmedia memiliki ukuran installer 1.34GB (berkas *.iso dan telah ter-install aplikasi-aplikasi multimedia) dibandingkan dengan ukuran installer Ubuntu 10.10 694MB dan Ubuntu Studio 10.10 alternate 1.8GB, bagaimana pendapat Anda tentang perbandingan ukuran tersebut ?

a) ILOSmedia memiliki ukuran installer besar b) ILOSmedia memilik ukuran installer normal c) ILOSmedia memiliki ukuran installer kecil

3. ILOSmedia memiliki syarat minimum hard drive (free space) sebesar 10GB dibandingkan dengan Ubuntu 10.10 sebasar 5GB dan Ubuntu Studio 10.10 sebesar 20GB, bagaimana pendapat Anda tentang perbandingan ukuran tersebut ?

a) ILOSmedia memiliki syarat minimum hard drive besar b) ILOSmedia memiliki syarat minimum hard drive normal c) ILOSmedia memiliki syarat minimum hard drive kecil 4. Kelengkapan paket-paket aplikasi

a) Sangat lengkap b) Lengkap c) Kurang lengkap

5. Pendapat Anda mengenai navigasi lingkungan desktop

a) Mudah b) Sulit

6. Lama waktu membuka aplikasi (dari mulai men-click shortcut sampai aplikasi terbuka sempurna)

 Rhytmbox : …. detik  Audacity : …. detik  Pulse Audio Volume : …. detik  Sound Converter : …. detik

 VLC : …. detik

Openshot : …. detik  Subtitle Editor : …. detik

 Xvid : …. detik  Avidemux : …. detik  Inkscape : …. detik  Pencil : …. detik  Blender : …. detik  Entagged : …. detik  Cheese : …. detik  Tuxguitar : …. detik  FontForge : …. detik  Simple Scan : …. detik  Gwenview : …. detik  Shotwell : .… detik  Gimp : …. detik  Thoggen : …. detik  Brasero : …. detik

(37)

Lampiran 11 Lanjutan

Komentar mengenai ILOSmedia

……… ……….…………..……… ……… ...……… ……… ……… ……… ……… ……… ……… ……… ………

Terima kasih atas partisipasi Anda, semoga sistem operasi ini bermanfaat dan dapat dikembangkan ke tahap selanjutnya.

…… - Maret - 2011 (ttd responded)

(38)

30

Lampiran 12 Rekap kuesioner pengujian

Profile perangkat keras responden

no Identitas Angkatan id notebook prosesor memori VGA Sound card

1 Responden 1 44 COMPAQ CQ40 Intel dual-core 1 GB

Mobile Intel(R) 4 Series Express Chipset Family

Realtek HD Audio

2 Responden 2 44 Toshiba Satellite L645 Intel core i3 2 GB ATI Radeon Conexant Smart Audio HD

3 Responden 3 44 Vaio Yseries

(netbook) AMD-E-350 2 GB AMD Radeon Realtek HD Audio

4 Responden 4 44 ASUS K42JA Intel i5 4 GB ATI Radeon Realtek HD Audio

5 Responden 5 44 Acer Aspire 4540 AMD Turion 1 GB ATI Radeon Realtek HD Audio

6 Responden 6 44 HP COMPAQ

Presario V3700 Intel core 2 duo 3 GB

Mobile Intel(R) 4 Series Express Chipset Family

Conexant Smart Audio HD

7 Responden 7 44 Toshiba Satellite L515 Intel core 2 duo 4 GB

Mobile Intel(R) 4 Series Express Chipset Family

Realtek HD Audio

8 Responden 8 43 COMPAQ Presarrio

C942 Intel core i5 2 GB

Mobile Intel(R) 4 Series Express Chipset Family

HD Audio Device

9 Responden 9 44 DELL Inspiron 1440 Intel dual-core 2 GB

Mobile Intel(R) 4 Series Express Chipset Family

IDT HD Audio

10 Responden 10 44 AXIOO Intel core 2 duo 2 GB SIS Mirage 3

Graphics HD Audio Device

11 Responden 11 44 AXIOO Intel celeron 1.5 GB

Mobile Intel(R) 4 Series Express Chipset Family

(39)

31

Lampiran 12 Lanjutan

no responden no1 (lama booting) no2 (ukuran installer) no3 (minimum hard drive) no4 (kelengkapan) no5 (navigasi lingkungan desktop)

1 29,8 detik - cepat normal normal sangat lengkap mudah

2 17,9 detik - cepat normal normal lengkap mudah

3 36,4 detik - cepat normal kecil sangat lengkap sulit

4 24,0 detik - cepat kecil normal sangat lengkap mudah

5 27,0 detik- cepat normal normal lengkap mudah

6 33,0 detik - cepat normal normal lengkap mudah

7 31,0 detik - cepat normal normal sangat lengkap mudah

8 21,4 detik - cepat normal normal lengkap mudah

9 30,1 detik - cepat besar normal lengkap mudah

10 21,0 detik - cepat normal kecil lengkap mudah

11 46,0 detik - cepat besar kecil sangat lengkap mudah

(40)

32 Lampiran 12 Lanjutan no responden no Aplikasi 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11

rata-rata min max

min res max res 1 Rhytmbox 4,00 2,97 3,40 3,10 3,60 3,20 1,66 1,09 1,40 4,00 4,00 2,95 1,09 4,00 8 1 2 Audacity 2,00 1,25 3,20 1,60 2,80 2,00 1,57 1,55 2,00 1,50 3,00 2,04 1,25 3,20 2 3

3 Pulse Audio Volume 0,80 0,90 1,70 1,00 0,80 0,60 0,49 0,86 0,80 0,50 2,00 0,95 0,49 2,00 7 11 4 Sound Converter 1,00 0,85 1,70 0,80 1,20 0,90 0,67 0,87 1,10 0,70 2,00 1,07 0,67 2,00 7 11 5 VLC 1,30 1,57 1,10 1,73 2,80 1,90 2,90 2,77 1,90 1,50 3,00 2,04 1,10 3,00 3 11 6 Openshot 1,80 1,45 3,60 1,44 2,40 1,90 1,55 1,68 2,00 1,50 2,00 1,94 1,44 3,60 4 3 7 Subtitle Editor 1,10 0,91 1,30 1,14 0,90 0,80 1,08 0,55 1,40 1,20 1,00 1,03 0,55 1,40 8 9 8 Xvid 1,00 0,50 1,00 0,79 0,80 0,70 0,55 0,52 1,30 0,50 1,00 0,79 0,50 1,30 2 9 9 Avidemux 1,00 0,87 1,60 0,91 1,20 1,30 1,13 0,92 1,50 0,90 2,00 1,21 0,87 2,00 2 11 10 Inkscape 5,30 4,39 10,70 3,95 5,50 5,60 4,95 3,94 5,40 5,20 7,00 5,63 3,94 10,70 8 3 11 Pencil 1,30 0,53 1,50 0,96 1,60 1,10 2,22 0,76 1,50 0,80 2,00 1,30 0,53 2,22 2 7 12 Blender 1,30 4,35 5,00 4,40 2,10 0,70 2,33 1,94 3,00 3,00 2,00 2,74 0,70 5,00 6 3 13 Entagged 1,90 1,82 2,70 2,58 2,80 2,50 2,42 3,76 3,30 3,50 4,00 2,84 1,82 4,00 2 11 14 Cheese 1,60 0,83 4,60 2,48 2,00 2,10 3,89 3,57 1,90 0,80 3,00 2,43 0,80 4,60 10 3 15 Tuxguitar 8,60 5,11 14,80 5,39 8,70 3,60 3,92 5,56 6,70 7,30 13,00 7,52 3,60 14,80 6 3 16 FontForge 2,00 1,25 1,80 1,48 1,90 0,80 5,38 1,48 1,70 1,50 2,00 1,94 0,80 5,38 6 7 17 Simple Scan 1,00 0,28 1,00 1,10 1,00 0,50 3,67 0,50 1,10 0,80 2,00 1,18 0,28 3,67 2 7 18 Gwenview 2,30 4,12 1,60 3,56 6,00 2,10 1,28 3,32 5,70 4,00 8,00 3,82 1,28 8,00 7 11 19 Shotwell 1,80 0,62 1,70 1,01 1,10 0,70 1,44 1,16 1,40 1,10 2,00 1,28 0,62 2,00 2 11 20 Gimp 8,80 9,03 21,20 7,90 11,60 5,40 7,47 8,40 10,40 8,40 11,00 9,96 5,40 21,20 6 3 21 Thoggen 1,30 0,83 1,50 1,06 1,40 1,00 1,30 0,52 1,20 1,20 2,00 1,21 0,52 2,00 8 11 22 Brasero 1,60 0,86 2,00 1,19 2,00 1,10 1,43 1,09 1,10 1,20 2,00 1,42 0,86 2,00 2 3 2 3

(41)

Lampiran 12 Lanjutan

Komentar reponden tantang ILOSmedia

responden komentar

1

pilihan software : ok tampilan : mudah dan simple

kategori menu aplikasi berdasarkan fungsi (editor/player) 2

waktu restart/ logout lama

aplikasi multimedia cukup lengkap dan cepat untuk digunakan tampilan kurang pas, terlebih tema dasar layar berwarna hitam 3 aplikasi : lengkap tampilan : kurang cerah & suram

navigasi : awalnya sulit, jika sudah terbiasa akan lebih mudah

4

OS yang cocok bagi para pecinta multimedia dan linux

aplikasi yang umum digunakan sudah tersedia lengkap dan bisa langsung digunakan aplikasi cukup cepat dijalankan, tetapi agak sulit digunakan karena belum terbiasa user interface tidak berbeda dari ubuntu

pemilihan warna dasar gelap dengan warna text putih cukup sesuai dengan tema multimedia

5

OS praktis yang sudah mencakup aplikasi2 multimedia linux

navigasi mudah untuk penggu na linux, pengguna os lain perlu adaptasi

usability kurang nyaman karena semua aplikasi murni dari linux dan sebelumnya jarang digunakan, tetapi

terdapat hal positif karena bisa membiasakan insan-insan multimedia menggunakan software multimedia opensource

6

ILOSmedia mampu memenuhi harapan responden dalam menyediakan sebuah sistem operasi multimedia opensource

eksekusi seluruh aplikasi multimedia relatif cepat

kekurangan ada pada tema, beberapa text menjadi tidak terlihat

7

aplikasi lengkap

installer relatif kecil dibandingkan ubuntu studio 10.10

tampilan desktop standar linux jadi memudahkan para pengguna yang pernah memakai linux

kinerja dan tampilan ILOSmedia sudah mumpuni aplikasi bisa ditambah lagi

8

theme kurang ceria / kurang colorful file manager kurang kontras

performance sudah baik, untuk membuka aplikasi dan porsesnya memerlukan waktu yang singkat

9

fitur multimedia lengkap dengan banyaknya aplikasi yang disediakan cukup baik menjadi OS multimedia

tampilan grafis simple dan menghibur user experience memuaskan

10

ILOSmedia cukup memenuhi kebutuhan bagi para penggemar video dan grafis ILOSmedia mudah digunakan dan mencakup semua keinginan terutama pada editing video, animasi dan grafis

11

membuka aplikasi : ringan / cepat minimal space requirement cukup kecil

themes : gelap, elegan, tapi kurang jelas perbedaan warna jendela aktif dan non aktif sistem keseluruhan bagus

Gambar

Gambar 1  Abstraksi komponen sistem       komputer (Samik-Ibrahim 2004).
Gambar 2  Tahapan metode penelitian.
Tabel 1  Paket terpilih langsung  Nama Paket  Fungsi  Avidemux  video converter  Cheese   penunjang webcam  Entagged   tag editor
Tabel 4  Pemilihan video player
+5

Referensi

Dokumen terkait

Sebagai contoh surat yang ditulis oleh Enci' Lu Nga dari Perlis (Lampiran I) bertarikh 5 April 1785 untuk meminta bantuan Light menjual satu muatan barang dagangan

• Name the current United States Senators • List current United States Senators. • Name the current

(Hasan Ibrahim Hasan, 1975: 43) Akhirnya sebagai pengganti dari khalifah al-Mustaqfi Billah ia mengangkat Abu al-Qasim Adlal ibn Muqtadir dengan gelar al-Mufti. Demikian jelas hal

Kriteria kapasitas menggunakan standar menurut kapasitas rata-rata per bulan yang dicapai oleh agroindustri keripik di lokasi penelitian. Efektivitas program PKBL

Kota Muntilan sebagai kota kecil memiliki letak yang strategis karena terletak diantara dua Pusat Kegiatan Nasional (PKN) pada koridor Semarang-Yogyakarta Perkembangan fisik

Mangrove di Kecamatan Muara Gembong, lebih tepatnya di desa Muara Bendera menjadi salah satu habitat satwa endemik Lutung Jawa, Kera ekor panjang, burung hantu,

Tidak adanya pembagian kerja yang jelas dan juga Pembaharuan dari Peraturan Perusahaan yang ada mengenai tugas dan tanggung jawab masing – masing karyawan membuat peluang yang

Untuk mengembangkan kapabilitas sekolah di Indonesia dalam rangka mengembangkan pendidikan karakter dengan cepat dan efektif, kita memerlukan pendekatan yang dapat