• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB I P E N D A H U L U A N

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "BAB I P E N D A H U L U A N"

Copied!
69
0
0

Teks penuh

(1)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

BAB I

P E N D A H U L U A N

1.1. Latar Belakang

Peraturan Daerah Kota Bandung Nomor 08 Tahun 2008 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Kota Bandung Tahun 2005 – 2025 telah mengamanatkan bahwa setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) harus menyusun rencana strategis SKPD secara sistimatis, terarah, terpadu dan tanggap terhadap perubahan, dengan jenjang perencanaan jangka menengah (5 tahun) maupun jangka pendek (1 tahun). Berdasarkan hal itu setiap SKPD harus membuat Rencana Strategis (Renstra) dan Rencana Kerja Tahunan (Renja).

Renstra Kecamatan Andir Kota Bandung Tahun 2014 – 2018 ini mengacu pada visi, misi dan program Walikota Bandung yang akan dilaksanakan dan diwujudkan dalam suatu periode masa jabatan. Penyusunan Draft Renstra Kecamatan Andir Kota Bandung Tahun 2014 – 2018 berpedoman pada RPJP Daerah Kota Bandung Tahun 2005 – 2025 dan dalam rangka penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Bandung Tahun 2014-2018 sesuai amanat Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004, Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 dan Peraturan Menteri Dalam Negeri 54 Tahun 2010.

Mengingat peran dan fungsi Renstra Kecamatan Andir Kota Bandung sangat penting bagi Kecamatan Andir dan Masyarakat, maka penyusunan Renstra Kecamatan Andir dilakukan secara transparan dan fartisipatif untuk menghasilkan dokumen perencanaan yang menyeluruh dan berkesinambungan.

(2)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

Renstra Kecamatan Andir Kota Bandung Tahun 2014 – 2018 berisi visi, misi, tujuan, Kebijakan dan program pembangunan yang akan dilaksanakan oleh Kecamatan Andir disertai dengan rencana kegiatan dan kerangka pendanaan yang bersifat indikatif.

Sebagai bagian dokumen perencanaan kinerja dalam penyelenggaraan pemerintah daerah maka Renstra Kecamatan Andir Kota Bandung 2014-2018 memiliki keterkaitan dengan RPJMD Kota Bandung tahun 2014-2018 dan Renja SKPD, ilustrasi keterhubungan Renstra SKPD dengan RPJMD dan Renja SKPD dapat digambarkan sebagai berikut :

Gambar 1.1

Renstra disusun untuk mendukung pencapaian RPJMD yang diimplementasikan melalui pelaksanaan program pembangunan daerah yang berisi program-program prioritas terpilih untuk mewujudkan visi dan misi Kepala Daerah.

Perencanaan Stratejik

Perencanaan Operasional

RPJMD RENSTRA

- Visi dan Misi - Tujuan dan sasaran - Strategi dan Arah Kebijakan - Visi dan Misi

- Tujuan dan sasaran - Strategi dan Arah Kebijakan - Program Pembangunan

Daerah

- Program Pembangunan Daerah - Program Prioritas - Program Prioritas

Penyelenggaraan Urusan Pemerintahan - Program Prioritas - Program Prioritas Penyelenggaraan Urusan Pemerintahan - Program Prioritas - Program Prioritas

(3)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

1.2. Landasan Hukum Organisasi :

Landasan operasional yang dijadikan pedoman dalam melaksanakan tugas sebagai berikut :

1. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional;

2. Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1999 tentang Penyelenggaraan Negara yang bersih dan Bebas Dari Korupsi, Kolusi dan Nepotisme;

3. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2005 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2005 tentang Perubahan Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah menjadi Undang-Undang;

4. Peraturan Pemerintah Nomor 106 Tahun 2000 tentang Pengelolaan dan Pertanggungjawaban Keuangan Dalam Pelaksanaan Dekonsentrasi dan Tugas Perbantuan;

5. Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah;

6. Peraturan Daerah Kota Bandung Nomor 02 Tahun 2001 tentang Kewenangan Daerah Kota Bandung sebagai daerah otonom;

7. Peraturan Daerah Nomor 06 Tahun 2006 tentang Pemekaran dan Pembentukan Wilayah Kerja Kecamatan dan Kelurahan di Lingkungan Pemerintah Kota Bandung;

8. Peraturan Daerah Kota Bandung Nomor 8 Tahun 2007 tentang Urusan Pemerintahan Daerah Kota Bandung;

9. Peraturan Daerah Kota Bandung Nomor 14 Tahun 2007 tentang Pembentukan dan Susunan Organisasi Kecamatan dan Kelurahan di Lingkungan Pemerintah Kota Bandung;

(4)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

10. Peraturan Walikota Bandung Nomor 250 Tahun 2008 tentang Rincian Tugas Pokok dan Fungsi Satuan Organisasi Pada Kecamatan dan Kelurahan di Lingkungan Pemerintah Kota Bandung.

1.3. Maksud dan Tujuan

Maksud dan tujuan penyusunan Rencana Strategis Kecamatan Andir Kota Bandung Tahun 2009-2013 ini adalah sebagai berikut:

1. Maksud

a. Memberikan arah dan pedoman bagi seluruh Aparatur Pemerintah Kecamatan dalam melaksanakan tugas/program/kegiatan dan meningkatkan tertib administrasi penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan, perekonomian, kemasyarakatan, ketentraman dan ketertiban. b. Memberikan gambaran dan penjelasan dalam melaksanakan

tugas/kegiatan yang akan dilaksanakan dalam kurun waktu 5 (lima) tahun.

c. Sebagai bahan dan gambaran bagi pihak yang berwenang untuk menetapkan suatu kebijakan/program, dalam melaksanakan pemberdayaan aparat dan masyarakat.

2. Tujuan

a.

Untuk lebih memantapkan terselenggaranya kegiatan mengutamakan skala prioritas pada Kecamatan Andir Kota Bandung dalam upaya turut mendukung suksesnya pencapaian sasaran pembangunan daerah

b. Sebagai bahan pengendalian dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi aparatur pemerintah kecamatan dan pelaksanaan

(5)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

sebagian kewenangan yang dilimpahkan Walikota kepada Camat.

c. Sebagai bahan penilaian dan pengkajian dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi aparatur pemerintah kecamatan selama kurun waktu 5 (lima) tahun anggaran.

d. Sebagai bahan untuk penyusunan Renja (Rencana Kerja), RKT (Rencana Kerja Tahunan), dilengkapi RKA (Rencana Kerja Anggaran), DPA (Dokumen Pelaksana Anggaran), LAKIP (Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah).

1.4. Sistematika Penyusunan.

Hubungan Renstra-SKPD dengan Dokumen Perencanaan Lainnya

Hierarki Rencana Strategis SKPD harus mengacu pada pada Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RKPD) Kota Bandung Tahun 2005 – 2025 dan merupakan bahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Bandung Tahun 2014 – 2018. Karena itu Renstra Kecamatan Andir Kota Bandung Tahun 2014 – 2018 merupakan bagian yang terintregasi dengan RPJM Kota Bandung untuk mendukung koordinasi antar pelaku pembangunan. Renstra harus sinkron dan sinergi antar waktu, antar ruang dan antar tugas dan fungsi SKPD, serta menjamin keterkaitan dan konsistensi antara perencanaan, penganggaran, pelaksanaan, pengawasan, dan evaluasi.

Rencana Strategis Kecamatan Andir Kota Bandung perpedoman pada RPJM Kota Bandung, digunakan sebagai pedoman dalam penyusunan Rencana Kerja Tahunan SKPD Kecamatan Andir Kota Bandung

BAB I : PENDAHULUAN

Menjelaskan tentang latar belakang, maksud dan tujuan, landasan hokum, hubungan Renstra dengan

(6)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

dokumen perencanaan lainnya, sistematika penulisan, serta proses penyusunan.

BAB II : TUGAS DAN FUNGSI

Berisikan struktur organisasi, susunan kepegawaian dan perlengkapan, serta tugas pokok dan fungsi organisasi.

BAB III : GAMBARAN UMUM KONDISI DAERAH

Menjelaskan kondisi umum daerah masa kini (sesuai dengan tugas dan fungsi SKPD, berupa standar pelayanan minimum dan hasil capaian kinerja) dan kondisi yang diinginkan dan proyeksi kedepan (sesuai dengan tugas dan fungsi SKPD, berupa standar pelayanan minimum dan hasil kerja yang ingin dicapai. BAB IV : VISI, MISI, TUJUAN, STRATEGIS, DAN KEBIJAKAN

Menerangkan visi dan misi serta tujuan (merupakan penjabaran visi yang lebih spesifik dan terukur sebagai upaya mewujudkan visi dan misi pembangunan jangka menengah dan dilengkapi dengan rencana sasaran yang hendak dicapai), strategi (strategi adalah cara untuk mewujudkan tujuan, dirancang secara konseptual, analisis, rasional dan komprehensip), kebijakan (arah yang diambil oleh SKPD dalam menentukan bentuk konfigurasi program dan kejadian untuk mencapai tujuan.

BAB V : PROGRAM DAN KEGIATAN

Merupakan penjelasan yang bersifat umum dari program dan kegiatan beserta indikasi pendanaan dan sumbernya, baik yang berasal dari APBD, APBN dan

(7)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

sumber pendanaan lainnya yang sah, dalam periode lima tahun dan tahunan kewilayahan. Terdiri dari: 1. Program dan Kegiatan Lokalitas Kewenanagan SKPD; 2. Program dan Kegiatan Lintas SKPD; dan 3. Program dan Kegiatan kewilayahan denganb penjelasan untuk kerjasama dengan pengan pemerintah daerah lainnya terlibat.

BAB VI : PENUTUP

Memuat kaidah pelaksanaan yang meliputi penjelasan antara lain Renstra SKPD merupakan pedoman dengan penyusunan Renja, dan merupakan evaluasi dan laporan pelaksanaan atas kinerja tahunan dan lima tahun, serta catatan dan harapan kepala SKPD.

(8)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

BAB II

GAMBARAN PELAYANAN SKPD

Dalam kedudukan dan fungsinya pemerintah kecamatan memiliki posisi yang sangat penting karena keberhasilan tugas Pemerintah/Pemerintah Kota dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat serta meningkatkat efektifitas dan efisiensi penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan, perekonomian, kemasyarakatan, ketentraman dan ketertiban serta mengembangkan potensi wilayah sangat ditunjang oleh keberadaan pemerintah kecamatan, untuk itu tantangan yang harus dijawab adalah bagaimana mewujudkan Pemerintah Kecamatan yang berwibawa dan mampu memberikan pelayanan serta memenuhi kebutuhan masyarakat yang semakin berkembang.

Memenuhi maksud tersebut, kiranya upaya untuk memperkuat Pemerintah Kecamatan maka dikeluarkan Peraturan Daerah Kota Bandung Nomor 14 Tahun 2007 tentang Pembentukan dan Susunan Organisasi Kecamatan dan Kelurahan di Lingkungan Pemerintah Kota Bandung yang dijabarkan lebih lanjut dalam Peraturan Walikota Bandung Nomor 250 Tahun 2008 tentang Rincian Tugas Pokok dan Fungsi Satuan Organisasi Pada Kecamatan dan Kelurahan di Lingkungan Pemerintah Kota Bandung, dengan didasarkan pada ketentuan Pasal 66 ayat (4) Undang-undang Nomor 22 Tahun 1999 yang berbunyi Camat menerima pelimpahan sebagian kewenangan Pemerintah dari Bupati/Walikota dan untuk Kota Bandung telah dikeluarkan Keputusan Walikota Bandung Nomor 870 Tahun 2011 tentang Pelimpahan sebagian urusan Walikota Bandung kepada Camat dan Lurah, yang terdiri dari 24 (dua puluh empat) bidang urusan 124 (seratus dua puluh empat) rincian urusan.

(9)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

Melalui urusan tersebut, Pemerintah Kecamatan Andir berupaya meningkatkan kemampuan pelayanan yang profesional, efektif, efisien, akuntabel dan transparan, dengan meningkatkan perbaikan proses mekanisme perancanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan, pelaporan dan evaluasi serta mengharapkan kiranya Pemerintah Kota segera menyusun berbagai kebijakan, yang menunjang pada kelancaran pelaksanaan tugas pelimpahan sebagian urusan yang diberikan Walikota Bandung kepada Camat dan Lurah agar mempercepat proses pelayanan kepada masyarakat.

Konsekwensi logis dari pelimpahan sebagian urusan Walikota Bandung yang harus dilaksanakan dengan melibatkan masyarakat, tokoh masyarakat, LSM dan kalangan dunia usaha dalam proses perencanaan untuk memberi masukan, menyalurkan aspirasi dan partisipasi dalam pengambilan keputusan.

1. Kedudukan

Kecamatan Andir merupakan salah satu kecamatan dari 30 kecamatan yang ada di Kota Bandung yang diresmikan pada tanggal 12 April 2007 berdasarkan Peraturan Daerah Kota Bandung Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pemekaran dan Pembentukan Wilayah Kerja Kecamatan dan Kelurahan di Lingkungan Pemerintah Kota Bandung dengan batas-batasnya sbb :

 Sebelah Utara : Berbatasan dengan Kecamatan Cicendo  Sebelah Timur : Kecamatan Sumur Bandung,Kota

Bandung

 Sebelah Selatan : Kecamatan Astana Anyar, Bojongloa Kaler, Bbk. Ciparay, Bandung

(10)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

 Sebelah Barat : Kecamatan Cimahi Selatan.Kota Cimahi

Secara geografis Kecamatan Andir memiliki bentuk wilayah datar / sebesar 100 % dari total keseluruhan luas wilayah. Ditinjau dari sudut ketinggian tanah, Kecamatan .Andir berada pada ketinggian 700 m diatas permukaan air laut. Suhu maksimum dan minimum di Kecamatan .Andir berkisar 31-18 Co, sedangkan dilihat dari segi hujan berkisar 2020 mm/th dan

jumlah hari dengan curah hujan yang terbanyak sebesar 25 hari.

Luas kecamatan Andir terdiri dari : 1. Tanah Sawah : 1,92 Ha 2. Tanah Kering (daratan) : 271,82 Ha 3. Tanah Basah : -

4. Fasilitas Umum : 97,00 Ha

Adapun Kecamatan Andir terdiri dari 6 Kelurahan, 54 Rukun Warga dan 381 Rukun Tetangga dan 23.253 Kepala Keluarga. Kelurahan-kelurahan yang ada di wilayah Kecamatan Andir adalah sebagai berikut :

1) Kelurahan Kebon Jeruk 2) Kelurahan Ciroyom 3) Kelurahan Dunguscariang 4) Kelurahan Garuda 5) Kelurahan Maleber 6) Kelurahan Campaka 2. Keadaan Penduduk

a. Jumlah Kepala Keluarga : 23.253 KK b. Jumlah Penduduk :

(11)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

 Laki-laki : 51.774 jiwa  Perempuan : 53.227 jiwa Jumlah : 105.001 jiwa

c. Jumlah Penduduk menurut kewarganegaraan :  WNI Pribumi : 1 orang

 WNI Keturunan : .orang  WNA : 2orang

d. Jumlah Penduduk menurut Golongan Agama : 1) Islam : 83.540 orang 2) Kristen : 12.959 orang 3) Katholik : 6.751 orang 4) Hindu : 649 orang 5) Budha : 1.075 orang 6) Kong Huchu : 1017 orang

e. Jumlah penduduk berdasarkan mata pencaharian : 1) Pegawai Negeri Sipil : 6.271 orang 2) TNI/POLRI : 551 orang 3) Pegawai Swasta : 17.214 orang 4) Wiraswasta/Pengusaha : 745 orang

5) Buruh : 10.022 orang

6) Petani : 75 orang 7) Pedagang : 20.364 orang 8) Mahasiswa/Pelajar : 42.153 orang

f. Jumlah Penduduk berdasarkan Pendidikan : 1) Tidak/belum sekolah : 13.341 orang 2) Tidak tamat SD : 10.441 orang 3) Tamat SD : 15.834 orang 4) SLTP : 19.438 orang

(12)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

5) SLTA : 17.707 orang 6) Akademi/Sarmud : 14.206 orang 7) Sarjana : 8.869 orang

2.1. Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi SKPD A. Tugas Pokok dan Fungsi

Sesuai dengan Peraturan Daerah Nomor 14 Tahun 2007 dan Keputusan Walikota Bandung Nomor 250 Tahun 2008 kepada Camat untuk menangani sebagian urusan otonomi daerah. Adapun rincian Tugas Pokok dan Fungsi Organisasi Kecamatan adalah sebagai berikut :

1. Berdasarkan Peraturan Daerah Kota Bandung Nomor 14 Tahun 2008 tentang Pembentukan dan Susunan Organisasi Kecamatan dan Kelurahan di Lingkungan Pemerintah Kota Bandung adalah sebagai berikut:

1) Kecamatan mempunyai Tugas Pokok melaksanakan sebagian kewenangan pemerintahan yang dilimpahkan Walikota kepada Camat untuk menangani sebagian urusan otonomi daerah. 2) Untuk melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud

angka (1), Kecamatan mempunyai fungsi:

a) mengkoordinasikan kegiatan pemberdayaan masyarakat; b) mengkoordinasikan upaya penyelenggaraan ketentraman

dan ketertiban umum;

c) mengkoordinasikan penerapan dan penegakan peraturan perundang-undangan;

d) mengkoordinasikan pemeliharaan prasarana dan fasilitas pelayanan umum;

e) mengkoordinasikan penyelenggaraan pemerintahan di tingkat Kecamatan;

(13)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

f) membina penyelenggaraan pemerintahan Kelurahan; g) melaksanakan pelayanan ketatausahaan Kecamatan.

2. Berdasarkan Peraturan Walikota Bandung Nomor 250 Tahun 2008 tentang Rincian Tugas Pokok dan Fungsi Organisasi pada Kecamatan dan Kelurahan di Lingkungan Pemerintah Kota Bandung adalah sebagai berikut:

a. Camat

1. Camat mempunyai tugas pokok melaksanakan sebagian kewenangan pemerintahan yang dilimpahkan Walikota kepada Camat untuk menangani sebagian urusan otonomi daerah.

2. Untuk melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud pada angka (1), Camat mempunyai fungsi :

- mengkoordinasikan pemberdayaan masyarakat;

- mengkoordinasikan ketentraman dan ketertiban umum; - mengkoordinasikan penerapan dan penegakan

peraturan perundang-undangan;

- mengkoordinasikan pemeliharaan prasarana dan fasilitas pelayanan umum; dan

- membina pemerintahan kelurahan di wilayah kerjanya.

b. Sekretariat Kecamatan

1. Sekretariat mempunyai tugas pokok melaksanakan sebagian tugas Kecamatan di bidang kesekretariatan.

2. Untuk melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud pada angka (1), Sekretariat mempunyai fungsi :

a) pelaksanaan penyusunan rencana program kegiatan kecamatan;

b) pelaksanaan pelayanan administrasi kesekretariatan kecamatan dan kelurahan;

(14)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

c) pelaksanaan pengkoordinasian penyusunan rencana, program, evaluasi dan pelaporan kegiatan Kecamatan dan Kelurahan;

d) pengkoordinasian penyelenggaraan tugas Seksi;

e) fasilitas dan Pengkoordinasian kegiatan Kecamatan dengan Instansi terkait dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Kecamatan Andir

f) pelaksanaan monitoring, evaluasi, pelaporan dan pengendalian administrative kegiatan kesekretariatan dan kecamatan; dan

g) melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Camat sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya.

c. Sub Bagian Umum dan Kepegawaian

1. Sub Bagian Umum dan kepegawaian mempunyai tugas pokok melaksanakan sebagian tugas Sekretariat Kecamatan di bidang umum dan kepegawaian;

2. Untuk melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Sub Bagian Umum dan Kepegawaian mempunyai fungsi :

1) menyusun Bahan rencana dan program pengelolaan lingkup administrasi umum dan kepegawaian;

2) pengelolaan administrasi umum dan kepegawaian yang meliputi pengelolaan naskah dinas, penataan kearsipan Kecamatan, penyelenggaraan kerumah-tanggaan Kecamatan, pengelolaan perlengkapan dan administrasi perjalanan dinas, serta pelaksanaan administrasi kepegawaian; dan

3) pelaporan kegiatan lingkup administrasi umum dan kepegawaian.

(15)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

d. Sub Bagian Program dan Keuangan

1. Sub Bagian Program dan Keuangan mempunyai tugas pokok melaksanakan sebagian tugas Sekretariat Kecamatan di bidang program dan keuangan.

2. Untuk melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud pada angka (1), Sub Bagian Program dan Keuangan mempunyai fungsi:

a) penyusunan rencana dan program pengelolaan administrasi program dan keuangan Kecamatan;

b) pelaksanaan pengendalian program meliputi kegiatan penyiapan bahan penyusunan rencana kegiatan kecamatan, koordinasi penyusunan rencana dan program serta koordinasi pengendalian program serta koordinasi pengendalian program serta penyusunan laporan akuntabilitas kinerja kecamatan;

c) pelaksanaan pengelolaan administrasi keuangan meliputi kegiatan penyiapan bahan penyusunan rencana anggaran, koordinasi penyusunan anggaran, koordinasi pengelola dan pengendalian keuangan dan menyusun laporan kecamatan; dan

d) pengkoordinasian pelaporan lingkup kegiatan pengelolaan administrasi program dan keuangan Kecamatan

e. Seksi Pemerintahan

1. Seksi Pemerintahan mempunyai tugas pokok melaksanakan sebagian tugas Kecamatan di bidang pemerintahan.

2. Untuk melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Seksi Pemerintahan mempunyai fungsi:

a) penyusunan data dan materi bahan lingkup pemerintahan;

(16)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

b) pembinaan Rukun Warga dan Rukun Tetangga; c) pelayanan administrasi pertanahan ;

d) pembinaan administrasi pemerintahan kelurahan;

e) fasilitas dan pengkoordinasian kegiatan pemerintahan dengan Instansi terkait; dan

f) pelaporan pelaksanaan lingkup pemerintahan

f. Seksi Ketentraman dan Ketertiban

1. Seksi ketentraman dan ketertiban mempunyai tugas pokok melaksanakan sebagian tugas Kecamatan di bidang ketentraman dan ketertiban

2. Untuk melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud pada angka (1), Seksi Ketentraman dan Ketertiban mampunyai fungsi:

a) penyusunan data dan bahan materi lingkup ketentraman dan ketertiban

b) pembinaan ketentraman dan ketertiban; c) pembinaan potensi perlindungan masyarakat

d) pemberdayaan masyarakat dalam pencegahan dan penanggulangan bencana;

e) fasilitas dan pengkoordinasian kegiatan ketentraman dan ketertiban dengan Instansi terkait; dan

f) pelaporan pelaksanaan lingkup ketentraman dan ketertiban

g. Seksi Pendidikan dan Kemasyarakatan

1. Seksi Pendidikan dan Kemasyarakatan mempunyai tugas pokok melaksanakan sebagian tugas Kecamatan di bidang pendidikan dan kemasyarakatan;

2. Untuk melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud pada angka (1), Seksi Pendidikan dan Kemasyarakatan mempunyai fungsi:

(17)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

a) penyusunan data dan bahan materi lingkup pendidikan dan kemasyarakatan

b) inventarisasi dan fasilitas masalah sosial kemasyarakatan; c) inventarisasi potensi bidang pendidikan formal dan

informal;

d) pembinaan terhadap lembaga kemasyarakatan di tingkat kecamatan dan Kelurahan

e) fasilitasi pembinaan bidang keagamaan, ketahanan keluarga, partisipasi dan pemberdayaan perempuan serta generasi muda;

f) fasilitasi dan pengkoordinasian kegiatan bidang pendidikan dan kemasyarakatan dengan Instansi terkait; dan

g) pelaporan pelaksanaan lingkup bidang pendidikan dan kemasyarakatan.

h. Seksi Ekonomi, Pembangunan dan Lingkungan Hidup

1. Seksi Ekonomi, Pembangunan dan Lingkungan Hidup mempunyai tugas pokok melaksanakan sebagian tugas Kecamatan di bidang ekonomi, pembangunan dan lingkungan Hidup;

2. Untuk melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud pada angka (1), Seksi Ekonomi, Pembangunan dan Lingkungan Hidup mempunyai fungsi:

a) penyusunan data dan bahan materi lingkup ekonomi, pembangunan dan lingkungan hidup;

b) fasilitasi pembinaan bidang koperasi, usaha kecil dan menengah;;

c) inventarisasi potensi ekonomi masyarakat dan pembangunan;

d) fasilitasi pembangunan sarana dan prasarana fisik fasilitas umum dan fasilitas sosial;

(18)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

e) fasilitasi pemberdayaan masyarakat dalam upaya pelestarian lingkungan hidup;

f) fasilitasi dan pengkoordinasian kegiatan ekonomi dan ketahanan pangan, pembangunan, serta lingkungan hidup dengan instansi terkait; dan

g) pelaporan pelaksanaan lingkup ekonomi, pembangunan dan lingkungan hidup.

i. Seksi Pelayanan

2. Seksi Pelayanan mempunyai tugas pokok melaksanakan sebagian tugas Camat dibidang pelayanan;

3. Untuk melaksanakan tugas pokok sebagaimana dimaksud pada angka (1), Seksi Pelayanan mempunyai fungsi:

a) penyusunan data dan bahan materi lingkup pelayanan; b) pelayanan data dan informasi Kecamatan;

c) pelayanan administrasi kependudukan; d) pelayanan administrasi umum lainnya;

e) fasilitasi dan pengkoordinasian kegiatan pelayanan dengan Instansi terkait; dan

f) pelaporan pelaksanaan lingkup pelayanan.

B. Struktur Organisasi

Berdasarkan Peraturan Daerah Kota Bandung Nomor 14 Tahun 2007 tentang Pembentukan dan Susunan Organisasi Kecamatan dan Kelurahan di Lingkungan Pemerintah Kota Bandung, Struktur Kecamatan terdiri dari :

a) Camat;

b) Sekretaris Kecamatan; c) Seksi Pemerintahan;

(19)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

e) Seksi Pendidikan dan Kemasyarakatan;

f) Seksi Ekonomi, Pembangunan dan Lingkungan Hidup; g) Seksi Pelayanan;

h) Sub Bagian Umum dan Kepegawaian; i) Sub Bagian Program dan Keuangan; j) Kelompok Jabatan Fungsional.

Bagan Struktur Organisasi Kecamatan

an Tuha Pokok dan Fungsi Organ iasi Kecamatan adalah

2.2 Sumber Daya SKPD

Jumlah Pegawai Kecamatan dan Kelurahan berdasarkan Golongan, Jabatan/Esselonering dan Pendidikan terdiri dari :

a. Berdasarkan Golongan : CAMAT SEKRETARIAT KECAMATAN KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL SEKSI PEMERINTAHAN SEKSI TRAMTIB SEKSI EKBANG & LH SEKSI DIKMAS KELURAHAN SEKSI PELAYANAN SUB BAG.

(20)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

 Golongan IV : 3 Orang  Golongan III : 42 orang  Golongan II : 17 orang  Golongan I : 2 orang  Jumlah : 65 orang

b. Berdasarkan Jabatan/Eselonering :  Eselon II/A : 1 orang  Eselon III/A : 1 orang  Eselon III/B : 1 orang  Eselon IV/A : 12 orang  Eselon IV/B : 24 orang

c. Berdasarkan Pendidikan : 2) S.2 : 4 orang 3) S.1 : 13 orang 4) D.3/Sarmud : 2 orang 5) SLTA : 38 orang 6) SLTP : 4 orang 7) SD : 1 orang

2.3 Kinerja Pelayanan Kecamatan Andir

Pengukuran indikator makro sangat berguna untuk melihat trend yang terjadi selama kurun waktu 5 tahun yang lalu. Dengan melihat kecenderungannya yang terjadi selama 5 tahun kebelakang, dapat ditentukan trend yang akan terjadi 5 tahun kedepan. Setelah mengetahui trend tersebut, barulah didapat rencana apa yang akan dilaksanakan untuk mengantisipasi trend yang terjadi.

(21)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

pedoman pengukuran indikator kinerja utama sesuai Kepmenpan Nomor 009 tahun 2007, berdasarkan sasaran/target Renstra SKPD periode sebelumnya, menurut SPM untuk urusan wajib, dan/atau indikator kinerja pelayanan SKPD dan/atau indikator lainnya seperti MDGs atau indikator yang telah diratifikasi oleh pemerintah. Bahan penulisan tentang kinerja pelayanan SKPD ini mengacu pada hasil kerja bagian B.2.1.2. Adapun tabel yang perlu disajikan adalah sebagai berikut:

(22)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

Tabel 2.1

Riviu Pencapaian Kinerja Pelayanan Kecamatan Andir Kota Bandung

NO. Indikator Kinerja sesuai Tugas dan Fungsi Kecamatan Target SPM Target IKK Target Indikator Lainnya Target Renstra Target Renstra SKPD

Tahun ke- Realisasi Capaian Tahun ke- Rasio Capaian pada Tahun ke-

1 2 3 4 5 1 2 3 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 1 IKM / Indeks Pelayanan Kecamatan IKK 2 (program / kegiatan 3 dari renstra 4 2009-2013) 5 6 7 8 Opnini Keuangan 9 Akuntabilitas Kinerja

(23)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

Interpretasi dari tabel 2.1

Dari tabel diatas dapat dilihat bahwa pada umumnya rasio pencapaian target dari masing-masing indikator kinerja tercapai dengan baik yaitu 100%. Dari semua indikator tersebut ada 3 (tiga) indikator yang pencapaian nya tidak 100% :

1. Indikator kinerja jumlah layanan pengalihan dan peningkatan hak atas tanah target untuk tahun ke 4 sebanyak 40 buah terealisasi sebanyak 34 buah, rasio realisasi sebesar 85%. Target untuk tahun ke – 5 sebanyak 50 buah terealisasi sebanyak 38 buah, rasio realisasi sebesar 76%. Tidak tercapainya target dikarenakan adanya sebagian pengalihan dan peningkatan hak atas tanah yang melalui notaris tidak melalui Kecamatan dan adanya beberapa layanan yang masih belum bisa di proses dikarenakan status tanah nya masih dalam sengketa. 2. Indikator kinerja terwujudnya peningkatan kesejahteraan masyarakat

rasio realisasinya sebesar 98% untuk tahun ke – 4 dan tahun ke – 5; 3. Indikator kinerja terfasilitasinya pembinaan dan pengembangan

(24)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

Tabel 2.2

Anggaran dan Realisasi Pendanaan Pelayanan SKPD Tahun 2009-2013

Uraian Anggaran pada Tahun ke- Realisasi Anggaran pada Tahun ke- Rasio antara Realisasi dan Anggaran Tahun ke- Rata-rata Pertumbuhan

1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 Anggaran Realisasi 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 = (6-2)/5 18 = (11-7)/5 BELANJA BELANJA TIDAK LANGSUNG BELANJA LANGSUNG

(25)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

2.4 Tantangan dan Peluang Pengembangan Pelayanan SKPD

Untuk mewujudkan dinamika dan sinkronisasi antara kegiatan Kecamatan Andir dengan kebutuhan dan konsidi factual yang ada dalam organisasi, maka pengenalan lingkungan strategis sangat penting untuk diperhatikan dalam konsteks analisis lingkungan strategis ini. Untuk itu Dalam rangka melaksanakan tugas pokok dan fungsinya, Kantor Camat Antapani sesuai dengan Keputusan Walikota Bandung Nomor 250 Tahun 2008 tentang Rincian Tugas Pokok dan Fungsi Kecamatan, mempunyai peluang sekaligus tantangan dalam meningkatkan kualitas capaian kinerja antara lain:

1) Tuntutan implementasi Good Governance merupakan peluang pada Kantor Camat Antapani untuk meningkatkan kinerja;

2) Keberadaan organisasi kemasyarakatan sebagai mitra pemerintah dalam pembangunan merupakan peluang dalam rangka meningkatkan kualitas perencanaan pembangunan melalui koordinasi dan dalam implementasi program pembangunan;

3) Kepedulian pihak swasta dalam mendukung program yang akan dilaksanakan dalam mendukung kegiatan pelaksanaan pembangunan. 4) Menurunnya kepercayaan masyarakat dalam pelaksanaan

pembangunan sehingga dapat mempengaruhi partisipasi masyarakat dalam pembangunan.

5) Kurangnya dukungan dari dinas/instansi dalam pembangunan sehingga menyebabkan tidak maksimalnya kinerja dihasilkan;

6) Semakin kritis dan proaktifnya masyarakat terhadap tuntunan pembangunan daerah yang menuntut perencanaan yang berkualitas. 7) Semakin transparannya informasi melalui media elektronik dituntut

peran Kecamatan Cimanggis harus lebih responsif terhadap dinamika pembangunan masyarakat.

(26)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

8) Tuntutan reformasi diberbagai bidang kehidupan khususnya dalam menentukan kebijakan yang berpihak kepada masyarakat yang merupakan amanah.

9) Pemberian Pelayanan kepada masyarakat secara maksimal tanpa komplain sebagai instansi pembina penyelenggaraan pemerintahan kelurahan.

(27)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

BAB III

ISU-ISU STRATEGIS BERDASARKAN TUGAS DAN

FUNGSI

3.1. IDENTIFIKASI PERMASALAHAN BERDASARKAN TUGAS DAN FUNGSI PELAYANAN KECAMATAN ANDIR

Menggunakan analisis lingkungan strategis (Analisis SWOT /

Strenght, Weakness, Opportunity and Threath). Dengan hasil pada

masing-masing analisis sebagai berikut :

1. Analisis Lingkungan Internal a. Faktor Kekuatan ( Strong )

1) Telah ditetapkannya Peraturan Daerah Nomor 14 Tahun 2007 dan Keputusan Walikota Bandung Nomor 250 Tahun 2008 tentang Penjabaran Tugas Pokok, Fungsi dan Tata Kerja Kecamatan. Keputusan ini memberikan kejelasan mengenai kedudukan , tugas pokok, fungsi, dan wewenang yang menjadi tanggung jawab seluruh komponen / aparat Kecamatan Andir; 2) Aparat Kecamatan bekerja secara profesional, memiliki

integritas, dedikasi dan komitmen yang tinggi;

3) Pola kerja di Kecamatan Andir yang sistematik dan terjadwal sehingga bisa memberikan hasil yang optimal, efisien, dan efektif;

4) Hubungan kerja dan koordinasi yang baik antara pimpinan dan para pejabat fungsional sehingga tercipta suasana kerja yang kondusif dan nyaman;

5) Tersedianya sarana/prasarana dan sumber pembiayaan yang relatif cukup memadai untuk kelancaran pelaksanaan tugas – tugas di Kecamatan;

6) Sumber Daya Manusia yang mempunyai jenjang pendidikan yang tinggi.

(28)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

b. Faktor Kelemahan ( Weakness )

1. Kurangnya pegawai di SKPD Kecamatan Andir dan di tingkat kelurahan;

2. Pelimpahan sebagian kewenangan Walikota kepada Camat belum disertai dengan adanya juklak dan juknis;

3. Belum terisinya beberapa jabatan struktural di tingkat kelurahan;

4. Belum mendapatkan pelatihan sebagai tenaga operator komputer yang berhubungan dengan pelayanan;

5. Dalam pelaksanaannya, perencanaan pembangunan lewat musrenbang masih belum tepat waktu/belum sesuai jadwal yang ditetapkan. Hal ini karena proses dan mekanismenya yang membutuhkan siklus waktu yang panjang dalam rangkaian kegiatan yang berurutan serta sulitnya menjalin dan mengatur koordinasi antar Instansi dalam urusan perencanaan.

6. Belum tersedianya data pembangunan yang tersusun secara sistematis dan akurat sehingga menimbulkan kendala dalam perencanaan pembangunan yang komprehensif dan berkelanjutan.

7. Belum optimalnya pelaksanaan monitoring dan evaluasi program – program pembangunan yang dikaitkan dengan dokumen – dokumen perencanaan.

8. Belum optimalnya koordinasi antar Instansi/UPT/UPTD yang diharapkan dapat memperlancar dan mempertajam analisa perencanaan pembangunan.

9. Belum optimalnya partisipasi masyarakat dalam proses perencanaan pembangunan.

(29)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

2. Analisis Lingkungan Eksternal

a. Faktor Peluang ( Opportunity )

1. Jumlah penduduk Kecamatan Andir yang cukup tinggi dan memiliki tingkat partisipatif yang relative baik.

2. Letak Kecamatan Andir Kota Bandung terletak pada gerbang masuk ke Kota Bandung disebelah Barat dan berbatasan dengan Kota Cimahi.

3. Terdapat stasiun kereta api, terminal elang (bus) dan pasar terminal ciroyom sebagai salah satu pusat grosir menengah di Kota Bandung.

4. Sistem dan birokrasi Pemerintah Kota Bandung sudah tertata dengan baik;

5. Kepemimpinan Camat yang visioner, berkomitmen dan berintegritas sehingga menciptakan pembangunan yang berpatisipatif di Kecamatan Andir;

6. Penerapan otonomi daerah yang memberikan kesempatan berprakarsa seluas-luasnya bagi daerah dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan;

7. Hubungan yang harmonis dengan Instasi lain dan juga dengan para pemangku kepentingan (stakeholders);

8. Ditetapkannya Perda tentang RPJPD Kota Bandung Tahun 2005 – 2025 yang merupakan pedoman bagi perencanaan pembangunan di Kota Bandung;

b. Faktor Ancaman ( Threat )

1. Masih lemahnya pemahaman masyarakat terhadap tugas pokok dan fungsi serta kewenangan yang dimiliki oleh Kecamatan Andir; 2. Tuntutan dan aspirasi semakin beragam dengan berbagai

kepentingan yang seringkali saling bertentangan. Dan hal tersebut harus ditampung dan diperhatikan;

(30)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

3. Masih adanya aparat pemerintahan dan juga kelompok masyarakat yang belum memahami arti penting dari proses perencanaan pembangunan parsitipatif;

4. Bervariasinya tingkat pendidikan, sosial ekonomi masyarakat yang berpengaruh pada pola pikir dan pola tindak dari masyarakat di Kecamatan Andir;

5. Masih adanya kebijakan yang kadang–kadang tidak berpihak pada masyarakat.

3.2 Telaahan Visi, Misi, dan Program Kepala daerah dan wakil kepala daerah Terpilih

Visi pembangunan daerah dalam RPJMD adalah visi Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah terpilih yang disampaikan pada waktu pemilihan kepala daerah (pilkada) yang menggambarkan arah pembangunan atau kondisi masa depan yang ingin dicapai (desired future) dalam masa jabatan selama 5 (lima) tahun.Dalam hal ini, Visi Kota Bandung Tahun 2014-2018, yaitu :

“TERWUJUDNYA KOTA BANDUNG YANG UNGGUL, NYAMAN, DAN SEJAHTERA”

Penjabaran Visi di atas adalah sebagai berikut:

Bandung : adalah meliputi wilayah dan seluruh isinya. Artinya Kota

Bandung dan semua warganya yang berada dalam suatu kawasan dengan batas-batas tertentu yang berkembang sejak tahun 1811 hingga sekarang.

Unggul : adalah menjadi yang terbaik dan terdepan serta contoh bagi daerah lain dalam upaya terobosan perubahan bagi kenyaman dan kesejahteraan warga Kota Bandung.

Nyaman : adalah terciptanya suatu kondisi dimana kualitas lingkungan terpelihara dengan baik, serta dapat memberikan kesegaran dan kesejukan bagi penghuninya. Kota yang nyaman adalah suatu kondisi dimana berbagai kebutuhan dasar manusia seperti tanah, air, dan udara terpenuhi dengan baik sehingga nyaman untuk ditinggali serta ruang-ruang kota dan infrastruktur pendukungnya responsif terhadap berbagai aktifitas dan perilaku penghuninya.

Sejahtera : yaitu mengarahkan semua pembangunan kota pada

(31)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

manusia dapat memfungsikan diri sebagai hamba dan wakil Tuhan di bumi. Kesejahteraan yang ingin dilahirkan di Kota Bandung merupakan kesejahteraan yang berbasis pada ketahanan keluarga dan Iingkungan sebagai dasar pengokohan sosial.Masyarakat sejahtera tidak hanya dalam konteks lahiriah dan materi saja, melainkan juga sejahtera jiwa dan batiniah.Kesejahteraan dalam artinya yang sejati adalah keseimbangan hidup yang merupakan buah dari kemampuan seseorang untuk memenuhi tuntutan dasar seluruh dimensi dirinya, meliputi ruhani, akal, dan jasad. Kesatuan elemen ini diharapkan mampu saling berinteraksi dalam melahirkan masa depan yang cerah, adil dan makmur. Keterpaduan antara sejahtera lahiriah dan batiniah adalah manifestasi dari sejahtera yang paripurna. Kesejahteraan yang seperti inilah yang akan membentuk kepecayaan diri yang tinggi pada masyarakat Kota Bandung untuk mencapai kualitas kehidupan yang semakin baik, hingga menjadi teladan bagi kota lainnya.

JANJI KAMPANYE WALIKOTA BANDUNG DALAM MEWUJUDKAN BANDUNG UNGGUL, NYAMAN, SEJAHTERA

NO JANJI KAMPANYE (POKJA) PROGRAM KEGIATAN ANGGARAN

PROGRA M PRIORITA S DALAM RKPD 2014 1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 5 6 Jum’at bersepeda Penghargaan kepada Masyarakat dalam lomba penginpirasi penanganan sampah Sosialisasi Gerakan Rumah Sehat Pemberdayaan Pembangunan Taman Gerakan Satu Rumah Satu Pohon

Pembuatan seragam berbasis budaya sunda untuk dikenakan setiap

Peningkata n Peran Kecamatan dan Kelurahan Fasilitas Peningkata n Kualitas Kehidupan Kemasyara katan Kecamata n dan Kelurahan 178.161.014 Peningkat an Infrastrukt ur dan Lingkunga n Hiodup Tingkat Kecamata n dan Kelurahan

(32)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

7 8 9 10 hari rabu

Forum Karang Taruna Bandung Juara Penyelanggaraan Layar Tancap di tiap RW Pembangunan Rumah Kumuh Penguatan Kualitas Kehidupan Kemasyarakatan 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 Bike to Work

Bandung Green and Clean

Tempat Sampah di RW dan jalan-jalan utama Sejuta biofori dan sumur resapan

Pemberdayaan sampah menjadi sumber energi Motor sampah Mesin penghancur sampah Mesin pembersih sampah Bendungan sampah Penghargaan Untuk Lingkungan Hidup Pembangunan Septi Tank Kegiatan Penanganan Air dan Daur Ulang Gerakan Atap Hijau Gerakan Pagar Hijau Gerakan Penghijauan dan Kebersihan Pembangunan Sumur Resapan Peningkat an Peran Kecamata n dan Keluraha n Peningkata n Infrastrukt ur dan Lingkunga n Hiodup Tingkat Kecamata n dan Kelurahan 223.000.000

(33)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

1 2 3 4 5 6 7 8 Penertiban Pasar Tumpah Sosialisasi Penertiban PKL/Brosur Kegiatan Pengoptimalisasian Sungai Pembangunan/Penataa n Kawasan Yang Membutuhkan Penerangan Kampanye Bandung Bebas Banjir Kegiatan Penataan Jalan Lingkungan Gerakan membangun dan menata kembali infrastruktur di wilayah/kampong Pembinaan Ketentraman dan Ketertiban Masyarakat Peningkat an Peran Kecamata n dan Keluraha n Peningkata n kualitas penangana n ketentram an dan ketertiban tingkat kecamatan dan kelurahan 105.000.000 1 2 3 4 5 Forum RW Bandung Juara Forum LPM Bandung Juara Forum PKK Bandung Juara Pembangunan Balai Pertemuan RW/Karang Taruna Pembinaan/Penertiban Administrasi Pemerintahan Peningkat an Peran Kecamata n dan Keluraha n Peningkata n fasilitas peningkata n pemerinta han umum 85.000.000 1 2 3 Pembangunan Taman di Kewilayahaan Pembangunan Sarana Olahraga Pembangunan Space Peningkat an Peran Kecamata n dan Keluraha n Peningkata n fasilitas Peran Pemerinta h kota dalam Pembangu 2.441.900.000

(34)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

4 5 6 7 Kreatif/Simpul Kota Gerakan Wisata Kampung Kreatif Pembentukan Forum dengan komunitas seni budaya dan agenda rapat rutin

Gerakan untuk berkebun,

mengoptimalisasikan lahan milik masyarakat di setiap kecamatan Penguatan Kelembagaan Kemasyarakatan nan Kelurahan

Yang merupakan Visi untuk mewujudkan Visi Daerah sebagaimana diamanatkan dalam RPJPD Kota Bandung Tahun 2005-2025, yaitu Mewujudkan Kota Bandung Bermartabat Tahun 2025 (Bandung Dignified City).

Merujuk pada RPJPD Kota Bandung 2005 – 2025 maka ditegaskan misi kota bandung. Misi disusun dalam rangka mengimplementasikan Iangkah-langkah yang akan dilakukan dalam mewujudkan visi yang telah dipaparkan di atas. Hal-hal yang menjadi pertimbangan dalam penyusunan misi ini adalah : Manusia yang berdaya saing, ekonomi

kuat, tata kelola pemerintah yang baik, infrastruktur

berkelanjutan, serta kokohnya interaksi sosial, budaya dan kemasyarakatan Kota Bandung. Kelima hal ini merupakan bidang

garapan besar yang akan menjadi sebuah panduan dalam bagaimana memandang pembangunan di Kota Bandung lima tahun mendatang.

(35)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

Tabel 3.1.

Keterkaitan Visi dan Misi Kepala Daerah

Visi Misi

TERWUJUDNYA KOTA BANDUNG

YANG UNGGUL, NYAMAN, DAN SEJAHTERA

1. Mewujudkan Bandung nyaman melalui perencanaan tata ruang, pembangunan infrastruktur serta pengendalian pemanfaatan ruang yang berkualitas dan berwawasan lingkungan.

2. Menghadirkan tata kelola pemerintahan yang efektif, bersih dan melayani.

3. Membangun masyarakat yang mandiri, berkualitas dan berdaya saing.

4. Membangun perekonomian yang kokoh, maju, dan berkeadilan.

3.3 TELAAHAN RENSTRA K/L DAN RENSTRA

Renstra Kecamatan Andir berpedoman pada RPJMD Kota Bandung yang berkaitan dengan Renstra Kementrian / Lembaga / RPJMD Provinsi.

Dilihat dari sasaran jangka menengah Visi, Misi walikota terpilih maka dapat dikemukakan beberapa faktor pendorong dan faktor penghambat yang mempengaruhi pelayanan SKPD Kecamatan Andir sebagai berikut :

1. Faktor Pendorong kinerja pelayanan Kecamatan Andir :

 Adanya Perda No 14 Tahun 2007 tentang Struktur Organisasi Kecamatan dan Kelurahan di Kota Bandung;

 Adanya Perwal No 870 Tahun 2011 tentang pelimpahan sebagian kewenangan Walikota kepada Camat;

 Keputusan Walikota Bandung Nomor 250 Tahun 2008 tentang Penjabaran Tugas Pokok, Fungsi dan Tata Kerja Kecamatan. Keputusan Walikota ini memberikan kejelasan mengenai

(36)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

kedudukan , tugas pokok, fungsi, dan wewenang yang menjadi tanggung jawab seluruh komponen / aparat Kecamatan Andir;  Ketersediaan Kendaraan Dinas Operasional yang memadai di

Kecamatan Andir beserta Kelurahan.

 Wilayah kerja dan lokasi kantor Kecamatan Andir cukup strategis, terletak di pusat Kota Bandung dan berada di kawasan perdagangan dan jasa serta pusat sekunder.

2. Adapun Faktor Penghambat dalam pencapaian kinerja SKPD Kecamatan Andir adalah sebagai berikut :

 Terbatasnya sumber daya aparatur pemerintah Kecamatan dan Kelurahan baik dari segi kuantitas maupun dari segi kualitas : o Jumlah PNS di Kecamatan dan Kelurahan sangat terbatas

dimana para kepala seksi tidak mempunyai staf pelaksana dalam membantu pelaksanaan tugasnya;

o Tidak adanya PNS dengan kualifikasi pendidikan teknis di Kecamatan dan Kelurahan sehingga ketika ada pekerjaan yang berhubungan dengan teknis masih harus meminta bantuan ke Dinas Teknis terkait

 Keterbatasan sarana dan prasarana bangunan gedung kantor terutama di Kelurahan, adanya Kelurahan yang membutuhkan rehabilitasi gedung Kantor yaitu Kelurahan Maleber, dan Dungus Cariang, Ciroyom, Kebon Jeruk, Garuda dan Kelurahan Campaka. Keterbatasan anggaran yang dikelola oleh Kecamatan;

 Kewenangan Kecamatan masih pada taraf Koordinasi dan Fasilitasi sehingga berdampak pada terbatasnya Program dan Kegiatan yang bisa digunakan oleh Kecamatan terutama di bidang Teknis di lapangan;

(37)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

 Belum adanya Indikator Kinerja Utama, SPM, IKK yang dapat dijadikan rujukan oleh Kecamatan dalam pencapaian target di dalam RPJMD maupun Renstra Kecamatan;

 Sebagai SKPD yang mempunyai Tupoksi yang sama seharusnya ada keseragaman setiap Kecamatan dalam menentukan Visi, Misi, Tujuan, Sasaran di dalam perumusan Renstra Kecamatan.

Adapun Faktor-faktor yang mempengaruhi pelayanan pada Kantor Kecamatan Andir ditinjau dari sasaran jangka menengah Renstra K/L : 1. Pegawai belum semuanya mendapatkan diklat teknis dan funsional

maupun Diklat PIM sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku;

2. Sarana dan prasarana kantor belum terpenuhi secara keseluruhan;

3. Belum optimalnya partisipasi masyarakat dalam proses perencanan,

pembangunan serta pelaksanaan kegiatan sosial;

4. Belum optimalnya koordinasi antar instansi/UPT/UPTD yang

diharapkan dapat memperlancar dan mempertajam analisa perencanaan pembangunan.

5. Masih adanya kecenderungan di kalangan masyarakat untuk tidak taat tergadap aturan yang berlaku.

6. Kepadatan dan keragaman etnis penduduk cenderung berpotensi menyebabkan kerawanan social dan politik.

7. Mengusulkan untuk adanya penambahan personil/SDM berdasarkan pembagian kerja;

3.4 Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah dan Kajian Lingkungan Hidup Strategis

Kota Bandung sebagai ibukota Provinsi Jawa Barat, sesuai dengan Perda Nomor 18 Tahun 2011 tentang Perubahan atas Peraturan Daerah Kota Bandung Nomor 03 tahun 2006 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kota Bandung, memiliki kebijakan utama pembentukan struktur tata ruang, sebagai berikut :

(38)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

a. Mengembangkan 2 ( dua ) pusat primer yaitu Inti Pusat Kota yang berada di Alun-alun untuk wilayah Bandung Bagian Barat.

b. Membagi Wilayah kota menjadi 4 (empat) Wilayah Pengembangan (WP), masing masing dilayani oleh satu pusat sekunder, terdiri dari pusat sekunder Setrasari, Cicendo melayani WP Bojonegara; pusat sekunder Sumur Bandung, melayani WP Cibeunying; Pusat Sekunder Astana Anyar, Bojongloa Kaler, Babakan Ciparay dan Bandung Kulon, melayani WP Tegalega; Pusat Sekunder Kota Cimahi.

c. Terkait dengan Rencana Tata Ruang dan Wilayah Kota Bandung, direncanakan pengembangan kawasan strategis yang sedemikian rupa sehingga ditentukan bahwa Kecamatan Andir adalah sebagai salah satu rencana pengembangan kawasan perumahan dengan kepadatan perumahan yang tinggi. Dengan makin bertambahnya lahan untuk perumahan yang akan berakibat dengan pertumbuhan penduduk yang signifikan. Hal itu menuntut pemerintah daerah untuk tanggap terhadap permasalahan yang akan muncul dilingkungannya.

3.5 PENENTUAN ISU-ISU STRATEGIS

Permasalahan Untuk Penentuan Program Pembangunan Daerahdidasarkan pada beberapa sumber, pertama berdasarkan analisis terhadap situasi dan kondisi di Kota Bandung, yang kedua bersumber dari permasalahan dan isu dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Kota Bandung (RPJPD), yang ketiga, dinamika internasional, nasional dan regional, serta yang ke empat didasarkan pada analisis capaian kinerja pelaksanaan urusan pemerintah daerah, maka dapat diidentifikasi berbagai permasalahan umum yang dapat diangkat menjadi agenda atau prioritas

(39)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

pembangunan selama tahun 2014-2018. Kriteria permasalahan yang akan diangkat adalah;

1. Cakupan masalah yang luas.

2. Permasalahan cenderung meningkat atau membesar di masa yang datang dan berdampak negatif.

3. Memerlukan upaya penanganan yang konsisten dari waktu ke waktu serta sinergitas berbagai pihak.

Beberapa permasalahan di wilayah Kecamatan Andir Kota Bandung yang perlu ditangani pada tahun 2014-2018 berdasarkan pendekatan pelaksanaan Urusan Pemerintah Daerah dapat

diidentifikasi dan diuraikan sebagai berikut :

1. Sarana dan prasarana yang belum memadai untuk memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat;

2. Sumber daya manusia yang kurang dari segi kuantitas;

3. Belum terisinya beberapa jabatan fungsional umum di tingkat kecamatan dan kelurahan serta beberapa jabatan struktural di tingkat kelurahan;

4. Pegawai belum semuanya mendapatkan diklat teknis dan funsional maupaun Diklat PIM sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku;

5. Mengendurnya semangat masyarakat akibat dari menurunnya kepercayaan terhadap jaminan kepastian akan direalisasikannya rencana pembangunan hasil Musrenbang Kelurahan dan Musrenbang Kecamatan;

6. Lemahnya komitmen multi pihak dan kapasitas kelembagaan perencanaan di tingkat dasar yang menyebabkan kurang efektifitasnya proses perencanaan dan berakibat pada tumbuhnya perilaku menempuh jalan pintas (shortcutting);

7. Inkonsistensi terhadap pelaksanaan dokumen perencanaan sebagai akibat kurangnya komitmen untuk melaksanakannya;

(40)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

8. Masih lemahnya koordinasi antar SKPD dalam perencanaan dan monitoring evaluasi perencanaan dan pelaksanaan pembangunan;

9. Koordinasi dan konsultasi antara pemerintah Kelurahan, pemerintah kecamatan dan pemerintah Kota masih belum berjalan sesuai dengan seharusnya sehingga masih sering terjadi ketidakpastian kewenangan;

10. Kurangnya pemanfaatan sumberdaya perencanaan, baik

hardware, software maupun brainware;

11. Kesadaran masyarakat untuk melaksanakan aktifitas sosial yang menunjang peningkatan kualitas hidup warga miskin dan difabel masih kurang.

12. Kurangnya kesadaran masyarakat akan pentingnya penangulangan bencana di daerah bencana.

Kondisi Yang Diinginkan Dan Proyeksi Kedepan

Setelah melaksanakan analisis kondisi lingkungan Kecamatan Andir saat ini, maka langkah selanjutnya adalah menentukan kondisi yang diinginkan dan proyeksi ke depan Kecamatan Andir.

1. Kondisi Yang Diinginkan

a) Peningkatan sarana dan prasarana guna mendukung kinerja aparatur dan pelayanan kepada masyarakat;

b) Adanya penambahan pegawai baik pejabat struktural di kelurahan maupun jabatan fungsional umum di kecamatan dan kelurahan;

c) Dilaksanakannya diklat teknis, diklat fungsional maupun Diklat PIM bagi aparatur kecamatan sesuai dengan peraturan yang berlaku dan kebutuhan yang ada;

(41)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

d) Terlaksananya koordinasi antar Kepala Seksi, dan antar UPT/UPTD dengan optimal yang bermanfaat untuk meningkatkan kinerja sebagai berikut :

1. Proses dan mekanisme perencanaan pembangunan

berjalan tepat waktu sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

2. Data pembangunan tersusun secara sistematis dan akurat

yang digunakan dalam perencanaan pembangunan secara komprehensif dan berkelanjutan (sustainable).

3. Meningkatnya semangat dan kepercayaan masyarakat

terhadap mekanisme musrenbang sehingga dapat mewujudkan perencanaan pembangunan partisipatif kepada seluruh pemangku kepentingan (stakeholders). 4. Peningkatan komitmen multi pihak dan kapasitas

kelembagaan perencanaan di tingkat Kecamatan dalam perencanaan pembangunan

e) Komitmen yang kuat dari seluruh pemangku kepentingan

untuk melaksanakan perencanaan pembangunan partisipatif/melibatkan publik.

f) Munculnya komitmen dan konsistensi untuk

melaksanakan dokumen perencanaan yang telah disepakati.

2. Proyeksi Kedepan Kecamatan Andir

a) Makin besarnya tantangan berkaitan dengan makin tinggi dan beragamnya tuntutan serta aspirasi masyarakat yang harus ditampung dan ditindak lanjuti.

b) Makin besarnya partisipasi masyarakat dalam proses perencanaan pembangunan.

c) Pemantapan sistem informasi manajemen dan teknologi informasi dalam perencanaan pembangunan, pengelolaan

(42)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

data pembangunan dan monitoring dan evaluasi pembangunan.

d) SKPD Kecamatan sebagai tangan panjang Walikota di wilayah harus mengetahui permasalahan, kebutuhan masyarakat dan bagaimana mengatasi masalah yang ada. e) Komitmen Yang kuat dari aparatur pemerintah kecamatan

dan warga Kecamatan Andir;

f) Adanya mekanisme dan standar kerja yang mampu memacu peningkatan kerja setiap pegawai;

g) Sumber daya manusia (pegawai Kecamatan Andir) yang memjunjung profesionalisme, berkomitmen kuat terhadap tujuan organisasi serta memiliki dedikasi dan integritas tinggi dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya.

(43)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

BAB IV

VISI, MISI, TUJUAN, STRATEGIS, DAN KEBIJAKAN

4.1 V I S I DAN MISI 9. VISI

Untuk memberikan arah yang jelas bagi program kerja kecamatan maka disusun Visi Organisasi. Visi merupakan suatu gambaran yang menantang tentang keadaan masa depan berisikan cita-cita jangka panjang yang ingin diwujudkan oleh organisasi.

Dengan adanya visi diharapkan langkah operasional selanjutnya dapat dibuat dengan mengacu pada Visi Organisasi yang telah disusun, dalam upaya mendukung terwujudnya Visi dan Misi Pemerintah Kota Bandung yang akan datang, adapun Visi Kecamatan Andir adalah :

“Terwujudnya Kecamatan Andir Sebagai Juara dalam Pelayanan di Kawasan Bandung Bagian Barat” Penjabaran dari visi di atas adalah :

A. Transparan, mengandung makna :

Terbukadalam mewujudkan keinginan dan harapan dari

masyarakatdantanggap atas permasalahan dan tuntutan masyarakat

Cepat bertindak dan cepat menyesuaikan (dengan lingkungan

dan tuntutan)

Keinginan untuk memberi pelayanan terbaik (pelayanan prima)

B. Profesional, mengandung makna :

Mengedepankan (supremasi hukum, akuntabiltas, partisipatif)

Kemampuan SDM aparat Kecamatan dan Kelurahan

(44)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

C. Pelayanan Prima, mengandung makna :

Pelayanan tepat waktu, tepat guna dan tepat sasaran

Sikap dan perilaku sebagai birokrat dan pelayan

Aspiratif/Akomodatif

Dalam melaksanakan Visi ini pemberdayaan kelembagaan dan individual aparatur serta masyarakat dan organisasi masyarakat di Kecamatan Andir dalam pelayanan di kawasan Bandung Bagian Barat yang merupakan bagian yang terintegrasi dan tidak terpisahkan dengan Visi Kota Bandung sebagai Kota Juara yang Unggul, Nyaman dan Sejahtera.

10. M I S I

Tujuan stratejik merupakan penjabaran atau implementasi dari pernyataan misi yang akan dicapai atau dihasilkan dalam jangka waktu 1 (satu) sampai dengan 5 (lima) tahun dengan diformulasikan tujuan stratejik ini, maka Pemerintah Kecamatan Andir dapat secara tepat mengetahui apa yang harus dilaksanakan oleh organisasi dalam memenuhi visi dan misinya untuk kurun waktu 1 (satu) sampai dengan 5 (lima) tahun ke depan dengan mempertimbangkan sumber daya dan kemampuan yang dimiliki. Lebih dari itu, perumusan tujuan stratejik ini memungkinkan Pemerintah Kecamatan Andir mengukur sejauhmana visi dan misi organisasi telah dicapai. Untuk itu agar dapat tujuan stratejik yang ditetapkan harus memiliki indikator kinerja (performance indikator) yang terukur.

Untuk dapat mewujudkan Visi tersebut, Kecamatan Andir mempunyai Misi sebagai Berikut : Menghadirkan tata kelola

(45)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

4.2 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah SKPD

MISI : Menghadirkan tata kelola pemerintahan yang efektif,

bersih dan melayani.

TUJUAN : Membangun sistem pelayanan publik dan pengelolaan administrasi Pemerintahan Kota yang efektif

Sasaran dari tujuan tersebut di atas dijabarkan sebagai berikut: 1. Tersedianya Laporan Keuangan Daerah yang akuntabel; 2. Terwujudnya Pelayanan Pubik yang Prima;

Tabel 4.1.

Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Pelayanan Kecamatan Andir

No. Tujuan Sasaran

Indikator Sasaran

Kondisi

Target Kinerja Sasaran Pada Tahun Ke – Awal 1. 2. 3. 4. 5. 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 1. Meningkatkan akuntabilitas kinerja SKPD 1. Meningkatkann ya akuntabilitas kinerja Nilai evaluasi AKIP SKPD 59.41 65 CC = 70 75.1 B = 80.1 B = A = 80. 1 2. Meningkatnya Akuntabilitas Keuangan Opini keuangan SKPD WDP WDP WTP WTP WTP WTP 2 Membangun sistem pelayanan publik dan pengelolaan administrasi Pemerintahan Kota yang efektif - Terwujudnya Pelayanan Pubik yang Prima - Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) N/A 65 70 71.1 75.1 76

(46)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

4.3 Strategi dan Kebijakan SKPD

A. STRATEGIS

1. Memperkuat komitmen internal Aparatur dan fungsi organisasi dalam rangka meningkatkan pelayanan prima dan pelaksanaan tugas pokok dan fungsi.

2. Meningkatkan daya jangkau dan kualiatas Kecamatan andir dalam memfasilitasi partisipasi masyarakat.

3. Meningkatkan Koordinasi dan kemitraan Kecamatan Andir dengan Organisasi masyarakat di Kecamatan Andir yang disertai Konsistensi pembinaan Koorganisasian.

4. Mengoptimalkan potensi strategis yang ada di Kecamatan Andir. 5. Menciptakan lingkungan kerja yang sinergis dan dapat bekerja

sama secara efektif dan efesien dalam rangka Meningkatkan kinerja aparatur Kecamatan dan Kelurahan.

6. Mengikutsertakan aparatur kecamatan/kelurahan untuk mendapatkan Diklat Teknis, Fungsional dan Struktural dalam rangka meningkatkan SDM (Pegawai).

7. Memperkuat komitmen seluruh komponen kecamatan untuk mendukung terciptanya kondisi lingkungan yang bersih, aman, tertib, stabil, dinamis, sehat, indah, hijau dan berbunga.

8. Mempasilitasi kerjasama Lembaga/Organisasi kemasyarakatan dengan masyarakat dalam rangka mewujudkan lingkungan yang sehat , tertata secara serasi.

9. Memfasilitasi Kegiatan Lembaga Perekonomian dengan pelaku usaha dalam rangka meningkatkan perekonomian masyarakat. 10. Memfasilitasi Kegiatan Lembaga Pendidikan, Olahraga,

Keagamaan dan Perempuan dengan masyarakat dalam rangka meningkatkan SDM masyarakat.

11. Melaksanakan efesiensi pembiayaan dalam pelaksanaan program dan kegiatan organisasi kecamatan.

(47)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

A. KEBIJAKAN

Dalam perencanaan strategis operasional dibutuhkan kebijakan atau cara untuk mencapai tujuan serta sasaran yang telah ditetapkan berbagai ketentuan telah disepakati pihak terkait yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Kota Bandung sebagai pedoman, pegangan, petunjuk bagi setiap kegiatan aparatur pemerintah dan masyarakat untuk memperlancar dan memperpadukan setiap usaha untuk mencapai tujuan, sasaran serta Visi dan Misi yang telah diuraikan sebelumnya haruslah dituangkan dalam bentuk kebijakan. Dengan demikian maka arah kebijakan Kecamatan Andir adalah sebagai berikut :

1) Meningkatkan Kinerja Aparatur Kecamatan dan Kelurahan.

2) Pelayanan Prima kepada masyarakat serta mengkondisikan lingkungan dan kehidupan yang aman dan nyaman.

3) Mengupayakan kerjasama dengan Instansi terkait dan Lembaga Pendidikan, Kesehatan dan Agama untuk peningkatan SDM masyarakat.

4) Mengupayakan peningkatan perekonomian rakyat yang berbasiskan potensi ekonomi kecamatan.

5) Mengupayakan terjadinya peningkatan pelayanan pemerintah kepada masyarakat dan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam perencanaan, pelaksanaan serta pengendalian dan pengawasan pembangunan.

6) Meningkatkan sarana dan prasarana lingkungan Kecamatan yang mendukung optimalisasi potensi Pelayanan Prima dan pusat sekunder dengan partisipasi masyarakat.

(48)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

BAB V

RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, INDIKATOR

KINERJA, KELOMPOK SASARAN, DAN PENDANAAN

INDIKATIF

5.1. RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN

Program merupakan kumpulan kegiatan yang sistematis dan terpadu untuk mendapatkan hasil, yang dilaksanakan oleh satu atau beberapa instansi pemerintah ataupun masyarakat yang dikoordinasikan oleh instansi pemerintah guna mencapai sasaran dan tujuan tertentu. Program dan Kegiatan pada Kecamatan Andir Kota Bandung yang disusun untuk mewujudkan visi dan misi Kecamatan Andir prerencanaan program dan kegiatan ini sesuai alur atau mekanisme perencanaan mulai dari Rakorbang hingga penetapan skala prioritas. Keseluruhan program yang akan dikelola Kecamatan Andir selama 5 tahun ke depan (2014-2019) diarahkan untuk mencapai tujuan sebagaimana tercantum dalam visi dan misi Kecamatan Andir. Untuk selanjutnya pencapaian visi dan misi Kecamatan Andir akan menunjang tercapainya visi dan misi Kota Bandung selama 5 tahun kedepan.

Untuk mengimplementasikan dan melaksanakan kebijakan / program tersebut, ditetapkan Satu atau beberapa kegiatan dimana kegiatan itu sendiri merupakan bagian dari program yang dilaksanakan oleh satu atau beberapa satuan kerja sebagai bagian dari pencapaian sasaran yang terukur dan terarah pada suatu program. Dengan kata lain rencana program perlu dijabarkan ke dalam kegiatan yang terukur kinerjanya, jelas kelompok sasarannya, dan juga ada perencanaan anggarannya. Adapun rencana program dan kegiatan Kecamatan Andir adalah sebagai berikut.

(49)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

PROGRAM

1. Pelayanan Administrasi Perkantoran

2. Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian Kinerja dan Keuangan

3. Peningkatan Kapasitas Sumber daya Aparatur 4. Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur 5. Peningkatan Disiplin Aparatur

6. Peningkatan Peran Kecamatan dan Kelurahan

KEGIATAN

Program : Pelayanan Administrasi Perkantoran.

Kegiatan : 1. Penyediaan jasa surat menyurat.

1. Penyediaan jasa komunikasi, sumberdaya air dan listrik. 2. Penyediaan jasa peralatan dan perlengkapan kantor. 3. Penyediaan jasa pemeliharaan dan perizinan kendaraan

dinas/ operasional.

4. Penyediaan jasa kebersihan kantor.

5. Penyediaan jasa perbaikan peralatan kerja. 6. Penyediaan alat tulis kantor.

7. Penyediaan barang cetakan dan penggandaan.

8. Penyediaan komponen instalasi listrik/penerangan bangunan kantor.

9. Penyediaan peralatan dan perlengkapan kantor. 10. Penyediaan peralatan rumah tangga.

11. Penyediaan bahan bacaan & peraturan perundang-undangan.

12. Penyediaan bahan logistik kantor. 13. Penyediaan makanan dan minuman

(50)

RENSTRA Kecamatan Andir Kota Bandung 2014 - 2018

Program : Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur

Kegiatan : 1. Pengadaan peralatan gedung kantor 2. Pengadaan mebeleur

3. Pemeliharaan rutin/berkala gedung kantor. 4. Rehabilitasi sedang/berat Gedung Kantor

5. Pemeliharaan rutin/berkala kendaraan dinas/operasional.

6. Pemeliharaan rutin/berkala perlengkapan gedung kantor

Program : Peningkatan Disiplin Aparatur

Kegiatan : 1. Pengadaan pakaian dinas beserta perlengkapannya.

Program : Peningkatan Disiplin Aparatur

Kegiatan : 1. Peningkatan Kapasitas Sumber daya Aparatur 2. Pembinaan Kinerja Aparatur

Program : Pelayanan Administrasi Perkantoran.

Kegiatan : 1. Penyusunan Laporan Capaian Kinerja dan Keuangan 2. Penyusunan Pelaporan Keuangan Semesteran.

3. Penyusunan Pelaporan Prognosis Realisasi Anggaran. 4. Penyusunan Pelaporan Keuangan Akhir Tahun.

Program : Peningkatan Peran Kecamatan dan Kelurahan

Kegiatan : 1. Fasilitasi peningkatan perekonomian masyarakat Kecamatan dan Kelurahan.

2. Fasilitasi peningkatan kualitas kehidupan pemasyarakatan Kecamatan dan Kelurahan.

3. Peningkatan infrastruktur dan lingkungan hidup tingkat Kecamatan dan Kelurahan.

4. Peningkatan kualitas penanganan ketentraman dan ketertiban tingkat Kecamatan dan Kelurahan.

5. Fasilitasi peningkatan pemerintahan umum Kecamatan dan Kelurahan.

Referensi

Dokumen terkait

19 Adanya penyewaan lahan sawah pertanian oleh industri gula yang di dalamnya terdapat pabrik beserta perkebunannya yang tidak sesuai dengan ketentuan,

Où, Quel, Quand, Qu’est-ce que, Comment - Article indéfini/défini - adverbe VOCABULAIRE - Noms de métiers - le corps - Nom de pays - Memberikan suatu bacaan dengan

Setiap instansi atau perusahaan yang berbadan hukum yang telah memenuhi persyaratan untuk melakukan usaha dapat memperoleh izin pemanfaatan atau pemakaian zat radioaktif dan

Mengukur efektivitas penggunaan listrik pra-bayar untuk dapat memastikan bahwa suatu produk yang diadakan tersebut efektif atau tidak, maka harus dilakukan dengan

Pembelajaran dengan model Teams Games Tournament adalah salah satu model dalam belajar kelompok yang dapat digunakan sebagai alternatif bagi pengajar untuk menyelesaikan

Berdasarkan hasil penelitian diperoleh simpulan bahwa 1)secara simultan kebijakan dividen, kebijakan hutang dan profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap nilai

Jenis ketrampilan proses sains siswa yang diamati meliputi ketrampilan siswa mengamati (observasi), merumuskan hipotesis, menentukan ruang dan waktu, dan berkomunikasi.

Pressure window berisi grafik laju alir gas (Qgas) dan tekanan yang berasal dari perhitungan Equivalent Circulating Density (ECD) pada setiap batas kebersihan lubang di