• Tidak ada hasil yang ditemukan

S BIO 1100776 Abstract

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "S BIO 1100776 Abstract"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

Mentari Qorina Alwasilah, 2015

PENGUASAAN KONSEP SISWA PADA MATERI SISTEM PEREDARAN DARAH DI SD, SMP, DAN SMA Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

ABSTRAK

Penguasaan Konsep Siswa pada Materi Sistem Peredaran Darah di SD, SMP, dan SMA

Mentari Qorina Alwasilah

Materi sistem peredaran darah dibelajarkan kepada siswa SD, SMP, dan SMA. Sistem peredaran darah melibatkan banyak organ dengan mekanisme kompleks. Hal ini menarik untuk dikaji, bagaimana penguasaan konsep siswa dengan adanya kesamaan topik pada setiap jenjang. Penelitian deskriptif ini bertujuan untuk mengidentifikasi bagaimana penguasaan konsep siswa SD, SMP dan SMA mengenai materi sistem peredaran darah. Dilakukan di salah satu yayasan sekolah swasta di Bandung yang melingkupi ketiga jenjang pendidikan dengan melibatkan 28 siswa kelas 5 SD, 23 siswa kelas 8 SMP, dan 29 siswa kelas 11 SMA. Data penelitian dijaring melalui kuesioner terbuka mengenai materi dasar pada sistem peredaran darah manusia. Sebagai data pendukung dilakukan wawancara pada siswa yang jawabannya sulit dikategorikan. Hasil penelitian menunjukan rata-rata penguasaan siswa SD belum menguasai konsep dengan tepat sesuai dengan teori keilmuwan, berbeda dengan siswa SMP dan SMA yang sudah menguasai konsep bagaimana fungsi dan mekanisme dari organ pada sistem peredaran darah. Penguasaan konsep siswa SMP dengan siswa SMA tidak terlalu jauh berbeda kedalaman dan keluasannya karena terdapat siswa SMP yang penguasaannya sudah setara dengan siswa SMA dan adapula siswa SMA yang penguasaannya setara dengan siswa SMP.

(2)

Mentari Qorina Alwasilah, 2015

PENGUASAAN KONSEP SISWA PADA MATERI SISTEM PEREDARAN DARAH DI SD, SMP, DAN SMA Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Abstract

Analysis of Students’

Understanding of Blood Circulation System in

Elementary School, Junior High School, and Senior High School

Mentari Qorina Alwasilah

Content of blood circulation system as topic to learn in elementary school (ES), junior high school (JHS), and senior high school (SHS). It is interesting to examine, whether

this similarity will lead to clear improvement of students’ understanding. This research

aims to analyze the development of ES, JHS, and SHS students’ understanding concept of

blood circulatory system. This topic is chosen because it’s complex and many research

discovered that the subject matters often lead to elusiveness. Descriptive research was conducted in one of the foundation schools in Bandung, by involving 28 grade 5 students of ES, 23 grade 8 students of JHS, and 29 grade 11 students of SHS. The research data were taken from open questioners about basic material of blood circulation system in human. Interviews were conducted to further explore the students’ understanding. The research findings show, in average, ES students’ understanding are superficial, simple and concrete, unlike JHS and SHS students who have deeper understanding on the concept of blood circulatory systems, their organs, functions and mechanism. However,

there is not much difference between JHS and SHS students’ comprehension, since some

JSS students have equivalent understanding wits S, and vice versa.

Referensi

Dokumen terkait

Selain faktor iklim, faktor- faktor yang dapat memicu terjadinya peningkatan populasi penggerek batang adalah terjadinya perubahan biologi hama, dari yang tadinya

5) Mensintesis data dalam matriks perbandingan berpasangan sehingga didapatkan prioritas setiap elemen hierarki. 6)Menguji konsistensi prioritas yang didapat 7) Lakukan langkah 3,

Dari kombinasi 18 model proses bisnis PPDB dengan ketersediaan atribut data masukan dan keluaran web service setiap model, repositori FUSION Semantic Registry dapat

Populasi pada penelitian ini adalah sampel air minum isi ulang yang terdapat di Kota Jambi dari 11 kecamatan sebanyak 575 tempat air minum isi ulang dalam 11

Deskripsi kegiatan usaha : Latar belakang usaha ini adalah di desa ini banyak masyarakat yang memiliki keahlian bengkel namun tidak memiliki modal untuk membuka

[r]

Pengukuran menggunakan model nilai wajar akan menjadi sulit dan kemungkinan akan memerlukan biaya yang lebih mahal dari pada manfaatnya untuk aset biologis yang belum menghasilkan.

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan atas variabel pengungkapan CSR, persistensi laba, pertumbuhan laba, terhadap manajemen laba khususnya pada perusahaan yang